Anda di halaman 1dari 7

1.

Pengertian ancaman menurut UU RI Nomor 17 Tahun 2011 adalah…


a. Setiap upaya, pekerjaan dan kegiatan (dalam negeri maupun luar negeri) yang dapat
membahayakan keselamatan bangsa, keamanan, kedaulatan, keutuhan wilayah NKRI dan
kepentingan nasional.
b. Segala bentuk penggunaan kekuatan, baik bersenjata maupun tidak bersenjata oleh pihak
tertentu baik di dalam negeri maupun di luar negeri.
c. Segala sesuatu yang dapat menimbulkan bahaya bagi orang lain baik dari dalam negeri maupun
dari luar negeri.
d. Terganggunya rasa aman masyarakat baik dalam hal ekonomi, politik, keamanan, kesehatan dan
sosial.
e. Upaya pengerahan masa yang besar yang dilakukan oleh individu atau kelompok masyarakat
untuk menimbulkan rasa ketakutan dan kekecauan.

2. Kenyataan saat ini berbagai brand asing masuk ke Indonesia baik dalam sektor kuliner maupun
hiburan. Sehingga hal ini secara tidak langsung telah memberikan perubahan mendasar terhadap
pola kehidupan di masyarakat sekaligus mengecilkan ruang potensi lokal untuk besaing. Keadaan ini
merupakan salah satu bentuk ancaman dalam bidang…
a. Ideologi dan politik
b. Politik dan ekonomi
c. Ekonomi dan sosial budaya
d. Perdagangan dan teknologi
e. Pertahanan dan keamanan

3. Peristiwa kerusuhan antar kelompok atau tawuran dapat dikeleompokkan ke dalam ancaman….
a. Ideologi dan politik
b. Ekonomi
c. Sosial budaya
d. Radikalisme
e. Pertahanan dan keamanan

4. Akhir-akhir ini gerakan ISIS telah menyebar ke berbagai negara yang dapat dijadikan basis
perjuangannya, termasuk mereka membidik Indonesia sebagai target untuk perjuangannya di
wilayah Asia. Ancaman ISIS ini merupakan ancaman dalam bidang…
a. Ideologi
b. Ekonomi
c. Sosial budaya
d. Keamanan
e. Teknologi informasi

5. Manusia memiliki kebebasan mutlak yang bersifat pribadi. Negara tidak boleh mengatur akan
kebebasan haknya namun sebaliknya negara harus menjadi penyelenggara atas kebebasannya.
Lebih jauh mereka tidak menginginkan nilai-nilai spiritual masuk menjadi simbol dalam bernegara
dan berbangsa. Atas dasar ini maka paham yang dianut adalah…
a. Sosialisme
b. Marxisme
c. Liberalisme
d. Kapitalisme
e. Sekulerisme

6. Agama menjadi penyebab keterbelangan suatu negara dalam mencapai tujuan dan cita-cita negara.
Karena agama menjadikan manusia untuk terbiasa dalam sebuah penindasan manusia yang lain.
Dengan kata lain Agama sebagai biang kerok terjadinya kekuasaan yang lebih besar, maka agama
harus ditinggalkan karena agama sama dengan racun. Persepsi ini dianut dalam paham…
a. Sosialisme
b. Marxisme
c. Liberalisme
d. Kapitalisme
e. Sekulerisme

7. Gerakan separatisme adalah…


a. Gerakan yang bertujuan utnuk mengubah ideologi negara.
b. Gerakan yang bertujuan untuk menggulingkan kekuasaan dan memisahkan diri dari negara.
c. Ancaman yang dilakukan dengan membuat masyarakat dalam ketakutan dan intimidasi.
d. Ancaman dengan menggunakan teknologi sebagai upaya untuk mengacaukan dan
melumpuhkan suatu negara.
e. Gerakan yang dilakukan untuk memeberikan intervensi global sehingga mendorong untuk
dilakukan blokade ekonomi.

