Anda di halaman 1dari 146

LAPORAN KEGIATAN

PELAKSANAAN PROGRAM MAGANG I


DI SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) NEGERI 8
SEMARANG

Diajukan untuk Melengkapi Persyaratan


Penyelesaian Program Magang I
Oleh:

1. FAHRIZA AMALIA (18110038)


2. YULIA NIKEN ADHESTY (18110123)
3. AGUSTINA LISMAWATI (18420033)
4. FARIZ AKMALUDIN (18420243)
5. RIZKI TRIYOGO (18410014)
6. RIZKA FAJRIANA TSANI (18410034)
7. DWI TIA NURUL MELAN (18410157)
8. AZMI NURAZIZAH (18310094)
9. DESI VIVIANA (18310085)
10. KARTINA (18310119)
11. SAJATI (18320055)
12. MUHAMAD FISABILILLAH (18320049)
13. NOVITA EKA PUTRI (18330006)
14. KHAMIDATUL KHASANAH (18330020)
15. EVA WELAS FEBRIATI (18230268)
16. ALAM KIBAR ROMADHON (18230057)
17. ALIF MUHAMMAD FIRDAUS U (18230075)
18. SADNYA ASHA (18230046)
19. TRI SASTORO (18230053)
20. MUHAMAD SYAEPUDIN (18230234)

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN


UNIVERSITAS PGRI SEMARANG
FEBRUARI 2020

i
HALAMAN PENGESAHAN

Laporan Kegiatan Magang I di SMA Negeri 8 Semarang pada Hari Senin,


27 Januari sampai Senin, 3 Februari Tahun 2020 telah diperiksa dan disetujui oleh:

Semarang, 3 Februari 2020


Kepala Sekolah, Dosen Koordinator Magang I
SMA Negeri 8 Semarang (DKM )

Sugiyo, S. Pd., M. Kom. Suhendri, S.Pd., M.Pd., Kons


NIP. 19640131 199003 1 003 NPP. 108301316

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan Kehadirat Allah, S.W.T. karena berkat Rahmat,
Innayah, dan Hidayahnya kepada kita semua sehingga kita bisa melaksanakan tugas
dengan baik khususnya dalam mengobservasi SMA Negeri 8 Semarang tahun
pelajaran 2019/2020 untuk memenuhi tugas magang I Fakultas Ilmu Pendidikan,
Universitas PGRI Semarang.
Penyusunan laporan observasi SMA Negeri 8 Semarang ini merupakan
kerja tim dan dikoordinasi oleh guru pamong SMA Negeri 8 Semarang.untuk itu
kami menyampaikan terima kasih kepada:
1. Kepala SMA Negeri 8 Semarang Bapak Sugiyo, S. Pd., M. Kom.
2. Dosen Kordinator Magang 1 Bapak Suhendri, S.Pd, M.Pd,Kons
3. Guru dan Staf SMA Negeri 8 Semarang
Penyusunan laporan observasi SMA Negeri 8 Semarang ini masih jauh dari
kesempurnaan, karena itu kami memerlukan binaan,bimbingan, serta masukan dari
berbagai pihak.

Semarang, 3 Februari 2020


Tim Penyusun

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN.............................................................................................. i

KATA PENGANTAR ........................................................................................................ ii

DAFTAR ISI...................................................................................................................... iii

BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................... 1

A. Latar Belakang ........................................................................................................ 1

B. Tujuan ..................................................................................................................... 1

C. Manfaat ................................................................................................................... 2

BAB II HASIL PENGAMATAN DAN PEMBAHASAN ................................................. 4

A. Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran Sekolah ................................................................. 4

B. Struktur Organisasi dan Tata Kerja (STOK)........................................................... 8

C. Sarana dan Prasarana ............................................................................................ 18

D. Pengelolaan Program Sekolah .............................................................................. 24

E. Kultur dan Tata Tertib Sekolah............................................................................. 31

F. Kegiatan Ekstra Kurikuler .................................................................................... 40

BAB III PENUTUP .......................................................................................................... 49

A.Kesimpulan ............................................................................................................... 49

B.Saran .......................................................................................................................... 50

LAMPIRAN...................................................................................................................... 51

Lampiran 6 ................................................................................................................ 55

Lampiran 7 ................................................................................................................ 62

Lampiran 8 ................................................................................................................ 75

Lampiran 9 ................................................................................................................ 83

Lampiran 10 .............................................................................................................. 93

Lampiran 11 ............................................................................................................ 105

iii
BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pada dasarnya pendidikan adalah kegiatan memanusian insan muda, untuk
tumbuh dan berkembang menjadi manusia utuh yang mempunyai kekuatan dinamis
dan tergerak untuk selalu menyempurnakan diri seumur hidup. SMA Negeri 8
Semarang didirikan berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Republik
Indonesia Nomor : 0188/01070 pada tanggal 3 September 1979 dengan nomer
Induk Sekolah 530, Nomor Statistik Sekolah (NSS) 30103631608 SMA Negeri 8
Semarang yang berlokasi di Karanganyar Kecamatan Tugu Semarang.
Dari Masa tahun pelajran 1979/1980 sampai dengan tahun pelajaran
2009/2010 jumlah siswa SMA N 8 Semarang terus mengalami peningkatan data.
Pada tahun pelajaran 2019/2020 siswa SMA N 8 Semarang seluruhnya berjumlah
1056 siswa. Dengan Kepala SMA N 8 Semarang bernama Bapak Sugiyo, S. Pd, M.
Kom.
Universitas PGRI semarang merupakan perguruan tinggi swasta yang
berada dibawah naungan Yayasan PGRI Jawa Tengah, dimana program studi
pertama ialah ilmu pendidikan oleh karena itu untuk menghasilkan alumni yang
berkualitas diperlukan berbagai kegiatan guna mengasah kemampuan mengajar.
Dari beberapa kegiatan salah satunya adalah magang 1 yang kami lakukan saat
semester 3. Pada kegiatan magang 1 kami melakukan berbagai observasi atau
pengamatan berbagai aspek di sekolah yang diamati.
Magang 1 ini merupakan program pertama bagi mahasiswa-mahasiswi
Universitas PGRI Semarang, yang dilaksanakan pada akhir semester 3 dan awal
semester 4 sebagai syarat wajib untuk mengambil mata kuliah magang di semester
4. Kegiatan ini berdasarkan koordinasi antara mahasiswa sebagai calon pendidik,
dosen koordinator, kepala sekolah, guru pamong magang 1, dan pihak-pihak lin
yang terkait dalam pelaksanaan magang 1.

B. Tujuan
a. Tujuan Umum

1
Tujuan umum program magang adalah memberi bekal mahasiswa calon
guru agar menjadi pendidik yang memiliki seperangkat pengetahuan, sikap dan
keterampilan sehingga dapat menunjang tercapainya penguasaan kompetensi
pedagogik, kepribadian, sosial, dan profesional secara utuh.
b. Tujuan Khusus
Program Magang I bertujuan membangun landasan jati diri pendidik dan
memantapkan kompetensi akademik kependidikan melalui:
a. Pengamatan langsung visi, misi, tujuan dan sasaran sekolah ;
b. Pengamatan langsung STOK;
c. Pengamatan langsung sarana prasarana pendukung program sekolah;
d. Pengamatan langsung program sekolah;
e. Pengamatan langsung kultur dan tata tertib sekolah;
f. Pengamatan langsung ektrakurikuler sekolah; dan
g. Refleksi hasil pengamatan disekolah.

Secara umum magang 1 ditunjukkan untuk memenuhi kebutuhan


profesioanal keguruan atau tenaga kependidikan. Sasaran yang ingin tercapai
adalah terbentuknya pribadi calon pendidik yang mempunyai seperangkat
pengetahuan, keterampilan, nilai dan sikap, serta pola tingkah laku yang diperlukan
bagi guru dalam menjalankan profesinya, dan membantu dalam mengetahui
bagaimana tata cara menjadi guru yang sesuai dengan kompetensi guru yang harus
dimiliki dalam mengelola sekolah dan pembelajaran di dalam kelas.

C. Manfaat
1. Manfaat bagi mahasiswa
a. Mendapatkan pemahaman, penghayatan, dan pengalaman di bidang
manajemen dan kultur sekolah;
b. Mendapatkan pemahaman dan pengalaman melalui pengamatan terhadap
budaya akademik disekolah;
c. Mendapatkan pemahaman dan pengalaman melalui pengamatan terhadap
best practices disekolah

2
d. Memperoleh pengalaman tentang cara berfikir dan bekerja secara
interdisipliner, sehingga dapat memahami adanya keterkaitan ilmu dalam
mengatasi permasalahan pendidikan yang ada disekolah;
2. Manfaat bagi sekolah tempat magang
a. Menciptakan kerjasama yang saling menguntungkan antara sekolah
tempat magang dengan Universitas PGRI Semarang;
b. Memperoleh kesempatan untuk ikut serta dalam menyiapkan calon guru
yang berdedikasi dan profesional; dan
c. Mendapatkan bantuan pemikiran, tenaga, ilmu, dan teknologi dalam
merencanakan serta melaksanakan pengembangan sekolah.
3. Manfaat bagi universitas PGRI Semarang
a. Mendapatkan informasi tentang manajemen dan kultur sekolah;
b. Mendapatkan informasi tentang proses membangun kompetensi
pedagogik, kepribadian, dan sosial disekolah;
c. Mendapatkan masukan yang berguna untuk penyempurnaan kurikulum
yang sesuai dengan kebutuhan lapangan kerja;
d. Membangun sinergitas antara sekolah dengan Universitas PGRI Semarang
dalam mempersiapkan lulusan yang bermutu;
e. Mendapatkan umpan-balik tentang kompetensi akademik mahasiswa
Universitas PGRI Semarang; dan
f. Membina jaringan kerjasama dengan sekolah tempat magang dalam upaya
meningkatkan keterkaitan dan kesepadanan antara substansi akademik
dengan pengetahuan dan keterampilan sumber daya manusia yang
dibutuhkan dalam pengembangan pendidikan masyarakat.

3
BAB II HASIL PENGAMATAN DAN PEMBAHASAN

A. Visi, Misi, Tujuan Dan Sasaran Sekolah

VISI :
Terwujudnya sekolah unggul yang mutu lulusannya berakhlak mulia, berbudaya,
menguasai ipteks, dan berwawasan lingkungan.

MISI :
1. Menumbuhkan pemahaman, perwujudan sikap disiplin, dalam penghayatan
dan pengamalan Pancasila bagi seluruh warga sekolah.
2. Menciptakan kehidupan sekolah yang berbudaya religious dan bermartabat.
3. Meningkatkan prestasi akademik dan non akademik peserta didik secara
optimal melalui kegiatan pembelajaran aktif, innovative, kreatif, efektif,
efisien dan menyenangkan.
4. Memberdayakan teknologi informasi dan komunikasi sebagai pendukung
proses pembelajaran.
5. Meningkatkan kemampuan, apresiasi budaya lokal dan nasional yang luhur.
6. Meningkatkan kepedulian seluruh warga sekolah terhadap lingkungan.

TUJUAN UMUM :
1. Meningkatkan keamanan dan ketaqwaan seluruh warga sekolah dengan doa
bersama setiap pagi dan ritual ibadah sesuai dengan agama masing-masing.
2. Menyiapkan peserta didik agar mampu melanjutkan ke pendidikan tinggi,
berkompetisi dan mengembangkan diri dalam rangka era globalisasi.
3. Mencerdaskan peserta didik, menumbuhkan motivasi, mengembangkan nilai-
nilai budaya yang mencakup etika, logika dan estetika sehingga tercipta
peserta didik yang utuh dan ber akar budaya bangsa.
4. Menumbuhkembangkan rasa empati terhadap sesama.
5. Melaksanakan 7K, yaitu: keamanan, kebersihan, ketertiban, kedisiplinan,
keindahan, kekeluargaan dan kesehatan.

4
6. Mewujudkan lingkungan SMA N 8 Semarang menjadi sekolah hijau (green
school).
TUJUAN KHUSUS:
1. Mewujudkan mutu lulusan tingkat satuan pendidikan yang meliputi dimensi
sikap, pengetahuan, dan ketrampilan sebagai mana terurai pada tabel berikut:

Target Kompetensi
No Standar Nasional Sumber
Satuan Pendidikan
A. Sikap
1. Memiliki perilaku yang Setiap siswa Pendidik dan tenaga
mencerminkan sikap: berkompeten dalam: kependidikan yang agamis,
1. Beriman dan 1. Menghayati nilai- berkarakter, sehat,
bertaqwa pada Tuhan YME nilai toleransi dalam pembelajar, dan berperan
2. Berkarakter, jujur, kehidupan berbangsa menjadi teladan
dan peduli dan bernegara
3. Bertanggung jawab 2. Mengamalkan
4. Pembelajaran sejati agama dalam kehidupan
sepanjang hayat sehari-hari
5. Sehat jasmani dan 3. Lebih menempatkan
rohani sesuai dengan kitab suci sebagai
perkembangan dilingkungan pedoman hidup
keluarga, sekolah, 4. Menerapkan nilai-
masyarakat dan lingkungan nilai jujur, peduli,
alam sekitar, bangsa, negara, tanggung jawab dalam
kawasan regional dan kehidupan sehari-hari
internasional disekolah

5
5. Menjalankan peran
siswa sebagai insan
pembelajar
6. Bersikap hidup
sehat
7. Menghayati dan
mengamalkan sikap
peduli lingkungan
8. Menjalankan
aktifiktas untuk meraih
kemuliaan kehidupan
dunia dan akhirat

2. Pengetahuan
Memiliki pengetahuan Menguasai Guru menguasai
factual, konseptual, pengetahuan factual, pengetahuan factual,
procedural dan metakognitif konseptual, procedural, konseptual,procedural, dan
pada tingkat teknis, spesifik, dan metakognitif metakognitif yang menjadi
detail, dan kompleks berkaitan deangan: muatan kurikulum untuk
berkenaan dengan: 1. Ilmu ditransfer kepada siswa
1. Ilmu pengetahuan pengetahuan melalui pembelajaran.
2. Teknologi 2. Teknologi Sekolah berdaya dalam
3. Seni 3. Seni memfasilitasi siwa
4. Budaya 4. Budaya menggunakan sumber dan
5. Humaniora 5. Humaniora media belajar yang sesuai
Serta siswa mampu dengan yang siswa
Mampu menaikkan mengaitkan pengetahuan butuhkan
pengetahuan diatas dalam diatas pada konteks
konteks diri sendiri, kehidupan disekitarnya
keluarga, sekolah,

6
masyarakat dan lingkungan
alam sekitar, bangsa, negara,
serta kawasan regional dan
internasional

3. Ketrampilan
Ketrampilan berfikir dan Guru trampil
Siswa terampil berfikir:
bertindak: merumuskan kompetensi
1. Ilmiah
1. Efektif tentang penguasaan dan
2. Kritis
2. Kreatif penerapan ilmu
3. Efektif
3. Produktif pengetahuan.
4. Kreatif
4. Kritis Satuan pendidikan
5. Mandiri
5. Mandiri memfasilitasi siswa
6. Produktif
6. Kolaboratif mengembangkan
7. Kolaboratif Siswa
7. Komunikatif ketrerampilan bertindak
terampil bertindak:
8. Solutif
Mendayagunakan
Melalui pendekatan
teknologi
ilmiah sebagai
1. Berkomunikasi dan
pengembangan dari yang
berkolaborasi
dipelajari disatuan
2. Memimpin
pendidikan dan sumber lain
3. Membuat keputusan
secara mandiri

7
B. Struktur Organisasi Dan Tata Kerja (Stok)

KOMITE SEKOLAH KEPALA SEKOLAH


……. ………………
Prof.Dr. H. Achmad Rofiq, MA Sugiyo, S. Pd, M.Kom

KEPALA TATA
USAHA

Susanti

WAKA KURIKULUM WAKA KESISWAAN WAKA SARPRAS WAKA


HUMAS
Siswanto, S.Pd Evi S Handayani, S.Pd Tony Zakaria,
SS.Ag,M.Si Satya Ika Rini,
S.Pd
Siswanto, S.Pd

Dewan
Guru

SISWA KELAS X SISWA KELAS XI SISWA KELAS XII

MIPA 1-5 IPS 1-5 MIPA 1-5 IPS 1-5 MIPA 1-5 IPS 1-5

Keterangan :
----------------- Garis Koordinasi

Garis Komando

8
Fungsi dan tata kerja pengelola sekolah
1. Kepala Sekolah
a. Kepala Sekolah selaku edukator, bertugas melaksanakan proses belajar
mengajar secara efektif dan efisien
b. Kepala Sekolah selaku manajer bertugas
1. Menyusun perencanaan
2. Mengorganisasikan kegiatan
3. Mengarahkan kegiatan
4. Mengkoordinasikan kegiatan
5. Melaksanakan pengawasan
6. Melakukan evaluasi terhadap kegiatan
7. Menentukan kebijaksanaan
8. Mengadakan rapat
9. Mengambil keputusan
10. Mengatur proses belajar mengajar
11. Mengatur administrasi: Ketatausahaan; Siswa; Ketenagaan; Sarana dan
Prasarana; Keuangan atau RAPBS
12. Mengatur Organisasi Siswa Intra Sekolah
13. Mengatur hubungan sekolah dengan masyarakat dan instansi terkait
c. Kepala Sekolah selaku administrator bertugas menyelenggarakan
administrasi:
1. Perencanaan
2. Pengorganisasian
3. Pengarahan
4. Pengkoordinasian
5. Pengawasan
6. Kurikulum
7. Kesiswaan
8. Ketatausahaan
9. Ketenagaan
10. Kantor

9
11. Keuangan
12. Perpustakaan
13. Labortorium
14. Ruang keterampilan
15. Bimbingan Konseling
16. UKS
17. OSIS
18. Serbaguna
19. Media
20. Gudang
21. 7K
d. Kepala Sekolah selaku supervisor bertugas menyelenggarakan supervise
mengenai:
1. Proses belajar mengajar
2. Kegiatan bimbingan konseling
3. Kegiatan ekstrakurikuler
4. Kegiatan ketatausahaan
5. Kegiatan kerjasama dengan masyarakat dan instansi terkait
6. Sarana dan Prasana
7. Kegiatan OSIS
8. Kegiatan 7K
e. Kepala Sekolah selaku Pemimpin
1. Dapat dipercaya, jujur, dan bertanggung jawab
2. Memahami kondisi guru, siswa, dan karyawan
3. Memiliki visi dan memahami misi sekolah
4. Mengambil keputusan urusan internal, dan eksternal sekolah
5. Membuat, mencari, dan memilih gagasan baru
f. Kepala Sekolah sebagai innovator
1. Melakukan pembaharuan di bidang:
a. KBM
b. BK

10
c. Ekstrakurikuler
d. Pengadaan
2. Melaksanakan pembinaan guru dan karyawan
3. Melakukan pembaharuan dalam menggali sumber daya di BP 3 dan
masyarakat
g. Kepala Sekolah sebagai motivator
1. Mengatur ruang kantor yang kondustif untuk bekerja
2. Mengatur ruang kantor yang kondusif untuk KBM atau BK
3. Mengatur ruang laboratorium yang kondusif untuk praktikum
4. Mengatur ruang perpustakaan yang kondusif untuk belajar
5. Mengatur halaman/ lingkugan sekolah yang sejuk dan teratur
6. Menciptakan hubungan kerja yang harmonis sesama guru dan
karyawan
7. Menciptakan hubungan kerja yang harmonis antar sekolah dan
lingkungan
8. Menerapkan prinsip penghargaan dan hukuman. Dalam melaksanakan
tugasnya, Kepala Sekolah dapat mendelegasikan kepada wakil kepala
sekolah
2. Kepala Tata Usaha
a. Penyusunan program kerja tata usaha sekolah
b. Pengelolaan keuangan sekolah
c. Pengurusan administrasi ketenagaan dan siswa
d. Pembinaan dan perngembangan karir pegawai tata usaha sekolah
e. Penyusunan administrasi perlengkapan sekolah
f. Penyusunan dan penyajian data/ statistik sekolah
g. Mengkoordinasikan dan melaksanakan 7K
h. Penyusunan laporan pelaksanaan kegiatan pengurusan ketatausahaan
secara berkala
3. Wakil Kepala Sekolah
a. Menyusun perencanaan,membuat program kegiatan dan pelaksanaan
program.

