Anda di halaman 1dari 120

Direktorat Pendidikan Madrasah

Direktorat Jenderal Pendidikan Islam


Kementerian Agama Republik Indonesia
2015

Madrasah Ibtidaiyah
V
Hak Cipta © 2015 pada Kementerian Agama Republik Indonesia
Dilindungi Undang-Undang

MILIK NEGARA
TIDAK DIPERDAGANGKAN

Disklaimer: Buku ini dipersiapkan Pemerintah dalam rangka implementasi Kurikulum 2013.
Buku ini disusun dan ditelaah oleh berbagai pihak di bawah koordinasi Kementerian Agama, dan
dipergunakan dalam penerapan Kurikulum 2013. Buku ini merupakan “Dokumen Hidup” yang
senantiasa diperbaiki, diperbaharui, dan dimutakhirkan sesuai dengan dinamika perubahan zaman.
Masukan yang membangun, dari berbagai kalangan dapat meningkatkan kualitas buku ini.

Katalog Dalam Terbitan (KDT)

INDONESIA, KEMENTERIAN AGAMA


Fiqih : Siswa / Kementerian Agama,-Jakarta: Kementerian Agama 2015.
vi, 114 hlm.

Untuk Madrasah Ibtidaiyah Kelas V

ISBN 978-979-8446-23-8 (no.jil.lengkap)


ISBN 978-602-293-037-2 (jil.5)

1. Fiqih 1. Judul
II. Kementerian Agama Republik Indonesia

Kontributor Naskah : Mujahid, Nurcholis, Sutrisno


Penelaah : Mahbub Maafi, Marwini

Penyelia Penerbitan : Direktorat Pendidikan Madrasah


Direktorat Jenderal Pendidikan Islam
Kementerian Agama Republik Indonesia

Cetakan Ke-1, 2015


Disusun dengan huruf Adobe Caslon Pro 24 pt dan Arabic Traditional 24 pt.

ii Buku Siswa Kelas V Ml


KATA PENGANTAR

Alhamdulillah segala puji bagi Allah Swt. Tuhan sekalian alam. Nikmat-
Nya yang begitu “deras” mengalir mengantarkan manusia pada “hilir”
kesadaran bahwa kasih yang Dia limpahkan bersifat universal menembus
“belukar” sekat suku, agama, ras antar golongan juga adil kepada mereka
yang patuh maupun yang inkar.
Sebagai ajaran agama yang sempurna, Islam harus di-ejawentahkan
(dilaksanakan) dalam kehidupan nyata sehari-hari sehingga akan
tercipta kehidupan yang damai dan tenteram. Oleh karena itu, dalam
rangka mengoptimalkan layanan pendidikan Islam di madrasah, ajaran
Islam yang begitu sempurna dan luas perlu dikelompokkan menjadi
beberapa mata pelajaran yang secara linier akan dipelajari sesuai dengan
jenjangnya.
Pengelompokkan ajaran Islam dalam bentuk mata pelajaran di
lingkungan madrasah dimulai dari jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI),
Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) di dalamnya
dikhususkan pada peminatan Keagamaan, Matematika dan Ilmu Alam
(MIA), Ilmu-Ilmu Sosial (IIS), Ilmu-Ilmu Bahasa dan Budaya (IIBB)
serta Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK) meliputi: a). Al-Quran Hadis, b).
Akidah Akhlak, c). Fikih, d). Sejarah Kebudayaan Islam (SKI).
Pada jenjang Madrasah Aliyah (MA) peminatan Ilmu-ilmu Keagamaan
dikembangkan kajian khusus mata pelajaran yaitu: a). Tafsir- Ilmu Tafsir,
b). Hadis ilmu Hadis, c). Fikih-Ushul Fikih, d). Ilmu Kalam, e). Akhlak.
Kemudian dalam upaya mendukung pendalaman kajian ilmu-ilmu
keagamaan pada peminatan keagamaan, peserta didik dibekali dengan
pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) serta Bahasa Arab.
Sebagi komitmen untuk menyiapkan generasi emas anak sholeh dan
sholihah, mulai tahun ajaran 2014-2015 seluruh Madrasah dibawah
pembinaan Kementerian Agama RI telah siap melaksanakan Kurikulum
2013. Untuk keperluan dimaksud, maka secara legal formal Kementerian
Agama RI telah menerbitkan Peraturan Menteri Agama (PMA) tentang
Kurikulum 2013 yang berisi Kerangka Dasar Kurikulum Madrasah 2013,

Fikih - Kurikulum 2013 iii


Standar Kompetensi Lulusan (SKL), Standar Kompetensi Isi, Standar
Proses dan Standar Penilaian.
Pada saat yang sama sebagai panduan implementasi kurikulum
madrasah 2013, Kementerian Agama telah menyiapkan model silabus
Pembelajaran PAI di Madrasah, menerbitkan buku pegangan siswa dan
buku pedoman guru. Kehadarian buku ditangan peserta didik dan guru
menjadi kebutuhan pokok untuk menerapkan kurikulum Madrasah 2013.
Sebagaimana kaidah Ushul Fikih, “Ma la yatimmu al-wajib illa bihi
fahuwa wajib” (suatu kewajiban tidak menjadi sempurna tanpa adanya
hal lain yang menjadi pendukungnya, maka hal lain tersebut menjadi
wajib). Perintah menuntut ilmu berarti juga mengandung perintah
untuk menyediakan sarana pendukungnya, salah satu diantaranya buku
ajar. Karena itu buku pedoman guru dan pegangan siswa ini disusun
dengan pendekatan ilmiah (scientific approach) yang terangkum dalam
proses mengamati, menyanya, mengeksplorasi, mengasosiasi dan
mengkomunikasikan.
Akhirnya, semoga buku ini mampu menjadi “jembatan” antara harapan
dengan cita-cita tujuan pendidikan Islam secara khusus dan pendidikan
nasional secara umum yakni membentuk manusia kaffah (utuh) yang
memiliki tidak saja kecerdasan intelektual, namun kecerdasan sosial
ditengah kompleksitas kehidupan umat manusia. Āmīn.

Jakarta, April 2015


Dirjen Pendidikan Islam

Prof. Dr. Phil. Kamaruddin Amin, MA


NIP: 196901051996031003

iv Buku Siswa Kelas V Ml


Daftar Isi

Kata Pengantar .............................................................................. iii


Daftar Isi ......................................................................................... v
Bab 1 Bersuci dari Haid ............................................................. 1
A. Pengertian, Waktu dan Hal-hal yang Dilarang bagi Perempuan
Haid ............................................................................................ 2
B. Hukum dan Tata Cara Bersuci setelah Haid........................... 8

Bab 2 Khitan ................................................................................. 22


A. Pengertian dan Sejarah Khitan ................................................ 22
B. Hukum, Waktu dan Hikmah Khitan ........................................ 26

Bab 3 Kurban ................................................................................ 43


A. Pengertian, Hukum dan Syarat Kurban .................................. 45
B. Waktu, Tempat dan Hewan yang Diperbolehkan Dikurban .. 50
C. Pembagian Daging Kurban, Tata Cara Melaksanakan Kurban,
Sunnah-sunnah Menyembelih Kurban dan Hikmah Kurban... 57

Fikih - Kurikulum 2013 v


Bab 4 Haji ...................................................................................... 69
A. Arti, Hukum dan Syarat Haji ................................................... 69
B. Rukun Haji, Wajib Haji, Sunnah haji, Amalan Haji, Larangan
Selama Haji dan Pembayaran Dam (denda) ............................ 74
C. Cara Melaksanakan Haji dan Urutan Pelaksanaan Haji ....... 90

Bab 5 Umrah ................................................................................. 103


A. Arti dan Hukum Umrah ............................................................ 103
B. Syarat dan Rukun Umrah ......................................................... 105
C. Larangan dan Tata Cara Umrah .............................................. 105
D. Perbedaan Haji dan Umrah ...................................................... 106

vi Buku Siswa Kelas V Ml


Pelajaran 1
Bersuci dari Haid

Ayo Amati

Khadijah adalah anak yang rajin, cerdas dan selalu berbakti


kepada kedua orangtuanya. Selain itu ia juga taat beribadah kepada
Allah Swt. Khadijah adalah siswi kelas 5 Madrasah Ibtidaiyah.
Badannya yang sehat dan semangat belajarnya yang tinggi
membuatnya selalu berprestasi di madrasah.
Suatu hari ketika berumur 9 tahun lebih, Khadijah tiba-tiba
merasakan ada darah yang bewarna merah kehitaman yang keluar
dari kemaluannya, dengan perasaan agak khawatir ia bertanya
kepada ibunya: “Bu, ada darah keluar dari kemaluan saya, darah
apa ini ya? Kata ibunya: “Jangan kawatir nak, itu darah tanda usia
baligh bagi seorang perempuan yang disebut dengan darah haid atau
menstruasi, semua perempuan yang sehat pasti akan mengalami itu”.
Fikih - Kurikulum 2013 1
Keluarnya darah haid bagi perempuan yang pertama kali menan-
dakan telah memasuki usia baligh. Masa dimana telah diwajibkan
semua kewajiban agama kepadanya seperti shalat, puasa dan kewajiban
yang lainnya.
Darah haid akan keluar secara rutin setiap bulan, dan apabila
darah haid telah berhenti atau bersih, maka diwajibkan untuk
mandi wajib guna menghilangkan hadas besar yang tujuannya
untuk syarat sahnya menjalankan ibadah kepada Allah Swt.

A. Pengertian, Waktu dan Hal-hal yang Dilarang Bagi


Perempuan Haid
1. Pengertian Haid
Haid menurut bahasa artinya aliran atau sesuatu yang
mengalir. Sedangkan menurut istilah adalah darah yang
keluar dari rahim perempuan pada waktu-waktu tertentu.
Jadi darah haid bukan darah penyakit (istihadhah) atau darah
yang keluar setelah melahirkan melainkan darah yang keluar
secara rutin setiap bulan dengan waktu tertentu. Darah haid
disebut juga adalah darah kotoran.
Firman Allah Swt dalam Al-Quran surah Al-Baqarah ayat
222:
َ ۡ َٓ َ ّ ْ ُ َ ۡ َ َٗ َ ُ ُۡ َ ۡ َ َ َ َُ ََۡ
‫يض‬ ِ ‫ح‬ ِ ‫تلوا ٱلنِساء ِف ٱلم‬ِ ۡ ‫يض قل هو أذى فٱع‬ ِۖ ‫ح‬ ِ ‫سلونك ع ِن ٱلم‬ ٔ ‫وي‬
َ ُ ۡ َ ۡ َّ ُ ُ َ َ ۡ َّ َ َ َ َ َ ۡ ُ ۡ َ ٰ َّ َ َّ ُ ُ َ ۡ َ َ َ
ُ‫ث أ َم َر ُكم‬ ‫و تقربوهن حت يطهرنۖ فإِذا تطهرن فأتوهن مِن حي‬
َ ّ َ َ ُ ۡ ُّ ُ َ َ َّ َّ ُّ ُ َ ّٰ َّ ُ ّٰ
٢٢٢ ‫حب ٱلمتط ِه ِرين‬ ِ ‫ٱ ۚ إِن ٱ يِب ٱلوٰبِي وي‬

2 Buku Siswa Kelas V Ml


Artinya :
Mereka menanyakan kepadamu (Muhammad) tentang haid.
Katakanlah, ‘Itu adalah suatu yang kotor’. Karena itu jauhilah
istri pada waktu haid; dan jangan kamu dekati mereka sebelum
suci. Apabila mereka telah suci, campurilah mereka sesuai
dengan (ketentuan) yang diperinthakan Allah kepadamu.
Sungguh, Allah menyukai orang yang tobat dan menyukai
orang yang menyucikan diri”. (QS. Al-Baqarah [2]: 222)
Ciri-ciri darah haid berwarna merah kehitam-hitaman
dan seorang perempuan apabila telah mengalami haid maka
darah haid itu akan keluar secara rutin setiap bulan. Darah
haid akan berhenti dengan sendirinya setelah usia 60 tahun
atau lebih.

2. Waktu Keluarnya Haid


Masa waktu keluarnya haid minimal sehari semalam dan
maksimal lima belas hari lima belas malam, namun pada
umumnya secara normal masa waktu keluarnya darah haid
enam atau tujuh hari.
Sedangkan ciri-cirinya adalah berwarna merah kehitam-
hitaman dan apabila keluar lebih dari lima belas hari lima
belas malam, maka darah tersebut adalah darah istihadhah
(darah penyakit) dan harus segera diperiksakan.

Fikih - Kurikulum 2013 3


3. Hal-Hal yang Dilarang Bagi Perempan Haid

Ayo Amati

STOP

Coba kamu jelaskan arti gambar di atas!


Seorang perempuan yang sedang haid dilarang melakukan
ibadah sebagai berikut:
a. Melaksanakan Shalat
Wanita yang sedang haid, dilarang mengerjakan shalat wajib
atau shalat sunnah. Sesuai dengan sabda Nabi Muhammad
saw:
َ. ‫الص َة‬ َْ ‫ت‬
َّ ‫اليْ َض ُة فَ َد ِع‬ َََْ َ
ِ ‫إِذا أقبل‬
Artinya :
Apabila datang haid, maka tinggalkanlah shalat.
(HR. Bukhari)

4 Buku Siswa Kelas V Ml


b. Puasa
Wanita yang sedang haid dilarang melaksanakan puasa wajib
maupun puasa sunnah. Tetapi apabila telah suci dari haid
maka diperintahkan mengqadha puasa wajibnya, sedangkan
shalatnya tidak diqadha
Sebagaimana sabda Rasulullah saw:
ْ‫اضت‬ َ َ َ ْ ََ ّ َّ َ َ ّٰ َّ ُّ َّ‫قَ َال ال‬
‫ أليس ا ِذا ح‬:ِ‫ب َصل ا ُ عليْهِ َو َسل َم ل ِلن ِ َساء‬
َ
ِّ
َ ْ َ ْ ُ ْ َ َ َ َ َ َ َ َ ْ ُ ْ ُ َ ْ َ َ َ ُ َْ
.‫ان دِينِها‬
ِ ‫ فذل ِك مِن نقص‬:‫ قال‬،‫ قلن بل‬،‫لم تص ِل ولم تصم‬

Artinya :
Nabi saw berkata kepada beberapa perempuan, “Bukankah
perempuan ketika haid itu tidak sholat dan tidak puasa
?”Jawab mereka, “Ya benar“ kata Rasulullah bersabda : “Itulah
kekurangan agama perempuan”. ( HR.Bukhari )
c. Thawaf
Perempuan yang sedang haid dilarang melaksanakan thawaf
ketika menunaikan ibadah haji atau umrah.
Rasulullah saw bersabda kepada Aisyah ketika sedang
berihram dalam keadaan haidh;
ْ.‫ت َح َّت َت ْط ُهري‬ ْ َ ْ ْ ْ ُ َ َ ْ َ َ ْ َ ُّ َ ْ ُ َ ْ َ َ َ ْ َ
ِ ِ ‫ غي أن تطو ِف بِالي‬,‫ل ما يفعل الاج‬ ْ ِ ‫فافع‬
Artinya :
Jika kamu haid maka kerjakan ibadah sebagaimana yang
dikerjakan orang yang berhaji kecuali thawaf di Baitullah
sehingga kamu suci. (HR.Bukhari).

Fikih - Kurikulum 2013 5


d. Menyentuh mushaf dan membaca Al-Quran
Allah Swt berfirman dalam surat Al-Waqi’ah ayat 79 :
َ ُ َّ َ ُ ۡ َّ ٓ ُ ُّ َ َ َّ
٧٩ ‫ٱلمطهرون‬ ِ ‫يمسهۥ إ‬
Artinya :
Tidak ada yang menyentuhnya selain hamba-hamba yang
disucikan (QS. Al-Waqi’ah: 79).
Selain dilarang menyentuh Al-Quran, perempuan haid juga
tidak diperbolehkan membaca Al-Quran baik dengan kata-
kata maupun dengan isyarat.

ُ ْ َ ً ْ َ ُ َ ْ َ ُ ُ ُْ ُ َ ْ َ َ
Sesuai dengan sabda Rasulullah saw, sebagai berikut :
ْ
ِ ‫يقرأ النب والائِض شيئا مِن القر‬
.‫آن‬
Artinya :
Orang junub dan haid tidak boleh membaca sesuatupun dalam
Al-Quran. ( HR. Ibnu Majah )
e. I’tikaf di Masjid
Bagi perempuan haid juga orang junub dilarang masuk masjid
atau melakukan melakukan i’tikaf (berdiam diri di dalam
masjid untuk beribadah).

ْ ُّ َ َ
Rasulullah saw bersabda :
ُ ُ َ َ َ َ ْ َ
ٍ ‫جد ِلائ ِ ٍض و جن‬
(‫ )رواه أبو داود‬.‫ب‬ ِ ‫حل المس‬ ِ ‫أ‬
Artinya :
Saya tidak menghalalkan masjid untuk orang haid dan junub.
(HR. Abu Daud).

6 Buku Siswa Kelas V Ml


f. Jima’
Pasangan suami istri haram melakukan hubungan suami istri
(jima’) saat istri sedang haid. Suami harus menunggu sampai
istri kembali suci.
Sebagaimana firman Allah Swt :
َ ۡ ُ ۡ َ ٰ َّ َ َّ ُ ُ َ ۡ َ َ َ
٢٢٢ ۖ‫و تقربوهن حت يطهرن‬
Artinya :
“Dan jangan kamu dekati mereka sebelum mereka suci.
(Q.S. Al-Baqarah/2 : 222)
g. Bercerai
Suami tidak boleh menceraikan istrinya saat sedang haid,
suami harus menahan dulu talaknya sampai istrinya selesai
haid.

Insya Allah
Aku Bisa

Aku senantiasa melaksanakan mandi wajib setiap selesai haid sesuai


dengan yang disyariatkan.

Hati-hati

Setelah memasuki usia baligh, carilah teman yang baik dan berakhlak
mulia, jaga dirimu dari pergaulan yang melampaui batas yang dilarang
agama.

Fikih - Kurikulum 2013 7


Ayo Menjawab

Jodohkanlah soal dibawah ini dengan jawaban yang sesuai!

1. Lamanya waktu haid minimal ….


A. Istihadhah
2. Lamanya waktu haid maksimal …
B. Baligh

Perempuan yang telah berhaid C. Sehari Semalam


3.
berarti sudah memasuki usia….
D. 15 hari 15 malam
Umumnya awal keluarnya
4. E. Haram 60 tahun atau lebih
darah haid pada umur….
F. 9 tahun
Darah yang keluar lebih dari
5.
15 hari disebut ….

B. Hukum Dan Tata Cara Bersuci Setelah Haid

Ayo Amati

Coba kamu jelaskan arti gambar di atas!

