Anda di halaman 1dari 110

Konstantinopel di dalam Al Quran

KONSTANTINOPEL DI DALAM

AL QURAN

Imran N. Hosein

INH PUBLICATIONS

TRINIDAD DAN TOBAGO


© Copyright reserved by the publisher
1440 (Hijri); 2018 (Gregory XIII)

ISBN 978-976-95837-4-0

Dipublikasi oleh
IMRAN N. HOSEIN PUBLICATIONS
3 Calcite Crescent, Union Hall Gardens
San Fernando, Trinidad and Tobago

Website: www.imranhosein.org
Email: inhosein@hotmail.com
Bookstore: www.imranhosein.com

Desain cover dari buku ini menggambarkan Hagi Sophia, Katedral Kristen di
Konstantinoppel yang telah dengan penuh dosa dirubah menjadi sebuah Masjid pada 1453
oleh Sultan Ottoman Muhammad Fateh.

Didistribusikan oleh
INH DISTRIBUTORS
inhdistributorsmsia@gmail.com
Dicetak di
Kuala Lumpur, Malaysia.

Alih Bahasa oleh


Luthfy I IZ (Luthfy Dzikrillah H.A.M.)
23 Juli 2019
Untuk Hagia Sophia

Semoga hari itu segera datang ketika segolongan pasukan Muslim akan menakhlukan
Konstantinopel, yang setelahnya engkau akan dikembalikan kepada umat Kristen yang
sesungguhnya memiliki engkau. Mereka adalah segolongan umat yang menerima Jesus
‘alayhissalaam sebagai seorang Al Massih yang sesungguhnya, dan yang berusaha untuk
mengikutinya dengan setia, sedang musuh-musuh mereka di sisi lain, yang menolak Jesus, juga
aliansi mereka (yaitu, aliansi Judeo-Kristen Zionis), mengikuti Dajjal Al Massih yang salah atau
Anti-Kristus!
Daftar Isi
Seri Memorial Ansari..................................................................................................................................................................................... xi
Kata Sambutan ............................................................................................................................................................................................ xvi
Kata Pembuka.............................................................................................................................................................................................. xix
Glossarium ................................................................................................................................................................................................... xxi
Pengantar.................................................................................................................................................................................................... xxv
Chapter Satu, ..................................................................................................................................................................................................1
Sebuah Kota di sisi Laut bernama Konstantinopel ....................................................................................................................................1
Jerusalem dan Konstantinopel ............................................................................................................................. 2
Pentingnya Kota tersebut ..................................................................................................................................... 5
Chapter Dua, ..................................................................................................................................................................................................7
Chapter Tiga, ............................................................................................................................................................................................... 17
Bagaimana Konstantinopel menjadi sebuah Kota Kristen! ....................................................................................................................... 17
Chapter Empat,............................................................................................................................................................................................ 24
Konstantinopel di dalam Al Quran ........................................................................................................................................................ 24
Al Quran dan Rum.............................................................................................................................................. 26
Rum akan Menang Dua Kali – ‘Sebelum’ dan ‘Sesudah’ .................................................................................. 31
Perpecahan Besar Timur-Barat 1054 ................................................................................................................ 32
Chapter Lima, .............................................................................................................................................................................................. 38
Al Quran telah Menyatakan bahwa Segolongan Ummat dari Jesus „alayhissalaam akan Tetap Ada Hingga Akhir
Dunia. ................................................................................................................................................................................................... 38
Chapter Enam,............................................................................................................................................................................................. 44
Al Quran dan sebuah Kota di sisi Laut ................................................................................................................................................ 44
‘Kota di Sisi Laut’ .............................................................................................................................................. 44
Mereka Dihukum Sehingga Hidup Layaknya Kera. ........................................................................................... 47
Kota anakah Itu? ................................................................................................................................................ 54
Chapter Tujuh, ............................................................................................................................................................................................. 59
Al Quran, Rum Barat dan Rum Timur ............................................................................................................................................... 59
Bapak, Anak, Ibu dan Roh Kudus ....................................................................................................................... 59
Kami adalah Orang-orang Kristen! ................................................................................................................... 63
Chapter Delapan, ......................................................................................................................................................................................... 72
Implikasi dari Kemenangan Rum yang kedua dan Penakhlukan Konstantinopel setelah Perang Besar .................................................. 72
Implikasi Kemanangan Rum yang ke Dua. ........................................................................................................ 73
Imperium Ottoman ............................................................................................................................................. 74
Sebuah Aliansi dari umat Muslim dan Kristen ................................................................................................... 75
Chapter Sembilan,............................................................................................................................................................. 81
Dan Jesus berkata; “Namanya adalah Ahmad”.......................................................................................................................................... 81
Seri Memorial Ansari

Buku-buku Seri Memorial Ansari dipublikasikan dalam memori cinta kepada Maulana Dr.
Muhammad Fazlur Rahman Ansari (1914-1974) yang adalah seorang Syaikh Sufi dari Sufi
Qaderiyyah, seorang filsuf, seorang cendikiawan Islam zaman modern yang luar biasa, seorang
misionaris Islam keliling, dan guru dan mentor spiritual saya dengan memori yang diberkati. Cinta
saya kepadanya, dan kekaguman saya yang berlanjut untuk kedua buku Keilmiahan Islaminya
juga pemikiran filosofisnya, lebih dari 40 tahun setelah kepergiannya, menjadi hal yang saya
hargai dari setiap debu di dalam perjalanannya.

Saya mulai menulis buku-buku Seri Memorial Ansari pada 1994 ketika saya masih tinggal
di New York, dan bekerja sebagai Direktur Studi-studi Islam untuk Komite Gabungan Organisasi-
organisasi Muslim New York Besar. Saya memulai Seri buku-buu dalam nama baik Maulana
karena saya ingin memberikan sebuah hadiah kepada guru saya pada peringatan kematiannya yang
ke 25. Enam buku perta dari Seri ini diluncurkan di Masjid Muslim Centre New York di Flushing
Meadows, Queens, New York, pada 1997, dan pada tahun-tahun yang telah berlalu sejak itu, lebih
banyak bugu lagi ditambahkan ke dalam Seri ini. Daftar lengkap buku-buku di dalam Seri ini
dapat ditemukan pada bagian akhir buku ini.

Buku selanjutnya di dalam Seri ini, berjudul Dari Jesus Al Massih yang Sesungguhnya
menuju Dajjal Al Massih yang Salah – Sebuah Perjalanan dalam Eskatologi Islam, berjanji akan
menjadi yang paling sulit dan menantang dari semuanya. Subjek tersebut sulit dan menantang
dikarenakan, di antara hal lainnya, ini membawa seorang cendikiawan secara langsung ke dalam
sarang lebah Zionis, dan sebagai konsekuensinya terdapat sedikit ulama yang siap untuk
mengambil resiko dalam menulis atau berbicara pada subjek ini. Tetapi mari kita ingat bahwa
Nabi yang dirahmati salallahu ‘alayhi wassalaam berkata;

”Seorang (ulama) yang terpelajar lebih keras kepada Syaitan daripada seribu ahli
ibadah”

Sunan Ibn Majah

xi
Sehingga buku-buku dan ceramah-ceramah ilmiah tentang Dajjal , yang Fitnah-nya
(kejahatan) dideskripsikan oleh Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam lebih hebat
daripada Syaitan, tentunya akan menjadi jalan yang melaluinya para pembaca kami akan mampu
mengidentifikasikan ulama-ulama Islam yang sejati. Saya berdoa agar buku saya yang mendahului
tentang Dajjal yang berjudul Dajjal Al Quran dan Awwal al-Zaman, yaitu, awal dari sejarah,
dapat melewati uji keilmiahan, dan jika iya, Insya Allah, agar itu dapat mendorong para ulama
Islam yang terpelajar di zaman modern ini untuk juga menyampaikan subjek penting ini.

Saya mengakui subjek Dajjal sebagai ujian yang paling tinggi untuk keulamaan Islam, dan
itu berarti hal ini merupakan ujian tersulit bagi metodologi untuk mempelajari Al Quran dan untuk
pertimbangan Hadits. Saya yakin bahwa yanga seorang ulama Sufi yang otentik lah yang dapat
menulis secara kredibel tentang subjek Dajjal, karena hanya dia yang memiliki metodologi yang
benar untuk studi tentang Al Quran dan pertimbangan Hadits, epistemologi wawasan spiritualitas
Sufi yang dengannya dapat menginterpretasikan simbolisme relijius, juga getaran nyata dari ikatan
spiritual dengan Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam yang semuanya harus dimiliki
untuk menembus subjek ini; dan inilah mengapa Saya harus mencurahkan perhatian kepada
pemikiran relijius dari Maulana Ansari, seorang Syaikh Sufi yang otentik. Saya tidak akan pernah
menulis buku tentang Dajjal tanpa kebaikan dari pemikiran relijiusnya. Metodologi ulama-ulama
dari „Islam Moderisme‟, dari Salafi, Syiah, Deobandi, dan Brelvi atau sebuah Jamaah Tabligh,
sebagai contohnya, tidak akan membuat mampu seorang ulama yang keberpihakan utamanya
kepada aliran-aliran itu, untuk berhasil menembus subjek tentang Dajjal. Saya mengundang
mereka, dengan kelembutan, untuk membuktikan jika saya salah.

Saya bertemu dengan Maulana Ansari untuk yang pertama kali pada tahun 1960 di pulau
asal saya Karibia Trinidad ketika Saya masih berusia 18 tahun. Saya telah menyelesaikan
beberapa studi sains, dan Saya cukup tercengang untuk belajar bahwa seorang Maulana (seorang
ulama relijius Islam dari jajaran yang sangat tinggi) akan menjumpai Trinidad dari Pakistan, dan
bahwa ia akan berceramah di Masjid Desa Montrose saya pada subjek „Islam dan Sains’. (Masjid
tersebut yang kemudian diberikan namanya, Masjid al-Ansari). Respon saya kepada berita
tersebut cukup ragu, karena pada usia semuda itu Saya tahu bahwa tidak ada hubungan yang
mungkin di antara Islam dan sains.

xii
Pada malam ceramah itu dia membuat saya terheran dengan kesarjanaan saintifiknya, juga
dengan ilmu pengetahuan Islamnya yang tentangnya sampai saat itu saya masih bodoh. Saya
terkejut untuk mengetahui bahwa Al Quran, lagi dan lagi, mengajak untuk melakukan „observasi‟
dan „pemikiran induktif‟, dan maka kepada apa yang hari ini disebut „inquiri saintifik‟, sebagai
metode yang melaluinya seseorang dapat berusaha untuk menembus dan memahami realita alam
semesta materiil. Saya juga terkejut untuk engetahui bahwa ilmu pengetahuan yang hadir ke dunia
beberapa ratus tahun terakhir ini dari beberapa penemuan-penemuan sains modern, seperti di
dalam embriologi, sudah hadir di dalam Al Quran.

Saya bahkan lebih tercengang lagi ketika Maulana berceramah di Woodfod Square di
ibukota Port Spanyol, tentang ‘Islam dan Peradaban Barat’ di hadapan audiens yang mengisi
kapasitas luas Square, dan dengan seorang Perdana Menteri Trinidad dan Tobago keluaran
Universitas Oxford, Dr. Eric E. Williams, duduk di saping beliau. Dr. Williams telah memberikan
hempasan keras kepada Peradaban Barat di dalam tesis PhD nya di Oxford yang berjudul
‘Kapitalisme dan Perbudakan’. Perdana Menteri yang terpelajar itu jelas-jelas terkesan oleh
keulamaan Maulana seketika ia membedah fondasi-fondasi peradaban pagan tak bertuhan, tak
berprikemanusiaan dan menindas yang telah secara sombong dan menipu menapakan dirinya
sendiri sebagai dunia terbaik yang pernah disaksikan dunia.

Keulamaan Islami Maulana yang dinamik, dan pengaruh spiritual dari kepribadian Sufi-nya
yang menarik perhatian, mengubah hidup saya. Dia menginspirasi saya sampai suatu titik bahwa
Saya, juga, menginginkan untuk menjadi seorang ulama Islam. Pada November 1963, dan pada
usia dua-puluh-satu tahun, Saya menjadi seorang mahasisa di Universitas Al Azhar di Kairo,
Mesir, yang adalah institusi pembelajaran Islam tinggi yang paling terkenal di dunia. Tetapi saya
tidak dapat menemukan di Universitas Al Azhar keulamaan Islam yang memukau yang
memberikan saya paparan seperti tiga tahun sebelumnya pada diri Maulana Ansari. Ulama-ulama
dari Al Azhar tampak kepada saya seperti yang terjebak di dalam waktu, dan tidak dapat bersaing
dengan Maulana di dalam pemahaman keulamaannya tentang realita dari zaman modern yang
aneh dan menantang ini, atau dalam kemampuan mereka untuk menawarkan sebuah respon Islami
sebagai contoh, kepada tantangan-tantangan yang ditampakan oleh revolusi saintifik dan teknologi
modern, revolusi feminis, dll.

xiii
Saya meninggalkan Mesir dan pergi ke Pakistan pada Agustus 1964 untuk menjadi murid
Maulana di Institut Studi Islam Aleemiyah di Karachi, dan hal itu adalah keputusan paling baik
yang pernah saya ambil di dalam hidup. (Institut tersebut masih ada hingga hari ini di Islamic
Center, Blok B pinggiran kota Karachi, Utara Nazimabad.)

Saya tetap menjadi muridnya sampai Saya lulus dari Institut itu tujuh tahun kemudian pada
1971 pada usia dua-puluh-sembilan tahun dengan gelar Al Ijazah al ‘Aliyah, dan kembali ke
Trinidad. Saya tidak pernah bertemu dengannya lagi di dalam hidup, semenjak beliau meninggal
tiga tahun kemudian pada 1974 di Pakistan pada usia 60 tahun.

Terdapat banyak hal tentang Maulana yang ingin Saya tulis dan rekam untuk sejarah, tapi
sejauh ini aspek-aspek yang paling penting dari semuannya adalah kekayaan dan kehidupan yang
multi-dimensi beliau adalah pemikiran relijiusnya, dan itu adalah apa yang Saya telah mencoba
untuk menerangkannya di dalam essay singkat saya ini pada subjek tersebut. Hal ini sangatlah
penting bagi saya untuk melakukannya, tidak hanya karena keulamaannya yang istimewa
menawarkan beberapa bantuan bagi keulamaan Islam modern untuk membebaskan dirinya dari
keadaan buruk yang menyedihkan dan mengenaskan hari ini (seseorang tidak dapat menemukan
satu orang pun ulama Islam hari ini yang berani untuk menyatakan system moneter yang sekarang
ini adalah tidak benar, palsu dan Haram), tetapi juga karena keulamaannya telah memainkan peran
yang sangat penting itu di dalam membimbing dan menolong saya di dalam menulis buku
pendahulu saya yang baru ini tentang Dajjal Al Massih yang palsu, yang merupakan buku terakhir
di dalam Seri Memorial Ansari.

Essay itu bisa ditemukan di dalam Appendix buku saya ‘Metodologi untuk Studi Al Quran’

xiv
Kata Sambutan

Saya menyatakan fakta bahwa Syaikh Imran Nazar Hosein adalah ulama Muslim yang
terdepan hari ini yang dengan gigih menuis dan mengajar tentang eskatologi (Ilmu Akhir al-
Zaman) Islam. Sehingga Saya, menganggap bahwa ini adalah sebuah kehormatan untuk menulis
kata sambutan ini untuk publikasinya yang mendatang, berjudul, Konstantinopel di dalam Al
Quran. Penulis yang berilmu tersebut menyadari fakta bahwa nama Konstantinopel yang pada
hakekatnya (dalam bahasa Arab, Konstantiniyyah) tidak muncul di dalam Al Quran. Kendatipun
demikian bahwa, tujuannya adalah untuk mengingatkan para pembaca bahwa Sayyidina Nabi
Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam merujuk kepada kota itu demikain dan maka umat
Muslim pun seharusnya tidak memiliki keraguan dalam menyamai Nabi tercinta kita dengan
membangkitkan kembali nama itu.

Syaikh Imran telah dengan sengaja memberi nama publikasinya demikian untuk
mengingatkan dan mengedukasi umat Muslim dan Kristen juga tentang prediksi di dalam Al
Quran berkaitan wilayah khusus tersebut dimana Konstantinopel terletak yang telah dipenuhi
pada masa kehidpan Sayyidina Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam dan apa yang
selanjutnya akan menjadi masa lalu di masa mendatang. Terlebih lagi, Syaikh Imran juga
memberikan secerca penerangan tentang prediksi-prediksi di dalam literature Hadits yang
secara langsung menghubungkan kepada kota Konstantinopel tersebut yang akan pada
akhirnya terbuka pada waktu yang dikenal sebagai Akhil al-Zaman.

Hal yang sangat menarik adalah bahwa Syaikh Imran telah mengambil langkah tegas
dalam melakukan interpretasi-ulang penggalan-penggalan Qurani yang secara langsung
membuat acuan kepada kemenangan Rum; ‘sebelum dan sesudah dan umat Muslim yang
bersuka cita’ (30;4); permasalahan „penyaliban’ Nabi „Isa „alayhissalaam (4;157, 3;55, dan
39;42); ‘Kota di tepi laut’ (7;63); ‘pengubahan manusia menjadi kera’ (7;166) dan ‘golongan
Yahudi yang menampakan permusuhan kepada umat Muslim’ dan ‘golongan Kristen yang
mencintai umat Muslim’ (5;82) dan ‘aliansi Judeo-Kristen’ (5;51). Interpretasi-interpretasi-
ulang seperti itu dibutuhkan bagi para pembaca untuk menmahami dengan era tapa yang
sekarang ini dengan cepat tersibak di Abad 21 yang pada akhirnya akan membawa kepada
apa yang Sayyidina Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam ramalkan tentang Perang
Besar atau Malhamah (atau Armageddon).

xv
Ketika membaca manuskrip buku ini untuk tujuan menulis Kata Sambutan ini, saya
terkagum untuk mengatahui Syaikh Imran telah menyusun dengan logis chapter-chapter di dalam
bukunya dan bahwa di akhir dari setiap chapter beliau mengangkat beberapa permasalahan yang
tepat dan berlanjut untuk mengurai setiap permasalahan-permasalahan ini di dalam tiap-tiap
chapter.

Saya sangat menyadari kebenaran bahwa tidak semua umat Muslim akan mau mengikuti
wawasan-wawasan Syaikh Imran, tetapi meskipun demikian Saya dengan tegas menyarankan
semua pembaca yang merupakan para pelajar eskatologi Islam yang serius untuk membaca buku
ini dengan sebuah pemikiran yang terbuka. Tidak diragukan, mereka pastilah akan terpesona
dengan pengetahuan dari penulis yang berilmu ini!

Abdul Fadl Mohsin Ebrahim

Professor Emeritius
Sekolah Agama, Filosofi dan Klasik,
Universitas KwaZulu-Natal, Durban, Afrika Selatan.
28 November 2018

xvi
Kata Pembuka

Hampir 50 tahun telah berlalu semenjak Saya menulis, pada usia 29 tahun, buku pertama
saya berjudul Islam dan Budisme di Dunia Modern. Saya merasa terhormat ketika guru saya
dengan memori yang diberkati, Maulana Dr. Muhammad Fazlur Rahman Ansari, (1914-1974)
menulis Kata Sambutan untuk buku itu. Sekarang, hampir 50 tahun kemudian, buku apapun yang
saya tulis bisa jadi buku saya yang terakhir, dan Saya sengguh bersyukur bahwa Allah Yang Maha
Tinggi memberikan saya waktu untuk menulis buku ini sebelum Dia memanggil saya dari dunia
ini. Terlepas dari ukurannya, insya Allah ini akan tetap diakui, sebagai sebuah kontribusi penting
kepada eskatologi Islam.

Kesulitan-kesulitan dengan anak saya membuat saya kerepotan ketika untuk dua minggu
Saya tidak dapat melakukan pekerjaan saya pada buku saya tentang Dajjal dan Uang. Ketika Saya
berada di dalam keadaan payah itulah bahwa Saya memutuskan untuk beralih kepada sesuatu yang
baru demi mempekerjakan akal dan hati saya bagaimanapun caranya agar Saya mungkin
menemukan beberapa keringanan mental. Sehingga Konstantinopel di dalam Al Quran lah yang
kemudian ditulis. Saya sendiri terkejut ketika Saya menyelesaikan draf pertama dari buku ini
dalam dua minggu. Saya bahkan lebih terkejut lagi dan merendah dengan Kebaikan dan Rahmat
Allah sebagaimana pengetahuan baru terus berdatangan kepada saya, bahkan ketika Saya sedang
menulis buku ini.

Saya berterimakasih kepada seorang murid saya yang tercinta yang ingin tetap tidak
disebutkan namanya, untuk desain-covernya yang indah untuk buku ini, juga untuk beberapa buku
saya yang lainnya. Semoga Allah merahmatinya. Amin!

Yang terakhir, Saya berterimakasih kepada murid saya Gregoire untuk bantuannya yang
baik dalam memberi bukti pembacaan teks buku ini dan untuk komentar-komentarnya yang
berharga.

INH

Rabi’I al-awwal 1440H


November 2018

xvii
Glossarium

Penting bagi para pembaca yang tidak familiar dengan bahasa Arab untuk memberikan
sedikit waktunya dengan Glossarium istilah-istilah sebelum membaca buku ini.

Yang pertama, kode literal Islam membutuhkan agar kita menyebut rahmat Ilahi kapanpun
kita berbicara atau menulis nama-nama Nabi dan Rasul yang diutus-secara Ilahi dari Tuhan Yang
Maha Esa, sehingga tulisan-tulisan kecil ditemukan di dalam buku ini kapanpun kami merujuk
kepada seorang Nabi; namun, ketika nama seorang Nabi muncul lebih dari satu di dalam sebuah
paragraph, kami menggunakan tulisan Arab hanya pada kemunculan yang pertama.

