Anda di halaman 1dari 13

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 1 of 13

SMK KH. GHALIB PRINGSEWU


KATA PENGANTAR

Pembelajaran abad 21 memiliki karakteristik atau prinsip-prinsip: 1) pendekatan pembelajaran


berpusat pada eserta didik; 2) peserta didik dibelajarkan untuk mampu berkolaborasi; 3) Materi
Pembelajaran (Menggunakan metode pembelajaran STEM) dikaitkan dengan permasalahan
yang dihadapi dalam kehidupan sehari-hari, pembelajaran harus memungkinkan peserta didik
terhubung dengan kehidupan sehari-hari mereka; dan 4) dalam upaya mempersiapkan peserta
didik menjadi warga negara yang bertanggung jawab.

Salah satu pendekatan pembelajaran yang dapat mengakomodir karakteristik pembelajaran


abad 21 tersebut adalah pendekatan Science, Technology, Engineering, and Mathematics atau
disingkat dengan STEM. STEM merupakan suatu pendekatan dimana sains, teknologi,
enjiniiring, dan matematika diintegrasikan dengan fokus pada proses pembelajaran pemecahan
masalah dalam kehidupan nyata. Pembelajaran STEM memperlihatkan kepada peserta didik
bagaimana konsep-konsep, prinsip-prinsip sains, teknologi, enjiniring, dan matematika digunakan
secara integrasi untuk mengembangkan produk, proses, dan sistem yang memberikan manfaat
untuk kehidupan manusia.

Untuk menyiapkan peserta didik Indonesia memperoleh keterampilan abad 21, yaitu
keterampilan cara berpikir melalui berpikir kritis, kreatif, mampu memecahkan masalah dan
mengambil keputusan serta cara bekerja sama melalui kolaborasi dan komunikasi, maka
pendekatan STEM diadopsi untuk menguatkan impelementasi Kurikulum 2013. Pendekatan
STEM diyakini sejalan dengan ruh Kurikulum 2013 yang dapat diimplementasikan melalui
penggunaan model pembelajaran berbasis proyek (Project Based Learning).

Buku Teknik Gambar Manufaktur (C3) kelas XII ini disusun berdasarkan tuntutan paradigma
pengajaran dan pembelajaran kurikulum 2013 dan dipakai sebagai sumber belajar peserta didik
karena isinya yang lengkap, padat informasi, dan mudah dipahami.

Pada setiap materi yang disajikan dengan bahasa yang lugas, ilustrasi gambar dan soal latihan.
Serta tugas proyek untuk memudahkan peserta didik dalam setiap memahami setiap
pembahasan dari pembahasan umum ke pembahasan khusus

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 2 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU
MINGGU 11 - 13
5

KEGIATAN
PEMBELAJARAN
Pengertian bandwidth dan Throghtput

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 3 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU
Kegiatan Belajar: Pengertian bandwidth dan Throghtput

A. Tujuan Pembelajaran
a. Menjelaskan kebutuhan bandwidth untuk komunikasi data
b. Menentukan besaran bandwidth/beban yang dibutuhkan untuk komunikasi data
c. Mempresentasikan hasil analisa kebutuhan bandwidth untuk komunikasi data

B. Indikator Pencapaian Kompetensi


a. Menjelaskan kebutuhan bandwidth untuk komunikasi data
b. Menentukan besaran bandwidth/beban yang dibutuhkan untuk komunikasi data
c. Mempresentasikan hasil analisa kebutuhan bandwidth untuk komunikasi data

C. Pokok Uraian Materi


a. Pengertian bandwidth, throghtput
b. Kebutuhan bandwidth dalam jaringan
c. Keragaman kebutuhan bandwidth sesuai kebutuhan

A. Pengertian Bandwidth

Bandwidth adalah suatu ukuran dari banyaknya informasi atau data (bit) yang dapat dikirim dari suatu
tempat ke tempat lain dalam satu detik. Bandwidth bisa digunakan untuk mengukur aliran data analog
maupun aliran data digital. Satuan yang digunakan dalam Bandwidth adalah bps atau bit per second.
Sehari-hari kita sering mendengar bahwa pengertian dari Bandwidth Internet adalah sebuah batas
maksimal kecepatan yang diberikan oleh sebuah ISP (Internet Service Provider) atau sebuah Penyedia
jasa layanan Internet kepada kita. Dapat diibaratkan sebuah pipa yang dilalui oleh air, jika ukuran pipa
tersebut semakin besar maka air yang dikirim pun akan semakin besar pula.

