Anda di halaman 1dari 1

Nomor : 0107/SREK/BSNP/III/2020 23 Maret 2020

Hal : Usulan Pembatalan UN Tahun 2020


Sifat : SEGERA

Yang terhormat
Bapak Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
Gedung A Lantai 2
Jl. Jend. Sudirman, Senayan
Jakarta

Dengan hormat, kami sampaikan salam sejahtera dan semoga Bapak Menteri senantiasa
sehat walafiat dalam lindungan Allah Tuhan Yang Maha Esa.
Bersama ini kami sampaikan bahwa dengan memperhatikan:
1. Keputusan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Nomor: 13.A Tahun
2020 tentang Perpanjangan Status Keadaan Tertentu Darurat Bencana Wabah Penyakit
Akibat Virus Corona di Indonesia;
2. Keputusan BSNP Nomor: 0053/P/BSNP/I/2020 tentang Prosedur Operasional Standar
Ujian Nasional Tahun Pelajaran 2019/2020 BAB XVI;
3. Permohonan dari Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota serta Sekolah Indonesia di
Luar Negeri (SILN) tentang penundaan Ujian Nasional SMA/MA, SMP/MTs, dan Program
Kesetaraan karena wabah pandemi virus Corona (COVID-19);
4. Laporan hasil monitoring dan evaluasi Ujian Nasional SMK oleh anggota Badan Standar
Nasional Pendidikan (BSNP) dan Balitbang;
5. Keputusan rapat koordinasi BSNP dengan Balitbang dan Perbukuan, Pusat Asesmen
Pembelajaran, dan Inspektorat Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada
tanggal 23 Maret 2020;
Demi kemaslahatan dan keselamatan bangsa, BSNP mengusulkan agar Ujian Nasional
Tahun Pelajaran 2019/2020 dibatalkan.
Atas perhatian dan perkenan Bapak, kami mengucapkan terima kasih.

Ketua Sekretaris

Dr. Abdul Mu’ti, M.Ed. K.H. Drs. Arifin Junaidi, M.M.

Tembusan:
1. Sekretaris Jenderal, Kemdikbud
2. Inspektur Jenderal, Kemdikbud
3. Kepala Balitbang dan Perbukuan, Kemdikbud
4. Kepala Pusat Asesmen dan Pembelajaran, Kemdikbud

Anda mungkin juga menyukai