Kapanpun kami merejuk di dalam teks buku ini terhadap seorang Nabi untuk perta makali,
kami selalu memberikan namanya sebagaimana ditemukan di dalam Al Quran. Acuan yang
berikutnya kepada Nabi itu, kami membantu pembaca-pembaca Kristiani dengan menggunakan
nama yang familier bagi mereka. Dalam hal Nabi yang dilahirkan di Mekkah, namanya di dalam
Al Quran, juga di dalam penggunaan yang umum, adalah sama. Tetapi Moses di dalam Al Quran
adalah Nabi Musa ‘alayhissalaam, David adalah Nabi Daud ‘alayhissalaam, Abraham adalah
Nabi Ibrahim ‘alayhissalaam dst.

Segolongan masyarakat beriman yang menerima seorang Nabi dan mengikutinya di sebut
sebagai sebuah Ummat. Sehingga buku ini menrujuk, sebagai contoh, kepada Ummat dari Nabi
Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam dan Ummat dari Jesus, yakni, Nabi ‘Isa ‘alayhissalaam

Akhir al-Zaman; persamaan bahasa Arab untuk Hari-akhir.

Bait al-Maqdis; Jerusalem.

Banu Ishaq; Keluarga, atau umat, dari Isaak „alayhissalaam

Banu Israil; orang-orang Israelit.

xviii
Dabbatul Ard; secara literal makhluk daribumi. Ini mengacu kepada sesuatu yang akan
muncul di dunia pada Akhir-zaman dan yang akan sangat menghancurkan jantung spiritual
internal dari tongkat Sulaiman yang ajaib bahwa Jasad yang duduk di atas singgasana
Sulaiman (yakni, Dajjal Al Massih yang salah) tidak akan lagi dapat menggunakan tongkat
itu untuk menutupi identitasnya dari bangsa Jinn yang bekerja dengan perintah Ilahi untuk
Sulaiman. Dikarenakan hal ini dapat menghancurkan jantung spiritual dari tongkat tersebut,
hal ini juga dapat menghancurkan spiritualitas manusia.

Dajjal; sebuah gelar yang digunakan oleh Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam
untuk merujuk kepada Anti-Kristus atau Al Massih yang palsu.

Eskatologi; sebuah cabang ilmu yang mempelajari Akhir Zaman.

Fitrah; suatu keadaan yang ditakdirkan dengan alam.

Hadits; sebuah catatan dari sesuatu yang Nabi katakan atau lakukan.

Hijrah; migrasi dari sebuah wilayah yang tidak aman (kepada seseorang atau keimanan)
menuju sebuah wilayah yang aman.

Jihad; Perang Suci.

Negara Khilafah; sebuah Negara Suci yang mengakui kedaulatan Allah dan yang di
dalamnya hukum dan pemerntahan didasarkan kepada Kebenaran.

Konstantiniyyah; Perasamaan bahasa Arab untuk Konstantinopel.

Kufr; penolakan terhadap Kebenaran.

Kuffar; mereka yang menolak Kebenaran.

Malhamah; Aramgeddon.

xix
Masjid / plural Masajid; sebuah rumah Ibadah.

Riba; bunga yang didapat dari suatu pinjaman.

Sultan atau Khalifah; istilah sinonim yang merujuk kepada seseorang yang memimpin.

Sunnah; cara atau contoh dari seorang Nabi.

Surah; sebuah bab di dalam Al Quran.

Yathrib; sebuah kota di utara Mekkah yang sekarang umum dikenal sebagai Madinah.

xx
Pengantar

KONSTANTINOPEL DI DALAM AL QURAN

Termasuk Penakhlukan Konstantinopel di Akhir al-Zaman

Suatu hari, mungkin, seorang ulama yang lebih berilmu dari penulis ini, akan menghasilkan
sebuah karya yang akan menghubungkan semua lampu-lampu yang sejauh ini telah muncul dari Al
Quran, demi menghadirkan kepada dunia sebuah penjelasan eskatologi Islam yang bercahaya
tentang asal, peran dan takdir dari peradaban barat modern. Saya berdoa agar dia akanlah salah
seorang dari murid-murid saya Insya Allah.

Karakteristik yang paling penting dar peran peradaban ini di dalam sejarah, dan akan terus
seperti itu, adalah penindasan dan eksploitasi umat manusia yang tanpa henti. Memang ini adalah
penindas yang paling keras yang sejarah pernah saksikan; dan membuat kejahatannya dengan
penipuan yang paling hebat yang pernah ada.

Jika Malcolm X masih hidup beliau akan menemukan dengan terkejut dan senang bahwa
pemikiran intuitifnya, dalam tahun-tahun terakhir dari kehidupannya yang singkat ketika beliau
meraba-raba untuk menembus realita suram yang dihadapinnya di AS dan juga di Barat, telah
membawa hatinya ke arah yang tepat dari penjelasan eskatologi yang disebutkan di atas.

Terdapat banyak orang hari ini yang merupakan masyarakat Barat tetapi yang memberontak
dengan eksploitasi, penindasan dan penipuan di dalam perbuatan mereka yang mengendalikan
kekuasaan di Barat. Mereka sekarang mulai untuk berfikir dan merasa sebagaimana Malcolm
berfikir dan merasakannya tepat sebelum beliau dibunuh. Di dalam kesadaran ini Malcolm tidak
pernah mati. Belia hidup di dalam hati dari jutaan orang yang menyembah Tuhan Yang Maha Esa,
menginspirasi mereka untuk bangun demi kebenaran, keadilan dan kedamaian, dan bangkit
terhadap ketidak-adilan, penindasan dan eksploitasi.

xxi
Sebagaimana mereka melakukannya, nama-nama mereka tertulis di dalam lembaran-lembaran
emas sejarah. Mereka yang di sisi lain, merayakan kematiannya dan yang menyatakan beliau
sebagai pengkhianat kepada masyarakatnya, terus memiliki status yang lebih rendah daripada
sebuah catatan-kaki dalam lembaran-lembaran sejarah.

Malcolm akan menemukan di dalam „Konstantinopel di dalam Al Quran‟, dan juga di dalam
buku-buku lainnya seperti „Jerusalem di dalam Al Quran‟, „Sebuah Pandangan Islam tentang
Ya‟juj dan Ma‟juj di Dunia Modern‟, „Surah Al-Kahf dan Zaman Modern‟, penjelasan-penjelasan
yang amat sangat penting dari Al Quran terhadap realita dunia yang mengerikan yang beliau hidup
di dalamnya, dan yang di dalamnya umat manusia telah hidup untuk waktu yang lama. Jika dia
kemudian menyuarakan penjelasan itu secara publik kepada masyarakatnya dan dunia, bayaran
yang harus dibayar untuk membunuhnya akanlah sangat tinggi sehingga keuntungan yang di
dapatkan dari membungkannya akan memudar tak berarti.

Tetapi peran Malcolm di dalam sejarah masih belum berakhir. Ketika NATO pada akhirnya
melancarkan perang sesatnya kepada Russia demi memprovokasi sebuah Perang Dunia ke Tiga,
para penindas rasis di AS akan mundur dalam kecemasan dan ketakutan seketika Malcolm
kembali untuk menginspirasi dan memperkuat hati dan akal dari massa yang tertindas.

Pandangan kami adalah bahwa Al Quran menjelaskan realita dari proses sejarah
sebagaimana sejarah menganca untuk berpuncak dengan sebuah Negara Yahudi Israel yang
arogan dan penindas berusaha untuk menjadi Negara Pemimpin di dunia. Peran paling utama dari
Peradaban barat modern di dalam sejarah nampaknya telah menjadi sesuatu yang membangun
jalan bagi sejarah untuk berakhir demikian. Wawasan luar biasa yang dimiliki Malcolm telah
membuatnya dapat melihat dan menyuarakan pada saat itu, apa yang sekarang telah menjadi
begitu jelas.

Buku ini menawarkan sebuah wawasan ke dalam kemunculan peradaban barat modern di
dalam drama yang menghadirkan lahirnya seorang anak dari seorang Ibu perawan, ketika sebagian
dari masyarakat Israelit menerima Jesus ‘alayhissalaam sebagai Al Massih, dan sebagian lainnya
menolaknya dan menghinannya dan ibundanya.

xxii
Semua orang-orang Israelit – mereka yang menerima Jesus ‘alayhissalaam, dan juga mereka
yang menolaknya – kemudian diusir dari Tanah Suci setelah beliau pergi dari dunia ini, dan
mereka dilarang untuk kembali hingga Ya‟juj dan Ma‟juj dilepaskan ke dunia dan mereka
kemudian telah menyebar ke seluruh arah. Ya‟juj dan Ma‟juj kemudian akan menggunakan
kekuatannya yang tak-terkalahkan untuk mendirikan orde-dunia Ya‟juj dan Ma‟juj, dan mereka
akan menjadi kelompok yang akan membawa masyarkat Israelit kembali ke Tanah Suci untuk
mengklaimnya ulang.

Mereka yang menerima Jesus ‘alayhissalaam, dan yang kemudian di kenal sebagai umat
Kristen (yakni, Nasara di dalam Al Quran), kemudian diberkati oleh Allah Yang Maha Tinggi
untuk mendapatkan sebuah rumah di Konstantinopel, di mana mereka selanjutnya mendirikan
sebuah Negara Kristen Suci; tetapi ketika mereka diuji berkaitan dengan kepatuhan kepada
Hukum Sabbat yang di dalamnya seluruh umat Kristen diharuskan untuk menahan diri dari
bekerja (dan maka mencari ikan juga), sebagian dari mereka berlanjut untuk mematuhi hukum
sakral tersebut yang dikirim di dalam Taurat dan tetap setia sebagai pengikut-pengikut Jesus. Al
Quran mendeskripsikan mereka sebagai Ahl al-Injil, atau orang-orang dari Gospel. Tetapi yang
lainnya, meninggalkan Hukm Sabbat dan pada akhirnya terpisah dari Konstantinopel untuk
menjadi Kekristenan barat. Perbuatan mereka yang meninggalkan Hukum itu sekarang telah
membawa mereka kepada sebuah akhir yang menghinakan di mana seorang pria dapat menikah
pira lain dan mendapatkan sertifikat nikah. Mereka yang dikutuk oleh Allah Yang Maha Tinggi
menjadi „Kera yang hina‟. Dari bagian dunia Kristen yang ini lah bahwa Peradaban Barat Modern
muncul.

Buku ini mendeskripsikan hubungan di antara kedua dunia Kristen ini yang dikenali sebagai
Rum Timur dan Rum Barat, dan menyingkap informasi mengejutkan tentang perselisihan Akhir-
zaman di antara keduannya di dalam sesuatu yang dikenal sebagai Armageddon atau Malhamah.
Setelah Perang Besar itulah bahwa Konstantinopel akan bergerak menuju panggung-utama di
dunia sambil berbagi posisi itu dengan Jerusalem, dan peristiwa-peristiwa yang kemudian akan
terbuka yang akan mengkonfirmasi bahwa Muhammad salallahu ‘alayhi wasalaam adalah, benar-
benar, seorang Nabi yang sebenarnya dari Tuhan Yang Maha Esa.

xxiii
Segolongan pasukan Muslim akan menakhlukan Konstantinopel demi membangun jalan
untuk sebuah aliansi di antara dunia Islam dan Krekristenan Ortodoks. Buku saya yang
berjudul Dari Jesus Al Massih yang Sebenarnya menuju Dajjal Al Massih yang Salah –
sebuah Perjalanan di dalam Eskatologi Islam, akan mencoba Insya Allah, untuk menjelaskan
akhir dari sejarah itu.

xxiv
Chapter Satu,

Sebuah Kota di sisi Laut bernama Konstantinopel

Konsekuensi dari sebuah keputusan misterius yang diambil oleh Republik Turki milik
Mustafa Kamal untuk tidak saja mengubah nama kota tersebut, tetapi juga untuk mengambil
langkah sehingga pada akhirnya memastikan bahwa nama itu, Konstantinopel, tidak akan lagi
digunakan, penulis ini telah harus mengambil kembali nama 'Konstantinopel' dari musium-
musium sejarah demi ditulisnya buku ini. Mengapa pemimpin Turki sekular mengubah nama kota
tersebut? Mengapa nama 'Konstantinopel' harus mengalami nasib misterius tersebut? Buku ini
mengarah kepada Al Quran untuk membawakan kejelasan terhadap subjek itu.

Di era perang terhadap Islam ini, musuh-musuh kita melarang kita untuk mempertanyakan
tindakan-tindakan mereka; namun terlepas dari usaha-usaha terbaik mereka untuk membungkam
kita mereka tidak dapat mencegah Kebenaran dari kembalinya ia di sautu hari untuk menyingkiran
kesesatan. Dan karena itu, kita berdoa, agar itu menjadi peran bagi buku yang sederhana ini
dimana kita berusaha untuk mengembalikan kebenaran yang terletak di dalam Al Quran mengenai
Konstantinopel.

Bukanlah lah perhatian kita terkait kota tersebut, suatu ketika dahulu dikenal sebagai
Byzantium, dinamai-ulang Konstantinopel setelah Kaisar Romawi Konstantin yang
membangunnya kembali dan memilihnya sebagai ibukota. Apa yang penting adalah sebagian dari
komunitas di dalam masyarakat Israelit (Banu Israel) yang kepada mereka Jesus 'alayhissalam,
diturunkan, yang menerimanya dan beriman kepadanya sebagai Al Masih yang sesungguhnya,
telah dianugerahi untuk mendapati di dalam diri Konstantin seorang Kaisar pagan Romawi yang
melindungi mereka, memelihara mereka, dan memperlakukan mereka dengan keadilan dan
kebaikan hati. Imperium Romawi yang sama itu pula lah yang sebelumnya telah mengusir mereka
(Banu Israel) semua dari Jerusalem, dan seluruh komunitasi Israelit, yang menerima Jesus
'alayhissalam, yang kemudian dikenal sebagai orang-orang Kristen, beigitu juga mereka yang
menyangkalnya, dan kemudian dikenal sebagai orang-orang Yahudi - sebagai konsekuensinya
hidup dalam pengusiran sambil tersebar di sini dan di sana di tanah-tanah yang dekat (sekitar
Jerusalem).

1
Ketika Konstantin pada akhirnya memeluk Kekristenan sebelum meninggal, komunitas dari
bangsa Israelit yang beriman kepada Jesus 'alayhissalam lebih lanjut dianugerahi dengan
mendapatkan sebuah rumah perlindungan di Konstantinopel dimana kemudian mereka pada
akhirnya dapat berusaha untuk mendirikan sebuah Negara yang akan kemudian dimodelkan
seperti Israel Suci (Holy Israel) (Model Madinah Nabi kemudian akan didirikan di Arabia). Inilah
bagaimana Konstantinopel menjadi sebuah kota pengganti (pewakil) bagi Jerusalem Suci yang
darinya bangsa Israelit telah semuanya terusir. Hal ini tidak terjadi secara kebetulan; melainkan ini
semua dikarenakan desain ilahi, dan terdapat sebuah Hadits dari Nabi Muhammad salallahu
'alayhi wassalam yang secara gamblang mendeskripsikan bagaimana Konstantinopel jatuh secara
damai kepada segolongan orang-orang Kristen yang disebut sebagai Banu Ishaq.

Penulis ini yakin bahwa hilangnya nama 'Konstantinopel' yang secara misterius dari kosa
kata dunia-modern ini secara langsung terhubung kepada status dan peranan dari kota tersebut
dalam eskatologi Islam dan Kristen, sehingga menjadi bagian penting subjek-masalah dari buku
ini.

Jerusalem dan Konstantinopel

Studi kami tentang eskatologi Islam telah mengungkapkan bahwa kedua kota, Jerusalem dan
Konstantinopel itu, ditakdirkan untuk memaikan peran-peran yang sangat penting di Akhir al-
Zaman. Penulis ini dengan rendah hati menyadari Rahmat ilahi yang karenanya dia dianugerahi
untuk menulis buku-buku tentang kedua kota yang menjelaskan peranan-peranan mereka di dalam
akhir sejarah, Jerusalem di dalam Al Quran, dan Konstantinopel di dalam Al Quran.

Jerusalem adalah, tentu saja, kota yang lebih penting, karena di Jerusalem lah sejarah akan
berakhir ketika Al Massih yang Sebenarnya kembali untuk memerintah dunia dengan kemenangan
yang final dan pasti dari kebenaran atas kesesatan, ketidak-adilan, penindasan dan segunung
kebohongan (dengan si kikuk serangan 9/11 Mossad/CIA kepada Amerika berada di puncak
gunung itu)

Tetapi Konstantinopel juga menempati sebuah tempat yang sangat penting di dalam Akhir
zaman karena Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam telah meramalkan bahwa di

2
dalam beberapa bulan dari Perang Besar (Malhama atau Armageddon), segolongan pasukan
Muslim akan menakhlukan kota tersebut.

Peristiwa itu, pada saatnya, akan memprovokasi munculnya Antikristus (Dajjal Al


Massih yang Palsu) dalam wujud manusia. Memang, Nabi telah meramalkan bahwa
kesemuanya dari 3 peristiwa ini, yakni; Perang Besar, penakhlukan Konstantinopel, dan
kemunculan Anti-kristus, akan terjadi dalam rentang waktu tujuh bulan;

Jam'i al-Tirmidhi

Pembaca-pembaca kami harus memperhatikan bahwa Hadits lainnya menujukan 'tujuh


tahun' sebagai ganti dari 'tujuh bulan';

Nabi salallahu ‘alayhi wassalaam berkata; Waktu antara Perang Besar dan penakhlukan
kota itu akanlah enam tahun, dan Dajjal akan muncul pada tahun ketujuh.

Abu Daud berkata; Yang ni lebih kuat dari hadits yang dinarasikan oleh „Isa bin Yunus
(yakni, tujuh bulan, lihat diatas).

3
Sunan, Abu daud

Buku ini ditulis dengan tujuan yang diekspresikan secara terbuka untuk mengembalikan
nama 'Konstantinopel' ke dalam kosa kata dan berbicara mengenai realita dari dunia sekarang
ini. Ini penting karena akan memfasilitasi pemahaman terhadap eskatologi Islam.

Buku ini menentang keputusan dari Mustafa Kemal dan Republik Turki sekularnya
untuk membuang nama 'Konstantinopel', ke musium-musium sejarah, dan mengingatkan
orang-orang muslim di Turki, Balkan, dan lainnya, yang mendukung penggantian nama kota
tersebut, bahwa Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam merujuk kepada kota tersebut
dengan nama ' Konstantinopel' (Arab - Kunstantiniyyah).

Jika Nabi merujuk kepada kota tersebut dengan nama itu, ini menjadi sebuah Sunnah
bagi umatnya untuk megikutinya. Hal ini memang memalukan dan tercela bahwa beberapa
Muslim akan merasa jengkel ketika yang lainnya, seperti penulis ini, merujuk kepada kota
tersebut dengan nama yang digunakan oleh Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam.

Penulis ini, juga mereka diantara umat manusia yang terbangun sepanjang Akhir zaman
ini (yang lainnya tertidur) tidak dapat diingkari kebebasannya untuk memilih kembali untuk

4
menggunakan nama yang digunakan Nabi salallahu 'alayhi wassalam, dan untuk
menggunakannya dikarenakan rasa hormat dan cinta kepadanya; dan maka nama
'Konstantinopel' digunakan dalam judul buku ini secara menantang dan menyolok, juga di
seluruh teks dalam buku ini.

Terdapat banyak orang-orang Muslim yang akan membaca buku ini, dan yang di dalam
hatinya terdapat cinta tulus dan rasa hormat bagi Nabi Muhammad salallahu
'alayhiwassalam, yang sebelumnya tidak mengerti subjek dari buku ini dan sebagai
konsekuensinya telah tersalah mengenai Konstantinopel dan status serta peranannya di dalam
sejarah. Kami berdoa, dan kami memohon pembaca-pembaca kami yang ramah, Kristen
maupun Muslim, untuk berdoa, agar orang-orang Muslim yang tersalah tersebut dapat
terbimbing. Amin!

Pentingnya Kota tersebut

Konstantinopel itu penting bagi dua golongan umat. Ia penting untuk sebagian yang itu,
dari orang-orang Israelit yang menjadi dikenal sebagai orang-orang Kristen, dan yang
menghargainnya untuk lebih dari 1000 tahun sebagai rumah utama dari Ummat Kristen.
Mereka juga mengagungkannya karena di dalamnya terdapat Katedral Kristen yang paling
penting (di luar dari Jerusalem Suci) yang dikenal sebagai Hagia Sophia.

Kota itu juga penting bagi orang-orang Muslim karena Nabi Muhammad salallahu
'alayhi wassalam telah meramalkan bahwa ia akan ditakhlukan di Akhir zaman oleh
segolongan pasukan Muslim.

Para pembaca Kristen akan ingin mengetahui mengapa segolongan pasukan Muslim
akan mau menakhlukan sebuah kota yang terletak di jantung utama Ummat Kristen. Sehingga
kami harus bergegas untuk menjelaskan subjek ini kepada pemaca-pembaca kami; dan
pertanyaan pertama yang harus kami jawab, jika kami ini khendak menjelaskan ramalan Nabi,
adalah apakah penakhlukan Konstantinopel yang diramalkan telah terpenuhi pada 1453 ketika
segolongan pasukan Ottoman yang dipimpin oleh Sultan Muda Ottoman Muhammad Fateh
menundukan kota itu atas nama Islam?

5
6
Chapter Dua,

Sudahkah terjadikah Penakhlukan Konstantinopel oleh segolongan Pasukan Muslim


yang diramalkan oleh Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam?

Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam meramalkan, sebagaimana hanya seorang


Nabi sejati dari Tuhan Yang Esa lah yang dapat memberikan ramalan, bahwa segolongan
pasukan Muslim suatu hari nanti akan menundukan kota Konstantinopel. Beliau memuji
pasukan itu dan beliau juga memuji pemimpinnya;

"Kalian pasti akan menakhlukan Konstantinopel dan akan betapa hebatnya pasukan
itu, dan betapa hebatnya pemimpinnya"

Musnad, Imam Ahmad

Pembaca yang memahami akan pastinya ingin mengetahui, mengapa beliau memuji
pasukan tersebut? dan mengapa beliau memuji pemimpin dari pasukan tersebut?