Saat ini penggunaan internet bukan lagi menjadi hal yang awam bagi masyarakat. Hampir disetiap
kalangan sudah mengenal dan menggunakan internet sebagai kebutuhan komunikasinya sehari-hari.
Terdapat istilah bandwidth yang sering dikaitkan dengan penggunaan internet, namun dalam hal apakah
anda mengenal apa itu bandwidth?

Mungkin masih banyak dari masyarakat awam yang mungkin merasa asing dengan istilah bandwidth.
Namun bagi anda yang sudah biasa berteman dengan dunia jaringan, istilah bandwidth pasti sudah sangat
familiar bukan? Secara garis besar Mengenal Bandwidth sangat berkaitan dengan besar volume suatu
informasi pada per satuan unit waktu yang digunakan sebagai media transmisi.

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 4 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU
Pada jaringan komputer biasanya istilah Mengenal Bandwidth juga sering dikaitkan dengan data transfer
rate, yang dimaksud adalah jumlah data yang ditransfer atau dikirim dari suatu lokasi ke lokasi lainnya
dalam jangka waktu tertentu, namun biasanya dihitung pada kurun waktu perdetik. Jadi jika digambarkan
secara umum bandwidth layaknya suatu kapasitas maksimal data yang dapat digunakan untuk mengirim
data dalam satuan perdetik di suatu jalur komunikasi.

B. Mengenal Lebih Dalam Apa Itu Bandwidth

Mengenal Bandwidth merupakan besar kapasitas maksimum dari suatu jalur komunikasi yang berfungsi
dalam mengirimkan data dari server kepada client pada hitungan bit per second (bps). Jumlah dari
apasitas bandwidth tersebut sangat berpengaruh terhadap kemampuan dari akses yang diberikan. Apabila
bandwidth nya besar maka akan memberikan kemampuan trasmisi data yang besar pula contohnya
seperti audio file, video file, atau gambar.

Banyak pendapat yang mengatakan bahwa bandwidth adalah jumlah maksimal dari besar nya transfer
yang mampu dilakukan di suatu proses pertukaran data dalam kurun waktu tertentu. Jika dianalogikan,
Mengenal Bandwidthbagaikan seperti lebarnya jalan raya sedangkan kendaraan yang biasa melintas pada
jalan raya tersebut adalah data yang masuk pada jalur komunikasinya. Nah , jika semakin besar
bandwidth, sedangkan arus datanya kecil maka lalu lintas akan semakin lebih lancar. Justru sebaliknya
apabila bandwidthnya kecil namun arus datanya besar maka lalu lintas data pun juga akan semakin lambat
bahkan terhenti.

Untuk mengukur bandwidth biasanya menggunakan satuan Mbps (megabit per second). Sebagai contoh,
jika anda memiliki bandwidth 100Mbps maka sejalan dengan jumlah data maksimal yang bisa dilewati
hanya 100Mbps per second pada suatu saluran komunikasi. Dengan demikian, apabila semakin besar
bandwidth yang anda miliki maka akan semakin besarpun data yang dapat melewati saluran komunikasi
tersebut.

Yang perlu diketahui bahwa kecepatan dengan bandwidth tidaklah sama. Jika ditarik kesimpulan dari
penjelasan diatas maka Mengenal Bandwidthdapat didefinisikan sebagai luas atau lebarnya cangkupan
frekuensi pada medium transmisi yang dipakai oleh sinyal.

1. Bandwidth Analog
Merupakan rentang antara frekuensi yang terendah dengan frekuensi yang tertinggi yang digunakan
pada transmisi signal radio (digital ataupun analog) dalam satuan Hertz (Hz) yang dapat menentukan
banyaknya informasi yang dapat ditransmisikan dalam suatu saat.

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 5 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU
2. Bandwidth Digital
Merupakan jumlah atau banyaknya data (bit) yang dapat dikirimkan dan diterima melalui sebuah
saluran komunikasi tanpa adanya distorsi dalam 1 detik. Satuannya adalah bits, Byte, Kilo, Mega,
Giga.

1Byte (1B) = 8bits


1 Kilobit (1kb) = 1.000bits
1KiloByte(1KB) = 8.000bits
1Megabit (1Mb) = 1000.000bits
1Gigabits(1Gb) = 1.000.000.000 bits.

