Anda di halaman 1dari 3

Putri Aulia Syam

VII Bp 1
Aqidah akhlak

# Sifat tercela yaitu riya' dan nifaq


adalah sifat yang dibenci oleh Allah
SWT. Maka Tuliskan masing masing 2
contoh sifat tercela tersebut yaitu riya'
dan nifaq
1.

            Riya’ dan Nifaq merupakan beberapa contoh


perilaku akhlak tercela.Perilaku ini sangat merugikan, baik
bagi agamanya, diri pribadi, serta orang lain. Sudah
sepatutnya bagi kita orang beriman menjauhi kedua sifat ini.
Berikut kakak jawab pertanyaan yang adik ajukan beserta
pertanyaan terkait lainnya.

Jelaskan pengertian akhlak tercela Riya’ dan Nifaq secara


bahasa dan istilah!
1.    Riya’, secara bahasa berarti memamerkan, sedangkan
secara istilah Riya’ merupakan perbuatan memperlihatkan
sesuatu baik berupa barang maupun perbuatan baik guna
mendapatkan pujian.
2.    Nifaq, secara bahasa berarti lubang hewan sejenis
tikus, sedangkan secara istilah Nifaq merupakan perbuatan
menyembunyikan kekafiran di dalam hatinya dan
memperlihatkan keimanan dalam bentuk ucapan maupun
tindakan.
 
Sebutkan berbagai contoh perilaku Riya’ dan Nifaq dalam
kehidupan sehari-hari!
            Berbagai contoh perilaku Riya’ antara lain :
1.    Menampakan wajah yang pucat dan mengantuk, serta
menampakan badan yang lemas kepada orang lain agar
orang lain tahu bahwa ia sedang berpuasa dan rajin
melakukan shalat malam.
2.    Memberikan undangan kepada orang sekampung
untuk menginfokan bahwa ia akan melaksanakan umroh
atau haji.
3.    Menyebarkan berbagai kajian agama di sosial media
agar dikira orang yang alim dan shalih.
4.    Menampak-nampakan perbuatan kebaikannya agar
orang lain mau menghormati, menyanjung, mensegani,
ataupun membantunya.
5.    Sering mengupload kegiatan ibadahnya seperti
menghadiri kajian ilmu, berbuka puasa, shalat berjamaah,
membaca quran, dsb ke sosial media.
6.    Menggunakan foto profil di sosial media dengan
pakaian yang agamis agar dikira orang yang shalih.
7.    Mengimami shalat berjamah dengan berpura-pura
menangis ketika membaca ayat quran agar dikira shalatnya
sangat khusyuk dan menghayati isi bacaan.
8.    Berpura-pura shalat dengan khusyuk ketika ada orang
lain yang melihat.
9.    Mengeraskan bacaan ketika membaca Al-Quran agar
orang lain mengetahui bahwa ia sedang membaca Al-Quran.
10. Semakin semangat bertindak sesuatu apabila mendapat
pujian, namun menjadi tidak bersemangat ketika mendapat
teguran atau sejenisnya.

            Berbagai contoh perilaku Nifaq antara lain :


1.    Bersikap baik ketika berada dihadapan orang lain,
namun justru mencelanya ketika berada dibelakang orang
lain.
2.    Melakukan shalat dengan penuh rasa terpaksa dan
malas-malasan.
3.    Senantiasa bersikap dusta, ingkar janji, dan khianat.
4.    Tidak ada perilakunya yang mengindikasikan dia ber-
amar ma'ruf nahi munkar.
5.    Perilaku dan tutur katanya banyak mencela agamanya
sendiri.
6.    Mendustakan sebagian Sunnah Rasulullah SAW,
padahal mengaku umat Islam.
7.    Merasa bahagia ketika agama Islam terpuruk, dihina,
bahkan dianiaya oleh orang kafir.
8.    Ketika dengan orang lain beramal salih, namun ketika
sendiri berbuat maksiat.
9.    Menunda-nunda berbuat kebaikan padahal ia mampu
menyegerakannya.
10. Menyebarkan isu-isu miring terhadap agama islam di
dunia maya.

Anda mungkin juga menyukai