Beberapa ramalan menetapkan penakhlukan dari kota tersebut oleh segolongan pasukan
Muslim yang diramalkan oleh Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam akan terjadi pada
Akhir zaman. Analisis kami dari ramalan-ramalan tersebut mengindikasikan dengan cukup
jelas, dan tidak diragukan lagi, bahwa ramalan penakhlukan Konstantinopel masih lah belum
terjadi. Maka, Penakhlukan Ottoman atas Konstantinopel pada 1453 tidak dapat
dikualifikasikan sebagai pemenuhan dari ramalan Nabi Muhammad salallahu 'alayhi
wassalam
7
Inilah dua ramalan yang secara jelas mengindikasikan bahwa penakhlukan
Konstantinopel oleh segolongan pasukan Muslim yang diramalkan masih lah belum terjadi;

"Ketika Bait al-Maqdis (Jerusalem) berada dalam keadaan yang berkembang (tumbuh
menjadi panggung-pusat di dunia), Yathrib (Madina) akan berada dalam kehancuran
(Kepapaan, dalam keadaan yang menyedihkan); dan ketika Yathrib dalam kehancuran,
maka Malhama terjadi; dan ketika Malhama terjai, maka Konstantinopel akan
ditakhlukan; dan ketika Konstantinopel ditakhlukan, maka Dajjal (Antikristus) akan
muncul (dalam wujud manusia). Beliau (Nabi) menepuk paha atau pundaknya dengan
tangannya dan berkata; Ini benar sebagaimana kalian berada di sini atau sebagaimana
kalian duduk (artikan Muadh bin Jabal)

8
Musnad, Ahmad; Sunan, Abu Daud

Nabi lebih lanjut memberitahu kita bahwa;

"Perang Besar (Malhama), penakhlukan Konstantinopel, dan kemunculan Dajjal akan


terjadi dalam (rentang waktu) tujuh bulan"

Sunan, Tirmidhi; Sunan, Abu Daud

Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam telah dengan jelas meramalkan peristiwa
penakhlukan kota Konstantinopel oleh segolongan pasukan Muslim akan terjadi bersesuaian
dengan sebuah rentetan-waktu kejaian-kejadian yang akan terjadi ketika Jerusalem
mengambil sebuah status spesial di dunia.

Beliau meramalkan suatu masa ketika Bait al-Maqdis, juga dikenal dengan Jerusalem,
akan dibangun, dan Yathrib, yang juga dikenal dengan Madina, akan berada dalam suatu
keadaan yang mengenaskan (papa). Konstruksi analogi telah digunakan untuk
menggambarkan satu masa ketika Jerusalem akan menjadi panggung-pusat di dunia,
sedangkan Madina akan berada dalam keadaan yang menyedihkan.

Pembaca-pembaca kami tentunya akan mengenali bahwa keduanya, Jerusalem dan


Madina, sekarang secara persis menempati posisi-posisi tersebut di dunia sebagaimana telah
di deskripsikan di dalam ramalan tersebut. Dan lebih penting lagi, pembaca-pembaca kami
pastinya akan juga mengetahui bahwa sebelum hari ini tidak pernah Jerusalem berada di
posisi sebagai panggung-pusat dunia, tidak pula Madina pernah berada dalam kepapaan yang
menyedihkan ketika dibandingkan dengan Jerusalem.

9
Sebelum Perang Dunia Pertama pada 1914-1918 di sana bahkan tidak ada satupun tanda
di dalam sejarah politik dan diplomasi bahwa Jerusalem suatu hari dapat menempati
panggung-pusat di dunia. Semua yang diketahui adalah bahwa Pergerakan Zionis telah
didirikan di Basel, Switzerland, pada 1897, dan bahwa para Zionis menginginkan pembelian
kota dari Imperium Ottoman. Ini terjadi hanya pada saat, 1917, sejumlah peristiwa-peristiwa
mulai terbuka di dalam sejarah bahwa Jerusalem secara tiba-tiba dan misterius muncul
kembali di atas panggung dunia. Inilah beberapa kejadian itu;

• Segolongan pasukan Inggris menakhlukan Jerusalem pada 1917;


• Pemerintahan Inggris (Britania) mengeluarkan, pada 1917, deklarasi paling aneh dan
paling misterius dalam sejarah diplomasi, yakni, Deklarasi Balfour, yang di dalamnya
Inggris menyatakan niatannya untuk mendirikan sebuah Negara Yahudi di Tanah Suci
yang akan berusaha untuk pada akhirnya mengembalikan Negara Israel Suci Raja
Daud;
• Orang-orang yahudi kemudian dibawa kembali untuk mengklaim Jerusalem sebagai
miliknya;
• Sebuah Negara Israel kemudian didirikan pada 1948 di Tanah Suci.

Dunia secara tiba-tiba dihadapkan dengan suatu fenomena yang unik di dalam sejarah
keagamaan dan politik umat manusia; Jerusalem dengan seketika telah menjadi penting di
dalam kepentingan-kepentingan dunia. Faktanya hitungan-mundur terakhir di Akhir al Zaman
telah dimuai dengan ditemukannya tubuh Firaun, pada 1989 (lihat buku saya yang berjudul
Jerusalem di dalam Al Quran)

Israel secara konstan tumbuh dalam kekuatan dan pengaruhnya hingga sebuah perang
dilancarkan pada 1967 yang berakhir dengan sebuah penakhlukan Israel atas kota Jerusalem.
Pada 2017 AS memperpanjang pengakuan atas Jerusalem sebagai ibukota Israel dan, sebagai
konsekuensinya, terdapat bukti yang sekarang dapat menkonfirmasi ramalan tersebut. Jika
terdapat keraguan terkait Jerusalem yang sekarang menempati panggung-pusat di dunia
pembaca-pembaca kami tentu dapat bercermin terhadap nasib yang telah terjadi pada setiap
politikus Amerika dan publik figur terkemuka, termasuk seorang Presiden Amerika, juga
Malcolm X, yang sudah pernah mengkritik Israel.

10
Pada waktu yang bersamaan bahwa Jerusalem sekarang dapat dikenali karena
tempatnya di panggung-pusat di dunia, ini juga semestinya sama jelasnya kepada pembaca-
pembaca kami bahwa kota Madina, ketika dibandingkan dengan Jerusalem, berada di dalam
keadaan yang menyedihkan. Madina betul-betul tidak memainkan paran apapun pada saat ini
di dalam kepentingan-kepentingan dunia.

Ramalan Nabi berlanjut menyatakan bahwa Perang Besar atau Malhama (dikenal dalam
Eskatologi Judeo-Kristen sebagai Armageddon) akan terjadi ketika Jerusalem menempati
panggung-pusat di dunia dan Madina, secara perbandingan, di dalam suatu keadaan yang
menyedihkan (kejatuhan). Bukan saja Perang Besar atau Malhama masih belum terjadi, tapi
ini sangat jelas dari ramalan tersebut bahwa hal ini adalah peristiwa besar selanjutnya yang
akan terjadi di dalam rententan-waktu peristiwa-peristiwa Akhir-zaman.

Salah satu dari hal-hal yang paling menakjubkan yang Nabi telah katakan mengenai
Perang Besar tersebut adalah bahwa hal itu akan dilakukan demi segunung emas yang akan
muncul dari bawah Sungai Eufrat dan bahwa 99% dari seluruh partisipan yang berperang di
dalam perang untuk segunung emas tersebut akan terbunuh;

11
Abu Hurairah berkata; 'Rasulullah salallahu 'alayhi wassalam berkata, "Masa itu
(Hari Akhir) tidak akan terjadi sebelum Sungai Eufrat mengering untuk menampakan
gunung emas, yang untuknya orang-orang akan berperang. Sembilan puluh sembilan
dari seratus orang akan mati (dalam perang) dan setiap orang diantara mereka akan
berkata; 'Mungkin aku akan jadi satu-satunya orang yang masih hidup'

Narasi yang lain; "Masa itu sudah dekat ketika Sungai Eufrat akan kering untuk
menampakan sebuah harta karun emas. Siapapun yang akan hidup pada saat itu, tidak
boleh mengambil apapun darinya"

Shahih Bukhari; Shahih Muslim

Perang semacam itu belum pernah terjadi di dalam sejarah Manusia; dan maka klaim
apapun bahwa Malhama telah terjadi mestilah tertolak karena itu tidak masuk akal!

Memang, kita boleh saja menantikan perang semacam itu yang akan dilakukan demi
'gunung emas' tersebut agar terjadi sekarang ini, karena sebuah lautan minyak di bawah
Sungai Eufrat sudah mulai berfungsi pada 1974 sebagai sebuah gunung emas yang di dalam
konekuensinya sistem moneter petrodollar terlahir. Russia dan Cina sekarang menentang
sistem moneter yang tidak adil tersebut, dan itu akan menjadi penyebab utama yang
memprovokasi perang nuklir yang akan datang yang dikenal dalam eskatologi sebagai
Malhama atau Armageddon. Ini sangat penting bagi pembaca-pembaca kami untuk mengenali
bahwa, tidak seperti NATO, Russia dan Cina tidak berperang untuk gunung emas itu; tetapi,
mereka berperang melawan sistem moneter petro-dollar yang tidak adil. Maka ramalan 99
dari tiap 100 yang akan terbunuh tidak berlaku kepada mereka.

Hanyalah setelah Malhama atau Perang besar terjadi bahwa dunia akan menyaksikan
pemenuhan ramalan Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam bahwa segolongan pasukan
tentara Muslim akan menundukan Konstantinopel.

Ramalan lain dari Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam yang dikutip di atas,
ramalan-ramalan bahwa penakhlukan akan terjadi seketika setelah Perang Besar atau

12
Malhama, dan bahwa Dajjal kemudian akan muncul (dalam wujud manusia) sangat cepat
sehinngga semua ketiga peristiwa akan terjadi dalam satu rentang waktu hanya tujuh bulan.

Apakah periode waktunya tujuh bulan atau tujuh tahun, hal ini mengindikasikan bahwa
peristiwa-peristiwa itu akan berkerak sengat cepat seketika Malhama atau Perang Besar
terjadi, dan sehingga secara konsekuensi tidak akan ada waktu untuk menjelaskan subjek ini
seketika Perang Besar itu terjadi.

Sehingga diperlukannya subjek ini agar dijelaskan sebelum Perang Besar itu terjadi, dan
momen itulah tepat dimana dunia hari ini berada. Penulis ini bersyukur kepada Allah Yang
Maha Tinggi bahwa buku sederhana ini telah ditulis pada waktu yang tepat ini.

Sekarang seharusnya menjadi sedikit jelas kepada pembaca-pembaca kami bahwa klaim
manapun tentang penaklukan Konstantinopel yang diramalkan oleh Muhammad salallahu
'alayhi wassalam telah terjadi ketika, pada faktanya, hal itu belum lah terjadi, haruslah ditolak
karena salah.

Tidak penting apakah kita menerima periode dari tujuh bulan atau tujuh tahun, faktanya
bahwa 1453 adalah suatu masa yang sangat jauh, dan, bahkan para pendukung yang keras
kepala atas Sultan Muhammad Fateh pun harus mengakui bahwa tidak terdapat bukti bahwa
Dajjal membuat kemunculannya dalam betuk manusia di dunia seketika setelah penakhlukan
Ottoman terhadap Konstantinopel di tahun 1453.

Karena ini jelas bahwa ramalan tersebut belum terpenuhi, implikasinya adalah bahwa
pasukan tentara Muslim tersebut yang pada akhirnya menakhlukan Konstantinopel di Akhir-
zaman, bukanlah akan menakhlukan sebuah kota Kristen sebab, sebagai sebuah konsekuensi
dari penakhlukan Ottoman atas Konstantinopel pada 1453, kota tersebut sekarang telah
menjadi kota Muslim yang hampir secara ekslklusif dengan segolongan populasi Kristen yang
kecil dan tidak signifikan.

Pembaca-pembaca kami, Kristen dan Muslim, sekarang akan bertanya sebuah


pertanyaan yang seluruhnya dapat dimengerti; mengapa sekelompok pasukan Muslim akan
khendak menakhlukan sebuah Konstantinopel yang telah ditakhlukan oleh orang-orang

13
Muslim sebelumnya, dan yang sebagai konsekuensinya memiliki populasi yang sudah
menjadi hampir seluruhnya Muslim? Dan mengapa Nabi Muhammad salallahu 'alayhi
wassalam mau memuji pasukan tersebut dan Pemimpinnya? Haruslah terdapat sebuah alasan
bagi Nabi untuk bertindak seperti yang telah ia lakukan. Jawaban untuk pertanyaan ini bahkan
lebih penting untuk saudara-saudari Muslim kita di Turki, Balkan dan lainnya yang
teryakinkan bahwa penakhlukan Konstantinopel oleh sultan Muhammad Fateh Ottoman telah
memenuhi ramalan dari Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam tentang penakhlukan
Konstantinopel oleh pasukan Muslim. Generasi-generasi dari orang-orang Muslim seperti itu
telah menjalani keseluruhan hidupnya sambil mengakui Sultan Muhammad Fateh sebagai
Pemimpin dari pasukan tersebut yang telah dipuji oleh Nabi. Konsekuensinya adalah bahwa
mereka yang disuapi dengan asupan kekeliruan tersebut telah secara konsisten memuji-muji
pasukan Ottoman yang menakhlukan Konstantinopel, dan mereka juga telah secara konsisten
memuji-muji Pemimpin dari pasukan itu, Sultan Muhammad Fateh! Sekarang mereka akan
mengerti, sebagaimana mereka tidak pernah mengerti sebelumnya, bahwa tepat untuk alasan
inilah bahwa Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam justru memuji, pasukan dan
Pemimpinnya yang masih akan hadir, dan yang akan memperbaiki kerusakan yang dilakukan
pada 1453.

Nasihat kami yang kami tawarkan kepada orang-orang Musim semacam itu, sebagai
tambahan kepada apa yang ada di dalam buku ini, adalah untuk tetap beriman setiap waktu
kepada Al-Quran yang dirahmati ini, dan kepada Hadits dari nabi setiap waktu sepanjang
mereka berada dalam harmoni, dan tidak dalam konflik, dengan Al-Quran. Sehingga ketika
fakta-fakta di lapangan tidak dalam harmoni dengan Al-Quran, mereka harus mempersiapkan
diri mereka untuk mengenali bahwa 'tampilan' dan 'realita' dari fakta-fakta tersebut berbeda
satu sama lain. 'Tampilan' dari peristiwa itu adalah bahwa pasukan Ottoman dan Sultan
Muhammad Fateh melancarkan perang sesuai dengan Perintah-perintah Allah berkaitan
dengan Hukum Peperangan dan Adab Peperangan, sedangkan kenyataannya adalah
sebaliknya! Mereka sekarang mungkin, dapat memahami mengapa Nabi memuji pasukan
tersebut dan memuji Pemimpinnya yang akan menakhlukan Konstantinopel untuk meluruskan
kesalahan parah yang dilaukan dalam penakhlukan sebelumnya pada 1453.

14
Untuk menjawab pertanyaan itulah sekarang kita harus beralih kepada Al-Quran dan
Nabi Muhammad salallahu 'alayhi wassalam untuk mencari status dan peran dari
Konstantinopel di dalam pergerakan sejarah, juga ketika ia berpuncak pada akhir sejarah.

Kita perlu untuk mengetahui khususnya, apakah kehadiran Kristen di dalam


Konstantinopel dan kendali Ummat Kristen terhadap kota itu, adalah sesuatu yang
ditakdirkan-secara ilahi; dan kepada subjek itulah sekarang kita menuju.

15
16
Chapter Tiga,

Bagaimana Konstantinopel menjadi sebuah Kota Kristen!

Terdapat sebuah Hadits yang memberitahu kita bagaimana Konstantinopel, yang


sebelumnya adalah sebuah kota Roma pagan, ditundukan oleh orang-orang Kristen tanpa
pertempuran. Pandangan kami adalah bahwa suatu penundukan dari sebuah kota tanpa perang
mengindikasikan suatu pengambil-alihan sebuah kota secara damai. Hadits tersebut secara
jelas menunjukan bahwa penundukan Kristen terhadap Konstantinopel adalah ditakdirkan
secara Ilahi.

Harusnya jelas kalau penakhlukan Konstantinopel ini tidak bisa menjadi sesuatu yang
diramalkan oleh Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalam karena hal itu tidak dilakukan
oleh segolongan pasukan Muslim dan seorang Pemimpin Muslim, yang dipuji oleh Nabi, dan
hal itu tidak diselesaikan melalui sebuah perjuangan secara militer yang ditutup dengan
kemenangan bagi pasukan Muslim.

Hadits menunjukan kita kepada sebuah kota yang dideskripsikan sebagai berikut;

...satu sisi dari kota itu akanlah berada di darat, dan satu sisinya lagi di laut.

Kami memahami ini sebagai sebuah deskripsi geografis dari sebuah kota yang salah
satu sisinya akan terhubung dengan daratan sedangkan satu sisinya lagi, yakni, sisanya, akan
dikelilingi oleh lautan – sehingga menjadi sebuah semenanjung.

Hadits itu selanjutnya mendeskripsikan kota tersebut memiliki tiga sisi, dan
penundukan dari tiap sisinya dilakukan dengan seruan doa tentang keesaan Ilahi dan
seterusnya. Segolongan orang yang dideskripsikan sebagai Banu Ishaq akan menundukan
kota tersebut tanpa peperangan. Mereka akan memproklamirkan bahwa tidak ada Tuhan

17
selain Allah, dan Allah adalah Yang Tertinggi laa ilaha illallaah wallaahu akbar, dan ketiga
sisi dari kota tersebut akan jatuh satu demi satu.

Kami mengidentifikasikan kota tersebut sebagai Konstantinopel karena hal ini


bersesuaian terhadap deskripsi geografis yang diberikan di dalam Hadits tersebut. Satu bagian
dari Konstantinopel bersatu dengan daratan sedangkan bagian lainnya dikelilingi oleh
perairan. Kami juga melakukan hal demikian dikarenakan Hadits itu menyebutkan bahwa
kota tersebut akan jatuh pada ketiga sisinya, tetapi sisi yang lainnya menjorok ke arah laut
dalam bentuk dari dua sisi yang tersisa bagai sebuah segitiga. (Lihat gambar)

Abu Hurairah memberitahu Rasulullah (salallahu ‘alayhi wassalam) berkata;

18
Kalian telah mendengar tentang sebuah kota, satu sisi darinya berada di darat dan sisi
lainnya berada di laut. Mereka berkata; Ya, Rasulullah. Kemudian beliau berkata; Hari

19
Akhir tidak akan datang kecuali tujuh puluh ribu orang dari Banu Ishaq akan
menyerangnya. Ketika mereka akan mendarat di sana, mereka tidak akan berperang
dengan senjata juga tidak akan menghujani anak panah tetapi hanya akan berkata;
“Tiada Tuhan selain Allah dan Allah Maha Besar,” dan satu sisi darinya akan jatuh.
Tsaur (salah satu narrator) berkata; Saya pikir bahwa dia berkata; Bagian yang berada di
sisi laut. Lalu mereka akan berkata untuk kedua kalinya; “Tiada Tuhan selain Allah dan
Allah Maha Besar” dan sisi kedua juga akan jatuh, dan mereka akan berkata; “Tiada
Tuhan selain Allah dan Allah Maha Besar”, dan gerbang kemudian akan terbuka untuk
mereka dan mereka akan masuk kedalamnya dan, mereka akan mengumpulkan
rampasan perang dan membagikannya diantara mereka sendiri ketika sebuah suara akan
terdengar berkata; Sungguh, Dajjal telah datang. Dan maka mereka akan meninggalkan
semuanya di sana dan kembali.

Shahih, Muslim

Tidak ada apapun yang dapat digunakan untuk mengidenifikasikan Banu Ishaq sebagai
Ummat-nya Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalam, maka suatu penundukan
Konstantinopel oleh Banu Ishaq tidak bisa difahami sebagai suatu penundukan terhadap kota
itu oleh segolongan pasukan Muslim.

Kedua, orang-orang Muslim yang termasuk kepada Ummat dari Nabi Muhammad
salallahu ‘alayhi wassalam tidak akan menyatakan Shahadah bahwa tiada Tuhan selain Allah
tanpa menuntaskannya dengan menyatakan juga bahwa Muhammad adalah Utusan Allah.
Maka Banu Ishaq haruslah segolongan orang yang menyembah Allah Yang Maha Tinggi,
tetapi tidak termasuk ke dalam Ummat Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalam.

Kepada siapakah Nabi merujuk sebagai Banu Ishaq?

Mengapa Nabi mau merujuk kepada keturunan dari Abraham, yakni, Nabi Ibrahim
‘alayhissalaam melalui anaknya Isaac, yakni, Nabi Ishaq ‘alayhissalaam, sebagai Banu
Ishaq, padahal Allah Maha Yang Tinggi telah memlih sebutan Bani Israil bagi golongan yang
sama? Satu-satunya penjelasan yang memungkinkan bagi penggunaan sebuah sebutan baru
Banu Ishaq adalah bahwa hal ini diciptakan untuk membedakan satu bagian dari orang-orang

20
Israelit yang menerima Jesus ‘alayhissalaam sebagai Al Massih yang sesungguhnya, dari
Banu Israil lainnya yang menolaknya. Sebagai konsekuensinya penakhlukan Konstantinopel
yang diramalkan di dalam Hadits ini merujuk kepada sebuah penakhlukan Kristen terhadap
kota tersebut yang tidak terjadi melalui pertempuran; dan secara tepat memang dengan damai
lah bahwa Konstantinopel berakhir sebagai pagan, dan menjadi sebuah kota Kristen.

Namun terdapat sebuah kendala ketika Hadits tersebut berakhir dengan informasi
bahwa gerbang-gerbang dari kota tersebut terbuka kepada Banu Ishaq setelah jatuhnya ketiga
sisi kota itu, dan mereka kemudian mulai membagi harta rampasan dari kemenangan. Hal ini
terlihat tidak sesuai dengan suatu pengambilan-alih kota yang dilakukan secara damai.

