Anda di halaman 1dari 16

LAPORAN

HASIL SURVEY USER

STIKes WIJAYA HUSADA BOGOR


(DIII KEPERAWATAN, S1 KEPERAWATAN,
PROFESI, S1 KESEHATAN MASYARAKAT
Jl. Letjend Ibrahim Adjie No. 180 Sindang Barang Bogor Barat
Telepon (0251) 8327396, 8327399 M o b i l e : 0 8 5 2 1 6 7 0 1 6 5 8 / 0
81259819088
Laman: www.wijayahusada.com Email:
wijayahusada@gmail.com

KATA PENGANTAR
Pelaksanaan penilaian user terhadap lulusan STIKes Wijaya Husada dilaksanakan
setiap tahun sebagai upaya untuk mengetahui dan menganalisis kinerja lulusan sebagai bahan
perbaikan lulusan yang berkualitas sesuai dengan tuntutan perkembangan jaman. Masukan
atau saran dan kritik untuk perbaikan laporan ini sangat diharapkan agar laporan ini menjadi
lebih bermanfaat.

Bogor, 21 Desember 2019


Ketua STIKes Wijaya Husada

dr. Pridady, Sp.PD-KGEH


DAFTAR ISI

Kata Pengantar …………………………………………………………………………… i

Daftar Isi………………………………………………………………………………….. ii

Bab I Pendahuluan ……………………………………………………………………. 1

A. Tujuan Kegiatan ……………………………………………………………. 2

B. Keluaran Yang Diharapkan ………………………………………………… 2

C. Manfaat Keluaran …………………………………………………… 2

D. Hakekat Kuesioner User …………………………………………………… 2

Bab II Metodologi …………………………………………………………………… 4

A. Ruang Lingkup Kegiatan…………………………………………………… 4

B. Tahapan Kuesioner User …………………………………………… 4

C. Pengembangan Sistem Kuesioner User ……………………………………. 5

D. Pelaksanaan Kuesioner User ………………………………………………. 6

E. Waktu Pelaksanaan …………………………………………………… 7

F. Organisasi Pelaksanaan ……………………………………………………. 7

G. Umum …………………………………………………………………… 7

Bab III Hasil Penelitian …………………………………………………………… 9

A. Hasil Kuesioner User …………………………………………………… 9

B. Persepsi Stakeholder Secara Umum Terhadap Alumni ……………………. 16

Bab IV Penutup dan Tindak Lanjut ……………………………………………………………. 17

A. Kesimpulan ………………………………………………………………. 17

B. Tindak Lanjut ………………………………………………………………. 17


BAB I
PENDAHULUAN

Kuesioner Useruntuk user (Pengguna Lulusan) STIKes Wijaya Husada Bogor


merupakan salah satu studi empiris yang diharapkan menyediakan informasi untuk
mengevaluasi hasil pendidikan Program Studi D-III Keperawatan STIKes Wijaya Husada.
Informasi ini digunakan untuk mengembangkan lebih lanjut dalam menjamin kualitas
pendidikan. Dengan kegiatan Kuesioner Userini diharapkan institusi mendapatkan informasi
indikasi kekurangan pelaksanaan program studi dan menyediakan dasar – dasar pelaksanaan
perencanaan dimasa depan. Demikian pula informasi terhadap pengetahuan dan kehalian
yang relevan. Para alumni diharapkan juga dapat memberikan penilaian kondisi dan
ketentuan belajar yang mereka alami masa belajar dikaitkan dengan dunia kerja yang mereka
hadapi.
Bagi para pengguna, hasil kajian ini diharapkan dapat bermanfaat untuk menjadi salah
