Anda di halaman 1dari 3

Pembiayaan Kepada Koperasi dan Usaha Kecil, dan Menengah (KUKM) Melalui Perusahaan Modal Ventur

TUJUAN
1. Melakukan pengembangan usaha Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (KUKM) dengan
pembiayaan melalui PMV;
2. Memperkuat permodalan PMV sebagai lembaga keuangan yang melayani pembiayaan
kepada KUKM.

SASARAN
1. Terealisasinya pinjaman dari LPDB-KUMKM kepada PMV, dan Pembiayaan Bagi Hasil
dari PMV kepada KUKM;
2. Meningkatnya volume usaha KUKM dan terciptanya lapangan kerja.

KRITERIA/PERSYARATAN CALON PENERIMA PINJAMAN

PMV YANG DAPAT MEMPEROLEH PINJAMAN DARI LPDB-KUMKM WAJIB MEMENUHI


SYARAT SEBAGAI BERIKUT:

1. Memiliki kinerja baik yang ditunjukkan dengan predikat minimal cukup baik, berdasarkan
penilaian dari instansi/lembaga yang berwenang;
2. Bersedia menandatangani dan melaksanakan perjanjian pembiayaan dengan
LPDB-KUMKM yang dibuat dengan akta otentik;
3. Beroperasi di wilayah kerja yang bersangkutan;

PERSYARATAN KUKM CPPU UNTUK MEMPEROLEH PEMBIAYAAN BAGI HASIL DARI


PMV ADALAH SEBAGAI BERIKUT:

1. Menjalankan usaha produktif;


2. Memenuhi kriteria Koperasi, atau Usaha Kecil, atau Usaha Menengah sesuai peraturan
perundangan yang berlaku;
3. Memiliki kelayakan usaha yang dipersyaratkan oleh PMV untuk mengembangkan
usahanya ;
4. Dapat menciptakan lapangan kerja;
5. Sanggup memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh PMV.

KETENTUAN PEMBIAYAAN

PEMBERIAN PINJAMAN DARI LPDB-KUMKM KEPADA PMV

1. Jumlah pemberian pinjaman maksimal dari LPDB-KUMKM kepada PMV maksimal


sebesar 10 (sepuluh) kali modal sendiri (ekuitas) bagi PMV yang dinilai baik, dan maksimal 5
(lima) kali modal sendiri (ekuitas) bagi PMV yang dinilai cukup baik;
2. Seluruh pinjaman dari LPDB-KUMKM harus digunakan untuk pembiayaan kepada

1/3
Pembiayaan Kepada Koperasi dan Usaha Kecil, dan Menengah (KUKM) Melalui Perusahaan Modal Ventura

KUKM;
3. PMV diwajibkan untuk menyalurkan pembiayaan yang diperoleh dari LPDB-KUMKM
kepada KUKM-PPU dalam jangka waktu 30 (tiga puluh) hari kalender, sejak dana pembiayaan
dari LPDB-KUMKM diterima pada rekening PMV, yang dibuktikan dengan laporan realisasi
penyaluran pembiayaan tertulis yang ditandatangani oleh Direksi PMV. Apabila ada perubahan
daftar nominatif KUKM-CPPU, maka PMV mengajukan kembali KUKM-CPPU yang baru
kepada LPDB-KUMKM.

PEMBIAYAAN DARI PMV KEPADA KUKM-PPU

1. Jumlah Pembiayaan Bagi Hasil maksimal sebesar Rp. 250.000.000 (dua ratus lima puluh
juta rupiah) per KUKM- PPU.
2. Penggunaan Pembiayaan Bagi Hasil dapat digunakan untuk modal kerja dan atau
investasi.
3. Jangka waktu Pembiayaan Bagi Hasil maksimal 5 (lima) tahun.
4. Tarif Bagi Hasil yang dibebankan kepada KUMKM-PPU sesuai dengan tarif yang
ditetapkan oleh Menteri Keuangan.
5. Persyaratan pembiayaan lainnya sesuai dengan ketentuan pembiayaan bagi hasil yang
berlaku pada PMV.

PERMOHONAN PINJAMAN DARI PMV KEPADA LPDB-KUMKM


1. PMV menyampaikan permohonan pembiayaan berupa studi kelayakan kepada
LPDB-KUMKM dengan melampirkan dokumen sebagai berikut :
- Profil PMV yang bersangkutan, yang berisi data tentang organisasi dan manajernen PMV;

- Daftar nominatif KUMKM-CPPU

- Permohonan pembiayaan sebagaimana dimaksud di atas, wajib dilengkapi dengan


dokumen-dokumen sebagai berikut:
- Legalitas akta pendirian dan perubahannya bila ada, serta pengesahannya dari instansi
pemerintah.
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
- Perijinan lainnya, antara lain: ijin usaha dari Depertemen Keuangan, Tanda Daftar
Perusahaan (TDP) dan Surat Keterangan Domisili.
- Laporan Keuangan 2 (dua) tahun terakhir yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik.
Apabila pada saat pengajuan, Laporan Keuangan satu tahun terakhir yang dimaksud belum
diaudit, maka Laporan Keuangan yang disampaikan adalah Laporan Keuangan Unaudited.

- Laporan pertanggung jawaban pengurus dalam 2 (dua) tahun terakhir yang telah
disyahkan Rapat Umum Pemegang Saham.

2/3
Pembiayaan Kepada Koperasi dan Usaha Kecil, dan Menengah (KUKM) Melalui Perusahaan Modal Ventura

3/3

Anda mungkin juga menyukai