8. Ancaman dalam bidang sosial budaya dapat bersifat universal dan sistematis. Artinya adalah…
a. Ancaman tersebut ditujukan kepada pemerintahan yang berkuasa.
b. Ancaman tersebut dilakukan dengan cara-cara menebar terror, baik terror kepada kekuasaan
maupun kepada masyarakat
c. Ancaman berupa eksploitase berbagai sumbe daya alam
d. Ancman yang berupaya untuk mengubah dan menghilangkan sikap moral, etik dan budaya
bangsa sebagai cermin indentias kebangsaan
e. Tekanan kepada duni internasional agar mengambil tindakan nyata baik dalam bentuk invansi
mililter maupun embargo

9. Peristiwa pemberontakan G30S/PKI merupakan salah satu sejarah kelam bagi bangsa Indonesia.
Peristiwa tersebut secara nyata mengancam keberadaan Pancasila sebagai ideologi bangsa
Indonesia. Adapun paham yang menjadi ancaman tersebut adalah....
a. Liberal
b. Komunis
c. Marxis
d. Radikal
e. Separatis

10. Selain merupakan ancaman di bidang ideologi, Pemberontakan G30S/PKI pun secara nyata
merupakan bentuk dari ancaman di bidang politik, sebab pada saat itu PKI merupakan....
a. Partai Politik
b. Perhimpunan Aktivis
c. Organisasi Profesi
d. Organisasi Massa
e. Lembaga Non Kementerian

11. Pengerahan massa dalam jumlah yang besar dan terorganisir dengan tujuan untuk menumbangkan
pemerintah yang berkuasa dengan cara-cara inkonstitusional disebut....
a. Demonstrasi
b. Unjuk Rasa
c. Radikalisme
d. Separatisme
e. Kudeta

12. Berikut ini yang bukan merupakan bentuk ancaman non-militer di bidang politik yang dilakukan oleh
pihak-pihak dari luar negeri adalah....
a. Intimidasi
b. Provokasi
c. Blokade politik
d. Agresi
e. Intervensi

13. Masuknya produk-produk global ke pasar domestik, apabila tidak diimbangi dengan adanya
produksi dalam negeri yang kompetitif untuk bersaing di pasar internasional, akan menjadi
ancaman di bidang ....
a. Sosial
b. Budaya
c. Ekonomi
d. Politik
e. Ideologi

14. Sistem Free Fight Liberalism, Sistem etatisme dan Monopoli merupakan tiga (3) hal yang sangat
dihindari oleh sistem ....
a. Ekonomi Nasional
b. Ekonomi Dalam Negeri
c. Ekonomi Kerakyatan
d. Ekonomi Global
e. Ekonomi Internasional

15. Apabila prospek pertumbuhan ekonomi jangka panjang lemah dan diperburuk oleh arus globalisasi,
maka dalam jangka pendek ....
a. Akan menguntungkan pelaku ekonomi liberal
b. Pertumbuhan ekonomi menjadi tidak stabil
c. Dapat mematikan potensi dan daya kreasi unit-unit ekonomi di luar sektor negara
d. Perekonomian negara akan dikuasai oleh pihak asing
e. Produk-produk lokal dan tradisional terdesak karena kalah bersaing

16. Gejala westernisasi dapat diartikan sebagai ....


a. Gaya hidup bebas dan individualis yang mementingkan diri sendiri
b. Gaya hidup yang menganut paham-paham yang bertentangan dengan ideologi
c. Gaya hidup meniru tanpa melakukan telaah dengan akal sehat
d. Gaya hidup yang menciptakan nilai dan norma baru
e. Gaya hidup yang berorientasi kepada budaya barat tanpa diseleksi terlebih dahulu

17. Memudarnya semangat gotong royong, solidaritas, kepedulian dan kesetiakawanan sosial
merupakan salah satu ancaman bagi bangsa di bidang ....
a. Ideologi
b. Politik
c. Ekonomi
d. Sosial budaya
e. Pertahanan dan Keamanan