satu pertimbangan apakah user atau pengguna lulusan akan menggunakan alumni STIKes
Wijaya Husada Bogor di Rumah Sakit atau di Instansinya. Bagi pengelola (STIKes Wijaya
Husada), diharapkan dapat bermanfaat untuk menentukan strategi dan orientasi pendidikan,
melakukan perbaikan konsep maupun teknis penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran
sehingga lulusan semakin menjadi lebih baik dalam kapasitas intelektual, keterampilan
maupun akhlak dan kepribadiannya. Hasil Kuesioner Useruntuk stakeholder alumni STIKes
Wijaya Husada ini juga diharapkan dapat dipakai sebagai bahan pertimbangan dalam
pengembangan kualitas proses pembelajaran dan evaluasi pembelajaran serta pengembangan
manajemen pendidikan. Dengan perbaikan yang terus menerus terhadap aspek – aspek
tersebut maka di harapkan pendidikan di STIKes Wijaya Husada Bogor dapat dilakukan
secara efisien, efektif dan produktif dan pada saatnya mempertinggi daya saing alumni
STIKes Wijaya Husada.
Kegiatan penilaian user terhadap kinerja lulusan STIKes Wijaya Husada Bogor telah
dilakukan secara continue. Sistem informasi berbasis web di
www.whakademik.com/ruangalumni telah pula dikembangkan sehingga responden (alumni)
dapat melakukan kontribusi dan pemikirannya melalui website tersebut. Kegiatan Kuesioner
Useryang telah dilaksanakan sampai saat ini adalah yang berbasis alumni dan stakeholder.
Dalam rangka memperluas masukan stakeholder, maka kegiatan Kuesioner Usermempunyai
peran yang signifikan bagi para alumni, yaitu perusahaan/lembaga dimana alumni
mengabdikan keahliannya. Kuesioner Useryang dilakukan ini difokuskan pada persepsi
lembaga terhadap kinerja alumni STIKes Wijaya Husada Bogor.

A. Tujuan Kegiatan

Tujuan dari kegiatan Kuesioner Useruser terhadap kinerja lulusan STIKes Wijaya Husada
Bogor adalah memperoleh informasi dan stakeholder tentang kinerja dari alumni STIKes
Wijaya Husada Bogor setelah memasuki dunia kerja. Informasi ini diperlukan dalam rangka
melakukan evaluasi terhadap system pembelajaran dan kurikulum di STIKes Wijaya Husada
Bogor. Informasi atau umpan balik tersebut ditujukan secara khusus kepada
perusahaan/lembaga/instansi dimana alumni mengabdikan pengetahuannya yang sudah
didapatkan selama menempuh pendidikan STIKes Wijaya Husada Bogor.

B. Keluaran yang diharapkan


1. Dokumen hasil respon stakeholder STIKes Wijaya Husada Bogor Tahun 2017
2. Rekomendasi perbaikan system penyelanggaraan pendidikan dan pengajaran di
STIKes Wijaya Husada Bogor.

C. Manfaat Keluaran
1. Sebagai bahan pertimbangan guna melakukan perbaikan system pendidikan dan
pengajaran di STIKes Wijaya Husada Bogor.
2. Sebagai bahan pertimbangan guna meningkatkan lulusan STIKes Wijaya Husada
Bogor secara nasional.

