Anda di halaman 1dari 4

A.

Transkip Wawancara
Nama : Zahra
Jabatan : Costomer Service
Hari, Tanggal : Selasa, 27 Maret 2018
Waktu : 11.00 WIB
Tempat : Bank BNI Syariah KC Bintaro
Assalamu’alaikum wr.wb. Sebelumnya kami memohon maaf
telah mengganggu waktu Bapak, kami mahasiswa UIN
Jakarta jurusan Pendidikan Matematika. Kami mendapatkan
Penulis tugas dari mata kuliah Matematika Keuangan Syariah untuk
melakukan observasi di Bank BNI Syariah ini. Jika Ibu
berkenan, izinkan kami mengajukan pertanyaan-pertanyaan
mengenai Bank BNI Syariah ini.
Wa’alaikumsalam wr. wb. Baik, kami akan coba menjawab
Narasumber
pertanyaan-pertanyaan yang akan kalian ajukan.
Baiklah sebelum memulai pertanyaan izinkan kami
memperkenalkan diri. Saya Sriyati, di samping kiri saya
Penulis Muhammad Sifa Lutfhian dan samping kiri Riezky adalah
Raden Nabilah Fahrani. Sebelumnya juga berkenankah Bapak
memperkenalkan diri?
Narasumber Baiklah. Nama saya Zahra jabatan Costomer Service.
Baiklah kita mulai saja pertanyaan pertama. Bagaimana latar
Penulis
belakang dari Bank BNI Syariah ini?
Terkait munculnya bank ini untuk informasi lebih lengkapnya
Narasumber
sudah disediakan di website resmi kami di www.
Ya, selanjutnya terkait karena tadi menampung aspirasi dari
Penulis masyarakat. Apa yang membedakan antara Bank DKI
Konvesional dengan Bank DKI Syariah?
M. Iqbal Bedanya terletak pada prinsip Riba. Contohnya: jika di bank
konvesionalkan jika kita meminjam 50 juta dan
dikembalikannya 150 juta nah kelebihannya itu disebut riba.
Berbeda dengan di syariah, jika dibank syariah itu prinsipnya
menggunakan akad. Nah, akad itu ada tiga, yaitu: Jual Beli,
Sewa, Bagi Hasil. Pada Bank Syariah juga jika meminjam
harus punya tujuan dan tujuannya harus sesuai dengan hukum
yang ada di bank Syariah. Pada mikro kan terdapat dua
produk ya modal kerja dengan prestasi. Kalau di modal kerja,
misalnya ada pedagang yang ingin membeli tempat usaha nah
kalau di syariah ini, kita belikan tempat ushanya lalu kita jual
kembali ke nasabah. Nah kalau dikita itu jual beli kebutuhan
bukan jual beli uang.
Terkait produk, apa saja produk atau layanan yang ditawarkan
Penulis
Bank DKI Syariah ini?
1. Micro, pada micro terdapat tiga jenis: Laris 25, laris 75,
laris 500.
2. Tabungan Wadiah dan Mudharabah
3. Deposito
M. Iqbal
4. Haji
5. Gadai
6. Multi Guna
7. KPR
Penulis Apa kelebihan Bank DKI syariah dari Bank yang lain?
Kelebihannya Bank ini milik Pemerintah, bank milik
pemerintah daerah kemungkinan kecil untuk di liquidasinya.
Berbeda dengan bank – bank swasta yang ada kemungkinan
M. Iqbal untuk ditutupnya. Asetnya 99% milik pemerintah. Margin
dikita juga lebih murah dari yang lain jadi cukup bersaing
dengan bank lainnya. Margin itu kalau di bank konvesional
bunga sedangkan di kita keuntungan.
Margin kalau di konvesional bunga. Lalu apa yang
Penulis
membedakannya apa hanya beda istilah saja?
Kalau di bank konvesional itu minjam 100 dikembalikannya
120, 20nya itu bunga. Kalau dikita kan misalnya seseorang
mau usaha, usahanya online shop. Dia butuh hp nah kalau
M. Iqbal dikita, kitanya belikan hp dengan modal 5 juta dan kita jual ke
nasabah 6 juta. 1 jutanya itu ada hasil dari jual beli bukan
bunga. Kita kan prinsipnya jual beli kebutuhan bukan uang.
Nah margin disini bukan bunga tetapi hasil jual beli.
Selanjutnya produk apa saja yang banyak diminati di Bank
Penulis
DKI Syariah ini?
Daniel Karena saya orang micro, bagi saya micro.
Penulis Tindakan apa yang dilakukan bank jika tiba-tiba nasabahnya
kabur atau pergi dan tidak sesuai dengan akad yang sudah
dilakukan dalam konsep peminjaman?
Kalau menurut kita kan utang itu kan wajib ya harus dibayar.
Kalau misalnya dia ga bayar-bayar itu ya kita samperin
Daniel
kenapa dan ada masalah apa, diselasaikan secara kekeluargaan
dan diperpanjang masa pembayarannnya.
Penulis Siapa saja yang mengawasi jalannya Bank ini?
Dalam mengawasi kerja karyawannya ada Grup Audit, dalam
Daniel konsep Syariahnya ada DPS (Dewan Pengawas Syariah) dan
untuk mengawasi secara global banknya ada OJK.
Kembali ya ke produk tabungan, perbedaan antara tabungan
Penulis
wadi’ah dan mudharabah itu apa?
Mengenai tabungan lebih jelasnya si customer service. Tetapi
M. Iqbal setau saya wadi’ah itu titipan ya jadi dananya itu tidak boleh
diputar. Kalau mudharabah itu bagi hasil.
Lalu kalau layanan KPR itu bagaimana? Angsurannya tetap
Penulis
atau berubah?
KPR itu angsurannya tetap sesuai dengan akad awal. Kalau
Daniel
beubah nanti akadnya berubah lagi.
Penulis Apa syarat untuk produk KPR?
1. KTP (kalau sudah menikah KTP suami – istri)
2. KK
3. NPWP
4. Surat Keterangan Kerja
Daniel 5. Surat Nikah (bila sudah menikah)
6. Slip Gaji dalam 3 bulan terakhir
7. Buku tabungan dalam 3 bulan terakhir
8. Fotokopi sertifikat rumah
9. Fotokopi IMB
Penulis Apa terdapat DP juga?
Daniel DP tetap ada, tetapi tergantung luas bangunan
Mengenai Haji, bagaimana Layanan tentang haji di bank
Penulis
syariah ini?
Pertama kita utamakan kuota haji terlebih dahulu, setor 25
juta. Tetapi kalau belum ada 25 juta kita bisa buka buku
Daniel
tabungan haji dulu jadi nanti dicicil tuh atau juga bisa pakai
talangan haji nanti disitu kita pakai pihak ketiga.
Penulis Apa syarat nasabah di sini harus penduduk DKI?
Daniel Tidak harus penduduk DKI
Baiklah mungkin itu saja pertanyaan-pertanyaan yang kami
ajukan. Terima kasih banyak untuk penjelasan yang telah
Penulis
Bapak sampaikan dan mohon maaf bila mengganggu
waktunya. Wasalammualaikum wr. wb.
Wa’alaikumsalam wr.wb. Intinya sekarang kalian tahu
bedanya konvensional dengan syariah. Bukan hanya beda
Narasumber dinama saja tapi konsep dan prinsipnya juga beda. Sebagai
orang islam juga jangan sampai belum menggunakan syariah
ini, setidaknya kita dapat membantu memajukannya.

Anda mungkin juga menyukai