Anda di halaman 1dari 9

IDENTIFIKASI DAN DETERMINASI

Makalah ini disusun untuk memenuhi tugas UTS


Mata Kuliah: Taksonomi Tumbuhan Vaskuler
Dosen Pengampu: Nurul Huda Panggabean, S. Pd., M. Si

Disusun Oleh:
Semester IV/ BIO-2

Rizka Nanda Sari (0704183121)

PROGRAM STUDI BIOLOGI


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUMATERA UTARA
2020
A. MENGIDENTIFIKASI DAN DETERMINASI TUMBUHAN-TUMBUHAN
DISEKITAR
1. Tumbuhan Bunga Matahari

Klasifikasi
Kingdom : Plantae
Divisi : Magnolipyta
Kelas : Magnoliopsida
Ordo : Asterales
Famili : Astereceae
Genus :Helianthus
Spesies : Helianthus annus L.
Bunga matahari memiliki nama latin Heliantus annus L. Heli berarti matahari dan
annus yaitu semusim. Dengan begitu, bunga matari sering disebut bunga semusim. Bunga
matahari adalah salah satu bunga yang termasuk kedalam bunga hias, bunga ini berasal dari
Meksiko dan Peru, Amerika tengah. Bunga matahari ini dibudidayakan pertama kalinya pada
abad ke -18 di benua Amerika, dan menyebar luas keberbagai daerah terutamanya
Indoenesia. Bunga matahari ini memiliki nama berbeda – beda berdasarkan wilayah seperti
nama sun flower sebutan dari inggris, mirasol sebutan dari filipina, himawari dan koutjitsuki
sebutan dari jepang dan xuang ri kui sebutan dari china.
Tanaman bunga matahari ini dapat tumbuh dengan tinggi mencapai 1-2 m batang
tebal dan kuat tumbuh keatas., biji bunga matahari ini memiliki kulit keras dan berbentuk
pipih memanjang dengan warna keabuan dan kehitaman. Bunga matahari ini termasuk bunga
majemuk yang tersusun dari ribuan bunga kecil dalam satu bonggol. Selain itu, bunga
matahari ini juga mempunyai bunga besar dan berbentuk pita sepanjang tepi tawan dengan
warna kining terang.
Bunga matahari memiliki ciri khas yaitu tumbuh kearah cahaya matahari. Daun bunga
matahari ini bertangkai panjang dan lebar dan memiliki bunga yang saling berhadapan atau
selang seling. Batang bunga ini terdiri dari batang lurus ( monodial ), dengan mencapai
ketinggian 0,3 – 5 m. Bagian batang berbulu, berbentuk bulat, batang tumbuh mengangguk,
dan mempunyai batang yang basah.
Akar bunga matahari ini dapat mencapai 3 – 4m, yang mempunyai perakaran yang
kuat sehingga dapat menembus kedalam tanah. Akar bunga ini halsu, lebat dan mendatar

2. Tumbuhan Bunga Kembang Sepatu

Klasifikasi
Kingdom : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Magnoliopsida
Ordo : Malvales
Famili : Malvaceae
Genus : Hibicus
Spesies : Hibicus rosa-sinensis L.
Bunga sepatu ini dikenal dengan sebutan kembang sepatu yang termasuk kedalam
famili Malvaceae yang berasal dari dari Asia Timur dan banyak di gunakan sebagai tanaman
hias didaerah tropis dan subtropics. Secara umum, bunga sepatu ini merupakan tanaman
perdu, tahunan yang tumbuh dengan tegak dengan ketinggian mencapai 3 meter bahkan lebih.
Batang pada bunga sepatu ini bulat, berkayu, keras dengan diameter 9 cm . batang ini
memiliki warna mudah unggu dan batang tua memiliki warna putih kotor. Daun bunga sepatu
tunggal, bagian tepi tidak merata, pangkal ujung runcing, pangkal tumpul dengan panjang
mencapai 10 – 16 cm, lebar 5-11 cm memiliki warna hijau muda, dan hijau tua.
Bunga pada tanaman ini tunggal, memiliki bentuk terompet, dan tumbuh pada ketiak
daun. Selain itu, memiliki kelopak berbentuk seperti lonceng yang berwarna kekuningan.
Bunga ini memiliki mahkota yang terdiri dari 15 – 20 daun mahkota yang berwarna merah
mudah, dengan benang sari banyak serta memiliki bentuk hampir menyerupai tabung.
Sedangkan bakal buah bunga sepatu ini memiliki ukuran kecil, bebentuk lonjong dengan
diameter mencapai 4 mm berwarna putih jika masih muda dan cokelat jika tua. Perakaran
pada bunga sepatu ini tunggang dengan warna kecoklatan, kedalaman perakaran ini
menembus tanah mencapai 45 – 60 cm bahkan lebih tergantung dengan pertumbuhan
tanaman bunga sepatu.