8 Buku Siswa Kelas V Ml


1. Hukum Bersuci Setelah Haid
Hukum bersuci atau mandi setelah haid adalah wajib sesuai
dengan perintah agama. Tanda bahwa seorang perempuan
telah suci dari haid apabila sudah tidak ada darah yang
mengalir, sudah tidak ada bekas bercak darah berwarna
kecokelatan. Setelah tidak ada bercak darah, wajib bagi setiap
perempuan untuk mandi mandi wajib untuk menghilangkan

َ ْ َ َ َ َ َّ َ َ ْ َ َ ُ ّٰ َّ َ ّٰ ُ ْ ُ َ َ َ
hadas besar, sebagaimana sabda Nabi Muhammad saw:
َُْ ‫ب‬
ْ
‫ت أ ِ حبي ٍش‬ ِ ‫قالَ رسول ا ْ ِ صل ا عليهِ وسلم ل ِف َا ِطمة بِن‬
ّ َ َ ْ َ ْ َ ْ َ َ ْ َ َ َ َّ َ َ ُ َ َْ ََْ َ
‫ل‬
ِ ‫س ِل فص‬ ِ ‫ ذا أدبرت فاغت‬،‫ت اليضة فد ِع الص ة‬ ِ ‫إِذا أقبل‬

Artinya :
Rasulullah saw berkata kepada Fatimah binti Abu Hubaisy:
“Apabila datang haid itu, hendaklah engkau tinggalkan shalat
dan apabila habis haid, hendaklah engkau mandi kemudian
shalat. (HR. Bukhari)
Yang diwajibkan mandi hadas besar bukan hanya orang
yang selesai haid tetapi juga beberapa sebab, di antaranya:
a. Keluar mani/sperma atau mimpi basah bagi laki-laki
b. Selesai nifas, darah yang keluar setelah melahirkan dengan
masa keluar paling lama 60 hari, dan umumnya adalah 40
hari.
c. Selesai jima’ (berhubungan antara suami istri) baik keluar
mani ataupun tidak
d. Keluar haid

Fikih - Kurikulum 2013 9


2. Tata Cara Bersuci Setelah Haid
Tata cara mandi wajib menurut para ulama dibagi menjadi
dua yaitu fardlu (wajib) dan sunnah .
Adapun mandi wajib yang fardlu adalah sebagai berikut :
a. Niat untuk mensucikan diri dari hadas besar
b. Menyiram air keseluruh tubuh sampai rata.
c. Mengalirkan air ke jari-jari dan rambut.
Sedangkan yang disunnahkan dalam mandi wajib adalah
sebagai berikut :
a. Membaca basmalah bersamaan dengan niat mandi
b. Membersihkan kedua telapak tangan sebelum memasukan
ketempat air
c. Menghilangkan kotoran yang ada pada badan
d. Membersihkan kemaluan atau beristinja’
e. Berwudlu dengan sempurna sebelum mandi
f. Mencelupkan kedua tangan ke dalam air dan siramkan air
ke akar- akar rambut kepala
g. Menyiram air ke kepala sebanyak tiga kali dan mengguyur-
kannya keseluruh tubuh
h. Mendahulukan anggota badan sebelah kanan
i. Tidak meminta tolong kepada orang lain kecuali ada udzur
j. Tidak berbicara kecuali ada kebutuhan
k. Mandi dilakukan di tempat yang tidak terkena percikan
air mandi
Adapun tata cara mandi wajib urutannya adalah sebagai
berikut:

10 Buku Siswa Kelas V Ml


a. Membaca basmalah
b. Membaca niat untuk menghilangkan hadas besar
c. Niat mandi wajib, seperti:

‫حيْ ِم‬ َّ ‫الر ْحٰن‬


ِ ‫الر‬ ّ ِ ّٰ ‫ب ْس ِم ا‬
َ ِ ِ
ً َْ َ ْ َ َْ ْ َ َ ْ َْ َ ْ ُْ ُ ََْ
‫ب مِن الائ ِ ِض فرضا‬
ِ ‫ث الك‬ِ ‫نويت الغسل ل ِرفعِ الد‬
َ ‫ِ ّٰ ِ َت َعا‬
Artinya:
Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi
Maha Penyayang. Aku niat mandi untuk menghilangkan
hadas besar dari haid, fardlu karena Allah Swt.
d. Berwudhu sebelum mandi
e. Kemudian mengguyur air ke seluruh tubuh dan menggosok-
gosok seluruh anggota tubuh terutama bagian kemaluan
hingga bersih sampai baunya hilang.
f. Mengguyur kepala dan rambut sampai merata ke kulit
kepala lebih utama menggunakan pembersih rambut.
g. Lakukan pembersihan secara urut semua anggota badan
sampai bersih dengan mendahulukan anggota badan yang
kanan dari pada yang kiri.
Diantara kalian ada yang sudah mengalami datang bulan
bukan? Setelah mengetahui tata cara mandi besar dari haid,
maka sekarang kalian sudah dapat melakukan mandi wajib
dengan benar setelah haid berhenti.
Sebagai seorang remaja putri harus mengetahui dan mencermati
masa-masa haid, agar dapat diketahui masa sucinya dan dapat

Fikih - Kurikulum 2013 11


membedakan antara darah haid dengan darah kotor/penyakit.
Jika ternyata sudah habis waktu haidnya, maka bersegerlah
untuk mandi wajib atau mandi besar dengan benar agar
shalatnya sah dan diterima oleh Allah Swt. Dan karena kalian
sudah paham tentang haid, maka ketika pertama kali mengalami
haid jangan takut.

Insya Allah
Aku Bisa

Setelah aku tahu hukum dan tata caranya mandi wajib, maka aku bisa
melaksanakannya dengan benar dan tertib.

Hati-hati

Hukum mandi wajib sudah jelas, maka kalian jangan sampai lupa
mengerjakannya bila sudah selesai haid.

Ayo Menjawab

Berilah tanda centang (√) pada kolom SS (sangat setuju), S


(setuju) atau TS (tidak setuju) pada pernyataan berikut ini !

12 Buku Siswa Kelas V Ml


No. Pernyataan SS S TS

Rina sudah selesai haid, namun ia enggan


1. untuk mandi besar, karena terasa nyaman
tidak terkena kewajiban shalat.

Ketika sedang berpuasa Ramadhan, tiba-


tiba Fatimah kedatangan haid. Ia segera
2. membatalkan puasanya dengan minum
dan makan seadanya. Fatimah tidak
menjalankan shalat selama masih haid.

Iffah sedang haid, ketika pelajaran


3. hafalan Al Qu’ran. Ia tidak maju untuk
menghafalkan.

Siti sedang haid, ketika melihat Al-Quran


4. terjatuh maka diambilnya karena tidak
ada seorangpun yang ada disitu.

Anak perempuan masih usia 5 tahun


5. mengeluarkan darah, kemudian dia
bilang itu darah haid.

Fikih - Kurikulum 2013 13


Tugasku

Tulis dan hafalkan satu dalil yang menjelaskan tentang larangan-


larangan bagi wanita yang sedang haid dan dalil larangan berdiam di
masjid bagi orang perempuan yang sedang haid! Kemudian mintalah
tanda tangan orang tuamu sebagai bukti bahwa kamu sudah bisa
menghafalkannya!

1. ........................................................................................................................................

2. ........................................................................................................................................

3. ........................................................................................................................................

4. ........................................................................................................................................

5. ........................................................................................................................................

Tanda Tangan
No Catatan Orang Tua
Orang Tua

14 Buku Siswa Kelas V Ml


Rangkuman

1. Haid menurut bahasa adalah aliran atau sesuatu yang mengalir


2. Haid menurut istilah adalah darah yang keluar dari rahim perempuan
pada waktu tertentu dalam keadaan sehat
3. Perempuan yang sedang haid haram untuk shalat, puasa, menyentuh
dan membaca al-Quran, thawaf, i’tikaf di masjid, ijma’ dan bercerai.
4. Hukum bersuci atau mandi setelah haid adalah wajib
5. Rukun mandi wajib adalah niat dan menyiram air keseluruh tubuh
sampai rata.
6. Sunnah mandi wajib antara lain menghadap kiblat, membasahi tubuh
sebanyak tiga kali, membasuh kemaluan, berwudhu sebelum mandi
dan mendahulukan anggota badan sebelah kanan

Hikmah

1. Allah Swt melatih kita senantiasa menjaga kebersihan dan kesucian.


2. Haid juga menjadi tanda usia dewasa bagi perempuan, bahwa ia telah
meninggalkan masa kanak-kanaknya.
3. Allah Swt menciptakan watak pada perempuan berupa sifat malu
yang besar.

Fikih - Kurikulum 2013 15


Ayo Berlatih

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan


jawaban yang paling benar !
1. Salah satu tanda wanita telah baligh adalah ....
a. Cantik
b. Haid
c. Tubuh semampai
d. Kulit halus
2. Secara bahasa haid artinya adalah ....
a. Keluar
b. Kotor
c. Berhenti
d. Mengalir
3. Darah penyakit disebut juga darah ....
a. Haid
b. Nifas
c. Istinja
d. Istihadhah
4. Umumnya perempuan mengalami haid selama ... hari
a. 1 - 3
b. 6 - 7
c. 10 - 12
d. 15 - 25

16 Buku Siswa Kelas V Ml


5. Masa maksimal haid bagi perempuan selama ... hari
a. 5
b. 7
c. 10
d. 15
6. Apabila habis haid bersegeralah untuk ....
a. Sedekah
b. Puasa
c. Mandi
d. Mengaji
7. Darah haid akan berhenti dengan sendirinya pada wanita usia
... tahun
a. 30
b. 40
c. 50
d. 60
8. Berikut ini hal yang tidak diperbolehkan dilakukan oleh
perempuan yang sedang haid kecuali...
a. Shalat
b. Puasa
c. Sedekah
d. Thawaf
َ ُ َّ َ ُ ۡ َّ ٓ ُ ُّ َ َ َّ
9. ‫يمسهۥ إ ِ ٱلمطهرون‬ Lafal disamping larangan bagi perempuan
haid untuk ....
a. Melakukan thawaf
b. Melaksanakan puasa

Fikih - Kurikulum 2013 17


c. Menunaikan shalat
d. Menyentuh al-Quran

ً ْ َ ُ َ ْ َ ُ ُ ُْ ُ َ ْ َ َ
10. …. ‫يقرأ النب والائِض شيئا‬
Lanjutan hadits di atas adalah ....
ّ‫اج‬ َ ْ َ
a. ِ ‫مِن ال‬
ْ َ ْ َ
b. ‫ث‬ ِ ‫مِن ال ِدي‬
َ َّ َ
c. ِ ‫مِن الص ة‬
ْ ُْ َ
d. ‫آن‬ ِ ‫مِن القر‬
11. Batas waktu minimal haid adalah
a. Dua hari
b. Sehari semalam
c. Tiga hari
d. Tujuh hari
12. Perempuan haid boleh mengerjakan rukun haji kecuali ....
a. Thawaf
b. Tahallul
c. Sai
d. Ihram
13. Lafal yang bergaris bawah ini artinya ....
ُ ُ َ َ َ ْ َ ْ ُّ ُ َ
َ ِ ‫حل المس‬
ٍ ‫جد ِلائ ِ ٍض و جن‬
(‫ب‬ ِ ‫) أ‬
a. Bagi orang yang haid
b. Bagi orang yang nifas
c. Bagi orang yang membaca al-Quran
d. Bagi orang yang junub

18 Buku Siswa Kelas V Ml


14. Bagi orang haid ... mendengarkan ayat al-Quran
a. Boleh
b. Tidak boleh
c. Dilarang
d. Dianjurkan
َّ ٓ ُ ُّ َ َ َّ
15. Lafal (.... ِ ‫) يمسهۥ إ‬ lanjutan dari ayat di samping adalah
....
ٌ َ
a. ‫ض‬ ِ ‫حائ‬
b. ‫جنب‬
ٌ ُُ
َ ْ ُ َّ َ ُ ْ
c. ‫المطهرون‬
ٌ َ
d. ‫حض‬ ِ ‫تا‬
16. Hal yang diwajibkan/difardlukan dalam mandi wajib adalah ....
a. Membersihkan kedua telapak tangan
b. Mendahulukan anggota badan sebelah kanan
c. Berwudhu sebelum mandi
d. Menyiram air keseluruh tubuh
17. Membaca basmalah dalam mandi wajib hukumnya ....
a. Sunnah
b. Wajib
c. Mubah
d. Makruh
18. Cara mengerjakan mandi wajib adalah ....
a. Cukup menyiram air di kepala saja
b. Menyiram air ke seluruh tubuh
c. Cukup berwudu saja
d. Cukup seperti mandi biasa

Fikih - Kurikulum 2013 19


19. Dibawah ini yang menyebabkan mandi wajib adalah ....
a. Istinja’
b. Haid
c. Hadas kecil
d. Khitan
20. Perhatikan tabel di bawah ini !

No. Sunnah mandi wajib

1. Berwudu sebelum mandi

2. Menggosok seluruh anggota badan

3. Menggunakan sabun mandi

4. Berturut - turut

5. Mendahulukan anggota badan yang kanan

Dari tabel diatas yang termasuk sunnah mandi wajib ditunjukan


oleh nomor ....
a. 1, 2, 3 dan 4
b. 1, 2, 3 dan 5
c. 2, 3, 4 dan 5
d. 1, 2, 4 dan 5

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!


21. Arti haid secara bahasa adalah ....
22. Masa maksimal haid umumnya bagi perempuan adalah selama ...
23. Darah yang keluar dari wanita setelah melahirkan disebut
darah ....

20 Buku Siswa Kelas V Ml


24. Masa berhentinya haid bagi wanita pada usia....
25. Warna darah haid pada umumnya adalah ....
26. Seorang wanita dikatakan baligh apabila sudah mengalami ....
27. Setelah selesai haid, perempuan wajib melakukan ....
28. Tujuan mandi wajib adakah menyucikan diri dari hadas ....
29. Pada saat mandi wajib dianjurkan mendahulukan tubuh
bagian ....
30. Fatimah sedang haid, ia tidak menemukan jalan lain menuju
ke tempat yang akan ditujunya kecuali melewati masjid. Ia
yakin tidak akan mengotori masjid ketika melewatinya karena
ia memakai alat khusus untuk wanita haid. Fatimah melewati
masjid hukumnya adalah ....

III. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!


31. Jelaskan dua hal yang wajib atau rukun mandi wajib!
32. Sebutka 4 hal yang dilarang bagi perempuan yang sedang haid!
33. Sebutkan 2 sunnah mandi wajib!
34. Terjemahkan dalil di bawah ini !

ْ ُ ْ َ ً ْ َ ُ َ ْ َ ُ ُ ُْ ُ َ ْ َ َ
ِ ‫يقرأ النب والائِض شيئا مِن القر‬
.‫آن‬
35. Tuliskan dalil yang menerangkan tentang larangan perempuan
haid mengerjakan shalat !

Fikih - Kurikulum 2013 21


Pelajaran 2
Khitan

Ayo Amati

Bagaimana pendapatmu tentang gambar di atas ?

A. Pengertian dan Sejarah Khitan


1. Pengertian Khitan
Khitan menurut bahasa adalah memotong sedangkan menurut
istilah khitan adalah membuka atau memotong kulit (quluf)
yang menutupi ujung kemaluan laki-laki dengan tujuan agar
bersih dari kotoran dan suci dari najis. Islam telah mengajarkan
kepada umatnya untuk menjaga kebersihan baik kebersihan
lahir maupun batin salah satunya dengan khitan. Sebab jika
seorang laki-laki tidak dikhitan maka ketika buang air kecil
maka kotoran air seni itu akan berkumpul di quluf atau ujung
kulit kemaluan laki-laki. Sedangkan air seni itu najis maka
wudhu yang menjadi syarat sahnya shalat juga tidak sah,

22 Buku Siswa Kelas V Ml


sekaligus shalatnya tidak sah. Karena itu Nabi Muhammad
saw mengajarkan kepada umatnya untuk berkhitan dan
menjaga kebersihan.
Nabi Muhammad saw bersabda :
َ ْ ْ َ ُ َ َ َّ َ
‫ان‬
ِ ‫اليم‬ ِ ‫الظافة مِن‬
Artinya :
“Kebersihan itu sebagian dari iman”.
2. Sejarah Khitan
Dalam sejarah singkatnya khitan adalah syariat agama Islam
yang berpangkal dari millah (ajaran agama) nabi Ibrahim as,
khitan yang dilakukan nabi Ibrahim as saat berumur delapan
puluh tahun dengan menggunakan kapak dan nabi Adam as
serta Siti Hawa telah dikhitan ketika diciptakan oleh Allah
Swt.
Firman Allah Swt tentang perintah mengikuti ajaran nabi
Ibrahim as dijelaskan dalam surah An-Nisa’ ayat 125 :

َ َّ َ َ َّ َ ٞ ۡ ُ َ ُ َ ّٰ ُ َ ۡ َ َ َ ۡ َ ۡ َّ ّ ٗ ُ َ ۡ َ ۡ َ َ
‫سن وٱتبع مِلة‬ ِ ‫ومن أحسن دِينا مِمن أسلم وجههۥ ِ ِ وهو م‬
ٗ َ َ َ ۡ ُ ّٰ َ َ َّ َ ٗ َ َ َ ۡ
١٢٥ ‫إِبرٰهِيم حنِيفاۗ وٱتذ ٱ إِبرٰهِيم خلِي‬
Artinya:
Dan siapakah yang lebih baik agamanya daripada orang
yang dengan ikhlas berserah diri kepada Allah, sedang dia
mengerjakan kebaikan, dan mengikuti agama Ibrahim yang
lurus? Dan Allah telah memilih Ibrahim menjadi kesayangan-
Nya. (QS. An-Nisa’: 125.)

Fikih - Kurikulum 2013 23


Hadist Nabi Muhammad saw menjelaskan:

َ‫ول ا ّٰ ِ َص َّل ا ّٰ ُ َعلَيْهِ َو َس َّلم‬ ُ َُ َ َ َ َ َ ْ ََ ْ َ


‫ قال رس‬: ‫عن أن ِس اب ِن مال ٍِك قال‬
َ َ ْ ِ ‫ت َ َ َر ّب َأ ّن ُو‬
ْ‫ت َمْ ُت ْونًا َول َ ْم يَ َر أ َح ٌد َس ْوأ ِت‬ُ ‫ل‬
ِ ِ ْ َ‫ م ِْن َك َرام‬:
ِ
Artinya:
Dari Anas bin Malik ra. berkata, Rasulullah saw bersabda:
“Diantara kemuliaan yang diberikan Allah Swt kepadaku
adalah, aku dilahirkan dalam keadaan sudah dikhitan
karena itu tidak ada orang yang melihat aurat/kemaluanku”.
(HR. al-Thabrani)

Insya Allah
Aku Bisa

Khitan yang aku laksanakan penting untuk menjaga kebersihan dan


kesehatan badanku.

