Anda di halaman 1dari 7

PRAKTIKUM DASAR KESEHATAN MASYARAKAT

PRAKTIKUM PROMOSI KESEHATAN


TUGAS PENDAHULUAN
SESI III

FAUSIAH AYUNINGSIH
JIA118282

LABORATORIUM TERPADU KESEHATAN MASYARAKAT


PROGRAM STUDI KESEHATAN MASYARAKAT
FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAT
UNIVERSITAS HALU OLEO
2020
Praktikum III
Efektifitas Media Sosial Untuk Promosi Kesehat
1. Tujuan
a. Mahasiswa Mampu Mengetahui Potensi Media Sosial dan
Efektifitasnya Dalam Menyampaikan Informasi Kesehatan.
b. Mahasiswa Mampu Memilih Media Sosial Yang Sesuai Dalam
Menyampaikan Informasi Kesehatan
2. Definisi
a. Media Sosial
Media sosial adalah medium di internet yang memungkinkan
pengguna merepresentasikan dirinya maupun berinteraksi,
bekerjasama, berbagi, berkomunikasi dengan pengguna lain, dan
membentuk ikatan sosial secara virtual. Dari pengertian tersebut,
maka dapat disimpulkan bahwa media sosial adalah alat komunikasi
yang digunakan oleh pengguna dalam proses sosial untuk saling
berinteraksi, bekerja sama, berbagi, berkomunikasi dengan pengguna
lain, dan membentuk ikatan sosial [ CITATION Gal18 \l 1057 ]
b. Efektivitas Media Sosial
Kebutuhan akan informasi yang akurat, tepat, dan terkini semakin
dibutuhkan seiring dengan perkembangan teknologi informasi yang
sangat pesat terutama di bidang kesehatan. Media sosial melalui
internet memiliki potensi besar untuk melakukan promosi kesehatan
dan intervensi kesehatan lainnya, dan lebih mudah untuk menyentuh
sasaran pada setiap levelnya. Bukti empiris menunjukkan pemanfaatan
media sosial efektif dalam melakukan upaya promosi kesehatan
dengan tujuan meningkatkan pemahaman dan memberi dukungan
kepada masyarakat untuk berperilaku sehat, namun tidak dapat
dipungkiri, dibalik kesuksesan media tersebut terdapat beberapa
kelemahan. Solusi terhadap kelemahan tersebut dengan meningkatkan
peran profesional bidang kesehatan dalam mengelola promosi
kesehatan berbasis media sosial, sehingga informasi lebih berkualitas [
CITATION Emy18 \l 1057 ].
c. Jenis Media Sosial
1) Facebook
Facebook adalah situs jejaring sosial dan layanan dimana
pengguna dapat memposting komentar, berbagai foto dan link ke
berita atau konten menarik lainnya di Web, seperti: bermain game,
chatting live dan bahkan streaming video langsung. Konten
bersama dapat diakses secara publik atau hanya dapat dibagi di
antara sekelompok teman atau keluarga, atau dengan satu orang,
tergantung pilihan anda [ CITATION Bib19 \l 1057 ].
2) Twitter
Twitter adalah situs mikroblog paling populer di Amerika
Serikat dengan lebih dari 305 juta pengguna aktif bulanan (Twitter,
2016). Jangkauannya sangat tinggi di kalangan remaja dan dewasa
muda. Batas 140 karakter membuat tweets singkat dan membuat
pembaca merespons dengan cepat dan mudah. Pengguna Twitter
mengambil peran yang lebih aktif tidak hanya dengan menerima
tetapi juga dengan berbagi, mengirim, atau mengirim ulang pesan.
Target audiens potensial antara lain adalah siswa sekolah
menengah, mahasiswa kesehatan, dosen/guru bidang pendidikan
kesehatan dan para profesional kesehatan [ CITATION Emy18 \l 1057 ].
3) Youtube
Pada dasarnya Youtube adalah sebuah website untuk
berbagi video ataupun menonton video yang dibagikan oleh
berbagai pihak. Banyak sekali yang bisa kita temukan di Youtube,
mulai dari Vlog keseharian, tutorial, hiburan, trailer film, video klip
musik dan masih banyak lagi. Youtube pertama kali didirikan pada
bulan Februari tahun 2005 silam yang bermarkas di San Bruno,
California, Amerika Serikat. Foundernya terdiri dari 3 orang cerdas