11
b. Pengorganisasian
c. Pengarahan
d. Ketenagaan
e. Pengoordinasian
f. Pengawasan
g. Penilaian
h. Identifikasi dan pengumpulan data
i. Penyusunan laporan
Wakil Kepala Sekolah, bertugas membantu kepala sekolah dalam urusan-
urusan sebagai berikut:
a. Kurikulum
1) Menyusun dan menjabarkan kalender pendidikan
2) Menyusun pembagian tugas guru dan jadwal pelajaran
3) Mengatur penyusunan program pengajaran (program catur wulan,
program satuan pelajaran, dan persiapan mengajar, penjabaran dan
penyesuaian kurikulum)
4) Mengatur pelaksanaan kegiatan kurikuler dan ekstra kurikuler
5) Mengatur pelaksanaan program penilaian kriteria kenaikan kelas,
kriteria kelulusan, dan laporan kemajuan belajar siswa, serta
pembagian rapor dan STTB
6) Mengatur pelaksanaan program perbaikan dan pengajaran
7) Mengatur pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar
8) Mengatur pengembangan MGMPP dan koordinator mata pelajaran
9) Mengatur mutase siswa
10) Melakukan supervise administrasi dan akademis
11) Menyusun laporan
b. Kesiswaan
1) Mengatur program dan pelaksanaan bimbingan dan konseling
2) Mengatur dan mengkoordinasikan pelaksanaan 7K
3) Mengatur dan membina kegiatan OSIS meliputi; Kepramukaan,
PMR, KIR, UKS, PKS, dan PASKIBRA

12
4) Mengatur program pesantren kilat
5) Menyusun dan mengatur pelaksanaan pemilihan siswa teladan
sekolah
6) Menyelenggarakan cerdas cermat, olahraga prestasi
7) Menyeleksi calon untuk diusulkan mendapatkan beasiswa
c. Sarana Prasana
1) Merencanakan kebutuhan sarana prasarana untuk menunjang proses
belajar mengajar
2) Merencanakan program pengadaannya
3) Mengatur pemanfaatan sarana dan prasarana
4) Mengola perawatan perbaikan dan pengisian
5) Mengatur pembakuannya
6) Menyusun laporan
d. Hubungan Masyarakat
1) Mengatur dan mengembangkan hubungan dengan BP3 dan peran
BP3
2) Menyelenggarakan bakti sosial, karya wisata
3) Menyelenggarakan pameran hasil pendidikan di sekolah (gebyar
pendidikan)
4) Menyusun laporan
4. Guru
Tugas dan tanggung jawab guru meliputi:
a. Membuat perangkat program pengajaran:
1. AMP
2. Program tahunan
3. Program satuan pelajaran
4. Program rencana pengajaran
5. Program mingguan guru
b. Melaksanakan kegiatan pembelajaran
c. Melaksanakan kegiatan penilaian proses belajar, ulangan harian, ulangan
umum, ujian akhir

13
d. Melaksanakan hasil analisis hasil ulangan harian
e. Menyusun dan melaksanakan program perbaikan dan pengayaan
f. Mengisi daftar nilai siswa
g. Melaksanakan kegiatan membimbing kepada guru lain dalam proses KBM
h. Membuat alat peraga
i. Menumbuhkembangkan sikap menghargai karya seni
j. Mengikuti kegiatan pengembangan dan pemasyarakatan kurikulum
k. Melaksanakan tugas tertentu di sekolah
l. Mengadakan pengembangan program pengajaran yang menjadi
tanggungjawabnya
m. Membuat catatan tentang kemajuan hasil belajar siswa
n. Mengisi dan meneliti daftar hadir belajar siswa sebelum memulai
pengajaran
o. Mengatur kebersihan kelas dan ruang praktikum
p. Mengumpulkan dan menghitung angka kredit untuk kenaikan pangkatnya
5. Wali Kelas
a. Pengelolaan kelas
b. Penyelenggaraan administrasi kelas meliputi:
1. Denah tempat duduk siswa
2. Papan absensi siswa
3. Daftar pelajaran kelas
4. Daftar piket kelas
5. Buku absen siswa
6. Buku kegiatan pembelajaran
7. Tata tertib siswa
c. Penyusunan pembuatan statistik bulanan siswa
d. Pengisian daftar kumpulan nilai siswa
e. Pembuatan catatan khusus tentang siswa
f. Pencatatan mutasi siswa
g. Pengisian buku laporan penilaian hasil belajar
h. Pembagian buku laporan penilaian hasil belajar

14
PROGRAM KERJA
1. Bidang Kurikulum

Contoh program kerja :

Bentuk Ketera
No Tujuan Program Pelaksanaan Sasaran Jumlah
Program ngan
1. Peningkatan Try Out 1 Januari Siswa 349 10 Ruang
Kompetensi Kelas Peserta
Peserta Didik XII
Try Out 2 Februari Siswa 349 10 Ruang
Kelas Peserta
XII
2. Mengukur PHB Semester Maret Siswa 360 20 Ruang
Kompetensi Genap Kelas X Peserta
Peserta Didik
Siswa 360 20 Ruang
Kelas Peserta
XI
3. Menguji Ujian Sekolah : Maret Siswa 349
Kompetensi Kelas Peserta
Peserta Didik XII
Ujian Praktek 6 s.d 20
Ujian Tulis
4. Menguji UNBK Maret, April Siswa 349
Kompetensi Kelas Peserta
Peserta Didik XII

15
5. Mengatur PAS Genap Mei- Juni Siswa 360
Kompetensi Kenaikan Kelas X Peserta
Peserta Didik Kelas
Siswa 360
Kelas Peserta
XI
6. Meningkatkan IHT 1 Juli Guru 75 3 Hari
Kinerja Guru Karyaw Peserta
dan Tenaga an
Kependidikan
IHT 2 Desember Guru 75 3 Hari
Karyaw Peserta
an
7. Meningkatkan Workshop 1 Insidental Guru 75 Tiap
Kompetensi Karyaw Peserta Semester 2x
Guru dan an
Tenaga
Kependidikan
Workshop 2 Insidental Guru 75 Tiap
Karyaw Peserta Semester 2x
an
8. Mengukur PHB Semester September Siswa 1060
Kompetensi Ganjil Kelas Peserta
Peserta Didik X, XI,
XII
9. Menguji PAS Semester September Siswa 1060
Kompetensi Ganjil Kelas Peserta
Peserta Didik X,XI,
XII

16
10. Pemenuhan Pengadaan Insidental Siswa 360 Tahun
Kebutuhan Sampul Raport Kelas X Peserta Ajaran Baru
Pelaporan Didik

2. Bidang Sarana & Pra Sarana


a. Program Akademik
SMA N 8 Semarang terdapat banyak program akademik serta kejuaraan
lomba yang diperoleh. Salah satu kejuaran yang akhir-akhir ini banyak diminati
yaitu lomba debat bahasa Indonesia. Lomba ini sudah meraih kejuaraan sampai
tingkat nasional. Dengan adanya prestasi tersebut, sekolah memberikan
fasilitas yang cukup memadai. Seperti; Ruangan, sound sistem, guru
pembimbing dari sekolah serta guru pelatih dari luar sekolah. Kegiatan ini
menjaring banyak siswa dan melakukan seleksi pula dengan cukup ketat untuk
menghasilkan cendikiawan muda yang berkualitas
b. Program Non-Akademik
SMA N 8 Semarang memiliki banyak program non akademik salah satunya
prestasi yang pernah diraih adalah bola tangan dan taekwondo. Kedua kegiatan
ini sudah banyak meraih kejuaraan di tingkat nasional sampai internasional.
Dengan adanya prestasi tersebut sekolah memberikan fasilitas yang memadai.
Seperti; Ruangan, body protector, hand glove, pelindung kepala, pelindung
kaki, pelindung kemaluan, pelindung tangan, bola, gawang dan, lain-lain.
Kegiatan ini menjaring banyak siswa dan melakukan seleksi yang cukup ketat
untuk menghasilkan olahragawan yang berkualitas.

3. Bidang Humas
a. Bekerja sama dengan industri
Untuk kesejahteraan sekolah, humas memiliki program kerja
dengan berbagai industri misalnya ada pelatihan untuk menjahit. Siswa
turun langsung dalam industri tersebut setelah masa pelatihan selesai siswa
tersebut boleh bekerja langsung.
b. Bekerja sama dengan instansi kesehatan

17
Bidang kesehatan bekerja sama dengan PMI, di SMA N 8
Semarang diadakan donor darah 4kali dalam satu tahun.
c. Bekerja sama dengan instansi pendidikan
Bekerja sama dengan sekolah lain
d. Bekerja sama dengan instansi di luar negri seperti Ad-Hoc Departement
e. Publikasi sekolah untuk promosi
f. Publikasi dengan warga sekitar
g. Pengadaan Event seperti bulan bahasa
h. Bekerja sama dengan masyarakat mengenai keamanan dan kenyamanan
SMAN 8 Semarang yang berada di pemukimaman warga
i. Pengadaan pelatihan menulis cerpen

4. Bidang Kesiswaan
a. Penerimaan peserta didik baru 2019/2020
b. Menangani ekstrakurikuler
c. Menangani tentang kedisplinan siswa
d. Prestasi akademik

C. Sarana Dan Prasarana


A. Sarana
1. Peralatan Kantor
Jenis peralatan kantor meliputi: komputer, print, meja, kursi, AC, almari,
ATK, mesin foto copy.
2. Sarana Sekolah (akademik) mengacu pada SNP Bidang
a. Perlengkapan Pembelajaran
Terdapat perlengkapan pembelajaran meliputi papan tulis, meja,
kursi, spidol dan penghapus, dan peralatan olahraga yang cukup
lengkap.
b. Alat dan Bahan Peraga
Jenis alat peraga meliputi: bangun ruang, globe, peta, peralatan
olahraga yang mencakup setiap cabang olahraga.

18
c. Sumber Belajar
Terdapat buku paket yang disubsidi dari pemerintah, Quiper, internet.
d. Media Pembelajaran
 Media Audio
Jenis mediannya meliputi: radio dan sound.
 Media Visual
Jenis mediannya meliputi: poster, globe, peta.
 Media Audio Visual
Jenis medianya meliputi: LCD, proyektor.
3. Bahan Habis Pakai
Terdapat bahan habis pakai meliputi tinta, obat-obatan, larutan kimia,
buku tulis, pena, pensil, kertas,buku induk peserta didik, buku inventaris.
4. Sarana Sekolah (non akademik)
a. Perlengkapan Kesenian
Jenis perlengkapan kesenian meliputi: rebana, alat band, alat untuk
seni tari.
b. Perlengkapan Olahraga
Jenis perlengkapan olahraga meliputi: kun, bola, net, raket,
pelampung, body protactor, matlas, peralatan atletik (lompat tinggi,
lari gawang, tolak peluru, lembing, dll).
c. Sarana Teknologi Informasi
Komputer/laptop, kaybord, mouse, CPU.
d. Sarana Keterampilan
Sarana keterampilan meliputi: alat musik, rebana, kewirausahaan
(mengolah limbah plastik).
e. Perlengkapan Toilet
Perlengkapan untuk toilet sudah lengkap, tetapi yang paling lengkap
itu di toilet guru.
f. Perlengkapan UKS
Jenis pelengkapan UKS: kotak P3K, bet, bantal, ranjang, timbangan,
tandu.

19
B. Prasarana
1. Ruang Kelas
Disetiap kelas terdapat 30 ruang kelas di SMA N 8 Semarang. Dimana
setiap kelas terdiri dari 36 kursi, 20 unit meja, 3 – 4 kipas angin
perkelas, proyektor, papan tulis, speaker.
2. Ruang Kepala Sekolah
Di ruang kepala sekolah terdapat baganorganisasi sekolah, meja,
kursi, cctv, ac, printer, terdapat 4 pintu menghubungkan ruang kepala
sekolah dengan ruang tata usaha, ruang kesiswaan, ruang wakil kepala
sekolah.
3. Ruang Guru
Terdapat kode etik guru, seputar kemampuan dasar, jadwal pelajaran,
rekapitulasi peserta didik, target pengelolaan pembelajaran, 6 unit
komputer, 1 unit printer, dan tata tertib.
4. Ruang Tata Usaha
Terdapat daftar jumlah guru dan pegawai SMA N 8 SEMARANG
fungsi dan tugas pengola sekolah, kapitulasi keadaan pegawai, 6 unit
komputer, 1 fotokopi, dan 5 printer.
5. Perpusatakaan
Terdapat 9 rak buku, 1 rak penyimpan barang tas, 5 unit komputer
pengunjung, 2 unit komputer petugas, 2 unit kipas angin, 2 unit AC,
terdapat 16.640 tidak termasuk buku non fiksi, persentase kehadiran
siswa pada tahun 2019/2020 sebanyak 42% dari jumlah keseluruhan
siswa, dan terdapat 3 unit meja baca, 28 unit kursi.
6. Kantin
Terdapat 4 kantin, namun 1 kantin dijadikan gudang untuk
menyimpan perlengkapan, terdapat 3 wastafel di depan kantin,
terdapat 6 unit meja dan 8 unit kursi panjang untuk makan.
7. Lapangan Olahraga
Terdapat lapangan olahraga yang multifungsi yang digunakan untuk
olahraga volly, futsal, basket, atletik, pull up, lompat jauh.

20
8. UKS
Terdapat satu ruang UKS yang mempunyai 3 skat ruangan dengan 9
unit kasur, 2 kupas angin, 4 bantal, 4 tandu, dan 2 timbangan(1
timbangan rusak), obat-obatan lengkap 1 almari dan terdapat beberapa
piala penghargaan. Kekurangan UKS di SMAN 8 Semarang yaitu
tidak dapatnya tabung oksigen
9. Laboratorium
Terdapat 6 laboratorium meliputi:
a. 1 Lab Internet
Perlengkapan dan peralatan di lab internet sudah memadai dan
memadain didalamnya terdapat 40 unit komputer, 2 AC, meja dan
kursi, 1 WIFI, dan CCTV.
b. 1 Lab Fisika
Peralatan dan perlengkapan yang ada di lab fisika sudah memadahi
dan lengkap, diantaranya alat-alat mekanika, alat-alat kelistrikan,
kompas, catu daya. Namun, sayangnya untuk lab fisika jarang
digunakan untuk praktikum. Ruangan tersebut hanya digunakan
saat ujian praktik saja.
c. 1 Lab Kimia
Peralatan dan perlengkapan yang ada di leb kimia sudah memadahi
dan lengkap yang terdiri dari, spertus, tabung reaksi, cairan kimia,
meja dan kursi, 2 kipas angin, CCTV, papan tulis.
d. 1 Lab Biologi
Didalam ruangan lab biologi terdapat peralatan yang sudah
memadai diantaranya 25 mikroskop, 12 poster sistem yang ada
pada tubuh manusia tumbuhan dan hewan, 3 kipas angin, 4 almari,
CCTV, meja dan kursi.
e. 1 Lab Multi Media
Didalam ruangan lab multi media tedapat 40 unit komputer dan
perangkatnya, 2 AC, 1 proyektor, dan meja kursi yang sesuai
jumlah unit komputer.

21
f. 2 Lab Komputer
Setiap lab komputer terdapat 40 unit komputer dengan jumlah
keseluruhan 120 unit komuputer, 2 unit AC, dan masing-msaing
ruangan memiliki 1 proyektor.
10. Tempat Ibadah
Terdapat 5 unit AC, 1 unit kipas angin, 2 unit almari mukenah, 1 unit
almari al-quran, 2 kotak amal, 2 sakat pemisah, mading, terdapat 2 toilet
yaitu 1 toliet laki-laki dan 1 toilet perempuan yang terpisah. Dan
beberapa titik atap yang bocor.
11. Toilet / Kamar Mandi
Setiap gedung terdapat toilet laki-laki dan perempuan, selain itu di
sebelah kantin terdapat toilet laki-laki dan perempuan, toilet juga
terdapat diruang guru, ruang kepala sekolah, ruang BK, dan masjid.

Luas Ruangan
No Ruangan Jumlah Ruangan
(𝒎𝟐 )
1 Tanah dan Bangunan
a. LuasTanah 15.424
b. Luas Bangunan 8.428

2 Lantai I
a. Gedung Utama terdiri dari:
R. Kepala Sekolah 1 Ruangan 35.38
R. Tata Usaha 1 Ruangan 32
R. Waksek 1 Ruangan 16
R. Guru 1 Ruangan 156
R. Bendahara 1 Ruangan 16
Kamar Kecil Kepsek 1 Ruangan 4.5
Kamar Kecil Guru 2 Ruangan 25
Lantai II

22
R. Perpustakaan 1 Ruangan 156
R. Multi Media 1 Ruangan 52
R. File 1 Ruangan 52
R. Lab. Komputer 2 Ruangan 72
R. Lab. Internet 1 Ruangan 92.7
R. Extra Musik 1 Ruangan 52

3 Ruang Kelas dan lain-lain:


R. Bimbingan Konseling 1 Ruangan 52
R. UKS 1 Ruangan 13.5
R. Biro Data & Evaluasi 1 Ruangan
R. Kelas 30 Ruangan 72 x 30 kelas
R. Osis 1 Ruangan 25
R. Mushola 1 Ruangan 200
R. Koperasi Siswa 1 Ruangan 25
R. Koperasi Guru / Karyawan 1 Ruangan 37.5
R. Kamar Kecil Siswa 1 Ruangan 25
R. Lab. Biologi 1 Ruangan 90
R. Lab. Fisika 1 Ruangan 72
R. Lab. Kimia 1 Ruangan 72
R. Agama Non Islam 1 Ruangan 30
R. Band 1 Ruangan 52
R. Kantin 1 Ruangan 112.5
R. Gudang 2 Ruangan 12
4 Area Atas 1 Area 600
Lapangan Basket 1 Area 600
Lapangan Volly 1 Area 600
Footsal 1 Area 800
Bola Tangan 1 Area 240
Lapangan Upacara 1 Area 300
Parkir Siswa 1 Area 120

23
Parkir Guru 1 Area 6
Pos Satpam 1 Area 35
Garasi Mobil 1 Area 35
Green House 1 Area 112.5

D. Pengelolaan Program Sekolah


A. Program Akademik
Program Akademik adalah sistem program persekolahan yang hanya
mempersiapkan sejumlah mata pelajaran yang diperuntukkan bagi
peserta didik yang akan melanjutkan studi.
1. Pengembangan prestasi akademik
Pengembangan prestasi akademik yang diikuti oleh siswa SMA N 8
SEMARANG dilaksanakan melalui kegiatan olimpiade sains (OSN)
tingkat provinsi tahun 2018 yang di adakan di kota Kalimantan.
2. Pelatihan berbahasa asing
Pelatihan berbahasa asing ini bertujuan untuk melatih serta
mengenal berbagai macam bahasa di dunia bagi peserta didik dan
sebagai bekal untuk melanjutkan studi berikutnya ke jenjang yang
lebih tinggi.
Jenis kegiatan :
- Kegiatan Belajar Mengajar Berbahasa Jepang, Bahasa Inggris,
Bahasa Perancis.
Catatan :
- Melalui kegiatan bulan bahasa dan debat bahasa asing.
3. Pembelajaran Literasi
Pembelajaran literasi ini bertujuan agar peserta didik mampu
memanfaatkan waktunya dengan sebaik-baiknya dengan cara
membaca buku sebelum kegiatan belajar mengajar dimulai dan
menjadikan kebiasaan rutinitas didalam kelas.
Jenis kegiatan :

24
- Siswa wajib membaca minimal 1 buku tiap semester dengan sasaran
buku teknologi maupun bacaan umum non akademik.
Catatan :
- Di adakan setiap hari selasa, rabu, kamis.
(15 menit sebelum KBM)
4. Pembelajaran numerasi adalah pembelajaran menggunakan berbagai
macam angka dan simbol-simbol yang terkait dengan matematika
dasar untuk memecahkan masalah praktis dalam berbagai macam
konteks kehidupan sehari-hari.
Jenis Kegiatan :
- Kegiatan belajar mengajar di setiap kelas dengan menerapkan
pembelajaran berhitung.
Catatan :
- Dilaksanakan sesuai dengan jadwal mata pelajaran.
5. Melatih ketrampilan berfikir kritis peserta didik
Jenis kegiatan ini dilakukan melalui kegiatan pidato maupun debat
yang dilakukan oleh peserta didik SMA N 8 Semarang dengan tujuan
untuk mengasah otak dan melatih kecakapan peserta didik dalam
berargumen dihadapan umum.
Prestasi yang diperoleh peserta didik SMA N 8 Semarang :
- Juara 2 debat Bahasa Indonesia tingkat nasional.
- Juara 3 debat Bahasa Indonesia (pembicara terbaik) tingkat kota.
- Juara 1 debat Bahasa Indonesia tingkat provinsi (Best Speaker 3)
- Juara 2 Lomba pidato Kebhinekaan SMA tingkat Jawa Tengah.
- Juara 3 lomba penyiaran radio di UNW.
6. Melatih Ketrampilan komputer dan IT bertujuan untuk membekali
peserta didik dalam menghadapi era globalisasi saat ini yang
melakukan Ujian Sekolah maupun Ujian Nasional secara online .
SMA N 8 Semarang telah melaksanakan kegiatan BTIK dengan
memberikan arahan tentang bagaimana cara mengoperasikan
komputer supaya peserta didik memiliki serta mengetahui tatacara

25
mengoperasikan komputer. Kegiatan ini dilaksanakan sesuai jadwal
mata pelajaran yang telah ditentukan.
7. Mengembangkan karakter peserta didik
Untuk membentuk serta mengembangkan karakter peserta didik,
SMA N 8 Semarang mengadakan kegiatan PBB (Pasukan Baris
Berbaris) yang dilakukan setiap hari senin setelah Kegiatan Belajar
Mengajar, kegiatan kepramukaan setiap hari jum’at setelah KBM
serta PMR yang bertujuan untuk melatih peserta didik tentang
bagaimana menanggapi ketika dalam keadaan darurat.
Prestasi yang diperoleh peserta didik dalam mengembangkan
karakter peserta didik antara lain :
- Juara 1 Essay Putra lomba Pramuka Pertimakalpataru IV &
GWSHM VII.
- Juara 2 Essay Putri lomba Pramuka Pertimakalpataru IV &GWSHM
VII.
- Juara 2 K3 Pertendaan Putra (Saka Kalpataru).
- Juara Harapan I Tari Nusantara lomba pramuka Pertimakalpataru IV
& GWSHM VII Kwarcab Kota Semarang.
- Juara 3 Favorit PBB LKBB Aljabar se-Jawa Tengah.
- Juara 2 Remaja Sehat.
8. Mengembangkan kreativitas peserta didik
Visi tersebut bisa dilakukan melalui kegiatan kewirausahaan yang
mengajarkan peserta didik tentang bagaimana cara berwirausaha
serta mengelola keuangan dengan baik dan dibekali dengan cara
praktek maupun materi didalam kelas. Bisa juga dengan cara melalui
kegiatan fashion show bertujuan untuk lebih mengenal tata busana
yang ada dalam Budaya Indonesia.
Prestasi yang diperoleh peserta didik SMA N 8 Semarang :
- Juara Harapan I fashion show batik casual Youtahun & Millenial
Festical.
- Busana Terbaik Citra Putri Jawa Tengah.