Hati-hati

Setelah dikhitan tetaplah menjaga kebersihan alat kelamin dengan cara


membersihkannya setelah buang air kecil, jangan sampai ada najis yang
menempel.

24 Buku Siswa Kelas V Ml


Ayo Menjawab

Jodohkanlah Soal di bawah Ini dengan Jawaban Yang Sesuai!


1. Kulit kemaluan laki-laki yang A. Adam
dipotong disebut ….
B. Quluf
2. Khitan pertama diperintahkan
kepada nabi …. C. Ibrahim

3. Suami Siti Hawa yang sudah dikhitan D. Al-Ikhlas


sejak lahir ….
E. An-Nisa’
4. Surat yang menjelaskan perintah
mengikuti ajaran Ibrahim as. adalah F. Iman
….
G. Islam
5. Kebersihan itu sebagian dari ….

Tugasku

Tuliskan kembali ayat 125 Surah an-Nisa, bilamana sudah selesai


mintalah tanda tangan orang tuamu!

Fikih - Kurikulum 2013 25


B. Hukum, Waktu dan Hikmah Khitan
1. Hukum Khitan
Hukum berkhitan dalam Islam bagi laki-laki secara fikih
adalah wajib dan bagi perempuan merupakan sunnah karena
suatu kemuliaan. Dengan berkhitan orang tersebut berarti
mengikuti sunnah Rasulullah saw. Orang Islam yang tidak
mau mengikuti sunnah Rasulullah saw berarti membenci
Rasulullah saw dan orang yang membenci Rasul bukan
termasuk umatnya.
2. Waktu dan Pelaksanaan Khitan
a. Waktu wajib khitan adalah pada saat baligh, karena pada
saat itulah wajib melaksanakan shalat. Tanpa khitan
shalat tidak sempurna sebab suci yang merupakan syarat
sah shalat tidak bisa terpenuhi
b. Adapun waktu sunnah adalah sebelum baligh. Sedangkan
waktu ikhtiar (pilihan yang baik untuk dilaksanakan)
adalah hari ketujuh setelah lahir, atau 40 hari setelah
kelahiran dan juga dianjurkan pada umur 7 tahun
3. Hikmah Khitan
Setiap apa yang telah diperintahkan oleh Allah Swt, pastilah
mempunyai maksud mulia begitu juga dengan khitan, diantara
manfaat khitan adalah :
a. Menjaga kebersihan dan kesucian badan
b. Merupakan tanda kesempurnaan seorang muslim
c. Menjadikan kemaluan lebih bersih dan mudah membersih-
kannya.

26 Buku Siswa Kelas V Ml


d. Sebagai ciri pengikut Nabi Muhammad saw dan pelestari
syariat nabi Ibrahim as.
e. Mencegah timbulnya berbagai macam penyakit.

Insya Allah
Aku Bisa

Khitan karena merupakan kewajiban bagi laki-laki, maka aku akan


laksanakan dengan senang hati.

Hati-hati

Jika tidak dikhitan maka shalat yang dikerjakan tidak sah dan akan
menimbulkan banyak penyakit karena kotoran yang keluar dari air seni
mengumpul diujung kemaluan

Fikih - Kurikulum 2013 27


Ayo Menjawab

Berilah tanda centang (√) pada kolom S (setuju) atau TS


(tidak setuju) pada pernyataan berikut ini !

No Pernyataan SS S TS
Ada seorang muallaf, dia baru
1. masuk Islam namun usianya sudah
40 tahun tetapi tidak mau dikhitan
Ibu Aminah mempunyai anak
perempuan yang sekarang sudah
2.
berumur 12 tahun maka ia wajib
dikhitan .
Ahmad telah dikhitan berarti dia
3. telah melaksanakan syariat nabi
Muhammad saw.
Hasyim sekarang sudah kelas VI
usianya sudah baligh tetapi belum
4.
berani dikhitan alasannya takut
sakit.
Orang tua Rahman belum
melaksanakan khitan anaknya
5. karena belum ada rejeki, ke,udian
beliau mengkhitankan anaknya
pada khitanan masal

28 Buku Siswa Kelas V Ml


No Pernyataan SS S TS

Ketika Farid melaksanakan ibadah


6. shalat, Allah tidak menerima
ibadahnya karena dia belum dikhitan.

Umar sudah melakukan khitan dia


bercerita kepada temannya bahwa
7.
khitan bisa menjaga kebersihan,
kesehatan dan kesucian badan.

Ibadah shalat yang dilakukan


Hasan syaratnya harus suci dari
hadas besar maupun kecil, oleh
8.
karena itu dia melakukan khitan
sebagai bentuk penyucian seorang
muslim dari najis.

Mahmud sekarang sudah duduk


di kelas VI, dia berani melakukan
9.
khitan karena merasa sebagai
kewajiban anak laki-laki.

Haris dari keluarga mampu, orang


tuanya takut mengkhitankannya
10. karena beranggapan bahwa
melakukan khitan membuang
banyak biaya.

Fikih - Kurikulum 2013 29


A. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan
jawaban yang paling benar !
1. Pelaksanaan memotong kulit yang menutupi ujung kemaluan
laki-laki adalah pengertian dari….
a. Kurban
b. Khitan
c. Operasi
d. Penyembelihan
2. Dalam khitan ada istilah khasyafah, arti khasyafah adalah ….
a. Kepala kemaluan
b. Leher kemaluan
c. Badan kemaluan
d. Pangkal kemaluan
3. Hukum khitan bagi laki-laki adalah ….
a. Sunnah
b. Wajib
c. Makruh
d. Haram
4. Khitan bagi anak perempuan hukumnya sunnah atau hanya
merupakan ….
a. Kebolehan
b. Ajakan
c. Kewajiban
d. Penghormatan
5. Khitan pertama kali disyariatkan oleh nabi ….
a. Muhammad saw.
b. Ishak a.s.

30 Buku Siswa Kelas V Ml


c. Ibrahim a.s.
d. Ismail a.s.
6. Nabi Ibrahim dikhitan pada usia ….
a. 90 tahun
b. 80 tahun
c. 70 tahun
d. 60 tahun
7. Khitan akan lebih baik bila dilakukan sejak ….
a. Bayi
b. Remaja
c. Dewasa
d. Usia tua
8. Umumnya khitan di Indonesia dilaksanakan pada waktu ….
a. Bayi
b. Sebelum balig
c. Setelah balig

ُ َ ْ َ
d. Usia tua

9. ‫ل‬
َ ّ
ِ ‫ِلرجا‬ ِ ‫ ل‬... ‫ الِتان‬Lafal yang tepat untuk melengkapi potongan hadis
ً َّ ُ
di samping adalah….

a. ‫سنة‬
ٌ َّ ُ
b. ‫سنة‬

c. ‫ة‬
َّ ‫ُس‬
‫ن‬
ٍْ
d. ‫سنة‬
َّ ُ
َ ّ ٌ َ ُ ْ َ َ َ ّ ٌ َّ ُ ُ َ ْ َ
10. ِ‫ل ومكرمة ل ِلن ِساء‬ ِ ‫ِلرجا‬
ِ ‫ الِتان سنة ل‬Lafal yang digaris bawahi
artinya ….
a. Sunnah bagi laki-laki

Fikih - Kurikulum 2013 31


b. Wajib bagi laki-laki
c. Wajib bagi perempuan
d. Dimulyakan bagi perempuan

B. Isilah titik-titik berikut ini dengan tepat dan benar !


11. Tujuan khitan adalah agar bersih….
12. Nabi Ibrahim as. berkhitan dengan ….
13. Nabi Ibrahim a.s. mendapat julukan khalilullah artinya ….
14. Khitan bagi perempuan hukumnya ….
15. Bagi anak kecil yang minta dikhitan merupakan kewajiban….
16. Nabi Ibrahim a.s. dikhitan pada usia ….
17. Anak laki-laki yang belum berkhitan ketika buang air kecil
maka kotoran air seninya akan berkumpul di ….
18. Risalah khitan sudah ada sejak zaman….
19. Orang yang telah berkhitan berarti telah melaksanakan … nabi.
ٗ َ َ ٰ َ ۡ َ َّ َ َ َّ َ
20.ۗ‫وٱتبع مِلة إِبرهِيم حنِيفا‬ arti kata yang bergaris bawah pada
ayat tersebut adalah …

C. Jawablah pertanyaan berikut ini dengan benar !


21. Jelaskan pengertian khitan menurut bahasa dan istilah !
22. Mengapa anak laki-laki harus melaksanakan khitan ?
23. Salah satu manfaat dari khitan adalah terjaganya kebersihan
pada alat kelamin. Tulislah sebuah hadis tentang kebersihan !
24. Sebutkan 4 manfaat khitan !
25. Terjemahkan firman Allah dalam Surah Al-Baqarah ayat 222 di
bawah ini !
َ‫ب ٱل ۡ ُم َت َط ّهرين‬ َ ‫ٱل َّوٰب‬
ُّ ‫ي َو ُيح‬
ِ َّ ُّ‫إ َّن ٱ ّٰ َ ُيِب‬
ِ ِ ِ ِ

32 Buku Siswa Kelas V Ml


Latihan Ulangan Akhir Semester Gasal
A. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c, atau d, di depan
jawaban yang paling benar !
1. Menurut bahasa, haid artinya adalah ….
a. mengalir
b. berhenti
c. sesuatu yang kotor
d. suatu yang keluar
2. Darah haid yang keluar dari rahim seorang wanita pada umumnya
berwarna ….
a. merah kehitam-hitaman
b. kuning
c. hitam
d. keruh
3. Anak perempuan mendapatkan haid yang pertama pada usia
yang berbeda-beda, namun yang paling awal di usia ….
a. 8 tahun
b. 9 tahun
c. 10 tahun
d. 12 tahun
4. Batas suci antara haid yang pertama dengan haid yang kedua
paling sedikit adalah ….
a. 10 hari
b. 15 hari
c. 20 hari
d. 24 hari

Fikih - Kurikulum 2013 33


5. Di bawah ini yang bukan termasuk larangan wanita yang sedang
haid adalah ….
a. melihat Al Quran
b. membaca Al Quran
c. melakukan thawaf

ُ ُ ََ
d. menetap di masjid
َ ْ َ ْ ُّ ُ َ
َ ِ ‫حل المس‬
ٍ ‫جد ِلائ ِ ٍض و جن‬
6. ‫ب‬ ِ ‫أ‬
Lafadz di atas adalah larangan masuk masjid bagi perempuan
haid dan ….
a. kafir
b. murtad
c. nifas
d. junub
7. Pada umumnya wanita mengalami haid selama … hari.
a. 15
b. 10
c. 7
d. 2
8. Di bawah ini yang termasuk rukun mandi wajib setelah haid
adalah ….
a. menggosok gigi
b. menggosok anggota badan
c. mengguyur seluruh anggota badan
d. menggunakan sampo dan sabun mandi

34 Buku Siswa Kelas V Ml


9. Perhatikan tabel di bawah ini!
No Sunnah mandi wajib
1. Berwudhu sebelum mandi
2. Menggosok selurug anggota badan
3. Menggunakan sabun mandi
4. berturut-turut
5. Mendahulukan anggota badan yang kanan

Dari tabel di atas yang termasuk kesunnahan mandi wajib adalah


nomer ….
a. 1, 2, 3 dan 4
b. 1, 2, 3 dan 5
c. 2, 3, 4 dan 5
d. 1, 2, 4 dan 5
10. Seorang perempuan yang sudah mengalami haid, maka secara
syar’i dianggap sudah ….
a. muallaf
b. mukalaf
c. tamyiz

َ‫الص َة‬ َْ َََْ َ


d. pintar
َّ ‫اليْ َض ُة فَ َد ِع‬ ‫ت‬
11. ِ ‫إِذ أقبل‬
Hadis di atas berisi tentang larangan wanita haid untuk
melakukan ….
a. bercerai
b. shalat
c. thawaf
d. berpuasa

Fikih - Kurikulum 2013 35


12. Larangan melakukan hubungan suami istri ketika istri sedang
haid tercantum dalam ….
a. Al-Baqarah ayat 222
b. An-Nisa ayat 122
c. Al-Maidah ayat 102

َ ُ َ ْ َ ُ ُ ُْ ُ َ ْ َ َ
d. Ali Imron ayat 122
ً ْ
13. .... ‫يقرأ النب والائِض شيئا‬
Lanjutan hadis di atas adalah ….
ّ َ ْ َ
a. ‫اج‬ِ ‫مِن ال‬
ْ َ ْ َ
c. ‫ث‬ِ ‫مِن ال ِدي‬
َ َّ َ
b. ِ ‫مِن الص ة‬
ْ ُْ َ
d. ‫آن‬
ِ ‫مِن القر‬
14. Di bawah ini yang bukan merupakan sebab-sebab diwajibkannya
mandi wajib adalah ….
a. Nifas
b. Murtad
c. Keluar sperma

ّْ َ َ ْ َ ْ َ ْ َ َ ْ َ َ
d. Masuk Islam

15. ‫س ِل وص ِل‬
ِ ‫ذا أدبرت فاغت‬
Hadis di atas yang digaris bawahi artinya adalah ….
a. hendaklah mengqada shalatnya
b. tinggalkanlah shalat
c. hendaklah mandi dan shalat
d. segeralah untuk mandi wajib

36 Buku Siswa Kelas V Ml


16. Menurut bahasa, khitan artinya ….
a. memotong
b. menguliti
c. memangkas
d. menghilangkan
17. Hukum khitan bagi anak laki-laki adalah ….
a. sunnah
b. mubah
c. wajib
d. makruh
18. Sedangkan khitan bagi anak perempuan hukumnya adalah ….
a. makruh
b. mubah
c. wajib
d. sunnah
19. Memotong kulit yang menutupi ujung alat kelamin anak laki-
laki adalah pengertian khitan menurut ….
a. istilah
b. bahasa
c. kiyasan
d. sejarah
20. Khitan sudah ada pada nabi....
a. Muhammad saw
b. Nuh as.
c. Isa as.
d. Ibrahim as.

Fikih - Kurikulum 2013 37


21. Bagi anak laki-laki, sebaiknya dikhitan saat berusia...
a. 1 - 3
b. 4 - 5
c. 5 - 6
d. 7 - 10
22. Waktu yang paling tepat untuk mengkhitan anak perempuan
adalah pada saat ia....
a. masih bayi
b. berumur 1 tahun
c. berumur 2 tahun
d. berumur 3 tahun
23. Seorang perempuan yang dikhitan akan mendapatkan ….

a. pahala dari Allah


b. kedudukan terhormat
c. rahmat dan nikmat dari Allah
d. kemuliaan dari Allah
24. Ahmad sudah kelas VI Madrasah Ibtidaiyah belum berkhitan.
Oleh karena itu ia ….
a. segera berkhitan
b. tidak mau berkhitan
c. menunggu dewasa
d. tidak perlu berkhitan
25. Nabi Muhammad saw lahir dalam keadaan:
a. sudah mandi
b. sudah wudhu
c. sudah dikhitan
d. sudah dicukur rambutnya

38 Buku Siswa Kelas V Ml


26. Di bawah ini yang bukan perintah Allah kepada Nabi Ibrahim
adalah...
a. Mambangun ka'bah
b. Mengurbankan puteranya Ismail a.s.
c. menghadapi Raja Fir'aun yang kejam

ْ َ ُ َ َ َّ َ
d. segera berkhitan

‫ان‬ َ ْ
27.
ِ ‫الظافة مِن ا ِليم‬
Hadis di atas artinya adalah ….

a. Kebersihan pangkal kesehatan


b. Kebersihan pangkal dari iman
c. Kebersihan adalah rukun iman
d. Kebersihan adalah sebagian dari iman
َ‫ب ٱل ۡ ُم َت َط ّهرين‬ َ ‫ٱل َّوٰب‬
ُّ ‫ي َو ُيح‬
ِ َّ ُّ‫إ َّن ٱ ّٰ َ ُيِب‬
28. ِ ِ ِ ِ
Lafal yang digaris bawahi pada ayat di atas artinya adalah….
a. Orang-orang yang taubat
b. Orang-orang yang menyucikan diri
c. Orang-orang yang bertaqwa
d. Orang-orang yang dicintai
29. Nabi Ismail melaksanakan khitan ketika berusia...
a. 16 tahun
b. 13 tahun
c. 12 tahun
d. 10 tahun

Fikih - Kurikulum 2013 39


َ ۡ ُ ۡ َ َ َ َ َ ٗ َ َ ٰ َ ۡ َ َّ ْ ُ َّ َ ُ ّٰ َ َ َ ۡ ُ
ِ ‫قل صدق ٱ ۗ فٱتبِعوا مِلة إِبرهِيم حنِيفاۖوما كن مِن ٱلم‬
30. ٩٥ ‫شك ِي‬

Potongan ayat yang bergaris bawah artinya


a. Maka ikutilah agama ibrahim yang lurus
b. Maka ikutilah agama ibrahim yang kekal
c. Dia tidaklah termasuk orang musyrik
d. Katakanlah segala yang benar
31. Karena keteguhan hati dan kesabarannya, Nabi Ibrahim
mendapat julukan Khalilullah yang artinya ….
a. Kekasih Allah
b. Cahaya dari Allah
c. Penyembah Allah
d. Utusan Allah
32. Banyak penyakit mematikan yang dapat menyerang manusia.
Penyakit yang banyak diderita oleh orang yang tidak dikhitan
adalah penyakit ….
a. Malaria dan kolera
b. Malaria dan tipes
c. Kulit dan kelamin
d. Kolera dan kanker
33. A Cheng Tio adalah seorang China yang beragama Shinto.
Ketika berumur 20 tahun, ia masuk Islam. Oleh karena itu,
hukum khitan baginya adalah ….
a. Wajib
b. Makruh
c. Syubhat
d. Haram
40 Buku Siswa Kelas V Ml
34. Upacara selamatan yang dilaksanakan untuk mensyukuri
nikmat Allah dan mendoakan anak setelah dikhitan disebut ….
a. Walimatus syukur
b. Walimatul urs
c. Walimatul khitan
d. Walimatus shafar
ََ
ٰ َ ‫كل‬ َ ُ ُّ َ َ ٰ َ ۡ‫ل إب‬ ََۡ
‫فأ‬ 35. .... ‫ت‬ ٖ ِ ِ ‫م‬ ‫ب‬ ‫ۥ‬‫ه‬ ‫ب‬ ‫ر‬ ‫ۧم‬ ‫ه‬
ِ ‫ر‬ ٰٓ
ِ ‫ذِ ٱبت‬
ُ َّ َ ََ
Lanjutan potongan ayat di atas adalah ….
a. ‫فأتمه‬
ْ ُ َ َََ
b. ‫فأ َتمهم‬
c. ‫فأمهن‬
َّ ُ َ َ
َّ ُ َّ َ ََ
d. ‫فأتمهن‬

B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!


