Anda di halaman 1dari 5

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena dengan
berkat kasih dan bimbingan-Nya, skripsi dengan judul “Usulan Perbaikan Kualitas
Carton Sheet Menggunakan Pendekatan Metode Six Sigma Pada PT. XYZ” ini
dapat diselesaikan dengan baik dan tepat pada waktunya.
Skripsi ini ditulis sebagai persyaratan untuk mendapatkan gelar Sarjana
Teknik Universitas Tarumanagara. Atas terselesaikannya skripsi ini, penulis ingin
mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu penulis
selama proses penyusunan skripsi ini, antara lain:
1. Tuhan Yang Maha Esa yang tidak henti-hentinya memberikan kasih dan
karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.
2. Bapak Ahmad, S.T., M.T. selaku Dosen Pembimbing Skripsi yang telah
membantu penulis dalam melakukan penelitian dan juga menyusun
skripsi ini.
3. Ibu Ir. Silvi Ariyanti, M.Sc. selaku Dosen Pembimbing Skripsi yang
telah membantu penulis dalam melakukan penelitian dan juga menyusun
skripsi ini.
4. Bapak Ir. Wilson Kosasih, S.T., M.T., IPM selaku Ketua Program Studi
Teknik Industri Universitas Tarumanagara.
5. Ibu Lithrone Laricha Salomon, S.T., M.T., IPM selaku Koordinator
Skripsi Program Studi Teknik Industri Universitas Tarumanagara.
6. Human Resource Department, Quality Control Manager, Production
Manager, dan seluruh karyawan PT. XYZ yang telah mengizinkan
penulis untuk melakukan penelitian dan membantu penulis untuk
menyelesaikan penelitian ini.
7. Teristimewa kepada Orang Tua penulis yang selalu mendoakan,
memberikan motivasi, dan pengorbanannya baik dari segi moril maupun
materil kepada penulis sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

ii
8. Terima kasih juga penulis ucapkan kepada seluruh pihak yang telah
membantu penulis selama proses penyusunan skripsi yang namanya
tidak dapat penulis sebutkan satu per satu.

Jakarta, 6 Januari 2019

Cristin Natalina Muliyani Gultom

iii
LEMBAR PERSEMBAHAN

Dalam penyusunan skripsi ini, penulis tentunya melewati begitu banyak


tantangan, kesulitan, dan kesedihan. Namun, semua itu akhirnya dapat penulis
atasi dengan adanya bantuan dan dukungan dari banyak orang di sekitar penulis.
Untuk itu, penulis mempersembahkan skripsi ini untuk pihak-pihak dan pribadi
yang telah mendukung penulis. Secara khusus dan istimewa, penulis ingin
mengucapkan terima kasih kepada:
1. Yang pertama Tuhan Yesus Kristus yang telah memberikan berkat, kasih
dan kekuatan kepada penulis ketika merasa lelah, jenuh, dan ingin
menyerah.
2. Orangtua penulis yang selalu memberikan dukungan dan semangat
kepada penulis dari kecil hingga sekarang ini.
3. Kak Denni sebagai kakak penulis yang sangat perhatian dikala adiknya
mau menyerah. “Terimakasih untuk kucuran dana yang diberikan” serta
Gabriel yaitu adik penulis yang nakal.
4. Seluruh teman seperjuangan di Program Studi Teknik Industri
Universitas Tarumanagara yang namanya tidak dapat ditulis satu per
satu. Terima kasih karena sering berbagi cerita dan keluh kesah serta
telah berjuang bersama selama 3,5 tahun ini, sehingga penulis tidak
merasa sendiri.
5. Seluruh teman-teman penulis yang tidak dapat disebutkan satu persatu
karena selalu memberikan semangat serta motivasi agar penulis tetap
semangat dalam melanjutkan dan menyelesaikan skripsi ini.
6. Kak Stevanus sebagai teman baik penulis yang selalu sabar ketika
penulis marah dan memiliki mood yang tidak baik.
7. Kak Ivan dan Kak Yassi yang sangat baik dan sabar dalam membantu
penulis menyelesaikan urusan serta informasi yang mendesak mengenai
PT. XYZ.
8. Teman-teman seperjuangan penulis di PT. XYZ yaitu Andrean, Jessica,
dan Gama serta Kak Clara pada masa kerja praktik.

iv
9. Teman-teman seperjuangan PPI penulis yaitu Danny, Kristina, dan Kevin
yang telah sabar dalam menyelesaikan masa-masa perkuliahan yang berat
dan memilukan ini.
10. Netizen twitter yang tersebar di seluruh pelosok Negri ini, dimaan cuitan
dan tweet-tweet lucu bin menyeleneh kalian dapat mengurai Lelah dan
penatnya penulis ketika stuck. Terkhusus netijen twitter saya, yang selalu
reply sambatan saya: Mega, Ceasy, Desya, Calvin, Ci Jes, Fadel, Dio,
karena replyan kalian tidak pernah benar, tapi penulis membuat penulis
bisa semangat lagi.

Cristin Natalina Muliyani Gultom

Anda mungkin juga menyukai