Anda di halaman 1dari 25

LAPORAN PERBANDINGAN PENCATATAN AKUNTANSI UMKM MANUAL

DENGAN APLIKASI

Tugas ini disusun guna memenuhi tugas Mata Kuliah Akuntansi Koperasi dan UMKM

Disusun oleh :

1. Diah Ayu Kusuma W. K7717022


2. Divia Ayudya Riezky K7717024
3. Fairuz Niken F. K7717028
4. Ismiati Septianita K7717038
5. Isna Atikoh K7717039

Kelas A

UNIVERSITAS SEBELAS MARET


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AKUNTANSI
Desember 2019

D. SIKLUS AKUNTANSI DI APLIKASI


1. Informasi mengenai Aplikasi
Software Toko Basis Akunting ini dirancang untuk memudahkan pemilik usaha
dalam menjalankan bisnisnya. Kadang seseorang berfikir untuk membuat laporan
keuangan sangat sulit dan membutuhkan seseorang yang ahli dalam pembuatan
laporan keuangan tapi dengan software ini anda tidak perlu mengeluarkan biaya lebih
untuk membayar seorang ahli keuangan untuk melakukan penjurnalan setiap transaksi
yang ada karena program ini dirancang otomatis membuat penjurnalan secara
langsung.
Disebut basis akunting karena didalam software ini sudah terdapat sistem
penjurnalan berdasarkan standar sistem akuntansi yang berlaku saat ini.
Pengoperasian software ini dirancang untuk memudahkan penggunanya dalam
membuat laporan keuangan berbasis akunting walaupun penggunanya tidak
menguasai akuntansi karena semua penjurnalan dilakukan otomatis oleh sistem.
Software ini juga dilengkapi fasilitas stok opname jika terdapat perbedaan antara
pencatatan dan kenyataan.
Selain itu software ini sudah support printer bluetooth dan multi user yang sangat
berguna bagi penggunanya Laporan pendukung secara akuntansi adalah:
a. Laporan Neraca
b. Laporan Laba Rugi
c. Laporan Penerimaan Kas/Bank
d. Laporan Mutasi/Buku Besar Pembantu
e. Laporan Persediaan
f. Laporan Pembelian Kredit/Tunai
g. Laporan Penjualan Kredit/Tunai
h. Laporan Piutang
i. Laporan Hutang
j. Grafik Penjualan
k. Stok Opname
l. Edit Transaksi Yang Sudah Terposting
m. Uang Muka Untuk Pembelian Kredit ataupun Penjualan Kredit
Fasilitas transaksi software toko ini adalah :
a. Saldo Awal
1) Saldo awal produk
2) saldo awal piutang
3) Saldo awal hutang
4) Saldo awal kas/bank
5) Data aset tetap
6) penyusutan aset tetap
Sebagai catatan untuk saldo awal hanya diinput satu kali pada saat pertama kali
menggunakan software karena pada saat digunakan kita mempunyai stok barang,
piutang, hutang serta lainnya yang akan diakui sebagai neraca awal.
a. Transaksi
1) Pembelian tunai maupun kredit
2) Penjualan tunai maupun kredit
3) Stok opname
4) Penerimaan piutang
5) Pembayaran hutang
6) Pengeluaran Kas/Bank
7) Mutasi Kas/Bank
8) Penyusutan Aset tetap yang harus dilakukan tiap bulan karena nilai aset
tersebut menyusut
9) Pendanaan
10) Penerimaan Barang Titipan
11) Pembayaran Titipan Berdasarkan Barang Yang Terjual
12) Pengembalian Titipan
Fasilitas lain yaitu disediakan User Level Security yang artinya tiap pengguna
mempunyai hak akses masing-masing misalnya admin counter hanya bisa membuka
transaksi penjualan saja dan akses lain ditutup.
Diharapkan dengan menggunakan software toko basis akunting ini, owner tidak harus
selalu ada ditoko karena dia bisa akses apa saja yang transaksi yang ada dimanapun
dia berada.
2. Cara Penggunaan
a. Download aplikasi melalui Google Play Store baik melalui smartphone android.

b. Buka aplikasi
c. kemudian muncul perintah register, isilah dengan nama toko, alamat toko, dan nomor telepon

d. Setelah berhasil register akan muncul halaman utama yang berisi menu set up, saldo
awal, transaksi, dan laporan
e. Untuk langkah awal, isi data produk toko dengan mengklik “Data Produk” pada
menu set up

- Setelah diklik akan muncul tampilan seperti dibawah ini, setelah itu isilah data
produk yang akan dijual satu per satu dan klik proses jika sudah selesai.
- Maka akan tersedia secara otomatis data produk yang sudah diinput.