36. Istilah lain untuk sebutan haid adalah ….

37. Warna darah haid yang disepakati oleh para ulama fiqih adalah
….

38. Seorang wanita dikatakan akil baligh apabila sudah mengalami


….

39. Syarifah sedang mengalami haid, ia tidak menemukan jalan lain


menuju ke tempat yang akan ditujunya, kecuali melintasi masjid.
Ia yakin tidak akan mengotori masjid ketika melintasinya, karena
ia memakai alat khusus untuk wanita haid. Maka ketika Syarifah
melintasi masjid hukumnya adalah ….

Fikih - Kurikulum 2013 41


40. Batas maksimal haid adalah....

41. Khitan berasal dari bahasa Arab, dari kata ….

42. Salah satu tujuan khitan adalah untuk memudahkan

َ َ َّ َ
menghilangkan ….
َ ْ َ ْ
43. ....‫إِبراهِيم‬
ُ ّٰ
‫واتذ ا‬ lanjutan potongan ayat di samping
adalah ….

44. Khitan hendaknya dilakukan sebelum ….

45. Wanita yang bersuamikan laki-laki tidak dikhitan, bisa tertular


….

C. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!

46. Jelaskan tata cara dan urutan mandi wajib!

47. Sebutkan 5 hal yang dilarang ketika seorang wanita sedang


mengalami haid!

48. Jelaskan batasan haid minimal, maksimal dan umurnya..

49. Tulislah kembali, harakati dan terjemahkan ayat di bawah ini!

َ‫ب ٱل ۡ ُم َت َط ّهرين‬ َ ‫ٱل َّوٰب‬


ُّ ‫ي َو ُيح‬
ِ َّ ُّ‫إ َّن ٱ ّٰ َ ُيِب‬
ِ ِ ِ ِ

50. Sebukan 4 manfaat dari khitan!

42 Buku Siswa Kelas V Ml


Pelajaran 3
Kurban

Ayo Amati

Coba ceritakan gambar di atas dengan kemampuan adik-adik, adik-


adik pasti bisa !
Kurban dalam sejarah umat manusia merupakan ibadah yang
dimulai pada masa nabi Ibrahim as. Mulanya Ibrahim bermimpi
diperintahkan untuk menyembelih puteranya yaitu Ismail as. Pada
mimpi yang pertama ia tidak yakin kalau mimpinya itu benar-benar
datang dan sebagai wahyu dari Allah Swt, ia yakin mimpi itu bisikan
setan. Ibrahim baru benar-benar yakin pada mimpi yang ketiga, Ia
yakin betul apa yang ada dalam mimpinya itu merupakan perintah
Allah Swt sebagai sebuah wahyu yang harus dilaksanakan.
Pada suatu hari nabi Ibrahim as menyembelih kurban fisabilillah
(di jalan Allah Swt) berupa 1.000 ekor domba, 300 ekor sapi, dan 100
ekor unta. Banyak orang mengaguminya termasuk para malaikat
yang terkagum-kagum atas kurbannya.“Kurban sejumlah itu

Fikih - Kurikulum 2013 43


bagiku belum apa-apa”. Demi Allah! Seandainya aku memiliki anak
laki-laki pasti akan aku sembelih karena Allah dan aku kurbankan
kepada-Nya,” kata nabi Ibrahim as, sebagai ungkapan sebab Sarah
istri nabi Ibrahim belum juga mengandung.
Suatu ketika Sarah menyarankan Ibrahim agar menikahi Hajar
(budaknya yang hitam kelam) yang diperoleh dari Mesir. Ketika
berada di daerah Baitul Maqdis, beliau berdoa kepada Allah Swt
agar dikaruniai seorang anak, doa beliau pun dikabulkan Allah Swt.
Ada yang mengatakan saat itu usia Ibrahim mencapai 99 tahun. Dan
karena demikian lamanya maka anak itu diberi nama Ismail yang
artinya “Allah telah mendengar”. Sebagai ungkapan kegembiraan
karena akhirnya memiliki anak, seolah Ibrahim berseru: “Allah
mendengar doaku”.
Ketika usia Ismail menginjak kira-kira 7 tahun (ada pula yang
berpendapat 13 tahun), pada malam tarwiyah (hari ke-8 di bulan
Dzulhijah) nabi Ibrahim as bermimpi berupa seruan, “Hai Ibrahim!
Penuhilah nadzarmu (janjimu).”Pagi harinya beliau pun berpikir
dan merenungkan arti mimpinya semalam. Apakah mimpi itu benar-
benar datang dari Allah Swt atau dari setan? Dari sinilah kemudian
tanggal 8 Dzulhijah disebut sebagai hari tarwiyah (artinya berpikir
atau merenung). Pada malam ke-9 Dzulhijjah beliau bermimpi
sama dengan sebelumnya. Pagi harinya beliau tahu dengan yakin
mimpinya itu berasal dari Allah Swt. Dari sinilah hari ke-9 Dzulhijjah
disebut dengan hari Arofah (artinya mengetahui) dan bertepatan
pula waktu itu beliau sedang berada di tanah Arafah.

44 Buku Siswa Kelas V Ml


Malam berikutnya beliau bermimpi lagi dengan mimpi yang serupa.
Keesokan harinya melaksanakan nadzar itu. Karena itulah, hari
tersebut dinamakan hari menyembelih kurban atau yaumun nahr.

A. Pengertian, Hukum dan Syarat Kurban


1. Pengertian Kurban
ُ َّ ْ ُ ْ َ
Kurban disebut juga “‫حية‬ ِ ‫”ا ض‬ yaitu binatang ternak yang
disembelih pada hari raya nahr (kurban). Kurban secara
bahasa berasal dari bahasa Arab “qaraba” yang artinya
“dekat”. Sedangkan secara istilah, kurban adalah beribadah
kepada Allah Swt dengan cara menyembelih hewan tertentu
pada hari raya haji dan hari-hari Tasyriq tanggal 11, 12 dan 13
Dzulhijah yang diniatkan semata-mata untuk mendekatkan
diri kepada Allah Swt.
Ibadah kurban yang dilaksanakan pada hari-hari tasyriq
karena Allah Swt, untuk menghidupkan syariat nabi Ibrahim
as yang kemudian disyariatkan pula kepada nabi Muhammad
saw. Nabi Muhammad saw telah bersabda
ّٰ َ َّ َ َ ْ َّ َ ْ َ َ َ ْ ً َ َ َ َ َ َ
ِ ‫ا‬ ‫إ‬
َِ ‫ب‬ ‫ح‬ ‫أ‬ ‫ر‬ ‫ح‬ ‫ال‬ ‫م‬‫و‬‫ي‬ ‫ل‬ ‫م‬‫ع‬ ‫ِن‬ ‫م‬ ‫م‬ ‫ع‬ ٌّ
‫م‬ ِ ‫ما ع ِمل‬
‫آد‬
ِ ٍ
َ َ ْ َ َ ُ ُ َ َ ْ َ ْ َ ْ َ َ ُ َّ ِ َّ َ ‫م ِْن إ ِ ْه‬
‫اق الم إِنه لأ ِت يوم ال ِقيام ِة بِقرون ِها وأشعارِها‬ ِ ‫ر‬
َ َ َ َ َ ْ َ َ ْ َ َ َ ّٰ َ ُ َ َ َ َ َّ َّ َ َ ََْ
‫وأظ ف ِها ن الم لقع مِن ا ِ بِمك ٍن قبل ان يقع‬
ً‫يبوا ب َها َن ْفسا‬ُ ‫ْالَ ْر ِض فَ ِط‬
ِ
Artinya:
”Tiada suatu amalan yang dilakukan oleh manusia pada
hari raya kurban yang lebih dicintai Allah selain daripada

Fikih - Kurikulum 2013 45


menyembelih hewan kurban. Sesungguhnya hewan kurban
itu pada hari kiamat kelak akan datang beserta dengan
tanduk-tanduknya, bulu-bulunya dan kuku-kukunya dan
sesungguhnya sebelum darah kurban itu menyentuh tanah, ia
(pahalanya) telah diterima di sisi Allah. Maka beruntunglah
kamu semua dengan (pahala) kurban itu..” (HR. Tirmizi, Ibnu
Majah dan Hakim).
2. Hukum Kurban
Melaksanakan kurban hukumnya sunnah muakkad atau
sunnah yang sangat dianjurkan dan mendekati wajib bagi
mereka yang memenuhi syarat-syarat sebagai berikut:
a. Islam
b. Baligh dan berakal
c. Merdeka (Bukan budak atau hamba sahaya)
d. Mampu untuk berkurban

َ ۡ َ ۡ َ ٰ َ ۡ َ ۡ َ ٓ َّ
Allah Swt berfirman:
َ َ َ َّ ۡ َ ۡ َ َ َّ ّ َ َ َ
‫ إِن شان ِئك‬٢ ‫ فص ِل ل ِربِك وٱنر‬١ ‫إِنا أ ۡع َطينك ٱلكوثر‬
٣‫ت‬ ُ َ ‫ُه َو ٱل ۡب‬
Artinya:
Sesungguhnya kami telah memberikan kepadamu nikmat
yang banyak. Maka dirikanlah solat karena Tuhanmu dan
berkurbanlah. Sesungguhnya orang-orang yang membencimu
adalah (dialah) yang terputus. (QS. Al-Kautsar : 1-3)
Juga diterangkan dalam Al-Qur'an surah An-Nahl ayat 123:
ٗ َ َ ٰ َ ۡ َ َّ ۡ َّ َ
َ‫يفاۖ َو َما َك َن م َِن ٱل ۡ ُم ۡشك ِي‬
ِ ِ ‫أ ِن ٱتبِع مِلة إِبرهِيم حن‬
46 Buku Siswa Kelas V Ml
Artinya:
“Ikutilah agama Ibrahim yang lurus, dan dia bukanlah
termasuk orang musyrik” (Q.S. An-Nahl : 123).
Nabi Muhammad saw bersabda:

ُ ّٰ ‫ قَ َال َر ُس ْو ُل ا ّٰ ِ َص َّل ا‬: ‫ض ا ّٰ ُ َعنْ ُه قا َ َل‬ َ َ ْ ُ َ ْ َ


َ َ
َ ِ ‫ب هر يرة ر‬ ْ ‫عن أ‬
ِ
َّ
َ َ ُ َّ َ َ ْ ُ َ ّ َ ُ ْ َ ً َ َ َ َ َ ْ َ َ َ َ ْ َ َ
َ َّ
‫عل هِ وسلم من وجد سعة فلم يض ِح ف يقربن مص نا‬
Artinya:
Dari Abu Hurairah ra berkata, Rasulullah saw bersabda:
Siapa saja yang mempunyai kemampuan untuk berkurban
dan ia tidak mau berkurban maka janganlah ia mendekati
tempat shalat kami. (HR. Ahmad dan Ibnu Majah).
Ukuran mampu berkurban hakikatnya sama dengan
kemampuan seseorang hamba mengeluarkan sedekah
yakni mempunyai kelebihan harta setelah terpenuhi semua
kebutuhan pokok sandang, pangan dan papan serta kebutuhan
penyempurna yang umum bagi seseorang. Jika seseorang
masih membutuhkan uang untuk memenuhi kebutuhan-
kebutuhan tersebut maka dia terbebas dari menjalankan
sunnah kurban.
Pada hadis lain nabi Muhammad saw bersabda:
َ َ ْ َ َ ْ َّ ُ ْ ُ
‫امِرت با ِلح ِروليس بِوبِب‬
Artinya:
Aku disuruh menyembelih kurban, tetapi bukan merupakan
suatu kewajiban. (HR. ad-Daruguthni).

Fikih - Kurikulum 2013 47


Hukum kurban bisa berubah menjadi wajib sebab berikut ini:
a. Jika seseorang bernadzar untuk berkurban.
b. Jika ia telah mengatakan ketika membeli (memiliki)
hewan tersebut “Ini adalah hewan udhiyyah” (kurban)
atau dengan perkataan yang bermakna sama.

Insya Allah
Aku Bisa

Bilamana aku jadi orang yang mampu pastilah kurban akan aku
laksanakan untuk membawa syiar Islam.

Hati-hati

Penyembelihan hewan kurban harus memperhatikan aturan yang


sesuai dengan ajaran Islam yang benar!

48 Buku Siswa Kelas V Ml


Ayo Menjawab

Jodohkanlah Soal Dibawah Ini Dengan Jawaban Yang Sesuai!


1. Jika seseorang bernadzar untuk A. Tasyriq
berkurban, maka hukumnya adalah …
2. Tanggal 11, 12, 13 Dzulhijah disebut B. Wajib

hari …
C. Dekat
3. Mampu dan baligh salah satu….kurban

D. Syarat
4. Kurban secara bahasa berasal dari
bahasa Arab “qaraba” yang artinya …. E. Tarwiyah
5. Tanggal 8 Dzulhijah disebut sebagai hari
F. Arafah
….

Tugasku

Carilah dalil al-Quran tentang kurban kemudian tulis di kertas kerjamu,


bilamana sudah selesai mintalah tanda tangan orang tuamu!
1. …………………………………………………………………………

2. …………………………………………………………………………

3. …………………………………………………………………………

Fikih - Kurikulum 2013 49


Tanda Tangan
No Catatan Orang Tua
Orang Tua

B. Waktu, Tempat dan Hewan yang Diperbolehkan Dikurban


1. Waktu Penyembelihan Kurban
Kurban dilaksanakan pada waktu tertentu, pada bulan
Dzulhijah yaitu tanggal 10, 11, 12, 13. Pelaksanaannya
dimulai setelah shalat Idul Adha tanggal 10 dan berakhir
pada tanggal 13 sebelum matahari terbenam.
Nabi saw bersabda:

َ‫ َو َم ْن َذبَ َح َب ْعد‬,ِ‫سه‬ ْ َ َ َ َ َ َّ َ َ َّ َ ْ َ َ َ َ ْ َ
ِ ‫من ذبح قبل الص ة ِ ف َا ِنما ذبح لِ ف‬
َ‫اب ُس َّن َة ال ْ ُم ْسلِم ْي‬
َ ُ ُ ُ َّ َ ْ َ َ َ َّ
َ‫ك ُه َوأص‬ ‫الص ة ِ فقد تم نس‬
ِ
Artinya:
Siapa saja menyembelih kurban sebelum shalat idul adha,
maka sesungguhnya ia menyembelih untuk dirinya sendiri
dan siapa saja yang menyembelih kurban sesudah shalat idhul
adha dan dua khutbah maka sesungguhnya telah terpenihilah
ibadahnya dan ia telah menjalankan tradisi orong-orang
Islam. (HR. Bukhari).

50 Buku Siswa Kelas V Ml


Menyembelih kurban sebaiknya pada siang hari bukan malam
hari pada tanggal-tanggal yang telah ditentukan. Menyembelih
pada waktu malam hari hukumnya sah tetapi makruh.
2. Tempat Pelaksanaan Kurban
Tempat yang paling utama untuk berkurban adalah di dekat
tempat shalat idul adha. Namun, diperbolehkan menyembelih
di rumah atau tempat yang sudah disediakan. Sahabat
Abdullah Bin Umar r.a menyembelih kurban di manhar yaitu
penjagalan atau rumah pemotongan hewan.
3. Hewan yang Diperbolehkan Dikurban
a. Jenis Hewan
Hewan yang boleh dijadikan kurban adalah unta, sapi
dan kambing atau domba. Selain dari tiga hewan tersebut
misalnya ayam, itik dan ikan tidak boleh dijadikan kurban.
Firman Allah Swt:
َ
ۢ‫ٱس َم ٱ ّٰ ِ َ ٰ َما َر َز َق ُهم ّ ِمن‬ َ ‫ِك أُ َّمة َج َع ۡل َنا َم‬
ۡ ْ ‫نس ٗك ّ ِلَ ۡذ ُك ُروا‬ ُّ َ
َ ٖ َ ِ ‫ول‬
َ‫د فَلَ ُه ٓۥ أ ۡسل ِ ُم ۗوا ْ َوب َ ّش ٱل ۡ ُم ۡخبتي‬ٞ ‫ح‬ َ ٞ ٰ َ ۡ ُ ُ َٰ َ ٰ َ ۡ ۡ َ َ
ِِ ِ ِ ٰ
ِ ‫ب ِهيمةِ ٱلنع ِمۗ فإِلهكم إِله و‬
( ٣٦ : ٤١ :‫)الج‬
Artinya:
Dan bagi tiap-tiap umat telah Kami syariatkan
penyembelihan (kurban), agar mereka menyebut nama Allah
atas rezeki yang dikarunikan Allah kepada mereka berupa
hewan ternak. Maka Tuhanmu ialah Tuhan yang Maha
Esa, karena itu berserahdirilah kamu kepada-Nya. Dan
sampaikanlah (Muhammad) kabar gembira kepada orang-
orang yang tunduk patuh kepada Allah” (QS. Al-Hajj: 34).

Fikih - Kurikulum 2013 51


Dalam bahasa Arab kata bahimatul an’am (binatang
ternak) hanya mencakup unta, sapi dan kambing bukan
yang lain. Adapun kerbau disamakan dengan sapi. Seekor
domba atau kambing kurban untuk satu orang dan seekor
unta, sapi atau kerbau untuk tujuh orang.

ُ َ َ َ َ ُ ْ ُ َ َ َ ْ َ ُ ُ ً َّ ُ َّ َ
Sayyidah A’isyah ra pernah berkata:
ْ
: ‫ م َا هذا ؟ قالوا‬: ‫ فقلت‬،‫فلما كنا ب ِ ِمن أتِيت بِلح ِم بق ٍر‬
ََْ َ ْ ْ َ َ َّ َ َ ْ َ َ ُ ّٰ َّ َ ّٰ ُ ْ ُ َ َّ َ
‫جهِ بِالق ِر‬
ِ ‫ضح رسول ا ِ صل ا عليهِ وسلم عن أزوا‬

Artinya:
Ketika saya berada di Mina didatangkan kepadaku daging
lembu (sapi,) lalu saya pun bertanya: Daging apakah ini?
Mereka menjawab: Rasulullah saw telah berkurban untuk
istri-istrinya dengan seekor sapi. (HR. Bukhari).
Pada hadis lainnya dinyatakan:
َ‫َع ْن َجابر َنَ ْرنَا َم َع َر ُس ْول ا ّٰ ِ َص َّل ا ّٰ ُ َعلَيْهِ َو َس َّل َم َعم‬
ِ ٍ ِ
َ ْ َ ْ َ َ َ َ َ َ َ ْ َ ْ َ َ َ َ َ َ ْ َ ُْ
ْ ْ
.‫ والقرة عن سبع ٍة‬،‫الديبِيةِ الدنة عن سبع ٍة‬
Artinya:
Dari Jabir kami telah berkurban bersama Rasulullah saw
pada tahun Hudaibiyah, seekor unta untuk tujuh orang
dan seekor sapi untuk tujuh orang. (HR. Muslim).
b. Kondisi Hewan Kurban
Hewan yang dikurban disyaratkan dalam keadaan sehat,
tidak sakit, tidak boleh cacat, seperti pincang, buta atau
korengan dan harus gemuk.

