Anda di halaman 1dari 2

Nama : Agung Wirabuana

NIM : 2201829022
Kelas : LA43

Jawaban:
1. Bagi yang SETUJU (mereka yang memilih sangat setuju dan setuju) dengan
pernyataan di atas, silakan menanggapi pertanyaan berikut:

a. Apa yang menjadi dasar pemikiran Anda, bahwa agama yang Anda anut sekarang memang
agama yang paling benar dibandingkan dengan agama lain?

Dasar pemikiran saya, bahwa agama yang saya anut agama yang paling benar adalah
pemikiran saya berdasarkan konsep Ketuhanan dalam agama yang saya anut. Bahwa, Tuhan
adalah zat Yang Maha Esa dimana tidak ada kekuataan yang lebih tinggi dari-Nya, dan Dia
tidak beranak atau diperanakkan. Itulah yang menjadi dasar pemikiran saya dalam memilih
agama yang saya anut.

b. Mengapa Anda begitu yakin bahwa agama Anda memang paling benar?

Karena agama yang saya anut dapat memberikan saya pemahaman akan Ketuhanan
yang dapat diterima baik oleh pemikiran saya sendiri. Selain itu, agama yang saya anut juga
menjawab semua keraguan dan pertanyaan yang ada didalam pikiran saya baik dalam hal
logis maupun tidak logis.

c. Berdasarkan kriteria apa?

Kriteria yang saya pilih berdasarkan beberapa poin yaitu keyakinan, masuk akal,
dan dapat diterapkan. Keyakinan disini berarti kepercayaan yang saya yakini tanpa
paksaan dan tekanan dari siapapun. Masuk akal berarti ajaran agama tersebut dapat
saya terima dengan baik dengan akal sehat saya. Dapat diterapkan dalam hidup yang
dalam praktiknya ajaran-ajaran agama tersebut bisa saya terapkan dalam hidup tanpa
memberatkan saya.
d. Bagaimana sikap Anda ketika berelasi dan hidup bersama orang yang berbeda keyakinan,
padahal Anda sendiri meyakini agama Anda yang paling benar?

Sikap saya selalu berdasarkan pada ajaran agama yang saya anut yaitu bagimu
agamamu, bagiku agamaku. Sehingga tidak akan ada pertengkaran mengenai masalah
kepercayaan karena menurut saya, orang lain tidak harus percaya dengan apa yang saya
percayai. Semua orang punya hak untuk menganut suatu agama. Tidak ada masalah
dalam berelasi dan hidup bersama orang yang berbeda keyakinan. Menurut saya,
perbedaan dalam kehidupan menjadikan hidup lebih berarti karena kita bisa menemukan
kebenaran dalam hidup yang dapat menjadikan kita pribadi yang lebih baik lagi.

e. Jika ada yang mengatakan bahwa agama BUKAN SATU-SATUNYA penuntun


hidup baik, apa tanggapan Anda?

Saya akan menerima pendapatnya, karena setiap individu memiliki opininya masing-
masing. Bagi saya perbedaan opini pasti selalu ada dalam kehidupan, ini semua tergantung
kepada kita sendiri yang dapat menerima dengan bijak ataupun tidak. Menurut saya agama
hanya menjadi media untuk manusia untuk mencari nilai-nilai kebaikan dalam hidup. Jadi,
jika ada yang mengatakan bahwa agama bukan satu-satunya penuntun hidup yang baik
saya akan terima pendapatnya, karena masih banyak media lain yang bisa dijadikan
penuntun dalam kehidupan.

Anda mungkin juga menyukai