Anda di halaman 1dari 2

INSAN CENDEKIA BOARDING SCHOOL PAYAKUMBUH

Jl. R.A. Kartini Padang Kaduduk Kel. Tigo Koto Diate Kec. Payakumbuh Utara
Kota Payakumbuh Kode Pos 26218  (0752) 796602
Email: icbs.payakumbuh@gmail.com Website: icbspayakumbuh.sch.id
K

Nomor : 041/ICBS/PYK/VI/2020 Payakumbuh, 30 Juni 2020


Lampiran :-
Hal : Pengumuman

Kepada Yth.
Bapak/Ibu Ortu/Wali Santri ICBS
di tempat.

Assalamu’alaikum Wr. Wb.


Puji dan syukur kita ucapkan kehadirat Allah SWT. yang telah memberikan nikmat dan
berkah-NYA kepada kita semua. Shalawat dan salam semoga disampaikan kepada baginda
Rasulullah SAW. Kami mendo’akan semoga Bapak/Ibu berada dalam keadaan sehat wal’afiat dan
selalu dalam lindungan Allah SWT. Amiin.
Sehubungan dengan berakhirnya pembelajaran semester genap tahun pelajaran 2019/2020,
maka kami informasikan hal-hal sebagai berikut:
1. Libur sekolah pada akhir semester genap tahun pelajaran 2019/2020 dilaksanakan pada
tanggal 22 Juni 2020 sampai 11 Juli 2020.
2. Selama libur akhir semester siswa akan terus dibimbing melalui evaluasi amalan yaumi dan
mengikuti kegiatan kepesantrenan berupa Tahsin dan Tahfizh al-Qur’an.
3. Untuk melanjutkan pembelajaran Tahun Pelajaran 2020/2021, diharapkan kepada seluruh
siswa/i untuk melakukan pendaftaran ulang dan membayarkan biaya tahunan, dengan
ketentuan sebagai berikut:
a. Melakukan pembayaran uang tahunan sebanyak Rp. 850.000,- (Delapan ratus lima puluh
ribu rupiah)
b. Pembayaran dilakukan melalui nomor Virtual Account (VA) masing-masing siswa pada
Aplikasi Platform Sekolah Pintar (PSP).
c. Pembayaran dilakukan paling lambat tanggal 10 Juli 2020.
4. Tahun pelajaran 2020/2021 insyaa Allah akan dimulai tanggal 13 Juli 2020.
5. Sesuai dengan edaran pemerintah tentang ketentuan masuk sekolah bagi sekolah berasrama,
serta mempertimbangkan keadaan dan situasi yang ada di kota Payakumbuh dan Kabupaten
Limapuluh Kota maka pembelajaran dan pembinaan santri ICBS akan dilaksanakan dengan
ketentuan sebagai berikut:
a. Selama bulan Juli 2020 pembelajaran dilaksanakan secara online/ belajar melalui
sistem dalam jaringan (daring)/ Belajar dari Rumah.
b. Sekolah akan melakukan evaluasi setiap bulannya terkait situasi dan kondisi
perkembangan covid-19 untuk menentukan waktu masuk asrama.
c. Kegiatan proses belajar mengajar akan dilakukan melalui sistem dalam jaringan
(daring) / belajar online dengan memanfaatkan berbagai aplikasi seperti Whatsapp,
Portal Rumah Belajar, Zoom Meeting, Edmodo, Quizizz, Google Meet, Google
Form, dan aplikasi pembelajaran daring lainnya.
d. Pembelajaran secara daring tahun pelajaran 2020/2021 insya Allah akan
dilaksanakan dengan lebih bervariatif dan menyenangkan.
e. Panduan pembelajaran dan pembinaan santri/santriwati akan disampaikan pada grup
kelas dan grup asrama.
f. Kegiatan pembinaan ibadah dan akhlak santri/santriwati akan dipantau dan
dievaluasi oleh pembina masing-masing secara online.
g. Orang tua yang terkendala dengan pembelajaran daring, jaringan internet dan hal
lainnya agar berkoordinasi dengan wali kelas dan pembina asrama untuk selanjutnya
dicarikan solusi terbaik.

6. Kepada seluruh siswa kelas 9 dan 12 pada Tahun Pelajaran 2020/2021 diharapkan agar
mengirimkan file Ijazah SD (untuk kelas 9 SMP), ijazah SMP (untuk kelas 12 SMA). File
Ijazah dikirimkan ke wali kelas masing-masing berupa PDF atau foto.

Demikianlah informasi ini kami sampaikan, atas perhatian Bapak/Ibu kami ucapkan
terimakasih. Wassalamua’alaikum Wr.Wb.

Hormat Kami,
Pimpinan ICBS

Roni Patihan, Lc.

Anda mungkin juga menyukai