f. Selanjutnya adalah memasukan data supplier dengan mengklik ikon supplier yang
terletak di menu set up

- Setelah diklik akan muncul tampilan seperti dibawah ini, setelah itu isilah data
supplier satu per satu dan klik proses jika sudah selesai. Dan akan muncul
semua data supplier yang sudah diinput (pada gambar kedua).
1.
g. Masukan data pelanggan dengan mengklik ikon “pelanggan” yang terletak di menu
set up

- Setelah diklik akan muncul tampilan seperti dibawah ini, setelah itu isilah data
pelanggan satu per satu dan klik proses jika sudah selesai. Dan akan muncul
semua data pelanggan yang sudah diinput (pada gambar kedua)
h. Setelah itu masukan saldo awal pada menu “saldo awal”
1) Saldo awal Kas
a) Klik ikon “Kas Bank” pada menu saldo awal

b) akan muncul tampilan seperti dibawah lalu isilah saldo awal kas ( 1 Okt
2019) beserta nominalnya, lalu klik PROSES, kemudian akan tampil total
saldo awal kas seperti pada gambar kedua
2) Saldo awal persediaan
a) Klik ikon “Produk” pada menu saldo awal

b) akan muncul tampilan seperti dibawah lalu isilah saldo awal persediaan ( 1
Oktober 2019) beserta nominalnya, lalu klik PROSES, kemudian akan tampil
total saldo awal kas seperti pada gambar kedua
3) Saldo awal Hutang
a) Klik ikon “Hutang” pada menu saldo awal

b) akan muncul tampilan seperti dibawah lalu isilah saldo awal hutang ( 1
Oktober 2019) dengan nominal yang sesuai saldo awal hutang pada masing-
masing supplier, lalu klik PROSES. Kemudian akan tampil total saldo awal
kas seperti pada gambar kedua
i. Selanjutnya masukan transaksi-transaksi yang terjadi pada 1 periode (1-31 Oktober
2019) pada menu “TRANSAKSI”
1) Penjualan Tunai
a) Klik ikon “Penjualan Tunai” pada menu transaksi

b) akan muncul tampilan seperti dibawah lalu isilah transaksi penjualan sesuai
tanggal terjadinya penjualan tunai selama satu bulan (Oktober 2019),
kemudian klik “PROSES”.
Transaksi 1 : Terjadi penjualan tunai pada tanggal 5 Oktober 2019 pakaian A
sejumlah 10pcs @Rp60.000,00 (gambar 1)
Transaksi 2 : Terjadi penjualan tunai pada tanggal 15 Oktober 2019 pakaian
B sejumlah 20pcs @Rp65.000,00 (gambar 2)
c) Jika semua transaksi penjualan tunai sudah diinput maka akan tersedia rekap
keseluruhan penjualan tunai

2) Pembelian Kredit
a) Klik ikon “Pembelian Kredit” pada menu TRANSAKSI
b) akan muncul tampilan seperti dibawah lalu inputlah transaksi pembelian
kredit sesuai tanggal terjadinya pembelian kredit selama satu bulan (Oktober
2019), kemudian klik “PROSES”.
Transaksi 1 : Terjadi pembelian kredit pada tanggal 5 Oktober 2019 pakaian
A sejumlah 10pcs @Rp60.000,00 (gambar 1)

c) Jika semua transaksi pembelian kredit sudah diinput maka akan tersedia rekap
keseluruhan penjualan tunai

3) Pembelian Tunai
a) Klik ikon “Pembelian Kredit” pada menu TRANSAKSI
b) akan muncul tampilan seperti dibawah lalu inputlah transaksi pembelian tunai
sesuai tanggal terjadinya pembelian tunai selama satu bulan (Oktober 2019),
kemudian klik “PROSES”.
Transaksi: pada tanggal 2 Oktober membeli pakaian A di Toko Elsa sebanyak
20pcs @Rp30.000,00 tunai.

c) Jika semua transaksi pembelian tunai sudah diinput maka akan tersedia rekap
keseluruhan pembelian tunai
j. Transaksi Pembayaran hutang
1) Klik ikon “Pembayaran Hutang” pada menu AKUNTING

2) akan muncul tampilan seperti dibawah lalu


inputlah transaksi pembayaran hutang pada bulan Oktober 2019, kemudian klik
“PROSES”.
Transaksi: tanggal 23 Oktober 2019 terjadi pembayaran hutang atas pembelian
pakaian B pada tanggal 10 Oktober 2019 di Toko Kasyfa
3) Jika semua transaksi pembayaran hutang sudah diinput maka akan tersedia rekap
hutang pada toko Kasyfa

k. Selanjutnya masukan transaksi beban selama 1 bulan


1) Klik ikon “Pengeluaran Kas” pada menu AKUNTING
2) Akan muncul tampilan seperti dibawah ini, kemudian masukkan transaksi beban
paid promote. Dengan cara mengisi pada bagian tanggal, jenis beban, nomor bukti
dan nominalnya. kemudian klik “PROSES”.