D. Hakekat Tracer Study


1. Respon dari stakeholder terhadap alumni STIKes Wijaya Husada Bogor merupakan
kegiatan akademis yang perlu dan harus dilaksanakan oleh Perguruan Tinggi agar
mampu memperoleh umpan balik (feedback) dari para stakeholder tentang relevansi
proses pendidikan yang telah dijalani dengan kemampuan meningkatkan taraf hidup
lulusan di masyarakat.
2. Kuesioner User merupakan alat untuk memperoleh data yang dibutuhkan bagi
pengembangan suatu perguruan tinggi.
3. Pelaksanaan Kuesioner User sekurang – kurangnya menjawab pertanyaan tentang :
a. Integritas (etika dan moral)
b. Keahlian berdasarkan bidang ilmu (profesionalisme)
c. Bahasa Inggris
d. Penggunaan teknologi informasi
e. Komunikasi
f. Kerjasama Tim
g. Pengembangan Diri
4. Variabel dan Sub Variabel
 Integritas (Etika dan Moral)
a. Mampu menjaga nama baik dan kualitas almamater.
b. Mampu menjaga nama baik dan kualitas institusi tempat bekerja.
c. Disiplin tinggi dalam bekerja
d. Etos Kerja
e. Pernah mendapatkan sangsi terkait pelanggaran disiplin
 Keahlian berdasarkan bidang ilmu (Profesionalisme)
a. Bekerja dalam lingkup keahliannya
b. Bekerja dalam lingkup keahlian yang spesifik
c. Bekerja dalam lingkup yang tidak sesuai dengan minat
d. Bekerja sesuai dengan kebutuhan institusi
 Bahasa Inggris
a. Mampu berbahasa inggris
b. Mampu berbahasa asing lain
 Penggunaan teknologi informasi
a. Mampu mengoperasikan computer secara aktif
b. Mampu menyiapkan presentasi dan melakukan presentasi dengan
menggunakan computer
c. Mampu menyiapkan penggunaan teknologi informasi untuk mendukung
kerja
 Komunikasi
a. Mampu berkomunikasi dengan atasan
b. Mampu berkomunikasi dengan bawahan
c. Mampu berkomunikasi dengan teman sejawat
d. Mampu berkomunikasi dengan masyarakat
 Kerjasama Tim
a. Mampu menjalin kerjasama dengan institusi lain
b. Mampu menjalin kerjasama antar disiplin
c. Mampu menjadi pimpinan kelompok kerja antar disiplin
 Pengembangan Diri
a. Aktif mengikuti seminar/workshop/konferensi
b. Bersedia melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi
c. Berminat mengikuti kursus/pelatihan biasa.
d. Terbuka terhadap pengembangan keterampilan pengetahuan baru yang
sudah berkembang
BAB II
METODOLOGI

A. Ruang Lingkup Kegiatan


Ruang lingkup kegiatan Kuesioner User ini terdiri dari :
1. Kajian profil perusahaan/lembaga tempat alumni bekerja
2. Persepsi stakeholder terhdap kinerja alumni dalam hal aspek sebagaiman ditampilkan
pada tabel 2.1

Tabel 2.1 Aspek Persepsi Stakeholder yang diukur adalah sbb:

No. Jenis Kemampuan


1 Integritas (etika dan moral)
2 Keahlian berdasarkan bidang ilmu (kompetensi utama)
3 Bahasa Inggris
4 Penggunaan teknologi informasi
5 Komunikasi
6 Kerjasama tim
7 Pengembangan diri

B. Tahapan Kuesioner User


Secara umum, pelaksanaan Kuesioner Userdilakukan melalui tiga tahapan, seperti
ditampilkan pada gambar 2.1 dibawah ini.

Tabel 2.2 menampilkan detil dari kegiatan Kuesioner Useryang ditampilkan pada diagram,
dibawah ini :

1 2 3
Pengembangan Konsep Pengumpulan Data - Analisis Data dan
dan instrument Data Penulisan Laporan

Tabel 2.2 Fase survey dan tugas utama

Fase Tugas Pekerjaan Utama Waktu


1. Pengembangan  Penetapan tujuan survey 1 Bulan
Konsep dan (memilih tema untuk
Instrument dikaji)
 Rancangan survey online
dan offline
 Konsep teknis untuk
melaksanakan survey
 Perumusan item kuesioner
dan respon
 Memformat daftar
kuesioner
 Pengujian tahap awal
kuesioner
 Pencetakan kuesioner dan
bahan yang lainnya
2. Koleksi Data  Pendistribusian dan 4 Bulan
pengumpulan kuesioner
 Memastikan partisipasi
yang tinggi (peringatan
dalam kegiatan)
3. Analisa Data dan  Penetapan system kode 1 Bulan
Penulisan Laporan untuk tanggapan
pertanyaan terbuka
 Pengkodean tanggapan
terbuka
 Pemasukan data dan
mengedit data (Kontrol
Kualitas)
 Analisa Data
 Persiapan laporan survei