Hadits lebih lanjut menunjukan bahwa Dajjal akan membuat sebuah kehadiran ke
dalam Konstantinopel segera setelah ia menjadi kota Kristen; dan sehingga terdapat suatu
kendala ketidak-sesuaian mengenai waktu pelepasan Dajjal yang diberikan di dalam Hadits
ini dengan informasi yang diberikan di dalam Hadits lain yang darinya kami menarik
kesimpulan bahwa Dajjal telah dilepaskan di masa-kehidupan Nabi.

Karena kami menarik kesimpulan dari Hadits tentang Ibnu Sayyad bahwa pelepasan
Dajjal terjadi seketika setelah Hijrah ke Madina, maka implikasinya menjadi bahwa apakah
terdapat konflik di antara kedua waktu tentang pelepasan Dajjal ini, ataukah bahwa ketiga
dinding dari kota itu haruslah sudah jatuh selama beberapa abad kini– mengindikasikan
bahwa Konstantinopel tidak menjadi Negara Khilafah atau sebuah Negara Kristen Suci
seketika setelah kematian Konstantin, tetapi, malah, bahwa terjadi suatu proses tahap-demi-
tahap bagi transformasi kota itu untuk menjadi Konstantinopel Suci. Ini adalah sebuah subjek
yang cukup menarik bagi seorang pelajar peneliti.

Dan karena penuntasan dari penakhlukan Kristen terhadap kota tersebut memancing
kehadiran Dajjal seketika, kita akan harus menantikan Imperium Kristen Byzantin untuk
mengambil sebuah sikap permusuhan kepada Islam, dan memang itulah wajah Rum yang
pertama kali orang-orang Muslim temui.

21
Tetapi, pada saat ini kami lebih memperhatikan untuk mengingatkan pembaca bahwa
Hadits yang dikutip di atas memberikan bukti bahwa perjalanan Konstantinopel untuk
menjadi sebuah kota Kristen merupakan takdir-Ilahi.

22
23
Chapter Empat,

Konstantinopel di dalam Al Quran

Ketika bangsa Israelit kehilangan Jerusalem setelah Imperium Roma menghancurkan


Masjid al-Aqsa atau Kuil Solomon, yakni, Nabi Sulaiman ‘alayhissalaam dan mengusir
mereka semua dari kota itu dan juga dari Tanah Suci, Al Quran merujuk kepada peristiwa ini
dengan informasi tambahan bahwa suatu larangan Ilahi telah kemudian diletakan atas mereka
yang mencegah mereka dari kembalinya kepada kota tersebut untuk mengklaimnya kembali
sebagai miliknya sendiri. Larangan ini akan tetap berfungsi hingga masa Ya‟juj dan Ma‟juj;

Quran, al-Anbiya, 21;95-6

Larangan sekarang telah diletakan atas sebuah kota (yakni, Jerusalem) yang Kami telah
hancurkan, dan yang penduduknya telah Kami usir, bahwa mereka, penduduknya, tidak
akan dapat kembali untuk mengklaim kembali kota itu sebagai miliknya, hingga Ya‟juj
dan Ma‟juj telah dilepaskan, dan kemudian mereka menyebar ke seluruh arah.

Al Quran mengakui sebagian dari bangsa Israelit yang juga terusir adalah orang-orang
yang beriman kepada Jesus „alayhissalaam sebagai Al Massih yang Sesungguhnya, dan
sebagian lainnya dari bangsa Israelit yang telah menolaknya. (Lihat Quran al-Shaff, 61;14)

Interpretasi kami dari ayat yang dikutip diatas adalah bahwa kota yang dirujuk adalah
Jerusalem. Sebagai konsekuensinya kami memahami bahwa hal ini ditakdirkan secara Ilahi
bahwa seluruh bangsa Israelit – mereka yang menerima Jesus sebagai Al Massih dan

24
mengikutinya, begitu juga mereka yang menolaknya – terusir dari Jerusalem dan dari Tanah
Suci.

Tetapi Al Quran kemudian berlanjut untuk menunjukan sebagai berikut;

Quran, al-‘Araf, 7;168

Dan Kami tebar mereka menjadi golongan-golongan yang terpisah di seluruh bumi;
sebagian dari mereka beriman, dan sebagian dari mereka tidak lebih dari itu; dan yang
(golongan ke dua) Kami uji mereka dengan kebaikan dan keburukan, agar mereka mau
memperbaiki jalannya.

Dunia kemudian menyaksikan sebuah pertunjukan besar yang luar biasa di dalam
sejarah religius umat manusia, bahwa mereka yang menolak Jesus „alayhissalaam, dan yang
karenanya sekarang dikenal sebagai al-Yahud (yakni, Yahudi), dipisahkan sebagai sebuah
Ummat dari mereka yang menerimanya, dan yang mulai sekarang dikenal sebagai al-Nasarah
(yakni, Kristen).

Orang-orang Yahudi dihukum karena penolakannya terhadap Al Massih dengan


dihancurkan menjadi serpihan-serpihan dan potongan-potongan dan ditebarkan di seluruh
bumi sebagai beberapa golongan.

Orang-orang Kristen, yang sekarang diakui sebagai sebuah Ummat terpisah dari orang-
orang Yahudi dan yang juga dikenali di dalam Al Quran sebagai Ahl al-Injil (al-Maidah, 5;48)
dan di dalam sebuah Hadits sebagai Banu Ishaq, diperlakukan secara berbeda. Daripada

25
mengalami nasib yang sama sebagaimana orang-orang Yahudi yang dihancuran menjadi
serpihan dan potongan-potongan dan ditebarkan di seluruh bumi, mereka diberkati oleh Allah
Maha Yang Tinggi untuk pada akhirnya memiliki Negara mereka sendiri dengan
Konstantinopel sebagai ibukotanya. Chapter Tiga mendeskripsikan bagaimana hal itu telah
terjadi. Al Quran merujuk kepada Negara Kristen Suci itu sebagai Rum.

Al Quran juga telah memilih untuk merujuk kepada kedua golongan ini, yakni, Ummat
dari golongan Yahudi dan Ummat dari golongan Kristen, yang keduanya muncul dari Banu
Israil, sebagai Ahl al-Kitab.

Pembaca-pembaca kami sekarang dapat mengerti mengapa Konstantinopel tetap


menjadi sebuah mimpi buruk bagi Yahudi yang menolak Jesus „alayhissalaam sebagai Al
Massih, karena ia pada akhirnya menjadi sebuah rumah bagi mereka yang menerimanya
sebagai seorang Al Massih yang Sesungguhnya. Mereka merasa terancam dengan
Konstantinopel karena ia melambangkan semua hal yang mereka tolak berkaitan dengan Jesus
„alayhissalaam. Tidak ada yang dapat menyenangkan mereka lebih dari untuk melihat
Konstantinopel ditinggali oleh mereka yang benci kepada golongan Kristen tersebut, dan
kemudian untuk melihat nama Konstantinopel terdegradasi ke dalam musium-musium
sejarah.

Dalam banyak cara yang sama bahwa nama „Jerusalem‟ telah digunakan, bahkan di
dalam Al Quran, untuk melambangkan Tanah Suci, dan yang di dalamnya terdapat Negara
Israel Suci, bisa juga nama „Konstantinopel‟ digunakan untuk merujuk Imperium Kristen
Byzantin Suci yang Al Quran merujuknya sebagai Rum. Bukan saja Konstantinopel adalah
ibukota dari Imperium tersebut, tetapi di dalamnya juga terletak Katedral Hagia Sophia yang
merupakan jantung spiritual dari Imperium itu. Di dalam arti simbolik inilah bahwa
Konstantinopel dapat dikenali terletak di dalam Al Quran di dalam sebuah Surah (yakni, Bab)
yang diberinama Imperium Kristen Byzantium sebagai Surah al-Rum. Namun ini, bukanlah
satu-satunya referensi di dalam Al Quran terhadap kota Konstantinopel.

Al Quran dan Rum

Kata Rum muncul pada bagian awal sekali dari Surah tersebut, dan bahkan meskipun ini
hanya satu-satunya contoh yang di dalamnya Al Quran telah menggunakan kata Rum,
26
kendatipun demikian bagian kecil dari Kitab Suci yang di dalamnya kata tersebut muncul
sudah sangat cukup untuk menunjukan bahwa Allah Maha Yang Tinggi mengakui Rum
sebagai segolongan masyarakat Kristen yang berhak atas pertolongan Ilahi-Nya. Sehingga,
mereka tidak bisa, merupakan segolongan orang yang telah meninggalkan agama yang
dibawakan oleh Jesus „alayhissalaam dan yang tidak lagi diakui sebagai yang termasuk ke
dalam Ummat-nya (yakni, komunitas religius yang mengikuti Jesus „alayhissalaam). Justru,
Rum diakui secara Ilahi di dalam Surah ini sebagai Ummat dari Jesus „alayhissalaam, dan
sebagai konsekuensinya, Konstantinopel bukanlah kota yang biasa-biasa saja. Ia adalah
ibukota dari segolongan orang-orang beriman yang mengikuti Jesus „alayhissalaam.

Surah al-Rum juga mendirikan sebuah hubungan positif antara Rum dan Ummat dari
Nabi Muhammad salallahu ‘alayhissalaam.

Di sini adalah teks Arab bagian Al Quran dari Surah al-Rum (Surah nomor 30; ayat 1-7)

Kami megingatkan para pembaca yang ramah bahwa teks Arab dari Al Quran yang
penuh akan mukjizat tidak dapat diterjemahkan ke dalam bahasa-bahasa lain, dan maka apa
yang kami tawarkan adalah berupa penjelasan dan ulasan-ulasan dari tiap ayat. Kami selalu
menggunakan kehati-hatian untuk selalu mengindikasikan hal ini kapanpun kami melakukan
perjalanan untuk menawarkan sebuah interpretasi dari Al Quran dikarenakan hanya Allah
Maha Tinggi lah yang dapat mengkonfirmasi apakah sebuah interpretasi itu benar atau tidak;

Quran, al-Rum, 30;1

Alif Lam Mim.

Ayat pertama ini hanya terdiri dari tiga huruf alfabet Arab. Ayat-ayat semaca ini
termasuk kepada sebagian dari dua bagian Al Quran. Bagian pertama, dikenal sebagai Ayat
Muhkamat, meliputi ayat-ayat yang jelas dan gamblang dan yang hanya membutuhkan sebuah

27
penafsiran. Bagian kedua, yang dikenal sebagai Ayat Mutasyabihat, meliputi ayat-ayat semacam
yang di atas, yang harus diinterpretasikan (di-ta‟wil) demi mendapatkan maknanya. Namun, Al
Quran memperingati, bahwa hanya Allah lah yang dapat mengkonfirmasi apakah sebuah
interpretasi itu benar atau tidak (lihat Surah Ali-Imran 3;7). Maka, kapanpun suatu ayat Al Quran
semacam itu diinterpretasikan, tidak ada seorang pun yang dipaksa untuk menerima interpretasi
tersebut. Penulis ini telah menawarkan sebuah interpretasi dari ayat-ayat Al Quran semacam itu
yang hanya meliputi huruf-huruf dari alfabet Arab. Dia telah melakukannya demikian di dalam
bukunnya yang berjudul „Metodologi untuk Studi Al Quran’

Quran, al-Rum, 30;2

Rum telah dikalahkan.

Quran, al-Rum, 30;3

Kekalahan itu terjadi di sebuah tanah yang dekat, tetapi kendatipun kekalahan ini milik
mereka, mereka akan segera menang.

Quran, al-Rum, 30;4

28
Kemenangan akan datang hanya dalam beberapa tahun; karena Allah lah Yang
mengatur kemenangan Rum – yang sebelumnya, juga yang setelahnya – dan pada hari
kemenangan Rum itu orang-orang yang beriman kepada Al Quran ini akan menyambut
kemenangan tersebut dengan kebahagiaan dan suka cita.

Quran, al-Rum, 30; 5

Kemenangan akan datang karena pertolongan Allah; karena Dia yang memberi
pertolongan kepada siapapun yang Dia kekhendaki, karena Dia sendiri lah Maha Besar,
Pemberi Rahmat.

Quran, al-Rum, 30;6

Ini adalah janji Allah; tidak pernah Allah gagal untuk memenuhi janji-Nya – tetapi
kebanyakan orang tidak mengatahuinya.

Quran, al-Rum, 30;7

29
Pengetahuan mereka terbatas pada kehidupan eksternal yang nampak dari dunia ini,
padahal mereka tetap berada di dalam keadaan lalai dan tidak peduli dan sehingga buta
secara internal mengenai Akhir yang menanti mereka.

Muhammad Asad, seorang penafsir modern Al Quran yang terkenal, mempunyai suatu
hal untuk dibicarakan mengenai pembuka Surah al-Rum ini;

Kekalahan dan kemenangan yang dibicarakan di atas menghubungkan fase-fase akhir


dari abad-abad perjuangan-panjang antara Imperium Byzantin dan Persia. Selama
tahun-tahun awal dari abad ke tujuh bangsa Persia menakhlukan bagian-bagian dari
Suriah dan Anatolia, “tanah yang dekat”, yakni, dekat dari dataran-jantung Imperium
Byzantin; pada 613 mereka mengambil-alih Damaskus dan pada 614, Jerusalem; Mesir
jatuh ke tangan mereka pada 615-16, dan pada waktu yang sama mereka meletakan
kepungan kepada Konstantinopel itu sendiri. Pada waktu turunnya surah ini – sekitar
tahun ke tujuh sebelum Hijrah, bertepatan dengan 615 atau 616 dari era Kristen –
kehancuran total dari Imperium Byzantin terlihat tak terelakan. Orang-orang muslim
yang jumlahnya sedikit yang berada di sekitar Nabi merasa gundah dan putus asa
mendengar kabar-kabar yang benar-benar membingungkan tentang masyarakat
Byzantin, yang merupakan orang-orang Kristen dan, demikian pula, beriman kepada
Tuhan Yang Esa. Masyarakat pagan Quraysh, di sisi lain, bersimpati dengan bangsa
Persia yang, mereka pikir, akan mempertahankan pertentangan mereka sendiri kepada
faham Satu-Tuhan. Ketika Muhammad mengumumkan ayat-ayat Quran di atas yang
memprediksikan sebuah kemangan Byzantin “dalam beberapa tahun”, ramalan ini
diterima dengan cemoohan dari Quraysh. Sekarang sebutan „taruhan‟ (yang umumnya
diterjemahkan sebagai “sedikit”) menunjukan angka di antara tiga dan sepuluh; dan,
sebagaimana hal ini terjadi, pada 622 – yakni, enam atau tujuh tahun setelah prediksi
Qurani – gelombang pasang beralih menguntungkan orang-orang Byzantin. Di tahun
itu, Kasiar Heraklius berhasil mengalahkan bangsa Persia di Issus, selatan Pegunungan
Taurus, dan selanjutnya mengusir mereka keluar dari Asia Minor. Pada 624, dia
melancarkan perang ke dalam wilayah Persia hingga membuat musuh berada dalam
posisi bertahan; dan di awal Desember, 626, pasukan-pasukan Persia telah terusir
seluruhnya.

30
Muhammad Asad, Message of the Quran. Comment on Surah al-Rum; 30;4
(Muhammad Asad, Pesan dari Al Quran. Tafsir atas Surah al-Rum; 30-4)

Imperium Kristen Byzantin telah dikalahkan di dalam perang oleh Imperium beragama
Zoroastria Persia dan Al Quran mengambil catatan dari kekalahan yang terjadi itu „di tanah
yang dekat‟. Para penyembah berhala Arab, yang menentang Nabi dan agama satu-tuhan
Islam yang beliau ajarkan, berpihak dengan Imperium Persia polytheist (penyembah banyak
tuhan) dan sombong atas kemenangan Persia terhadap sebuah Imperium Kristen yang
memiliki banyak kesamaan keyakinan dengan agama Nabi.

Di dalam konteks inilah bahwa Al Quran menyampaikan berita menakjubkan kepada


orang-orang Muslim bahwa Rum akan mencapai kemenangan atas Imperium Persia di dalam
jeda hanya beberapa tahun; dan hal ini tepat apa yang telah terjadi. Al Quran telah dengan
benar meramalkan sebuah peristiwa yang sangat penting dengan implikasi-implikasi strategis
yang menjangkau-jauh hal-hal yang masih belum terjadi, tetapi hal-hal itu merupakan hal
yang akan segera terjadi.

Rum akan Menang Dua Kali – ‘Sebelum’ dan ‘Sesudah’

Tetapi ketika Al Qruan meramalkan bahwa Rum akan segera menang, ia berlanjut
menyatakan bahwa Allah memiliki otoritas untuk mengatur kemenangan di kedua waktu
tersebut, sebelum begitu pula sesudah. Sebagian besar penafsir Al Quran, setuju bahwa ayat
tersebut menginformasikan kita bahwa akan terjadi dua kemenangan, namun sebagian besar
dari mereka menyimpulkan bahwa yang ke dua dari dua kemenangan tersebut terjadi ketika
kemenangan Muslim atas Quraysh di dalam Perang Badr.

Kendala dengan pengelihatan kemenangan Muslim di dalam Perang Badr sebagai yang
ke dua dari dua kemengangan yang diantisipasi di dalam bagian Al Quran tersebut adalah
bahwa hal ini tidaklah cocok dengan konteks yang di dalamnya kata-kata sebelum dan
sesudah muncul di dalam ayat itu. Satu-satunya cara bahwa penggunaan kata sebelum dan
sesudah dapat dimengerti di dalam bagian tersebut adalah jika di sana terdapat sebuah
jawaban terhadap pertanyaan – sebelum apa? Kami menghadapi situasi yang serupa juga
dengan penggunaan kata sesudah, yakni, sesudah apa?

31
Al Quran pasti sedang menunjukan kepada sesuatu yang terletak di antara dua kata-kata
tersebut – sebelum dan sesudah; dan dengan merujuk kepada hal itulah yang terletak di antara
keduanya, bahwa kata sebelum dan sesudah dapat difahami.

Komentar pertama kami adalah bahwa konteks meminta kita untuk melihat kata
sebelum dan sesudah agar dihubungkan kepada Rum, dan maka, untuk merujuk kepada
peristiwa yang memberikan kejelasan di dalam sejarah Rum. Di dalam rujukan kepada
peristiwa itulah kimi dapat mengenali kemanangan pertama Rum terjadi sebelum, dan
kemenangan ke dua terjadi setelah, peristiwa itu.

Pada waktu Al Quran diturunkan, bahkan kemenangan pertama masih belum terjadi;
maka peristiwa yang memberikan kejelasan harus dialokasikan di masa depan. Apakah itu?

Perpecahan Besar Timur-Barat 1054

Pandangan kami adalah bahwa Al Quran mengantisipasikan perpecahan besar Timur-


Barat yang terjadi sekitar empat ratus tahun setelahnya pada tahun 1054, ketika Dajjal
merekayasa terbelahnya Rum menjadi dua. Satu bagian dari Rum tetap bersama
Konstantinopel sebagai ibukotanya, sambil teguh bahwa ia memelihara keimanan Ortodoks
(tradisonalitas) di dalam Kekristenannya. Yang ini menjadi dikenal sebagai Kekristenan
Ortodoks. Bagian barat lainnya dari Rum memeluk epistemologi satu-mata kepunyaan Dajjal
yang menyampaikan sekularisme pertama, dan kemudian materialisme, dan kemudian sebuah
peradaban yang dikenal sebagai Peradaban Barat Modern. Ini adalah peradaban yang
mempunyai kata „Kafir‟ (yakni, tidak beriman) yang tertulis pada keningnya di antara kedua
matanya.

Kejadian aktual yang menghasilkan perpecahan tersebut terjadi ketika Paus Leo IX
menggertak kepada Michael Cerularius dan pengikut-pengikutnya dengan sebuah pengucilan,
dan Patriak di Konstantinopel membalasnya dengan pengucilan yang serupa.

Konstantin telah melakukan sebuah pelayanan hebat demi Kekristenan ketika ia


menyidang sebuah konferensi di Nicaea (di Turki) untuk menyelesaikan pertentangan teologis
yang berkaitan dengan keimanan dari seorang umat Kristen. Perundingan Nicaea disetujui

32
pada sebuah Dekrit Nicaea yang kepadanya sebagian besar penganut Kristen berpegang teguh
hingga hari ini. Dektrit tersebut menyatakan, dalam bagian;

• ... Saya beriman kepada Roh Kudus, Tuhan, pemberi kehidupan


• Yang berasal dari Bapak dan Anak-Nya.
• Yang bersamaan dengan Bapak dan Anak-Nya disembah dan dimuliakan,
• Yang telah berbicara melalui nabi-nabi...

Pada jantung perpecahan itu adalah keputusan dari Kegerejaan Barat untuk meng-edit
dekrit Nicaea tanpa persetujuan dari Kegerejaan Timur. Barat telah memilih untuk
menambahkan kata-kata dan anak-Nya (lihat di atas) kepada teks Dekrit.

Maka perpecahan di anatara Timur dan Barat terjadi dikarenakan perihal-perihal yang
secara langsung memang berhubungan kepada perjuangan demi Kebenaran, khususya
sebagaimana hal itu memberikan perhatian tentang konsepsi Tuhan.

Sekarang kita dapat menyimpulkan bahwa ketika Al Quran menggunakan kata-kata


sebelum dan sesudah sembari meramalkan kedua kemenangan bagi Rum ini merujuk kepada
sebuah kemenangan yang akan terjadi sebelum Perpecahan Besar tersebut, dan kepada
kemenangan lainnya yang akan terjadi setelah Perpecahan tersebut. Kami juga menyimpulkan
bahwa pada kedua peristiwa tersebut orang-orang Muslim akan bersuka cita atas kemenangan
Rum.

Analisis kami dari kemenangan yang pertama, yang terjadi pada masa-kehidupan Nabi
Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam, dan yang beliau juga merayakannya, adalah bahwa
ini mengindikasikan bahwa Allah dan Rasul-Nya, Muhammad, mengakui Rum pada masa itu
sebagai Ummat dari Jesus „alayhissalaam; itu juga berlanjut bahwa hal ini terjadi terlepas dari
fakta bahwa Rum ketika itu menyembah suatu Ketuhanan Tritunggal.

