Anda di halaman 1dari 5

TUGAS MATA KULIAH MANAJEMEN DAN ANALISIS DATA

BUKU ANALISIS DATA PADA BIDANG KESEHATAN HAL. 154


SENIN, 20 APRIL 2020

Nama : Nisaatul Maharanita Fitrianingrum


NPM : 1906430586
Kelas : G304 (Jumat pagi)

1. Lakukan analisis hubungan umur ibu dengan Hb (gunakan Hb1). Bagaimana arah
dan kekuatan hubungan antara umur ibu dan kadar Hb. Prediksikan kadar Hb
melalui variabel umur ibu. Sajikan dengan tabel dan interpretasikan!

Jawaban

Tabel 1. Analisis korelasi dan regresi umur ibu dengan kadar Hb ibu di Puskesmas
Depok tahun 2020

Variabel r R2 Persamaan garis P value


Umur ibu 0,182 0,033 Hb=9,044 + 0,052 * umur ibu 0,206

Hubungan umur ibu dan kadar Hb menunjukkan hubungan yang lemah (r=0,182),
walaupun memiliki pola hubungan positif. Nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,033
yang berarti bahwa persamaan garis regresi yang diperoleh dapat menerangkan 3,3%
variasi kadar Hb. Sedangkan hasil uji statistik didapatkan data bahwa tidak ada hubungan
yang signifikan antara umur ibu dan kadar Hb dengan nilai p sebesar 0,206 (p>0,05).
Dengan persamaan Hb=9,044 + 0,052 * umur ibu didapatkan prediksi berupa kadar Hb
ibu hanya akan bertambah sebesar 0,052, setiap umur ibu bertambah 1 tahun.

2. Lakukan analisis hubungan umur ibu dan berat bayi. Bagaimana arah dan
kekuatan hubungan antara umur ibu dengan berat badan bayi. Prediksikan berat
badan bayi melalui umur ibu. Sajikan dengan tabel dan interpretasikan!
Jawaban

Tabel 2. Analisis korelasi dan regresi umur ibu dengan berat badan bayi ibu di
Puskesmas Depok tahun 2020

Variabel r R2 Persamaan garis P value


Umur ibu 0,041 0,002 bbbayi=3.045 + 4,989 * umur ibu 0,775

Hubungan umur ibu dan berat badan bayi menunjukkan hubungan yang lemah (r=0,041),
walaupun memiliki pola hubungan positif. Nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,002
yang berarti bahwa persamaan garis regresi yang diperoleh dapat menerangkan 0,2%
variasi kadar Hb. Sedangkan hasil uji statistik didapatkan data bahwa tidak ada hubungan
yang signifikan antara umur ibu dan kadar Hb dengan nilai p sebesar 0,775 (p>0,05).
Dengan persamaan bbbayi=3.045 + 4,989 * umur ibu didapatkan prediksi berupa kadar
berat badan bayi hanya akan bertambah sebesar 4,989 gram, setiap umur ibu bertambah
1 tahun.
OUTPUT

Nomor 1

Korelasi

Regresi Linier Sederhana


Grafik

Nomor 2

Korelasi

Regresi Linier Sederhana


Grafik

Anda mungkin juga menyukai