Anda di halaman 1dari 4

Assalamualaikum

Selamat Siang semuanya ,semoga diberikesehatan dan kelancaran dalam beraktifitas.Amiin

1. Coba Saudara jelaskan :

a. Proses keperawatan pertama kali digunakan sehingga   proses ke-perawatan mencapai lima
tahapan!

b. Jelaskan lima langkah Utama dalam pengkajian?

c. Manfaat Asuhan keperawatan dalam berbagai aspek?

Jwb:

a. Proses keperawatan pertama kali digunakan oleh (Hall,1955), ketika banyak perawat berusaha
membuat dan mempertegas landasan ilmiah kegiatan keperawatan yang mereka lakukan. Pada
tahun 1960 ketika teori keperawatan mulai dipakai dalam mempertegas keperawatan sebagai
suatu profesi mandiri. Proses keperawatan mulai di perkenalkan secara internal sebagai suatu
pendekatan bagi praktek keperawatan.

 Yura & walsa (1967) adalah orang yang pertama kali mempublikasikan proses keperawatan
yang terdiri 4 tahap yaitu pengkajian, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Dimana tahap
diagnosa keperawatan masuk masuk pada tahap pengkajian.

 Kemudian pada tahun 1974, Gebbie & Lavin menegaskan bahwa diagnosa keperawatan
merupakan satu tahap mandiri yang terpisah dari pengkajian. Sejak saat ini proses keperawatan
di gunakan dan terdiri dari lima tahap.

b. pengkajian, yang meliputi pengumpulan data, analisis data, perumusan masalah


kesehatan/keperawatan.
1. Diagnosa keperawatan, meliputi penentuan prioritas masalah keperawatan dan
perumusan diagnosis keperawatan mempunyai ciri tersendiri, karena lebih menekankan
kepada masalah kurang pengetahuan, ketidakmauan, dan ketidakmampuan pemenuhan
kebutuhan hidup sehari-hari akibat penyakit yang diderita.
2. Perencanaan, meliputi penetuan tujuan, tindakan dan evaluasi.
3. Pelaksanaan tindakan sesuai dengan rencana yang telah dibuat.
4. Evaluasi, meliputi penilaian proses (pengkajian, diagnosis, tindakan dan penilaian hasil
tindakan)
5. Berkesinambungan dari satu diagnosis keperawatan ke diagnosis keperawatan lain.

c. Aspek administrasi.

 Dilihat dari aspek ini proses keperawatan mempunyai andil besar bagi profesionalisme
keperawatan baik secara langsung maupun tidak langsung. Secara langsung kegiatan aministrasi
pada proses keperawatan merupakan kegiatan dokumentasi berupa pencatatan dan pelaporan.
Dokumentasi proses keperawatan menjamin kualitas asuhan keperawatan karena dari kegiatan
ini di komunikasikan dan di evaluasi perkembangan klien.

 Bagi perawat pelaksanaan asuhan keperawatan lebih bermakna karena proses keperawatan
dijadikan instrumen penelitian prestasi kerja dan peningkatan karier perawat sehingga turut
mendukung menguntungkan perkembangan profesi keperawatan.

Aspek hukum.

 Salah satu ciri proses keperawatan sebagai metode ilmiah adalah dilakukan melalui investigasi,
observasi dan analisa. Tujuannya adalah menjamin agar masalah kesehatan klien teridentifikasi
sehingga implementasi rencana keperawatan efektif dan dapat di pertanggung jawabkan serta
dipertanggung gugatkan oleh perawat. Dengan demikian proses keperawatan bermanfaat dalam
memberi perlindungan dan jaminan kepastian hukum bagi klien sebagai penerima asuhan dan
perawat sebagai pemberi pelayanan keperawatan.

Aspek Ekonomi.

 Proses keperawatan dikatakan profesional jika asuhan keperawatan yang di berikan efektif dan
efisien, efektif berarti asuhan keperawatan dapat menyelesaikan masalah kesehatan klien. Dan
efisien berarti biaya perawatan klien proporsional dalam arti sesuai kebutuhan klien akan
pelayanan kesehatan. Dari kedua aspek inilah terlihat manfaat proses keperawatan dari segi
ekonomi.

