Anda di halaman 1dari 10

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT karena atas rahmat dan karunia-Nya
kami dapat menyelesaikan tugas makalah ini sebagai tugas individu pada mata kuliah dasar-dasar
manajemen konstruksi. Tidak lupa kami berterima kasih kepada dosen yang telah memberikan
perhatian dan bimbingan selama mengikuti mata kuliah.

Kami menyadari bahwa dalam makalah ini masih banyak kekurangan, baik dari segi isi
penulisan maupun kata-kata yang di gunakan. Oleh karena itu, segala kritik dan saran yang
bersifat membangun guna perbaikan makalah ini lebih lanjut, akan kami terima dengan sangat
senang hati.

Kami juga menyadari bahwa di dalam makalah ini terdapat banyak kekurangan yang
disebabkan adanya keterbatasan data dan kemampuan kami yang masih tahap belajar. Akhir
kata, kami berharap agar makalah ini dapat bermanfaat untuk yang membacanya.

Depok, 25 September 2019

Sri Defila

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR................................................................................................................................i

DAFTAR ISI..............................................................................................................................................ii

BAB I..........................................................................................................................................................1

1.1 Latar Belakang Masalah...........................................................................................................1

1.2 Rumusan Masalah.....................................................................................................................1

1.3 Tujuan Penulisan.......................................................................................................................1

BAB II........................................................................................................................................................2

2.1 Pengertian Manajemen...................................................................................................................2

2.2 Tujuan manajemen..........................................................................................................................3

2.3 Fungsi-fungsi Manajemen...............................................................................................................3

2.4 Unsur Manajemen...........................................................................................................................4

BAB III.......................................................................................................................................................6

3.1 Kesimpulan......................................................................................................................................6

DAFTAR PUSTAKA................................................................................................................................ix

ii
1

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah


Istilah manajemen berasal dari kata management (bahasa inggris), berasal dari kata
“to manage” yang artinya mengurus suatu tata laksana. Sehingga manajemen dapat di artikan
dengan bagaimana cara mengatur, membimbing, dan memimpin semua orang yang menjadi
bawahannya agar usaha yang sedang dikerjakan dapat mencapai tujuan yang telah ditetapkan
sebelumnya, sedangkan pengertian umumnya manajemen adalah proses merencana,
mengorganisasi, mengarahkan, mengorganisasikan serta mengawasi kegiatan mencapai
secara efisien dan efektif tujuan organisasi.
Manajemen merupakan ilmu dan seni di mana terdapat 4 utama fungsi yaitu :
perencanaan (planning), pengorganisasian (organizing), pengarahan (actuating), &
pengawasan (controling). Selain penjelasan di atas terdapat juga tujuan manajemen dan
unsur-unsur manajemen.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang di atas, maka dapat di rumuskan masalah ini sebagai berikut:
1. Apa yang dimaksud dengan manajemen?
2. Apa yang menjadi tujuan adanya maanjemen?
3. Apa saja fungsi-fungsi manajemen?
4. Apa saja unsur-unsur manajemen?

1.3 Tujuan Penulisan


Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut:
1. Mengetahui arti manajemen secara umum
2. Mengetahui dan memahami tujuan manajemen
3. Memahami fungsi-fungsi manajemen
4. Memahami unsur-unsur manajemen
2

BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Manajemen


Dari beberapa sumber, terkumpul definisi-definisi dari beberapa ahli manajemen, berikut
ini. (Irika Widiasanti, 2013)
 Manajemen adalah kerangka kerja atau proses yang didalamnya melibatkan pengarahan
atau bimbingan dari sekelompok orang ke arah tujuan organisasional dengan maksud
yang jelas dan telah ditentukan sebelumnya. (George R.Terry)
 Manajemen adalah suatu proses dari merencanakan, penggunaan sumber daya, dan
pengorganisasian untuk mencapai tujuan organisasi yang telah ditetapkan. (James A.F
Stoner)
 Manajemen adalah seni. Setiap pekerjaan dapat dituntaskan oleh orang lain. (Mary Parker
Follet)
 Manajemen adalah suatu seni paling produktif yang pelaksanaannya didasarkan pada
pemahaman mengenai ilmu yang mendasarinya. (Kooentz & Donnel)
 Manajemen adalah suatu seni keahlian untuk memperoleh hasil maksimal dengan usaha
minimal dalam rangka mencapai kesejahteraan dan kebahagiaan baik bagi pimpinan
maupun para pekerja, serta memberikan pelayanan sebaik mungkin kepada masyarakat.
(John F. Mee)

Dari pengertian yang didapat dari beberapa ahli, dapat disimpulkan bahwa manajemen
adalah kemampuan untuk memperoleh hasil dalam rangka pencapaian tujuan melalui
kegiatan sekelompok orang. Untuk itu, tujuan perlu ditetapkan terlebih dahulu, sebelum
melibatkan sekelompok orang yang mempunyai kemampuan atau keahlian dalam rangka
pencapaian tujuan yang telah ditetapkan. Dengan kata lain, manajemen befungsi untuk
melaksanakan semua kegiatan yang diperlukan dalam pencapaian tujuan dengan batas-batas
tertentu.
3

2.2 Tujuan manajemen


Tujuan manajemen adalah mendapatkan metode atau cara teknis yang paling baik agar
dengan sumber-sumber daya yang terbatas diperoleh hasil maksimal dalam hal ketepatan,
kecepatan, penghematan, dan keselamatan kerja secara komperehensif.