26
B. Program Non Akademik
Program Non Akademik adalah program sekolah diluar hal-hal yang
bersifat ilmiah dan tidak terpaku pada satu teori tertentu.
1. Karya Ilmiah
Karya Ilmiah adalah kegiatan yang bertujuan untuk memecahkan
suatu permasalahan dengan landasan teori dan metode-metode
ilmiah yang berisikan data, fakta, dan solusi mengenai permasalahan
tersebut.
Jenis Kegiatan yang dilaksanakan di SMA N 8 Semarang :
- Melalui kegiatan ekstrakurikuler seperti pelatihan LKTI yang
diilaksanakan setelah kegiatan KBM pada waktu yang telah
ditentukan.
2. Pramuka
Kegiatan kepramukaan ini bertujuan untuk menanamkan rasa cinta
tanah air dan bangsa, melatih generasi muda agar memaksimalkan
setiap potensi yang ada di dalam dirinya baik intelektual, spiritual,
sosial, maupun fisik serta membentuk karakter dan akhlak mulia
pada generasi muda. Kegiatan pramuka pada SMA N 8 Semarang
dilakukan setiap Jum’at setelah KBM.
Prestasi yang diperoleh peserta didik SMA N 8 semarang :
- Juara 1 Essay Putra lomba Pramuka Pertimakalpataru IV &
GWSHM VII.
- Juara 2 Essay Putri lomba Pramuka Pertimakalpataru IV &GWSHM
VII.
- Juara 2 K3 Pertendaan Putra (Saka Kalpataru).
- Juara Harapan I Tari Nusantara lomba pramuka Pertimakalpataru IV
& GWSHM VII Kwarcab Kota Semarang.
- Juara 3 Favorit PBB LKBB Aljabar se-Jawa Tengah.
3. PMR
PMR adalah suatu organisasi binaan dari PMI yang berpusat di
sekolah-sekolah maupun kelompok masyarakat yang bertujuan

27
membangun dan mengembangkan karakter Kepalangmerahan agar
siap menjadi Relawan PMI di masa depan.
Jenis Kegiatan PMR di SMA N 8 Semarang :
- Pelatihan tentang tatacara menolong pasien dalam keadaan darurat,
kegiatan ini dilaksanakan setelah kegiatan belajar mengajar.
Prestasi :
- Juara 2 Remaja Sehat tahun 2018
4. Tari Tradisional/Modern
Tari tradisional/modern adalah suatu kegiatan yang diadakan oleh
SMA N 8 Semarang yang bertujuan untuk melatih serta
mengenalkan peserta didiknya tentang bagaimana tata cara menari
dan melestarikan kebudayaan yang telah ada agar tidak punah dan
dikenal sampai penerus bangsa berikutnya.
Jenis Kegiatan Tari Tradisional SMA N 8 Semarang :
- Pembelajaran dan pelatihan tata cara menari yang baik dan benar,
dilakukan pada saat mata pelajaran sesuai dengan jadwal yang telah
ditentukan dan pada saat ekstrakurikuler.
Prestasi yang diperoleh peserta didik SMA N 8 Semarang :
- Juara Harapan 1 Tari Nusantara tingkat kota tahun 2019
5. Karawitan
Karawitan ialah jenis kegiatan didalam sekolah yang bertujuan untuk
menyanyikan maupun mengetahui seni suara daerah vokal atau
instrumental yang disalurkan melalui nada-nada yang berlaras
slendri dan pelog yang diatur.
Jenis Kegiatan di SMA N 8 Semarang :
- Pelatihan dalam ekstrakurikuler tentang tata cara menggunakan
rebana.
Prestasi yang diperoleh peserta didik SMA N 8 Semarang :
- Juara 3 Rebana tingkat kota Semarang tahun 2017/2018.
6. Keolahragaan

28
Kegiatan yang dilaksanakan oleh sekolah dengan tujuan untuk
mengenali cabang-cabang olahraga yang ada di dalam sekolah
maupun dunia olahraga.
Jenis Kegiatan di SMA N 8 Semarang :
- Melalui kegiatan pelatihan dan mata pelajaran keolahragaan
meliputi sepakbola, bulu tangkis, tenis meja, dan lain-lain.
Prestasi yang diperoleh SMA N 8 Semarang :
- Juara 2 Futsal Tingkat kota Semarang
- Juara 3 Futsal tingkat Nasional
- Juara 2 se-Jawa Tengah
- Juara 2 Taekwondo tingkat Jawa Tengah
- Juara 1 dan 3 Pencak Silat tingkat Kota Semarang
- Juara 3 Bulu Tangkis POPDA tingkat Kota Semarang
- Juara 1 Lempar lembing POPDA tingkat Kota Semarang
- Juara 1, 2 dan 3 Lompat Jauh POPDA tingkat Kota Semarang
- Juara 1 Lari 100 m POPDA tingkat Kota Semarang
- Juara 3 Tolak Peluru POPDA tingkat Kota Semarang
- Juara 2 Lari Estafet POPDA tingkat Jawa Tengah
- Juara 1 Hockey se-Jawa
- Juara 3 Kejurda Hockey Fields tingkat Jawa Tengah
- Juara 2 kejuaraan futsal rektor upgris tingkat SMA/SMK se-Jawa
Tengah,
- Juara 1 kejuaraan futsal UnissulamMedical Cup Tingkat SMA/SMK
se-Jawa Tengah
- Juara 1 Putra Kejuaraan nasional U19 Bola Tangan antar pelajar
SMA
- Juara 1 Putri Kejuaraan nasional U19 Bola Tangan antar pelajar
SMA
- Juara 1 Kejuaraan Hockey se-kota Semarang
- Juara 3 Wushu Tingkat Kota Semarang

29
7. Rohani Islam
Rohani Islam adalah sebuah organisasi yang bertujuan untuk
memperdalam dan memperkuat ajaran islam. Dalam lingkungan
SMA, rohis memiliki tujuan memberikan pembekalan pada
pengurus Rohis SMA N 8 Semarang tentang manajemen
pengelolaan organisasi sehingga mampu meningkatkan kualitas
serta profesionalisme dalam melaksanakan program Rohis.
Jenis Kegiatan di SMA N 8 Semarang :
- Pelatihan keagamaan dan mata pelajaran Agama Islam yang
dilaksanakan pada jadwal yang telah ditentukan.
Prestasi yang diperoleh peserta didik SMA N 8 Semarang :
- Juara 1 dan 2 Da’i tingkat Kota Semarang
- Juara 2 Tilawah MTQ tingkat Kecamatan Ngaliyan
- Juara 2 Tartil MTQ tingkat Kecamatan Ngaliyan
- Juara 2 Tahfidz MTQ tingkat
Dari data yang sudah didapatkan dapat disimpulkan bahwa
pengelolaan program sekolah dalam pembelajaran akademik dan non
akademik di SMA N 8 Semarang sangat baik dalam struktur
kependidikan, memiliki standar kependidikan yang telah dilaksanakan
seperti standar isi yang meliputi penyempurnaan dokumen KTSP,
pemetaan standar isi, dan pengembangan RPP sesuai dengan silabus.
Standar proses meliputi penyiapan perangkat pembelajaran, adanya
supervisi, pelaporan evaluasi dan tindak lanjut, dan analisis daya serap.
Standar kompetensi lulusan meliputi pembuatan KKM semua mata
pelajara, menyusun prediksi soal ujian nasional dan ujian sekolah,
penetapan kriteria kelulusan peserta didik SMA N 8 Semarang. Standar
pendidik dan tenaga kerja meliputi pendidik yang bersertifikat profesi
guru, daftar kualifikasi pendidikan sesuai dengan ijazah. Standar sarana
dan prasarana yang mampu melengkapi kualitas dalam struktur
kependidikan di sekolah dan memiliki tujuan sekolah seperti menyiapkan
peserta didik agar mampu memiliki karier, siswa berkompetisi, dan

30
mampu megembangkan diri di era globalisasi, kemudian bertujuan
mencerdaskan peserta didik, menumbuhkan motivasi, mengembangkan
nilai-nilai budaya yang mencakup etika, logika, estetika sehingga peserta
didik mampu menjadi peserta didik yang berprestasi dan berakar budaya
bangsa.

E. Kultur Dan Tata Tertib Sekolah


Kultur Sekolah
1. Pelaksanaan ibadah bersama
Sebagai seorang pelajar yang taat kepada sang pencipta. Siswa dan
Guru SMAN 8 Semarang setiap waktu sholat tiba selalu melaksanakan
ibadah secara bersama-sama dimasjid yang berada di lingkungan sekolahan.
Akan tetapi pelaksanaan ibadah ini dilaksanakan secara bergantian.
Dikarenakan, tempat ibadah tersebut tidak mencukupi kebutuhan seluruh
warga SMAN 8 Semarang.
2. Pengkondisian awal belajar
Sebelum memulai pembelajaran, setiap kelas di SMAN 8 Semarang
selalu melakukan pengkondisian awal belajar dengan menyanyikan lagu
Indonesia Raya didalam kelas yang dipimpin oleh salah satu siswa.
3. Aransi kelas yang menyenangkan
Dalam suasana kelas pasti merasakan kebosanan dengan tidak
adanya hiasan kelas. Di SMAN 8 Semarang berhasil membawa suasana
yang nyaman dengan cara membuat rak buku dikelas masing-masing yang
dikreasikan sesuai dengan kreativitas masing-masing. Hal ini bisa
meningkatkan kreatifitas siswa untuk memberikan suasana kelas yang
berbeda.
4. Upacara bendera
SMAN 8 Semarang menerapkan kegiatan yang bernama Senin
Nasionalisme, kegiatan ini mengharuskan siswa dan guru untuk mengikuti
upacara bendera yang diadakan sebagai wujud cinta tanah air Indonesia dan
menghormati jasa para pahlawan yang telah gugur membela negara

31
Indonesia. Upacara bendera ini dilakukan pukul 06.45-07.20 di setiap hari
senin serta peringatan hari nasional.
5. Pelaksanaan disiplin peserta didik (PD)
Dalam kesehariannya, siswa SMAN 8 Semarang sudah terbiasa
untuk disiplin berangkat sekolah. Demi terwujudnya kedisiplinan yang baik,
terdapat Guru dan Siswa yang bertugas MPK serta dibantu oleh keamanan
sekolah berjaga di depan gerbang sekolah, hal ini bisa meningkatkan
kedisiplinan siswa dalam berangkat sekolah. Adapun siswa yang datang
terlambat akan ditindak lanjuti oleh pengurus MPK, serta tanggung jawab
STP2K apabila sudah melebihi batas datang terlambat ke sekolah.
6. Pelaksanaan disiplin guru
Tidak hanya siswa saja yang harus disiplin, di SMAN 8 Semarang
mempunyai peraturan untuk mendisiplinkan guru dengan adanya tata tertib
untuk guru dan karyawan. Salah satunya dengan adanya finger print dan
presensi kehadiran setiap berangkat dan pulang dari sekolah.
7. Anjuran memanfaatkan waktu
Peserta didik di SMAN 8 Semarang adalah pelajar yang rajin,
dibuktikan dengan kegiatan mereka yang aktif seperti mengikuti
ekstrakulikuler setelah pulang sekolah. Saat waktu istirahat tiba mereka juga
menggunakan waktu luang mereka untuk belajar materi yang akan mereka
pelajari nantinya bersama guru pembimbing. Walaupun tidak semua siswa
melakukan kegiatan tersebut namun sebagian melakukan kegiatan itu diluar
kelas. Seperti duduk di depan kelas bersama-sama dan belajar secara
bersama-sama.
8. Tercipta suasana tenang
Sebagian ruangan kelas di SMAN 8 Semarang memiliki aransi kelas
yang kreatif. Siswa memberikan aransi kelas yang sedemikian rupa untuk
terciptanya kenyamanan saat belajar di kelas. Ruangan yang nyaman dan
bersih sangat mempengaruhi konsentrasi siswa dalam melakukan kegiatan
belajar. Suasana tenang dalam belajar tercipta karena siswa fokus dalam
mengikuti pembelajaran. Di SMAN 8 Semarang ini saat jam pelajaran

32
dimulai siswa bisa menempatkan diri dan membuat suasana tenang tercipta
dengan sendirinya didalam kelas.
9. Kebiasaan baik
a. Kegiatan 3S
SMA N 8 Semarang merupakan sekolah yang menerapkan budaya
3S. Terdapat slogan yang bertuliskan “Budayakan 5S” yang terdiri dari;
Senyum, Sapa, Salam, Sopan, dan Santun. Sehingga memotivasi siswa
untuk melakukan hal tersebut. Budaya 3S sangat dianjurkan untuk
dilaksanakan. Bertegur sapa dengan teman di lingkungan sekolah sudah
menjadi kebiasaan di SMA N 8 Semarang. Selain iu, siswa juga memberi
salam kepada guru saat bertemu dilingkungan sekolah seperti mencium
tangan guru.
b. Bersikap ramah dan santun
Budaya bersikap ramah dan santun di SMA N 8 Semarang
ditunjukkan dengan perilaku siswa yang hormat kepada guru. Contohnya
dengan mengucapkan permisi kepada yang lebih tua. Perilaku ini sudah
menjadi kebiasaan di SMA N 8 Semarang.
c. Anjuran menjaga 5 K (Kebersihan, Keamanan, Ketertiban, Keindahan
dan Kekeluargaan)
Menjaga kebersihan adalah salah satu tanggung jawab kita semua.
Di SMA N 8 Semarang memiliki anjuran untuk menjaga kebersihan,
dengan cara menempatkan tempat sampah didepan semua ruangan. Hal
ini berguna untuk mengantisipasi membuang sampah sembarangan.
Bukan hanya hal kebersihan di SMA N 8 Semarang mempunyai
keamanan yang menjadi tanggung jawab petugas keamanan (satpam) dan
guru SMA N 8 Semarang. Petugas keamanan bertugas untuk menjaga
gerbang sekolah, sehingga para siswa merasa takut untuk datang
terlambat. Hal ini akan terciptanya ketertiban yang baik bagi siswa. SMA
N 8 Semarang mempunyai keindahan yang hijau dan asri. Hal ini bisa
dibuktikan bahwa di depan setiap ruangan terdapat bunga dan pohon
yang indah dan membuat suasana menjadi sejuk. Di SMA N 8 Semarang

33
antara siswa guru, dan karyawan saling menghormati satu sama lain. Hal
tersebut terlihat ketika mereka bertemu, saling menyapa dan berjabat
tangan. Seluruh peserta didik SMA N 8 Semarang terlihat rukun dan
harmonis. Pada setiap paginya para peserta didik saling berinteraksi satu
sama lain. Dan ketika pada suatu kegiatan pembelajaran siswa selalu
berperan aktif, aktif bertanya, aktif dalam menjawab pertanyaan guru dan
aktif dalam mengerjakan tugas-tugas yang diberikan Guru.
10. Pakaian Seragam Sekolah
 Hari senin dan selasa siswa diwajibkan mengenakan pakaian OSIS,
baju putih dan celana/rok biru, jilbab berwarna putih dan sepatu
berwarna hitam.
 Hari rabu siswa diwajibkan mengenakan pakaian batik identitas
sekolah, baju batik dan celana/rok biru.
 Hari kamis siswa diwajibkan mengenakan pakaian batik identitas
sekolah, baju batik warna orange dan celana/rok coklat.
 Hari jumat pagi siswa diwajibkan mengenakan pakaian pramuka.

Apabila tidak mematuhi peraturan yang ada, maka peserta didik


akan dikenakan hukuman oleh BK (bimbingan konseling). Itu semua
sudah termasuk nilai sikap. Di SMA Negeri 8 Semarang lebih
mengutamakan pendidikan karakter peserta didiknya.

Tata Tertib Siswa Sman 8 Semarang Tahun 2019/ 2020


 Ketentuan Umum
Setiap siswa SMAN 8 Semarang senantiasa :
1. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan menjalankan
ibadah menurut ajaran agamanya.
2. Setia dan taat pada Pancasila, UUD 1945, dan NKRI serta menjunjung
tinggi norma dan budaya setempat.
3. Menjaga nama baik diri sendiri, keluarga, dan SMAN 8 Semarang
dimanapun berada.

34
4. Bersungguh-sunguh dalam menuntut ilmu dan menjaga kejujuran
dalam meraih prestasi.
5. Hormat dan patuh pada kepala sekolah, guru, dan karyawan serta santun
terhadap sesama siswa.
6. Ikut menjaga dan merawat barang dan fasilitas sekolah.
 Pakaian Seragam dan Tata Rias
A. Siswa bersekolah dengan memakai seragam sekolah lengkap dengan
atributnya dengan ukuran dan model sesuai aturan serta menjaga
kebersihan dan kerapian dalam berseragam.
1. Hari Senin, Selasa :
a. Seragam OSIS
b. Sepatu hitam, kaos kaki putih
2. Hari Rabu :
a. Seragam batik biru-celana / rok putih
b. Sepatu hitam, kaos kaki putih
3. Hari Kamis :
a. Seragam batik krem-celana/rok coklat tua
b. Sepatu hitam, kaos kaki putih
4. Hari Jumat :
a. Seragam Pramuka berhasduk
b. Sepatu hitam, kaos kaki hitam
5. Upacara bendera :
a. Seragam OSIS, topi, dan dasi.
b. Sepatu hitam, kaos kaki putih
6. Olahraga :
a. Seragam dan sepatu olahraga.
B. Siswa bersekolah dengan tat rias tubuh dan model rambut yang wajar
dan sederhana serta tidak berkuku panjang. Untuk putra, rambut tidak
melebihi alis mata dan kerah baju. Untuk putri, rambut diikat.

35
 Kehadiran dan Ketidakhadiran
A. Siswa sudah hadir di sekolah pukul 06.45 WIB. Siswa yang datang
setelah pukul 07.00 WIB harus mendapat surat ijin masuk ke kelas dari
guru BK.
B. Siswa harus sudah meninggalkan sekolah pukul 17.15 WIB.
C. Siswa diijinkan meninggalkan pelajaran sebelum bel pulang setelah
mendapat surat ijin dari guru BK.
D. Apabila siswa berhalangan masuk sekolah orangtua harus memberitahu
guru BK-nya lewat telepon dan siswa tersebut harus membawa surat
keterangan dari orangtua/ wali/ dokter saat dia masuk sekolah.
 Kegiatan Belajar Mengajar
A. Sebelum KBM berlangsung, siswa membaca bebas dari jam 06.45 –
07.00.
KBM berlangsung :
Hari Senin – Kamis : 07.00 -15.30
Jum’at : 07.00 – 13.45
B. Siswa harus menjaga ketenangan dan ketertiban kelas dan mengikuti
kegiatan belajar mengajar dengan serius.
C. Siswa mengerjakan PR/Tugas di rumah dengan sebaik-baiknya dan
mengumpulkan nya tepat waktu.
D. Siswa harus mengerjakan ulangan dengan jujur dan memenuhi ulangan
susulan/ program remedial yang diberikan guru.
 Istirahat
A. Siswa harus memanfaatkan waktu 2 kali istirahat dengan sebaik-
baiknya.
B. Siswa diperbolehkan makan dan minum hanya pada waktu istirahat dan
senantiasa menjaga kebersihan di lingkungan sekitarnya.
C. Siswa yang beragama islam menunaikan sholat dzuhur pada jam
istirahat kedua secara berjamaah di masjid sekolah.
 Pulang Sekolah

36
A. Siswa keluar sekolah setelah bel tanda pulang berbunyi dan mematikan
lampu, kipas angin, LCD, serta meletakkan kursi diatas meja masing-
masing.
B. Petugas piket kebersihan kelas membersihkan kelas (lantai, kaca
jendela, laci meja).
C. Siswa harus menjaga kesopanan sikap dan tutur kata, kerapian
berpakaian dan berhati-hati dalam perjalanan pulang.
 Kendaraan Bermotor
A. Siswa wajib menjaga sopan santun dan mematuhi peraturan lalu lintas
dalam berkendara, yaitu : memakai helm, membawa SIM dan STNK,
dan sepeda motor dalam kondisi standar.
B. Siswa wajib memarkir kendaraan nya di lingkungan sekolah.
 Ekstra Kurikuler
A. Siswa kelas X wajib mengikuti kegiatan kepramukaan setiap hari
jum’at pukul 14.00 -15.30 WIB.
B. Kegiatan ekstra kurikuler berlangsung setelah pulang sekolah sampai
dengan, paling lambat pukul 17.15.
C. Siswa dapat memilih kegiatan ekstra kurikuler yang ditawarkan sekolah
untuk mengembangkan bakat, minat, dan potensi diri atau mengusulkan
jenis kegiatan lain yang mendidik.
 Larangan dan Poin Pelanggaran
A. Setiap pelanggaran atas larangan akan dikenakan poin yang akan terus
diakumulasikan selama 3 tahun. Jika akumulasi poin mencapai :
1. Dua puluh lima (25), siswa mendapat peringatan 1 dan orangtua nya
dipanggil ke sekolah.
2. Lima puluh (50), siswa mendapat peringatan 2 dan orangtua nya
dipanggil ke sekolah.
3. Tujuh puluh lima (75), siswa mendapat peringatan 3 dan orangtua
dipanggil ke sekolah serta mendapat skorsing 3 hari.
4. Seratus (100), orangtua dipanggil ke sekolah dan siswa mendapat
skorsing 5 hari.

37
5. Seratus lima puluh (150), siswa dikembalikan kepada orangtua.

B. Jenis pelanggaran dan poinnya adalah sebagai berikut :


1. Pelanggaran ringan : poin 5 – 15

NO JENIS PELANGGARAN POIN


1. Terlambat datang ke sekolah 5
2. Terlambat masuk ke kelas tanpa izin 5
3. Seragam tidak sesuai aturan 5
4. Bersepeda motor tanpa helm, motor tidak sesuai 5
standar
5. Meninggalkan pelajaran atau kegiatan persekolahan 10
tanpa izin (cabut)
6. Tidak masuk sekolah tanpa alasan yang kuat (bolos) 10
7. Memakai gelang, kalung, aksesoris pakaian dan 5
make up yang berlebihan.
8. Melakukan aktivitas yang tidak berkaitan dengan 10
pelajaran pada waktu KBM yang menimbulkan
kegaduhan.
9. Menggunakan HP pada waktu kegiatan belajar 5
mengajar di kelas (kecuali atas izin guru)
10. Mewarnai rambut atau menggunting rambut dengan 5
model yang tidak sederhana / wajar atau tidak sesuai
aturan..
11. Membuang sampah di sembarang tempat. 5
12. Bertutur kata jorok atau kasar kepada teman. 5
13. Makan minum atau jajan saat KBM. 5
14. Melompat atau menerobos pagar atau tembok 15
sekolah.
15. Mencorat coret barang/ fasilitas sekolah 15

38
16. Mencontek atau bekerja sama dalam ulangan. 15

2. Pelanggaran sedang : poin 20 – 70


NO JENIS PELANGGARAN POIN
1. Membawa atau memakai barang-barang 30
yang berbahaya (senjata taja,, petasan)
atau berbau pornografi (bacaan, gambar,
video)
2. Merusak barang/ fasilitas sekolah dengan 30
sengaja
3. Merokok di lingkungan sekolah atau di 25
luar lingkungan sekolah dalam keadaan
berseragam sekolah.
4. Bertutur kata jorok atau kasar kepada 40
kepala sekolah, guru, karyawan.
5. Merusak barang milik teman, kepala 30
sekolah, guru, karyawan.
6. Mengancam, memalak teman 30
7. Mengancam kepala sekolah, guru, 70
karyawan.