C. Pengembangan Sistem Tracer Study


Sistem Kuesioner Userberbasis web dengan memanfaatkan teknologi informasi akan
digunakan sebagai system dalam pelaksanaan Kuesioner Userini. Sistem ini telah
dikembangkan pada kegiatan Kuesioner Usertahun sebelumnya. Hal ini diharapkan akan
lebih menarik dan memudahkan baik dalam pengumpulan data maupun dalam analisisnya.
Namun system yang telah ada perlu dilakukan perbaikan dan penambahan fitur khususnya
terkait dengan responden, dimana kalau pada tahun lalu respondennya adalah lulusan,
sedangkan untuk kegiatan ini responden adalah perusahaan/instansi/lembaga dimana alumni
bekerja.

D. Pelaksanaan Tracer Study


1. Populasi
Populasi dari studi ini adalah stakeholder STIKes Wijaya Husada Bogor yaitu :
perusahaan/instansi/lembaga tempat alumni bekerja. Perusahaan dimaksud adalah
perusahaan/lembaga kesehatan yang berskala nasional, atau regional, atau perusahaan yang
cukup besar. Instansi dimaksud adalah instansi pemerintah, baik pada skala pemerintahan
pusat maupun daerah. Sedangkan lembaga dimaksud adalah lembaga non pemerintahan
namun mempunyai kegiatan yang berskala nasional maupun regional.
2. Sampel
Dengan mempertimbangkan bahwa stakeholder dari STIKes Wijaya Husada Bogor sudah
begitu luasnya, maka sampel pada studi ini didasarkan pada data – data yang ada pada
database di www.whakademik.com/ruangalumni. Data yang ada di unit ini kemudian diolah
untuk mendapatkan sampel yang dapat mewakili populasi dari stakeholder STIKes Wijaya
Husada Bogor.
Pemilihan perusahaan dan instansi ini juga didasarkan pada ketersebaran alumni berdasarkan
bidang ilmunya. Artinya perusahaan yang dipilih dapat menggambarkan keterwakilan alumni
STIKes Wijaya Husada Bogor.

Metode pengambilan data dari sampel


Pengambilan data dilakukan dengan email pada alamat stakeholder. Penelusuran alamat
stakeholder dilakukan melalui informasi yang telah didapat dari responden alumni pada satu
tahun sebelumnya dan juga berdasarkan data yang ada di
www.whakademik.com/ruangalumni/. Selain itu, juga didasarkan pada informasi informal
dari alumni.

Analisis Data
Data yang diperoleh dari stakeholder selanjutnya ditabulasi berdasarkan asal alumni. Data ini
akan dianalisis dengan statistic descriptive. Data yang diidentifikasi meliputi aspek – aspek
seperti dijelaskan pada form kuesioner. Data ini dapat digunakan untuk membantu dalam
mengevaluasi relevansi kurikulum yang digunakan untuk menaghasilkan lulusan dan
perbaikannya.

3. Metode Penyajian Hasil Kajian


Bentuk penulisan dan penyajian laporan hasil kajian dilakukan dengan cara memberikan
uraian, konsep, gambar justifikasi, lampiran – lampiran penunjang.
Penyajian hasil dilakukan dengan memvisualisasikan dalam bentuk tabel, grafik, sesuai
pilihan dan dianjurkan menggunakan bentuk pie grafik atau histogram grafik.

4. Waktu Pelaksanaan
Jadwal terlampir

5. Organisasi Pelaksana
Gambar 2.2 berikut ini menampilkan struktur organisasi dari pelaksanaan penilaian user
terhadap kinerja lulusan STIKes Wijaya Husada Bogor. Kegiatan ini dilakukan secara
terpusat di STIKes Wijaya Husada Bogor, dan dikoordinasi oleh tim Tracer Study, dengan
penanggun jawab Pembantu Ketua III.