18. Peran TNI dalam sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta adalah…
a. Sebgai keamanan pendukung
b. Kekuatan utama dalam sistem pertahanan
c. Tongkat komando tertinggi dalam sistem keamanan negara
d. Kekuatan utama sistem keamanan
e. Sebagai kekuatan cadangan

19. Kenikmatan pribadi dianggap sebagai suatu nilai hidup tertinggi, adalah pengertian dari ....
a. Hedonisme
b. Individualisme
c. Liberalisme
d. Imperialisme
e. Borjuis

20. Menteri Kelautan dan Perikanan pada masa pemerintahan Presiden Joko Widodo periode pertama,
yaitu Susi Pudjiastuti melakukan gebrakan dengan menindak tegas kapal-kapal asing yang mencuri
dan menguras kekayaan laut Indonesia. Tindakan tersebut berupa ....
a. Penyitaan
b. Penahanan
c. Perampasan
d. Penenggelaman
e. Pelucutan

21. Peran masyarakat sangat penting dalam berbagai ancaman, terutama dalam bidang pertahanan dan
keamanan. Oleh sebab itu, Perlu dilakukan pembangunan sistem pertahanan dan keamanan negara
Indonesia, melalui petahanan dan keamanan yang bersifat…
a. Merakyat
b. Melembaga
c. Semesta
d. Universal
e. Intuitif

22. Belanda pernah ingin kembali menjajah Indonesia, dengan melakukan penyerangan dalam skala
besar sebanyak dua kali, yaitu Agresi Militer I dan Agresi Militer II. Adapun Agresi Militer II dilakukan
Belanda pada ....
a. 18 Agustus 1945
b. 9 Juni 1946
c. 21 Juli 1947
d. 19 Desember 1948
e. 22 Desember 1949

23. Dalang dari Pemberontakan PKI di Madiun adalah ....


a. Nyoto
b. D.N. Aidit
c. Dul Arief
d. Let.Kol. Untung
e. Muso

24. Negara ialah Garuda Pancasila dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika”. Pernyataan tersebut
terdapat di dalam UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 pada pasal....
a. Pasal 35
b. Pasal 36 A
c. Pasal 36 B
d. Pasal 36 C
e. Pasal 37

25. Konflik kepentingan merupakan ancaman serius bagi persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.
Oleh sebab itu, bangsa Indonesia harus memperteguh wawasan kebangsaan yang berlandaskan ....
a. Bhinneka Tunggal Ika
b. UUD Tahun 1945
c. Isi Proklamasi
d. Isi Sumpah Pemuda
e. Tujuan Nasional

26. Mengaktifkan masyarakat sipil dalam arena politik merupakan salah satu perwujudan strategi
mengatasi ancaman di bidang politik. Hak masyarakat sipil dalam arena politik tertuang dengan jelas
dalam UUD Tahun 1945 Pasal....
a. Pasal 26
b. Pasal 27
c. Pasal 28
d. Pasal 28 A
e. Pasal 28 B

27. Salah satu sikap tegas Bangsa Indonesia di kancah internasional yang berkaitan dengan upaya
mempertahankan ideologi Pancasila dan menyatakan sikap politiknya di mata dunia, ditunjukkan
dengan cara memprakarsai terbentuknya ....
a. Gerakan Non Blok
b. ASEAN
c. Konferensi Asia-Afrika
d. APEC
e. OPEC

28. Industri-industri memiliki peran penting dalam melindungi negara dari ancaman di bidang ekonomi.
Cara yang dilakukan oleh para pelaku industri adalah dengan ....
a. Memperkuat produksi domestik bagi pasar dalam negeri
b. Menciptakan produksi yang berorientasi pada kesejahteraan rakyat
c. Mempererat kerja sama dengan sektor industri dari negara lain
d. Melakukan impor dari luar negeri untuk penyediaan bahan baku
e. Menggunakan bahan baku dalam negeri dan tidak tergantung impor dari luar negeri

29. Lembaga ekonomi dunia yang fokus dalam mengatur kebijakan tentang perdagangan global
adalah ....
a. Bank Dunia
b. WTO
c. IMF
d. OPEC
e. ILO

