Anda di halaman 1dari 2

TATA TERTIB DAN PELAKSANAAN PRAKTIKUM

PENANGANAN BAHAN DAN PERENCANAAN TATA LETAK FASILITAS

TAHUN AJARAN 2019/2020

1. Pelaksanaan praktikum dilakukan secara daring menggunakan e-learning FTP sesuai


dengan jadwal SIAM dan asistensi dilakukan dengan menggunakan aplikasi zoom jika
diperlukan
2. Jika suatu saat tidak dapat mengikuti praktikum sesuai jadwal shift yang telah ditentukan
maka diperbolehkan mengikuti shift lain dengan persetujuan dari co asisten praktikum dan
dosen pengampu mata kuliah
3. Pengerjaan TM dan Laporan dilakukan oleh satu kelompok yang terdiri dari 2 orang dalam
satu kelas yang sama
4. Laporan dan TM diketik dengan format Arial 11, spasi 1.5, kertas A4, margin 4-3-3-3
5. Proporsi nilai : Pre/Post Test 10%, Asistensi 20%, Laporan 35%, UAP 35% dengan nilai
Laporan Maksimal 85
6. Tinjauan pustaka terdiri dari minimal 3 literatur Bahasa Inggris + terjemahan, dan 3 literatur
Bahasa Indonesia. Selain itu tinjauan pustaka harus terdiri dari minimal 2 jurnal (boleh
internasional/nasional) dan semua literatur yang berupa buku atau jurnal wajib dilampirkan
(yang dilampirkan cukup halaman abstrak dan halaman yang dikutip saja) dan kalimat yang
dikutip wajib dihiglight. Literatur tidak boleh berasal dari Blog, Wordpress, Wikipedia dan
artikel serta maksimal 10 tahun terakhir (tahun 2010-sekarang)
7. TM dikumpulkan sebelum praktikum dimulai dengan cara mengupload file ke e-learning FTP
sesuai dengan jadwal dan kelas masing-masing.
Kode Enroolment Key Praktikan
Kelas C = PrakPLOC19KC
Kelas F = PrakPLOC19KF
Kelas I = PrakPLOC19KI
Kelas L = PrakPLOC19KL
8. Laporan praktikum dikumpul 3 x 24 jam setelah praktikum dan asistensi berlangsung
9. Keterlambatan mengumpulkan TM dan Laporan, nilai laporan dikurangi 5 poin setiap 1 hari
10. Pre/post test dilaksanakan menggunakan e-learning FTP sesuai dengan jadwal shift
praktikum masing-masing. Bila saat pre/post test diketahui ada satu orang atau lebih
melakukan kecurangan dalam segala bentuk, maka akan diberi pengurangan 15 poin untuk
seluruh praktikan dalam satu shift.
11. Jika nilai pre/post test <70 akan dilakukan remedial sesuai kebijakan asisten praktikum
masing-masing kelompok
12. Bila diketahui ada laporan dengan pembahasan dan tinjauan pustaka yang sama persis antar
praktikan maka nilai akan dibagi sejumlah berapa banyak praktikan yang memiliki laporan
yang sama persis
13. Hal-hal yang tidak tercantum akan diatur dikemudian hari

Asisten PLO 2020

Anda mungkin juga menyukai