Anda di halaman 1dari 7

Meraih masa depan berkualitas bersama Sekolah Pascasarjana

IPB

ANATOMI DAN PERKEMBANGAN


HEWAN

Ketua Program Studi/Koordinator Mayor: Ita Djuwita

Staf Pengajar:
Adi Winarto I Ketut Mudite Adnyane Savitri Novelina
Arief Boediono Ita Djuwita Srihadi Agungpriyono
Chairun Nisa’ Mokhamad Fahrudin Tutik Wresdiyati
Heru Setijanto Nurhidayat

Tujuan Pendidikan
Menghasilkan lulusan S2 yang berkualitas yang mampu menguasai, menerapkan,
menghasilkan dan mengembangkan IPTEKS dalam bidang Ilmu anatomi dan
perkembangan hewan sesuai dengan kompetensinya.

Kompetensi Lulusan S2
Lulusan memiliki kemampuan yang handal dan profesional dalam menggunakan
dan mengembangkan ipteks di bidang ilmu-ilmu anatomi dan perkembangan
hewan yang berkaitan dengan struktur, fungsi dan proses biologis perkembangan
sistem organ tubuh berikut perekayasaannya pada semua level organisasi
penyusun tubuh.

KURIKULUM

Program Magister Sains

Kode Mata Kuliah SKS Semester


Mata Kuliah Wajib SPs 6 SKS
PPS 500 Bahasa Inggris untuk penelitian 3 (3-0) Genap
STK 511 Statistik 3 (3-0) Genap
Mata Kuliah Wajib Mayor 23 SKS
AFF 510 Analisis dan Komparatif Struktur Hewan 2 (2-0) Ganjil
AFF 511 Embriologi dan Malformasi Perkembangan 3 (2-1) Ganjil
AFF 512 Histomorfologi 3 (2-1) Ganjil

Katalog 2012 1
-
Kode Mata Kuliah SKS Semester
AFF 513 Biologi Seluler dan Molekuler 3 (3-0) Ganjil
AFF 514 Bioregulasi Sistem Tubuh 2 (2-0) Genap
AFF 500 Metodologi Penelitian 2 (2-0) Genap
PPS 601 Kolokium 1 Genap
PPS 690 Seminar 1 Genap
PPS 699 Penelitian dan Tesis 6 Genap-Ganjil
Mata Kuliah Pilihan Mayor / Penunjang 10 SKS
AFF 610 Anatomi Fungsional 2 (2-0) Genap
AFF 611 Neurobiologi 2 (2-0) Ganjil
AFF 612 Uji Biologis Bahan Aktif pada Jaringan 3 (2-1) Genap
AFF 613 Antioksidan dan Metabolisme Sel 2 (2-0) Ganjil
AFF 614 Teknologi Produksi Embrio 3 (2-1) Genap
AFF 615 Rekayasa Embrio 3 (2-1) Genap
AFF 616 Analisis dan Instrumentasi Laboratorium 3 (2-1) Genap
AFF 617 Teknik Histologi dan Histokimia 3 (2-1) Genap
AFF 618 Kultur dan Analisis Sel/Jaringan Embrio 3 (2-1) Genap
AFF 619 Biologi Satwa Liar 2 (2-0) Genap
AFF 61A Perilaku Adaptasi dan Neuroethologi 2 (2-0) Ganjil
AFF 61B Anatomi Komparatif Satwa Primata 3 (2-1) Ganjil
AFF 61C Anatomi dan Histologi Satwa Primata 3 (2-1) Ganjil
Jumlah SKS Minimum 39

Catatan: Mata kuliah Pilihan Mayor/Penunjang diambil di semester 3

SILABUS MATA KULIAH

AFF 500 Metodologi Penelitian dan Penulisan Ilmiah 2(2-0) 2

Mata kuliah ini menjelaskan falsafah ilmiah, tatacara studi kepustakaan dan
penulisan usulan penelitian, desain penelitian/kegiatan serta penulisan ilmiah
meliputi penulisan data dan penyajiannya, penulisan abstrak, ringkasan dan
kesimpulan, serta berbagai publikasi ilmiah.
Wasmen Manalu
Arief Boediono