3. Tumbuhan Pepaya

Klasifikasi
Kingdom : Plantae ( Tumbuhan )
Subkingdom : Tracheobionta ( Tumbuhan berpembulu )
Super Divisi : Spermatophyta ( Menghasilkan biji )
Divisi : Magnoliophyta ( Tumbuhan berbunga )
Kelas : Magnoliosida ( berkeping dua / dikotil )
Sub Kelas : Dilleniidae
Famili : caricaceae
Genus : Carica
Spesies : Carica papaya L
Tanaman pepaya merupakan tanaman termasuk dalam family Caricaceae. Tanaman
ini memiliki 4 genus yaitu carica, jarila, jacaranta dan cylicomorpha. Tetapi tanaman yang
sering di budidayakan olah para petani adalah carica, karena dapat tumbuh dan berkembang
dengan cepat di bandingkan dengan genus yang lainnya.
Akar tanaman pepaya berupa akar tunggang ( Radik primaria ), karena akar tembaga
tumbuh terus menjadi akar popok bercabang menjadi akar yang lebih kecil berbentuk bulat
dan berwarna putih kekuning. Batang tanaman pepaya berbentuk bulat , dengan permukaan
batang berkas-berkas daun yang menyerupai spiral. Batang pada pepaya tumbuh tegak dan
lurus serta memiliki rongga –rongga yang di akibatkan oleh pemutusan pada tangkai batang
daun. Daun pada tanaman pepaya merupakan daun tunggal, berukuran besar. Daun pada
tanaman ini adalah daun berjari , bergigi dan juga mempunyai tangkai dauan yang panjang
dan berwarna putih kekuningan. Daun ini juga dikatakan berbentuk bulat, bundar, ujung
runcing, dan memiliki rongga pada daun. Bunga pada tanama pepaya memiliki 3 jenis
( poligam ) berupa bunga jantan, bunga betina dan bunga sempurna. Dengan memiliki ketiga
ini akan menghasilkan bunga yang bagus atau sempurna. Bunga pepaya berwarna putih
kekuningan, dan memiliki tangkai kecil, bagian atas runcing serta memiliki bagian tengah
berkelopak. Buah pada tanaman pepaya adalah buah tunggal atau sejati, buah pada tanaman
ini bersisi biji yang banyak. Buah ini muncul pada ketiak tangkai daun berwarna hijau
mudah, kekuningan dan kuning ketika matang. Buah ini memiliki daging kemerahan dan
dagingnya sangat tebal. Biji tanaman pepaya terdapat di dalam buah, biji dalam buah ini
sangat banyak dan memiliki bentuk bulat atau bundar serta lonjong tergantung variatesnya.
Biji tanaman pepaya memiliki warna kecoklatan dan kehitaman, selain itu biji ini bisa
langsung di tanam ke dalam media tanam.
4. Tumbuhan Mangga

Klasifikasi
Kingdom : Plantae
Divisi : Tracheophyta
Sub Divisi : Spermatophytina
Kelas : Magnoliopsida
Super Ordo : Rosanae
Ordo : Sapindales
Family : Anacardiaceae
Genus : Mangifera L
Spesies : Mangifera indica L
Mangga ( Mangifera spp. ) Merupakan tanaman yang dapat tumbuh di dataran
rendah dan tinggi. Tanaman ini merupakan famili dari Anarcadiaceae yang dapat tumbuh dan
berkembang dengan tegak dan bercabang. Tanaman mangga memiliki biji berkeping dua dan
berwarna keputihan abu-abu, dan memiliki buah berwarna hijau, kuning, marag tergantung
varietes.