Pembantu Ketua III


Penanggung Jawab
 Koordinasi dengan Tim
Tim Tracer Study  Menyusun Kuesioner
 Menulis Laporan

Menyusun Kuesioner
Bertanggung Jawab
keabsahan data
Menulis Laporan

Gambar 2.2 Struktur organisasi

6. Umum
Dari hasil analisis kuesioner yang telah diisi oleh responden baik yang dikirimkan melalui surat
maupun secara langsung diisi melalui website Kuesioner UserSTIKes Wijaya Husada Bogor, maka
dapat dilakukan analisis terkait dengan persepsi stakeholder terhadap kinerja alumni. Responden
diminta untuk melakukan penilaian terhadap kinerja alumni berdasarkan skala lickert dengan nilai :
0 = Kurang
1 = Cukup
2 = Baik
3 = Sangat Baik
Adapun criteria yang dinilai, sebagai berikut :
 Integritas (Etika dan Moral)
a. Mampu menjaga nama baik dan kualitas almamater.
b. Mampu menjaga nama baik dan kualitas institusi tempat bekerja.
c. Disiplin tinggi dalam bekerja
d. Etos Kerja
e. Pernah mendapatkan sangsi terkait pelanggaran disiplin
 Keahlian berdasarkan bidang ilmu (Profesionalisme)
a. Bekerja dalam lingkup keahliannya
b. Bekerja dalam lingkup keahlian yang spesifik
c. Bekerja dalam lingkup yang tidak sesuai dengan minat
d. Bekerja sesuai dengan kebutuhan institusi
 Bahasa Inggris
a. Mampu berbahasa inggris
b. Mampu berbahasa asing lain
 Penggunaan teknologi informasi
a. Mampu mengoperasikan computer secara aktif
b. Mampu menyiapkan presentasi dan melakukan presentasi dengan
menggunakan computer
c. Mampu menyiapkan penggunaan teknologi informasi untuk mendukung
kerja
 Komunikasi
a. Mampu berkomunikasi dengan atasan
b. Mampu berkomunikasi dengan bawahan
c. Mampu berkomunikasi dengan teman sejawat
d. Mampu berkomunikasi dengan masyarakat
 Kerjasama Tim
a. Mampu menjalin kerjasama dengan institusi lain
b. Mampu menjalin kerjasama antar disiplin
c. Mampu menjadi pimpinan kelompok kerja antar disiplin
 Pengembangan Diri
a. Aktif mengikuti seminar/workshop/konferensi
b. Bersedia melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi
c. Berminat mengikuti kursus/pelatihan biasa.
d. Terbuka terhadap pengembangan keterampilan pengetahuan baru yang
sudah berkembang

BAB III
HASIL PENELITIAN

A. Hasil Survei
1. Integritas (Etika dan Moral)

Dari grafik tersebut diatas dapat diperoleh kesimpulan bahwa integritas (Etika dan Moral) alumni
STIKes Wijaya Husada Bogor dinilai dalam rentang nilai sangat baik sebesar 70%, baik dengan nilai
25% dan Cukup dengan nilai 5%.

2. Keahlian Berdasarkan Bidang Ilmu (Kompetensi Utama)

Dari grafik tersbut diatas dapat diperoleh kesimpulan bahwa kompetensi utama STIKes Wijaya
Husada Bogor dinilai dalam rentang nilai sangat baik sebesar 73%, Baik sebesar 21% dan Cukup
sebesar 6%.

3. Bahasa Inggris
Dari grafik tersebut diatas dapat diperoleh kesimpulan bahwa kemampuan berbahasa inggris alumni
STIKes Wijaya Husada Bogor dinilai dalam rentang nilai Sangat Baik sebesar 73%, baik sebesar
24%, dan Cukup sebesar 3%.