52 Buku Siswa Kelas V Ml


Tidak dibenarkan kurban dengan hewan yang:
1) buta sebelah
2) menderita penyakit (dalam keadaan sakit)
3) pincang jalannya
4) lemah kakinya serta kurus
5) tidak ada sebagian tanduknya
6) tidak ada sebagian kupingnya
7) terpotong hidungnya
8) pendek ekornya (karena terpotong) dan,
9) rabun matanya
Hewan yang diperbolehkan untuk kita jadikan kurban
tersebut di atas harus memenuhi ketentuan sebagai berikut:
1) Baik tanduknya
2) Terhindar dari cacat seperti sakit-sakitan, buta sebelah
matanya atau kedua matanya, kurus atau pincang dan
sebagainya.
Nabi Muhammad saw bersabda:
ُ ْ ُ َ َ ْ َ َ َ َ َ ُ ْ َ ُ ّٰ َ َ َ ْ َ َ ْ َ
‫ قام فِينا رسول‬:‫ع ِن الباءِ ب ِن عزِ ٍب ر ِض ا عنهما قال‬
َ‫حايا‬ َ ‫الض‬َّ ُ ْ ُ َ َ ٌ َ ْ َ َ َ َ َ َّ َ َ ْ َ َ ُ ّٰ َّ َ ّٰ
‫ أربع توز ِف‬:‫ا ِ صل ا عليهِ وسلم فقال‬
ُ ّ َ‫ َوال ْ َمريْ َض ُة اْل‬،‫ي َع َو ُر َها‬
ُ‫ َوالْ َع ْر َجاء‬،‫ي َم ْر ُض َها‬ ُ ّ َ‫اء ْال‬ُ ‫اَلْ َع ْو َر‬
ِ ِ ِ
ْ ُ َ َّ ُ ْ َ ْ َ َ ُ َ َ ُ ّ َ ْ
‫سي ال ِت تن ِق‬ ِ ‫ال ِي عرجها والك‬
Artinya:
Dari Bara bin Azib telah Rasulullah saw bersabda : empat
macam binatang yang tidak sah untuk berkurban yaitu

Fikih - Kurikulum 2013 53


binatang buta yang nyata butanya, binatang sakit yang
nyata sakitnya, binatang pincang yang nyata pincangnya dan
binatang kurus yang tidak berlemak (HR.Ahmad).
3) Binatang yang tidak sobek telinganya, tidak ompong gigi
depannya, tidak putus ekornya, tidak dalam keadaan
hamil.
4) Cukup umur yang ditentukan dan patut dijadikan kurban
yaitu:
» Kambing umurnya satu tahun masuk tahun kedua
disebut “Dha'nun”
» Kambing Jawa umur dua tahun masuk tahun ketiga
disebut “Ma’zun”
» Kerbau atau sapi umur dua tahun masuk tahun ketiga
yang dinamakan yang dinamakan “Baqarun atau
Jamasun”
» Unta cukup berumur lima tahun masuk tahun keenam,
dinamakan “Ibilun”

Insya Allah
Aku Bisa

Waktu penyembelihan hewan kurban dimulai tanggal 10 Dzuhijah dan


tiga hari sesudahnya yang disebut hari tasyriq.

54 Buku Siswa Kelas V Ml


Hati-hati

Perhatikan hewan yang akan dikurban, sudahkah memenuhi persyaratan


seperti yang dianjurkan oleh ajaran Islam seperti cukup umurnya, sehat
dan tidak cacat.

Ayo Menjawab

Jodohkanlah soal dibawah ini dengan jawaban yang sesuai!


1. Kurban utamanya dimulai setelah shalat A. Subuh
….
B. Idul Adha
2. Waktu penyembelihan kurban dilaksana-
kan paling akhir tanggal … Dzulhijah C. Unta

3. Salah satu hewan yang diperbolehkan D. Dha'nu


untuk kurban adalah ….
E. Tujuh
4. Seekor sapi dapat untuk berkurban …
F. Lima
orang

5. Kambing umurnya satu tahun masuk G. Tiga Belas

kedua ketiga disebut …. H. Dua Belas

Fikih - Kurikulum 2013 55


Tugasku

Tulis hadis yang menjelaskan kurban dilaksanakan sesudah selesai shalat


Idul Adha. Kemudian mintalah tanda tangan orang tuamu sebagai bukti
bahwa kamu sudah bisa menghafalkannya!

1. .........................................................................................................................................

2. .........................................................................................................................................

3. .........................................................................................................................................

4. .........................................................................................................................................

5. .........................................................................................................................................

Tanda Tangan
No Catatan Orang Tua
Orang Tua

56 Buku Siswa Kelas V Ml


C. Pembagian Daging Kurban, Tata Cara Melaksanakan
Kurban, Sunnah-Sunnah Menyembelih Kurban dan
Hikmah Kurban
1. Pembagian Daging Kurban
Sesudah hewan kurban disembelih, sebaiknya pengulitan
dilakukan setelah hewan diyakini telah benar-benar mati.
Hukumnya makruh menguliti hewan sebelum nafasnya habis
dan aliran darahnya berhenti. Setelah penanganan hewan
kurban selesai pembagian daging hewan kurban harus sesuai
dengan ketentuan.
Apabila kurbannya kurban wajib dan kurban nadzar (yang
hukumnya wajib), maka seluruh daging wajib disedekahkan
semuanya, haram atas orang yang berkurban memakan
daging tersebut. Jika daging itu telah terlanjur dimakan,
wajib diganti sejumlah yang dimakan itu tetapi tidak wajib
menyembelih kurban lain. Akan tetapi jika kurbannya adalah
kurban sunnah (kurban biasa), daging kurbannya dapat dibagi
tiga bagian, dengan ketentuan:
• Satu bagian yaitu 1/3 dari daging kurban untuk yang
berkurban dan keluarganya
• Satu bagian yaitu 1/3 dari daging kurban untuk
disedekahkan kepada fakir miskin
• Satu bagian lagi yaitu 1/3 dari daging kurban disimpan
tetapi tetap disedekahkan kepada orang-orang yang
membutuhkannya

Fikih - Kurikulum 2013 57


َ‫فَ ُكُوا ْ م ِۡن َها َوأَ ۡطعِ ُموا ْ ۡٱلَآئ َس ۡٱل َفقِي‬
Allah Swt berfirman:

ِ
Artinya:
“ …maka makanlah sebagian darinya dan (sebagian lagi)
berikanlah untuk dimakan orang-orang yang sengsara dan
fakir (QS. Al-Hajj: 28).
Jika kurban merupakan wasiat, maka tidak boleh dimakan
oleh orang yang membuat kurban untuknya dan tidak boleh
dibagikan kepada mereka yang kaya atau mereka yang tidak
berhak.
2. Tata Cara Melaksanakan Kurban
Dalam berkurban hendaknya diperhatikan tata caranya,
yaitu:
a. Hewan yang dikurbankan dibaringkan ke sebelah rusuknya
yang kiri dengan posisi muka menghadap ke arah kiblat
sambil membaca doa:

ُ‫يع الْ َعلِيم‬ َ َ‫ك أ‬


َّ ‫نت‬
ُ ‫الس ِم‬ َ َّ َّ ْ َّ َ َ َ َّ َ
‫ إِن‬،‫ربنا تقبل مِنا‬
Artinya:
“Ya Tuhan kami, terimalah kiranya kurban kami ini sesung-
guhnya engkau maha mendengar lagi maha mengetahui”
b. Orang yang menyembelih meletakkan kaki yang sebelah
di atas leher hewan agar hewan itu tidak menggerak-
gerakkan kepalanya dan meronta.

ْ َ ُ ّٰ ّٰ ْ
c. Penyembelih melakukan penyembelihan, seraya membaca:
ُ‫ك َب‬ ‫بِس ِم ا ِ ا أ‬
58 Buku Siswa Kelas V Ml
Artinya:
“Dengan nama Allah, Allah Maha Besar”
Dapat pula ditambah bacaan shalawat atas nabi
Muhammad saw. Orang yang menyaksikan dapat turut

ْ َ ُ ّٰ َ
memeriahkan dengan gema takbir
ُ‫ك َب‬ ‫ا أ‬
d. Kemudian Peyembelih membaca doa kabul (supaya kurban
diterima Allah) yaitu: “Allahumma minka wa ilaika
taqabbal min….”( sebut nama orang yang berkurban).
Artinya:
"Ya Allah, ini adalah dari-Mu dan akan kembali kepada-
Mu. Ya Allah, terimalah dari….”.
3. Sunnah-sunnah Saat Menyembelih Kurban dan Hikmah
Kurban
a. Sunnah dalam menyembelih kurban:
1) Membaca basmalah
2) Membaca shalawat kepada nabi
3) Membaca takbir
4) Orang yang berkurban memotong sendiri hewan yang
dikurbankan
5) Kaki penyembelih, ditumpangkan di leher binatang
kurban
6) Saat menyembelih menghadap kiblat
7) Ketika menyembelih membaca do’a sebagaimana
dilakukan Rasululah saw.

Fikih - Kurikulum 2013 59


َّ َ ُ َّ ُ ْ َ َّ َ ُ ٰ َ َّ َ ُ ْ َّ َ َ َّ ُ َّ َ ّٰ ْ
‫بِس ِم ا ِ اللهم تقبل مِن مم ٍد وا ِل مم ٍد ومِن أمةِ مم ٍد‬

Artinya:
“Dengan menyebut nama Allah, ya Allah terimalah kurban
dari Muhammad, keluarga Muhammad dan dari umat
Muhammad Swt”. (HR. Ahmad dan Muslim).
b. Hikmah ibadah kurban
Dibawah ini hikmah ibadah kurban antara lain:
1) Menghidupkan sunnah nabi Ibrahim as.
2) Mendidik jiwa kearah takwa dan mendekatkan diri
kepada Allah Swt
3) Menghilangkan sifat tamak, rakus dan mewujudkan
sifat murah hati mau membelanjakan harta di jalan
Allah Swt.
4) Menghapuskan dosa dan mengharap keridaan Allah
Swt.
5) Menjalin hubungan kasih sayang sesama manusia
terutama antara golongan berada dengan golongan
yang kurang beruntung.
6) Akan memperoleh kendaraan atau tunggangan ketika
meniti titian shirath al-mustaqim (jalan lurus) di
akherat kelak.

60 Buku Siswa Kelas V Ml


Insya Allah
7)
Aku Bisa

Tata cara penyembelihan hewan kurban dapat kulakukan dengan


syariat Islam yang benar.

Hati-hati

Pembagian daging kurban harus diberikan kepada yang berhak


menerimanya.

Ayo Menjawab

Berilah tanda centang (√) pada kolom S (setuju) atau TS


(tidak setuju) pada pernyataan berikut ini !
No Pernyataan SS S TS

Setiap orang yang berkurban boleh minta


1.
sepertiga dari daging kurbannya.

Anam mempunyai seekor kambing


kesayangan, suatu hari orang tuanya akan
2. menjadikan kambing tersebut sebagai
hewan kurban. Anam tidak setuju karena
itu kambing kesayangannya.

Fikih - Kurikulum 2013 61


No Pernyataan S S TS

Fatimah mempunyai uang tabungan,


kemudian akan diminta sebagian orang
3. tuanya untuk membeli hewan kurban.
Maka Fatimah memperbolehkan dengan
senang hati.

Latif menyembelih kurban pada malam


takbiran sebelum shalat Idul Adha agar
4.
dagingnya bisa di makan bersama-sama
di masjid.

Pak Amir sangat kaya tetapi dia tidak


mau menyembelih kurban walaupun dia
punya sapi, dia lebih senang memberikan
5.
kepada saudaranya agar dipelihara pada
hari setelah dilaksanakannya shalat Idul
Adha.

Pak Umar mempunyai seekor kambing


6. sehat dan gemuk tetapi kakinya cacat
kemudian kambing itu akan dijadikan
hewan kurban.

Walaupun hukumnya sunnah siswa itu


tetap ikut berpartisipasi dalam kurban
7.
dengan menyerahkan sebagian uang
sakunya.

62 Buku Siswa Kelas V Ml


No Pernyataan S S TS
Karena yang membeli hewan kurban itu
orang tuaku maka harus disemebelih di
8.
rumahku walaupun ada masjid di dekat
rumahku.
Pak Imron ditunjuk sebagai orang yang
menyembelih hewan kurban, maka
9.
dia harus mau datang ke masjid untuk
melaksanakan tugasnya.
Ketika menyembelih kurban tidak
10. perlu berdoa karena tidak ada yang
mendengarkan lafalnya.

Tugasku

Tuliskan kembali tentang tata cara penyembelihan hewan kurban


secara lengkap dan benar dalam kertas kerjamu, bilamana sudah selesai
mintalah tanda tangan orang tuamu!
1. …………………………………………………………………………

2. …………………………………………………………………………

3. …………………………………………………………………………

4. …………………………………………………………………………

Fikih - Kurikulum 2013 63


Tanda Tangan
No Catatan Orang Tua
Orang Tua

Rangkuman
1. Kurban secara bahasa berasal dari Bahasa Arab Qaraba yang artinya
“dekat”.
2. Sedangkan secara istilah kurban adalah beribadah kepada Allah Swt
dengan cara menyembelih hewan tertentu pada hari raya haji dan
hari-hari Tasyriq yang diniatkan semata-mata untuk mendekatkan diri
kepada Allah Swt.
3. Hukum kurban adalah sunnah muakkad atau sunnah yang sangat
dianjurkan .
4. Kurban dilaksanakan pada tanggal 10 Dzulhijjah dan tanggal 11, 12
dan 13 Dzulhijah.
5. Kurban lebih utama di lakukan di manhar (tempat khusus menyembelih
kurban)
6. Hewan yang diperbolehkan dikurban adalah yang sehat dan cukup
umur.
7. Hikmah inti dari berkurban antara lain: Mendekatkan diri kepada Allah
Swt dan membangun kebiasaan memberi bukan meminta.

64 Buku Siswa Kelas V Ml


Hikmah

1. Kebaikan ada dari setiap helai bulu hewan kurban


2. Berkurban membawa misi kepedulian pada sesama, menggembirakan
kaum dhuafa (lemah)
3. Ibadah kurban adalah salah satu ibadah yang paling disukai oleh Allah
Swt

Ayo Berlatih

A. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan


jawaban yang paling benar !
1. Menurut bahasa “kurban” memiliki arti….
a. Hampir
b. Jauh
c. Dekat
d. Kemenangan
2. Umat muslim yang sudah mampu menyembelih hewan kurban
dilaksanakan pada bulan ….
a. Ramadhan
b. Syawal
c. Dzulhijah
d. Dzulqa’dah

Fikih - Kurikulum 2013 65


3. Dalil al-Quran tentang kurban terdapat pada surat ….
a. Al-Lahab
b. Al-Kautsar
c. Al-Falak
d. Al-Insyirah
4. Kurban bagi muslim hukumnya….
a. Fardu ‘ain
b. Sunnah mu`akkad
c. Wajib setahun sekali
d. Mubah
5. Tanggal 11, 12 dan 13 Dzulhijah disebut juga dengan hari….
a. Arafah
b. Tarwiyah
c. Kurban
d. Tasyriq
6. Di bawah ini hewan yang sah untuk disembelih, kecuali ….
a. Tidak kurus
b. Tidak buta matanya
c. Tidak pincang kakinya
d. Tidak cukup umur
7. Berikut ini yang bukan hikmah kurban adalah ….
a. Menghidupkan sunnah nabi
b. Membiasakan memberi bukan meminta
c. Harta semakin berkurang
d. Mendidik untuk berjiwa takwa

66 Buku Siswa Kelas V Ml


8. “Ibilun” artinya unta yang berumur ….
a. 5 tahun masuk keenam tahun
b. 4 tahun masuk kelima tahun
c. 3 tahun masuk keempat tahun
d. 2 tahun masuk ketiga tahun
9. Di bawah ini hewan yang sah untuk kurban, kecuali ….
a. Kambing
b. Sapi
c. Domba
d. Kelinci
10.Saat menyembelih kurban sunnahnya menghadap ke ….
a. Masjid
b. Mushola
c. Kiblat
d. Timur

B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!


11. Istilah lain dari kata kurban adalah . . . .
12. Berkurban seekor sapi dapat digunakan untuk . . . . orang
13. Menurut kesepakatan ulama’, kambing yang memenuhi syarat
untuk berkurban paling sedikit sudah berumur . . . .
14. Daging kurban boleh dimakan oleh orang yang berkurban

ْ َ َ َّ ّ َ َ
sebanyak . . . .
ْ‫انَر‬
15. ‫فص ِل ل ِربِك و‬ kata yang bergaris bawah mempunyai arti
. . . .
16. Membaca basmalah dan takbir saat menyembelih hewan kurban
hukumnya ….

Fikih - Kurikulum 2013 67


17. Hukum menguliti hewan sebelum nafasnya habis dan aliran
darahnya berhenti adalah ….
18. Apabila kurban nadzar yang hukumnya wajib, maka seluruh
daging kurban ini hukumnya … disedekahkan semuanya
19. Bagian 1/3 dari daging kurban untuk disedekahkan kepada ….
20. Waktu menyembelih hewan kurban sudah ditentukan waktunya.
Batas waktu terakhir penyembelihan hewan kurban adalah ….

C. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!


21. Jelaskan pengertian kurban menurut istilah!
22. Tuliskan ayat yang menjelaskan tentang perintah berkurban!
23. Sebutkan syarat-syarat hewan untuk kurban!
24. Sebutkan 4 contoh hewan kurban!
25. Sebutkan 3 hikmah ibadah kurban!

68 Buku Siswa Kelas V Ml


Pelajaran 4
Haji

Ayo Amati

Coba jelaskan arti dari gambar di atas!