AFF 510 Analisis dan Komparatif Struktur Hewan 2(2-0) 1

Mata kuliah ini menjelaskan struktur tubuh beberapa spesies hewan yang
dikaitkan dengan fungsi spesifik yang diembannya yang meliputi bentuk dan postur
tubuh hewan, sistem gerak, syaraf, respirasi, sirkulasi, pencernaan, uropoeitica,
genitalia, endokrin, integumen dan derivatnya serta indera.
Nurhidayat
Staf

AFF 511 Embriologi dan Malformasi Perkembangan 3(2-1) 1

Mata kuliah ini mempelajari proses pertumbuhan dan perkembangan hewan,


khususnya vertebrata; mulai dari proses pembentukan gamet (gametogenesis),
ovulasi dan pembuahan (fertilisasi), perkembangan embrio (embriogenesis) dan
perkembangan organ (organonesis) sampai hewan lahir. Disamping itu, dibahas
pula pengaruh faktor-faktor internal dan eksternal (lingkungan) pada level seluler
dan molekuler terhadap pertumbuhan dan perkembangan ataupun kelainan-
kelainan (malformasi) yang mungkin terjadi. Praktikum mengenai teknik yang
berkaitan dengan proses dan evaluasi pertumbuhan dan perkembangan gamet,
embrio dan organ diberikan untuk menunjang pemahaman pokok bahasan.
Mokhamad Fahrudin
Staf

AFF 512 Histomorfologi 3(2-1) 1

Mata kuliah histomorfologi Hewan membahas struktur mikro jaringan hewan


secara integrative dan komprehensif jaringan fungsional organ mulai dari jaringan
dasar sampai system tubuh yang meliputi digesti, sirkulasi, respirasi, urinaria,
reproduksi, saraf, endokrin dan sistem indera
Adi Winarto
Tutik Wresdiyati

AFF 513 Biologi Seluler dan Molekuler 3(3-0)

Mata kuliah ini membahas tentang struktur, organel dan makromolekul


komponen sel yang berperan dalam metabolisme dan perkembangan sel/ jaringan/
organ; proses mitosis (pertumbuhan), dan diferensiasi (perkembangan) sel pada
level seluler dan molekuler yang meliputi mekanisme dan pengaturan proses
replikasi DNA; mutasi, rekombinasi dan sistem reparasi DNA, proses transkripsi
dan translasi (ekspresi dan pengaturan ekspresi gen); serta perubahan seluler/
molekuler pada proses apoptosis, degeneratif dan ketuaan (aging).
Ita Djuwita
Staf

AFF 514 Bioregulasi Sistem Tubuh 2(2-0)

Mata kuliah ini membahas makromolekul yang berperanan dalam


pengaturan sistem tubuh dalam kaitannya dengan morfofungsi sistem syaraf dan
sistem endokrin, mencakup pengaturan sistem sensoris, motoris dan otonom
terhadap sistem-sistem tubuh lainnya. Selain itu dibahas juga mengenai interaksi
sistem syaraf dengan endokrin dalam kaitannya dengan reproduksi (yang meliputi
bioregulasi proses spermatogenesis, folikulogenesis dan fertilisasi), parturisi,
laktasi, dan pertumbuhan, metabolisme, stress, perilaku, ritme tubuh dan proses
biologi tubuh lainnya.
Srihadi Agungpriyono
Staf

AFF 610 Anatomi Fungsional 2(2-0) 3

Mata kuliah ini mempelajari klasifikasi dan filogeni, konsep homologi dan
analogi serta analisis sistem organ tubuh hewan yang meliputi struktur kulit dan
organ indera, sistem skelet dan otot, sistem digesti, sistem respirasi, sistem
sirkulasi, sistem ekskresi dan osmoregulasi, sistem reproduksi, sistem syaraf serta
kelenjar endokrin dalam kaitannya dengan adaptasi dan fungsinya
Heru Setijanto
Staf

