Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL

KELOMPOK TERNAK WUTUN BAO


SUB KELOMPOK WUTUN BAO I
PENGEMBANGAN TERNAK SAPI LOKAL
DESA WUAKERONG KECAMATAN NAGAWUTUNG KABUPATEN LEMBATA

Nomor : 01/KTW/WB-I/TSL/07/2020
Lampiran : 1 (satu) berkas
Perihal : Permohonan Bantuan Sarana Dan Prasarana Ternak Sapi Lokal

Kepada
Yth. Bapak Bupati Lembata
di-
Lewoleba

Dengan hormat,
Sesuai dengan perihal surat diatas, maka dengan ini kami mengajukan permohonan untuk
mendapatkan bantuan berupa sarana dan prasarana ternak sapi local agar dapat meningkatkan
produksi dan produktivitas sapi local demi peningkatan kebutuhan ekonomi anggota kelompok
dan keluarganya guna mencapai kesejahteraan hidup. Sebagai pertimbangan Bapak, kami
lampirkan proposal.
Demikian permohonan kami, kiranya dapat dipertimbangkan dan atas perhatian dan
bantuan Bapak, kami ucapkan terima kasih.
Wuakerong, Februari 2020

An. Kelompok Ternak Wutun Bao,


Ketua Umum

VIKTOR B. KERAF

Sub Kelompok Wutun Bao I,

Sekretaris, Ketua,

ABDUL SYUKUR LISI RAJA

Tembusan
Disampaikan dengan hormat kepada:
1. Kepala Dinas Pertanian Dan Kehutanan Kabupaten Lembata di Lewoleba
2. Kepala Dinas Social Kabupaten Lembata di Lewoleba
3. DPRD Kabupaten Lembata di Lewoleba
PEMERINTAH KABUPATEN LEMBATA
KECAMATAN NAGAWUTUNG
KANTOR DESA WUAKERONG
JLN. TRANS LEMBATA NO. TELP.

REKOMENDASI
NOMOR : PEM.140/59/DWK/VII/2020

KEPALA DESA WUAKERONG

Dengan ini memberikan rekomendasi kepada kelompok Wutun Bao untuk mengajukan
proposal bantuan ternak kepada Bapak Bupati Lembata untuk dapat dipertimbangkan.
Demikian rekomendasi ini kami buat dan diberikan kepada kelompok yang bersangkutan
untuk urusan selanjutnya.

Dikeluarkan di Wuakerong
Pada tanggal : Februari 2020

Kepala Desa Wuakerong

VINSENSIUS APOLO BALA


Lampiran

Susunan Kepengurusan Kelompok Ternak Wutun Bao Desa Wuakerong

N NAMA JABATAN KETERANGAN


O
1 Viktor B. Keraf Ketua Umum Ketua Umum Kelompok Ternak Wutun
Bao
2 Lisi Raja Ketua I Koordinator Ternak Sapi Lokal
3 Bibiana Ose Kalang Ketua II Koordinator Ternak Babi Banpres
4 Ibrahim Kebesa Ketua III Koordinator Ternak Kambing Donggala
5 Samsia Sabu Ketua IV Koordinator Ternak Ayam Kampung
6 Abdul Syukur Sekretaris I Sekretaris Ternak Sapi Lokal
7 Yohanes Laga Manuk Sekretaris II Sekretaris Ternak Babi Banpres
8 Irwanto Sekretaris III Sekretaris Ternak Kambing Donggala
9 Siti Hajar Sedo Sekretaris IV Sekretaris Ternak Ayam Kampung
10 Lorens Dasion Bendahara I Bendahara Ternak Sapi Lokal
11 Yasinta Korohama Bendahara II Bendahara Ternak Babi Banpres
12 Ratna Rebu Bendahara III Bendahara Ternak Kambing Donggala
13 Magdalena Mangi Bendahara IV Bendahara Ternak Ayam Kampung

Wuakerong, Februari
2020

KEPALA DESA WUAKERONG,

VINSENSIUS APOLO BALA


PROPOSAL
KELOMPOK TERNAK WUTUN BAO
SUB KELOMPOK WUTUN BAO I
PENGEMBANGAN TERNAK SAPI LOKAL
DESA WUAKERONG KECAMATAN NAGAWUTUNG KABUPATEN LEMBATA