2.3 Fungsi-fungsi Manajemen


Fungsi-fungsi manajemen dikemukakan oleh beberapa ahli ilmu manajemen yang pada
dasarnya memiliki kesamaan, yaitu sebagai berikut: (Irika Widiasanti, 2013)

1. Louis AIIen: Planning, Organizing, Leading, Controlling (POLC).


2. Harold Koontz: Planning, Organizing, Staffing, Directing, Leading, Controlling
(POSDLC).
3. Luther Gulick: Planning, Organizing, Staffing, Directing, Coordinating, Reporting,
Budgeting (POSDiCorB).
4. George R. Terry: Planning, Organizing, Actuating, Controlling (POAC).

Penguraian fungsi-fungsi manajemen menurut George R. Terry (dalam Abrar Husen,


2009) sebagai berikut:

Planning (Perencanaan)

Planning merupakan suatu aktivitas menyusun tujuan perusahaan lalu dilanjutkan dengan
menyusun berbagai rencana-rencana guna mencapai tujuan perusahaan yang sudah ditentukan.
Planning dilaksanakan dalam penentuan tujuan organisasi secara keseluruhan dan merupakan
langkah yang terbaik untuk mencapai tujuannya itu.

Organizing (Pengorganisasian)

Organizing adalah suatu aktivitas pengaturan dalam sumber daya manusia dan sumber
daya fisik yang lainnya yang dimiliki oleh perusahaan untuk bisa melaksanakan rencana yang
sudah ditetapkan dan mencapai tujuan utama perusahaan. 

Actuating (Pelaksanaan)
4

Actuating adalah implementasi dan perencanaan yang telah ditetapkan, dengan


melakukan tahapan pekerjaan yang sesungguhnya secara fisik atau nonfisik sehingga produk
akhir sesuai dengan sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan.

Directing (Pengarahan)

Directing merupakan fungsi untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi kinerja dengan
optimal dan menciptakan suasana lingkungan kerja yang dinamis, sehat dan yang lainnya.

Controlling (Pengendalian)

Controlling merupakan kegiatan dalam menilai suatu kinerja yang berdasarkan pada
standar yang sudah dibuat perubahan atau suatu perbaikan apabila dibutuhkan.

2.4 Unsur Manajemen


Menurut Anang Firmansyah (2019) unsur-unsur manajemen sebagai berikut:

1. MAN = manusia

Yakni sumber daya manusia yang melakukan kegiatan manajemen dan produksi. Faktor
SDM sangat berperan penting dalam kegiatan manajemen dan produksi.

2. MATERIAL = bahan

Yakni berhubungan dengan barang mentah yang akan diolah menjadi barang jadi.
Dengan adanya barang mentah maka dapat dijadikan suatu barang yang bernilai sehingga
dapat mendatangkan keuntungan.

3. MACHINES = mesin dan peralatan

Yakni mesin pengolah atau teknologi yang dipakai dalam mengolah barang mentah
menjadi barang jadi. Dengan adanya mesin pengolah, maka kegiatan produksi akan lebih
efisien dan menguntungkan.

4. METHODS = metoda
5

Yakni tata cara melakukan kegiatan manajemen secara efektif dengan menggunakan
pertimbangan-pertimbangan kepada sasaran agar tercapai suatu tujuan akan dituju.

5. MONEY = biaya

Yakni faktor pendanaan atau keuangan. Tanpa ada keuangan yang memadai kegiatan
perusahaan atau organisasi takkan berjalan sebagaimana mestinya.

6. MARKET = pasar

Yakni tempat untuk memasarkan produk yang telah dihasilkan. Seorang manajer dituntut
untuk dapat menguasai pasar, sehingga kegiatan pemasaran hasil produksi dapat
berlangsung. Agar pasar dapat dikuasai maka kualitas dan harga barang harus sesuai
dengan selera konsumen dan daya beli (kemampuan) konsumen.
6

BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
 Manajemen adalah kemampuan untuk memperoleh hasil dalam rangka pencapaian tujuan
melalui kegiatan sekelompok orang.
 Tujuan manajemen adalah mendapatkan metode atau cara teknis yang paling baik agar
dengan sumber-sumber daya yang terbatas diperoleh hasil maksimal dalam hal ketepatan,
kecepatan, penghematan, dan keselamatan kerja secara komperehensif.
 Fungsi-fungsi manajemen mencakup:
1. perencanaan (planning)
2. pengorganisasian (organizing)
3. pengarahan (actuating)
4. pengawasan (controling)
 Unsur-unsur manajemen mencakup 6M, yaitu:
1. Man (Manusia)
2. Material (Bahan)
3. Machines (Mesin dan Alat)
4. Money (Biaya)
5. Methods (Metode)
6. Market (Pasar)
DAFTAR PUSTAKA

Firmansyah, Anang. (2019). Manajemen. Indonesia: Penerbit Qiara Media

Husen, Abrar. (2009). Manajemen Proyek. Yogyakarta, Indonesia: ANDI

Widiasanti, I. dan Lenggogeni. (2013). Manajemen Konstruksi. Bandung, Indonesia: PT Remaja


Rosdakarya

ix
MAKALAH
MANAJEMEN UMUM

Disusun untuk memenuhi Tugas Individu pada Mata Kuliah Dasar-dasar


Manajemen Konstruksi

Disusun Oleh :

SRI DEFILA (1801413015)

PROGRAM STUDI TEKNIK PERANCANGAN JALAN DAN


JEMBATAN-KONSENTRASI JALAN TOL
JURUSAN TEKNIK SIPIL
POLITEKNIK NEGERI JAKARTA
2019

Anda mungkin juga menyukai