mantan karyawan Paypal yaitu Chad hurley, Steven Chen dan
Jawed Karim [ CITATION Gal18 \l 1057 ].
4) Instagram
Instagram adalah sebuah aplikasi berbagi foto dan video
yang memungkinkan pengguna mengambil foto, mengambil video,
menerapkan filter digital, dan membagikannya ke berbagai layanan
jejaring sosial, termasuk milik Instagram sendiri. Satu fitur yang
unik di Instagram adalah memotong foto menjadi bentuk persegi,
sehingga terlihat seperti hasil kamera Kodak Instamatic dan
polaroid. Hal ini berbeda dengan rasio aspek 4:3 atau 16:9 yang
umum digunakan oleh kamera pada peranti bergerak [ CITATION
Wik18 \l 1057 ].
3. Kelebihan dan Kelemahan Media Sosial
a. Facebook
Kelebihan :
1) Dalam hal penggunaanya facebook sangat mudah.
2) Dapat digunakan untuk media bisnis online.
3) Mengupload gambar lebih mudah, dan dapat dibentuk album foto.
4) Tersedia fitur chat yang membuat pangguna dapat melakukan
chat dengan temannya.
5) Dapat membuat ataupun bergabung sesuai dengan group
menyesuaikan dengan kesukaan, hobi, bisnis, pertemanan dll
[ CITATION Ano15 \l 1057 ]
Kekurangan :
1) Seringnya perubahan tampilan facebook sehngga membuat
pengguna bingung.
2) Layout tidak dapat dirubah.
3) Alur informasi yang kalah cepat dengan twitter [ CITATION
Ano15 \l 1057 ].
b. Twitter
Kelebihan :
1) Twitter dapat menjangkau luas dalam melakukan komunikasi.
2) Komunikasi di twitter juga sangat cepet.
3) Tersedia fitur Trending Topic sehingga memungkinkan kita untuk
mengetahui apa aja yang sedang hangat dibicarakan oleh para
pengguna twitter.
4) Bisa digunakan untuk memasarkan produk secara gratis.
5) Gampang dinavigasi serta memperbarui, “link to” dan
mempromosikan apapun.
6) Sangat interaktif, extensible messaging platform dengan API
terbuka [ CITATION Ano15 \l 1057 ].
Kekurangan :
1) Ada beberapa simbol yang perlu diingat penggunaannya seperti
@, RT, # dll.
2) Tidak tersedia fitur Chatting.
3) Ukuran foto profil kecil.
4) Kemampuannya terbatas: untuk menemukan orang-orang,
mengirim short message, dan balasan langsung.
5) Hanya bisa Update 140 karakter saja. Jadi kita dituntut untuk
mengoptimalkan kesempatan yang diberikan untuk menjelaskan
suatu produk hanya dalam 140 katakter yaa.
6) Lebih ditekankan pada penghitungan follower.Mudah dalam
penyalahgunaan untuk SPAM [ CITATION Ano15 \l 1057 ].
c. YouTube
Kelebihan :
1) Dapat melihat dan mengupload video.
2) Sebagai ajang promosi diri.
3) Dapat mendownload setiap video kecuali yang dikunci yaaa.
4) Belajar streaming, terdapat banyak video bermanfaat.
5) Ada juga video dengan kualitas HD yang dapat kita download
[ CITATION Ano15 \l 1057 ].
Kekurangan :
1) Banyak terjadi penyalah gunaan.
2) Terdapat banyak informasi yang menyesatkan.
3) Beberapa negara ada yang memblok Youtube.
4) Terlalu bebas mengupload jadi banyak terdapat video Pornografi.
5) Video banyak yang memiliki kualitas buruk.
6) Tidak cocok bagi yang koneksi internetnya lambat [ CITATION
Ano15 \l 1057 ].
d. Instagram
Kelebihan :
1) Bisa Memperindah foto
2) Dapat Menshare video
3) Dapat digunakan untuk berjualan online.
4) Ada fitur char yang bisa menelfon ataupun video call seperti
Whatsapp.
5) Terdapat filter yang unik, lucu dan cantik [ CITATION Ano15 \l
1057 ].
Kekurangan :
1) Video yang diupload hanya berdurasi 15 detik
2) Harus diupdate secara berskala.
3) Konteks terbatas [ CITATION Ano15 \l 1057 ].
Lembar Respon
Nama : Fausiah Ayuningsih
Nim : J1A118282
Kelas : Kesling
Kelompok : 11
Jenis Praktikum : Efektifitas Media Sosial Untuk Promosi Kesehatan
Nama Asisten : Arliani Bahtiar

Anda mungkin juga menyukai