Ini cukup mengherankan bahwa komunitas yang paling awal dari pengikut-pengikut
Jesus „alayhissalaam harus memeluk sebuah keyakinan bahwa Allah Yang Maha Tinggi

33
adalah Tuhan Yang Esa, tetapi juga meliputi tiga orang, yakni, Tuhan Bapak, Tuhan Anak,
dan Tuhan Roh Kudus.

Al Quran menyatakan bahwa iman kepada tritunggal adalah Kufr, dan mencela hal itu,
tetapi juga menggenggam kemungkinan bahwa hanya sebagian dari golongan umat Kristen
yang akan dihukum karena Kufr ini;

Quran, al-Maidah, 5;73

Sungguh, mereka mengingkari Kebenaran ketika mereka berkata, “Perhatikan, Allah


adalah yang ketiga dari Trinitas” – menganggap bahwa tidak ada sesembahan apapun
yang dapat menyelamatkan Tuhan Yang Maha Esa. Dan terkecuali mereka berhenti dari
pernyataan ini, penderitaan yang pedih akan menimpa orang-orang semacam itu dari
golongan mereka yang bertekad untuk menyangkal kebenaran.

Pembaca diingatkan bahwa orang-orang Kristen yang dirujuk di dalam Al Quran


sebagai Rum, dan yang telah menerima pertolongan Ilahi yang dalam konsekuensi darinya
mereka mencapai kemenangan yang disebutkan di dalam Al Quran, adalah orang-orang
Kristen yang sebelumnya telah memeluk keyakinan kepada tritunggal. Sehingga kami
memahami ayat Al Quran di atas sebagai pengakuan terhadap kemungkinan bahwa boleh
terdapat segolongan orang-orang Kristen yang meyakini tritunggal dan yang tetap dapat
menerima pertolongan Ilahi, dan yang sehingga mereka masih tetap diakui sebagai Ummat
dari Jesus „alayhissalaam.

34
Implikasi dari analisis di atas adalah bahwa kemenangan yang ke dua, yang akan datang
kepada setidaknya salah satu dari kedua Rum yang akan muncul setelah perpecahan besar
Kristen Timur-Barat, akan datang kepada segolongan orang yang akan diakui secara Ilahi
sebagai Ummat dari Jesus „alayhissalaam.

Apakah Rum menghilang setelah perpecahan besar Timur-Barat, dan sehingga janji
Ilahi tentang sebuah kemenangan yang ke dua kepada Rum setelah perpecahan, menjadi tidak
mungkin?

Respon kami adalah untuk mengingatkan kepada pembaca bahwa tepat karena hal
inilah Al Quran mengantisipasikan kritik-kritik semacam itu bahwa ia menggunakan kata-
kata sebelum dan sesudah sambil merujuk kepada kedua kemenangan. Rum akan menjadi
pemenang dua kali, sebelum dan sesudah Perpecahan Besar, dan dua kali juga orang-orang
Muslim akan merayakan kemenangan-kemenangan itu.

Al Quran kemudian berlanjut menyatakan bahwa yang di atas merupakan janji Ilahi dan
bahwa Allah tidak akan pernah gagal untuk memenuhi janji-Nya;

Quran, al-Rum, 30;6

Ini adalah janji Allah; tidak akan pernah Allah gagal untuk memenuhi janji-Nya – tetapi
sebagian besar manusia tidak mengetahui.

Sekarang menjadi perlu bagi kita untuk beralih kepada Al Quran untuk melihat apa
yang ia katakan berkaitan dengan kedua Rum (yakni, dua dunia Kekristenan) yang muncul
setelah Perpecahan Besar Timur-Barat.

35
Apakah Al Quran mengatakan sesuatu yang memungkinkan kita untuk mengenali Rum
yang mana yang akan tetap menerima pertolongan ilahi dan menjadi pemenang kedua
kalinya, dan Rum mana yang tidak akan terkualifikasi untuk hal itu? Akankah kemenangan ke
dua Rum yang disebutkan di dalam Al Quran, menjadi kemenangan bagi orang-orang Kristen
Ortodoks atas rival-rival baratnya? Sudahkah Al Quran memunginkan kita untuk
mengantisipasikan bahwa Kristen Ortodoks Russia, yang pada saat ini adalah pemimpin dari
dunia Kristen Ortodoks, akan menjadi pemenang di dalam sebuah perang dengan NATO,
yang adalah aliansi militer Rum Barat?

Apakah Al Quran mengkonfirmasi bahwa akan terdapat golongan masyarakat Kristen


yang akan diakui-secara Ilahi pada Akhir-zaman sebagai pengikut-pengikut Jesus
„alayhissalaam? Apakah Al Quran mengkonfirmasi bahwa ketika Jesus kembali akan tetap
terdapat segolongan orang-orang Kristen hadir di dunia ini yang akan menjadi Ummat-nya?
Kami menjawab pertanyaan-pertanyaan ini pada Chapter berikutnya.

36
37
Chapter Lima,

Al Quran telah Menyatakan bahwa Segolongan Ummat dari Jesus


„alayhissalaam akan Tetap Ada Hingga Akhir Dunia.

Ketika bangsa Israelit melihat Jesus ‘alayhissalaam disalib tepat di hadapan mata
mereka, dan mereka semua teryakinkan bahwa dia telah mati, beberapa dari mereka yang
telah menerima kelahirannya (dari ibu) perawannya dan beriman kepadanya sebagai Al
Massih yang dijanjikan secara Ilahi yang ditunggu-tunggu sejak lama, pasti lah telah
menangis disebabkan oleh kedukaan, sedangkan yang lainnya, mereka yang meghina ibu
perawannya dan menolak klaimnya sebagai Al Massih mereka, pastilah telah bersuka cita.

Apa yang mereka saksikan tepat di hadapan mata mereka membenarkan kepada mereka,
tidak ada lagi bayangan keraguan, kalau dia pasti bukanlah Al Massih, karena Taurat yang
diturunkan kepada Moses, yakni Nabi Musa ‘alayhissalaam telah menyatakan bahwa
siapapun yang mati dengan cara digantung adalah orang yang terkutuk oleh Tuhan
(Deutronomy 21;22-23). Dikarenakan mereka melihat Jesus disalib tepat di hadapan mata
mereka, sekarang telah terkonfirmasi kepada mereka kalau dia tidak mungkin bisa jadi
seorang Al Massih.

Al Quran telah merekam perayaan sarkastik mereka terhadap penyaliban yang telah
membenarkan bagi mereka, penolakan mereka kepada Jesus;

Quran, al-Nisa, 4;157

38
Dan bagaimana bisa mereka membual! “Lihat, kami telah membunuh Al Massih Jesus,
putra Maryam, (yang mengklaim sebagai) seorang Rasul Tuhan!” Tetapi, mereka tidak
membunuhnya, dan tidak pula mereka menyalibnya, tapi hal ini dibuat nampak
demikian bahwa dia telah disalib. Dan, sungguh, mereka yang memegang pandangan-
pandangan yang saling berselisih setelah itu adalah benar-benar dibingungkan, tidak
memiliki pengetahuan (nyata) atasnya, dan hanya mengikuti dugaan. Karena, yang
pasti, mereka tidak membunuhnya.

Allah Maha Tinggi merespon tepat pada momen tersebut dengan berkata kepada Jesus
„alayhissalaam yang mereka lihat telah mati, tetapi yang masih hidup dan sadar. Dia berkata
kepadanya;

Quran, Ali Imran, 3;55

Perhatikan! Allah berkata; “Wahai Jesus, Aku akan mengangkat jiwamu, dan Aku akan
mengangkat dirimu kepada Ku, dan membersihkanmu dari kesesatan-kesesatan dan
hinaan-hinaan dari mereka yang berbuat Kufr terhadap mu dan ibumu; dan Aku
kemudian pada akhirnya akan menjadikan mereka yang mengikuti mu diangkat di atas
mereka yang berbuat Kufr. Ketika hal itu terjadi maka pengikut-pengikutmu akan tetap
berada di posisi dominasi itu terhadap musuh-musuh mereka hingga Hari Kiyamat.
Pada akhirnya, kepada-Ku lah kalian akan harus kembali, dan Aku akan menghakimi di
antara kalian berkaitan dengan semua yang dahulu kalian berselisih.

39
Kita mengetahui dari ayat di atas bahwa kata-kata ini dikatakan kepada Jesus
„alayhissalaam sebelum Allah Maha Tinggi mengambil jiwanya; sehingga dia masih hidup
dan sadar. Tetapi Al Quran kemudian menyatakan bahwa rencana Ilahinya adalah untuk
membuat mereka yang hadir percaya bahwa dia telah mati dengan penyaliban ketika, pada
faktanya, dia akan diselamatkan dari kematian semacam itu, namun tidak satu orang pun yang
akan mengetahuinya;

Quran, al-Nisa, 4;157

... Tetapi, mereka tidaklah membunuhnya, dan tidak pula mereka menyalibnya, namun
ini dibuat demikian agar nampak kepada mereka hal itu telah terjadi...

Hanya ada satu cara bahwa Allah Maha Tinggi dapat mengabil jiwa seseorang tetapi
pada saat yang bersamaan tetap menyelamatkannya dari kematian. Cara apakah itu?

Al Quran mengkonfirmasi bahwa Allah dapat mengambil jiwa dan kemudian


mengembalikannya untuk periode waktu yang telah ditentukan;

Quran, al-Zumar, 39;42

40
Allah Maha Tinggi mengambil jiwa-jiwa pada saat kematian. Namun ada di antara
mereka yang jiwa-jiwanya diambil ketika mereka tertidur yang, tentunya, sebagai
konsekuensinya, tidak mati. Hal ini karena Allah menahan jiwa-jiwa bagi mereka yang
kematiannya telah ditetapkan, dan mengembalikan jiwa-jiwa yang lain untuk periode
waktu yang ditentukan. Dalam semua hal ini, perhatikan, terdapat pesan-pesan bagi
mereka yang benar-benar berfikir!

Maka sekarang kami mengetahui apa yang Allah Maha Tinggi lakukan demi membuat
hal itu nampak kepada mereka yang hadir kalau Jesus „alayhissalaam telah mati dengan
penyaliban, yakni, bahwa Allah mengambil jiwanya, dan selanjutnya mengembalikannya.

Banyak orang Muslim telah diajak untuk meyakini bahwa Allah Maha Yang Tinggi
telah membuat seseorang lain untuk mengambil wujud Jesus, dan orang yang tak berdosa itu,
yang tidak pernah mengklaim diri sebagai Al Massih, disalib tepat untuk alasan tersebut. Hal
ini bukan saja tidak masuk akal, tetapi juga, tidak masuk akal yang berbahaya; dan mereka
yang berpegang kepada keyakinan ini yang mencantumkan perbuatan yang tidak adil kepada
sifat Allah Yang Maha Tinggi harus diperingatkan agar mereka mau memperjuangkannya
pada Hari Penghakiman kelak.

Al Quran kemudian berlanjut memberitahu Jesus (lihat Ali Imran, 3;55 di atas) bahwa
Allah Yang Maha Tinggi akan mengangkatnya kepada Dirinya, maka dia, Jesus
alayhissalaam, akan tetap bersama Allah Yang Maha Tinggi dari sejak hari itu dan
seterusnya. Dia juga diberitahu bahwa Allah Yang Maha Tinggi akan membersihkan dirinya
dari kesesatan-kesesatan dan hinaan-hinaan yang telah dilontarkan kepadanya oleh sebagian
orang-orang Israelit tersebut yang telah menolaknya dan karenanya telah berbuat Kufr.

Apa yang mengikuti kata-kata ini, yang dikatakan kepada Jesus pada saat momen kritis
tersebut, adalah tentunya sangat amat penting terhadap subjek kita ini.

Allah Yang Maha Tinggi menyampaikan kepada Jesus ‘alayhissalaam kabar-kabar


bahwa Dia akan mengangkat mereka yang mengikuti-nya di atas, yakni, mengangkat hingga
kepada sebuah posisi dominasi, atas mereka yang menentangnya, dan ketika hal itu terjadi,
mereka akan tetap pada posisi dominasi itu hingga akhir dunia.

41
Mereka yang mengikuti Jesus „alayhissalaam harus diakui sebagai bagian dariUmmat-
nya – terlepas dari apakah mereka percaya kepada konsep Tritunggal Tuhan atau tidak. Dan
maka kami menyimpulkan dengan sebuah pernyataan yang jelas dari Al Quran bahwa
segolongan Ummat dari Jesus „alayhissalaam akan tetap berada di dunia ini hingga Akhir
Zaman.

Karena kita telah mengenali Rum di dalam Surah al-Rum dari Al Quran sebagai Ummat
dari Jesus ‘alayhissalaam, sebelum perpecahan, sekarang ini bagi kita masih akan harus
menentukan sisi yang mana, yakni, Rum dari Barat ataukah Rum di Konstantinopel, yang
akan tetap menjadi Ummat-nya setelah perpecahan. Ketika Ummat tersebut terkenali,kita tahu
bahwa orang-orang Kristen yang seperti itulah yang akan pada akhirnya mendominasi
(mengalahkan) orang-orang Kristen lainnya hingga akhir sejarah.

42
43
Chapter Enam,

Al Quran dan sebuah Kota di sisi Laut

Bab ini mencoba untuk menjawab pertanyaan; apakah Al Quran membenarkan


kebaradaan dua jenis dari masyarakat Kristen di dalam Rum sebelum Perpecahan Besar 1054
yang akan menolong kita untuk mengenali profil-profil yang membedakan keimanan mereka
setelah Perpecahan? Kita tahu bahwa Rum Barat dan Rum Timur secara geografis berbeda.
Dapatkah Al Quran membantu kita untuk melihat yang manakah dari kedua Rum tersbut yang
merupakan Ummat Jesus „alayhissalaam; dan Rum yang akan diberkati untuk mendapatkan
pertolongan Ilahi dan menjadi pemenang pada kemenangan yang ke dua yang akan terjadi
setelah Perpecahan Besar?

Al Quran menyatakan bahwa orang-orang Muslim akan merayakan kemenangan Rum.


Dikarenakan mereka merayakan kemenangan yang pertama yang telah terjadi sebelum Hijrah
sementara Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam masih berada di Mekkah, mereka
akanlah pasti merayakan kemenangan Rum yang kedua pula;

Quran, al-Rum, 30;4

...dan pada hari kemenangan itu, orang-orang yang beriman akan bersuka cita.

‘Kota di Sisi Laut’

Sekarang kita berjalan menuju suatu bagian dari Al Quran (Surah al-„Araf, 7;163-169)
yang merujuk kepada sebuah „kota-di-sisi-laut’

Chapter tiga dari buku ini telah mengenalkan kita kepada sebuah ‘kota yang berada di
daratan dan berada dilautan’ yang memiliki tiga sisi dan yang sangat mudah dikenali sebagai
Konstantinopel. Kemudian kita belajar dari Kebaikan Allah kepada satu bagian dari Banu
Israil, yang dikenali sebagai Banu Ishaq, yang diberkati untuk menundukan kota tersebut

44
tanpa adanya peperangan. Dan sehingga sekarang kita mengetahui tentang sebuah ‘kota di sisi
laut’ yang dikuasai oleh sebagian dari Banu Israil.

Sekarang Al Quran membawa kita kepada sebuah „kota di sisi laut‟ yang diduduki oleh
segolongan orang yang termasuk kepada Banu Israil. Kita tahu bahwa mereka adalah bangsa
Israelit dikarenakan mereka diwajibkan untuk patuh kepada hukum-hukum Sabbat di dalam
Taurat. Kesejajaran antara kota di dalam Hadits yang dirujuk di atas, dan kota ini yang
sekarang diceritakan di dalam Al Quran, sekarang cukup jelas. Namun Al Quran berlanjut
untuk memberikan bukti lebih yang dengannya kota tersebut dapat dikenali.

Al Quran menceritakan masyarakat Israelit yang hidup di dalam sebuah kota-di-sisi-laut


yang merupakan bangsa Israelit, namun memiliki dua-profil religius. Sementara sebagian dari
mereka berusaha untuk mematuhi Allah, dan sehingga mematuhi Hukum Sabbat dengan setia,
yang lainnya yang imannya hanya sedalam-kulit, tidak memiliki perasaan cemas di dalam
melanggar Sabbat yang dilakukan dengan sengaja, sehingga meninggalkan Hukum Sakral
tersebut;

Quran, al-‘Araf, 7;163

Tanyalah mereka, dan agar mengingatkan mereka, tentang kota yang berdiri di tepi laut;
bagaimana masyarakatnnya khendak mengotori Sabbat kapanpun ikan-ikan datang
kepada mereka, memecah permukaan air pada suatu hari yang padannya mereka
diharuskan memelihara Sabbat – dikarenakan mereka (ikan-ikan) tidak mau datang

45
kepada mereka pada hari-hari lain selain hari-Sabbat! Demikianlah Kami menguji
mereka dengan cara-cara dari perbuatan lalim mereka sendiri

Taurat melarang masyarakat Israelit untuk bekerja pada Hari Sabbat; maka mereka
dilarang untuk mencari ikan pada hari tersebut. Allah menguji mereka dengan membuat ikan-
ikan muncul secara jelas pada perairan-perairan mereka hanya pada Hari Sabbat. Pada semua
hari-hari lainnya ikan tidak mau muncul. Sehingga mereka diuji untuk melihat apakah mereka
akan tetap teguh dalam mematuhi larangan mencari ikan pada Hari Sabbat, atau apakah
mereka akan khendak mencari ikan, dan maka melanggar Sabbat.

Quran, al-‘Araf, 7;164

Sebagian dari mereka melanggar Hukum Sabbat dan pergi mencari ikan. Yang lainnya
yang mematuhi Hukum telah memperingati mereka tentang pelanggaran Hukum.

Sekarang ayat ini (di atas) memberitahu kita bahwa mereka yang tetap setia dalam
mematuhi Hukum tersebut telah menemukan sebuah kesimpulan bahwa mereka yang
melanggar Hukum telah melampaui titik di mana tidak ada jalan untuk kembali. Dan sehingga
mereka bertanya kepada diri mereka sendiri; “Saudara, mengapa kalian memperingatkan
orang-orang yang akan Allah hancurkan atau hukum dengan hukuman yang berat dikarenakan
mereka tidak akan pernah mau merubah perbuatan dosa mereka?” Respon mereka adalah
untuk menerima bahwa orang-orang yang berdosa tersebut tidak akan pernah berubah.
Namun mereka berlanjut untuk menjelaskan bahwa kita melakukan hal demikian agar bisa
terbebas dari kesalahan di hadapan Tuhan kalian, dan agar orang-orang yang berdosa ini
mungkin dapat sadar kepada Nya.

46
Mereka telah diuji, dan sedangkan sebagiannya tetap setia kepada Allah dan mematuhi
Sabbat, yang lainnya telah gagal ujian dengan melanggar Hari Sabbat. Sehingga kita
ditunjukan dengan sebuah profil dari „sebuah kota di sisi laut‟ dengan dua jenis orang-orang
Isaelit. Yang pertama menghormati Hukum Sabbat dan menahan diri dari mencari ikan pada
Hari Sabbat, sedangkan yang kedua tidak menghormati Hukum dan pergi mencari ikan dalam
pelanggaran terhadap Hukum tersebut. Ayat (di atas) kemudian menceritakan keshalehan dari
golongan pertama yang memperingati golongan ke dua yang berdosa tentang perbuatan
mereka. Ketika telah ditunjukan kepada mereka golongan shaleh bahwa para pelanggar
Sabbat tidak akan merubah perbuatan mereka dan akan pada akhirnya menghadapi hukuman
Ilahi, respon dari golongan shaleh adalah untuk menerima hukuman Ilahi yang tak-
terhindarkan itu bagi golongan yang ke dua namun juga untuk memperingati mereka supaya
mereka bebas dari kesalahan di hadapan Allah Maha Tinggi ketika mereka dihukum. Sehingga
hal tersebut tidak dapat dihindari bahwa sebuah perpisahan antara dua golongan yang pada
akhirnya akan terjadi ketika hukuman Ilahi terjadi kepada golongan yang kedua.

Quran, al-‘Araf, 7;165

Dan karenanya, ketika golongan pendosa telah melupakan semua yang mereka telah
diberitahu agar dibawa ke dalam hati, Kami menyelamatkan mereka yang telah
mencoba untuk mencegah perbuatan keji itu, dan menyelimuti mereka yang telah
melenceng kepada perbuatan dosa dengan penderitaan yang pedih bagi kedosaan
mereka.

Mereka Dihukum Sehingga Hidup Layaknya Kera.

Allah Yang Maha Tinggi menunggu sampai golongan pendosa ini telah melewati titik
di mana mereka tidak dapat kembali lagi dalam kedzaliman mereka; yang pada waktunya Dia
menyelamatkan mereka yang setia kepada Nya, sedangkan menghukum mereka yang telah

47
mengkhianati dan meninggalkan Nya dan Hukum Nya dan sehingga pada hakikatnya telah
menjadi golongan orang-orang yang tak-bertuhan.

Quran, al-‘Araf, 7;166

Kemudian, ketika mereka sungguh-sungguh meremehkan dalam melakukan apa yang


mereka telah dilarang untuknya, Kami katakan kepada mereka; Jadilah kera yang hina!

Sedangkan sebagian yang itu dari populasi kota-di-sisi-laut yang tetap setia dalam
mematuhi Sabbat berlanjut untuk tetap menjadi golongan orang-orang yang beriman,
golongan lainnya yang merupakan pendosa yang keimanannya hanya sedalam-kulit sungguh-
sungguh dihukum oleh Allah, dalam konsekuensi dari perbuatan dosa yang terus-menerus
yang mereka perbuat dalam melanggar Sabbat, bahwa Dia mengatakan kepada mereka;
“Jadilah kera yang hina!”

Al Quran membuat sebuah referensi singkat ke dua kepada peristiwa dari pelanggaran
mereka terhadap Sabbat tersebut dan konsekuensi hukuman mereka di dalam Surah yang
pertama;

Quran, al-Baqarah, 2:65

48
Kalian sungguh mengetahui tentang mereka dari golongan kalian yang mengotori
Sabbat, yang kemudian Kami katakan kepada mereka, “Jadilah kera yang hina!”

