Anda di halaman 1dari 2

PENINJAUAN KEMBALI TATA NILAI DAN

TUJUAN PUSKESMAS

No. Dokumen No Revisi Halaman

440 /..../PKM- 0 1-2 Puskesmas


MKL/2017 Muara Kelingi
STANDAR Tanggal Terbit DI TETAPKAN OLEH,
OPERASINAL Kepala UPT Puskesmas Muara Kelingi
PROSEDUR

...............201 Erwan Susanto


7

1. Pengertian Peninjauan kembali tata nilai dan tujuan puskesmas adalah


suatu proses kegiatan yang urut yang harus dilakukan untuk
mengevaluasi dan mengatasi permasalahan yang timbul dalam
rangka mencapai tujuan dan tata nilai yang telah ditentukan
dengan memanfaatkan SDM yang tersedia untuk hasil tata nilai
dan tujuan puskesmas sesuai dengan kebutuhan dan harapan
pengguna pelayanan.
2. Tujuan  Untuk meninjau ulang mekanisme tata nilai dan tujuan
puskesmas apakah sudah relevan dengan kebutuhan dan
harapan pengguna pelayanan.
 Untuk meninjau ulang mekanisme tata nilai dan tujuan
puskesmas apakah sudah relevan dengan kebutuhan dan
harapan sesuai dengan rencana program.
3. Kebijakan Sebagai pedoman dalam melaksanakan penilaian kembali tata
nilai dan tujan puskesmas, sesuai dengan langkah-langkah
dalam SPO
4. Prosedur a. Tim Mutu melakukan evaluasi penyelenggaraan kegiatan
pelayanan dengan dasar survey kepuasan pelanggan.
b. Tim Mutu melakukan evaluasi penyelenggaraan kegiatan
pelayanan dengan monev pelaksanaan upaya.
c. Tim Mutu menganalisis hasil monev yang dilakukan tiap 3
bulan, dan hasil survey kepuasan pelanggan sebagai dasar
penilaian kembali tata nilai dan tujuan puskesmas pada
kegiatan program puskesmas.
d. Tim Mutu mengusulkan peninjauan kembali tujuan dan tata
nilai puskesmas kepada kepala puskesmas dan monev bagi
program dan survey kepuasaan pelanggan bagi pelayanan
e. Kepala puskesmas menerima usulan dari Tim Mutu
( pelaksana kegitan dan penanggung jawab program)
f. Kepala puskesmas mendisposisikan petugas penangung jawab
pelaksanaan survey kepuasaan pelanggan untuk menilai
kembali tata nilai dan tujuan puskesmas.
g. Kepala puskesmas menugaskan Tim Mutu untuk
melaksanakan monev secara berkesinambungan.
h. Kasubag TU membuat surat tugas sesuai disposisi kepala
puskesmas.
i. Kasubag TU memberikan surat tugas kepada petugas yang di
tugaskan oleh kepala puskesmas dalam melaksanakan survey
kepuasaan pelanggan
j. Tim Mutu membuat koesioner kebutuhan dan harapan
pelanggan sesuai dengan kebutuhan pelayanan dan program
puskesmas.
k. Tim Mutu membuat jadwal pelaksanaan survay.
l. Tim Mutu menentukan responden yang dibutuhkan.
m.Tim Mutu melaksanakan survey sesuai, pada responden yang
telah di tentukan.
n. Tim mutu melakukan analisis data survay.
o. Tim mutu mendapatkan data penilaian tujuan dan tata nilai
puskesmas yang sesuai dengan kebutuhan dan harapan
pelanggan
p. Tim Mutu melaporkan hasil kegiatan survey untuk peninjauan
kembali tujuan dan tata nilai dan tujuan puskesmas apakah
sudah relevan dengan harapan dan kepuasan pelanggan dan
sasaran program. Kepada kepala puskesmas,
q. Kepala puskesmas menerima hasil survey dari petugas
r. Kepala puskesmas bersama petugas merencanakan RTL
survay
s. Kepala puskesmas menyerahkan hasil survey untuk
peninjauan kembali tujuan dan tata nilai puskesmas apakah
sudah relevan dengan kebutuhan dan harapan pelanggan
pada Kasubag TU untuk didokumentasikan,
5. Unit Semua Unit Terkait
Terkait

Anda mungkin juga menyukai