Aspek pendidikan dan penelitaian.

Hubungan antara proses keperawatan dengan pendidikan dan penelitian sangat erat, dan tidak dapat
dipisahkan. Kedua aspek saling mengisi dan saling menunjang. Proses keperawatan dapat diterapkan
dengan tanpa pendidikan. Demikian pula pendidikan keperawatan

2. Jelaskan Pengkajian keperawatan


Pengkajian adalah upaya mengumpulkan data secara lengkap dan sistematis untuk di kaji dan di
analisis sehingga masalah kesehatan dan keperawatan yang di hadapi klien baik fisik, mental,
sosial maupun spiritual dapat di tentukan. Tahap ini mencakup tiga kegiatan, yaitu pengumpulan
data, analisis data, dan penetuan masalah kesehatan serta keperawatan

a. Bagaimana cara pengumpulan data dan terdiri dari data apa saja berikan contoh ?
1. jwb : data yang berkaitan dengan segala sesuatu yang mempengaruhi kesehatan
keluarga/masyarakat dan kebutuhan mereka terhadap layanan kesehatan, jika fokus
asuhan keperawatan yang akan diberikan adalah terhadap keluarga / masyarakat.
2. data tentang sumber daya (tenaga, peralatan, dan dana) yang tersedia untuk mengatasi
masalah yang terjadi.
3. data lingkungan yang mempengaruhi kesehatan pasien.
Jenis data
 data objektif, yaitu data yang diperoleh melalui suatu pengukuran, pemeriksaan, dan
pengamatan, misalnya suhu tubuh, tekanan darah, serta warna kulit.
 data subjektif, yaitu data yang diperoleh dari keluhan yang dirasakan klien, atau dari
keluarga klien/saksi lain misalnya kepela pusing, nyeri dan mual.

b. Jelaskan cara pengumpulan data berikan contoh ?


c. jelaskan Analisa Data ?
d. Jelaskan Perumusan maslah ?
e. Dignosa keperawatan adalah ?

3. contoh kasus :
Tn A umur 68  tahun TD.120/90 mmhg, Suhu:37 derajad celsius, RR: 26x/m, nadi : 79x/m. 
batuk berdahak sudah dua minggu yang lalu, belum minum obat batuk dan tidak ada riwayat
demam.
Coba saudara jelaskan buat diagnosa keperawatan dengan urut

Assalamulaikum

Semoga dalam kedaan sehat dan diberi kelancaran dalam menjawab soalnya.Amiin

Sebelum menjawab soal saudara wajib membaca materi terlebih dahulu agar lebih mudah
memahami.

saya paham tidak semua berasal dari pendidikan yang sama, akan tetapi dengan niat dan
kemauan yang kuat semuanya pasti bisa. kuncinya rajin membaca,baca buku,lihat
jurnal,referensi,dan diskusi.

1. Coba Saudara jelaskan :

a. Proses keperawatan pertama kali digunakan sehingga   proses ke-perawatan mencapai lima
tahapan!

b. Jelaskan lima langkah Utama dalam pengkajian?

c. Manfaat Asuhan keperawatan dalam berbagai aspek?

2. Jelaskan Pengkajian keperawatan

a. Bagaimana cara pengumpulan data dan terdiri dari data apa saja berikan contoh ?

b. Jelaskan cara pengumpulan data berikan contoh ?

c. jelaskan Analisa Data ?

d. Jelaskan Perumusan maslah ?


e. Dignosa keperawatan adalah ?

3. contoh kasus :

Tn A umur 68  tahun TD.120/90 mmhg, Suhu:37 derajad celsius, RR: 26x/m, nadi : 79x/m. 
batuk berdahak sudah dua minggu yang lalu, belum minum obat batuk dan tidak ada riwayat
demam.

Coba saudara jelaskan buat diagnosa keperawatan dengan urut

Anda mungkin juga menyukai