I. LATAR BELAKANG
Menciptakan lapangan kerja dan membuka peluang usaha, memperoleh kesempatan kerja
merupaka tugas dan tangguungjawab pemerintah dan masyarakat. Untuk emncapai suatu tujuan
dan harapan baru untuk kesejahtraan kehidupan masyarakat tidak semudah yang kita pikirkan
namu dilandasi dengan rasa optimalisme yang tinggi dan bekerja ekstra untuk mencapai harapan.
Masyarakat Desa Wuakerong Kecamatan Nagawutung Kabupaten Lembata yang
sebagian besar hidupnya sebagai petani, nelayan dan peternak dengan melihat potensi alam dan
sekitarnya maka ingin memanfaatkan peluang ini untuk meningkatkan usahanya. Salah satu
upaya yang dilakukan yaitu membentuk kelompok usaha pada tahun 2003 dengan nama
“Kelompok Wutun Bao”. Kelompok ini bergerak dibidang usaha ternak. Beberapa jenis ternak
yang diusahakan oleh kelompok Watun Bao dengan mekanisme pembagian sebagai berikut :
kelompok Wutun Bao I melakukan usaha ternak sapi lokal; kelompok Wutun Bao II melakukan
usaha ternak babi banpres; kelompok Wutun Bao III melakukan usaha ternak kambing donggala;
kelompok Wutun Bao IV melakukan usaha ternak ayam kampung.
Permintaan akan kebutuhan sapi lokal di Desa Wuakerong Kecamatan Nagawutung
khususnya dan di Kabupaten Lembata umumnya meningkat setiap tahun namun ketersediaan
sapi lokal sangat terbatas maka kelompok ternak Wutun Bao I memanfaatkan peluang ini untuk
melakukan usaha ternak sapi local. Namun dalam pelaksanaan uasah ternak sapi local terhambat
oleh beberapa faktor diantaranya keterbatasan biaya/modal usaha.
Untuk itu melalui proposal ini sangat diharapkan tanggapan dari Bapak Bupati Lembata
untuk member bantuan berupa sarana peternakan kepada kelompok ternak sapi lokal guna
meningkatkan pendapatan dan penghasilan keluarga.

II. MAKSUD DAN TUJUAN


Maksud dan tujuan dari pengajuan adalah :
A.Maksud
 Meningkatkan mutu ternak sapi lokal di pasar dan dimasyarakat
 Membuka lapangan kerja dan peluang usaha dibidang peternakan
 Mencapai kemakmuran hidup yang layak bagi peternak sapi lokal
B. Tujuan
 Pemanfaatan ketersediaan sumber daya alam
 Melayani kebutuhan masyarakatluas akan hewan sapi lokal
 Meningkatkan pendapatan dan penghasilan peternak sapi lokal guna tercapai kesejahtraan
dan kemakmuran kelompok ternak dan keluarganya

III. KELEMBAGAAN USAHA


Anggota masyarakat yang tergabung dalam kelompok ternak Wutun Bao sub kelompok
Wutun Bao I usaha ternak sapi lokal dengan susunan kepengurusan adalah sebagai berikut :

Nama Kelompok : Ternak Sapi Lokal


N NAMA JABATAN ALAMAT
O
1 Lisi Raja Ketua Desa Wuakerong
2 Abdul Syukur Sekretaris Desa Wuakerong
3 Lorens Dasion Bendahara Desa Wuakerong
4 Viktor B. Keraf Anggota Desa Wuakerong
5 Hamja Basa Anggota Desa Wuakerong
6 Benediktus Muri Anggota Desa Wuakerong
7 Gabriel Beda Anggota Desa Wuakerong
8 Jou Isa Anggota Desa Wuakerong
9 Hamja Kasem Anggota Desa Wuakerong
10 Petrus Pai Anggota Desa Wuakerong
11 Rahman Riantobi Anggota Desa Wuakerong

IV. RENCANA KEBUTUHAN


Beberapa kebutuhan yang diperlukan untuk kegiatan usaha ternak sapi lokal adalah
sebagai berikut :
1. Bibit
Dibutuhkan bibit sapi lokal yang berkualitas
2. Kandang
Kandang permanen sesuai petunjuk teknis dan memperlihatkan aspek kesehatan pada
lingkungan sekitar
3. Obat-obatan
Beberapa jenis obatan untuk menangani penyakit sapi lokal yang sering terjadi
4. Pakan
Pakan sapi dengan pengelolaan paka untuk pertumbuhan sapi lokal

V. RENCANA BIAYA

Kebutuhan biaya usaha yang direncanakan oleh sub kelompok Wutun Bao I pada ternak
sapi lokal adalah:

NO KEBUTUHAN JUMLAH HARGA SATUAN TOTAL


KEBUTUHAN (RP) HARGA (RP)
1 Induk Sapi Lokal
- Induk jantan 12 ekor 4.500.000 54.000.000
- Induk betina 48 ekor 5.000.000 240.000.000
2 Kebutuhan Kandang 15.000.000
3 Obat-obatan 15.000.000
4 Pengelolaan Pakan 15.000.000
TOTAL HARGA 339.000.000
VI. PENUTUP
Demikian proposal ini dibuat dengan harapan mendapat tanggapan dari Bapak Bupati
Lembata melalui pihak dinas terkait untuk mengatasi permasalahan ini. Atas nama kelompok
ternak sapi lokal kami ucapkan limpah terima kasih.

Wuakerong, Februari 2020

An. Kelompok Ternak Wutun Bao,

VIKTOR B KERAF
KETUA UMUM

Sub Kelompok Wutun Bao 1,

ABDUL SYUKUR LISI RAJA


SEKRETARIS KETUA

Mengetahui,

KEPALA DESA WUAKERONG

VINSENSIUS APOLO BALA

Anda mungkin juga menyukai