AFF 611 Neurobiologi 2(2-0) 3

Mata kuliah ini mempelajari mengenai biologi sistem syaraf yang dibahas
secara komparatif dalam kaitan dengan fungsi dan manifestasinya dalam sistem
tubuh dan perilaku hewan. Mata kuliah ini mempelajari struktur, perkembangan
dan fungsi syaraf, mekanisme seluler sistem syaraf, sistem sensoris, reseptor dan
persepsi, sistem somatosensoris pada alat indera, mekanisme kerja sistem
motoris, otonom dan refleks, sistem syaraf pusat, sistem lokomasi dan komunikasi,
perilaku makan, sex, dan belajar, korteks serebri, struktur hipotalamus dan sistem
neuroedokrin dan sistem syaraf hewan yang berkaitan dengan neuroanatomi,
perilaku dan penelitian biomedis.
Nurhidayat
Heru Setijanto

AFF 612 Uji Biologis Bahan Aktif Pada Jaringan 3(2-1) 3

Mata kuliah ini membahas tentang teknik-teknik uji biologis bahan aktif pada
jaringan yang meliputi pengenalan hewan coba, hewan coba sebagai model,
pemilihan hewan laboratorium, pendekatan uji bahan aktif pada hewan coba,
komponen penanda pembelahan sel, komponen penanda kematian sel, komponen
penanda produk sel dan akumulasi logam berat dalam jaringan.
Adi Winarto
Tutik Wresdiyati

AFF 613 Antioksidan dan Metabolisme Sel 2(2-0) 3

Mata kuliah ini menerangkan tentang antioksidan yang meliputi superoksida


dismutase, (SOD), katalase, glutathion peroksidase secara komprehensif dalam
metabolisme sel dan hubungannya dengan radikal bebas, stres oksidatif, proteksi
antioksidan, dan kondisi pathofisiologis, serta peranan antioksidan intrasel dalam
aging, nutrisi, penyakit degeneratif dan terapi.
Tutik Wresdiyati
Staf

AFF 614 Teknologi Produksi Embrio 3(2-1)

Mata kuliah ini mempelajari tahapan proses dalam memproduksi embrio baik
secara vivo (alamiah) maupun in vitro berikut proses preservasinya. Materi
diberikan secara bertahap mulai dari prinsip dan cara kerja koleksi dan evaluasi
gamet (sel telur & sperma), maturasi (pematangana) dan fertilisasi (pembuahan)
sel telur sampai dengan pertumbuhan (kultur) embrio mencapai tahap morula dan
blastosis yang diikuti dengan proses preservasi embrio. Pengetahuan dan cara
persiapan laboratorium, peralatan, bahan dan media diberikan untuk menunjang
proses tersebut diatas. Untuk menambah wawasan diberikan pengetahuan
mengenai aplikasi dan potensi pengembangan teknologi tersebut diatas. Mata
kuliah ini didukung dengan kegiatan praktikum guna peningkatan ketrampilan
dalam melakukan produksi dan preservasi embrio.
Mokhamad Fahrudin
Staf

AFF 615 Rekayasa Embrio 3(2-1)

Perekayasaan embrio tahap perkembangan awal dalam rangka peningkatan


potensi embrio pada tahap perkembangan selanjutnya. Pembahasan meliputi
morfofungsi zona pellusida dan blastomer, manipulasi zona pellusida melalui
bedah mikro, biopsi blastomer, produksi embrio kembar monozigotik, isolasi inner
cell mass (ICM), dan agregasi embrio.
Arief Boediono
Staf