A. Arti, Hukum dan Syarat Haji


1. Arti Haji
Secara bahasa haji berarti pergi menuju tempat yang
diagungkan. Sedangkan secara istilah haji berarti sengaja
mengunjungi Ka'bah di kota Makkah untuk melaksanakan
ibadah haji dengan syarat tertentu.
Kewajiban melaksanakan ibadah haji terdapat dalam surat
Ali Imran ayat 97:
َ َ ٗ َ ۡ َ َ َ َ ۡ َ ۡ َ ۡ ُّ َّ َ َ ّٰ َ
‫ت م ِن ٱستطاع إِلهِ سبِي ۚ ومن‬ ِ ‫حج ٱلي‬ ِ ‫اس‬ ِ ‫و ِ ِ ٱل‬
َ ۡ
َ ‫ن َعن ٱل َعٰلم‬ٌّ َ َ ّٰ َّ َ َ َ َ
‫ي‬ ِ ِ ِ ‫غ‬ ‫كفر فإِن ٱ‬
Fikih - Kurikulum 2013 69
Artinya:
Dan (diantara) kewajiban manusia terhadap Allah adalah me-
laksanakan ibadah haji ke Baitullah yaitu bagi orang-orang
yang mampu mengadakan perjalanan kesana. Barangsiapa
mengingkari (kewajiban) haji, maka ketahuilah bahwa Allah
Maha kaya (tidak memerlukan sesuatu) dari seluruh alam
(Q.S Ali Imran: 97).
Haji wajib dikerjakan dengan segera bagi muslim yang
cukup syarat dan mampu untuk menunaikan ibadah haji
tetapi jika tidak melakukannya maka ia berdosa sebagaimana
sabda Rasulullah saw:
َّ َ َ ْ َ َ ُ ّٰ َّ َ ُّ َّ َ َ ُ ْ َ ُ ّٰ َ َ َ
َ
: ‫اس ر ِض ا عنه قال ال ِب صل ا عليهِ وسلم‬ ٍ ‫َع ِن اب ْ ِن ع َّب‬
ُ َ َ َ َّ َ ّ َ ْ َ ْ ُ َّ َ َ
ُ‫ك ْم َ يَ ْدري َما َي ْعر ُض َل‬
ِ ِ ‫ فإِن أحد‬،‫تعجلوا إ ِ ال ِج‬

Artinya:
Dari Ibnu Abbas, Rasulullah saw bersabda: hendaknya kamu
bersegera mengerjakan haji, sesungguhnya seseorang tidak
akan menyadari (mengetahui) sesuatu halangan yang akan
merintanginya” (HR. Ahmad).

Adapun dimulainya kewajiban haji ada yang menyatakan


sejak tahun ke-9 Hijriyah ada juga yang menyatakan sejak
tahun ke-6 Hijriyah. Kewajiban melaksanakan haji adalah
satu kali seumur hidup bagi orang Islam yang mampu, bagi
anak kecil yang belum baligh yang ikut melaksanakan ibadah
haji maka ibadah haji mereka sah, tetapi amalnya dalam

70 Buku Siswa Kelas V Ml


mengerjakan haji menjadi amalan sunnah. Bila ia telah
dewasa dan mampu, ia diwajibkan untuk mengulang kembali
ibadah haji.
2. Hukum Melaksanakan Ibadah Haji
Hukum asal ibadah haji adalah wajib namun dalam keadaan
tertentu dapat berubah menjadi sunnah, makruh bahkan
haram. Dalam kaidah fikih ditegaskan bahwa hukum berlaku
sesuai dengan illat-nya (alasannya). “Al-hukmu yaduru ma’a
‘illatihi” (hukum berlaku sesuai alasannya) yaitu:
a. Wajib untuk pertama kali dan telah mampu untuk
menjalankannya. Demikian pula bila bernadzar (berjanji)
untuk haji maka wajib dilaksanakan.
b. Sunnah, apabila dapat mengerjakan ibadah haji untuk
kedua kali dan seterusnya.
c. Makruh, apabila sudah pernah dilaksanakan sementara
masyarakat disekelilingnya masih hidup serba kekurangan
dan butuh bantuan untuk keberlangsungan hidup
d. Haram, jika pergi haji dengan maksud membuat kerusakan
dan keonaran di tanah suci Makkah
3. Syarat Wajib Haji
Ibadah haji wajib bagi muslim setelah memenuhi lima syarat
sebagai berikut:
a. Islam, haji tidak wajib bagi orang selain muslim
b. Akil, tidak wajib bagi orang gila
c. Baligh (dewasa), tidak wajib bagi anak-anak
d. Merdeka, bukan budak atau hamba sahaya

Fikih - Kurikulum 2013 71


e. Istitha'ah (mampu), orang yang belum atau tidak mampu
tidak diwajibkan menunaikan ibadah haji.
Adapun pengertian Istitha'ah (mampu) adalah:
a. Mampu dari sisi jasmani dan rohani
b. Mempunyai bekal yang cukup untuk pulang pergi ke
Makkah dan keluarga yang ditinggalkan
c. Ada kendaraan, baik milik sendiri atau menyewa
d. Aman dalam perjalanan, jika terjadi perang atau hal-hal
yang membahayakan jiwa maka tidak wajib haji
e. Bagi perempuan harus bersama mahramnya atau bersama
perempuan lain yang dipercayainya.

Insya Allah
Aku Bisa

Bilamana aku mampu menunaikan ibadah haji akan kulakukan dengan


syariat Islam yang benar.

Hati-hati

Ibadah haji yang dilakukan dengan melaksanakan syarat, rukun, wajib


dan sunnah haji dengan benar insya Allah akan menjadi haji yang
mabrur.

72 Buku Siswa Kelas V Ml


Ayo Menjawab

Jodohkanlah Soal Dibawah Ini Dengan Jawaban Yang Sesuai!


1. Haji secara bahasa berarti… a. Ali Imron ayat 97

2. Dalil kewajiban haji terdapat b. Wajib


pada surat …. Ayat…. c. Mampu
3. Hukum asal haji adalah…
d. Berani
4. Istitha'ah artinya …
e. Lima
5. Syarat wajib haji ada…
f. Pergi menuju tempat
yang di agungkan

Tugasku

Carilah dalil al-Quran tentang haji kemudian tulis di kertas kerjamu,


bilamana sudah selesai mintalah tanda tangan orang tuamu!
1. …………………………………………………………………………

2. …………………………………………………………………………

3. …………………………………………………………………………

Fikih - Kurikulum 2013 73


Tanda Tangan
No Catatan Orang Tua
Orang Tua

B. Rukun Haji, Wajib Haji, Sunnah haji, Amalan Haji,


Larangan Selama Haji dan Pembayaran Dam (denda)
1. Rukun Haji
Rukun haji ada enam, yaitu:
a. Ihram, yaitu pernyataan mulai mengerjakan ibadah haji
atau umrah dengan memakai pakaian ihram disertai niat

ُ َ ْ َ ْ َ َّ
haji atau umrah. Sebagaimana sabda Rasulullah saw:

‫ات‬ َّ ّ
ِ ‫إِنما العمال با ِل ِي‬
Artinya:
Sesungguhnya sah tidaknya amal ibadah seseorang sangat
bergantung pada niat. (HR. Bukhari).
Sedangkan dalam ihram ada hal-hal yang disunnahkan
antara lain:
• Mandi sunnah ihram
• Memotong kuku
• Mencukur rambut

74 Buku Siswa Kelas V Ml


• Memakai wangi-wangian
• Memakai baju putih tidak dijahit
• Shalat sunnahi ihram
• Memperbanyak baca talbiyah
Berikut Bacaan Talbiyah:
َ ْ ‫ إ ِ َّن‬.‫ك‬
َ‫ال ْمد‬ َ ْ ََّ َ َ َ َ ْ َ َ َ ْ َّ َ َ ْ َّ َ َّ ُ ّٰ َ ْ ََّ َ
‫شيك لك لي‬ ‫ ليك‬.‫ليك اللهم ليك‬
ََ ِ َ ْ َ َ َ ْ ُ ْ َ َ َ َ َ ْ ّ َ
‫شيك لك‬ ِ ‫وال ِعمة لك والملك‬
Artinya:
Aku datang memenuhi panggilan-Mu ya Allah, aku
datang memenuhi panggilan-Mu, aku datang memenuhi
panggilan-Mu, (Tuhan) yang tidak ada sekutu bagi-Mu.
Sesungguhnya segala puji-pujian, karunia, dan kerajaan
itu adalah milik-Mu, tiada sekutu bagi-Mu”.
b. Wukuf yaitu hadir dan berdiam diri di padang Arafah,
waktunya mulai dari tergelincir matahari (zhuhur) tanggal
9 Dzulhijjah sampai terbit fajar tanggal 10 Dzulhijjah
(bulan haji). Orang yang sedang mengerjakan haji wajib
berada di padang Arafah pada waktu tersebut
c. Thawaf yaitu berkeliling Ka’bah sebanyak 7 kali. Thawaf
rukun ini dinamakan thawaf ifadah
d. Sa’i yaitu berlari-lari kecil antara bukit Shafa dan Marwah
sebanyak 7 kali
e. Tahallul (bercukur) yaitu menggunting rambut sedikitnya
3 helai

Fikih - Kurikulum 2013 75


f. Mengurutkan rukun dalam arti antara rukun yang satu
dengan yang lainnya mesti dikerjakan secara berurutan.
2. Wajib Haji
Wajib haji adalah rangkaian kegiatan yang harus dilakukan
dalam ibadah haji sebagai pelengkap rukun haji, jika salah
satu wajib haji ini ditinggalkan maka hajinya tetap sah namun
harus membayar dam (denda).
Yang termasuk wajib haji adalah:
a. Ihram dari Miqat (dari batas-batas tempat dan waktu
tertentu)
b. Mabit (bermalam) di Muzdalifah, waktunya setelah tengah
malam pada tanggal 10 Dzulhijjah
c. Melempar Jumrah Aqabah pada tanggal 10 Dzulhijjah dan
melontar tiga Jumrah (Ula, Wustha dan Aqabah) pada hari
Tasyriq (Tanggal 11, 12 dan 13 Dzulhijjah)
d. Mabit (bermalam) di Mina selama dua atau tiga malam
pada hari Tasyriq yaitu pada tanggal 11, 12 dan 13 Dzulhijah
e. Thawaf wada’ (thawaf perpisahan) sewaktu akan
meninggalkan kota Makkah
f. Menjauhkan diri dari yang diharamkan atau dilarang
kerana ihram
3. Sunnah Haji
Sunnah menurut Imam Syafi’i adalah semua pekerjaan yang
diperintahkan Allah tetapi tidak bersifat jazim (tegas), diberi
pahala bagi orang yang melaksanakannya serta tidak disiksa
orang yang meninggalkannya. Sunnah, mandhub, mustahab

76 Buku Siswa Kelas V Ml


dan tathawwu’ adalah kata-kata sinonim (sama) yang memiliki
satu arti. Diantara sunnah haji, yaitu:
• Mandi ketika hendak ihram
• Membaca talbiyah
• Thawaf qudum untuk yang berhaji ifrad atau qiran
4. Perbedaan Rukun dan Wajib Haji
Perkataan rukun dan wajib haji biasanya berarti sama namun
di dalam ibadah haji mengandung arti yang berbeda sebagai
berikut:
a. Rukun haji yaitu sesuatu yang harus dikerjakan dalam
ibadah haji, bila tertinggal tidak sah hajinya dan tidak
dapat diganti dengan dam (denda)
b. Wajib haji, yaitu sesuatu yang harus dikerjakan dalam
ibadah haji, namun bila tertinggal dapat diganti dengan
dam (denda) dan hajinya menjadi sah.
5. Amalan Haji, Larangan Selama Berhaji dan Pembayaran
Dam (Denda)
a. Amalan Haji
Dibawah ini amalan-amalan ibadah haji, yaitu:
1) Ihram dan wukuf
Niat mengerjakan haji atau umrah dengan berpakaian
serba putih dinamakan ihram, cara mengerjakan ihram
adalah sebagai berikut:
• Sebelum ihram disunnahkan mandi, memotong kuku,
menyisir, memakai wangi-wangian dan berwudhu
• Berpakian ihram bagi laki-laki terdiri dari dua helai

Fikih - Kurikulum 2013 77


kain. Satu helai untuk diselempangkan dibagian
atas dan satu helai kain untuk dililitkan dibagian
bawah. Sedangkan untuk perempuan harus
menutupi seluruh badan kecuali bagian muka dan
kedua telapak tangan
• Shalat sunnah dua rakaat kemudian berniat.
2) Miqat
Ihram harus dimulai dari miqat, miqat artinya batas
waktu dan batas tempat. Batas tempat dinamakan
miqat makani, sedangkan batas waktu dinamakan
miqat zamani. Miqat zamani untuk ihram yaitu dari
awal bulan Syawal sampai terbit fajar pada hari
raya haji tanggal 10 Dzulhijjah sebelum waktu habis.
Sedangkan miqat makani (batas tempat) untuk mulai
berihram adalah sebagai berikut:
• Makkah, tempat ihram orang yang menetap di
Makkah
• Dzul Hulaefah atau Bir Ali, bagi orang yang datang
dari arah Madinah dan sekitarnya
• Rabigh, bagi orang yang datang dari arah Syiria,
Mesir, Maroko dan negeri-negeri yang sejajar dengan
negeri tersebut. Sebelum Rabigh adalah Juhfar yang
saat ini telah rusak.
• Yalamlam, bagi orang yang datang dari Yaman,
India, Indonesia dan negara-negara yang sejajar
dengannya.

78 Buku Siswa Kelas V Ml


• Qarnul Manazil, miqat orang yang datang dari
Najdil Yaman, Najdil Hijaz dan negeri yang sejajar
dengannya
• Dzatu ‘Irqin, bagi orang yang datang dari Irak, Iran
dan negeri yang sejajar dengannya
• Bagian penduduk yang berada di antara Makkah dan
miqat tersebut, mereka ihram dari negeri masing-
masing.
3) Thawaf
Thawaf secara bahasa berarti berkeliling sedangkan
secara istilah adalah kegiatan mengelilingi Ka'bah
sebanyak 7 kali putaran.Thawaf dimulai dari Hajar
Aswad (batu hitam) dan berakhir di tempat yang sama
sebagaimana firman Allah Swt:
َ ۡ ۡ َ ۡ ْ ُ َّ َّ َ ۡ َ
‫يق‬
ِ ِ ‫ت ٱلعت‬
ِ ‫ولطوفوا بِٱلي‬
Artinya:
…Dan hendaklah mereka melakukan thawaf sekeliling
rumah tua (Baitullah). (QS. Al-Hajj:29).
Thawaf ada enam jenis, yaitu:
a) Thawaf Qudum, yaitu thawaf yang dikerjakan
jamaah haji ketika baru sampai di Makkah (thawaf
selamat datang)
b) Thawaf Ifadah, yaitu thawaf yang menjadi rukun
c) Thawaf Wada’ yaitu thawaf yang dilakukan jamah
haji ketika akan meninggalkan tanah suci Makkah,
thawaf ini termasuk wajib haji

Fikih - Kurikulum 2013 79


d) Thawaf Tahallul, yakni thawaf yang menghalalkan
barang yang haram atau terlarang karena ihram
e) Thawaf Nadzar, yaitu thawaf dalam melaksanakan
Nadzar (janji) hukumnya wajib dikerjakan
f) Thawaf Sunnah, yakni thawaf yang dikerjakan
pada setiap ada kesempatan.
Sebelum mengerjakan thawaf disyaratkan tujuh hal
yaitu:
a) Menutup aurat
b) Suci dari hadas kecil dan hadas besar
c) Niat mengerjakan thawaf
d) Dimulai dari Hajar Aswad
e) Ketika mengelilingi Ka’bah, posisi Ka’bah ada
disebelah kiri
f) Thawaf dilakukan sebanyak 7 kali putaran
g) Dilaksanakan di dalam masjid
Cara mengerjakan thawaf adalah sebagai berikut:
a) Berniat mengerjakan thawaf.
b) Dimulai dari Hajar Aswad sambil membaca
bismillahi Allahu akbar kemudian menciumnya.
Bila tidak mampu cukup dengan isyarat.
c) Berjalan mengelilingi Ka’bah sampai 7 kali putaran
sambil membaca do’a
d) Selesai thawaf kemudian berdo’a di Multazam yaitu
tempat mustajabah yang berada diantara Hajar
Aswad dan pintu Ka’bah.

80 Buku Siswa Kelas V Ml


e) Setelah itu mengerjakan shalat sunnah dua rakaat
di Maqam Ibrahim dan Hijir Ismail
f) Terakhir disunnahkan meminum air zam-zam.
4) Sa’i
Sa’i diartikan sebagai lari kecil dari bukit Shafa ke bukit
Marwah sebanyak 7 kali. Sa’i dilaksanakan setelah
shalat sunnah dua rakaat sesudah thawaf.
Syarat-syarat sa’i adalah:
a) Dikerjakan setelah thawaf rukun atau qudum
(rukun)
b) Mulai dari bukit Shafa dan berakhir di bukit
Marwah
c) Dikerjakan sebanyak tujuh kali
d) Dilakukan di mas’a (tempat sa’i)
Sedangkan cara mengerjakan sa’i dengan urutan
sebagai berikut:
a) Niat sa’i haji atau umrah
b) Dari bukit Shafa menghadap Ka’bah dan membaca
takbir tiga kali sambil membaca doa:

ْ َ ُ ّٰ ُ َ ْ َ ُ ّٰ ُ َ ْ َ ُ ّٰ
Allahu Akbar …..
ُ ّٰ ‫ َ إ َ َل إ َّ ا‬،‫ب‬ َُ‫ك‬
َ َ َ ُ ِ َ ِ ُ ْ َ ْ ُ َ َ ‫ ُ ا ْ ُ أ‬،ْ ‫ك ُب‬ ‫ ا أ‬،‫ا أكب‬
َ َُ َ ْ َ َ ُ َ ْ َ
‫ وهو‬،‫ ول المد‬،‫ شيك ل ل الملك‬،‫وحده‬
َُ َ ْ َ َ ُ َ ْ َ ُ ّٰ َّ َ َ َ ٌ ْ ِ َ ْ َ ّ ُ
،‫شيك ل‬ ِ ‫ إِل إ ِ ا و َحده‬،‫ك ش ٍء ق ِدير‬ ِ
َ‫ َو َه َزم‬،ُ‫ َوأ َع َّز ُجنْ َده‬،ُ‫ص َعبْ َده‬ َ ْ
َ َ ‫ َون‬،ُ‫َص َدق َوع َده‬َ
ْ ‫اب َو‬
ُ.‫ح َده‬ َ ‫ح َز‬ْ َ‫اْل‬

Fikih - Kurikulum 2013 81


Artinya:
Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha
Besar, Tidak ada Tuhan kecuali Allah yang Maha Esa.
Tidak ada sekutu bagi-Nya. Kepunyaan Allah segala
kekuasaan dan pujian. Dan Dia berkuasa atas segala
sesuatu. Tidak ada Tuhan kecuali Allah yang Maha Esa.
Tidak ada sekutu bagi-Nya. Dia telah memenuhi janji-
Nya, dia telah menolong hamba-Nya, telah memuliakan
tentara-Nya dan telah menghancurkan golongan musuh
dengan sendiri-Nya.
c) Mulai melangkah dari Shafa menuju Marwah
sambil terus membaca do’a.
d) Berjalan atau berlari-lari kecil dari Shafa ke Marwah
dihitung satu kali, dari Marwah ke Shafa dihitung
satu kali pula. Bagi pria disunnahkan berlari-lari
kecil diantara dua pilar hijau dan bagi perempuan
tidak disunnahkan untuk berlari kecil.
e) Setelah dikerjakan 7 kali di Marwah, maka
diteruskan dengan tahallul. Tahallul adalah
menggunting rambut paling sedikit 3 helai rambut.
5) Wukuf di Arafah
Wukuf secara bahasa berarti berhenti sedangkan secara
istilah berarti berhenti dengan niat ibadah sambil
berzikir kepada kepada Allah mulai tergelincirnya
matahari (zhuhur) tanggal 9 Dzulhijjah sampai waktu
fajar (menjelang subuh) tanggal 10 Dzulhijjah.

