Anda di halaman 1dari 1

Permasalahan : Kurangnya supervisor

a. Penjabaran Masalah

Supervisor adalah seorang manajer yang berhubungan langsung dengan manajer lainnya, tugas
utamanya memimpin pekerja pada taraf operasional, dan berhadapan langsung dengan para pekerja.
Seorang supervisor diberi tanggung jawab untuk mengawasi, serta mengelola sebuah produksi dan
pelayanan kepada konsumen, juga membimbing dan mengatur rekan kerja bawahannya guna mencapai
tujuan perusahaan.
Kurangnya supervisor Store Kelapa Gading menjadi salah satu masalah yang harus segera diatasi
karena vitalnya peran supervisor dalam perusahaan. Hal ini ditunjukkan dengan proporsi pegawai
supervisor terhadap staff per tahun 2019 adalah 6:90. Hal ini dirasa kurang efektif mengingat luasnya
rentang kendali supervisor tersebut. Hal ini juga diperparah dengan maraknya tren turn over pegawai
yang terus meningkat dari tahun 2016 sampai tahun 2018 akibat kurangnya kebutuhan terhadap
karyawan dan proses hijacking karyawan dari perusahaan lain.

b. Menyusun Langkah Kerja

Adapun langkah pertama yang perlu dilakukan pertama kali oleh Store Kelapa Gading adalah
merekrut supervisor baru yang memenuhi kualifikasi untuk mengurangi ketidakefektifan proporsi
supervisor saat ini. Supervisor yang direkrut haruslah mampu memenuhi tugas sebagai supervisor yaitu
mengatur karyawan/staff, memberi motivasi, dapat mendeskripsikan pekerjaan dan arahan yang baik
serta kontrol dan evaluasi kinerja karyawan.
Untuk mengatasi kurangnya kebutuhan karyawan dan proses hijacking karyawan, perlu
dilakukan perbaikan pada sistem MSDM serta memberikan imbalan yang lebih baik kepada pegawai
agar tidak mudah dilakukan hijacking oleh perusahaan lain.

Anda mungkin juga menyukai