Yang terakhir Al Quran kembali kepada subjek tersebut untuk yang ke tiga kalinya
ketika ia memperingati (dalam penggalan di bawah) bahwa ia mempersiapkan hukuman yang
besar dari semua peristiwa-peristiwa yang besar bahwa hukuman diberikan kepada mereka
yang mencemooh jalan hidup orang-orang yang berdasar kepada Kebenaran, dan mencemooh
panggilan untuk shalat – bagi mereka yang melanggar Sabbat. Ayat berlanjut untuk
menunjukan bahwa mereka yang melanggar Sabbat akan juga melangga hukum Riba, dan
bahwa dalam melakukan hal demikian mereka akan menyembah kekuasaan-kekuasaan keji.
Allah menghukum mereka dengan hukuman yang paling hebat dari semuannya ketika Dia
mengubah mereka menjadi kera dan babi. Demikianlah hal ini dilanggar ketika umat manusia,
yang seharusnya hidup secara terpuji dan menjunjung cara hidup yang diperintahkan bagi
umat manusia, justru mulai hidup, secara hina, selayaknya kera dan babi;

Quran, al-Maidah, 5;60

Katakan; “Haruskan aku beritahu kepada kalian siapa, yang di hadapan Allah, pantas
atas ganjaran yang lebih buruk dari ini? Mereka yang Allah telah tolak dan yang Dia
telah kutuk, dan yang Dia telah ubah menjadi kera dan babi dikarenakan mereka
menyembah kekuasaan-kekuasaan keji; golongan ini bahkan lebih buruk dalam
kedudukan, dan lebih jauh lagi tersesat dari jalan yang lurus (dibandingkan para
pencemooh).‟

Perintah Ilahi; “Jadilah kera, terhina,” dapat dimengerti dalam tiga cara.

49
Yang pertama hal ini bisa berarti bahwa bangsa manusia diubah menjadi kera secara
harfiah. Kami menolak kemungkinan ini karena seorang bangsa manusia tetap seorang
manusia dari sejak masa penciptaan hingga Hari Penghakiman.

Penjelasan kedua yang mungkin adalah bahwa kera hidup di dalam suatu cara hidup
yang hina, dan ketika seseorang dikutuk untuk hidup seperti kera, dia kemudian akan hidup,
sebagai konsekuensinya, suatu cara hidup yang hina. Kami menolak kemungkinan ini juga
sebab kera tidak dapat memilih cara hidup mereka. Justru mereka hidup dengan cara hidup
yang diperintahkan oleh Fitrah, dan Fitrah tidak mungkin hina.

Penjelasan ketiga yang mungkin, yang adalah penjelasan yang benar, adalah bahwa
bangsa manusia telah dihormati oleh Allah Yang Maha Tinggi sampai suatu derajat bahwa
para malaikat diperintahkan untuk bersujud di hadapan mereka dalam penghormatan. Ketika
seorang manusia meninggalkan cara hidup yang diperintahkan bagi umat manusia dan, justru,
menjalani cara hidup yang mirip dengan cara hidup kera, perbuatan semacam itulah yang
terhina.

Apakah ini mungkin bagi kita untuk mengenali segolongan umat manusia yang
perbuatannya seperti perbuatan kera, dan yang karenanya terhina? Di sini terdapat cara-cara
yang telah siap untuk membuat pengelihatan semacam itu.

Kera tidak memiliki kesadaran akan rasa malu yang berkaitan dengan tuna-busana
publik atau dari kebutuhan apapun berkaitan privasi di dalam hubungan-hubungan seksual.
Namun sejak hari itu di surga ketika Adam „alayhissalaam dan Istrinya menjadi sadar
terhadap ke-tuna-busanaan mereka dan bersegera untuk menutupi diri mereka sendiri dengan
dedaunan, umat manusia telah selalu menutup diri mereka sendiri di dalam area publik, dan
telah selalu melakukan hubungan-hubungan seksual di dalam ruangan pribadi. Dia selalu
melakukannya demikian dalam konsekuensi dari suatu kesadaran atas rasa malu yang
dikaitkan kepada perbuatan yang sebaliknya (yang tanpa mengenakan busana).

Sekarang kita perlu mencari segolongan masyarakat yang keluar dari sebuah kota-di-
sisi-laut, dan yang semestinya mematuhi Hukum Sabbat, yang akan hidup seperti kera, sambil

50
menanggalkan busana di dalam area publik, dan yang konsekuensinya akan menanggalkan
kebutuhan akan ruang privasi pula ketika terlibat di dalam hubungan-hubungan seksual.

Kita dapat dengan mudah menemukan mereka ketika mereka mempromosikan


kampanye-kampanye semacam itu seperti; Go topless! (ayo telanjang dada)! Pada akhirnya
mereka menampilkan diri mereka betul-betul tanpa busana. Kita juga mencari mereka yang
berbusana tetapi juga telanjang, dikarenakan mereka, juga, akan pada akhirnya muncul di
dalam area publik dengan benar-benar tanpa busana – layaknya kera! Yang terakhir kita perlu
mencari bagi peradaban seperti itu yang mengalami sebuah revolusi seksual semacam itu
yang pada akhirnya akan menyaksikan seks-publik.

Kami memililiki satu lagi komentar pada subjek ini sebelum kami berlanjut untuk
mengidentifikasikan kota-di-tepi-laut tersebut.

Di beberapa tempat lain di dalam Al Quran ketika Allah Yang Maha Tinggi berbicara di
dalam suatu cara yang serupa, Dia selalu menahan Diri dari mendeskripsikan segolongan
umat manusia layaknya selain dari umat manusia. Sebagai contoh Dia mendeskripsikan di
dalam ayat di bawah, segolongan orang yang akan seperti keledai, tetapi tidak pernah berkata
bahwa mereka adalah keledai;

Quran, al-Jumu’ah, 62;5

Perumpamaan dari mereka yang dihormati dengan beban Taurat, dan kemudian gagal
untuk menahan beban ini, adalah seperti keledai yang membawa beban kitab-kitab di
atas punggungnya (tetapi tidak mendapat keuntungan darinya). Musibah adalah

51
perumpaan dari orang yang melenceng dalam memberikan kebohongan kepada rasul-
rasul Allah – karena Allah tidak menganugerahi petunjuk Nya kepada golongan dhalim
semacam itu!

Di tempat lain di dalam Al Quran Allah Maha Tinggi mendeskripsikan segolongan


orang yang seperti binatang ternak, tetapi tidak berkata bahwa mereka adalah binatang ternak;

Quran, al-‘Araf, 7;179

Dan sungguh kami telah peruntukan untuk neraka kebanyakan dari Jinn dan Manusia
yang memiliki hati yang dengannya mereka gagal untuk memahami kebenaran, dan
mata yang dengannya mereka gagal untuk melhat, dan telinga yang dengannya mereka
gagal untuk mendengar. Mereka itu seperti binatang ternak – tidak, bahkan mereka
lebih sesat lagi dari itu; itulah mereka, merekalah yang (benar-benar) lalai!

Allah Maha Tinggi bahkan mendeskripsikan segolongan orang sebagai seperti anjing,
tetapi tidak berkata bahwa mereka adalah anjiing;

52
Quran, al-‘Araf, 7;176

Sekarang kalau Kami benar-benar berkekhendak, Kami sungguh dapat menunjungnya


dengan cara-cara dari sana (ayat-ayat); tetapi dia selalu melekat kepada bumi dan
mengikuti hasrat-hasratnya sendiri. Demikianlah, perumpamaan dia seperti seekor
anjing (yang menjulurkan lidah); apabila anda mendekatinya dengan mengancam, dia
akan mengangah dengan lidahnya yang terjulur; dan. Jika anda meninggalkannya
sendirian, dia akan mengangah dengan lidahnya yang terjulur. Seperti itulah
perumpamaan dari mereka yang tersesat dengan mengatakan kebohongan terhadap
rasul-rasul Kami. Katakan (kepada mereka), kisah ini, agar mereka mau berfikir.

Sehingga kita harus berhati-hati untuk mengenali sesuatu yang menakjubkan berbeda di
dalam bahasa Ilahi ketika Allah Yang Maha Tinggi menyatakan kepada segolongan umat
manusia; “Jadilah kera – terhina!” Dia tidak berkata; “Jadilah seperti kera!” Justru Dia
berkata; “Jadilah kera!” Hal ini tidak hanya menampakan bahasa Ilahi yang paling tinggi yang
digunakan terhadap umat manusia, tetapi memberikan kita izin, hamba-hamba Nya, untuk
juga menggunakan bahasa ini bagi orang-orang semacam itu yang telah terkutuk untuk hidup
seperti kera – terhina.

Bahasa keras yang sama muncul sebagaimana yang telah digunakan untuk menceritakan
segolongan pasukan dari Quraysh yang akan menyerang Imam al-Mahdi ‘alayhissalaam.
Nabi Muhammad ‘salallahu ‘alayhissalaam menceritakan pasukan itu sebagai pasukan Kalb;

53
Shahih Muslim

Kalb bisa jadi sebuah suku dengan nama tersebut; namun Kalb juga bisa berarti seekor
anjing. Ini bisa saja bahwa tidak akan ada bukti dari keberadaan sebuah suku di Arabia
dengan nama tersebut pada masa hadirnya Imam al-Mahdi. Bahkan jika sebuah suku
semacam itu khendak direkayasa untuk peristiwa tersebut, sudah pasti bahwa pasukan yang
akan menyerang Imam tidak akan berasal dari suku hasil rekayasa itu. Sebagai tambahan,
kehadiran Imam akan dipancing oleh kematian seseorang yang akan hampir pasti merupakan
seorang Raja Saudi, yang setelahnya keluarga istana Saudi akan terjun ke dalam sesuatu
keadaan perselisihan genting mengenai kepenerusan takhta Saudi. Dikarenakan keluarga
istana Saudi akan tetap menempati takhta Saudi, hal ini berlanjut bahwa akanlah pasukan
mereka yang menyerang Imam al-Mahdi. Di dalam konteks inilah bahwa makna ke dua dari
kata Kalb akan dengan sesuai mendeskripsikan pasukan tersebut.

Kota anakah Itu?

Sekarang akhirnya kita tiba pada momen ketika kita dapat bertanya pertanyaan; Kota
manakah mungkin itu? Kota manakah yang cocok secara pas dengan profil ini secara historis?
Dari kota manakah segolongan masyarakat dan sebuah peradaban muncul yang pada
hakikatnya tidak-bertuhan, dikarenakan mereka dengan sengaja melanggar Hukum Ilahi, dan
yang pada akhirnya akan hidup layaknya kera, dan disebut „kera‟? Kita perlu melihat ke
dalam semua perihal-perihal ini ketika membuat sebuah penentuan berkaitan dengan identitas
dari sebuah kota-di-sisi-laut yang disebutkan di dalam Al Quran;

54
Quran, al-‘Araf, 7;167

Dan perhatikan! Tuhanmu telah memberitahu hal ini bahwa sungguh Dia akan bangkit
menghadapi mereka, hingga Hari Kebangkitan, yang khendak memberikan mereka
penderitaan pedih; sungguh, Tuhanmu sangat cepat dalam genjaran – tetapi, sungguh,
Dia (juga) maha-pengampun, pemberi rahmat.

Bagian dari populasi kota tersebut yang secara konsisten melanggar Sabbat, dan dikutuk
untuk pada akhirnya hidup seperti kera bukannya sebagai umat manusia yang dihormati-
secara-ilahi, lebih lanjut dikutuk oleh Allah Maha Tinggi dengan kutukan yang unik, dan
sehingga memfasilitasi pengenalan kita terhadap identitas dari kota-di-sisi-laut tersebut.
Makhluk keji, yang diciptakan oleh Allah Maha Tinggi agar dilepaskan ke dunia di Akhir-
zaman, sekarang dilepaskan di tengah-tengah mereka dan Al Quran selanjutnya menunjukan
bahwa mereka akan tetap berada di tengah-tengah mereka sebagaimana kutukan Ilahi yang
juga akan berlangsung hingga Akhir Zaman. Makhluk seperti itu yang rentang-usianya
berlangsung hingga Hari Akhir hanyalah Dajjal, Ya‟juj dan Ma‟juj, dan Dabbatul Ard.

Quran, al-‘Araf, 7;168

Dan kami terbarkan mereka sebagai golongan-golongan (terpisah) di seluruh bumi;


sebagian dari mereka beriman, dan sebagian dari mereka tidak lebih dari itu; dan
golongan kedua Kami uji mereka dengan rahmat begitu pula dengan musibah, agar
mungkin mereka mau memperbaiki jalannya.

55
Sehingga ini, adalah moment ketika sebuah pemisahan yang dirancang-secara-Ilahi di
dalam komunitas tersebut yang hidup di dalam kota-di-sisi-laut tersebut dimulai.

Quran, al-‘Araf, 7;169

Dan mereka telah digantikan oleh generasi-generasi (baru) yang – (terlepas dari) telah
mewarisi surat perintah ilahi (Taurat) – tetapi menggenggam kenikmatan-sekejap dari dunia
fana ini dan berkata, “Kami akan diampuni”, lalu ketika mereka siaga, jika kenikmatan-
sekejap semacam itu datang lagi ke hadapan mereka, menggenggamnya (dan membuat dosa
lagi). Tidakkah mereka telah sungguh-sungguh berjanji melalui surat perintah ilahi (Taurat)
untuk tidak menyandangi kepada Allah kecuali apa-apa yang benar, dan (tidakkah mereka)
membaca lagi dan lagi semua yang ada di dalamnya? Dikarenakan kehidupan di akhirat itu
lebih baik (daripada keduanya) bagi mereka semua yang sadar tentang Allah – lalu, tidak
akankah kalian, menggunakan akal?

Hasil akhir dari pemisahan tersebut adalah bahwa generasi-generasi selanjutnya dari
bagian golongan pendosa dari populasi kota-di-sisi-laut tersebut pada akhirnya kehilangan
dunia yang suci dan tetap asyik semata-mata dengan kehidupan duniawi.

Kota manakah ini? Kota manakah yang cocok dengan profil ini?

56
Jawaban kami adalah Konstantinopel; sehingga kami mengenali Rum Barat, yang
berlepas dari Konstantinopel (yakni Rum Timur) dalam Perpecahan Besar 1054, sebagai yang
telah melahirkan peradaban barat yang pada dasarnya tidak-bertuhan yang telah
meninggalkan Hukum Sabbat. Sebagai konsekuensinya, kami lebih jauh melihat kehadiran
Ya‟juj dan Ma‟juj di dalam Rum Barat, dan juga melihat Dajjal sebagai perancang yang
membawa peradaban barat modern hadir ke dunia ini; dan kami melihat pula Dabbatul Ard,
yang sekarang muncul di dalam peradaban ini. Terakhir, kami mengenali bahwa peradaban
barat modern membawa masyarakat-masyarakatnya kepada tata cara hidup tersebut yang
adalah layaknya tata cara hidup kera.

Sekarang kita dapat mengingat Hadits tentang Banu Ishaq yang menundukan sebuah
kota tanpa peperangan. Satu sisi dari kota segitiga tersebut bersatu dengan daratan sedangkan
dua sisi lainnya dikelilingi oleh lautan. Kami mengidentifikasikan kota tersebut sebagai
Konstantinopel. Hadits memberitahu kita bahwa masyarakat dari kota tersebut akan pada
akhirnya mangalami kehadiran Dajjal di tengah-tengah mereka.

Sebagai sebuah konsekuensi dari pengenalan kami terhadap identitas dari kota-di-sisi-
laut yang disebutkan di dalam Al Quran sebagai Konstantinopel, dan dari hubungan antara
Dajjal dan kota tersebut, sekarang kami beralih kepada sebuah studi yang tepat mengenai
Perpecahan Besar yang mematahkan Rum menjadi dua bagian – Rum Barat yang
meninggalkan hukum suci, dan Rum Timur yang tetap berpegang-teguh dalam mematuhi
hukum suci tersebut.

57
58
Chapter Tujuh,

Al Quran, Rum Barat dan Rum Timur

Kita telah menunjukan bahwa ketika Al Quran (Sruah al-Rum, 30;4) merujuk kepada
kemenangan Rum yang akan terjadi atas perintah Allah sebelum dan sesudah, Allah Yang
Maha Tinggi menunjuk kepada suatu peristiwa yang masih belum terjadi, dan dengan
merujuk kepada peristiwa itulah bahwa kemenangan yang pertama akan terjadi sebelum-nya,
dan yang ke dua akan terjadi sesudah-nya. Kami mengidentifikasikan bahwa peristiwa yang
kemudian terjadi adalah Perpercahan Besar Rum pada 1054 yang akhirnya menjatuhkan tirai
perseturuan di antara Barat dan Timur dan konsekuensi darinya Rum Barat dan Rum Timur
pada akhirnya terpisah satu sama lain.

Bentrokan terakhir yang mengunci perpecahan tersebut terjadi ketika bagian barat dari
Rum, yang terletak di Eropa Barat, bertindak secara sepihak untuk mengubah pernyataan
fundamental dari keimanan yang telah disetujui oleh sebagian besar umat Kristen di Nicaea
pada tahun 325 (lebih dari 700 tahun sebelum 1054). Dekrit Nicene tersusun dalam beberapa
bagian dan digunakan pada Perundingan Nicaea Pertama (325) dan direvisi dengan tambahan-
tambahan oleh Perundingan Konstantinopel Pertama (281), adalah sebuah dektrit yang
merangkum keimanan ortodoks Kegerejaan Kristen dan digunakan di dalam peribadatan
sebagian besar Gereja-gereja Kristen. Pencapaian utama dari Perundingan Nicaea adalah
bahwa hal ini telah menyelesaikan urusan yang paling menjengkelkan bagi sebagian besar
umat Kristen tentang hubungan antara Bapak dan Anak di dalam keyakinan Kristen dari suatu
Tritunggal Ketuhanan.

Bapak, Anak, Ibu dan Roh Kudus

Rum Timur, yakni, Konstantinopel, berpegang kepada keyakinan bahwa Bapak adalah
Tuhan yang Tertinggi, bahwa Anak tidak setara terhadap Tuhan yang Tertinggi, dan maka
bahwa Roh Kudus berasal dari Bapak. Rum Barat mengubah pernyataan fundamental yang
telah disepakati tersebut dengan menambahkan kepada Dektrit Nicaea deklarasi bahwa Roh
Kudus berasal dari Bapak begitu pula dari Anak. Mereka melakukan hal demikian demi
mengangkat sang Anak agar menjadi Tuhan yang setara dengan sang Bapak.

59
Tepat perubahan inilah yang telah diciptakan oleh Rum Barat untuk mengangkat sang
Anak kepada posisi yang setara dengan sang Bapak yang Al Quran merespon kepadanya di
dalam penggalan berikut;

Quran, al-Maidah, 5;116

Perhatikan! Allah akan bertanya; Ya Jesus, putra Maryam! Apakah kamu yang
mengatakan kepada mereka, „Sembahlah aku dan ibuku sebagai Tuhan di sisi Allah‟?

Pembaca-pembaca kami sebaiknya memperhatikan dengan hati-hati bahwa Allah Yang


Maha Tinggi tidak mempertanyakan Jesus „alayhissalaam atas urusan-urusan lain semacam
Allah Maha Tinggi melahirkan seorang anak, atau bahwa Jesus adalah anak yang dilahirkan
dari Allah. Justru pertanyaan tersebut secara langsung terhubung kepada Perpecahan Besar
1054 dan usaha dari Rum Barat untuk mengangkat sang Anak kepada posisi yang setara
terhadap sang Bapak.

Allah Maha Tinggi juga mempertanyakan Jesus tentang penyembahan kepada Ibunya
„alayhassalaam, dan di dalam perihal ini juga, Rum Barat berpisah dari Rum Konstantinopel
ketika ia mengangkat Maryam kepada posisi yang di dalamnya ia menjadi sebuah obyek
sesembahan. Umat Kristen Ortodoks tidak menyembah Maryam!

Al Quran juga merespon kepada keyakinan yang salah bahwa Roh Kudus berasal dari
sang Anak dan sang Bapak ketika ia menyatakan bahwa Ruh (Kudus) berasal dari perintah
Allah;

60
Quran, al-Isra, 7;85

Dan mereka mempertanyakan mu tentang Ruh (yakni, Ruh al Qudus atau Holy Spirit).
Katakan; “ Ruh tersebut berasal dari Perintah Allah; dan kalian hanya telah diberi
sedikit pengetahuan tentang urusan ini‟

Dari keseluruhan ayat di atas Al Quran sangat kritis kepada Rum Barat, dari pada Rum
Timur. Sebagai konsekuensinya haruslah terlihat bahwa Al Quran tidak memperlakukan
seluruh umat Kristen (dan Yahudi) dengan cara yang sama. Justru ia mengakui bahwa
sebagaian dari umat Kristen (dan Yahudi) memanglah beriman, sementara sisanya tidak;

Quran, Ali ‘Imran, 3;110

... Kalau lah para Ahli Kitab (yakni, Yahudi dan Kristen) beriman (kepada Muhammad
sebagai seorang Nabi dari Tuhan Yang Esa dan kepada Al Quran sebagai Wahyu Nya),
itu akan menguntungkan bagi mereka; di antara mereka terdapat golongan yang
memiliki iman, tapi sebagian besar dari mereka adalah pelanggar sesat”

Konsekuensi dari pernyataan Allah Maha Tinggi yang tidak ambigu di atas yang di
dalamnya Dia telah menegaskan bahwa di antara orang-orang Kristen dan Yahudi (yakni,

61
orang-orang Ahli Kitab) terdapat mereka yang memiliki iman, sedangkan sebagian besar dari
mereka adalah para pembuat dosa di dalam perbuatannya, sistem makna di dalam Al Quran
atas subjek tersebut haruslah berupa satu hal yang dengannya kita dapat mengidentifikasikan
dan menggariskan kedua golongan, yakni, mereka yang perbuatannya berada di dalam sikap
yang konsisten dengan golongan orang-orang yang memiliki iman, dan mereka yang memiliki
perbuatan yang sebaliknya.