3. Pelanggaran berat : poin 100 -150


NO JENIS PELANGGARAN POIN
1. Hamil, menghamili, menikah 150
2. Melakukan pelecehan seksual 100
3. Mencuri di lingkungan sekolah 100
4. Mengedarkan narkoba 150
5. Memakai narkoba, minum minuman keras 100
6. Terlibat perkelahian atau tawuran 100
7. Membeli atau menjual bocoran tes 100

39
8. Menganiaya kepala sekolah, guru, 150
karyawan

F. Kegiatan Ekstra Kurikuler


1. Ekstrakulikuler Pramuka
Ektrakulikuler Pramuka merupakan ekstrakulikuler wajib yang ada
di SMA N 8 Semarang yang wajib diikuti oleh seluruh siswa kelas 10 dan
11. Yang memiliki tujuan kegiatan untuk meningkatkan kreatifitas siswa,
meningkakan kepribadian dan berwatak luhur, menjadikan siswa yang kuat
dan sehat fisiknya. Dengan Jadwal kegiatan hari Jum’at pukul 13.00 WIB.
Jika siswa tidak mengikuti kegiatan pramuka ini akan di kenakan sanksi
tertentu, sanksi terberat adalah tinggal kelas. Di Ekstra pramuka ini terdapat
dua struktur organisasi yaitu Penegak Putra dan Penegak Putri. Di Penegak
Pa mereka memiliki pembina Bapak Haryana, S. Pd dan Bapak Bagas
Wahyu H, S.Pd. dan untuk penegak Pi pembina nnya yaitu Ibu Deboda Dewi
S, S.Th. dan Ibu Prihatina Hikasari, S.Pd. Pramuka ini memiliki markas
yang ada di sanggar pramuka.
Berikut merupakan pencapaian prestasi dari Ekstrakulikuler pramuka,
antara lain:
- Juara 1 ESSAY Putra Pertimakalpataru IV & GWSHM VII
- Juara 2 ESSAY Puti Pertimakalpataru IV & GWSHM VII
- Juara harapan 1tari Nusantara lomba Pramuka Pertimakalpataru IV &
GWHSM VII Kwarcab Kota Semarang
- K3 Pertendaan putra Tingkat Kota Semarang (Saka Kalpataru)
- K3 Pertendaan Putri tingkat Kota Semarang (Saka Kalpataru)
- Hidden Message Penegak Putra LOGATAMA (Lomba Galak Tegak utama)
Tingkat Jawa Tengah
- Lomba Pramuka
2. Ekstrakulikuler Paskibra
Ekstrakulikuler Paskibra merupakan ekstrakulikuler pilihan untuk
siswa kelas 10 dan 11 di SMA N 8 Semarang. Jadwal latihan ekstra Paskibra

40
adalah hari senin setelah jam pulang sekolah di lapangan SMA N 8
Semarang. Ekstra ini memiliki pembina yang bernama Bapak Egi Hendri
Irawan, S.Pd.
Ekstrakulikuler ini memiliki tujuan kegiatan,
- meningkatkan kedisiplinan
- meningkatkan rasa cinta tanah air
- memupuk jiwa kepemimpinan
- menguatkan fisik
Kendala menurut pembina ekstra paskibra adalah kurang nya minat dari
para siswa untuk mengikuti paskibra sehingga sulitnya regenerasi
keanggotaan. Adapun pencapaian prestasi yang di dapatkan oleh ekstra ini
antara lain:
- Favorit 2 PBB LKBB Aljabar 2019 se-Jawa Tengah
3. Ekstrakulikuler PMR
Ekstrakulikuler PMR merupakan ekstra pilihan yang ada di SMA N
8 Semarang untuk kelas 10 dan 11, yang bergerak di bidang kesehatan. PMR
memiliki markas tersendiri di UKS (Unit Kesehatan Sekolah). Salah satu
program kerja ini adalah saat upacara bendera hari Senin yaitu menerjunkan
anggota nya untuk menjaga di belakang barisan peserta upacara jikalau ada
yang pinsan ataupun sakit. Jadwal latihan Ekstra PMR ini adalah hari selasa
pukul 16.00 WIB setelah pelajaran. Ektra ini memiliki pembina yang
bernama Ibu Dessy Megawatti, S.Pd.
Ekstra ini memiliki tujuan yaitu Membangun dan mengembangkan karakter
anggotanya, memperkenalkan siswa di bidang kesehatan. Adapun
pencapaian prestasi PMR ini antara lain.
- Juara 2 Remaja Sehat
4. Ekstrakulikuler Futsal
Ekstra Futsal ini merupakan ekstra pilihan yang ada di SMA N 8
Semarang untuk siswa kelas 10 & 11 untuk menampung bakat dan minat
siswa di bidang olahraga Futsal. Futsal ini memiliki jadwal latihan pukul
16.00 WIB di Lapangan Futsal SMA N 8 Semarang di setiap hari Selasa.

41
Jika mendekati kejuaraan biasanya mereka menambah porsi latihan sendiri
di luar lingkungan sekolah. Pembina dari ekstra Futsal ini adalah Bapak
elfan Maulidi, S.Pd.
Tujuan dari kegiatan futsal ini antara lain menampung bakat dan minat
siswa di bidang olahraga futsal, meningkatkan sportivitas antar anggotanya.
Prestasi yang di raih oleh ektra futsal ini antara lain.
- Juara 2 Futsal Rektor UPGRIS tingkat SMA/SMK Se-Jawa Tengah
- Juara 1 Futsal UNISSULA Medical Cup tingkat SMA/SMK Se- Jawa
Tengah
- Juara 2 Futsal IKIP Veteran Semarang Se-Kota Semarang
- Juara 3 Futsal AKPOL Semarang tingkat SMA/SMK Nasional
- Juara 2 Futsal UNIKA Tingkat SMA/SMK Se- Jawa Tengah.
5. Ekstrakulikuler Bola Tangan (Hand Ball)
Ekstrakulikuler Bola Tangan adalah Ekstra pilihan yang ada di SMA
N 8 Semarang untuk kelas 10 & 11. Ekstra Handball/Bola tangan ini
memiliki jadwal hari senin setelah jam 4 sore di lapangan di SMA N 8
Semarang. Pembina ekstra ini bernama Bapak Suindriyo, S.Pd. M.Pd.
Kendala yang ada di ekstra ini adalah Kurang nya porsi latihan di karenakan
keterbatasan waktu/ jadwal Ekstrakulikuler.
Tujuan dari Ekstra ini adalah meningkatkan kesehatan fisik, meningkatkan
kerja sama, memperkuat mental menjadi lebih disiplin. Prestasi yang diraih
oleh Ekstra Handball adalah.
- Juara 1 Kejuaraan Nasional U-19 Bola Tangan antar pelajar SMA (Putra)
- Juara 1 Kejuaraan Nasional U-19 Bola TAngan antar pelajar SMA (Putri)
6. Ekstrakulikuler Atkletik
Ekstrakulikuler atletik adalah ekstra pilihan yang ada di SMA N 8
Semarang diperruntukkan untuk kelas 10 & 11. Salah satu tujuan ekskul ini
adalah menampung bakat yang dimiliki siswa dalam bidang atletik. Jadwal
latihan ekskul atletik ini adalah hari Rabu setelah jam pelajaran. Pembina
ekskul ini bernama Bapak Suindriyo, S.Pd. M.Pd. Ekskul ini memiliki
tujuan kegiatan sebagai berikut.

42
- meningkatkan kerjasama
- meningkatkan kekuatan mental
- menjadikan siswa berprestasi
Ekskul ini meraih beberapa prestasi dalam kejuaraan, antara lain;
- Juara 1 Estafet 4 x 100 M Putra Popda
- Juara 1 Estafet 4 x 400 M Putra Popda
- Juara 1 Lempar Lembing Putra
- Juara 2 Lompat Jauh Popda
- Juara 2 Tolak Peluru Popda
- Juara 2 Lari 100 M Putra Popda
- Juara 1 Kejuaraan Lempar Lembing Popda KKota Semarang
- Juara 1 Kejuaraan Lompat Jauh Popda Kota Semarang
- Juara 2 Lompat jauh Popda Kota Semarang
- Juara 3 Lompat jauh Popda kota Semarang
- Juara 1 Lari 100 M Popda Kota Semarang
- Juara 3 Tolak Peluru Popda Kota Semarang
- Juara 2 Lari estafet Popda Jawa Tengah
7. Ekstrakulikuler Pencak Silat
Ekskul Pencak Silat ini adalah merupakan Ekstra pilihan yang ada
di SMA N 8 Semarang yang di peruntukkan ke kelas 10 & 11. Pencak silat
merupakan salah satu beladiri khas Indonesia, selain memilki tujuan Untuk
belajar membela diri akan tetapi latihan silat ini mampu menjaga tradisi di
Indonesia. Ekskul ini memiliki jadwal latihan hari Selasa setelah jam
pelajaran di kelas. Pembina ekskul ini adalah Ibu Sumanti, S.Pd. Ekskul ini
memiliki beberapa tujuan, yaitu.
- Memberikan bekal pengetahuan, keterampilan, dan prilaku kepada pesrta
didik yang berguna bagi dirinya
- Menjaga tradisi Indonesia
- Belajar cara membela diri sendiri
- Menjadikan para atlet pencak silat yang bermental baja dan rendah hati
Ekskul ini memiliki sejumlah prestasi yang di dapatkan, antara lain.

43
- Juara 1 Kejuaraan Pencak Silat Se- Kota Semarang
- Juara 3 Pencak Silat se- Kota Semarang
- Juara 1 Kejuaraan Pencak silat se- Jawad dan Bali
8. Ekstrakulikuler Hockey
Ekstrakulikuler Hockey adalah merupakann ekskul pilihan yang
bertujuann mengembangkan bakat yang ad di SMA N 8 Semarang yang di
peruntukkan kelas 10 & 11. Ekskul ini memiliki jadwal latihan hari Sabtu
setelah jam pelajaran usai. Pembina ekskul ini yaitu Ibu Sumanti, S.Pd.
Eksul ini memiki tujuan kegiatan antara lain,
- sebagai wadah mengembangkan bakat
- meningkatkan kerja sama
- meningkatkan manajemen waktu yang baik
- melatih kemandirian dan tanggung jawab
Ekskul ini memiliki pencapaian prestasi, antara lain.
- Juara 1 Kategori SMA Putra Lomba Kejurkot Hockey Indoor
- Juara 1 Kategori SMA Putri lomba Kejurkot Hockey Indoor
- Juara 3 Kategori SMA Putri Lomba Kejurkot Hockey Indoor
- Juara 3 Kejurda Hockey Fields 2018 Tingkat Jawa Tengah
- Juara 1 Kejuaraan Hockey Se- Kota Semarang
- Juara 3 Putra kejuaraan UKM Hockey Festival 2019 UNNES
- Juara 1 Kejuaraan Hockey Se- Jawa UNNES
9. Ekstrakulikuler Seni Tari Tradisional
Ekskul ini merupakan ekskul pilihan yang ada di SMA N 8
Semarang yang diperuntukkan kelas 10 & 11 ekskul ini memiliki jadwal
setiap hari Sabtu setelah jam pelajaran. Pembina dari ekskul ini adalah Ibu
Nunung Nilasari, S.Pd. Ekskul ini memiliki Tujuan kegiatan antara lain.
- meningkatkan kreatifitas siswa
- melestarikan tradsi
- mengembangkan bakat dan minat siswa
- Melestarikan seni tradisional di Indonesia
10. Ekstrakulikuler Akutansi

44
Ekskul ini merupakan ekskul pilihan yang ada di SMA N 8
Semarang yang diperuntukkan kelas 10 & 11. Ekskul ini memiliki jadwal
setiap hari Selasa setelah jam pelajaran usai. Ekskul ini memiliki tujuan
kegiatan Melatih memenejemen akuntansi dengan baik untuk siswanya
maupun untuk orang lain. Pembina ekskul ini bernama Bapak Haryana
,S.Pd.

11. Ekstrakulikuler Band


Ekstrakulikuler ini merupakan ekstra pilihann yang ada di SMA N 8
Semarang yang di peruntukkan kelas 10 & 11. Dengan jadwal latihan setiap
hari Rabu setelah jam pelajaran usai. Latihan ini memiliki markas ataupun
ruangan tersendiri, yaitu di Studio music milik SMA N 8 Semarang.
Pembina dari eksskul ini adalah Bapak Kholid Mawardi, S.Pd. Adapun
tujuan dari kegiatan ekskul ini adalah.
- membuka inspirasi baru
- mengembangkan dan memajukan kreatifitas seni
- meningkatkan prestasi seni musik
12. Ekstrakulikuler Bola Voly
Ekstra Bola Voly ini merupakan ekstra pilihan yang ada di SMA N
8 Semarang yang menampung wadah bakat dan minat siswa dalam olahraga
Bola voly yang di peruntukkan kelas 10 & 11. Ekskul ini memiliki jadwal
latihan setiap hari Rabu setelah jam pelajaran usai di Lapangan Bola Voly.
Adapun pembina ekskul ini adalah Bapak Sumantri, S.Pd. Kendala yang
terdapat pada ekskul ini adalah Sedikit nya minat dari para siswa untuk
mengikuti ekstrakulikuler Bola Voli dan kurang nya kualitas pelatih bola
voli. Tujuan kegiatan ekskul ini adalah sebagai berikut.
- untuk memupuk dan menumbuhkan sportivitas
- meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani
- sebagai wadah untuk menampung para siswa yang memiliki minat yang
sama dibidang ini
13. Ekstrakulikuler Pecinta Alam

45
Ekskul Pecinta Alam ini merupakan ekstra pilihan yang ada di SMA
N 8 Semarang yang bertujuan untuk berkenalan dengan alam di luar sana
yanhg di peruntukkan kelas 10 & 11. Ekskul ini memiki jadwal pelatihan
setiap hari Senin setelah pembelajaran usai. Adapun pembinaa yang
mengampu ekstra ini adalah Bapak Bagas Wahyu, S.Pd. Dengan memiliki
tujuan kegiatan sebagai berikut,
- meningkatkan kedisiplinan
- meningkatkan kekuatan fisik
- meningkatkan karakter siswa
- melatih kemandirian
14. Ekstrakulikuler Paduan Suara
Ekstrakulikuler Paduan Suara ini merupakan ekskul pilihan yang
ada di SMA N 8 Semarang yang diperuntukkan kelas 10 & 11 yang
bertempat di Ruang music SMA N 8 Semarang, adapun jadwal latuhan
ekskul ini adalah setiap hari Kamis setelah pulang sekolah. Pembina dari
ekskul ini adalah Bapak Arif Kurniawan, S.Pd. Dengan tujuan kegiatan.
- mengembangkan dan memajukan kreatifitas seni
- membuka inspirasi baru
- meningkatkan prestasi seni musik
- melatih kerja sama
15. Ekstrakulikuler Basket
Ekskul Basket ini merupakan ekstra pilihan yang ada di SMA N 8
Semarang di peruntukkan kelas 10 & 11. Ekskul Basket ini memiliki jadwal
latihan setiap hari Rabu setelah sepulang sekolah yang bertempat di
Lapangan Basket SMA N 8 Semarang. Pembina dari ekskul ini adalah
Bapak Nur Subagio, S.Pd. Tujuan kegiatan ekskul ini adalah,
- meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani
- menumbuhkan sportivitas
- memperkuat mental
- menjadi lebih disiplin
16. Ekstrakulikuler ECC (English Conversation Club)

46
Ekskul ECC ini merupakan ekskul pilihan yang ada di SMA N 8
Semarang yang di peruntukkan kelas 10 & 11. Dengan jadwal kegiatan
setiap hari Selasa setelah pulang sekolah. Ekstra ini sangat cocok untuk para
siswa yang ingin cepat belajar Bahasa inggris dengan cara reading, writing,
listening, dan juga speaking. Ekskul ini di bimbing oleh Ibu Dwi Hastuti,
S.Pd. Dengan tujuan kegiatan Meningkatkan kemampuan dalam bidang
listening, writing, reading, dan speaking Bahasa Inggris
17. Ekstrakulikuler BTA (Baca Tulis Al Qur`an)
Ekskul ini merupakan ekstra pilihan yang bergerak di bidang agama
yang bertujuan untuk mempelajari cara menulis dan membaca Al qur`an
dengan berbagai cara, yang berada di SMA N 8 Semarang diperuntukkan
kelas 10 & 11. Ekskul ini memiliki jadwal kegiatan setiap hari Selasa setelah
pelajaran usai. Ekskul ini di bina oleh Bapak Toni Zakaria, S.Ag., M.Si.
Dengan tujuan kegiatan antara lain,
- menjadi sarana untuk berdakwah
- meningkatkan kemampuan peserta didik tentang tajwid
- menjaga al qur’an agar bisa dibaca dengan baik dan benar
Ekstrakulikuler ini juga memiliki prestasi yang telah di capai, antara
lain sebagai berikut.
- Juara 1 Da`I Se- Kota Semarang UNDIP Semarang
- Juara 2 Da`I Se- Kota semarang UINDIP Semarang
- Juara 2 Tilawaah MTQ Kec. Ngaliyan
- Juara 2 Tartil MTQ Kec. Ngaliyan
- Juara 2 Tahfidz MTQ Kec. Kota Ngaliyan
- Juara 2 Tahfidz MTQ Kec. Ngalliyan
18. Ekstrakulikuler JCC (Japanese Conversation Club)
Ekstrakuikuler JCC ini merupakan ekskul pilihan yang mempelajari
tentang struktur Bahasa Jepang dengan cara reading, writing, listening dan
juga speaking dalam Bahasa Jepang. Ekskul ini memiliki jadwal kegiatan
setiap hari Selasa seusai pulang sekolah. Ekskul ini di bina oleh Ibu Retno
Wulandari, S.Pd. dengan tujuan kegiatan.

47
- Meningkatkan kemampuan dalam bidang mendengarkan, komunikasi, dan
menulis dalam bahasa jepang
19. Ekstrakulikuler KIR (Karya Ilmiah Remaja)
Ekstrakulikuler KIR ini merupakan ekskul pilihan yang ada di SMA
N 8 Semarang diperuntukkan kelas 10 & 11. Yang bertempat di Lab Biologi
dengan kegiatan eksperimen eksperimen di bidang karya ilmiah. Adapun
jadwal kegiatan ekskul ini adalah setiap hari Selasa seusai pulang sekolah
yang di bina oleh Ibu Satya Ika Rini, S.Pd. Dengan tujuan kegiatan.
- meningkatkan pengembangan sikap ilmiah
- meningkatkan kejujuran
- meningkatkan kompetensi diri
20. Ekstrakulikuler Seni Drama/ Teater
Ekstrakulikuler Seni Drama/Teater ini merupakan ekskul pilihan
yang ada di SMA N 8 Semarang yang mempellajari seni di bidang drama
musical. Jadwal kegiatan ekskul ini adalah setiap hari Senin setelah pulang
sekolah yang di bina oleh Ibu Riris Purnama, S.Pd. Dengan tujuan kegiatan.
- meningkatkan rasa percaya diri
- melatih mental yang berani
- melatih kemampuan menghafal
- mengenali diri sendiri

note: Di SMA N 8 Semarang sendiri memiliki peraturan yaitu Ekskul harus


selesai pukul 17.00 WIB.

48
BAB III PENUTUP

A.Kesimpulan
Demikian laporan pelaksaan observasi magang 1 ini.
Observasi Magang 1 ini tidak lain adalah untuk mengetahui keseluruhan
rangkaian yang berhubungan dengan proses belajar mengajar yang sedang
berlangsung. Kegiatan yang menjadi bekal bagaimana tata cara pengelolaan di
sekolah yang berkaitan tentang Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran, Struktur
organisasi, Sarana dan Prasarana, Kultur dan Tat Tertib Sekolah yang akan
diterapkan ketika menjadi seorang guru.
Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa
sekolah SMA Negeri 8 semarang ini memiliki integritas yang cukup bagus,baik
dari segi fasilitas maupun dalam pembelajarannya. SMA Negeri 8 Semarang
terletak di Karanganyar Kecamatan Tugu Semarang, Semarang. Memiliki
lingkungan sekolah yang luas dengan kondisi gedung yang digunakan
mendukung untuk kegiatan belajar mengajar yang baik dan kondusif. Gedung
sekolah dilengkapi dengan ruang kelas yang cukup dan memiliki fasilitas yang
lengkap.
Suasana lingkungan sekolah cukup nyaman, banyak pohon yang tumbuh
sehingga sirkulasi udara di sekitar sekolah bagus. Selain itu, lokasi sekolah
cukup strategis di dukung dengan dekatnya akses jalan menuju sekolah dari jalan
utama. SMA Negeri 8 Semarang ini memiliki kebiasaan baik yang dilakukan
setiap hari oleh siswa. Salah satunya setiap pagi berdoa bersama sebelum
memulai kegiatan KBM dilakukan guru siswa sesuai keyakinan. Hubungan
siswa dan guru cukup baik
Dengan adanya kegiatan bersalaman dengan guru saat akan memasuki
sekolah. Sarana dan prasarana di SMA Negeri 8 Semarang cukup memadai
untuk mendukung kelancaran kegiatan belajar mengajar siswa.
Demikian laporan pelaksanaan observasi magang 1 yang dapat di
kemukakan. Penyusun berharap laporan ini dapat memberikan manfaat dan
kontribusi positif bagi semua pihak, salah satunya dapat memberikan rangsangan

49
positif untuk menambah profesional calon guru di masa mendatang, dan apabila
terdapat hal-hal yang tidak sesuai dengan relita penyusun mengharapkan koreksi
sepenuhnya serta mohon kelapangan hati dari semua pihak untuk memberikan
maaf serta saran dan kritik kepada penyusun.

B.Saran
Saran yang dapat di berikan oleh penyusun agar pelaksanaan magang 1
yang akan datang lebih baik adalah seharusnya pihak universitas memantapkan
lagi sosialisasi tentang adanya program magang 1 ini, sehingga kami sudah siap
dan mantap dalam melaksanakan program magang 1 tersebut.

50
LAMPIRAN
1. Perpustakaan 8. Laboratorium Kimia

2. Lapangan Basket 9. Laboratorium Biologi

3. Tempat Sampah 10. Unit Kesehatan Sekolah (UKS)

51
4. Ruang Ibadah Agama Nasrani 11. Ruang BK

5. Piala Penghargaan 12. Ruang File (file room)

6. Ruang Olahraga 13. Ruang Musik (music room)

7. Parkiran 14. Ruang Kepala Sekolah

52
15.Ruang Tata Usaha 19. Salah Satu sample kelas

16. Ruang Guru

17. Ruang Bendahara 20. Tampak depan SMA N 8 Smg

18. Kamar Mandi 21. Lapangan Upacara

53
22. Suasana di dalam kelas 23. Praktik Senam

24. Gugus Depan Pramuka

54
Lampiran 6
LEMBAR OBSERVASI
VISI, MISI, TUJUAN dan SASARAN SEKOLAH
Petunjuk :
1. Lembar ini untuk mendeskripsikan Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran di sekolah
magang I.
2. Mohon beri tanda centang (⇃) pada kolom di bawah Ya atau tidak.
3. Masing-masing kegiatan yang ada dapat di tambahkan uraian untuk
mendiskripsikan visi, misi, sasaran dan tujuan lebih jelas.

