Anda di halaman 1dari 3

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

(RPP)
Satuan Sekolah : SMP
Mata Pelajaran : Bahasa Inggris
Kelas/Semester : VII/2
Alokasi Waktu : 2 x 45 menit ( 1 pertemuan)
Materi Pembelajaran: Things in the Kitchen
A.    KOMPETENSI INTI
1.  Menghargai dan menghayati ajaran agama yang di anutnya.
2.  Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi,
gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan
social dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaanya.
3.  Memahami pengetahuan (factual, konseptual, dan procedural) berdasarkan rasa ingin tahunya
tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni , budaya terkait fenomena dan kejadian tampak
mata.
4. Mencoba, mengolah, dan menyajikan dalam ranah konkret (menggunakan, menggurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan
sumber lain yang sama dalam sudut pandang teori.
B. KOMPETENSI DASAR
1.1 Mensyukuri kesempatan dapat mempelajari bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar
komunikasi internasional yang diwujudkan dalam semangat belajar.
2.2  Menunjukan perilaku jujur, disiplin, percayadiri, dan bertanggung jawab dalam
melaksanakan komunikasi transaksioanl dengan guru dan teman.
3.6 Memahami fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan dari teks label nama (label)
dan daftar barang (list), sesuai dengan konteks penggunaannya.
4.7 Menyebutkan nama (label) dan daftar barang (list), dengan memperhatikan fungsi sosial.
B.
C. INDIKATOR
1. Peserta didik menunjukkan rasa syukur dalam dirinya yang nampak dari motivasinya untuk
mengikuti proses pembelajaran.
2. Peserta didik menunjukkan sikap jujur, disiplin, percaya diri, dan bertanggung jawab dalam
berinteraksi transaksional dengan guru dan teman.
3. Peserta didik menjelaskan fungsi sosial dari daftar barang sesuai dengan konteks.
4. Peserta didik dapat menyebutkan daftar barang berdasarkan fungsi sosial.
D. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa dapat mengetahui dan mengenal baenda-benda yang ada di dapur dalam bahasa
inggris.
2. Siswa dapat menyebutkan benda-benda di dapur menggunakan bahasa inggris.
3. Siswa dapat menjelaskan fungsi atau peran benda dalam bahasa inggris.
E. MATERI PEMBELAJARAN
1. Daftar barang di dapur dalam bahasa inggris,
2. Penggunaan (HAVE) and (HAS).
3. Penggunaan (THERE ARE) and (THERE IS).
F. METODE PEMBELAJARAN
1. Penggunaan Strategi Realia.
2. Diskusi
G. MEDIA PEMBELAJARAN
1. Laptop
2. Whiteboard
3. Worksheet
4. Benda-benda mainan tentang benda di dapur.
H. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
a. Pembukaan (10 menit)
 Guru memberi salam
 Berdoa bersama
 Mengecek kehadiran siswa
 Guru memberikan gambaran dan menanyakan sesuatu untuk membuat siswa
mengetahui apa yang akan mereka pelajari
b. Materi (70 menit)
 Guru menyebutkan things in the kitchen dalam bahasa inggris.
 Guru menunjukkan beberapa foto tentang things in the kitchen dalam bentuk power
point di laptop.
 Guru membaca banyak kata tentang macam-macam things in the kitchen kemudian
diikuti oleh siswa.
 Guru menjelaskan tentang penggunaan have/has and there are/there is.
 Guru mengajak siswa untuk memainkan sebuah game dan menjelaskan tentang
permainan.
 Guru menyediakan sebuah kotak besar dan meminta siswa secara bergantian ke
depan untuk mengambil benda di dalam kotak tanpa melihat.
 Siswa menebak siswa lain tentang benda yang dia pegang menggunakan have/has
and there are/there is.
 Setelah permainan selesai, guru membagikan worksheet dan siswa harus
mengerjakannya kemudian dikumpulkan
c. Penutup (10 menit)
 Guru menyimpulkan semua materi yang telah di pelajari.
 Guru menutup kelas dengan salam.
I. PEDOMAN PENILAIAN
No Pilihan ganda Skor
.
1. Setiap jawaban benar 20

Skor akhir: 20 x 5 = 100

Anda mungkin juga menyukai