Segolongan orang yang memiliki iman tidak akan melabuhkan perasaan-perasaan


kebencian di dalam hati mereka terhadap orang-orang yang beriman kepada Allah Maha
Tinggi; tidak juga segolongan orang yang memiliki iman akan menjadi kawan dan aliansi dari
mereka yang hatinya diisi oleh kebencian semacam itu. Maka kita dapat dengan mudah
mengidentifikasikan mereka di antara umat Kristen dan Yahudi yang adalah segolongan
orang tanpa keimanan.

Al Quran cukup eksplisit mengidentifikasikan segolongan dari orang-orang Yahudi


sebagai orang-orang yang hatinya akan menampakan kebencian yang hebat bagi Islam dan
umat Muslim. Hal ini termanifestasi pada masa-hidup Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi
wasalaam, dan telah sekali lagi memanifestasikan dirinya pada zaman modern yang di
dalamnya segolongan orang-orang Yahudi telah menciptakan Pergerakan Zionis;

Quran, Al-Maidah, 5;82

62
Yang paling kuat di antara orang-orang dalam permusuhannya kepada orang-orang
beriman yang akan kalian temukan adalah orang-orang Yahudi dan Pagan (Musyrikun);
dan yang paling dekat di antara mereka dalam kasih sayang kepada orang-orang
beriman yang akan kalian temukan adalah mereka yang dengan terbuka
memproklamirkan, “Kami adalah orang-orang Kristen”; dikarenakan di tengah-tengah
mereka terdapat pendeta-pendeta (yang mencurahkan kehidupan mereka untuk
mengajar dan mengurus aturan-aturan keagamaan) dan orang-orang yang telah
memeluk kerahiban (dan sehingga melepaskan keduniawian), dan mereka tidaklah
sombong.

Kami adalah Orang-orang Kristen!

Tidak saja Al Quran mengidentifikasi dalam ayat di atas golongan orang-orang Yahudi
sebagai Ahli Kitab yang tidak memiliki iman, tetapi juga berlanjut untuk mengidentifikasi
mereka (di antara Ahli Kitab) yang akan menampakan cinta dan kasih sayang bagi orang-
orang Muslim – dan sehingga juga menampakan suatu tanda penting dari keimanan. Mereka
adalah segolongan orang yang dengan bangga dan bersungguh-sungguh menyatakan diri
mereka bahwa; “Kami adalah orang-orang Kristen”

Golongan Kristen yang menampakan cinta dan kasih sayang bagi Islam dan bagi umat
Muslim sungguh muncul pada permulaan Islam ketika Negus dari Abyssinnia (yakni, yang
sekarang Ethiopia) menolak permintaan dari Mekkah untuk memulangkan kembali orang-
orang Muslim (yang adalah budak atau semi-budak) yang telah melarikan diri dari
penganiayaan dan penindasan di Mekkah, dan telah mencari suaka di Abyssinia. Memang,
ketika Negus meninggal, dan kabar kematiannya sampai kepada Nabi Muhammad salallahu
‘alayhi wassalaam di Madina, beliau melaksanakan sholat jenazah untuknya dari kejauhan,
sehingga mengakuinya sebagai seorang Kristen yang memiliki iman kepada Allah Maha
Tinggi terlepas dari sebagian keyakinan-keyakinan Kristiani-nya. Betul-betul tidak terdapat
bukti dari Nabi Muhammad „salallahu ‘alayhi wassalaam, yang melaksanakan shalat jenazah
tersebut, bahwa Negus telah melepaskan keyakinannya kepada Jesus „alayhissalaam sebagai
anak dari Tuhan, atau bahwa dia telah berhenti menyembah Jesus; tidak pula kita mempunyai
bukti semacam itu dari golongan orang-orang Kristen yang dipimpinnya. Ketika tidak
terdapat bukti semacam itu dari dua sumber utama ini, bukti dari sumber-sumber sekunder
tidaklah memiliki nilai keilmiahan.

63
Ini merupakan suatu kepastian bahwa golongan Kristen semacam itu akan muncul
sekali lagi di dalam proses sejarah dalam bingkai-waktu yang akan sesuai dengan kemunculan
golongan Yahudi Zionis yang sejaman yang menampakan kebencian paling hebat bagi Islam
dan orang-orang Muslim. Permusuhan itu sangat nampak di dalam penindasan tak ber-
prikemanusiaan mereka terhadap masyarakat tak-berdosa Gaza di Tanah Suci.

Ayat Al Quran memberikan tanda-tanda penting yang dengannya golongan orang-orang


Kristen semacam itu yang akan sangat dekat dalam cinta dan kasih sayang kepada orang-
orang Muslim akan dikenali;

Mereka akanlah segolongan masyarakat Kristen yang memelihara institusi kerahiban


(keulamaan) dan yang para pendetanya, dari Patriak mereka ke bawa hingga pendeta
terendah, akan menunjukan cinta dan kasih sayang yang murni bagi Islam dan orang-orang
Muslim. Hal ini barang tentu tidak termasuk Vatikan dan keimanan Katolik Roma,
Kegerejaan Anglican (Inggris), dan semua kegerejaan-kegerejaan Kristen lainnya di dalam
Kekristenan Barat.

Mereka akanlah segolongan masyarakat Kristen yang memelihara institusi kegerejaan


(kebiaraan), dan yang rahib-rahibnya akan menampakan cinta dan kasih sayang bagi Islam
dan orang-orang Muslim. Hal ini sudah barang tentu tidak termasuk kekristenan Barat yang
telah hampir secara total meninggalkan kegerejaan dan cara hidup kebiaraan.

Mereka akanlah segolongan masyarakat Kristen yang di dalam perbuatannya tidak


terdapat arogansi kesombongan. Hal ini lagi-lagi tidak termasuk golongan orang-orang
Kristen itu yang telah membawa peradaban barat modern ke dunia dengan agenda arogan
yang belum pernah ada sebelumnya untuk memaksakan aturannya yang tidak adil dan
menindas kepada seluruh umat manusia dengan ujung pedang yang berlumran-darah.

Mereka akanlah segolongan masyarakat Kristen yang akan secara terbuka dan bangga
mengidentifikasikan diri mereka sebagai „Orang Kristen‟. Hal ini akan mengecualikan
golongan orang-orang Kristen dari peradaban barat modern yang tersekularisasi yang
identitas utamanya adalah bersama Negara mereka, daripada bersama agama mereka.

64
Mereka tidak mungkin berupa sejumlah kecil golongan orang-orang Kristen yang
menyembah Allah sebagaimana tertulis di dalam Al Quran, dan sehingga tidak menyembah
Jesus „alayhissalaam sebagai orang ketiga di dalam tirnitas; dan tidak menyatakan bahwa
Allah Maha Tinggi memiliki seorang anak, dst. Malah, mereka akan berupa sebuah komunitas
dari masyarakat Kristen lengkap dengan para pendeta dan rahib mereka, dan sehingga dengan
mudah dikenali. Seseorang tidak akan perlu untuk mencari mereka di dalam cerukan dan
celah dengan sisir yang rapat!

Al Quran juga telah memberitahu kita, di dalam suatu penggalan yang sangat penting di
dalam sebuah Surah yang dinamakan dengan surah masyarakat Kristen, yakni, Surah al-Rum,
bahwa Rum, atau Imperium Kristen Byzantin yang pernah dikalahkan oleh orang-orang
Persia, akan segera membalikan kekalahan dan menjadi pemenang;

Quran, al-Rum 30;1-5

Orang-orang Byzantin telah dikalahkan di daratan yang dekat, tetapi, kendatipun


mereka kalah, dalam beberapa tahun mereka akan menang; (karena) bersama Allah lah
semua kekuasaan keputusan berada, sebelumnya dan setelahnya. Dan pada hari
(kemenangan) itu orang-orang beriman akan merayakan dalam (respon terhadap
pertolongan Allah); (karena) Dia memeberikan pertolongan kepada siapapun yang Dia
kekhendaki, sebab Dia sendirilah Yang Maha Kuasa, pemberi rahmat.

65
Penggalan dari Al Quran (di atas) berlanjut dengan menyatakan bahwa pada hari
kemenangan Byzanin orang-orang Muslim akan merayakan kemenangan (Byzantin) tersebut
sambil mengakui bahwa hal itu dicapai dalam konsekuensi dari pertolongan Allah. Implikasi
dari hal tersebut adalah bahwa Kristen Byzantin beriman kepada Jesus „alayhissalaam
sebagai anak Tuhan, dan mereka menyembah Jesus sebagai seorang ke tiga di dalam
Tritunggal Tuhan, dan penyembahan mereka kepada Jesus sebagai orang ke tiga dalam
Tritunggal Tuhan, tidak menghalangi orang-orang Muslim untuk merayakan kemenangan
Kristen tersebut, tidak pula hal itu mencegah Allah Maha Tinggi dari menolong orang-orang
Kristen tersebut untuk menggapai kemengan tersebut.

Maka kepada Rum (Timur) lah bahwa Al Quran telah menunjukan ketika ia
mendeklarasikan bahwa akan terdapat segolongan orang-orang Kristen yang akan paling
dekat dalam cinta dan kasing sayang bagi orang-orang Muslim.

Al Quran berlanjut untuk mengecualikan segolongan orang-orang Kristen tertentu dari


mereka yang akan menjadi golongan yang paling dekat dalam cinta dan kasih sayang bagi
oang-orang Muslim. Ia mendeklarasikan golongan Kristen semacam itu (dan Yahudi juga)
bahwa mereka tidak akan pernah puas sampai mereka berhasil dalam membuat orang-orang
Muslim untuk melepaskan Islam dan, justru agar mengikut jalan hidup mereka;

Quran, al-Baqarah, 2;120

Karena, tidak akan orang-orang Yahudi senang dengan kalian, tidak pula orang-orang
Kristen, kecuali kalian mengikuti jalan ajaran mereka...

Sikap arogan terhadap orang-orang Muslim ini ditemukan secara eksklusif di antara
Rum Barat, yaitu, golongan Kristen yang berlokasi di dalam peradaban barat modern.

66
Jangan mengambil golongan Kristen dan Yahudi semacam itu sebagai Kawan dan
Aliansi kalian!

Yang terakhir Al Quran menyampaikan tindakan yang menumbangkan terhadap


golongan Kristen dari Barat modern (yaitu, Rum Barat) ketika ia melarang orang-orang
Muslim dari menjalin persahabatan dan aliansi dengan golongan Kristen semacam itu yang
telah menjadi kawan dan aliansi bagi golongan Yahudi di dalam sebuah aliansi Judeo-Kristen;

Quran, al-Maidah, 5;51

Wahai kalian yang telah mengapai keimanan! Jangan mengambil golongan Yahudi dan
Kisten (yang semacam itu) sebagai kawan dan aliansi yang, diri mereka sendiri, adalah
kawan dan aliansi dari satu sama lainnya. Dan siapapun dari kalian yang menjadi aliansi
dengan mereka menjadi, sungguh, bagian dari mereka; perhatikan, Allah tidak akan
memberi petunjuk kepada orang-orang dzalim semacam itu.

Sangat disayangkan, kami harus menjelaskan, lagi dan lagi dan lagi, aplikasi dari
metodologi yang benar yang menyampaikan makna yang benar dari ayat Al Quran yang
semuanya-penting ini.

Mereka yang mengadopsi metodologi yang tidak tepat dalam mempelajari sebuah ayat
dari Al Quran secara terpisah (atau berdiri-sendiri) telah menjelaskan bahwa ayat tersebut
berkata golongan Yahudi dan Kristen adalah kawan dan aliansi satu sama lain.

67
Respon kritis kami yang pertama terhadap sebuah penjelasan semacam itu adalah
bahwa golongan Yahudi dan Kristen tidak pernah menjadi kawan dan aliansi (atau
penyokong, atau kawan pelindung) dari satu sama lainnya di sepanjang sejarah hingga zaman
modern. Mereka betul-betul bukanlah kawan dan aliansi satu sama lain ketika Al Quran ini
diturunkan. Pada faktanya, persahabatan dan aliansi Yahudi-Kristen tidak pernah dikukuhkan
hingga pada Perundingan Kedua Vatikan (1962-65) membebaskan golongan Yahudi dari
dakwaan penyaliban Jesus „alayhissalaam.

Jadi penjelasan apapun dari ayat tersebt bahwa golongan Kristen dan Yahudi adalah
kawan dan aliansi atau penyokong, atau pelindung satu sama lain adalah jelas-jelas salah.
Justru, golongan Kristen membenci Yahudi yang mereka salahkan atas penyaliban Jesus
„alayhissalaam yang mereka sembah sebagai Tuhan. Orang-orang Yahudi, di sisi lain,
menolak kesyirikan Kristen dalam penyembahan mereka kepada Jesus sebagai Tuhan, juga
dalam pernyataan mereka bahwa Tuhan mempunyai seorang anak, dan bahwa Tuhan adalah
tiga orang dalam Satu, dst.

Dalam menjelaskan ayat tersebut dalam cara yang mereka punya, terjemahan-
terjemahan dan penjelasan-penjelasan ini telah membuka jalan terhadap kritik-kritik untuk
menyatakan bahwa Al Quran telah membuat suatu pernyataan yang jelas-jelas keliru.

Yang kedua, bahkan hari ini setelah kemunculan misterius dari sebuah aliansi Judeo-
Kristen Zionis, tidak semua golongan orang-orang Kristen dan tidak semua golongan orang-
orang Yahudi adalah aliansi dari satu sama lain. Memang, sebagian besar golongan orang-
orang Yahudi pada mulanya menentang Pergerakan Zionis yang mencetak aliansi Judeo-
Kristen tersebut, dan hingga hari ini terdapat komunitas-komunitas Yahudi yang menolak
aliansi Judeo-Kristen. Banyak orang-orang yahudi yang dibunuh dikarenakan pertentangan
mereka kepada tujuan aliansi Judeo-Kristen untuk menciptakan sebuah Negara Yahudi di
Tanah Suci. Terdapat banyak orang-orang Kristen pula, yang menolak aliansi ini bersama
dengan orang-orang Yahudi. Ornag-orang Kristen seperti itu dan orang-orang Yahudi seperti
itu hampir tidak mungkin bisa terkesan dengan sebuah Al Quran yang, menurut penjelasan
ayat yang ini, membuah suatu pernyataan berkaitan dengan mereka yang jelas-jelas keliru.

68
Yang ketiga, Allah Sendiri mendeklarasikan bahwa segolongan orang-orang Kristen
akan menjadi yang paling dekat dalam persahabatan dan aliansi dengan orang-orang Muslim.
Hal ini telah terjadi di dalam sejarah, dan akan terulang pada masa itu (sebagaimana
disebutkan sebelumnya di bagian ini) ketika orang-orang Yahudi akan kembali menampakan
kebenciannya yang paling hebat bagi orang-orang Muslim. Al Quran akan berkontradiksi
dengan dirinya sendiri jika ia khendak melarang persahabatan dan aliansi dengan segolongan
orang yang paling dekat dalam cinta dan kasih sayang bagi orang-orang Muslim.

Justru, ayat Al Quran mengantisipasikan sebuah rekonsiliasi misterius di antara satu


bagian dari dunia Kristen dan satu bagian dari dunia Yahudi yang akan kemudian mencetak
sebuah aliansi Judeo-Kristen di antara diri mereka sendiri. Tidak mungkin ada keraguan
bahwa Al Quran di sini merujuk kepada alians Judeo-Kristen Zionis tersebut yang bertempat
tepat di jantung peradaban barat modern. Kegerejaan Katolik Roma, yang dipimpin oleh
Vatikan, memainkan sebuah peran yang sangat penting sekali di dalam mencetak aliansi
tersebut. Masyarakat Muslim di Bosnia, Kosovo, Macedonia, Albania, dll., nampak tidak
menyadari bahwa faktanya NATO adalah pasukan militer dari aliansi Judeo-Kristen Zionis
tersebut.

Dengan orang-orang Kristen yang ini dan orang-orang Yahudi yang itu lah, dan tidak
dengan semua orang-orang Kristen dan tidak dengan semua orang-orang Yahudi, bahwa Al
Quran telah melarang persahabatan dan aliansi.

Kami memulai dengan ayat Al Quran yang mendeskripsikan sebagian besar dari orang-
orang Kristen dan Yahudi sebagai orang-orang yang dzalim. Karakter dzalim dari mereka
yang memimpin Kekristenan barat cukup terbukti dalam penerimaan yang semakin tinggi
kepada homoseksualitas oleh Negara-negara Kristen barat. Ketika seorang laki-laki dapat
menikahi seorang laki-laki lain dan mendapatkan sebuah sertifikat legal pernikahan di dalam
Kekristenan barat (yaitu, Rum Barat), masyarakat Kristen seperti itu lah yang harusnya
dikenali sebagai orang-orang tanpa iman.

Kami menyimpulkan dengan mengingatkan para pengkritik kita bahwa kami tidak mesti
berhadapan di dalam sebuah pencarian yang bersifat theologi untuk golongan Kristen seperti
itu yang akan paling dekat dalam cinta dan kasih sayang bagi orang-orang Muslim; justru

69
kita akan mengenali mereka ketika mereka menampakan cinta dan kasih sayang itu. Kami
juga mengingatkan kepada para pengkritik kami bahwa bukanlah kami, orang-orang Muslim,
yang akan menentukan apakah mereka adalah orang-orang Kristen yang sebenarnya atau
tidak. Justru, Al Quran menyatakan bahwa merekalah yang menyatakan diri mereka sendiri
‘orang-orang Kristen’. Ketika itu terjadi, penulis ini akan mengenali mereka sebagai
golongan masyarakat Kristen yang dirujuk di dalam tersebut, merangkul mereka di dalam
sebuah aliansi Muslim-Kristen, dan maju di dalam proses sejarah yang akan segera
menyaksikan penakhlukan Konstantinopel, sembari meninggalkan para pengkritik penolak
yang keras-kepala di belakang.

70
71
Chapter Delapan,

Implikasi dari Kemenangan Rum yang kedua dan Penakhlukan


Konstantinopel setelah Perang Besar

Sebagaimana buku ini hampir selesai kami mengingatkan para pembaca yang ramah
bahwa Al Quran menyatakan (dalam Surah al-Rum) bahwa Kristen Rum akan dua kali
menjadi pemengan – sebelum, juga sesudah!

Kami tidak bersetuju dengan penafsir-penafsir Al Quran yang memandang bahwa


kemenangan kedua yang diramalkan terjadi pada Pertermpuran Badr. Malah, kami bersikeras
bahwa Al Quran telah menyatakan bahwa Rum akan dua kali menjadi pemenang, dan
kemangan pada Badr bukanlah kemenangan bagi Rum. Sebagai tambahan, interpretasi dari
kemenangan kedua sebagai kemenangan Muslim di dalam Pertempuran Badr bagaimanapun
caranya tidak menjelaskan perihal sebelum dan sesudah yang digunakan di dalam ayat ini.

Di dalam chapter sebelumnya kami menawarkan bukti yang substansial dari Al Quran
yang secara meyakinkan telah mendemonstrasikan bahwa Rum Timur akan memenuhi janji
Ilahi dari sebuah kemenangan ke dua tersebut. Kami juga menawarkan sebuah interpretasi
dari penggunaan terminologi istilah sebelum dan sesudah untuk mengindikasikan bahwa
kemenangan pertama Rum terjadi sebelum Perpecahan Besar, dan maka sebelum perpisahan
jalan antara Rum Timur dan Rum Barat, kemenangan ke dua tersebut tidak akan datang
sampai beberapa lama setelah perpisahan jalan tersebut.

Karena Al Quran memberikan informasi yang akurat yang dengannya kita dapat
mengetahui kapan kemenangan pertama Rum akan terjadi, hal ini menjadi tidak mungkin jika
Allah Maha Tinggi khendak meninggalkan orang-orang beriman seluruhnya di dalam
kegelapan berkaitan dengan kemenangan yang kedua. Implikasinya adalah bahwa Nabi
Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam pastilah telah membuat satu penyebutan tentang
perang tersebut yang akan menyaksikan kemenangan kedua Rum.

Di dalam buku kami yang berjudul Al Quran, Perang Besar dan Barat, kami
menyediakan bukti substansial dari Al Quran bahwa Rum Timu, yang dipimpin oleh Kristen
Ortodoks Russia, akan menjadi pemenang di dalam Perang Besar tersebut melawan Rum

72
Barat. Ketika kemenangan kedua tersebut terjadi, orang-orang Muslim, yang merayakan
kemenangan pertama Rum, akan kembali merayakan kemenangan yang ke dua tersebut.

Sehingga mereka akan berada di sisi yang benar dalam sejarah, sedangkan mereka yang
dikendalikan kepada kegilaan kefrustasian dan amarah dikarenakan kemenangan Rum yang
kedua akan terlihat berada pada sisi yang salah dalam sejarah.

Jika masyarakat yang seperti itu berada dalam penguasaan atas Konstantinopel, maka
implikasi dari kemenangan Rum yang kedua seharusnya sudah jelas bagi mereka. Tetapi, di
karenakan mereka akan betul-betul tercuci-otak, ini membuat perlu bagi kita untuk
menjelaskan kepada mereka apa-apa yang seharusnya jelas bagi mereka; dan bahwa,
memang, ini adalah satu tujuan utama dari buku ini.

Implikasi Kemanangan Rum yang ke Dua.

Hal ini seharusnya tidak sulit bagi pembaca-pembaca kami untuk mengantisipasi bahwa
kemenangan Rum yang ke dua, yang orang-orang Muslim akan kembali merayakannya
sebagaimana mereka telah melakukannya pada saat kemenangan yang pertama, akan
membawa kedua golongan komunitas relijius ini semakin dekat satu sama lain, yakni, dunia
Islam dan dunia Kristen Ortodoks, atau Rum Timur.