82 Buku Siswa Kelas V Ml


Adapun tata cara wukuf di Arafah sebagai berikut:
• Tanggal 8 Dzulhijjah setelah shalat Zhuhur atau
ashar seluruh jama’ah haji bersiap-siap menuju
padang Arafah. Menjelang waktu maghrib, jamaah
haji sampai dan menginap di Arafah menunggu
waktu wukuf.
• Pada saat wukuf, hendaknya shalat zhuhur dan
ashar di jamak qasar (digabung dan disingkat) dan
sebaiknya dikerjakan secara berjama’ah.
• Selesai shalat, sebaiknya memperbanyak ibadah lain
dan memperbanyak membaca istighfar, al Quran,
zikir, tahlil, tasbih, tahmid dan do’a.
• Setelah matahari terbenam (selesai wukuf) jamah
haji menuju Muzdalifah untuk bermalam disana.
6) Bermalam di Muzdalifah
Mabit (bermalam) di Muzdalifah termasuk wajib haji,
meskipun hanya sebentar yakni setelah lewat tengah
malam tanggal 10 Dzulhijjah (malam Idul Adha).
Kegiatan lain selain mabit juga mencari kerikil sebanyak
49 atau 79 butir. Batu tersebut di Mina untuk melontar
jumrah. Selama dalam perjalanan ke Muzdalifah
disunnahkan memperbanyak membaca talbiah, takbir,
zikir, tahlil dan tahmid.
7) Bermalam di Mina
Tanggal 10 Dzulhijjah jama’ah haji sampai di Mina lalu
wajib melontar jumrah aqabah kemudian jamaah haji
bermalam di Mina pada tanggal 11, 12 dan 13 Dzulhijjah.
Fikih - Kurikulum 2013 83
Selama di Mina jamaah haji diwajibkan melontar 3 jumrah
untuk tiap-tiap harinya. Dimluai dari jumrah ula, wustha,
dan diakhiri dengan jumrah aqabah.
Jamaah haji yang tidak dapat melontar sehari bisa
menggantinya dihari lain dengan catatan masih dalam
masa melontar (tanggal 11, 12 dan 13 Dzulhijjah) dan bagi
yang berhalangan melontar hendaknya mencari wakilnya.
Bermalam di Mina dibagi menjadi dua, pertama jamaah
haji yang boleh bermalam 2 malam saja di Mina yaitu pada
tanggal 11 dan 12 Dzulhijjah. Hal ini disebut nafar awwal.
Kedua, jamaah haji boleh bermalam 3 malam yaitu pada
tanggal 11, 12 dan 13 Dzulhijjah. Hal ini disebut nafar
tsani. Berikut ini peraturan melontar jumrah:
• Alat melontar harus batu kerikil, selain batu tidak sah
• Tujuh batu dilontarkan satu persatu
• Melontar dengan tertib, dimulai dari jumrah pertama,
kedua dan ketiga (ula, wustha dan aqabah)
Cara melontar jumrah adalah sebagai berikut:
• Melontar jumrah dimulai dari jumrah ula, wustha dan
jumrah ‘aqabah;
• Melontar dengan tangan kanan dan tangan diangkat
hingga ketiaknya kelihatan;
• Batu dipegang dengan telunjuk dan ibu jari;
• Setiap melontar, batu-batu kerikil harus mengenai
jumrah (tempat yang dilempar);

84 Buku Siswa Kelas V Ml


• Setiap melontar jumrah disertai membaca do’a “
Bismillahi Allahu Akbar”;
• Selesai melontar jumrah Aqabah pada tanggal 10
Dzulhijjah, para jama’ah boleh menyembelih hewan
kurban bagi yang ingin berkurban atau membayar dam
(denda) bagi yang mempunyai kewajiban membayarnya.
b. Larangan Selama Berhaji
Bagi laki-laki dilarang:
1) Memakai pakaian yang dijahit
2) Memakai sepatu yang menutupi mata kaki atau
memakai kaos kaki
3) Menutup kepala
4) Menjadi wali nikah
Bagi perempuan:
1) Memakai tutup muka
2) Memakai sarung tangan
Larangan bagi laki-laki dan perempuan:
1) Memakai wangi-wangian
2) Mencukur atau memotong rambut dan bulu badan lain
dan memotong kuku
3) Berburu dan membunuh binatang yang halal dagingnya
4) Memotong atau mencabut pohon-pohon yang tumbuh
di tanah haram
5) Menikah dan bercumbu rayu
6) Bersetubuh dan bercumbu rayu
7) Mencaci, bertengkar atau mengucapkan kata-kata kotor

Fikih - Kurikulum 2013 85


c. Pembayaran Dam (Denda)
Dam dalam haji disebabkan karena melanggar. Dam bisa
juga disebut fidyah yang artinya tebusan dan kafarah
artinya penghapusan atau hadyu yang artinya pemberian.
Orang yang melanggar larangan dalam ibadah haji atau
umrah wajib membayar dam sesuai dengan pelanggaran
yang dilakukannya. Dam dilihat dari sebabnya dapat
dibagi menjadi dua, yaitu:
1) Dam sebab melanggar larangan ihram
2) Dam sebab meninggalkan melaksanakan salah satu
dari rukun dan wajib haji
Untuk lebih jelasnya perhatikan uraian berikut ini:
1) Dam sebab melanggar larangan ihram
Bersetubuh sebelum tahallul pertama, haji dan
umrahnya batal dan harus diulang pada kesempatan
yang lain dan membayar dam (denda) berupa:
• Menyembelih seekor unta di tanah suci Makkah
• Kalau tidak ada unta, maka seekor lembu ditanah
suci makkah
• Kalau tidak ada lembu, diganti dengan menyembelih
7 ekor kambing
• Kalau tidak ada kambing diganti dengan uang seharga
seekor unta dan dibelikan makanan. Makanan itu
disedekahkan kepada fakir miskin di tanah haram
• Kalau tidak dapat makanan hendaklah puasa. Tiap-
tiap seperempat gantang dari harga unta ia harus

86 Buku Siswa Kelas V Ml


puasa satu hari dan tempatnya boleh dimana saja.
2) Dam karena melakukan salah satu larangan berikut:
a) Bercukur rambut
b) Memotong kuku
c) Memakai pakaian berjahit
d) Memakai wangi-wangian
e) Memakai minyak rambut
f) Bersetubuh setelah tahallul pertama
Dendanya berupa :
• Menyembelih seekor kambing yang sah untuk kurban
• Kalau tidak ada, diganti dengan berpuasa tiga hari
• Kalau tidak mampu berpuasa diganti dengan
bersedekah makanan tiga gantang (9,3 liter) kepada
enam orang fakir miskin.
3) Dam karena membunuh binatang buruan di tanah suci
kecuali ular, kalajengking, tikus dan lain-lain yang
membahayakan.
Adapun dendanya sebagai berikut:
• Menyembelih binatang serupa dengan yang dibunuh
• Kalau tidak mampu, bersedekah dengan yang dibunuh
• Kalau tidak mampu juga, diganti dengan berpuasa
seharga binatang yang dibunuh, dimana tiap-tiap
seperempat gantang harus berpuasa satu hari.
4) Dam sebab meninggalkan salah satu rukun dan wajib
haji

Fikih - Kurikulum 2013 87


a) Dam karena tidak mengerjakan salah satu dari
amalan dibawah ini:
• Tidak hadir di padang Arafah
• Mengerjakan haji secara tamattu’ atau qiran
• Tidak ihram dari miqatnya
• Tidak bermalam di Muzdalifah dan Mina
• Tidak melontar jumrah
• Tidak melakukan Thawaf wada’
Adapun dendanya sebagai berikut:
• Menyembelih seekor kambing yang sah untuk
kurban dan diberikan kepada fakir miskin
• Kalau tidak dapat, boleh menggantinya dengan
berpuasa selama 10 hari, tiga hari dikerjakan
pada waktu haji dan tujuh hari lagi dikerjakan
setelah kembali ke tanah air
b) Dam (denda) kepada orang yang terhalang dijalan
dan tidak dapat meneruskan haji dan umrah sedang
dia sudah berihram adalah menyembelih seekor
kambing di tempat terhalang kemudian bercukur
rambut dengan niat tahallul.

Insya Allah
Aku Bisa

Bilamana aku kelak mampu melaksanakan ibadah haji harapannya


semoga menjadi haji yang mabrur.

88 Buku Siswa Kelas V Ml


Hati-hati

Ibadah haji yang dilakukan dengan melaksanakan syarat, rukun, wajib


dan sunnah haji dengan benar insya Allah akan menjadi haji yang
mabrur .

Ayo Menjawab

Jodohkanlah Soal Dibawah Ini Dengan Jawaban Yang Sesuai!


1. Amalan yang harus dikerjakan dan a. Rukun
menjadi ukuran sah tidaknya ibadah
b. Sunnah
haji disebut ….
2. Denda dalam ibadah haji disebut ….
c. Dam
3. Membaca talbiyah adalah … haji
d. Da'i
4. Kegiatan mengelilingi Ka'bah
sebanyak 7 kali putaran disebut …. e. Thawaf
5. Lari kecil dari bukit Shafa ke bukit
f. Tahallul
Marwah sebanyak 7 kali disebut ….

Fikih - Kurikulum 2013 89


Tugasku

Tulislah dengan benar doa talbiyah lengkap dengan tarjamahnya dalam


kertas kerjamu kemudian mintalah persetujuan dengan bukti tanda
tangan kepada orang tuamu!
1. …………………………………………………………………………

2. …………………………………………………………………………

3. …………………………………………………………………………

Tanda Tangan
No Catatan Orang Tua
Orang Tua

90 Buku Siswa Kelas V Ml


C. Cara Melaksanakan Haji dan Urutan Pelaksanaan Haji
1. Cara Melaksanakan Haji
Haji dapat dilaksanakan dengan 3 cara yaitu:
a. Haji tamattu’ yaitu mendahulukan umrah daripada haji.
Caranya mula-mula ihram untuk umrah dari miqat yang
telah ditentukan dan diselesaikan semua ibadah yang
berkenaan dengan umrah. Kemudian melaksanakan ihram
lagi untuk haji dari Makkah.
Lafal niat umrah:
َ ْ َّ َ
ً‫ك ا َ َّلل ُه َّم ُع ْم َرة‬ ‫لي‬
Artinya:
Aku sambut panggilan-Mu ya Allah untuk berumrah
Lafal niat haji yaitu:
َّ َ ْ َّ َ
ًّ‫الل ُه َّم َحجا‬ ‫ليك‬
Artinya:
Aku sambut panggilan-Mu ya Allah untuk berhaji

b. Haji ifrad yaitu mengerjakan haji terlebih dahulu kemudian


mengerjakan umrah. Caranya, pertama mengerjakan
ihram untuk haji dari miqatnya. Setelah semua ibadah
yang berkenaan dengan haji berulah mengerjakan ihram
untuk umrah dari Makkah hingga semua selesai. Cara ini
dianggap yang lebih baik dari yang lain dan cara ini tak
terkena dam.

Fikih - Kurikulum 2013 91


c. Haji qiran yaitu mengerjakan umrah dan haji bersamaan, cara
mengerjakannya bersama-sama dengan urusan ibadah haji.
Tetapi wajib membayar dam (denda) dengan menyembelih
seekor kambing, lafal niatnya:
َّ َ ْ َّ َ
ً‫الل ُه َّم َح ًّجا َو ُع ْم َرة‬ ‫ليك‬
Artinya:
Aku sambut panggilan-Mu ya Allah untuk berhaji dan
berumrah.
Ketika melakukan ibadah haji hendaknya memperhatikan
urutan pelaksanaannya, agar kita tidak salah mengerjakan
amalan-amalan yang berkenaan dengan haji.
2. Berikut Ini Urutan Pelaksanaan Haji Dari Awal Hingga
Akhir
a. Berpakaian Ihram
• Pakaian ihram untuk laki-laki memakai dua helai kain
putih yang tidak berjahit. Sehelai disarungkan dan
yang satu lagi untuk selimut penutup badan
• Pakaian ihram untuk perempuan tetap sebagaimana
biasa, hanya muka dan telapak tangan yang terbuka
• Melaksanakan shalat sunnah ihram dua rakaat
• Setelah shalat, sejak itulah masuk ihram dan mulai
dikenakan larangan ihram. Mulailah berniat dari
miqatnya.
b. Melaksanakan ihram untuk haji paling lambat tanggal 9
Dzulhijjah pada miqat yang telah ditentukan. Biasanya

92 Buku Siswa Kelas V Ml


jamaah haji Indonesia melakukannya tatkala hendak
menuju Arafah tanggal 8 Dzulhijjah
c. Kemudian menuju ke Padang Arafah untuk melaksanakan
wukuf. Dalam perjalanan menuju Arafah disunnahkan
memperbanyak bacaan talbiyah. Wukuf dimulai dari
tergelincirnya matahari tanggal 9 Dzulhijjah sampai
dengan menjelang fajar tanggal 10 Dzulhijjah.
d. Setelah matahari terbenam segeralah menuju Muzdalifah
dengan melakukan shalat magrib dan isya dengan jamak
ta’khir. Di Muzdalifah dipergunakan untuk mencari batu
kerikil yang akan dipergunakan untuk melontar jumrah di
Mina
e. Lewat tengah malam tanggal 10 Dzulhijjah orang yang
berhaji meninggalkan Muzdalifah menuju ke Mina sebelum
fajar tiba
f. Pada pagi hari tanggal 10 Dzulhijjah orang yang berhaji
melontar jumrah Aqabah. Setelah melontar dilanjutkan
dengan tahallul pertama. Bila kondisi memungkinkan hari
itu pula boleh menuju Makkah untuk mengerjakan thawaf
ifadah dan sa’i dengen ketentuan harus kembali ke Mina
sebelum matahari tenggelam. Dan jika thawaf dan sai
diatas telah dikerjakan barulah tahallul akbar dilakukan.
g. Tanggal 11 dan 12 Dzulhijjah melontar tiga jumrah
(ula, wustha dan Aqabah) secara berurutan. Selesai
melakukannya pada tanggal 12 Dzulhijjah boleh langsung
kembali ke Makkah. Ini yang dinamakan nafar Awal

Fikih - Kurikulum 2013 93


h. Bagi jama’ah haji yang masih bermalam di Mina sampai
tanggal 13 Dzulhijjah diwajibkan melontar tiga jumrah
pada pagi harinya. Setelah itu boleh langsung kembali ke
Makkah. Inilah yang dinamakan nafar Tsani.
i. Jamaah haji yang tiba kembali di Makkah dan
belum melakukan thawaf ifadah dan sa’i langsung
mengerjakannya, setelah itu melakukan tahallul yang
kedua. Dengan selesai melakukan tahallul kedua
selesailah ibadah haji.
j. Berpakaian ihram
• Pakaian ihram untuk laki-laki memakai dua helai kain
putih yang tidak berjahit. Sehelai disarungkan dan yang
satu lagi untuk selimut penutup badan
• Pakaian ihram untuk perempuan tetap sebagaimana
biasa, hanya muka dan telapak tangan yang terbuka
• Melaksanakan shalat sunnah ihram dua rakaat
• Setelah shalat, sejak itulah masuk ihram dan mulai
dikenakan larangan ihram. Mulailah berniat dari
miqatnya.
k. Melaksanakan ihram untuk haji paling lambat tanggal 9
Dzulhijjah pada miqat yang telah ditentukan. Biasanya
jamaah haji Indonesia melakukannya tatkala hendak
menuju Arafah tanggal 8 Dzulhijjah
l. Kemudian menuju ke Padang Arafah untuk melaksanakan
wukuf. Dalam perjalanan menuju Arafah disunnahkan
memperbanyak bacaan talbiyah. Wukuf dimulai dari

94 Buku Siswa Kelas V Ml


tergelincirnya matahari tanggal 9 Dzulhijjah sampai
dengan menjelang fajar tanggal 10 Dzulhijjah.
m. Setelah matahari terbenam segeralah menuju Muzdalifah
dengan melakukan shalat magrib dan isya dengan jamak
ta’khir. Di Muzdalifah dipergunakan untuk mencari batu
kerikil yang akan dipergunakan untuk melontar jumrah di
Mina
n. Lewat tengah malam tanggal 10 Dzulhijjah orang yang
berhaji meninggalkan Muzdalifah menuju ke Mina sebelum
fajar tiba
o. Pada pagi hari tanggal 10 Dzulhijjah orang yang berhaji
melontar jumrah Aqabah. Setelah melontar dilanjutkan
dengan takhallul pertama. Bila kondisi memungkinkan
hari itu pula boleh menuju Makkah untuk mengerjakan
thawaf ifadah dan sa’i dengen ketentuan harus kembali ke
Mina sebelum matahari tenggelam. Dan jika thawaf dan sai
diatas telah dikerjakan barulah tahallul akbar dilakukan.
p. Tanggal 11 dan 12 Dzulhijjah melontar tiga jumrah (ula,
wustha dan aqabah) secara berurutan. Selesai melakukannya
pada tanggal 12 Dzulhijjah boleh langsung kembali ke
Makkah. Ini yang dinamakan nafar Awwal
q. Bagi jama’ah haji yang masih bermalam di Mina sampai
tanggal 13 Dzulhijjah diwajibkan melontar tiga jumrah
pada pagi harinya. Setelah itu boleh langsung kembali ke
Makkah. Inilah yang dinamakan nafar sani.
r. Jamaah haji yang tiba kembali di Makkah dan
belum melakukan thawaf ifadah dan sa’i langsung
Fikih - Kurikulum 2013 95
mengerjakannya, setelah itu melakukan tahallul yang
kedua. Dengan selesai melakukan tahallul kedua selesailah
ibadah haji.

Insya Allah
Aku Bisa

Bila aku sudah mampu, insya Allah aku akan melaksanakan haji sesuai
dengan rukun dan syarat-syaratnya.

Hati-hati

Haji mabrur adalah dambaan setiap orang muslim yang telah


menunaikan ibadah haji ke tanah suci.

Ayo Menjawab

Berilah tanda centang (√) pada kolom S (setuju) atau TS


(tidak setuju) pada pernyataan berikut ini !

