Anda di halaman 1dari 5

BENTANG ALAM PULAU BESAR INDONESIA

PAPUA
GUNUNG PUNCAK JAYA
Puncak ini merupakan gunung yang
tertinggi di Indonesia kawasan
Oceania. Puncak Jaya adalah salah
satu dari tujuh puncak dunia.

LEMBAH BALIEM
Lembah ini dikenal juga sebagai
grand baliem valley merupakan tempat
tinggal suku Dani yang terletak di Desa
Wosilimo, 27 km dari Wamena, Papua.

BUKIT KOMBREY
Bukit Kombrey merupakan obyek
wisata yang terletak di Distrik Anggi,
Kabupaten Pegunungan Arfak, Papua
Barat.

SUNGAI MARO
Sungai Maro adalah sungai yang
terletak di Kabupaten Merauke, Papua,
Indonesia.

PANTAI BAKARO
Pantai Bakaro terletak di pesisir Utara
Manokwari, terletak bersebelahan
dengan Pantai Pasir Putih.
BENTANG ALAM PULAU BESAR INDONESIA

SUMATERA
GUNUNG LEUSER
Taman Nasional Gunung Leuser biasa
disingkat TNGL adalah salah satu Kawasan
Pelestarian Alam di Indonesia seluas
1.094.692 hektare yang secara administrasi
pemerintahan terletak di Provinsi Aceh dan
Sumatra Utara.

BUKIT PASAI
Bukit ini telah memainkan peranan penting
sejak masa Kerajaan Samudera Pasai, Aceh
Darussalam, hingga masa kemerdekaan
Indonesia.

LEMBAH ANAI
Air Terjun Lembah Anai merupakan bagian
dari aliran Sungai Batang Lurah, anak Sungai
Batang Anai yang berhulu di Gunung
Singgalang

SUNGAI MUSI
Sungai Musi adalah sebuah sungai yang
terletak di provinsi Sumatra Selatan,
Indonesia. Dengan panjang 750 km, sungai
ini merupakan yang terpanjang di pulau
Sumatra dan membelah Kota Palembang
menjadi dua bagian. Jembatan Ampera yang
menjadi ikon Kota Palembang pun melintas di
atas sungai ini.
DANAU TOBA
Danau Toba adalah danau alami berukuran
besar di Indonesia yang berada di kaldera
Gunung Supervulkan. Danau ini memiliki
panjang 100 kilometer, lebar 30 kilometer,
dan kedalaman 505 meter. Danau ini terletak
di tengah pulau Sumatra bagian utara dengan
ketinggian permukaan sekitar 900 meter.
BENTANG ALAM PULAU BESAR INDONESIA

KALIMANTAN
GUNUNG BATU
Bukit Kelam terletak di Kabupaten Sintang,
Provinsi Kalimantan Barat. Sebagian
masyarakat menyebutnya Gunung Kelam.

LEMBAH BAWANG
Lembah Bawang memiliki cerita yang
berkaitan erat dengan Suku Dayak

BUKIT RIMPI
Bukit Rimpi merupakan sebuah perbukitan
yang ditumbuhi oleh padang savana hijau
yang dihiasi oleh hamparan rumput dengan
pemandangannya

SUNGAI KAPUAS
Sungai Kapuas atau sungai Kapuas Buhang
atau sungai Batang Lawai merupakan sungai
yang berada di Kalimantan Barat. Sungai ini
merupakan sungai terpanjang di pulau
Kalimantan dan sekaligus menjadi sungai
terpanjang di Indonesia dengan panjang
mencapai 1.143 km.

PANTAI KEMALA
Pantai Kemala atau yang biasa disebut
dengan Pantai Polda merupakan salah satu
tujuan wisata yang berada di Kota
Balikpapan.
BENTANG ALAM PULAU BESAR INDONESIA

SULAWESI
GUNUNG SESEAN
Gunung Sesean terletak di Desa
Sesean, Kecamatan Sesean Solora,
Toraja Utara dengan ketinggian 2.100 di
atas permukaan laut.

BUKIT LUWU HARAPAN


Bukit Harapan adalah desa yang berada
di kecamatan Bua, Kabupaten Luwu,
Sulawesi Selatan, Indonesia.

SUNGAI POSO
Daerah
aliran sungai (DAS) Poso secara
geografis terletak di
Kabupaten Poso Provinsi Sulawesi
Tengah yang memiliki luas DAS ±
1101,87 km2
PANTAI DATO
Pantai Dato merupakan salah satu destinasi wisata
yang sangat digemari oleh masyarakat di Majene,
Sulawesi Barat. Pantai yang dikenal dengan
pemandangan khas pasir putih dan tebing karang itu
terletak di Lingkungan Pangale, Kelurahan Baurung,
Kecamatan Banggae Timur. Kawasan pantai Dato’
dibuka sejak 1998.

DATARAN RENDAH BARRU


Wilayahnya berada di bagian barat
daratan Pulau Sulawesi sekitar kurang
lebih 102 Km sebelah utara Kota
Makassar Ibu kota
Propinsi Sulawesi Selatan.
BENTANG ALAM PULAU BESAR INDONESIA

JAWA
GUNUNG SLAMET
Gunung Slamet adalah sebuah gunung berapi
kerucut yang terdapat di Pulau Jawa,
Indonesia. Gunung Slamet terletak di antara 5
kabupaten, yaitu Kabupaten Brebes,
Kabupaten Banyumas, Kabupaten
Purbalingga, Kabupaten Tegal, dan
Kabupaten Pemalang, Provinsi Jawa Tengah.

LEMBAH DIENG
Kolam renang dikawasan Lembah Dieng ini
mempunyai kolam renang dengan ukuran
standar Internasional yaitu Panjang 50 m dan
Lebar 25 m

BUKIT SUMEDANG
Sebagian besar
wilayah Sumedang merupakan dataran tinggi
pegunungan dan sebuah bukit kecil yang
letaknya tak jauh dari Alun-alun
Kota Sumedang.

SUNGAI CISADANE
Sungai Cisadane memiliki mata air di
Gunung Kendeng dan umumnya hulu sungai
ini berada di lereng Gunung Pangrango
dengan beberapa anak sungai

PANTAI ANYER
Pantai Anyer inilah pantai yang paling
popular di Banten. Banyak yang bilang,
kawasan ini adalah tempat terindah di ujung
barat pulau jawa.

Anda mungkin juga menyukai