3) Lalu, masukkan transaksi beban listrik pada kolom bagian tanggal, jenis beban,
nomor bukti dan nominalnya. kemudian klik “PROSES”.
4) Lalu, masukkan transaksi beban sewa pada kolom bagian tanggal, jenis beban,
nomor bukti dan nominalnya. kemudian klik “PROSES”.

5) Setelah semua pengeluaran kas untuk beban sudah diinput maka akan muncul
rekap keseluruhan beban.
l. Selanjutnya untuk melihat laporan keuangan dapat dilihat pada menu LAPORAN
seperti pada gambar menu dibawah ini.

1) Pertama-tama klik menu “Laba


Rugi”untuk menampilkan Laporan Laba Rugi. Akan muncul tampilan seperti di
bawah ini. Untuk menampilkan Laporan Laba Rugi 1 periode bisa diisi terlebih
dahulu tanggal periode yang diinginkan. Kali ini kita akan melihat Laporan Laba
2) Setelah menuliskan tanggal periode, selanjutnya akan muncul Laporan Laba Rugi
seperti di bawah ini.

3) Laporan keuangan selanjutnya yaitu Neraca. Dapat diklik pada menu LAPORAN
ikon “Neraca”.
4) Setelah itu akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Kita isi tanggal periode
yang berakhir. Untuk menampilkan Neraca bulan Oktober kita isi tanggal 30-11-
2019.

5) Selanjutnya akan muncul Laporan Neraca Bulan Oktober 2019 seperti di bawah
ini.
3. KELEBIHAN DAN KEKURANGAN APLIKASI
Kelebihan :
a. Mudah digunakan, karena disediakan video tutorial pemakaian aplikasi.
b. Pembuatan akun mudah.
c. Fitur yang tersedia cukup lengkap.
d. File laporan dapat diunduh dalam bentuk PDF file.
e. Bisa langsung dihubungkan dengan printer wireless dengan menggunakan bluetooth.

Kekurangan :
a. Harus online sehingga koneksi harus kuat dan tidak bisa digunakan apabila tidak
terhubung dengan jaringan atau koneksi lemah.
b. Beberapa fitur tidak dapat digunakan secara gratis, seperti pada menu transaksi bagian
Retur dan stock opname. Kemudian pada menu Akunting tidak bisa menggunakan
Penambahan dan Pengambilan Modal, Pendapatan Lain, Jurnal Umum, dan Mutasi
Kas Bank. Dan terakhir pada menu Laporan yang tidak bisa digunakan pada bagian
Laporan Grafik dan Mutasi
c. Laporan keuangan yang dihasilkan kurang lengkap yakni hanya ada Laporan Laba
Rugi dan Neraca. Untuk Laporan Perubahan Ekuitas dan Arus Kas tidak ada.

4. Perbandingan antara pencatatan akuntansi manual dan aplikasi


a. Ada perbedaan pada saldo akhir aset antara laporan posisi keuangan manual dengan
laporan posisi keuangan di aplikasi
- Manual

ADORA FASHION
LAPORAN POSISI KEUANGAN
Per 31 Oktober 2019
AKTIVA   PASIVA  
Kas Rp 11.595.000 Utang Dagang Rp 1.500.000
Persediaan Rp 8.975.000    
Perlengkapan Rp 1.380.000 Modal Rp 20.450.000
Total Aktiva Rp 21.950.000 Total Pasiva Rp 21.950.000

- Aplikasi
Hal ini dikarenakan karena pada aplikasi tidak bisa menginput perlengkapan
(berbayar) dan tidak bisa menginput saldo awal modal sehingga mengakibatkan
berbedanya jumlah saldo akhir di total aset dan total kewajiban+ekuitas.
b. Karena tidak bisa menginput retur pembelian (harus berbayar) menyebabkan
transaksi pelunasan hutang pada tanggal 23 Oktober nominalnya tidak sama, jika di
manual sebesar Rp1.225.000( karena sudah dikurangi retur) dan di aplikasi sebesar
Rp1.400.000(tanpa ada retur.

Anda mungkin juga menyukai