Anda di halaman 1dari 3

RESEARCH 3

THEME : BUSINESS
Date : 13 July 2020 | Deadline : 14 July 2020

OPENING MATERIAL
United Tractor, Pernahkah mendengar nama satu ini? Atau jika kalian melihat kendaraan berat yang
melintas kalian pasti juga melihat logo dan tulisan United Tractors, namun apa itu United Tractors? United
tractors adalah salah satu perusahaan karya anak bangsa, Mari kita berkenalan lebih dekat!
.
SEJARAH UNITED TRACTORS
United Tractors adalah perusahaan yang Didirikan di Indonesia pada 13 Oktober 1972, UT melaksanakan
penawaran umum saham perdana di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya pada 19 September 1989
menggunakan nama PT United Tractors Tbk (UNTR), dengan PT Astra International Tbk sebagai pemegang
saham mayoritas.
.
Untuk diketahui, PT Astra International merupakan perusahaan konglomerat multinasional asal Indonesia
yang didirikan tahun 1957, Astra merupakan Induk dari 7 perusahaan lainya (salah satunya United
tractors), PT Astra Internasional Tbk memberikan jasa di berbagai bidang sperti; Otomotif, Keuangan, Alat
berat, pertambangan, konstruksi, energi, Infrastruktur dan logistik, Agribisnis, Teknologi Informasi dan
Properti
.
SEKILAS TENTANG UNITED TRACTORS
United Tractors (UT/Perusahaan) adalah distributor peralatan berat asal Indonesia yang menyediakan
produk-produk dari merek ternama dunia seperti Komatsu, UD Trucks, Scania, Bomag, Tadano, dan
Komatsu Forest
.
United Tractors juga merupakan suatu grup perusahaan yang bergerak di lima bidang usaha yaitu bidang
Distribusi Alat Berat (disebut Mesin Konstruksi), Kontraktor Penambangan, Pertambangan (Batu Bara dan
Emas), bidang Konstruksi Sipil (disebut Industri Konstruksi), dan Energi.
.
UNIT USAHA
United Tractors memiliki 5 unit usaha, yaitu:
.
1. Mesin Konstruksi (Distributor Alat Berat)
United Tractors sebagai distributor alat berat tidak hanya menyediakan alat berat dan alat transportasi
dari merek dagang ternama di dunia untuk memenuhi kebutuhan pelanggan di sektor konstruksi,
pertambangan, kehutanan, pertanian, material handling dan transportasi,

11
.
2. Kontraktor Penambangan
United Tractors menjalankan usaha jasa penambangan melalui anak usahanya, PT Pamapersada
Nusantara (“PAMA”), yang berdiri pada tahun 1989 untuk mendukung dan memenuhi kebutuhan
perusahaan-perusahaan tambang di Indonesia mulai dari proses awal studi kelayakan, pembangunan
infrastruktur, eksploitasi hingga perluasan tambang.
.
3. Pertambangan (Batu Bara dan Emas)
United Tractors menjalankan bisnis pertambangan batu bara dan emas. Usaha pertambangan batu
bara dijalankan melalui anak usahanya, PT Tuah Turangga Agung (“TTA”) yang memegang kepemilikan
atas sejumlah konsesi tambang batu bara kualitas menengah dan kualitas tinggi, dan usaha
pertambangan emas dijalankan melalui anak usahanya, PT Agincourt Resources (“PTAR”) yang
bergabung dalam grup perusahaan pada tahun 2019. PTAR mengoperasikan tambang emas Martabe
di Tapanuli Selatan, Sumatera Utara.
.
4. Industri Konstruksi (Konstruksi Sipil)
United Tractors menjalankan usaha industri konstruksi melalui anak usahanya, PT Acset Indonusa Tbk
(“ACSET”) yang bergabung dalam grup perusahaan pada tahun 2015. ACSET merupakan perusahaan
konstruksi lokal yang berpengalaman di bidang fondasi dan konstruksi bangunan selama 20 tahun.
.
5. Energi
United Tractors menjalankan usaha di bidang energi melalui anak usahanya, PT Bhumi Jati Power (BJP)
yang membangun dan akan mengoperasikan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Tanjung Jati 5 & 6
di Jawa Tengah.
.
PROGRAM CSR UNITED TRACTORS
CSR adalah suatu konsep bahwa organisasi, khususnya perusahaan memiliki suatu tanggung jawab
terhadap konsumen, karyawan, pemegang saham, komunitas dan lingkungan dalam segala aspek
.
Selain mendirikan lini perusahaan diatas, UT juga mendirikan Program Tanggung jawab sosial/Corporate
Social Responsibility(CSR), Antara lain : UT for Nature and Environment Sustainability, UT for Education and
Bright Future, UT for Education and Bright Future) untuk aspek pendidikan, UTGROWTH (UT for
Generating Opportunities and Wealth) untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat, UTCARE (UT for
Community Health Responsibility) untuk aspek kesehatan, UTACTION (UT for Emergency Response and
Action) untuk tanggap darurat.
.
-------------------------------------------------------------------------------------------------------

12
Research :
www.unitedtractors.com | Tonggak Sejarah.
www.unitedtractors.com | Pendahuluan
products.unitedtractors.com
www.unitedtractors.com | Construction Machinery
www.unitedtractors.com | Mining Contracting.
www.unitedtractors.com | Direksi
www.unitedtractors.com | Dewan Komisaris
Wikipedia | Astra International
Binus University | memahami corporate social responsibility (CSR)
.
---------------------------------------------------------------------------------------------------
Unidentified Case adalah fanpage yang memeberikan layanan edukatif kepada masyarakat, disini kita
membahas tentang ; Politik, Sosial-Humaniora, Sains, Teknologi, sosial-politik dan masih banyak lagi, buat
kamu yang ingin tahu hal hal baru, silahkan Like fanpage kami untuk mendukung perkembanganya dan
bagikan ketemanmu agar mereka juga menyukai halan ini!

13

Anda mungkin juga menyukai