Kalaupun terdapat keraguan berkaitan dengan nasib dari golongan masyarakat Kristen
dan Yahudi yang seperti itu yang dipandang oleh Allah Maha Tinggi sebagai orang-orang
beriman, tetapi yang tidak berada di dalam Rum Timur, atau dunia Muslim, seharusnya jelas
bahwa seluruh umat manusia, termasuk orang-orang Kristen dan Yahudi seperti itu, akan
mengikuti hati mereka sendiri untuk bergabung dengan orang-orang Kristen Ortodoks dan
Muslim ketika mereka menyaksikan kemenangan Rum yang ke dua.

Mereka, di sisi lain, yang hatinya tetap terisi dengan kebencian bagi orang-orang
Muslim, juga bagi orang-orang Kristen Ortodoks, bahkan setelah kemenangan Rum yang ke
dua di dalam Perang Besar, akan tertinggal di belakang sebagaimana sejarah terus bergerak
menuju klimaks tertinggi ketika Al Massih yang sebenarnya kembali ke dunia untuk
membereskan Al Massih yang palsu.

73
Di sana akan tetap terdapat suatu komunitas signifikan dari orang-orang Muslim,
bahkan setelah Perang Besar, yang akan tetap sangat buta dan betul-betul tercuci-otak bahwa
mereka akan terus melawan Rum Timur, dan akan melakukan semua hal yang mungkin yang
mereka bisa untuk mencegah kedua dunia dari orang-orang yang beriman, yakni, Rum Timur
dan dunia Islam, dari semakin dekatnya mereka satu sama lain. Mereka akanlah orang-orang
Muslim itu yang berpihak bersama Imperium Ottoman dan yang akan tetap mengendalikan
kekuasaan di Konstantinopel bahkan setelah Perang Besar.

Imperium Ottoman

Ketika Imperium Ottoman menakhlukan Konstantinopel pada 1453, dan Ummat yang
menerima Jesus „alayhissalaam sebagai Al Massih yang sebenarnya kehilangan ibukota
mereka, orang-orang Yahudi dan aliansi Kekristenan barat mereka dengan konsisten berusaha
untuk 600 tahun selanjutnya untuk meyakinkan bahwa pengendalian atas kota tersebut akan
tetap bersama mereka yang dapat mencegah suatu aliansi antara orang-orang Muslim dan
Kristen Ortodoks terjadi.

Mimpi buruk mereka adalah bahwa sebuah penakhlukan Akhir-zaman terhadap kota
tersebut, sebagaimana yang telah diramalkan oleh Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi
wassalaam akan mencipatakan jalan tepat bagi aliansi semacam itu. Seharusnya hal tidak sulit
bagi pembaca-pembaca kami untuk menyadari bahwa ketika Konstantinopel ditakhlukan,
sebagaimana yang diramalkan oleh Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam, orang-
orang Muslim akan mengembalikan Katedral Hagia Sophia kepada dunia Kristen Ortodoks
dan bahwa perkembangan yang seperti itu akan memfasilitasi, jika tidak mengunci, suatu
aliansi Akhir-zaman di antara mereka yang mengikuti Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi
wassalaam dan mereka yang mengikut Jesus, Al Massih yang sebenarnya „alayhissalaam.

Mimpi buruk tambahannya adalah bahwa konsekuensi kehilangan kendali atas


Bosphorus dari suatu penakhlukan Konstantinopel Akhir-zaman seperti itu, sebagaimana
yang diramalkan oleh Nabi, akan membuat angkatan laut Kristen Ortodoks Russia kebebasan
untuk melintas melewati Bosphorus di dalam masa-masa peperangan, dan perkembangan
yang seperti itu akan memberikan implikasi strategis yang menakutkan bagi aliansi Judeo-
Kristen Zionis dan bagi sapi emasnya, yaitu, Negara Zionis Israel.

74
Para pembaca kami seharusnya sekarang menyadari bahwa Konstantinopel bisa
digunakan untuk mencegah terbentuknya sebuah aliansi Muslim-Kristen Ortodoks, atau
membuat aliansi semacam itu terjadi. Di sinilah letaknya peran yang sangat penting sekali
yang kota tersebut ditakdirkan untuk memainkannya di Akhir-zaman.

Impikasi dari kemenangan yang ke dua bagi Rum, yang orang-orang Muslim akan
merayakannya, adalah bahwa hal itu akan memunculkan jurang pemisah yang besar yang
akan memisahkan golongan orang-orang Muslim yang terbimbing-dengan benar dari mereka
yang tersesat yang terus melawan Rum. Pada saat inilah bahwa segolongan pasukan Muslim
yang diramalkan oleh Nabi Muhammad „salallahu ‘alayhi wassalaam kemudian akan harus
membebaskan Konstantinopel demi membebaskan kota tersebut dari golongan orang-orang
Muslim yang dengan keras-kepala bersikeras dalam melawan Rum.

Sebuah Aliansi dari umat Muslim dan Kristen

Nabi Muhammad telah meramalkan, sebagaimana hanya seorang nabi sejati lah yang
dapat meramal, bahwa Dajjal akan membuat penampakannya dalam wujud manusia segera
seketika penakhlukan Konstantinopel terjadi. Sehingga kedua golongan komunitas relijius
tersebut yang menunggu kembalinya Jesus, dan yang keduannya menentang Dajjal, yaitu,
golongan Muslim dan Kristen (yang mematuhi Sabbat) akan butuh menggabungkan kekuatan
untuk menghadapi satu musuh bersama. Penakhlukan Akhir-zaman atas Konstantinopel akan
terjadi tepat untuk alasan itu, yakni, untuk membuat mereka menggabungkan kekuatan
bersama untuk menghadapi satu musuh bersama.

Al Quran telah memperingatkan bahwa jika mereka tidak menggabungkankan kekuatan


untuk menentang orang-orang Kuffar, akan terjadi penderitaan dan juga kerusakan dan
kehancuran yang hebat di bumi;

75
Quran, al-Anfal, 8;73

Orang-orang kuffar adalah aliansi (kawan) satu sama lain; kecuali kalian orang-orang
yang beriman berbuat hal yang sama dengan mendirikan aliansi di antara diri kalian sendiri,
penindasan akan berkuasa di bumi, dan kerusakan yang hebat.

Kami berencana untuk mengangkat subjek ini lagi Insha’ Allah, dalam buku kami yang
akan datang yang berjudul Dari Jesus Al Massih yang sebenarnnya menuju Dajjal Al Massih
yang palsu – sebuah perjalanan di dalam Eskatologi Islam.

Konstantinopel hingga hari ini tetap sangat tersayang di hati sebagian dari dunia Kristen
– yakni, dunia Kristen Ortodoks timur, sedangkan bagian dari dunia Kristen yang lainnya,
yakni, Kekristenan barat, yang membuat suatu aliansi misterius dengan golongan Yahudi,
telah secara konsisten berusaha untuk menolak penguasaan atas kota tersebut terhadap umat
Kristen Ortodoks selama mereka masih tetap menjadi orang-orang Kristen Ortodoks.

Penulis ini berpandangan bahwa penjelasan atas permusuhan Kekristenan Barat kepada
umat Kristen Ortodoks yang nampak jelas di dalam semua perihal yang berkaitan dengan
Konstantinopel sekarang dapat ditemukan di dalam suatu aliansi lain. Golongan orang-orang
Kristen barat telam membuat sebuah aliansi dengan golongan orang-orang Yahudi di dalam
aliansi Judeo-Kristen Zionis. Umat Kristen Ortodoks, di sisi lain, telah ditakdirkan untuk
membuat sebuah aliansi dengan umat Muslim.

Ketika pasukan Ottoman disiapkan untuk menyerang Konstantinopel, permohonan


orang-orang Kristen yang putus asa jatuh ke atas telinga-telinga Ottoman yang tuli. Al Quran
yang Agung telah memerintahkan;

76
Quran, al-Anfal, 8;61

Namun jika mereka menginginkan perdamaian, inginkanlah engkau kepadanya pula,


dan litakan keyakinan anda kepada Allah; sungguh, Dia sendirilah yang maha-
mendengar, maha-mengetahui!

Pasukan Ottoman yang tidak benar itu tidak peduli bahkan seharga dua biji kacang
terhadap Al Quran yang Agung dan larangannya terhadap melancarkan perang atas mereka
yang mencari perdamaian. Dalam situasi keputus-asaan inilah bahwa masyarakat Kristen
Ortodoks menoleh kepada saudara Kristen baratnya untuk pertolongan untk menyelamatkan
kota tersebut. Tetapi Kekristenan Barat menolak untuk memberikan pertolongan apapun yang
akan menyelamatkan kota tersebut kecuali para umat Kristen Ortodoks meninggalkan
keimanan mereka dan menerima versi keimanan barat yang di dalamnya, pada akhirnya,
seorang pria dapat menikahi seorang pria lain dan mendapatkan sertifikat pernikahan yang
valid dan legal.

Di dalam situasi-situasi yang mengenaskan inilah bahwa penakhukan Ottoman atas


Konstantinopel terjadi di tahun 1453. Apa yang segera terjadi setelah penakhlukan itu bahkan
lebih menyedihkan. Sang Sultan Ottoman menentang Al Quran yang telah meletakan suatu
kewajiban kepada umat Muslim untuk melindungi sinagog-sinagog, biara-biara, gereja-gereja
dan Masajid (lihat Al Quran, al-Hajj, 22;39-41). Bukannya melindungi Hagia Sophia,
sebagaimana dia diwajibkan untuk melakukannya sebagai seorang Muslim, dia dengan penuh
dosa dan memalukan dan dengan sangat tercela mengubahnya menjadi sebuah Masjid.

Penakhlukan Konstantinopel yang diramalkan oleh Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi


wassalaam akan terjadi tepat untuk alasan ini – untuk mengoreksi kesalahan besar yang telah
dilakukan dengan sangat tercela oleh Sultan Ottoman di atas nama Islam. Ketika pasukan
Muslim menakhlukan Konstantinopel Insya ‘Allah, hal yang paling pertama yang akan
dilakukan oleh Pemimpin Muslim tersebut akanlah mengembalikan Hagia Sophia kepada
dunia Kristen.

Analisis yang dilakukan di dalam buku ini membenarkan bahwa penakhlukan


Konstantinopel yang diramalkan oleh Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam masih

77
lah belum terjadi, dan bawa ketika itu terjadi, itu akan membebaskan kota tersebut dari
penguasaan golongan orang-orang Muslim seperti itu yang berpihak kepada Imperium
Ottoman dan yang betul-betul tercuci-otaknya bukan-kepalang yang, terlepas dari buku-buku
semacam ini yang menjelaskan subjek tersebut, mereka tidak dapat mengerti apalagi Al
Quran.

Allah Maha Tinggi telah memerintahakan mereka yang memiliki iman kepada Nya
untuk melancarkan Jihad yang hebat bersama Al Quran terhadap semua golongan yang
menolak kebenaran;

Quran, al-Furqan, 25;22

Jangan ikuti orang-orang Kuffar! Justru, angkatlah Jihad yang hebat terhadap mereka
dengan Al Quran ini.

Itulah tepat apa yang kami telah coba di dalam buku yang sederhana ini.

Al Quran telah memberikan informasi yang membolehkan kita untuk mengenali


Kebenaran berkenaan dengan subjek di dalam buku ini, dan tujuan utama kami ketika menulis
subjek ini adalah untuk beralih kepada Al Quran sehingga Kebenaran itu dapat dikenali dan
bahwa kesalahan dapat terbuka. Di dalam proses menyelesaikan tugas penting ini kami
berharap kami telah membawa kejelasan terhadap subjek ini yang sedemikian hingga
implikasi-implikasi dari penakhlukan Konstantinopel Akhir-zaman yang diramalkan sekarang
dapat dimengerti dalam cara yang definitive.

Buku ini beralih menuju Al Quran untuk memberikan bukti substansial yang
mendukung sebuah aliansi Akhir-zaman dari umat Kristen Ortodoks dan Muslim. Buku ini
telah melakukannya ketika menjelaskan dan menginterpretasikan beberapa ayat dari Al
Quran, dan ketika kembali untuk menguji-ulang ramalan-ramalan Akhir-zaman yang

78
berkaitan dengan kota Konstantinopel yang telah dikubur oleh sejarah dengan kejahatan yang
bukan-kepalang semacam itu bahwa itu semua betul-betul telah dilupakan oleh semua orang
kecuali umat Kristen Ortodoks.

Kalaulah penulis ini tidak memilih untuk melakoni suatu perjuangan ilmiah yang sunyi
selama 25 tahun ini di dalam sebuah cabang ilmu pengetahuan yang hingga kini tidak terkenal
yang disebut Eskatologi Islam, sepertinya akan terdapat sedikit keraguan bahwa sebuah buku
seperti ini akan pernah ditulis oleh cendikiawan Islam manapun pada saat ini; dan sehingga,
masalah yang merepotkan untuk disampaikan oleh pembaca yang cerdas adalah sebuah
penjelasan atas ketidak-hadiran yang misterisus bagi eskatologi hingga kini sebagai sebuah
cabang independen dari ilmu pengetahuan di dalam kesarjanaan Islami.

79
80
Chapter Sembilan,

Dan Jesus berkata; “Namanya adalah Ahmad”

Tidak mungkin ada cara yang lebih baik untuk menyelesaikan buku ini selain dengan
sebuah chapter yang dicurahkan untuk mendeskripsikan jalinan cinta menakjubkan yang
mengikat Jesus „alayhissalaam dengan Muhammad salallahu ‘alayhissalaam

Kristen, yang hatinya terisi dengan kebencian bagi orang-orang Muslim, begitu pula
Muslim, yang hatinya terisi dengan kebencian bagi orang-orang Kristen, bisa mendapatkan
faedah dari membaca chapter terakhir dari Konstantinopel di dalam Al Quran ini. Jika hati
dari orang-orang Kristen dan Muslim seperti itu tidak berubah, jika mereka tidak
mengeluarkan kebencian itu dari dalam hati mereka, mereka berdua akan ditinggalkan di
belakang sebagaimana sejarah bergerak maju terus menuju sebuah kesimpulan penutup yang
akan menyaksikan umat Kristen menjadi golongan yang paling dekat kepada umat Muslim
dalam cinta dan kasih sayang (lihat Al Quran al-Maidah, 5;82)

Kami telah menunjukannya sebelumnya bahwa kitab-kitab wahyu kadang-kadang


mengekspresikan dirinya di dalam cara-cara yang tidak dapat dimengerti kecuali
diinterpretasikan, dan hal itu hanya Tuhan sendirilah yang dapat mengkonfirmasi apakah
sebuah interpretasi dari kata-kata suci Nya itu valid atau tidak.

Kami telah menawarkan di dalam buku ini interpretasi kami dari beberapa ayat
semacam itu dari Al Quran yang diberkati ini – tetapi tidak ada yang dapat melampaui
kelembutan dan kebijaksanaan Ilahi yang istimewa yang nampak di dalam subjek yang
sekarang kita pergi ke dalamnya.

Allah Maha Tinggi telah menyapa Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam di
dalam Al Quran di dalam beberapa cara yang berbeda. Sebagai contohnya Dia telah
menyapanya sebagai ‘Abd Nya, yakni, hamba, Rasul, yakni, Utusan, Nabi, dll.; tetapi pada
empat peristiwa di dalam Al Quran Allah Maha Tinggi telah menyebut sang Nabi dengan
nama, „Muhammad‟, sehingga mengakui bahwa namanya yang sebenarnya adalah, memang,
Muhammad;

81
Quran, Ali ‘Imran, 3;144

Muhammad tidak lebih dari seorang Utusan Allah Yang Maha Tinggi..

Quran, al-Ahzab, 33;40

Dan Muhammad tidak memiliki anak laki-laki...

Quran, Muhammad, 77;2

Mereka yang telah mencapai keimanan dan melakukan perbuatan baik, dan telah yakin
kepada apa yang telah dianugerahi kepada Muhammad – karena ini adalah kebenaran
dari Pemelihara mereka – (akan memperoleh rahmat Allah;) Dia akan menghapuskan
perbuatan-perbuatan buruk (lampau) mereka, dan akan membuat hati mereka tenang.

82
Quran, al-Fath, 48;29

Muhammad adalah Utusan dari Allah...

Keempat ayat Al Quran tersebut memberitahu kita dengan sangat jelas dan dengan
tanpa keambiguan apapun bahwa nama dari Nabi itu (yakni, yang kepadanya Al Quran
diwahyukan), sebagaimana yang telah dikonfirasikan oleh Allah Maha Tinggi sendiri, adalah
„Muhammad‟ salallahu ‘alayhi wassalaam.

Sehingga ini sangatlah mengherankan untuk berkata setidaknya, bahwa Jesus


„alayhissalaam menyatakan namanya dengan selain „Muhammad‟. Ini adalah ayat yang
mengherankan dalam Al Quran yang di dalamnya Jesus „alayhissalaam membuat pernyataan
tersebut;

Quran, al-Saff, 61;6

Dan Jesus, putra Maryam, berkata; “Wahai masyarakat Israel! Perhatikan, Aku adalah
Utusan dari Allah yang dikirimkan kepada kalian, (dikirim) untuk membenarkan
kebenaran dari apapun yang masih ada di dalam Taurat, dan untuk memberi (kalian)

83
kabar gembira dari seorang Utusan Allah yang akan hadir setelahku, yang namanya
akanlah Ahmad...”

Penjelasan yang benar dari ayat di atas adalah bahwa ketika Jesus memberikan nama
„Ahmad‟, dia merujuk kepada „Muhammad‟. Pertanyaan yang masih tersisa yang akan
dijawab adalah mengapa Jesus memberikan nama kepadanya sebuah nama yang berbeda dari
nama yang telah dikonfirmasikan oleh Allah Maha Tinggi? Mengapa Ahmad, dan kenapa
bukan Muhammad?

Interpretasi kami, yang menjawab pertanyaan ini, adalah bahwa rasa cinta yang amat
kuat bagi Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam lah yang membuat Jesus
„alayhissalaam memberinya sebuah nama yang special yang berbeda dari nama formalnya.
Ketika orang-orang mempunyai rasa cinta yang kuat kepada satu sama lainnya mereka selalu
mencari sebuah nama special yang melaluinya mereka dapat memberi eskpresi kepada rasa
cinta itu. Hal ini cukup umum ketika orang tua mengekspresikan rasa cintanya kepada anak-
anak mereka.

Sehingga kami yakin bahwa ketika Jesus „alayhissalaam kembali ke dunia ini, kapan
pun beliau merujuk kepada Nabi Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam beliau akan selalu
menggunakan nama khusus dari rasa cinta tersebut, yakni, „Ahmad‟, daripada nama
formalnya „Muhammad‟.

Kami juga mengingatkan pembaca-pembaca kami yang bijaksana bahwa Nabi


Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam meramalkan, sebagaimana hanya seorang Nabi
sejati dari Tuhan lah yang dapat meramal, baha Jesus „alayhissalaam pada akhirnya akan
meninggal, sebagaimana semua orang sebelumnya telah meninggal, dan bahwa beliau akan
kemudian dimakamkan disamping Nabi Muhammad di kota Yathrib di Arab (sekarang
dikenal dengan Madina);

84
Jam’I al-Tirmidhi

Sekarang seharusnya tidak lagi sulit bagi pembaca yang arif untuk mengenali pesan
Ilahi yang telah datang dari atas. Jika ini adalah derajat dari rasa cinta yang mengikat Jesus
„alayhissalaam dengan Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam, maka hal ini berlanjut
bahwa para pengikut dari Jesus „alayhissalaam dan Muhammad salallahu ‘alayhi wassalaam
ditakdirkan untuk bergerak semakin dekat kepada satu sama lainnya dalam persahabatan,
dalam cinta, dan pada akhirnya di dalam sebuah aliansi yang akan dengannya untuk melawan
musuh-musuh bersama dari keduannya.

85
86
SERI MEMORIAL ANSARI

Daftar Buku-buku

1. Strategis Pentingnya Mimpi dan Pengelihatan dalam Islam;


2. Jerusalem di dalam Al Quran – Sebuah Pandangan Islam terhadap Takdir Jerusalem;
3. Dinar Emas dan Dirham Perak – Islam dan Masa Depan Uang;
4. Surah al-Kahf dan Zaman Modern;
5. Metodologi untuk Studi Al Quran;
6. Dajjal Al Quran dan Awwal al-Zaman;
7. Sebuah Pandangan Islam terhadap Ya‟juj dan Ma‟juj di Dunia Modern;
8. Menjelaskan Agenda Imperial Misterius Israel;
9. Dalam Pencarian Jejak Kaki Khidir di Akhir Al-Zaman;
10. Pentingnya Larangan Riba dalam Islam;
11. Larangan Riba dalam Al Quran dan Sunnah;
12. Satu Jamaah Satu Amir; Organisasi dari sebuah Komunitas Muslim di Zaman Fitan;
13. Agama Ibrahim dan Negara Israel – Sebuah Pandangan dari Al Quran;
14. Strategis Pentingnya Isra’ dan Miraj.
15. Kekhilafahan Hijaz dan Negara-negara Saudi-Wahhabi;
16. Puasa dan Kekuatan – Strategis Pentingnya Berpuasa Ramadhan;
17. Metode Qurani dalam Menyembuhkan Alkoholisme dan Kecanduan Obat-obatan;
18. George Bernard Shaw dan sang Cendikiawan Islam;
19. Sebuah Respon Muslim terhadap Serangan 9/11 kepada Amerika;
20. Surah al-Kahf; Teks dan Tafsir;
21. Tanda-tanda Hari Akhri di dalam Zaman Modern;
22. Travelog Islam; Berjalan menuju Selatan dalam Misi Islam;
23. Iqbal dan Momen Kebenaran Pakistan;
24. Madinah kembali ke Panggung-utama di Akhir al-Zaman;
25. Islam dan Buddisme di dalam Dunia Modern;
26. Al Quran Perang Besar dan Barat;
27. Konstantinopel di dalam Al Quran;
28. Fondasi dan Struktur Islam Masyarakat Muslim dalam 2 volume; sebuah buku yang
ditulis oleh Maulana Dr. Muhammad Fazlur Rahman Ansari.

87
88
Untuk memesan buku-buku di atas silahkan kunjungi Toko Buku Online kami di
www.imranhosein.com

89

Anda mungkin juga menyukai