Anda di halaman 1dari 3

MATERI MPLS 2020 (Daring/Luring) SMP NEGERI 1 BANGSALSARI :

KEGIATAN KEPRAMUKAAN

Kata "Pramuka" merupakan singkatan dari Praja Muda Karana, yang memiliki arti Orang Muda yang
Suka Berkarya. Kepramukaan adalah sistem pendidikan kepanduan yang disesuaikan dengan
keadaan, kepentingan dan perkembangan masyarakat dan bangsa Indonesia.

Gerakan Pramuka bertujuan untuk membentuk setiap pramuka:a. memiliki kepribadian yang
beriman, bertakwa, berakhlak mulia, berjiwa patriotik, taat hukum, disiplin, menjunjung tinggi
nilainilai luhur bangsa, berkecakapan hidup, sehat jasmani, dan rohani;

Menjadi warga negara yang berjiwa Pancasila, setia dan patuh kepada Negara Kesatuan Republik
Indonesia serta menjadi anggota masyarakat yang baik dan berguna, yang dapat membangun dirinya
sendiri secara mandiri serta bersama-sama bertanggungjawab atas pembangunan bangsa dan negara,
memiliki kepedulian terhadap sesama hidup dan alam lingkungan.

Gerakan Pramuka berlandaskan prinsip-prinsip dasar sebagai berikut:


a. Iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
b. Peduli terhadap bangsa dan tanah air, sesama hidup dan alam seisinya
c. Peduli terhadap dirinya pribadi
d. Taat kepada Kode Kehormatan Pramuka
Metode Kepramukaan merupakan cara belajar interaktif progresif melalui:
a. pengamalan Kode Kehormatan Pramuka;
b. belajar sambil melakukan;
c. kegiatan berkelompok, bekerjasama, dan berkompetisi;
d. kegiatan yang menarik dan menantang;
e. kegiatan di alam terbuka;
f. kehadiran orang dewasa yang memberikan bimbingan, dorongan, dan
dukungan;
g. penghargaan berupa tanda kecakapan; dan
h. satuan terpisah antara putra dan putri;
ANGKET KEGIATAN PRAMUKA ( Daring / Luring)

Nama :
No Absen :
Jenis Kelamin :
Kelas :
Tingkatan :

Petunjuk :
1. Tuliskan nama, No Absen, Jenis Kelamin, Kelas dan Tingkatan pada kolom yang telah disediakan
2. Beri tanda √ pada kolom pendapat yang dikehendaki
3. Jawaban anda tidak akan mempengaruhi nilai anda
4. Kerahasian jawaban anda terjamin Keterangan :
SS : Sangat Setuju S : Setuju TS : Tidak Setuju STS : Sangat Tidak Setuju

Angket Kegiatan Pramuka untuk siswa

N Pertanyaan SS S TS STS
o.
Dalam upacara saya selalu dalam sikap yang diperintahkan, walaupun tidak
1
terlihat oleh pembina
2 Saya selalu mengikuti kegiatan upacara dengan hikmat
3 Saya selalu siap ketika ditunjuk sebagai petugas upacara
4 Saya selalu memperhatikan ketertiban barisan dalam upacara
5 Saya selalu mengikuti upacara dalam kondisi apapun
6 Saya akan menjaga ketenangan selama pembina memberikan amanat
7 Saya akan merapikan barisan tanpa ada perintah dari pembina
Menjadi pemimpin upacara merupakan tanggung jawab yang harus
8
dilaksanakan
9 Intruksi yang diberikan pemimpin barisan harus dipatuhi
10 Saya melaksanakan intruksi dalam PBB dengan sungguh-sungguh
11 Saya selalu siap mempraktikkan hasil Pelatihan PBB yang telah diberikan
Saya akan ikut menjalakan hukuman apabila dalam barisan ada yang
12
melakukan kesalahan
13 Sayaharus menguasai seluruh gerakan dalam PBB
14 Saya selalu mengajari teman yang kesulitan dalam PBB
Saya senang mempelajari dan mempraktikkan gerakan-gerakan variasi dalam
15
PBB
16 Saya menerima hukuman ketika salah dalam PBB
17 Saya selalu membuat simpul dan ikatan dengan benar
18 Saya selalu membuat bangunan yang diinstruksikan
19 Saya siap menjelaskan jenis ikatan dan simpul dari bangunan yang saya buat
Pelatihan tali-temali menjadikan saya dapat membuat berbagai macam ikatan
20
dan simpul yang diperlukan dalam kehidupan sehari-hari
Walaupun sulit, saya akan berusaha melaksanakan instruksi dengan baik
21
dalam praktik tali-temali
22 Saya selalu bekerja sama dengan baik dalam membuat suatu bangunan
23 Saya selalu berusaha membuat bentuk bangunan baru dalam tali-temali
Saya akan menyelesaikan tugas dalam tali-temali dengan penuh tanggung
24
jawab
25 Saya akan menyampaikan pesan dalam sandi dengan benar dan tepat
26 Saya selalu memecahkan pesan yang disampaikan dalam sandi yang ada
27 Saya selalu menyampaikan cara pemecahan sandi setelah mengerjakannya
28 Saya selalu menyimpan catatan tentang sandi-sandi dengan rapih
29 Saya senang mencari cara memecahkan sandi-sandi yang baru sajadipelajari
30 Saya akan berbagi pengetahuan tentang sandi-sandi yang saya ketahui
Saya berusaha menemukan sandi-sandi baru untuk dikembangkan dalam
31
kegiatan pramuka
32 Saya akan melaksanakan instruksi dalam sandi yang telah dipecahkan

Anda mungkin juga menyukai