LP Ujian M. Yusuf A.R

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN PENDAHULUAN UJIAN

ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA Ny. S DENGAN STROKE


DI DESA PONCOREJO – GEMUH
KENDAL

Disusun untuk memenuhi tugas keperawatan keluarga profesi Ners


Pembimbing Akademik : Ns. Umi Hani, M.Kep,Sp.Kep.Kom

OLEH :

MUHAMMAD YUSUF AINUL RIZAL


NIM: 1908058

PROGRAM STUDI PROFESI NERS

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KARYA HUSADA

SEMARANG

2020
LAPORAN PENDAHULUAN UJIAN

ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA

Laporan Pendahuluan Kunjungan Ke Keluarga Ny. S

Tanggal 30 April 2020

1. Latar Belakang
a. Karakteristik Keluarga
Keluarga Ny.S adalah tipe keluarga single parent yaitu satu rumah tangga yang
terdiri dari 1 orangtua yang tinggal dengan 1 orang anak dan menantunya. Suami
sudah meninggal 1 tahun yang lalu dan sekarang anak bungsunya yang sudah
menikah tinggal bersama Ny. S untuk mengurus merawat dan merawatnya.
Berdasarkan data yang didapat Ny. S memiliki riwayat penyakit stroke sudah 6
bulan yang lalu dan dirawat di rumah sakit. Ny.S mengatakan semenjak sakit tidak
dapat beraktivitas seperti sebelumnya karena kondisinya yang susah untuk
berjalan dan melakukan pekerjaan rumah. Ny. S lebih memilih pengobatan
dirumah oleh tenaga kesehatan didekat rumah yang bekerja di puskesmas untuk
sekedar kontrol kondisi secara mandiri bila ibu saya sedang sakit saja karena
terbentur biaya.
b. Data yang perlu dikaji lebih lanjut
Data yang harus dikaji lebih lanjut yaitu pengetahuan keluarga tentang penyakit
stroke, kemudian bagaimana pemahaman keluarga tentang pemeliharaan
kesehatan terkait kondisi Ny. S pasca stroke untuk perawat mandiri secara lebih
efektif
c. Masalah keperawatan keluarga
Masalah keperawatan keluarga yang diambil adalah pemeliharaan kesehatan tidak
efektif karena ketidakmampuan keluaraga dalam memelihara kesehatan dengan
mengontrol kondisi Ny. S tidak secara rutin dan memilih pengobatan bila
kondisinya sakit karena terbentur biaya.

2. Proses Kperawatan
a. Diagnosis keperawatan keluarga
Ketidakefektifan manajemen kesehatan keluarga berhubungan dengan
peningkatan perilaku kesehatan
b. Tujuan Umum
Setelah dilakukan intervensi keperawatan selama 3 kali pertemuan diharapkan
kemampuan klien dan keluarga dalam mengidentifikasi, mengelola, dan/atau
menemukan bantuan untuk mempertahankan kesehatan meningkat
c. Tujuan Khusus
Setelah pertemuan diharapkan keluarga dan klien memahami pemeliharaan
kesehatan meningkat dengan keriteria hasil :
1. Menunjukkan perilaku adaptif meningkat
2. Menunjukkan pemahaman perilaku sehat
3. Kemampuan menjalankan perilaku sehat meningkat
3. Implementasi Tindakan Keperawatan
a. Metode
Metode implementasi yang akan dilakukan adalah mahasiswa datang ke rumah
keluarga kelolaan dan memberikan edukasi atau penyuluhan kesehatan kepada
keluarga dengan cara tatap muka secara langsung.
b. Media dan alat
Media yang akan digunakan untuk penyuluhan berupa leaflet stroke dan

demonstasi pemberian latihan ROM aktif.

c. Waktu dan Tempat


Untuk melakukan implementasi akan dilakukan pada tanggal 10 Mei 2020.
4. Kriteria Evaluasi
a. Kriteria Struktur
Kriteria struktur yang diharapkan adalah bahwa keluarga dapat menepati kontrak
waktu yang sudah disepakati, media dan laporan pendahuluan sudah disiapkan
serta dapat berjalan tepat waktu.
b. Kriteria Proses
Kriteria Proses yang diharapkan adalah bahwa proses pemberian asuhan
keperawatan dapat berjalan secara semestinya dan lancar dimulai dari pengkajian
sampai dengan evaluasi serta keluarga dapat menerapkan apa yang sudah
diajarkan oleh mahasiswa.
c. Kriteria Hasil
Kriteria hasil yang diharapkan adalah bahwa keluarga mampu memahami apa
yang sudah mahasiswa sampaikan dan pengetahuan keluarga tentang pilihan
makanan yang sehat meningkat, penyiapan dan penyimpanan minuman dan
makanan yang aman.

Anda mungkin juga menyukai