Anda di halaman 1dari 5

Nama : Ulva Nur Amelia

NIM : 191002

Komunikasi Dalam Praktik Kebidanan


Tema : Komunikasi, seberapa penting sih ?

Kita pada dasarnya adalah manusia dimana manusia adalah makhluk sosial. Tak jarang
kita dengar orang menyebut makhluk sosial adalah makhluk yang tidak dapat berdiri sendiri
atau tidak dapat hidup sendiri,melainkan membutuhkan bantuan orang lain. Dalam
kehidupan sehari-hari kita pasti selalu berkomunikasi baik dengan siapapun atau dalam
bentuk apapun seperti menyapa saat dijalan,atau membicarakan hal-hal ringan lainnya.
Definisi komunikasi sendiri adalah proses interaksi antara satu orang dengan orang
lain,kelompok dg org lain,ataupun kelompok dengan kelompok. Dengan komunikasi
silaturahmi sangat mudah terjalin meskipun jarak yang berjauhan atau berdekatan. Dengan
berjauhan berkomunikasi juga sudah dapat dengan mudah dilakukan karena canggihnya
teknologi jaman sekarang.

Yang kita ketahui fungsi komunikasi itu sangat banyak misalnya, untuk menyatakan
eksistensi diri,disini menyatakan eksistensi diri itu maksudnya dengan berkomunikasi kita
bisa menunjukan bahwa diri kita ini eksis,apabila kita selalu berdiam diri orang lain bisa saja
memperlakukan kita seolah tidak ada.

Untuk memenuhi kebutuhan biologis kita seperti makan dan minum,dan memenuhi
kebutuhan psikologis kita seperti kesuksesan dan kebahagiaan. Komunikasi dapat digunakan
untuk mencairkan suasana tujuannya adalah mengurangi sikap tegang dalam sebuah
kegiatan atau aktivitas tertentu.

Komunikasi penting untuk menjaga hubungan atau kontak sosial dengan orang lain. Dengan
berkomunikasi dapat terus menjaga tali silaturahmi antar keluarga,teman,dan kerabat.
Komunikasi juga berfungsi untuk menumbuhkan rasa percaya diri , rasa tidak malu apabila
saat berbicara atau berhadapan dengan orang banyak. Komunikasi juga sangat penting
untuk mengetahui peristiwa apa saja yang terjadi dilingkungan sekitar kita.
Faktor yang dapat mendorong untuk berkomunikasi adalah
*rasa ingin menyampaikan pikiran, menyampaikan perasaan,maupun perkataan

*rasa ingin mengetahui dan mempelajari peristiwa yang terjadi dilingkungan sekitar

*rasa ingin mengurangi ketegangan dalam menghadapi sesuatu yang dianggap sulit

*rasa ingin bersilaturahmi dengan orang sekitar kita

*rasa ingin berinteraksi dengan orang disekitar kita

Manfaat yang dapat kita peroleh dari komunikasi adalah kita dapat dengan mudah
berkenalan dan berinteraksi dengan orang lain bahkan orang yang belum kita kenal
sebelumnya.

Komunikasi juga dapat kita digunakan untuk mengungkapkan perasaan-perasaan pada orang
lain,baik itu suka,senang,kecewa,tak senang,serta yang lainnya.

Komunikasi berguna bagi organisasi atau kelompok guna menciptakan kerjasama yang baik.

Melalui komunikasi kita juga dapat mengetahui peraturan perundang-undangan dinegara kita.

Komunikasi dapat mempererat tali persaudaraan antar individu,kelompok,golongan


,bangsa,maupun negara.

Komunikasi juga memberi kita pengetahuan dan pemahaman semua informasi yang diperlukan.

Komunikasi juga berguna untuk mengambil keputusan yang dianggap tepat.

Komunikasi juga dapat memberi banyak hal seperti informasi-informasi yang sangat penting
yang sangat berguna untuk berbagai keperluan.

Kendala kendala yang dapatmenghalangi kita berkomunikasi adalah sebagai


berikut,misalnya :
Bahasa
Saat kita bepergian ke acara resmi yang menggunakan bahasa indonesia yang baik dan
benar kita tidak bisa mengikuti cara bicaranya karena kita terbiasa dengan bahasa sehari
sehari yang sering kita gunakan atau bahasa ibu
Lingkungan
Berkomunikasi dilingkungan yang kurang mendukung untuk berkomunikasi dengan baik
seperti dekat dengan jalanan dengan mesin yang mengeluarkan bunyi bising akan dapat
mengganggu proses komunikasi. Kata-kata yang diucapkan oleh pengirim bisa saja tidak
diterima secara sempurna, dan pada akhirnya dapat menimbulkan salah memaknai pesan
yang dimaksudkan oleh si pengirim.
Fisik
Keterbatasan fisik dari si pengirim maupun si penerima dapat menjadi hambatan untuk
berkomunikasi secara efektif. Misalnya jika pengirim pesan memiliki keterbatasan fisik untuk
berbicara seperti bisu atau sebaliknya penerima pesan memilki keterbatasan fisik untuk
mendengar seperti tuli maka hal ini berpotensi menjadi hambatan untuk komunikasi yang
efektif.
Psikologi
Faktor psikologis dapat menjadi hambatan untuk terciptanya komunikasi yang efektif. Jika si
pengirim dan/atau penerima berada dalam keadaan psikologis yang kurang memungkinkan
untuk berkomunikasi secara sehat, misalnya dalam keadaan marah, maka hal ini berpotensi
menjadi hambatan untuk komunikasi yang efektif.

Sejauh mana komunikasi memberikan andil kepada kepuasan kita?

Komunikasi Ketika melakukan proses komunikasi kita otomatis harus bisa mengukur sejauh
mana komunikasi memberikan andil kepada kepuasan kita. Nah disini aka nada penjelasan
supaya komunikasi kita bisa berjalan dengan baik dan memberikan andil kepada kepuasan
kita Berdasarkan pengamatan yang mereka lakukan, para pakar komunikasi Mengemukakan
fungsi yang berbedabeda meskipun adakalanya terdapat kesamaan dan tumpang tindih di
antara seseorang.
kendala yang menghalangi kita untuk berkomunikasi ?

salah satu hambatan pada berkomunikasi asalah karena sifat ada beberapa
orang yang pemali,pendiam,yang sulit untuk berbicara hal ini juga dapat
menghambat komunikasi kita dengan orang tersebut.

Anda mungkin juga menyukai