Anda di halaman 1dari 2

BAB 5.

PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan analisis dari hasil tes kemampuan spasial dan hasil wawancara,
maka profil kemampuan spasial siswa ditinjau dari tipe kepribadian Florence
Littauer adalah sebagai berikut.
a. Siswa tipe sanguinis mampu memenuhi semua indikator dari unsur persepsi
spasial dan rotasi mental, dan hanya memenuhi 1 indikator visualisasi spasial.
Siswa sanguinis selalu berusaha percaya diri dalam menjawab soal tes
kemampuan spasial.
b. Siswa tipe koleris mampu memenuhi setiap indikator pada unsur persepsi
spasial, 2 indikator pada unsur visualisasi spasial dan rotasi mental. Siswa
koleris cenderung bergerak cepat dalam menyelesaikan soal tes kemampuan
spasial.
c. Siswa tipe melankolis mampu memenuhi semua indikator dari setiap unsur
kemampuan spasial yaitu persepsi spasial, visualisasi spasial, dan rotasi
mental. Ketika menuliskan jawaban di lembar jawab, siswa melankolis selalu
menuliskan jawaban dengana sistematis, rapi, dan terstruktur.
d. Siswa tipe phlegmatis mampu memenuhi semua indikator dari unsur persepsi
spasial dan rotasi mental, serta memenuhi 2 indikator dari visualisasi spasial.
Siswa phlegmatis memiliki imajinasi kreatif, unik dan menggunakan cara yang
lebih mudah dibandingkan cara yang digunakan oleh siswa bertipe lainnya.
e. Siswa campuran alami (gabungan melankolis dan pleghmatis) mampu
memenuhi semua indikator dari unsur rotasi mental. Namun, hanya memenuhi
1 indikator dari unsur persepsi spasial dan unsur visualisasi spasial. Sifat siswa
tersebut yang terbentuk dari perpaduan melankolis dan phlegmatis
membuatnya tidak mudah menyerah dalam menggambar bangun tiga dimensi
dan menggunakan cara yang mudah.

123
124

f. Siswa campuran berlawanan (gabungan sanguinis dan melankolis) hanya


mampu memenuhi 1 indikator dari setiap unsur kemampuan spasial dan
cenderung tidak sadar melakukan kesalahan saat menjawab di lembar jawab.

5.2 Saran
a. Bagi Guru, sebaiknya lebih memperhatikan siswa bertipe kepribadian
campuran khusunya campuran berlawanan dengan memberikan latihan-latihan
soal untuk meningkatkan kemampuan spasialnya.
b. Bagi peneliti lain, dapat menggunakan variasi soal tes lainnya untuk menggali
lebih dalam tentang kemampuan spasial siswa.
c. Bagi peneliti lain, dapat melakukan penelitian tentang kemampuan spasial
siswa bertipe campuran (campuran alami, campuran pelengkap, dan campuran
berlawanan) karena masih belum banyak diteliti daripada siswa bertipe tunggal
(sanguinis, koleris, melankolis, dan phlegmatis).

Anda mungkin juga menyukai