4. Penggunaan Teknologi Informasi

Dari grafik tersebut diatas dapat diperoleh kesimpulan bahwa kemampuan penggunaan teknologi
informasi alumni STIKes Wijaya Husada Bogor dinilai dalam rentang nilai Sangat Baik 76%, Baik
sebesar 21% dan Cukup sebesar 3%.

5. Komunikasi
Dari grafik tersebut diatas dapat diperoleh kesimpulan bahwa kemampuan berkomunikasi alumni
STIKes Wijaya Husada Bogor dinilai dalam rentang nilai Sangat Baik sebesar 82%, Baik sebesar 13%
dan Cukup sebesar 4%.

6. Kerjasama Tim

Dari grafik tersebut diatas dapat diperoleh kesimpulan bahwa kemampuan kerjasama tim alumni
STIKes Wijaya Husada Bogor dinilai dalam rentang nilai Sangat Baik sebesar 73%, baik sebesar 25%
dan Cukup sebesar 2%.

7. Pengembangan Diri
Dari grafik tersebut diatas dapat diperoleh kesimpulan bahwa pengembangan diri Alumni STIKes
Wijaya Husada Bogor dinilai dalam rentang nilai Sangat Baik sebesar 66%, Baik sebesar 28% dan
Cukup sebesar 6%.

B. Persepsi Stakeholder Secara Umum Terhadap Alumni


Persepsi stakeholder secara umum terkait dengan kinerja alumni secara keseluruhan. Dari
deskripsi pada point – point diatas dapat dilihat bahwa secara umum stakeholder mempunyai persepsi
yang baik terhadap alumni dalam aspek – aspek yang dinilai. Dengan demikian, aspek bahasa asing
selain bahasa inggris merupakan aspek yang perlu mendapatkan perhatian.
BAB IV
PENUTUP DAN TINDAK LANJUT

A. Kesimpulan
Berdasarkan hasil dan analisis data maka tracer studi STIKes Wijaya Husada Bogor periode tahun
2016/2017 sampai dengan 2018/2019 dapat disimpulkan bahwa sebagian besar lulusan STIKes
Wijaya Husada Bogor telah mampu memenuhi kebutuhan stakeholder di lihat dari :
1. Integritas (etika dan moral) 70%
2. Keahlian berdasarkan bidang ilmu 73%
3. Berbahasa Inggris 73%
4. Penggunaan teknologi informasi 76%
5. Komunikasi 82%
6. Kerjasama 73%
7. Pengembangan diri 66%

B. Tindak Lanjut
1. Hasil tracer ini akan digunakan sebagai media pembelajaran sekaligus sebagai bahan masukan
untuk mengembangkan kurikulum yang terstandar demi menjaga kualitas dan kompetensi
lulusan.
2. Pembekalan soft skill bagi seluruh mahasiswa baru maupun calon wisudawan.
3. Persyaratan penguasaan Bahasa Inggris pada level tertentu bagi mahasiswa tingkat akhir.
4. Peninjauan kurikulum program studi secara berkala.
5. Penegakan kode etik mahasiswa dan tata tertib lainnya agar lebih di optimalkan.
6. Optimalisasi Metode dan strategi pembelajaran mata kuliah Etika Keperawatan.
7. Menambahkan silabus Mata ajar computer terutama diarahkan dalam pemanfaatan informasi
berbasis jaringan internet untuk mendukung praktik keperawatan berdasarkan EBP (Eividence
Base Practice).
8. Menerapkan metode pembelajaran (Focus Group Discussion) dengan presentasi dan diskusi.
9. Melibatkan mahasiswa dalam kegiatan – kegiatan dosen seperti penelitian, pengabdian
masyarakat, seminar, dan diskusi ilmiah.

Anda mungkin juga menyukai