Nama sekolah yang diamati : SMA N 8 SEMARANG


Tanggal pengamatan : 28 januari 2020

Keterlaksanaan
No Visi, Misi, Sasaran dan Tujuan Catatan
Ya Tidak
1 Terdapat Visi, Misi, sasaran dan √ Adanya visi dan misi serta
tujuan Sekolah tujuan sekolah yang
disasarkan kepada seluruh
warga sekolah untuk
pegangan/pedoman kepada
seluruh warga sekolah yang
terdiri dari siswa, hingga
tenaga pendidik
didalamnya.
Penyusunan Visi, Misi, tujuan dan √
saran sekolah berdasarkan:
6. Landasan yuridis √ Penyusunan berdasarkan
dengan UU RI no 20 th 2003
mengenai pendidikan yang
dijadikan sebagai acuan

55
Keterlaksanaan
No Visi, Misi, Sasaran dan Tujuan Catatan
Ya Tidak
dalam pembentukan atau
penyusunan visi dan misi
sekolah
7. Landasan historis √ Penyusunan berdasarkan
dengan perkembangan yang
terjadi pada sekolah dari
tahun ke tahun. Adanya
perubahan yang terjadi
diakibatkan karena adanya
perubahan zaman dan
sehingga dibentuk
penyesuaian yang sesuai
dengan perkembangan dan
perubahan zaman menuju
lebih modern
8. Landasan sosiologis √ Penyusunan ini dilakukan
dengan mengamati interaksi
social antar masyarakat
sekitar dan antar masyarakat
sekolah
9. Landasan empiris √ Penyusunan berdasarkan
dengan dilakukannya
observasi dan pengamatan
terhadap seluruh warga
sekolah sehingga tercipta
visi dan misi sesuai dengan
kebutuhan anggota
masyarakat sekolah

56
Keterlaksanaan
No Visi, Misi, Sasaran dan Tujuan Catatan
Ya Tidak
2 Visi sekolah dapat memberikan √ Visi dan misi dapat menjadi
panduan/arahan, motivasi dan motivasi dan arahan dengan
berorientasi ke masa depan, memberikan pendidikan
untukjangkawaktu yang lama. karakter kepada siswa yang
mencakup kedisiplinan,
kejujuran, tanggung jawab
dan lain sebagainya. Selain
pendidikan karakter
tersebut, sekolah juga
memberikan pendidikan
akhlak mulia agar menjadi
bekal terhadap kehidupan
masadepan setiap siswanya.
3 Misi sekolah menunukkan secara √ Misi sekolah sudah
jelas mengenai apa yang hendak terlaksana dalam kegiatan
dicapai oleh sekolah. sehari-hari di lingkungan
sekolah yaitu ditunjukan
dengan budaya setiap pagi
sekolah mengupayakan
peserta didik untuk datang
tepat waktu, dengan
menutup gerbang tepat jam
07:00 dan setiap pagi
mereka menyalami guru
yang ada di depan serta
menyanyikan lagu
“Indonesia Raya” setiap
akan memulai pelajaran di

57
Keterlaksanaan
No Visi, Misi, Sasaran dan Tujuan Catatan
Ya Tidak
pagi hari.

4 Ada keterkaitan Visi dan Misi √ Keterkaitan antar visi dan


sekolah dengan tujuan sekolah misi sekolah dengan tujuan
Sekolah yaitu menghendaki
sekolah yang menunjukan
kaetaqwaan oleh siswannya
dengan melakukan doa
bersama setiap pagi dan
sholat jumat berjamaah
setiap hari jumat. Sekolah
juga ingin mewujudkan
sekolah hijau yang ditandai
dengan banyaknya taman-
taman hijau yang telah
direalisasikan. Menciptakan
siswa yang dapat bersaing
secara global mengenai
teknologi dengan cara
mengembangkan sarana
media
5 Ada keterkaitan Visi dan Misi √ Visi dan misi sekolah
sekolah dengan sasaran sekolah disasarkan kepada seluruh
warga sekolah yang
meliputi guru, siswa dan
semua yang ada didalam
anggota masyarakat
sekolah. Dengan visi misi
yang ada menunjukan

58
Keterlaksanaan
No Visi, Misi, Sasaran dan Tujuan Catatan
Ya Tidak
6 Terdapat program akademik yang √ Semua program akademik
sesuai dengan Visi, Misi, sasaran menunjukkan kesesuaian
dan tujuan sekolah terhadap visi dan misi serta
tujuan sekolah namun mata
pelajaran akademik yang
paling sesuai adalah mata
pelajaran ppkn dan agama.
Ppkn mencakup
pembelajaran mengenai
pengamalan-pengamalan
pancasila serta mata
pelajaran agama mencakup
pembelajaran mengenai
akhlak mulia, dan
pendidikan karakter juga
ada didalamnya.
7 Terdapat program non akademik √ Terdapat program yang
yang sesuai dengan Visi, Misi, sesuai dengan visi, misi dan
sasaran dan tujuan sekolah. tujuan sekolah yang sesuai
yaitu mengenai jumat bersih
yang menunjukan realisasi
dari misi kepeduliaan dan
cinta lingkungan serta
tujuan sekolah yang ingin
mewujudkan sekolah hijau
atau green school

59
Uraian/DeskripsiVisi, Misi, Sasaran dan Tujuan Sekolah :
VISI :
Terwujudnya sekolah unggul yang mutu lulusannya berakhlak mulia, berbudaya,
menguasai ipteks, dan berwawasan lingkungan.
MISI :
1. Menumbuhkan pemahaman, perwujudan sikap disiplin, dalam penghayatan
dan pengamalan Pancasila bagi seluruh warga sekolah.
2. Menciptakan kehidupan sekolah yang berbudaya religious dan bermartabat.
3. Meningkatkan prestasi akademik dan non akademik peserta didik secara
optimal melalui kegiatan pembelajaran aktif, innovative, kreatif, efektif,
efisien dan menyenangkan.
4. Memberdayakan teknologi informasi dan komunikasi sebagai pendukung
proses pembelajaran.
5. Meningkatkan kemampuan, apresiasi budaya lokal dan nasional yang luhur.
6. Meningkatkan kepedulian seluruh warga sekolah terhadap lingkungan.
TUJUAN UMUM :
1. Meningkatkan keamanan dan ketaqwaan seluruh warga sekolah dengan doa
bersama setiap pagi dan ritual ibadah sesuai dengan agama masing-masing.
2. Menyiapkan peserta didik agar mampu melanjutkan ke pendidikan tinggi,
berkompetisi dan mengembangkan diri dalam rangka era globalisasi.
3. Mencerdaskan peserta didik, menumbuhkan motivasi, mengembangkan nilai-
nilai budaya yang mencakup etika, logika dan estetika sehingga tercipta
peserta didik yang utuh dan ber akar budaya bangsa.
4. Menumbuhkembangkan rasa empati terhadap sesama.
5. Melaksanakan 7K, yaitu: keamanan, kebersihan, ketertiban, kedisiplinan,
keindahan, kekeluargaan dan kesehatan.
6. Mewujudkan lingkungan SMA N 8 Semarang menjadi sekolah hijau (green
school).

60
Semarang, 30 Januari 2020

Mengetahui, DKM Nama Mahasiswa, NPM

1. Faris Akmaludin (18420143)


2. Fahriza Amalia (18110038)
3. Sajati (18320055)
Suhendri, S.Pd., M.Pd., Kons
NPP. 108301316

61
Lampiran 7

LEMBAR OBSERVASI
Struktur Organisasi dan Tata Kerja (SOTK)
Petunjuk :
1. Lembar ini untuk mendeskripsikan SOTK di sekolah magang I.
2. Mohon beri tanda centang (⇃) pada kolom di bawah Ya atau Tidak.
3. Masing-masing kegiatan yang ada dapat ditambahkan uraian untuk
mendiskripsikan SOTK lebih baik dan jelas.

Nama sekolah yang diamati : SMAN 8 SEMARANG


Tanggal pengamatan : 29 Januari 2020

No Struktur Organisasi dan Keterlaksanaan Catatan


Tata Kerja Ya Tidak
1 Ada bagan struktur √
Organisasi sekolah
2 Ada deskripsi tugas untuk √
masing-masing komponen
Organisasi sekolah
3 Ada sosialisasi tata kerja √
Sekolah
4 Ada sosialisasi program kerja √
sekolah
 Program kerja akademik √
 Program kerja non akademik √

62
Uraian/Deskripsi Struktur Organisasi dan Tata Kerja Serta 1 contoh program
akademik dan non akademik sekolah:

KOMITE SEKOLAH KEPALA SEKOLAH


……. ………………
Prof.Dr. H. Achmad Rofiq, MA Sugiyo, S. Pd, M.Kom

KEPALA TATA USAHA

Susanti

WAKA KURIKULUM WAKAKESISWAAN WAKA SARPRAS WAKA HUMAS

Siswanto, S.Pd Evi S Handayani, S.Pd Tony Zakaria, Satya Ika Rini,
SS.Ag,M.Si S.Pd

Siswanto, S.Pd

Dewan
Guru

SISWA KELAS X SISWA KELAS XI SISWA KELAS XII

MIPA 1-5 IPS 1-5 MIPA 1-5 IPS 1-5 MIPA 1-5 IPS 1-5

Keterangan :
----------------- Garis Koordinasi

Garis Komando

63
Fungsi dan tata kerja pengelola sekolah
1. Kepala Sekolah
a. Kepala Sekolah selaku edukator, bertugas melaksanakan proses belajar
mengajar secara efektif dan efisien
b. Kepala Sekolah selaku manajer bertugas
1. Menyusun perencanaan
2. Mengorganisasikan kegiatan
3. Mengarahkan kegiatan
4. Mengkoordinasikan kegiatan
5. Melaksanakan pengawasan
6. Melakukan evaluasi terhadap kegiatan
7. Menentukan kebijaksanaan
8. Mengadakan rapat
9. Mengambil keputusan
10. Mengatur proses belajar mengajar
11. Mengatur administrasi: Ketatausahaan; Siswa; Ketenagaan; Sarana dan
Prasarana; Keuangan atau RAPBS
12. Mengatur Organisasi Siswa Intra Sekolah
13. Mengatur hubungan sekolah dengan masyarakat dan instansi terkait
c. Kepala Sekolah selaku administrator bertugas menyelenggarakan
administrasi:
1. Perencanaan
2. Pengorganisasian
3. Pengarahan
4. Pengkoordinasian
5. Pengawasan
6. Kurikulum
7. Kesiswaan
8. Ketatausahaan
9. Ketenagaan
10. Kantor

64
11. Keuangan
12. Perpustakaan
13. Labortorium
14. Ruang keterampilan
15. Bimbingan Konseling
16. UKS
17. OSIS
18. Serbaguna
19. Media
20. Gudang
21. 7K
d. Kepala Sekolah selaku supervisor bertugas menyelenggarakan supervise
mengenai:
1. Proses belajar mengajar
2. Kegiatan bimbingan konseling
3. Kegiatan ekstrakurikuler
4. Kegiatan ketatausahaan
5. Kegiatan kerjasama dengan masyarakat dan instansi terkait
6. Sarana dan Prasana
7. Kegiatan OSIS
8. Kegiatan 7K
e. Kepala Sekolah selaku Pemimpin
1. Dapat dipercaya, jujur, dan bertanggung jawab
2. Memahami kondisi guru, siswa, dan karyawan
3. Memiliki visi dan memahami misi sekolah
4. Mengambil keputusan urusan internal, dan eksternal sekolah
5. Membuat, mencari, dan memilih gagasan baru
f. Kepala Sekolah sebagai innovator
1. Melakukan pembaharuan di bidang:
a. KBM
b. BK

65
c. Ekstrakurikuler
d. Pengadaan
2. Melaksanakan pembinaan guru dan karyawan
3. Melakukan pembaharuan dalam menggali sumber daya di BP 3 dan
masyarakat
g. Kepala Sekolah sebagai motivator
1. Mengatur ruang kantor yang kondustif untuk bekerja
2. Mengatur ruang kantor yang kondusif untuk KBM atau BK
3. Mengatur ruang laboratorium yang kondusif untuk praktikum
4. Mengatur ruang perpustakaan yang kondusif untuk belajar
5. Mengatur halaman/ lingkugan sekolah yang sejuk dan teratur
6. Menciptakan hubungan kerja yang harmonis sesama guru dan
karyawan
7. Menciptakan hubungan kerja yang harmonis antar sekolah dan
lingkungan
8. Menerapkan prinsip penghargaan dan hukuman. Dalam melaksanakan
tugasnya, Kepala Sekolah dapat mendelegasikan kepada wakil kepala
sekolah
2. Kepala Tata Usaha
a. Penyusunan program kerja tata usaha sekolah
b. Pengelolaan keuangan sekolah
c. Pengurusan administrasi ketenagaan dan siswa
d. Pembinaan dan perngembangan karir pegawai tata usaha sekolah
e. Penyusunan administrasi perlengkapan sekolah
f. Penyusunan dan penyajian data/ statistik sekolah
g. Mengkoordinasikan dan melaksanakan 7K
h. Penyusunan laporan pelaksanaan kegiatan pengurusan ketatausahaan
secara berkala
3. Wakil Kepala Sekolah
a. Menyusun perencanaan,membuat program kegiatan dan pelaksanaan
program.

66
b. Pengorganisasian
c. Pengarahan
d. Ketenagaan
e. Pengoordinasian
f. Pengawasan
g. Penilaian
h. Identifikasi dan pengumpulan data
i. Penyusunan laporan
Wakil Kepala Sekolah, bertugas membantu kepala sekolah dalam urusan-
urusan sebagai berikut:
a. Kurikulum
1) Menyusun dan menjabarkan kalender pendidikan
2) Menyusun pembagian tugas guru dan jadwal pelajaran
3) Mengatur penyusunan program pengajaran (program catur wulan,
program satuan pelajaran, dan persiapan mengajar, penjabaran
dan penyesuaian kurikulum)
4) Mengatur pelaksanaan kegiatan kurikuler dan ekstra kurikuler
5) Mengatur pelaksanaan program penilaian kriteria kenaikan kelas,
kriteria kelulusan, dan laporan kemajuan belajar siswa, serta
pembagian rapor dan STTB
6) Mengatur pelaksanaan program perbaikan dan pengajaran
7) Mengatur pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar
8) Mengatur pengembangan MGMPP dan koordinator mata
pelajaran
9) Mengatur mutase siswa
10) Melakukan supervise administrasi dan akademis
11) Menyusun laporan
b. Kesiswaan
1) Mengatur program dan pelaksanaan bimbingan dan konseling
2) Mengatur dan mengkoordinasikan pelaksanaan 7K

67
3) Mengatur dan membina kegiatan OSIS meliputi; Kepramukaan,
PMR, KIR, UKS, PKS, dan PASKIBRA
4) Mengatur program pesantren kilat
5) Menyusun dan mengatur pelaksanaan pemilihan siswa teladan
sekolah
6) Menyelenggarakan cerdas cermat, olahraga prestasi
7) Menyeleksi calon untuk diusulkan mendapatkan beasiswa
c. Sarana Prasana
1) Merencanakan kebutuhan sarana prasarana untuk menunjang
proses belajar mengajar
2) Merencanakan program pengadaannya
3) Mengatur pemanfaatan sarana dan prasarana
4) Mengola perawatan perbaikan dan pengisian
5) Mengatur pembakuannya
6) Menyusun laporan
d. Hubungan Masyarakat
1) Mengatur dan mengembangkan hubungan dengan BP3 dan peran
BP3
2) Menyelenggarakan bakti sosial, karya wisata
3) Menyelenggarakan pameran hasil pendidikan di sekolah (gebyar
pendidikan)
4) Menyusun laporan
4. Guru
Tugas dan tanggung jawab guru meliputi:
a. Membuat perangkat program pengajaran:
1. AMP
2. Program tahunan
3. Program satuan pelajaran
4. Program rencana pengajaran
5. Program mingguan guru
b. Melaksanakan kegiatan pembelajaran

68
c. Melaksanakan kegiatan penilaian proses belajar, ulangan harian, ulangan
umum, ujian akhir
d. Melaksanakan hasil analisis hasil ulangan harian
e. Menyusun dan melaksanakan program perbaikan dan pengayaan
f. Mengisi daftar nilai siswa
g. Melaksanakan kegiatan membimbing kepada guru lain dalam proses KBM
h. Membuat alat peraga
i. Menumbuhkembangkan sikap menghargai karya seni
j. Mengikuti kegiatan pengembangan dan pemasyarakatan kurikulum
k. Melaksanakan tugas tertentu di sekolah
l. Mengadakan pengembangan program pengajaran yang menjadi
tanggungjawabnya
m. Membuat catatan tentang kemajuan hasil belajar siswa
n. Mengisi dan meneliti daftar hadir belajar siswa sebelum memulai
pengajaran
o. Mengatur kebersihan kelas dan ruang praktikum
p. Mengumpulkan dan menghitung angka kredit untuk kenaikan pangkatnya
5. Wali Kelas
a. Pengelolaan kelas
b. Penyelenggaraan administrasi kelas meliputi:
1. Denah tempat duduk siswa
2. Papan absensi siswa
3. Daftar pelajaran kelas
4. Daftar piket kelas
5. Buku absen siswa
6. Buku kegiatan pembelajaran
7. Tata tertib siswa
c. Penyusunan pembuatan statistik bulanan siswa
d. Pengisian daftar kumpulan nilai siswa
e. Pembuatan catatan khusus tentang siswa
f. Pencatatan mutasi siswa

69
g. Pengisian buku laporan penilaian hasil belajar
h. Pembagian buku laporan penilaian hasil belajar

PROGRAM KERJA
5. Bidang Kurikulum
Contoh program kerja :

No Tujuan Program Bentuk Program Pelaksanaan Sasaran Jumlah Keterangan


1. Peningkatan Try Out 1 Januari Siswa 349 10 Ruang
Kompetensi Kelas Peserta
Peserta Didik XII
Try Out 2 Februari Siswa 349 10 Ruang
Kelas Peserta
XII
2. Mengukur PHB Semester Maret Siswa 360 20 Ruang
Kompetensi Genap Kelas X Peserta
Peserta Didik
Siswa 360 20 Ruang
Kelas Peserta
XI
3. Menguji Ujian Sekolah : Maret Siswa 349
Kompetensi Kelas Peserta
Peserta Didik XII
Ujian Praktek 6 s.d 20
Ujian Tulis
4. Menguji UNBK Maret, April Siswa 349
Kompetensi Kelas Peserta
Peserta Didik XII

70
5. Mengatur PAS Genap Mei- Juni Siswa 360
Kompetensi Kenaikan Kelas Kelas X Peserta
Peserta Didik
Siswa 360
Kelas Peserta
XI
6. Meningkatkan IHT 1 Juli Guru 75 3 Hari
Kinerja Guru Karyaw Peserta
dan Tenaga an
Kependidikan
IHT 2 Desember Guru 75 3 Hari
Karyaw Peserta
an
7. Meningkatkan Workshop 1 Insidental Guru 75 Tiap
Kompetensi Karyaw Peserta Semester 2x
Guru dan an
Tenaga
Kependidikan
Workshop 2 Insidental Guru 75 Tiap
Karyaw Peserta Semester 2x
an
8. Mengukur PHB Semester September Siswa 1060
Kompetensi Ganjil Kelas Peserta
Peserta Didik X, XI,
XII
9. Menguji PAS Semester September Siswa 1060
Kompetensi Ganjil Kelas Peserta
Peserta Didik X,XI,
XII

71
10. Pemenuhan Pengadaan Insidental Siswa 360 Tahun
Kebutuhan Sampul Raport Kelas X Peserta Ajaran Baru
Pelaporan Didik

6. Bidang Sarana & Pra Sarana


a. Program Akademik
SMA N 8 Semarang terdapat banyak program akademik serta
kejuaraan lomba yang diperoleh. Salah satu kejuaran yang akhir-akhir ini
banyak diminati yaitu lomba debat bahasa Indonesia. Lomba ini sudah
meraih kejuaraan sampai tingkat nasional. Dengan adanya prestasi tersebut,
sekolah memberikan fasilitas yang cukup memadai. Seperti; Ruangan,
sound sistem, guru pembimbing dari sekolah serta guru pelatih dari luar
sekolah. Kegiatan ini menjaring banyak siswa dan melakukan seleksi pula
dengan cukup ketat untuk menghasilkan cendikiawan muda yang
berkualitas.
b. Program Non-Akademik
SMA N 8 Semarang memiliki banyak program non akademik salah
satunya prestasi yang pernah diraih adalah bola tangan dan taekwondo.
Kedua kegiatan ini sudah banyak meraih kejuaraan di tingkat nasional
sampai internasional. Dengan adanya prestasi tersebut sekolah memberikan
fasilitas yang memadai. Seperti; Ruangan, body protector, hand glove,
pelindung kepala, pelindung kaki, pelindung kemaluan, pelindung tangan,
bola, gawang dan, lain-lain. Kegiatan ini menjaring banyak siswa dan
melakukan seleksi yang cukup ketat untuk menghasilkan olahragawan yang
berkualitas.

7. Bidang Humas
a. Bekerja sama dengan industri
Untuk kesejahteraan sekolah, humas memiliki program kerja dengan
berbagai industri misalnya ada pelatihan untuk menjahit. Siswa turun

72
langsung dalam industri tersebut setelah masa pelatihan selesai siswa
tersebut boleh bekerja langsung.
b. Bekerja sama dengan instansi kesehatan
Bidang kesehatan bekerja sama dengan PMI, di SMA N 8 Semarang
diadakan donor darah 4kali dalam satu tahun.
c. Bekerja sama dengan instansi pendidikan
Bekerja sama dengan sekolah lain
d. Bekerja sama dengan instansi di luar negri seperti Ad-Hoc Departement
e. Publikasi sekolah untuk promosi
f. Publikasi dengan warga sekitar
g. Pengadaan Event seperti bulan bahasa
h. Bekerja sama dengan masyarakat mengenai keamanan dan kenyamanan
SMAN 8 Semarang yang berada di pemukimaman warga
i. Pengadaan pelatihan menulis cerpen

8. Bidang Kesiswaan
a. Penerimaan peserta didik baru 2019/2020
b. Menangani ekstrakurikuler
c. Menangani tentang kedisplinan siswa
d. Prestasi akademik

73
Semarang, 30 Januari 2020

Mengetahui, DKM Nama Mahasiswa, NPM

1. Yulia Niken Adhesty (18119123)


Suhendri, S.Pd., M.Pd., Kons 2. Muhammad Syaepudim (18230234)
NPP. 108301316 3. Agustina Lismawati (18420033)

74
Lampiran 8
LEMBAR OBSERVASI
Sarana dan Prasarana Pendukung Program Sekolah

Petunjuk :
1. Lembar ini untuk mendeskripsikan Sarana dan Prasarana pendukung Program
akademik dan non akademik Sekolah di sekolah magang I.
2. Mohon beri tanda centang (⇃) pada kolom di bawah Ya atau tidak.
3. Masing-masing kegiatan yang ada dapat ditambahkan uraian untuk
mendiskripsikannya lebih baik dan jelas.