C. Bandwidth Uplink dan Downlink

a. Bandwidth Uplink atau Upload (Batas kecepatan upload).

Upload merupakan sebuah proses dimana kita mengunggah atau mengirim data dari perangkat
kita berupa text, pesan, gambar, video, dll ke perangkat lain menggunakan jaringan
komputer/internet. Contohnya seperti ketika mengunggah sebuah foto ke Sosial Media seperti
Facebook. Meskipun kita hanya mengirim sebuah pesan melalui FB, WA, BBM, dsb itu sudah
disebut dengan upload.

Bandwidth Downlink atau Download (Batas kecepatan download).

Download adalah sebuah proses dimana kita mengambil/mengunduh data dari perangkat lain atau
internet berupa text, pesan, gambar, video, dll ke komputer kita dengan menggunakan jaringan
komputer atau internet. Browsing pun merupakan kegiatan yang disebut dengan download karena
komputer atau perangkat yang sedang digunakan sudah mengambil data dari internet.

Konsep bandwidth tentunya juga mempunyai kelemahan, salah satunya adalah bandwidth tidak
dapat menghitung berdasarkan kondisi jaringan yang sebenarnya.

b. Pengertian Throughput

Throughput adalah bandwidth yang sebenarnya atau aktual, diukur dengan satuan waktu tertentu
dan pada kondisi jaringan tertentu yang digunakan untuk melakukan transfer file dengan ukuran
tertentu juga.

Misalnya bandwidthnya sebesar 64 kbps, lalu kita ingin mendownload file dari internet berukuran
128 kb, seharusnya file tersebut sudah sampai ke komputer kita hanya dengan waktu 2 detik
(128/64), namun apa yang terjadi, file tersebut tiba di perangkat kita dalam waktu 8 detik. Jadi
bandwidth yang sebenarnya adalah 128kb/8 detik = 16 kbps.

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 6 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU
D. Perbedaan Bandwidth dengan Throughput

Throughput adalah nama yang diberikan kepada jumlah data yang dapat dikirim dan diterima dalam jangka
waktu tertentu. Dengan kata lain, throughput mengukur tingkat keberhasilan pesan sampai di tujuannya. Ini
adalah ukuran praktis pengiriman paket aktual daripada pengiriman paket teoritis. Throughput rata-rata
memberi tahu pengguna berapa banyak paket yang tiba di tujuan.

Di permukaan, bandwidth dan throughput tampaknya serupa tetapi mereka tidak bisa terpisah jauh dalam
praktik. Analogi yang paling umum digunakan untuk menggambarkan hubungan antara keduanya adalah
menganggap bandwidth sebagai pipa dan throughput sebagai air. Semakin besar pipa atau bandwidth,
semakin banyak air atau data yang dapat mengalir melaluinya sekaligus.

Dalam jaringan, ini berarti bahwa jumlah bandwidth menentukan berapa banyak paket yang dapat dikirim
dan diterima antar perangkat sekaligus dan jumlah throughput memberi tahu Anda berapa banyak paket
yang benar-benar ditransmisikan. Secara singkat, throughput dan bandwidth dapat didefinisikan sebagai
berikut:
a. Throughput – Throughput adalah istilah yang digunakan untuk berapa banyak data yang dapat
ditransfer dari sumber ke tujuannya dalam jangka waktu tertentu
b. Bandwidth – Bandwidth adalah istilah yang digunakan untuk kapasitas transfer maksimum
jaringan.

E. Fungsi Penggunaan bandwidth

Setelah membahas mengenai pengertian dari bandwidth maka anda juga harus paham apa saja fungsi
dari penggunaan bandwidth, berikut beberapa fungsi dari bandwidth secara garis besar;
1. Sebagai Media untuk Pengiriman Data
Jika diibaratkan dengan kabel fisik pada LAN yang biasanya digunakan sebagi penghubung
koneksi LAN dengan perangkat komputer maka dalam hal ini Mengenal Bandwidth berfungsi
sebagai media yang dapat menghubungkan jalannya proses transfer pada data.

2. Sebagai Pembatas Kecepatan Transfer


Meskipun berfungsi sebagai media penghubung jalannya proses data namun Mengenal Bandwidth
juga bekerja sebagai pembatas dari kecepatan transfer data tersebut. Umumnya hal ini
dimanfaatkan oleh para administrator guna mengelola jaringan supaya dapat terhindar dari
tindakan pencurian data.

