Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN KOTAWARINGIN BARAT

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS SEMANGGANG
Alamat : Jl. A. Yani Km. 60 Telp. 08115230150 Kec. Pangkalan Banteng 74183
Email : pkm.semanggang@yahoo.com

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS SEMANGGANG


NOMOR : .......... TAHUN 2019

TENTANG
SASARAN – SASARAN KESELAMATAN PASIEN

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA PUSKESMAS SEMANGGANG,

Menimbang : a. bahwa dalam upaya meningkatkan keselamatan pasien perlu


dilakukan pengukuran terhadap sasaran-sasaran keselamatan
pasien;
b. bahwa dalam pengukuran terhadap sasaran-sasaran keselamatan
pasien perlu ditetapkan indikator pengukuran keselamatan pasien;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada
huruf a dan b, perlu ditetapkan Keputusan Kepala Puskesmas
Semanggang tentang Sasaran-sasaran keselamatan pasien;
Mengingat : 1. Undang-Undang nomor 29 tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran.
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2009 tentang
Pelayanan Publik.
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang
Tenaga Kesehatan.
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor
1438/MENKES/PER/IX/2010 tentang Standar Pelayanan
Kedokteran.
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor
1691/MENKES/PER/VIII/2011 Tentang Keselamatan pasien Rumah
sakit.
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik lndonesia Nomor 75 tahun
2014 tentang Kebijakan Dasar Pusat Kesehatan Masyarakat.
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 39 Tahun
2016 tentang Pedoman Penyelengaraan Program Indonesia Sehat
dengan Pendekatan Keluarga.
8. Permenkes 44 Tahun 2016 tentang Pedoman Manajemen
Puskesmas.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS SEMANGGANG TENTANG


SASARAN – SASARAN KESELAMATAN PASIEN.
KESATU : Dalam upaya meningkatkan keselamatan pasien perlu dilakukan
pengukuran terhadap sasaran-sasaran keselamatan pasien
sebagaimana terlampir.

KEDUA : Keputusan ini berlaku sejak ditetapkan dengan ketentuan akan


diadakan perbaikan sebagaimana mestinya bila ternyata ada
kekeliruan dalam penetapannya.

Ditetapkan di Semanggang
pada tanggal 01 Agustus 2019

KEPALA PUSKESMAS SEMANGGANG,

JHONFERI SIDABALOK
Lampiran : Keputusan Kepala
Puskesmas Semanggang
Nomor : .........Tahun 2019
Tanggal : 01 Agustus 2019

6 (Enam) Sasaran Keselamatan Pasien

Sasaran I : Ketepatan Identitas Pasien

Sasaran II : Peningkatan komunikasi yang efektif

Sasaran III : Peningkatan keamanan obat yang perlu diwaspadai (High – Alert)

Sasaran IV : Kepastian tepat – lokasi, tepat – prosedur, tepat – pasien

Sasaran V : Pengurangan risiko infeksi terkait pelayanan kesehatan

Sasaran VI : Pengurangan risiko pasien jatuh

KEPALA PUSKESMAS SEMANGGANG,

JHONFERI SIDABALOK

Anda mungkin juga menyukai