Nama Sekolah yang diamati : SMA NEGERI 8 SEMARANG


Tanggal Pengamatan : Selasa, 28 januari 2020
Program akademik : debat bahasa indonesia
Program non-akademik : bola tangan dan taekwondo

No Sarana Keterlaksanaan Catatan


dan Ya Tidak
Prasarana
A. SARANA
1. Peralatan kantor 

jenis peralatan
kantor:
1) Komputer
2) Print
3) Meja dan kursi
4) AC
5) Almari

75
No Sarana Keterlaksanaan Catatan
dan Ya Tidak
Prasarana
6) ATK
7) Fotokopi

2 Sarana sekolah (akademik) mengacu pada SNP Bidang

1) Perlengkapan
pembelajaran 

Jenis perlengkapan
pembelajaran:

1) Papan tulis
2) Spidol
3) Penghaus
4) Kursi dan meja
2) Alat dan bahan peraga

Jenis alat peraga:


1) Bangun ruang
2) Globe
3) Peta
3) Sumber belajar

Jenis sumber

76
No Sarana Keterlaksanaan Catatan
dan Ya Tidak
Prasarana
belajar:
1) Buku guru/buku
siswa
2) Internet
3) Quiper
4) Media Pembelajaran
a. Media Audio 

Jenis media audio:


1) Radio
2) Sound sistem
b. Media Visual

Jenis media visual:


1) Poster
2) LCD
c. Media Audio Visual

Jenis media audio


visual:
1) Vidio (LCD,
proyektor)

5) Bahan habis pakai 


2. Sarana sekolah (non akademik)

77
No Sarana Keterlaksanaan Catatan
dan Ya Tidak
Prasarana
1) Perlengkapan kesenian

Jenis perlengkapan
kesenian:
1) Perlengkapan
tari
2) Perlengkapan olahraga

Jenis perlengkapan
olahraga:
1) Bola
2) Kun
3) Gawang
4) Body protektor
5) Tenis meja
6) Atlertik
7) Pelampung
renang
8) Matlas
3) Sarana teknologi
informasi 

Jenis perlengkapan
teknologi

78
No Sarana Keterlaksanaan Catatan
dan Ya Tidak
Prasarana
informasi:
1) Komputer/
Lapop
2) Web/ blog SMA
N 8 Semarang
4) Sarana keterampilan

Jenis sarana
ketrampilan:
1) Alat muusik
2) Rebana
3) Kewirausahaan
4 Perlengkapan toilet

5 Perlengkapan UKS

B. PRASARANA

1. Ruang Kelas  30
2. Ruang Kepala Sekolah  1
3. Ruang Guru  1
4. Ruang Tata Usaha  1
5. Perpustakaan  1
6. Kantin  3
7. Lapangan Olahraga  2

79
No Sarana Keterlaksanaan Catatan
dan Ya Tidak
Prasarana
8. UKS  1
9. Laboratorium

Jenis laboratorium: 6
1) Laboratorium
IPA (fisika,
kimia, biologi)
2) Lab.Seni
3) Lab.Internet
4) Lab Multimedia
5) Lab. Komputer
10. Tempat Ibadah  1 masjid, 1
non
muslim
11. Toilet/Kamar Mandi  6
12. Aula/ ruang pertemuan  -
13. Area parkir  2
14. Sanggar  1
15. . R.Osis dan Koperasi  1
16. R.Gudang  1
17. R.Bendahara  1
18. R.BK  1

Uraian/DeskripsiSarana dan Prasarana yang mendukung ketercapaian


1. Program akademik
SMA N 8 Semarang terdapat banyak sekali program akademik serta
kejuaraan lomba yang diperoleh. Salah satu kejuaraan yang akhir-akhir

80
ini banyak diminati siswa yaitu lomba debat Bahasa Indonesia. Lomba
ini sudah meraih kejuaraan sampai tingkat nasional. Deangan adanya
prestasi tersebut, sekolah memberikan fasilitas yang cukup memadai.
Seperti ; ruangan, sound system, guru pembimbing dari sekolah serta
guru pelatih dari luar sekolah. Kegiatan ini menjaring banyak siswa dan
melakukan seleksi pula deangan cukup ketat untuk menghasilkan
cendekiawan muda yang berkualitas
2. Program non-akademik
SMA N 8 Semarang terdapat banyak sekali program non akadeamik
serta kejuaraan lomba yang diperoleh. Salah satu kejuaraan yang banyak
diperoleh yaitu bola tangan dan taekwondo. Kedua kegiatan ini sudah
meraih kejuaraan ditingkat nasional sampai internasional. Deangan
adanya prestasi tersebut sekolah memberian fasilitas yang memadahi.
Seperti; ruangan, body protector, hand glov, pelindung kepala, pelindung
kaki, pelindung kemaluan, pelindung tangan, bola, gawang, dan lain-lain.
Kegiatan ini menjaraing banyak siswa dan melakukan seleksi pula
deangan cukup ketat untuk menghasilkan olahragwan muda yang
berkualitas.

81
Semarang, 28 Januari 2020

Mengetahui, DKM Nama Mahasiswa, NPM

1. Desi Viviana (18310085)


2. Novita Eka Putri (18330006)
Suhendri, S.Pd., M.Pd., Kons 3. Eva Welas Febriati (18230268)
NPP. 108301316 4. Alam Kibar Romadhon (18230057)

82
Lampiran 9
LEMBAR OBSERVASI
PENGELOLAAN PROGRAM SEKOLAH
Petunjuk :
1. Lembar ini untuk mendeskripsikan pengelolaan program sekolah di sekolah
magang I.
2. Mohon di isi sesuai dengan data yang logis, rasional, dan yang mencerminkan
program sekolah (akademik dan non akademik) di sekolah magang I.
3. Masing-masing kegiatan yang ada dapat ditambahkan uraian untuk
mendiskripsikan program sekolah lebih jelas.

Nama Sekolah yang diamati : SMA N 08 SEMARANG


Tanggal Pengamatan : 29 Januari 2020

Jenis
No Program Sekolah Prestasi Catatan
Kegiatan
1 Program 1) Pengembangan Jenis kegiatan: Juara
akademik prestasi akademik Olimpiade olimpiade sains
siswa sains(OSN) tingkat propinsi
thn 2018.
2) Pelatihan berbahasa Kegiatan belajar Melalui kegiatan
asing (misalnya: mengajar bahasa bulan bahasa dan
bahasa inggris, arab, Jepang, bahasa debat bahasa
mandarin) Inggris, Bahasa Asing.
Perancis.
3) Pembelajaran Peserta didik Di adakan setiap
literasi wajib membaca hari selasa, rabu,
minimal 1 buku kamis (15 menit
dalam satu sebelum KBM)
semester dg

83
Jenis
No Program Sekolah Prestasi Catatan
Kegiatan
sasaran buku
teknologi non
akademik.
4) Pembelajaran Kegiatan belajar Di laksanakan
numerasi mengajar disetiap sesuai jadwal mata
kelas dengan pelajaran.
metode berhitung
pada mata
pelajaran
berhitung.
5) Pembelajaran
a. Pembelajaran
interaktif
b. Pembelajaran
tematik integratif
(Khusus jenjang
Sekolah Dasar)
6) Melatih 1) Debat 1) Juara 2 Tahun 2019.
ketrampilan 2) Pidato debat Bahasa
berfikir kritis Indonesia.
peserta didik 2) Juara 3
debat Bahasa
Indonesia
(Pembicara
Terbaik) tingkat
kota.
3) Juara 1
debat Bahasa

84
Jenis
No Program Sekolah Prestasi Catatan
Kegiatan
Indonesia (Best
Speaker 3)
tingkat
provinsi.
4) Juara 2
lomba pidato
kebhinekaan
SMA tingkat
Jawa Tengah.
7) Melatih Melalui kegiatan Di laksanakan
ketrampilan BTIK sesuai jadwal mata
komputer dan IT pelajaran yang
telah ditentukan.
Mengembangkan 1) Kegiatan PBB 1) Juara 1 Tingkat kota th
karakter peserta 2)Pramuka Essay putra dan 2018/2019
didik 3)PMR putri pramuka
pertikalpataru
IV dan GWSHM
VII.
2) Juara 2 K3
Pertendaan
Putra (Saka
Kalpataru).
3) Juara 3
Favorit PBB
LKBB Al-jabar
se-Jawa
Tengah.

85
Jenis
No Program Sekolah Prestasi Catatan
Kegiatan
4) Juara 2
Remaja Sehat.
Mengembangaka 1) Kewirausahaan. 1) Juara Tahun 2018.
n kreativitas 2) Fashion Show. Harapan 1
peserta didik Fashion Show
batik casual
Youth &
Millenial
Festical.
2) Busana
terbaik Citra
Putri se-Jawa
Tengah.

2 Program non 1) Rohani Islam Pelatihan serta 1) juara 1 dan Tahun 2017/2018
akademik pembinaan 2 Da’i tingkat
keagamaan dan Kota Semarang
mata pelajaran 2) juara 2
Agam Islam Tilawah MTQ
tingkat
Kecamatan
galiyan
3) juara 2
Tartil MTQ
tingkat
Kecamatan
Ngaliyan

86
Jenis
No Program Sekolah Prestasi Catatan
Kegiatan
4) juara 2
Tahfidz MTQ
tingkat
Kecamatan
Ngaliyan
2) Karya Ilmiah Melalui kegiatan Dilaksanakan
ekstrakurikuler setelah kegiatan
seperti pelatihan KBM pada waktu
LKTI yang telah
ditentukan
3) Pramuka Pelatihan 1) juara 1 Dilaksanakn hari
kepramukaan Essay putra jum’at setelah
lomba pramuka KBM
Pertimakalpatu
ra IV &
GWSHM VII
2) juara 2
Essay putri
lomba pramuka
pertimakalpatu
ra IV &
GWSHM VII
3) juara 2 K3
pertendaan
putra ( Saka
Kapatura)
4) juara
Harapan 1 Tari

87
Jenis
No Program Sekolah Prestasi Catatan
Kegiatan
Nusatara lmba
pramuka
pertimakalpatu
ra IV &
GWSHM VII
Warcab kta
Semarang
5) uara 3
favorit PBB
LKBB Alabar
se-awa Tegah
4) KSR / Dokter Pelatiha tentag 1) juara 2 Dilaksanakan
Kecil tata cara Remaja Sehat setelah KBM
menolong pasie tigkat kota
dalam keadaan Semarang
darurat
5) Tari tradisional/ Pembelajaran dan 1) juara Dilaksanaksanaka
modern pelatihan tata Harapan 1 Tari n setelah kegiatan
menari yag baik Nusantara belajar mengajar
dan benar tingkat kota
tahun 2019
6) Karawitan Pelatihan 1) juara 3 Dilaksanakan
dalamEkstrakurik Rebana Tingkat setelah kegiatan
uler tentang tata Kota Semarang belajar mengajar
cara menggunakan tahun
rebana 2017/2018

88
Jenis
No Program Sekolah Prestasi Catatan
Kegiatan
7) Keolahragaan Melalui kegiatan 1) juara 3 Tahun 2017, 2018,
pelatihan dan Futsal Tingkat 2019
mata pelajaran Nasional
keolahragaan 2) juara 2
Futsal Tingkat
Kota Semarang
3) juara 2
Taekwondo
Tingkat Jawa
Tengah
4) juara 1 dan
3 Pencak Silat
tingkat Kota
Semarang
5) juara 3
Bulu Tangkis
tingkat Kota
Semarang
6) juara 1
Lempar
Lembing
POPDA tingkat
Kota Semarang
7) juara
1,2,dan 3
Lompat jauh
POPDA tingkat
Kota Semarang

89
Jenis
No Program Sekolah Prestasi Catatan
Kegiatan
8) juara 1 Lari
100 meter
POPDA tingkat
Kota Semarang
9) juara 3
Tolak Peluru
POPDA tingkat
Kota Semarang
10) juara 1
Hockey se-Jawa
11) juara 3
Wushu tingkat
kota Semarang

Uraian/Deskripsi pengelolaan program sekolah:

Dari data yang sudah didapatkan dapat disimpulkan bahwa pengelolaan


program sekolah dalam pembelajaran akademik dan non akademik di SMA N 08
Semarang sangat baik dalam struktur kependidikan, memiliki standar kependidikan
yang telah dilaksanakan seperti standar isi yang meliputi penyempurnaan dokumen
KTSP, pemetaan standar isi, dan pengembangan RPP sesuai dengan silabus.
Standar proses meliputi penyiapan perangkat pembelajaran, adanya supervisi,
pelaporan evaluasi dan tindak lanjut, dan analisis daya serap. Standar kompetensi
lulusan meliputi pembuatan KKM semua mata pelajara, menyusun prediksi soal
ujian nasional dan ujian sekolah, penetapan kriteria kelulusan peserta didik SMA N
08 Semarang. Standar pendidik dan tenaga kerja meliputi pendidik yang
bersertifikat profesi guru, daftar kualifikasi pendidikan sesuai dengan ijazah.
Standar sarana dan prasarana yang mampu melengkapi kualitas dalam struktur

90
kependidikan di sekolah dan memiliki tujuan sekolah seperti menyiapkan peserta
didik agar mampu memiliki karier, siswa berkompetisi, dan mampu
megembangkan diri di era globalisasi, kemudian bertujuan mencerdaskan peserta
didik, menumbuhkan motivasi, mengembangkan nilai-nilai budaya yang mencakup
etika, logika, estetika sehingga peserta didik mampu menjadi peserta didik yang
berprestasi dan berakar budaya bangsa.

91
Semarang, 29 Januari 2020

Mengetahui, DKM Nama Mahasiswa, NPM

1. Rizki Triyogo (18410014)


2. Dwi Tia N. M. (18410157)
Suhendri, S.Pd., M.Pd., Kons 3. Alif Muhammad F.U (18230075)
NPP. 108301316 4. Kartina (18310119)

92
Lampiran 10

LEMBAR OBSERVASI
KULTUR DAN TATA TERTIB SEKOLAH

Petunjuk:
1. Lembar ini untuk mendeskripsikan kultur dan tata tertib di sekolah magang I.
2. Mohon beri tanda centang (⇃) pada kolom di bawah Ya atau tidak.
3. Masing-masing kegiatan yang ada dapat ditambahkan uraian untuk
mendiskripsikannya lebih jelas.

Nama Sekolah yang diamati : SMA Negeri 8 Semarang


Tanggal Pengamatan : 28 Januari 2020

Keterlaksanaan
No Kultur dan Tata tertib sekolah Catatan
Ya Tidak
1. Kultur sekolah 
1) Pelaksanaan ibadah bersama Bagi umat muslim
jumatan setiap hari
jumat, doa bersama
setiap pagi dan pulang
 dan peringatan hari
besar.
Bagi umat non-muslim
diadakan kegiatan
retreat.
2) Pengkondisian awal belajar Baris-berbaris, berdoa,
 dan menyanyikan lagu
Indonesia raya.

93
3) Aransi kelas yang Memiliki pojok literasi
menyenangkan untuk buku-buku
setiap kelas sehingga
 mereka dapat menata
tempat sesuai dengan
kenyamanan masing-
masing.
4) Upacara bendera Dilaksanakan setiap
 hari senin dan hari
nasional.
5) Pelaksanaan disiplin Peserta Dilakukan oleh STP2K

Didik (PD) dan MPK dari siswa.
6) Pelaksanaan disiplin guru
7) Anjuran memanfaatkan waktu Diberikan tugas untuk
bisa beajar
 memanfaatkan waktu
dari penugasan
tersebut.
8) Tercipta suasana tenang dan Terciptanya suasana
nyaman dalam belajar tenang dan nyaman
 karena siswa dalam
kelas menaati tata
tertib.
9) Kebiasaan Baik
Untuk di point 9 telah
a. Ada kegiatan 3 S (Senyum 
dilaksanakan dengan
Sapa Salam)
baik dan dilakukan
b. Pelaksanaan berbaris sebelum
setiap saat untuk
masuk kelas 
semua siswa SMA N 8
Semarang
c. Pelaksanaan ketertiban siswa 

94
(kelengkapan seragam,
kebersihan,kerapian).
d. Praktik kebiasaan mencium

tangan guru
e. Praktik kebiasaan
nmembuang sampah pada

tempatnya

f. Anjuran menjaga 5 K
(Kebersihan, Keamanan,
Ketertiban,Keindahandan 
Kekeluargaan)

g. Bersikap ramah dan Santun 


10) Pakaian Seragam Sekolah Untuk hari senin dan
selasa mengenakan
pakaian osis, rabu
 kamis mengenakan
batik, dan jumat
mengenakan pramuka
lengkap.
11) Penguatan Karakter Mendidik siswa untuk
berangkat lebih pagi
serta disetiap kegiatan

diselingi dengan
pemahaman tentang
efisiensi waktu.
12) Pembiasaan Literasi dan Setiap pagi (selasa-
Numerasi  jumat) sebelum
memulai pembelajaran

95
siswa diwajibkan
melakukan literasi
dengan referensi buku
non-mata pelajaran.
13) Harmoni antar Warga Harmoni tercipta
Sekolah karena tidak adanya

kesenjangan diantara
warga sekolah.
14) Prestasi yang diraih Sekolah -
15) Penghargaan guru berprestasi  -
16) Penghargaan siswa Siswa yang berprestasi
berprestasi diberikan penghargaan
saat upacara, serta
dimasukkan kedalam
 catatan raport. Untuk 5
terbaik dari IPA dan
IPS diberikan beasiswa
oleh alumni (non-
akademik).
2. Tata Tertib Sekolah
1) Ada tata tertib sekolah  -
2) Ada tata tertib kelas Tata tertib kelas
berpedoman pada tata
tertib siswa yang
diberikan oleh sekolah.
3) Adanya kesepakatan Penyusunan tata tertib
dalam penyusunan tata kelas disepakati pada

tertib kelas saat memasuki tahun
ajaran baru.
4) Ada tata tertib guru

96
5) Ada tata tertib siswa Tata tertib siswa di
gunakan untuk
 pedoman siswa di
dalam kelas dan setiap
harinya.
6) Adanya pemberian sanksi Sanksi diberikan
terhadap pelanggaran tata kepada siswa yang
tertib melanggar dengan
ketentuan;
Pelanggaran ringan

dan berat.
SP 1 (ringan)
SP 2(orang tua
dipanggil)
SP 3 (DO)
7) Adanya pendampingan Didampingi oleh
pelaksanaan tata tertib  STP2K dan Wali Kelas
untuk ketertiban kelas

Uraian/Deskripsi Kultur dan Tata Tertib Sekolah;


KULTUR SEKOLAH
1. Pelaksanaan ibadah bersama
Sebagai seorang pelajar yang taat kepada sang pencipta. Siswa dan Guru
SMAN 8 Semarang setiap waktu sholat tiba selalu melaksanakan ibadah secara
bersama-sama dimasjid yang berada di lingkungan sekolahan. Akan tetapi
pelaksanaan ibadah ini dilaksanakan secara bergantian. Dikarenakan, tempat
ibadah tersebut tidak mencukupi kebutuhan seluruh warga SMAN 8 Semarang.

97
2. Pengkondisian awal belajar
Sebelum memulai pembelajaran, setiap kelas di SMAN 8 Semarang selalu
melakukan pengkondisian awal belajar dengan menyanyikan lagu Indonesia
Raya didalam kelas yang dipimpin oleh salah satu siswa.
3. Aransi kelas yang menyenangkan
Dalam suasana kelas pasti merasakan kebosanan dengan tidak adanya
hiasan kelas. Di SMAN 8 Semarang berhasil membawa suasana yang nyaman
dengan cara membuat rak buku dikelas masing-masing yang dikreasikan sesuai
dengan kreativitas masing-masing. Hal ini bisa meningkatkan kreatifitas siswa
untuk memberikan suasana kelas yang berbeda.
4. Upacara bendera
SMAN 8 Semarang menerapkan kegiatan yang bernama Senin
Nasionalisme, kegiatan ini mengharuskan siswa dan guru untuk mengikuti
upacara bendera yang diadakan sebagai wujud cinta tanah air Indonesia dan
menghormati jasa para pahlawan yang telah gugur membela negara Indonesia.
Upacara bendera ini dilakukan pukul 06.45-07.20 di setiap hari senin serta
peringatan hari nasional.
5. Pelaksanaan disiplin peserta didik (PD)
Dalam kesehariannya, siswa SMAN 8 Semarang sudah terbiasa untuk
disiplin berangkat sekolah. Demi terwujudnya kedisiplinan yang baik, terdapat
Guru dan Siswa yang bertugas MPK serta dibantu oleh keamanan sekolah
berjaga di depan gerbang sekolah, hal ini bisa meningkatkan kedisiplinan siswa
dalam berangkat sekolah. Adapun siswa yang datang terlambat akan ditindak
lanjuti oleh pengurus MPK, serta tanggung jawab STP2K apabila sudah
melebihi batas datang terlambat ke sekolah.
6. Pelaksanaan disiplin guru
Tidak hanya siswa saja yang harus disiplin, di SMAN 8 Semarang
mempunyai peraturan untuk mendisiplinkan guru dengan adanya tata tertib
untuk guru dan karyawan. Salah satunya dengan adanya finger print dan presensi
kehadiran setiap berangkat dan pulang dari sekolah.
7. Anjuran memanfaatkan waktu

98
Peserta didik di SMAN 8 Semarang adalah pelajar yang rajin, dibuktikan
dengan kegiatan mereka yang aktif seperti mengikuti ekstrakulikuler setelah
pulang sekolah. Saat waktu istirahat tiba mereka juga menggunakan waktu luang
mereka untuk belajar materi yang akan mereka pelajari nantinya bersama guru
pembimbing. Walaupun tidak semua siswa melakukan kegiatan tersebut namun
sebagian melakukan kegiatan itu diluar kelas. Seperti duduk di depan kelas
bersama-sama dan belajar secara bersama-sama.
8. Tercipta suasana tenang
Sebagian ruangan kelas di SMAN 8 Semarang memiliki aransi kelas yang
kreatif. Siswa memberikan aransi kelas yang sedemikian rupa untuk terciptanya
kenyamanan saat belajar di kelas. Ruangan yang nyaman dan bersih sangat
mempengaruhi konsentrasi siswa dalam melakukan kegiatan belajar. Suasana
tenang dalam belajar tercipta karena siswa fokus dalam mengikuti pembelajaran.
Di SMAN 8 Semarang ini saat jam pelajaran dimulai siswa bisa menempatkan
diri dan membuat suasana tenang tercipta dengan sendirinya didalam kelas.
9. Kebiasaan baik
a. Kegiatan 3S
SMA N 8 Semarang merupakan sekolah yang menerapkan budaya 3S.
Terdapat slogan yang bertuliskan “Budayakan 5S” yang terdiri dari; Senyum,
Sapa, Salam, Sopan, dan Santun. Sehingga memotivasi siswa untuk
melakukan hal tersebut. Budaya 3S sangat dianjurkan untuk dilaksanakan.
Bertegur sapa dengan teman di lingkungan sekolah sudah menjadi kebiasaan
di SMA N 8 Semarang. Selain iu, siswa juga memberi salam kepada guru saat
bertemu dilingkungan sekolah seperti mencium tangan guru.
b. Bersikap ramah dan santun
Budaya bersikap ramah dan santun di SMA N 8 Semarang ditunjukkan
dengan perilaku siswa yang hormat kepada guru. Contohnya dengan
mengucapkan permisi kepada yang lebih tua. Perilaku ini sudah menjadi
kebiasaan di SMA N 8 Semarang.
c. Anjuran menjaga 5 K (Kebersihan, Keamanan, Ketertiban, Keindahan dan
Kekeluargaan)

99
Menjaga kebersihan adalah salah satu tanggung jawab kita semua. Di SMA
N 8 Semarang memiliki anjuran untuk menjaga kebersihan, dengan cara
menempatkan tempat sampah didepan semua ruangan. Hal ini berguna untuk
mengantisipasi membuang sampah sembarangan. Bukan hanya hal
kebersihan di SMA N 8 Semarang mempunyai keamanan yang menjadi
tanggung jawab petugas keamanan (satpam) dan guru SMA N 8 Semarang.
Petugas keamanan bertugas untuk menjaga gerbang sekolah, sehingga para
siswa merasa takut untuk datang terlambat. Hal ini akan terciptanya
ketertiban yang baik bagi siswa. SMA N 8 Semarang mempunyai keindahan
yang hijau dan asri. Hal ini bisa dibuktikan bahwa di depan setiap ruangan
terdapat bunga dan pohon yang indah dan membuat suasana menjadi sejuk.
Di SMA N 8 Semarang antara siswa guru, dan karyawan saling menghormati
satu sama lain. Hal tersebut terlihat ketika mereka bertemu, saling menyapa
dan berjabat tangan. Seluruh peserta didik SMA N 8 Semarang terlihat rukun
dan harmonis. Pada setiap paginya para peserta didik saling berinteraksi satu
sama lain. Dan ketika pada suatu kegiatan pembelajaran siswa selalu berperan
aktif, aktif bertanya, aktif dalam menjawab pertanyaan guru dan aktif dalam
mengerjakan tugas-tugas yang diberikan Guru.
10. Pakain Seragam Sekolah
 Hari senin dan selasa siswa diwajibkan mengenakan pakaian OSIS, baju
putih dan celana/rok biru, jilbab berwarna putih dan sepatu berwarna hitam.
 Hari rabu siswa diwajibkan mengenakan pakaian batik identitas sekolah,
baju batik dan celana/rok biru.
 Hari kamis siswa diwajibkan mengenakan pakaian batik identitas sekolah,
baju batik warna orange dan celana/rok coklat.
 Hari jumat pagi siswa diwajibkan mengenakan pakaian pramuka.

