Anda di halaman 1dari 2

D.

Asam klorida (HCl)

KOMPOSISI BAHAN

Bahan 36% berat CAS No.7647-01-0

Batas pemaparan : 5ppm ( 7,5 mg/m3 ) ( TLV-C )

SIFAT:

Bentuk: Cair

Bau: menyengat

Warna: Bening sampai agak kekuningan

Massa jenis : 2.13

Titik didih: 85 oC

Titik lebur : -20oC

Tekanan uap (20oC: 20 mbar

Kelarutan dalam Air (20 oC): terlarut 82,3 g/ 100 m

pH (20 oC)  : 1

PENANGANAN:

Tindakan Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan

Mata      : Bilas dengan air mengalir sekurang-kurangnya 15 menit

Kulit      : Cuci dengan air sebanyak-banyaknya. Segera lepaskan pakaian yang terkontaminasi.

Tertelan :  Bila sadar, beri minum 1 – 2 gelas untuk pengenceran. Hindari pemanis buatan.

Terhirup : Segera pindahkan korban ke tempat yang cukup udara, berikan pernafasan buatan atau
oksigen korban segera bawa ke dokter.

Tindakan Penanggulangan Kebakaran

Pemadaman api:
Dapat dilakukan dengan pemadam api biasa. Wadah yang terpapar panas dapat di semprot
dengan air agar dingin, tetapi air tidak boleh masuk ke dalam wadah.

Bahaya khusus :

Bila kontak dengan logam akan menghasilkan gas hydrogen yang mudah terbakar

Instruksi pemadam api:

Dapat dilakukan dengan pemadam api biasa. Wadah yang terpapar panas dapat disemprot
dengan air agar dingin tetapi air tidak boleh masuk ke dalam wadah. Pakailah pakaian pelindung
diri dan alat pelindung pernafasan.

Tindakan Terhadap Tumpahan Dan Kebocoran

1. Tumpahan dan kebocoran kecil : Bila kebocoran tidak besar, tutup dengan tanah kering,
pasir kering atau material lain yang tidak terbakar diikuti dengan lembaran plastik untuk
menghindari penyebaran atau kontak dengan air hujan.
2. Tumpahan dan kebocoran besar : Penanganan kebocoran gas atau tumpahan larutan Hcl
harus memakai alat pelindung diri terutama pelindung pernafasan, kulit (badan)
3. Alat pelindung diri : Respirator kimia penyerap HCL atau respirator udara (SCBA),
Kacamata (goggles) atau perisai muka (Full face), gloves (neoprene, nitrile).

Penyimpanan Dan Penanganan Bahan

1. Penanganan bahan : Bekerja dengan gas atau uap HCl harus dalam lemari asam. Waspada
terhadap kebocoran gas.
2. Pencegahan terhadap pemaparan :Gunakan SCBA dan pakaian pelindung
3. Tindakan pencegahan terhadap kebakaran dan peledakan
4. Penyimpanan : Simpan di tempat dingin, berventilasi dan lantai gedung harus tahan asam.
5. Syarat khusus penyimpanan bahan : Jauhkan dari bahan oksidator dan bahan alkali, serta
sianida, sulfida, formadehid, logam natrium, merkuri sulfat dan amonium hidroksida.
Periksa kebocoran wadah asam.

Pengendalian Pemajanan Dan Alat Pelindung Diri

1. Pengendalian teknis : Gunakan Ventilasi umum yang mencakup untuk menjaga debu ke
tingkat serendah mungkin.
2. Alat pelindung Diri : Respirator kimia penyerap HCl atau respirator udara, kacamata
(goggles), Jas lab, perisai muka (full face), sarung tangan karet (neoprene gloves)

Anda mungkin juga menyukai