AFF 616 Analisis dan Instrumentasi Laboratorium 3(2-1) 3

Mata kuliah ini memberikan pengetahuan dan ketrampilan melakukan


berbagai metode analisis (organel sel dan makromolekul (DNA, RNA, Protein)),
berikut instrumentasi yang digunakan untuk melakukan kajian bidang anatomi dan
perkembangan hewan pada tingkat makro sampai molekuler. Disamping itu
diberikan pula pengetahuan dan wawasan mengenai manfaat dan aplikasinya.
Ita Djuwita
Staf

AFF 617 Teknik Histologi dan Histokimia 3(2-1) 1

Mata kuliah ini merupakan materi ketrampilan dalam pembuatan sediaan


histologis dan melakukan pendekatan materi biosubstan dengan pendekatan
pelabelan insitu menggunakan marker spesifik (teknik imunohistokimia) dan ultra-
struktur dari sel-sel fungsional jaringan organ tubuh sebagai dasar pembuktian
balik (treasure study). Teknik histokimia mengenali secara spesifik baik biosubstan
terkandung maupun sel penghasilnya. Pada prinsipnya teknik histokimia
mendekati bahan yang terkandung dalam jaringan dengan mempertahankan
gambaran mikromorfologi jaringan.
Tutik Wresdiyati
Adi Winarto

AFF 618 Kultur dan Analisis Derivat Sel Embrio 3(2-1) 2

Mata kuliah ini memberikan pengetahuan serta wawasan mengenai cara


melakukan kultur dan analisa sel embrio dalam mendukung kajian terhadap
struktur, fungsi dan perkembangan derivat sel embrio serta aplikasinya di lapang.
Teknik kultur diberikan mulai dari cara setting laboratorium, peralatan dan bahan-
bahan yang dibutuhkan sampai dengan prosedur kerja kultur. Teknik analisa
dilakukan pada skala seluler sampai molekuler melalui pengamatan morfologis
baik natif maupun setelah dilakukan berbagai pewarnaan atau berbagai
perlakukan lainnya. Mata kuliah ini didukung oleh kegiatan praktikum guna
meningkatkan ketrampilan.
Ita Djuwita
Staf

AFF 619 Biologi Satwa Liar (Wildlife Biology) 2 (2-0)

Mata kuliah ini membahas mengenai klasifikasi dan filogeni serta perilaku
dan adaptasi beberapa spesies satwa liar kelas mamalia dan unggas asli
Indonesia, seperti : kancil, muntjak, babirusa, trenggiling, tupai, kelelawar, dan
burung walet.
Chairun Nisa’
Srihadi Agungpriyono

AFF 61A Perilaku Adaptasi dan Neuroetiologi 2 (2-0)

Mata kuliah ini membahas hubungan antara perilaku adaptasi dan


neurosains (neuroetiologi) melalui pendekatan perbedaan sistem pada hewan.
Dalam mata kuliah ini akan didiskusikan berbagai tipe perilaku, mulai dari refleks
dan alat gerak sederhana sampai perilaku kognitif kompleks seperti dinamika
ruang gerak, penentuan hirarki dominasi, evolusi berbagai perilaku, perilaku
belajar dan komunikasi pada hewan.

Heru Setijanto
Nastiti Kusumorini
AFF 61B Anatomi Komparatif Satwa Primata 3(2-1) 3

Mata kuliah ini memberikan pengetahuan mengenai ciri-ciri anatomis primata


terkait dengan klasifikasinya dan perbandingan struktur dalam kaitannya dengan
fungsi sistem organ-organ tubuh berbagai subordo primata ditinjau dari aspek-
aspek filogeni dan adaptasi terhadap lingkungan.
Chairun Nisa’
Staf

AFF 61C Anatomi dan Histologi Satwa Primata 3(2-1)

Mata kuliah ini merupakan materi integratif dalam pembahasan makro-


struktur dan mikro-struktur sistem organ tubuh primata dengan dasar pemahaman
serta pemikiran komprehensif tentang struktur biologis sel, jaringan, organ, dan
sistem organ fungsional tubuh satwa primata dengan ragam spesiesnya.
Adi Winarto
Staf

Anda mungkin juga menyukai