Tanaman mangga memiliki akar tunggang yang bercabang, memiliki panjang bisa
mencapai 6 meter. Pemanjangan akar akan berhenti ketika sudah mencapai kepermukaan
tanah. Namun, akar cabang kabawah relatif sedikit, paling banyak akar bisa mencapai
kedalaman 30-60 cm. Batang pada tanaman mangga berbentuk lurus, tegak , keras dan kuat.
Memiliki kulit yang kasar dan tidak beraturan dan berwarna kecoklatan mudah bahkan
kehijau yang diakibatkan oleh lumut. Daun pada tanaman mangga memiliki warna hijau
mudah dan hijau tua, dengan memiliki badan tulang berurat, dan urat tertutup dengan daun.
Bisanya daun memiliki ujung runcing, dan ada juga yang berbentuk tumpul. Tetapi
tergantung dengan varietes pada tanaman mangga tersebut. Bunga pada tanaman mangga
berbentuk majemuk yang berarti tumbuh dari tunas ujung. Bunga tersebut terjadi karena
adanya penyerbukan pada bunga jantan dan bunga betina sehingga terjad pembuahan dengan
bantuan angin dan sekitarnya. Warna bunga tanaman ini bervariasi ada yang berwarna
kemerahan muda kuning dan hijau tergantung varietesya. Buah tanaman mangga berbentuk
bulat, lonjong dan oval .berwarna hijau tua, kekuningan dan juga berwarna hijau kekuningan
ketika matang. Buah mangga juga memiliki daging tebal dan berkulit tipis terkadang ada
juga mangga yang berkulit tebal. Biji pada tanaman mangga adalah berkeping dua
dikotiledon, warna biji mangga berwarna putih keabu-abuan dan juga da yang berwarna abu-
abu. Biji tersebut di di gunakan untuk penana,an berikutnya tergantung keinginan.
B. DETERMINASI TUMBUHAN
TUMBUHAN

Bunga Matahari, Bunga Kembang


Sepatu, PepayaJagung

1a 1b

BUNGA SEMPURNA BUNGA TAK SEMPURNA

Bunga Matahari dan Pepaya dan Mangga


Bunga Kembang Sepatu
2a 2b 4a 4b

AKAR TUNGGANG AKAR SERABUT


BIJI TERTUTUP BIJI TERBUKA Pepaya dan Mangga
Bunga Matahari dan
Bunga Kembang
Sepatu
3a 3b 5a 5b

BATANG BATANG TIDAK


BERKAMBIUM BERKAMBIUM

BATANG BERKAYU BATANG TIDAK Mangga Pepaya


BERKAYU
Bunga Kembang
Sepatu Bunga Matahari
Data pada diagram kunci dikotom di atas, jika ditulis akan menjadi kunci
determinasi sebagai berikut:
1. a. Berbunga Sempurna.........................................................................................1a
b. Berbunga Tak Sempurna.................................................................................1b
2. a. Berbiji Tertutup................................................................................................2a
b. Berbiji Terbuka....................................................................................................
3. a. Batang Berkayu.............................................................Bunga Kembang Sepatu
b. Kulit Batang Tak Berkayu.........................................................Bunga Matahari
4. a. Berakar Tunggang............................................................................................4a
b. Berakar Serabut...................................................................................................
5. a. Batang Berkambium...............................................................................Mangga
b. Batang Tak Berkambium.........................................................................Pepaya

Anda mungkin juga menyukai