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 7 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU
3. Sebagai Pembatas Kecepatan Pengiriman Data
Juga dapat berfungsi sebagai pembatas kecepatan pengiriman data dalam satuan waktu tertentu,
biasanya digunakan oleh pihak administrator sebagai contoh pihak administrator menyediakan
bandwidth 1GB perbulan dengan mempertimbangkan jumlah perangkat yang digunakan, maka
batas maksimal data yang bisa dikirim hanya 1GB dan tidak bisa lebih.

F. Cara Kerja dari Penggunaan Bandwidth

Mengenal Bandwidth sebagai suatu hal yang penting dalam suatu jaringan maka semua aktifitas
proses pengiriman data maupu transfer sangat membutuhkan kehadiran bandwidth ini. Meskipun
begitu tahukah anda bagaimana cara kerja dari bandwidth itu?

Untuk cara kerja dari Bandwidth sendiri sebenarnya masih berkaitan dengan ketiga fungsi diatas yang
sudah dijelaskan. Besar kapasitas bandwidth pada jaringan komunikasi sangat memberikan pengaruh
terhadap kinerja jaringan tersebut, namun apabila pada saat prosesnya terjadi beberapa gangguan
maka ada beberapa hal yang menjadi penyebabnya yaitu seperti packet loss, latency, atau bahkan
bisa jadi dari faktor bandwidth itu sendiri.

Banyak orang Mengenal Bandwidth sebagai suatu komponen yang berperan penting dalam
pengiriman data pada suatu jaringan, yang perlu diperhatikan bahwa besar kapasitas dari bandwidth
penting demi kelancaran dari proses pengiriman data tersebut. Sebagai contoh apabila anda
mengunggah atau mengunduh beberapa file yang berukuran besar dalam jumlah yang banyak maka
kapasitas dari bandwidth juga akan semakin cepat habis.

G. Faktor - Faktor yang Mempengaruhi Bandwidth dan Throughput


a. Perangkat jaringan yang digunakan.
b. Topologi jaringan yang digunakan.
c. Tipe data yang ditransfer.
d. Banyaknya pengguna jaringan.
e. Spesifikasi komputer server.
f. Spesifikasi komputer client/user.
g. Induksi listrik maupun cuaca.

Pengertian Bandwidth dan Throughput ini merupakan sub pembahasan dari Misalnya bandwidthnya
sebesar 64 kbps, lalu kita ingin mendownload file dari internet berukuran 128 kb, seharusnya file
tersebut sudah sampai ke komputer kita hanya dengan waktu 2 detik (128/64), namun apa yang
terjadi, file tersebut tiba di perangkat kita dalam waktu 8 detik. Jadi bandwidth yang sebenarnya adalah
128kb/8 detik = 16 kbps.

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 8 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU
H. Faktor - Faktor yang Mempengaruhi Bandwidth dan Throughput
a. Perangkat jaringan yang digunakan.
b. Topologi jaringan yang digunakan.
c. Tipe data yang ditransfer.
d. Banyaknya pengguna jaringan.
e. Spesifikasi komputer server.
f. Spesifikasi komputer client/user.
g. Induksi listrik maupun cuaca.

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 9 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU
LATIHAN SOAL
11

KEGIATAN
PEMBELAJARAN

BANK SOAL PILIHAN GANDA

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 10 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU
Kegiatan Belajar: BANK SOAL PILIHAN GANDA

BANK SOAL LATIHAN 2

1. Pada instalasi manakah yang terdapat (WARNING: this will remove everything)adalah...
a. Instalasi X-Lite
b. Instalasi Softswitch
c. Instalasi Briker
d. Instalasi Asterisk
e. Instalasi Asteriks

2. Salah satu layanan dan aplikasi softswitch, yaitu...


a. Call Control dan Signaling Plane
b. Conference Call
c. Call Waiting
d. Abbreviated Dialing
e. Centrex

3. Yang bukan termasuk bagian dari fitur-fitur Softswitch yaitu...


a. Abbreiviated Dialing
b. Call Forwarding (Unconditional, On Busy or No Answer)
c. Call Waiting
d. One-way delay
e. Centrex