30. Kanal Kra yang sedang dibangun oleh negara Thailand, merupakan sebuah ancaman yang harus
disikapi betul oleh pemerintah Indonesia, sebab itu akan berdampak pada…
a. Hilangnya pendapatan dalam sektor maritim
b. Sistem pertahanan dan keamanan
c. Iklim investasi
d. Nilai tukar rupiah
e. Pendapatan pajak negara

31. Ancaman militer yang dilakukan suatu negara dengan bertujuan merusak instalasi militer dan objek-
objek vita negaa merupakan tindakan…
a. Kudeta
b. Invasi
c. Infiltrasi
d. Sabotase
e. Blokade
32. Dalam upaya untuk menghadapi kepentingan negara-negara maju, tindakan yang harus dilakukan
Indonesia sebagai negara berkembang adalah ....
a. Sistem ekonomi dikembangkan dengan memperkuat perekonomian rakyat
b. Menguasai hajat hidup orang banyak dengan tujuan untuk kesejahteraan rakyat
c. Memperkuat sistem ekonomi kerakyatan
d. Memperbanyak ekspor produk-produk dalam negeri di pasar global
e. Mempererat kerja sama dengan sesama negara berkembang

33. IMF merupakan salah satu lembaga ekonomi dunia yang berwenang mengatur ....
a. Kebijakan moneter internasional
b. Sistem pendanaan dan pembiayaan global
c. Kebijakan perdagangan global
d. Arus perdagangan barang dan jasa dunia
e. Sistem investasi lintas negara

34. Tugas dan tanggung jawab negara dalam memajukan kebudayaan nasional Indonesia di tengah
peradaban dunia tertuang dengan jelas di dalam UUD Tahun 1945 pada Pasal ....
a. Pasal 31 ayat (1)
b. Pasal 31 ayat (2)
c. Pasal 32 ayat (1)
d. Pasal 32 ayat (2)
e. Pasal 33 ayat (1)

35. Biasanya faktor yang lebih banyak menimbulkan perubahan sosial budaya masyarakat adalah faktor
yang berasal dari....
a. Dalam
b. Luar
c. Lingkungan
d. Teknologi
e. Global

36. Berikut ini adalah bentuk keseimbangan dan keselarasan fundamental yang harus dipelihara oleh
Bangsa Indonesia, kecuali....
a. Keseimbangan antara manusia dengan Tuhan
b. Keseimbangan antara manusia dengan alam semesta
c. Keseimbangan antara manusia dengan norma yang berlaku
d. Keseimbangan antara manusia dengan masyarakat
e. Keseimbangan kemajuan lahir dan kesejahteraan batin

37. Pada era globalisasi sekarang ini perubahan di bidang sosial budaya, lebih banyak dipengaruhi oleh
perkembangan....
a. Pendidikan
b. Jumlah penduduk
c. Pasar global
d. Teknologi
e. Ilmu Pengetahuan

38. Strategi dalam melindungi negara dari ancaman di bidang pertahanan dan keamanan telah diatur
secara jelas dalam UUD Tahun 1945 yaitu pada ....
a. Pasal 30 ayat (1) sampai (5)
b. Pasal 31 ayat (1) sampai (5)
c. Pasal 32 ayat (1) dan (2)
d. Pasal 33 ayat (1) sampai (5)
e. Pasal 34 ayat (1) sampai (4)

39. Berikut ini yang merupakan kekuatan pendukung dalam usaha pertahanan dan keamanan negara
melalui sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta adalah ....
a. TNI
b. POLRI
c. Pemerintah
d. Rakyat
e. Pemuda

40. Kekuatan utama sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta, terdiri atas kekuatan utama
sistem pertahanan dan kekuatan utama sistem keamanan. Adapun yang menjadi kekuatan utama
sistem pertahanan adalah ....
a. Pemerintah
b. POLRI
c. Rakyat
d. Lembaga Ketahanan Nasional (LEMHANAS)
e. TNI

Anda mungkin juga menyukai