Apabila tidak mematuhi peraturan yang ada, maka peserta didik akan
dikenakan hukuman oleh BK (bimbingan konseling). Itu semua sudah termasuk
nilai sikap. Di SMA Negeri 8 Semarang lebih mengutamakan pendidikan
karakter peserta didiknya.

100
TATA TERTIB SISWA SMAN 8 SEMARANG TAHUN 2019/ 2020
 Ketentuan Umum
Setiap siswa SMAN 8 Semarang senantiasa :
1. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan menjalankan
ibadah menurut ajaran agamanya.
2. Setia dan taat pada Pancasila, UUD 1945, dan NKRI serta menjunjung tinggi
norma dan budaya setempat.
3. Menjaga nama baik diri sendiri, keluarga, dan SMAN 8 Semarang dimanapun
berada.
4. Bersungguh-sunguh dalam menuntut ilmu dan menjaga kejujuran dalam
meraih prestasi.
5. Hormat dan patuh pada kepala sekolah, guru, dan karyawan serta santun
terhadap sesama siswa.
6. Ikut menjaga dan merawat barang dan fasilitas sekolah.
 Pakaian Seragam dan Tata Rias
A. Siswa bersekolah dengan memakai seragam sekolah lengkap dengan
atributnya dengan ukuran dan model sesuai aturan serta menjaga kebersihan
dan kerapian dalam berseragam.
1. Hari Senin, Selasa :
a. Seragam OSIS
b. Sepatu hitam, kaos kaki putih
2. Hari Rabu :
a. Seragam batik biru-celana / rok putih
b. Sepatu hitam, kaos kaki putih
3. Hari Kamis :
a. Seragam batik krem-celana/rok coklat tua
b. Sepatu hitam, kaos kaki putih
4. Hari Jumat :
a. Seragam Pramuka berhasduk
b. Sepatu hitam, kaos kaki hitam

101
5. Upacara bendera :
a. Seragam OSIS, topi, dan dasi.
b. Sepatu hitam, kaos kaki putih
6. Olahraga :
Seragam dan sepatu olahraga.
B. Siswa bersekolah dengan tat rias tubuh dan model rambut yang wajar dan
sederhana serta tidak berkuku panjang. Untuk putra, rambut tidak melebihi
alis mata dan kerah baju. Untuk putri, rambut diikat.
 Kehadiran dan Ketidakhadiran
A. Siswa sudah hadir di sekolah pukul 06.45 WIB. Siswa yang datang setelah
pukul 07.00 WIB harus mendapat surat ijin masuk ke kelas dari guru BK.
B. Siswa harus sudah meninggalkan sekolah pukul 17.15 WIB.
C. Siswa diijinkan meninggalkan pelajaran sebelum bel pulang setelah
mendapat surat ijin dari guru BK.
D. Apabila siswa berhalangan masuk sekolah orangtua harus memberitahu guru
BK-nya lewat telepon dan siswa tersebut harus membawa surat keterangan
dari orangtua/ wali/ dokter saat dia masuk sekolah.
 Kegiatan Belajar Mengajar
A. Sebelum KBM berlangsung, siswa membaca bebas dari jam 06.45 – 07.00.
KBM berlangsung:
Hari Senin – Kamis: 07.00 -15.30
Jum’at : 07.00 – 13.45
B. Siswa harus menjaga ketenangan dan ketertiban kelas dan mengikuti kegiatan
belajar mengajar dengan serius.
C. Siswa mengerjakan PR/Tugas di rumah dengan sebaik-baiknya dan
mengumpulkan nya tepat waktu.
D. Siswa harus mengerjakan ulangan dengan jujur dan memenuhi ulangan
susulan/ program remedial yang diberikan guru.
 Istirahat
A. Siswa harus memanfaatkan waktu 2 kali istirahat dengan sebaik-baiknya.

102
B. Siswa diperbolehkan makan dan minum hanya pada waktu istirahat dan
senantiasa menjaga kebersihan di lingkungan sekitarnya.
C. Siswa yang beragama islam menunaikan sholat dzuhur pada jam istirahat
kedua secara berjamaah di masjid sekolah.
 Pulang Sekolah
A. Siswa keluar sekolah setelah bel tanda pulang berbunyi dan mematikan
lampu, kipas angin, LCD, serta meletakkan kursi diatas meja masing-masing.
B. Petugas piket kebersihan kelas membersihkan kelas (lantai, kaca jendela, laci
meja).
C. Siswa harus menjaga kesopanan sikap dan tutur kata, kerapian berpakaian dan
berhati-hati dalam perjalanan pulang.
 Kendaraan Bermotor
A. Siswa wajib menjaga sopan santun dan mematuhi peraturan lalu lintas dalam
berkendara, yaitu : memakai helm, membawa SIM dan STNK, dan sepeda
motor dalam kondisi standar.
B. Siswa wajib memarkir kendaraan nya di lingkungan sekolah.
 Ekstra Kurikuler
A. Siswa kelas X wajib mengikuti kegiatan kepramukaan setiap hari jum’at
pukul 14.00 -15.30 WIB.
B. Kegiatan ekstra kurikuler berlangsung setelah pulang sekolah sampai dengan,
paling lambat pukul 17.15.
C. Siswa dapat memilih kegiatan ekstra kurikuler yang ditawarkan sekolah
untuk mengembangkan bakat, minat, dan potensi diri atau mengusulkan jenis
kegiatan lain yang mendidik.
 Larangan dan Poin Pelanggaran
A. Setiap pelanggaran atas larangan akan dikenakan poin yang akan terus
diakumulasikan selama 3 tahun. Jika akumulasi poin mencapai :
1. Dua puluh lima (25), siswa mendapat peringatan 1 dan orangtua nya
dipanggil ke sekolah.
2. Lima puluh (50), siswa mendapat peringatan 2 dan orangtua nya
dipanggil ke sekolah.

103
3. Tujuh puluh lima (75), siswa mendapat peringatan 3 dan orangtua
dipanggil ke sekolah serta mendapat skorsing 3 hari.
4. Seratus (100), orangtua dipanggil ke sekolah dan siswa mendapat
skorsing 5 hari.
5. Seratus lima puluh (150), siswa dikembalikan kepada orangtua.

B. Jenis pelanggaran dan poinnya adalah sebagai berikut :


1. Pelanggaran ringan : poin 5 – 15
NO JENIS PELANGGARAN POIN
1. Terlambat datang ke sekolah 5
2. Terlambat masuk ke kelas tanpa izin 5
3. Seragam tidak sesuai aturan 5
4. Bersepeda motor tanpa helm, motor tidak sesuai 5
standar
5. Meninggalkan pelajaran atau kegiatan persekolahan 10
tanpa izin (cabut)
6. Tidak masuk sekolah tanpa alasan yang kuat (bolos) 10
7. Memakai gelang, kalung, aksesoris pakaian dan 5
make up yang berlebihan.
8. Melakukan aktivitas yang tidak berkaitan dengan 10
pelajaran pada waktu KBM yang menimbulkan
kegaduhan.
9. Menggunakan HP pada waktu kegiatan belajar 5
mengajar di kelas (kecuali atas izin guru)
10. Mewarnai rambut atau menggunting rambut dengan 5
model yang tidak sederhana / wajar atau tidak
sesuai aturan..
11. Membuang sampah di sembarang tempat. 5
12. Bertutur kata jorok atau kasar kepada teman. 5
13. Makan minum atau jajan saat KBM. 5

104
14. Melompat atau menerobos pagar atau tembok 15
sekolah.
15. Mencorat coret barang/ fasilitas sekolah 15
16. Mencontek atau bekerja sama dalam ulangan. 15

2. Pelanggaran sedang : poin 20 – 70


NO JENIS PELANGGARAN POIN
1. Membawa atau memakai barang-barang 30
yang berbahaya (senjata taja,, petasan)
atau berbau pornografi (bacaan, gambar,
video)
2. Merusak barang/ fasilitas sekolah dengan 30
sengaja
3. Merokok di lingkungan sekolah atau di 25
luar lingkungan sekolah dalam keadaan
berseragam sekolah.
4. Bertutur kata jorok atau kasar kepada 40
kepala sekolah, guru, karyawan.
5. Merusak barang milik teman, kepala 30
sekolah, guru, karyawan.
6. Mengancam, memalak teman 30
7. Mengancam kepala sekolah, guru, 70
karyawan.

3. Pelanggaran berat : poin 100 -150


NO JENIS PELANGGARAN POIN
1. Hamil, menghamili, menikah 150
2. Melakukan pelecehan seksual 100
3. Mencuri di lingkungan sekolah 100
4. Mengedarkan narkoba 150

105
5. Memakai narkoba, minum minuman keras 100
6. Terlibat perkelahian atau tawuran 100
7. Membeli atau menjual bocoran tes 100
8. Menganiaya kepala sekolah, guru, 150
karyawan

Semarang, 28 Januari 2020

Mengetahui, DKM Nama Mahasiswa, NPM

1. 1. Khamidatul Khasanah (18330020)


2. 2. Tri Sastoro (18230053)
Suhendri, S.Pd., M.Pd., Kons 3. Azmi Nurazizah (18310094)
NPP. 108301316

106
Lampiran 11
LEMBAR OBSERVASI EKSTRAKULIKULER

1. Lembar ini untuk menndeksripsikan pelaksanaan Kegiatan Ekstrakulikuler di sekolah magang I


2. Mohon di isi sesuai dengan hasil observasi yang di peroleh di sekolajh magang I
3. Masing Masing Kegiatan yang ada ditambahkan uraian deksripsi di bawah tabel untuk menganalisis keterkaitan kegiatan.

Nama sekolah yang diamati : SMA Negeri 8 Semarang

Tanggal Pengamatan : 28 Januari 2020

No Kegiatan Tujuan kegiatan Jadwal Pembina/ Keikuts Target Kendala Upaya dalam Prestasi yang diraih
ekstra pelaksana penanggung jawab ertaan luaran dalam mencapai sekolah
kulikuler an peserta progra pelaksanaan target luaran
didik m program

1 Pramuka -meningkatkan Hari Haryana,S.Pd Siswa Menju K - Juara 1


kreatifitas siswa jumat kelas arai ESSAY Putra
Deboda Dewi S,S.Th
setelah 10 dan event Pertimakalpa
Bagas Wahyu H,S.Pd kepra taru IV &
mukaa GWSHM VII

105
-meningkakan mata Prihatina 11 n di - Juara 2
kepribadian dan pelajaran Hikasari,S.Pd (Wajib) Kward ESSAY Puti
berwatak luhur a Pertimakalpa
taru IV &
-menjadikan
GWSHM VII
siswa yang kuat
- Juara harapan
dan sehat
1tari
fisiknya
Nusantara
lomba
Pramuka
Pertimakalpa
taru IV &
GWHSM VII
Kwarcab
Kota
Semarang
- K3
Pertendaan
putra Tingkat

106
Kota
Semarang
(Saka
Kalpataru)
- K3
Pertendaan
Putri tingkat
Kota
Semarang
(Saka
Kalpataru)
- Hidden
Message
Penegak
Putra
LOGATAM
A (Lomba
Galak Tegak
utama)

107
Tingkat Jawa
Tengah
- Lomba
Pramuka
2 Paskibra -meningkatkan Hari Egi Hendri Siswa Juara Kurang nya Memberikan - Favorit 2
kedisiplinan senin Irawan,S.Pd kelas 1 minat siswa sosialisasi PBB LKBB
setelah 10 dan Favori sehingga kepada siswa Aljabar 2019
-meningkatkan
mata 11 t PBB sulit dan upaya se-Jawa
rasa cinta tanah
pelajaran sesuai LKBB Regenerasi perekrutan Tengah
air
dengan Aljaba anggota anggota untuk
-memupuk jiwa minat r 2020 tim Paskibra
kepemimpinan Se-
Jawa
-menguatkan
Tenga
fisik
h

3 PMR Membangun dan Hari Dessy Siswa Mend Kurang nya Memperbaiki - Juara 2
mengembangka selasa Megawatti,S.Pd kelas apatka Sarana dan Remaja
setelah 10 dan n Prasana dan memperbahar Sehat

108
n karakter mata 11 Juara minat siswa ui Sarana
anggotanya pelajaran sesuai 1 dalam Prasarana
dengan Favori mengikuti yang sudah
minat t PMR PMR rusak dan
Se- mensosialisas
Kota ikan program
Semar kerja PMR
ang untuk
merekrut
angggota

4 Futsal -membuatkan Hari Elvan Mauludi,S.Pd Siswa Mend Kurangnya Mengadakan - Juara 2
wadah bagi selasa kelas apatka waktu tambahan Futsal
siswa yang setelah 10 dan n latihan jadwal latihan Rektor
menggemari mata 11 Juara karena di luar jadwal UPGRIS
futsal pelajaran sesuai 1 Keterbatasan Ekstrakulikul tingkat
dengan Futsal waktu er SMA/SMK
minat Tingk Se-Jawa
at Tengah

109
- meningkatkan SMA/ - Juara 1
sportivitas antar SMK Futsal
anggotanya Nasio UNISSULA
nal Medical Cup
tingkat
SMA/SMK
Se- Jawa
Tengah
- Juara 2
Futsal IKIP
Veteran
Semarang
Se-Kota
Semarang
- Juara 3
Futsal
AKPOL
Semarang
tingkat

110
SMA/SMK
Nasional
- Juara 2
Futsal
UNIKA
Tingkat
SMA/SMK
Se- Jawa
Tengah
5 Bola -meningkatkan Hari Suindriyo,S.Pd Siswa Mend Kurang nya Memberi - Juara 1
Tangan kesehatan fisik senin ,M.Pd kelas apatka porsi latihan tambahan Kejuaraan
setelah 10 dan n di karenakan jadwal porsi Nasional U-
-meningkatkan
mata 11 Juara keterbatasan latihan di luar 19 Bola
kerja sama
pelajaran sesuai umum waktu/ jadwal Tangan antar
-memperkuat dengan Putra jadwal Ekstrakulikul pelajar SMA
mental minat dan Ekstrakuliku er saat (Putra)
Piutri ler mendekati - Juara 1
-menjadi lebih
Kejuar Kejuaraan Kejuaraan
disiplin
aan Nasional U-

111
Handb 19 Bola
all TAngan antar
tingka pelajar SMA
t (Putri)
Nasio -
nal

6 Atletik -meningkatkan Hari rabu Suindriyo,S.Pd Siswa Mend Kurang nya Memberikan - Juara 1
kerjasama setelah ,M.Pd kelas apatka minat para sosialisasi dan Estafet 4 x
mata 10 dan n siswa perekrutan 100 M Putra
-meningkatkan
pelajaran 11 Juara mengikuti para atlet Popda
kekuatan mental
sesuai 1 atletik melalui - Juara 1
-menjadikan dengan Popda seleksi yang Estafet 4 x
siswa berprestasi minat Kota di adakan oleh 400 M Putra
Semar pihak Popda
aang Ekstrakulikul - Juara 1
di er Lempar
semua Lembing
Caban Putra

112
g - Juara 2
Atleti Lompat Jauh
k Popda
- Juara 2 Tolak
Peluru Popda
- Juara 2 Lari
100 M Putra
Popda
- Juara 1
Kejuaraan
Lempar
Lembing
Popda KKota
Semarang
- Juara 1
Kejuaraan
Lompat Jauh
Popda Kota
Semarang

113
- Juara 2
Lompat jauh
Popda Kota
Semarang
- Juara 3
Lompat jauh
Popda kota
Semarang
- Juara 1 Lari
100 M Popda
Kota
Semarang
- Juara 3 Tolak
Peluru Popda
Kota
Semarang
- Juara 2 Lari
estafet Popda
Jawa Tengah

114
7 Pencak Silat Memberikan Hari Sumanti, S.Pd Siswa Juara Kurang nya Melakukan - Juara 1
bekal selasa kelas umum minat paraa perekrutan Kejuaraan
pengetahuan, setelah 10 dan di siswa untuk dengan cara Pencak Silat
keterampilan, mata 11 tingka mengikuti ajakan per Se- Kota
dan prilaku pelajaran sesuai t kota ekstra siswa Semarang
kepada pesrta dengan Semar beladiri - Juara 3
didik yang minat ang Pencak Silat
berguna bagi se- Kota
dirinya Semarang
- Juara 1
Kejuaraan
Pencak silat
se- Jawad dan
Bali
-
8 Hockey -sebagai wadah Hari Sumanti, S.Pd Siswa Mengi Kurang nya Mengusulkan - Juara 1
mengembangka sabtu kelas kuti sarana atau kepada pihak Kategori
n bakat setelah 10 dan dan tempat untuk sekolah untuk SMA Putra
11 menda latihan di membuat Lomba

115
-meningkatkan mata sesuai patkan lingkungan lapangan Kejurkot
kerja sama pelajaran dengan podiu sekolah khusus untuk Hockey
minat m di hokckey Indoor
-meningkatkan
kejuar - Juara 1
manajemen
aan Kategori
waktu yang baik
nasion SMA Putri
-melatih al lomba
kemandirian dan tingka Kejurkot
tanggung jawab t Hockey
SMA/ Indoor
SMK - Juara 3
Kategori
SMA Putri
Lomba
Kejurkot
Hockey
Indoor
- Juara 3
Kejurda

116
Hockey
Fields 2018
Tingkat Jawa
Tengah
- Juara 1
Kejuaraan
Hockey Se-
Kota
Semarang
- Juara 3 Putra
kejuaraan
UKM
Hockey
Festival 2019
UNNES
- Juara 1
Kejuaraan
Hockey Se-
Jawa UNNES

117
9 Seni Tari -meningkatkan Hari Nunung Nilasari, Siswa Mengi Kurang nya Mensosialisas -
Tradisional kreatifitas siswa sabtu S.Pd kelas kuti minat siswa ikan ekstra
setelah 10 dan dan dengan seni seni tari ini
-melestarikan
mata 11 menda tradisional kepada para
tradsi
pelajaran sesuai patkan dan pelatih siswa
- dengan juara yang kurang
mengembangka minat event mumpuni
n bakat dan event
minat siswa di kota
semar
ang.