No Pernyataan SS S TS

Orang Islam yang telah mempunyai biaya dan


1. mampu melaksanakan ibadah haji tidak boleh
menunda keberangkatannya ke Baitullah

96 Buku Siswa Kelas V Ml


Pak Usman pengusaha yang sukses dan sudah
mampu menunaikan ibadah haji. Karena
2.tt
selalu asyik dengan pekerjaannya Pak Usman
tidak mau melaksanakan ibadah haji

Ibu Zaenab adalah seorang yang ditinggal


mati suaminya. Sementara itu anak-anaknya
3. berada jauh dari beliau. Ketika berangkat
menunaikan ibadah haji beliau pergi sendiri
tanpa disertai mahramnya.
Para jamaah haji melakukan thawaf qudum
ketika baru datang ke Makkah dan melakukan
4.
thawaf wada’ ketika akan meninggalkan
Makkah.

Ketika mencari mata air untuk minum, Ibu


5. Hajar harus bolak balik mendaki bukit Shafa
dan Marwah sebanyak tujuh kali.

Melempar jumrah adalah mengikuti kegiatan


yang dilakukan nabi Ibrahim as ketika beliau
6.
mengusir setan agar tidak selalu menggoda
manusia
Orang yang berihram harus suci badannya.
Hal ini harus dilakukan dengan mandi. Mandi
7.
merupakan amalan sunnah yang menandai
dimulainya ihram
Pak Rosyid melakukan nafar awal. Beliau
8. harus mencari kerikil sebanyak 49 untuk
melontar ketiga jumrah

Fikih - Kurikulum 2013 97


9. Ketika mabit di Mina, sesudah shalat subuh
para jamaah haji di sunnahkan memperbanyak
membaca do’a, tahlil, dan talbiyah.

Para jamaah haji disunnahkan mencium


10. Hajar Aswad. Untuk mencium Hajar
Aswad ibu Maemunah menyewa orang agar
mengantarnya untuk bisa mencium Hajar
Aswad.

Tugasku

Coba anak-anak bikin kelompok, dimana setiap kelompok terdiri


dari 6 orang dimana setiap peserta didik diberikan tugas untuk
mempraktekkan salah satu rukun haji, kemudian setiap peserta didik
menuliskan tugas masing-masing dengan bahasa sendiri.

Rangkuman
1. Secara bahasa haji berarti pergi menuju tempat yang diagungkan.
2. Secara istilah haji berarti sengaja mengunjungi Ka’bah di kota Makkah
untuk melaksanakan ibadah haji dengan syarat-syarat tertentu.
3. Hukum asal ibadah haji adalah wajib namun dalam keadaan tertentu
dapat berubah menjadi sunnah, makruh bahkan haram.
4. Syarat wajib haji ada 5 yaitu: Islam, berakal, baligh, merdeka, dan mampu
5. Rukun haji ada 6 yaitu: niat, wukuf di Arafah, thawaf, sa’i, tahallul dan
tertib

98 Buku Siswa Kelas V Ml


1. Wajib haji ada 6 yaitu: ihram dari miqatnya, bermalam (mabit)
di Muzdalifah, melontar tiga jumrah (ula, wustha, dan aqabah),
bermalam (mabit) di Mina, thawaf wada’ dan menjauhkan diri dari
yang dilarang
2. Cara melaksanakan haji ada 3 macam yaitu:
a. Haji tamattu’ yaitu mendahulukan umrah daripada haji.
b. Haji ifrod yaitu mengerjakan haji terlebih dahulu kemudian
mengerjakan umrah.
c. Haji qiran yaitu mengerjakan umrah dan haji secara bersamaan.

Hikmah

1. Menjadi tamu Allah, apa yang diminta Insya Allah akan dikabulkan
oleh Allah Swt.
2. Berhaji akan mendapatkan tarbiyah (pendidikan) langsung dari Allah
dan iktibar (mengambil pelajaran) dari peristiwa orang-orang shaleh
yaitu Nabi Ibrahim as dan Ismail as.

Ayo Berlatih

A. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan


jawaban yang paling benar !
1. Haji menurut bahasa adalah ….
a. Menuju tempat yang diagungkan
b. Ziarah ke makam rasul

Fikih - Kurikulum 2013 99


c. Sengaja mengunjungi sesuatu
d. Melaksanakan perintah Allah
2. Perintah berhaji terdapat pada surat ….
a. An-Nisa
b. Al-Baqarah
c. Al-Maidah

ٗ َ ۡ َ َ َ َ ۡ َ ۡ َ ۡ ُّ
d. Ali-Imran
َّ َ َ ّٰ َ
3. ۚ ‫ت م ِن ٱستطاع إِلهِ سبِي‬
ِ ‫حج ٱلي‬ ِ ‫و ِ ِ ٱل‬
ِ ‫اس‬
ayat diatas menerangkan tentang ….
a. Kewajiban haji
b. Kewajiban puasa
c. Sunnah haji
d. Perintah puasa
4. Wukuf di Arafah dilaksanakan mulai tanggal ….
a. 8 Dzulhijah sampai terbit fajar tanggal 9 Dzulhijah
b. 9 Dzulhijah sampai terbit fajar tanggal 10 Dzulhijah
c. 10 Dzulhijah sampai terbit fajar tanggal 11 Dzulhijah
d. 11 Dzulhijah sampai terbit fajar tanggal 12 Dzulhijah
5. Salah satu rukun haji adalah ….
a. Wukuf
b. Mabit
c. Tahallul
d. Baligh
6. Thawaf yang termasuk rukun haji ialah ….
a. Wada
b. Ifadah

100 Buku Siswa Kelas V Ml


c. Qudum
d. Sunnah
7. Sa’i artinya berlari-lari kecil dari bukit … ke bukit ….
a. Shafa ke bukit Jabal Nur
b. Marwah ke bukit jabal Tursina
c. Shafa ke bukit Marwah
d. Multazam ke bukit Marwah
8. Wukuf secara bahasa bermakna ….
a. Lari
b. Diam
c. Menangis
d. Bernyanyi
9. Dam dalam haji mempunyai arti ….
a. Hadiah
b. Denda
c. Bunga
d. Bercukur
10.Melaksanakan ibadah haji terlebih dahulu kemudian mengerjakan
umrah disebut haji ….
a. Tamattu’
b. Ifrad
c. Mabrur
d. Qiran

B. Isilah titik di bawah ini dengan jawaban yang benar!


11. Berniat memulai melaksanakan ibadah haji disebut ….
12. Sesuatu yang harus dilaksanakan pada saat ibadah haji dan
jika ditinggalkan maka hajinya tidak sah disebut …
Fikih - Kurikulum 2013 101
13. Sesuatu yang harus dikerjakan dalam ibadah haji namun bila
ditinggal dapat diganti dengan dam disebut …
14. Ada kendaraan untuk pergi menunaikan ibadah haji ke Baitullah
merupakan salah satu bagian dari … .
15. Thawaf yang dilakukan jamaah haji ketika baru datang ke
Makkah disebut thawaf … .
16. Pakaian ihram bagi laki-laki adalah … kain putih yang tidak
berjahit.
17. Hukum haji bagi orang yang sudah pernah berhaji adalah ….
18. Meninggalkan salah satu wajib haji, maka wajib membayar ….
19. Melempar batu/kerikil dalam ibadah haji disebut ….
20. Pakaian ihram bagi perempuan adalah menutup seluruh
tubuhnya kecuali … dan ….

C. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!


21. Jelaskan pengertian haji menurut istilah!
22. Jelaskan perbedaan rukun dan wajib haji!
23. Dalil haji terdapat pada surat apa ? ayat berapa ?
24. Sebutkan 3 cara haji yang dilakukan kaum muslimin !
25. Sebutkan 3 macam jumrah !

102 Buku Siswa Kelas V Ml


Pelajaran 5
Umrah

Ayo Amati

Coba perhatikan gambar di atas, coba kalian jelaskan!

A. Arti dan Hukum Umrah


1. Arti Umrah
Secara bahasa umrah berarti berkunjung. Ada juga yang
mengartikan umrah adalah menyengaja datang ketempat
yang selalu dikunjungi. Dikatakan demikian karena umrah
boleh dilakukan kapan saja.
Sedangkan arti umrah secara istilah atau menurut syara
yaitu bermaksud mengunjungi Baitullah (Ka'bah) untuk
beribadah dengan tata cara tertentu. Tata cara tertentu yang
dimaksud adalah adanya rangkaian ibadah mulai dari ihram,

Fikih - Kurikulum 2013 103


thawaf, sa'i dan memotong rambut (tahallul). Umrah disebut
juga dengan haji kecil.
Perintah umrah tertuang dalam al-Quran surah Al-Baqarah

ّٰ َ َ ۡ ُ ۡ َ َّ َ ۡ ْ ُّ َ َ
ayat 196 :

ِۚ ِ ‫وأت ِموا ٱلج وٱلعمرة‬


Artinya:
Dan sempurnakanlah ibadah haji dan ‘umrah karena Allah.
(QS. Al-Baqarah/2: 196)
2. Hukum Umrah
Hukum asal ibadah umrah yang merupakan rangkaian ibadah
haji adalah wajib, akan tetapi umrah yang bukan merupakan
rukun haji hukumnya sunnah.
Sesuai firman Allah dalam surah Al-Baqarah ayat 158 :

ۡ َ َ ۡ َ ۡ َّ َ ۡ َ َ ّٰ ٓ َ َ
َ‫ٱع َت َمر‬ َ َ ۡ َ ۡ َ َ َّ َّ
ِ‫إِن ٱلصفا وٱلمروة َ مِن شعائ ِ ِر ٱ ِۖ فمن حج ٱليت أو‬
َ ّٰ ‫يا فَإ َّن ٱ‬ َ َّ َ َ َ َ َ
ٗ ۡ ‫ع َخ‬ َ َّ َّ َ ۡ ََ َ َُ ََ
ِ ‫ف جناح عليهِ أن يطوف ب ِ ِهما ۚ ومن تطو‬
١٥٨ ‫يم‬ ٌ ِ ‫َشاك ٌِر َعل‬
Artinya:
Sesungguhnya Shafa dan Marwahh merupakan sebagian syi’ar
(agama) Allah. Maka barangsiapa beribadah haji ke Baitullah
atau ber-’umrah, tidak ada dosa baginya mengerjakan sa’i
antara keduanya. Dan barangsiapa dengan kerelaan hatinya
mengerjakan kebajikan, maka Allah Maha Mensyukuri, Maha
Mengetahui. (QS. Al-Baqarah/2 :158)

104 Buku Siswa Kelas V Ml


B. Syarat Dan Rukun Umrah
1. Syarat wajib umrah
a. Islam
b. Aqil (tidak wajib bagi orang gila)
c. Baligh/dewasa (tidak wajib bagi anak-anak)
d. Merdeka (bukan budak/hamba sahaya)
e. Istitha'ah
2. Rukun umrah
a. Ihram dengan niat umrah
b. Thawaf
c. Sai
d. Tahallul
e. Tertib

C. Larangan Dan Tata Cara Umrah


1. Larangan dalam umrah
Larangan-larangan dalam umrah sama dengan larangan
dalam ibadah haji
2. Tata cara umrah dan waktunya
Umrah dapat dilaksanakan kapan saja tidak terikat tanggal
dan bulan sebagaimana ibadah haji.
Adapun tata caranya sebagai berikut :
a. Berihram dengan niat umrah pada miqatnya, miqatnya
sama dengan miqat haji. Orang Indonesia umumnya

Fikih - Kurikulum 2013 105


dimulai dari Ji’ranah atau Tan’im
b. Melaksanakan thawaf yaitu mengelilingi Ka’bah 7 kali
putaran
c. Melaksanakan sai dari bukit Shafa dan Marwah 7 kali
d. Tahallul yaitu mencukur rambut minimal 3 helai

D. Perbedaan Haji Dan Umrah


Haji dan umrah memang memiliki beberapa kesamaan yaitu
sama sama mengunjungi Baitullah untuk beribadah kepada
Allah. Namun haji dan umrah memiliki perbedaan mendasar
yang perlu diketahui setiap umat muslim.
Berikut ini adalah perbedaan-perbedaan antara haji dengan
umrah:
1. Perbedaan Ibadah Haji dan Umrah dari Segi Waktu
Pelaksanaan
Haji dan umrah adalah ibadah yang, menurut kaca mata orang
awam Indonesia, sama; “pergi ke Makkah”. Namun, sejatinya
keduanya memiliki perbedaan penting. Haji, sering disebut
sebagai haji besar, hanya sah bila dilaksanakan setahun sekali
pada musim haji/bulan haji yakni 9-13 Dzulhijah. Sedangkan
umrah, kapanpun anda ingin pergi beribadah umrah maka
itu bisa dan sah dilaksanakan. Artinya, Ibadah umrah dapat
ditunaikan setiap waktu sepanjang tahun.
2. Perbedaan Ibadah Haji dan Umrah dari Segi Tata Cara
Pelaksanaan (Manasik)
Dalam prakteknya, orang yang menjalankan urutan-urutan
ibadah haji berarti ia sudah melakukan praktek umrah.

106 Buku Siswa Kelas V Ml


Karena umrah ‘hanya’ terdiri: niat, thawaf dan sa’i, memotong
rambut/tahallul. Sedangkan haji, meliputi semua tata cara
umrah ditambah dengan (dan inilah perbedaan mendasarnya)
wukuf di ‘Arafah, menginap di Muzdalifah dan di Mina, serta
melempar jumrah.
3. Perbedaan Ibadah Haji dan Umrah dari Segi Hukum
Status “WAJIB” telah menjadi ketetapan hukum haji. Di
kalangan ulama’ tidak ada perbedaan dan perselisihan dalam
hal wajibnya menuaikan ibadah haji bagi orang yang mampu.
Sedangkan mengenai wajibnya umrah (bagi yang mampu
melaksanakannya), para ulama berbeda pendapat; sebagian
mengatakan wajib, dan sebagian yang lain mengatakan tidak
wajib.

Insya Allah
Aku Bisa

Bilamana aku sudah mampu, pastilah aku kerjakan umrah dengan niat
karena Allah Swt.

Hati-hati

Ada persamaan dan juga ada perbedaan antara ibadah haji dengan
ibadah umrah utamanya adalah niatnya

Fikih - Kurikulum 2013 107


Ayo Menjawab
Berilah tanda centang (√) pada kolom S (setuju) atau TS
(tidak setuju) pada pernyataan berikut ini !
No Pernyataan SS S TS
Orang Islam, dewasa yang sudah mampu
1. (memiliki harta) dan sehat jasmani dan rohani
wajib berangkat umrah
Orang yang sudah berumrah harus lebih
2. banyak dzikir di masjid daripada memikirkan
tetangganya yang kekurangan dan menderita

3. Umrah dengan hasil uang korupsi tetap sah


Pak Munir akan pergi umrah sekalipun
4. keluarga yang ditinggalkan tidak kebagian
bekal
Sepulang umrah, bu Wahidah banyak menolong
5.
orang yang menderita di kampungnya

6. Umrah wajib dilaksanakan bagi anak-anak


7. Umrah sama dengan rekreasi
Kalau sedang umrah harus bergaul hanya
8.
dengan orang-orang kaya
Setiap orang yang berumrah pasti bisa
9.
melaksanakan ibadah haji
Orang yang sudah umrah tidak harus salat
10. lima waktu sebab sudah bertamu di rumah
Allah Swt

108 Buku Siswa Kelas V Ml


Tugasku

Buatlah daftar persamaan dan perbedaan antara haji dengan umrah


secara lengkap, kemudian mintalah tanda tangan orang tuamu sebagai
bukti telah dikoreksi!

Persamaan Haji dan Umrah Perbedaan Haji dan Umrah

Fikih - Kurikulum 2013 109


Rangkuman
1. Secara bahasa umrah berarti berkunjung.
2. Secara istilah atau menurut syara’ umrah adalah bermaksud
mengunjungi Baitullah (Ka'bah) untuk beribadah dengan tata cara
tertentu.
3. Perintah umrah tertuang dalam al-Quran surah Al-Baqarah ayat 196
4. Hukum asal ibadah umrah yang merupakan rangkaian ibadah haji
adalah wajib akan tetapi umrah yang bukan merupakan rukun haji
hukumnya sunah.
5. Syarat wajib umrah yaitu Islam, aqil, baligh/dewasa, merdeka, Istitha’ah
6. Rukun umrah yaitu ihram dengan niat umrah, thawaf, sai, tahallul,
tertib
7. Persamaan haji dan umrah adalah sama sama mengunjungi Baitullah
untuk beribadah kepada Allah
8. Sedangkan perbedaannya dapat dilihat dari : niat, waktu, tata cara
dan hukumnya

Hikmah

Ibadah haji dan umrah bilamana Mabrur maka jaminan dari Allah adalah
dimasukkan surga-Nya.

110 Buku Siswa Kelas V Ml


Ayo Berlatih

A. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan


jawaban yang paling benar !
1. Umrah menurut bahasa adalah ….
a. Menuju tempat yang sering dikunjungi
b. Ziarah kemakam Rasul
c. Sengaja mengunjungi sesuatu
d. Melaksanakan perintah Allah
2. Perintah umrah terdapat dalam al-Quran surah ….
a. An-Nisa
b. Al- Baqarah
c. Ali- Imran
d. Al- Furqan
3. Umrah dilaksanakan pada tanggal ….
a. 8 Dzulhijah
b. 9 Dzulhijah
c. 10 Dzulhijah
d. sewaktu-waktu
4. Yang termasuk rukun umrah adalah ….
a. Wukuf
b. Memakai wangi-wangian
c. Sa'i
d. Melempar jumrah

Fikih - Kurikulum 2013 111


5. Mencukur rambut minimal 3 helai disebut ….
a. Tahallul
b. Sa'i
c. Thawaf
d. Ihram

B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar!


1. Berniat memulai melaksanakan ibadah umrah disebut ….
2. Pada saat thawaf posisi Ka’bah merada disebelah … kita
3. Sesuatu yang harus dilaksanakan pada saat ibadah umrah
dan jika ditinggalkan maka umrahnya tidak sah disebut ….
4. Pakaian ihram bagi laki-laki terdiri dari 2 kain ….
5. Bukit yang dilaksanakan dalam sai adalah ….

C. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!


1. Tuliskan lafaz talbiyah!
2. Sebutkan salah satu perbedaan haji dan umrah
3. Sebutkan syarat-syarat dan rukun umrah!
4. Jelaskan arti sa'i dan thawaf!
5. Jelaskan tata cara melaksanakan umrah yang benar!

112 Buku Siswa Kelas V Ml


CATATAN
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................

Fikih - Kurikulum 2013 113


CATATAN
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................
...............................................................................................................

114 Buku Siswa Kelas V Ml

Anda mungkin juga menyukai