4. Pengujian konfigurasi X-Lite dapat juga menggunakan echo test dengan melakukan panggilan ke...
a. *42
b. *43
c. *44
d. *45
e. *46

5. Konfigurasi Dial plan dilakukan dengan menggunakan aplikasi...


a. VMWare dengan briker versi 1.2 dan X-Lite
b. VMWare dengan briker versi 1.4 dan X-Lite
c. Elastix dan X-Lite
d. Asterisk dan VMWare dengan briker versi 1.2
e. Cancel Call Waiting

6. Pengujian konfigurasi X-Lite dinyatakan berhasil jika muncul...


a. Talk Service
b. Connected
c. Reject
d. Receive
e. Waiting

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 11 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU
7. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
(1) Mengontrol dan mengawasi paket data yang ada di dalam jaringan
(2) Melakukan proses Autentifikasi terhadap akses di dalam jaringan
(3) Memisahkan terminal yang difungsikan sebagai pengendali jaringan
(4) Melakukan Recording dan pencatatan dari setiap Arus transaksi dilakukan pada satu sesi
Dari pernyataan di atas yang bukan termasuk fungsi dari firewall ditunjukkan pada nomor...
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
e. (1) dan (3)

8. Guna mencegah dampak negatif pada keamanan jaringan komputer, dibutuhkan...


a. Firewall
b. Password
c. Satpam
d. Sumber daya listrik
e. CCTV

9. Salah satu arsitektur firewall pada jaringan komputer yang memiliki paling sedikit interface jaringan
adalah...
a. Arsitektur Dial-Homed Host
b. Arsitektur Screened Host
c. Arsitektur Screened Subnet
d. Arsitektur Direction Control
e. Arsitektur Bastion Host

10. Untuk membuka jalut paket untuk disalurkan ke seluruh komputer client merupakan fungsi dari...
a. Firewall
b. Routing Table
c. Router
d. Switch
e. Access Point

11. Yang termasuk jenis-jenis IDS antara lain adalah...


a. Network-based Intruction Detection System (NIDS)
b. Adactive Systems
c. Nie-based System
d. Anomaly-based System
e. Anonymous-based System

12. Perhatikan data berikut ini!


(1) Semua jaringan komunikasi melewati firewall.
(2) Mengontrol dan mengawasi paket data.
(3) Hanya lalu lintas resmi yang diperbolekan oleh fireall.
(4) Melakukan proses autentifikasi.
(5) Memiliki kemampuan untuk menaha serangan internet.
Dari data di atas, yang merupakan karakteristik firewall di tunjukkan oleh nomor...
a. (1),(2),dan(3)
b. (2),(3),dan(4)

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 12 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU
c. (1),(3),dan(5)
d. (1),(4),dan(5)
e. (3),(4),dan(5)

13. Manajemen jaringan secara.....digunakan ketika koneksi jaringan tidak berfungsi secara benar
sehingga router tidak dapat diakses melalui jaringan.
a. on-of-band
b. off-of-band
c. out-of-band
d. in-of-band
e. of-out-band

14. Arsitektur firewall yang paling sederhana dan memiliki dua buah Screening router adalah...
a. Arsitektur Screened Subnet
b. Arsitektur Dual-Home Host
c. Arsitektur Screened Host
d. Arsitektur Bastion Host
e. Arsitektur Direction Host

15. IETF dipublikasikan pada....


a. RFC 1916
b. RFC 1917
c. RFC 1918
d. RFC 1919
e. RFC 1920

16. Teknologi firewall yang berdasarkan seberapa banyak layanan itu telah digunakan, merupakan
pengertian dari...
a. Service Control
b. Direction Control
c. User Control
d. Behavior Control
e. Admin Control

17. Salah satu bentuk gangguan (serangan) pada sistem fungsi firewall pada jaringan VoIP yaitu, kecuali...
a. Interruption
b. Interception
c. Modification
d. Carding
e. Fabrication

18. Physing, yaitu jenis gangguan...


a. Perusakan pada infrastruktur jaringan yang sudah ada.
b. Pemalsuan data.
c. Perubahan tampilan suatu website secara ilegal.
d. Pencurian data identitas perbankan.
e. Pembajakan data.

Teknologi Layanan Jaringan Kelas XII Untuk SMK / MAK Page 13 of 13


SMK KH. GHALIB PRINGSEWU

Anda mungkin juga menyukai