10 Akuntansi Melatih Hari Haryana ,S.Pd Siswa Menju Tidak Mensosisalisa -


memenejemen selasa kelas arai adanya minat ikan ekstra di
dengan baik setelah 10 dan kejuar siswa kelas agar
untuk siswanya mata 11 aan di tertarik untuk
maupun untuk pelajaran sesuai tingka mengikuti
orang lain dengan t jawa
minat

118
Tenga
h

11 Band -membuka Hari rabu Kholid Mawardi Siswa Dapat Sarana dan Mendatangkn -
inspirasi baru setelah ,S.Pd kelas mengi prasarana pelatih yang
mata 10 dan kuti yang kurang lebih baik
-
pelajaran 11 event memadai dan untum
mengembangka
sesuai di luar kurang nya mengajar
n dan
dengan kampu kualitas ekstrakulikule
memajukan
minat s pelatih r
kreatifitas seni

-meningkatkan
prestasi seni
musik

12 Bola Voli -untuk Hari rabu Sumantri ,S.Pd Siswa Menju Sedikit nya Merekrut -
memupuk dan setelah kelas arai minat dari anggota
menumbuhkan mata 10 dan kejuar para siswa dengan cara
sportivitas pelajaran 11 aan di untuk ajakan dan
sesuai tingka mengikuti mendatangka

119
-meningkatkan dengan t kota ekstrakulikul n pelatih bola
kesehatan minat Semar er Bola Voli voli dari luar
jasmani dan ang dan kurang untuk
rohani nya kualitas meningkat
pelatih bola kan kualitas
-sebagai wadah
voli kepelatihan
untuk
nya
menampung
para siswa yang
memiliki minat
yang sama
dibidang ini

13 Pencinta -meningkatkan Hari Bagas Wahyu ,S.Pd Siswa Mengi Kurang nya Memberikan -
Alam kedisiplinan senin kelas kutii minat siswa sosialisasi per

120
-meningkatkan setelah 10 dan event untuk kelas untuk
kekuatan fisik mata 11 event mengikuti memperkenal
pelajaran sesuai pecint ekstra kan
-meningkatkan
dengan a alam Pecinta ekstrakulikule
karakter siswa
minat yang Alam ini r Pecinta
-melatih ada di Alam
kemandirian luar
sekola
h

14 Paduan - Hari Arif Kurniawan Siswa Mengi Kurangnya Meberuikan -


Suara mengembangka Kamis ,S.Pd kelas kuti minat siswa sosialisasi dan
n dan setelah 10 dan event untuk rekrutmen
memajukan mata 11 kejuar mengikuti dengan cara
kreatifitas seni pelajaran sesuai aan di ekstra seleksi
dengan tingka Paduan
-membuka
minat t Kota Suara ini
inspirasi baru
Semar
ang

121
-meningkatkan dan
prestasi seni nasion
musik al

-melatih kerja
sama

15 Basket -meningkatkan Hari Nur Subagio ,S.Pd Siswa Menju Kurang nya Merekrut -
kesehatan Rabu kelas arai minat siswa pelatyih yang
jasmani dan setelah 10 dan kejuar dan tidak mumpuni dari
rohani mata 11 aan di adanya luar
pelajaran sesuai tingka pelatih yang
- menumbuhkan
dengan t Kota mengajar
sportivitas
minat Semar
-memperkuat ang
mental

-menjadi lebih
disiplin

122
16 ECC Meningkatkan Hari Dwi Hastuti ,S.Pd Siswa Mengi Kurang nya -
kemampuan selasa kelas kuti
dalam bidang setelah 10 dan event
listening, mata 11 event
writing, dan pelajaran sesuai yang
reading dengan ada di
minat luar
sekola
h

17 BTA -menjadi sarana Hari Toni Zakaria,S.Ag Siswa Kurang nya Menyeleksi - Juara 1 Da`I
untuk Selasa M.Si kelas Mengi minat siswa siswa untuk di Se- Kota
berdakwah setelah 10 dan kuti untuk kirim kan ke Semarang
mata 11 kegiat mengikuti lomba atau UNDIP
-meningkatkan
pelajaran sesuai an dan ekstra BTA kejuaraan dan Semarang
kemampuan
dengan kejuar mensosialisas - Juara 2 Da`I
peserta didik
minat aan di ikan para Se- Kota
tentang tajwid
luar siswa untuk semarang

123
-menjaga al SMA mengikutii UINDIP
qur’an agar bisa N8 ekstra ini Semarang
dibaca dengan - Juara 2
baik dan benar Tilawaah
MTQ Kec.
Ngaliyan
- Juara 2 Tartil
MTQ Kec.
Ngaliyan
- Juara 2
Tahfidz MTQ
Kec. Kota
Ngaliyan
- Juara 2
Tahfidz MTQ
Kec.
Ngalliyan

124
18 JCC Meningkatkan Hari Retno Siswa --
kemampuan Selasa wulandari,S.Pd kelas
dalam bidang setelah 10 dan
mendengarkan, mata 11
komunikasi, dan pelajaran sesuai
menulis dalam dengan
bahasa jepang minat

19 KIR -Meningkatkan Hari Satya Ika Rini ,S.Pd Siswa Mengi Kurang nya Memperbahar -
pengembangan selasa kelas kuti saranna ui serta
sikap ilmiah setelah 10 dan event prasarana menupgrade
mata 11 di luar yang sarana dan
-meningkatkan
pelajaran sesuai sekola memadai prasarana
kejujuran
dengan h yang ada
-meningkatkan minat
kompetensi diri

125
20 Seni -meningkatkan Hari Riris Purnama,S.Pd Siswa Mengi Kurang nya Memberikan -
Drama/Teat rasa percaya diri senin kelas kuti minat siswa sosialisasi
er setelah 10 dan event terhadapp kepada siswa
-melatih mental
mata 11 dan seni drama agar tertarik
yang berani
pelajaran sesuai kejuar dan tari dengan seni
-melatih dengan aan di
kemampuan minat luar
menghafal sekola
h
-mengenali diri
sendiri

Deskripsi/ Uraian kultur dan tata tertib di Sekolah:

1. Ekstrakulikuler Pramuka

Ektrakulikuler Pramuka merupakan ekstrakulikuler wajib yang ada di SMA N 8 Semarang, yang wajib diikuti oleh seluruh
siswa kelas 10 dan 11. Yang memiliki tujuan kegiatan untuk meningkatkan kreatifitas siswa, meningkakan kepribadian dan berwatak
luhur, menjadikan siswa yang kuat dan sehat fisiknya. Dengan Jadwal kegiatan hari Jum’at pukul 13.00 WIB. Jika siswa tidak mengikuti
kegiatan pramuka ini akan di kenakan sanksi tertentu, sanksi terberat adalah tinggal kelas. Di Ekstra pramuka ini terdapat dua struktur

126
organisasi yaitu Penegak Putra dan Penegak Putri. Di Penegak Pa mereka memiliki pembina Bapak Haryana, S.Pd. dan Bapak Bagas
Wahyu H, S.Pd. dan untuk penegak Pi pembina nnya yaitu Ibu Deboda Dewi S,S.Th dan Ibu Prihatina Hikasari,S.Pd. Pramuka ini
memiliki markas yang ada di sanggar pramuka.

Berikut merupakan pencapaian prestasi dari Ekstrakulikuler pramuka, antara lain:

- Juara 1 ESSAY Putra Pertimakalpataru IV & GWSHM VII


- Juara 2 ESSAY Puti Pertimakalpataru IV & GWSHM VII
- Juara harapan 1tari Nusantara lomba Pramuka Pertimakalpataru IV & GWHSM VII Kwarcab Kota Semarang
- K3 Pertendaan putra Tingkat Kota Semarang (Saka Kalpataru)
- K3 Pertendaan Putri tingkat Kota Semarang (Saka Kalpataru)
- Hidden Message Penegak Putra LOGATAMA (Lomba Galak Tegak utama) Tingkat Jawa Tengah
- Lomba Pramuka

2. Ekstrakulikuler Paskibra

Ekstrakulikuler Paskibra merupakan ekstrakulikuler pilihan untuk siswa kelas 10 dan 11 di SMA N 8 Semarang. Jadwal latihan
ekstra Paskibra adalah hari senin setelah jam pulang sekolah di lapangan SMA N 8 Semarang. Ekstra ini memiliki pembina yang
bernama Bapak Egi Hendri Irawan, S.Pd.

Ekstrakulikuler ini memiliki tujuan kegiatan,

127
- meningkatkan kedisiplinan
- meningkatkan rasa cinta tanah air
- memupuk jiwa kepemimpinan
- menguatkan fisik

Kendala menurut pembina ekstra paskibra adalah kurang nya minat dari para siswa untuk mengikuti paskibra sehingga sulitnya
regenerasi keanggotaan. Adapun pencapaian prestasi yang di dapatkan oleh ekstra ini antara lain:

- Favorit 2 PBB LKBB Aljabar 2019 se-Jawa Tengah

3. Ekstrakulikuler PMR

Ekstrakulikuler PMR merupakan ekstra pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang untuk kelas 10 dan 11, yang bergerak di bidang
kesehatan. PMR memiliki markas tersendiri di UKS (Unit Kesehatan Sekolah). Salah satu program kerja ini adalah saat upacara bendera
hari Senin yaitu menerjunkan anggota nya untuk menjaga di belakang barisan peserta upacara jikalau ada yang pinsan ataupun sakit.
Jadwal latihan Ekstra PMR ini adalah hari selasa pukul 16.00 WIB setelah pelajaran. Ektra ini memiliki pembina yang bernama Ibu
Dessy Megawatti, S.Pd.

Ekstra ini memiliki tujuan yaitu Membangun dan mengembangkan karakter anggotanya, memperkenalkan siswa di bidang
kesehatan. Adapun pencapaian prestasi PMR ini antara lain.

- Juara 2 Remaja Sehat

128
4. Ekstrakulikuler Futsal

Ekstra Futsal ini merupakan ekstra pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang untuk siswa kelas 10 & 11 untuk menampung bakat
dan minat siswa di biidang olahraga Futsal. Futsal ini memiliki jadwal latihan pukul 16.00 WIB di Lapangan Futsal SMA N 8 Semarang
di setiap hari Selasa. Jika mendekati kejuaraan biasanya mereka menambah porsi latihan sendiri di luar lingkungan sekolah. Pembina
dari ekstra Futsal ini adalah Bapak elfan Maulidi, S.Pd.

Tujuan dari kegiatan futsal ini antara lain menampung bakat dan minat siswa di bbidaang olahraga futsal, meningkatkan
sportivitas antar anggotanya. Prestasi yang di raih oleh ektra futsal ini antara lain.

- Juara 2 Futsal Rektor UPGRIS tingkat SMA/SMK Se-Jawa Tengah


- Juara 1 Futsal UNISSULA Medical Cup tingkat SMA/SMK Se- Jawa Tengah
- Juara 2 Futsal IKIP Veteran Semarang Se-Kota Semarang
- Juara 3 Futsal AKPOL Semarang tingkat SMA/SMK Nasional
- Juara 2 Futsal UNIKA Tingkat SMA/SMK Se- Jawa Tengah

5. Ekstrakulikuler Bola Tangan (Hand Ball)

Ekstrakulikuler Bola Tangan adalah Ekstra pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang untuk kelas 10 & 11. Ekstra Handball/Bola
tangan ini memiliki jadwal hari senin setelah jam 4 sore di lapangan di SMA N 8 Semarang. Pembina ekstra ini bernama Bapak
Suindriyo, S.Pd, M.Pd. Kendala yang ada di ekstra ini adalah Kurang nya porsi latihan di karenakan keterbatasan waktu/ jadwal
Ekstrakulikuler.

129
Tujuan dari Ekstra ini adalah meningkatkan kesehatan fisik, meningkatkan kerja sama, memperkuat mental, menjadi lebih
disiplin. Prestasi yang diraih oleh Ekstra Handball adalah.

- Juara 1 Kejuaraan Nasional U-19 Bola Tangan antar pelajar SMA (Putra)
- Juara 1 Kejuaraan Nasional U-19 Bola TAngan antar pelajar SMA (Putri)

6. Ekstrakulikuler Atkletik

Ekstrakulikuler atletik adalah ekstra pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang diperruntukkan untuk kelas 10 & 11. Salah satu
tujuan ekskul ini adalah menampung bakat yang dimiliki siswa dalam bidang atletik. Jadwal latihan ekskul atletik ini adalah hari Rabu
setelah jam pelajaran. Pembina ekskul ini bernama Bapak Suindriyo,S.Pd ,M.Pd. Ekskul ini memiliki tujuan kegiatan sebagai berikut.

- meningkatkan kerjasama
- meningkatkan kekuatan mental
- menjadikan siswa berprestasi

Ekskul ini meraih beberapan prestasi dalam kejuaraan, anatara lain.

- Juara 1 Estafet 4 x 100 M Putra Popda


- Juara 1 Estafet 4 x 400 M Putra Popda
- Juara 1 Lempar Lembing Putra
- Juara 2 Lompat Jauh Popda

130
- Juara 2 Tolak Peluru Popda
- Juara 2 Lari 100 M Putra Popda
- Juara 1 Kejuaraan Lempar Lembing Popda KKota Semarang
- Juara 1 Kejuaraan Lompat Jauh Popda Kota Semarang
- Juara 2 Lompat jauh Popda Kota Semarang
- Juara 3 Lompat jauh Popda kota Semarang
- Juara 1 Lari 100 M Popda Kota Semarang
- Juara 3 Tolak Peluru Popda Kota Semarang
- Juara 2 Lari estafet Popda Jawa Tengah

7. Ekstrakulikuler Pencak Silat

Ekskul Pencak Silat ini adalah merupakan Ekstra pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang yang di peruntukkan ke kelas 10 &
11. Pencak silat merupakan salah satu beladiri khas Indonesia, selain memilki tujuan Untuk belajar membela diri akan tetapi latihan
silat ini mampu menjaga tradisi di Indonesia. Ekskul ini memiliki jadwal latihan hari Selasa setelah jam pelajaran di kelas. Pembina
ekskul ini adalah Ibu Sumanti, S.Pd. Ekskul ini memiliki beberapa tujuan, yaitu.

- Memberikan bekal pengetahuan, keterampilan, dan prilaku kepada pesrta didik yang berguna bagi dirinya
- Menjaga tradisi Indonesia
- Belajar cara membela diri sendiri

131
- Menjadikan para atlet pencak silat yang bermental baja dan rendah hati

Ekskul ini memiliki sejumlah prestasi yang di dapatkan, antara lain.

- Juara 1 Kejuaraan Pencak Silat Se- Kota Semarang


- Juara 3 Pencak Silat se- Kota Semarang
- Juara 1 Kejuaraan Pencak silat se- Jawad dan Bali

8. Ekstrakulikuler Hockey

Ekstrakulikuler Hockey adaalah merupakann ekskul pilihan yang bertujuann mengembangkan bakat yang ad di SMA N 8
Semarang yang di peruntukkan kelas 10 & 11. Ekskul ini memiliki jadwal latihan hari Sabtu setelah jam pelajaran usai. Pembina ekskul
ini yaitu Ibu Sumanti, S.Pd. Eksul ini memiki tujuan kegiatan antara lain,

- sebagai wadah mengembangkan bakat


- meningkatkan kerja sama
- meningkatkan manajemen waktu yang baik
- melatih kemandirian dan tanggung jawab

Ekskul ini memiliki pencapaian prestasi, antara lain.

- Juara 1 Kategori SMA Putra Lomba Kejurkot Hockey Indoor


- Juara 1 Kategori SMA Putri lomba Kejurkot Hockey Indoor

132
- Juara 3 Kategori SMA Putri Lomba Kejurkot Hockey Indoor
- Juara 3 Kejurda Hockey Fields 2018 Tingkat Jawa Tengah
- Juara 1 Kejuaraan Hockey Se- Kota Semarang
- Juara 3 Putra kejuaraan UKM Hockey Festival 2019 UNNES
- Juara 1 Kejuaraan Hockey Se- Jawa UNNES

9. Ekstrakulikuler Seni Tari Tradisional

Ekskul ini merupakan ekskul pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang yang diperuntukkan kelas 10 & 11.Ekskul ini memiliki
jadwal setiap hari Sabtu setelah jam pelajaran. Pembina dari ekskul ini adalah Ibu Nunung Nilasari, S.Pd. Ekskul ini memiliki Tujuan
kegiatan antara lain.

- meningkatkan kreatifitas siswa


- melestarikan tradsi
- mengembangkan bakat dan minat siswa
- Meledtarikan serii tradisional di Indonesia

133
10. Ekstrakulikuler Akutansi

Ekskul ini merupakan ekskul pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang yang diperuntukkan kelas 10 & 11. Ekskul ini memiliki
jadwal setiap hari Selasa setelah jam pelajaran usai. Ekskul ini memiliki tujuan kegiatan Melatih memenejemen akuntansi dengan baik
untuk siswanya maupun untuk orang lain. Pembina ekskul ini bernama Bapak Haryana ,S.Pd.

11. Ekstrakulikuler Band

Ekstrakulikuler ini merupakan ekstra pilihann yang ada di SMA N 8 Semarang yang di peruntukkan kelas 10 & 11. Dengan
jadwal latihan setiap hari Rabu setelah jam pelajaran usai. Latihan ini memiliki markas ataupun ruangan tersendiri, yaitu di Studio
music milik SMA N 8 Semarang. Pembina dari eksskul ini adalah Bapak Kholid Mawardi, S.Pd. Adapun tujuan dari kegiatan ekskul
ini adalah.

- membuka inspirasi baru


- mengembangkan dan memajukan kreatifitas seni
- meningkatkan prestasi seni musik

12. Ekstrakulikuler Bola Voly

Ekstra Bola Voly ini merupakan ekstra pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang yang menampung wadah bakat dan minat siswa
dalam olahraga Bola voly yang di peruntukkan kelas 10 & 11. Ekskul ini memiliki jadwal latihan setiap hari Rabu setelah jam pelajaran
usai di Lapangan Bola Voly. Adapun pembina ekskul ini adalah Bapak Sumantri, S.Pd. Kendala yang terdapat pada ekskul ini adalah

134
Sedikit nya minat dari para siswa untuk mengikuti ekstrakulikuler Bola Voli dan kurang nya kualitas pelatih bola voli. Tujuan kegiatan
ekskul ini adalah sebagai berikut.

- untuk memupuk dan menumbuhkan sportivitas


- meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani
- sebagai wadah untuk menampung para siswa yang memiliki minat yang sama dibidang ini

13. Ekstrakulikuler Pecinta Alam

Ekskul Pecinta Alam ini merupakan ekstra pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang yang bertujuan untuk berkenalan dengan alam
di luar sana yanhg di peruntukkan kelas 10 & 11. Ekskul ini memiki jadwal pelatihan setiap hari Senin setelah pembelajaran usai.
Adapun pembinaa yang mengampu ekstra ini adalah Bapak Bagas Wahyu, S.Pd. Dengan memiliki tujuan kegiatan sebagai berikut,

- meningkatkan kedisiplinan
- meningkatkan kekuatan fisik
- meningkatkan karakter siswa
- melatih kemandirian

14. Ekstrakulikuler Paduan Suara

135
Ekstrakulikuler Paduan Suara ini merupakan ekskul pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang yang diperuntukkan kelas 10 &
11 yang bertempat di Ruang music SMA N 8 Semarang, adapun jadwal latuhan ekskul ini adalah setiap hari Kamis setelah pulang
sekolah. Pembina dari ekskul ini adalah Bapak Arif Kurniawan, S.Pd. Dengan tujuan kegiatan.

- mengembangkan dan memajukan kreatifitas seni


- membuka inspirasi baru
- meningkatkan prestasi seni musik
- melatih kerja sama

15. Ekstrakulikuler Basket

Ekskul Basket ini merupakan ekstra pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang di peruntukkan kelas 10 & 11. Ekskul Basket ini
memiliki jadwal latihan setiap hari Rabu setelah sepulang sekolah yang bertempat di Lapangan Basket SMA N 8 Semarang. Pembina
dari ekskul ini adalah Bapak Nur Subagio, S.Pd. Tujuan kegiatan ekskul ini adalah,

- meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani


- menumbuhkan sportivitas
- memperkuat mental
- menjadi lebih disiplin

136
16. Ekstrakulikuler ECC (English Conversation Club)

Ekskul ECC ini merupakan ekskul pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang yang di peruntukkan kelas 10 & 11. Dengan jadwal
kegiatan setiap hari Selasa setelah pulang sekolah. Ekstra ini sangat cocok untuk para siswa yang ingin cepat belajar Bahasa inggris
dengan cara reading, writing, listening, dan juga speaking. Ekskul ini di bimbing oleh Ibu Dwi Hastuti, S.Pd. Dengan tujuan kegiatan
Meningkatkan kemampuan dalam bidang listening, writing, reading, dan speaking Bahasa Inggris

17. Ekstrakulikuler BTA (Baca Tulis Al Qur`an)

Ekskul ini merupakan ekstra pilihan yang bergerak di bidang agama yang bertujuan untuk mempelajari cara menulis dan
membaca Al qur`an dengan berbagai cara, yang berada di SMA N 8 Semarang diperuntukkan kelas 10 & 11. Ekskul ini memiliki
jadwal kegiatan setiap hari Selasa setelah pelajaran usai. Ekskul ini di bina oleh Bapak Toni Zakaria, S.Ag. M.Si. Dengan tujuan
kegiatan antara lain,

- menjadi sarana untuk berdakwah


- meningkatkan kemampuan peserta didik tentang tajwid
- menjaga al qur’an agar bisa dibaca dengan baik dan benar

Ekstrakulikuler ini juga memiliki prestasi yang telah di capai, antara lain sebagai berikut.

- Juara 1 Da`I Se- Kota Semarang UNDIP Semarang


- Juara 2 Da`I Se- Kota semarang UINDIP Semarang

137
- Juara 2 Tilawaah MTQ Kec. Ngaliyan
- Juara 2 Tartil MTQ Kec. Ngaliyan
- Juara 2 Tahfidz MTQ Kec. Kota Ngaliyan
- Juara 2 Tahfidz MTQ Kec. Ngalliyan

18. Ekstrakulikuler JCC (Japanese Conversation Club)

Ekstrakuikuler JCC ini merupakan ekskul pilihan yang mempelajari tentang struktur Bahasa Jepang dengan cara reading,
writing, listening dan juga speaking dalam Bahasa Jepang. Ekskul ini memiliki jadwal kegiatan setiap hari Selasa seusai pulang sekolah.
Ekskul ini di bina oleh Ibu Retno Wulandari,S.Pd. dengan tujuan kegiatan.

- Meningkatkan kemampuan dalam bidang mendengarkan, komunikasi, dan menulis dalam bahasa jepang.

19. Ekstrakulikuler KIR (Karya Ilmiah Remaja)

Ekstrakulikuler KIR ini merupakan ekskul pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang diperuntukkan kelas 10 & 11. Yang
bertempat di Lab Biologi dengan kegiatan eksperimen eksperimen di bidang karya ilmiah. Adapun jadwal kegiatan ekskul ini adalah
setiap hari Selasa seusai pulang sekolah yang di bina oleh Ibu Satya Ika Rini, S.Pd. Dengan tujuan kegiatan.

- Meningkatkan pengembangan sikap ilmiah


- meningkatkan kejujuran
- meningkatkan kompetensi diri

138
20. Ekstrakulikuler Seni Drama/ Teater

Ekstrakulikuler Seni Drama/Teater ini merupakan ekskul pilihan yang ada di SMA N 8 Semarang yang mempellajari seni di
bidang drama musical. Jadwal kegiatan ekskul ini adalah setiap hari Senin setelah pulang sekolah yang di bina oleh Ibu Riris Purnama,
S.Pd. Dengan tujuan kegiatan.

- meningkatkan rasa percaya diri


- melatih mental yang berani
- melatih kemampuan menghafal
- mengenali diri sendiri

note: Di SMA N 8 Semarang sendiri memiliki peraturan yaitu Ekskul harus selesai pukul 17.00 WIB.

139
Semarang, 28 Januari 2020
Mengetahui, DKM Nama Mahasiswa, NPM

4. 1. Muhammad Fisabilillah (18320049)


5. 2. Rizka Fajriana Tsani (18410034)
Suhendri, S.Pd., M.Pd., Kons 6. 3. Sadnya Asha (18230046)
NPP. 108301316

140

Anda mungkin juga menyukai