Anda di halaman 1dari 7

SATUAN ACARA PENYULUHAN

Judul : Kanker Serviks dan Pap Smear


Pokok Bahasan : 1. Pengetian/definisi Kanker Leher Rahim
(Serviks)
2. Pengertian/definisi, dan fungsi Pap Smear
3. Cara pemeriksaan Pap Smear
Waktu : 18 Januari 2011
Durasi : 1 x 10 menit
Tempat : Rumah Tn.Tarya (Gang Babakan Nanjung)
Sasaran : Ny.T

A. TUJUAN PENYULUHAN

1. Tujuan Penyuluhan Umum (TPU)


Setelah mengikuti penyuluhan selama ± 1 x 10 menit peserta
dapat memahami arti dan fungsi dari pemeriksaan Pap Smear,
Kanker Serviks, dan hal – hal lainnya yang berhubungan
dengan pemeriksaan Pap Smear.

2. Tujuan Penyuluhan Khusus (TPK)


1. Setelah diberikan penyuluhan, peserta dapat
menyebutkan kembali arti, fungsi, dan cara pemeriksaan
Pap Smear
2. Setelah diberikan penyuluhan, peserta dapat
menyebutkan arti dari Kanker Serviks.
3. Setelah diberikan penyuluhan, peserta berkeinginan untuk
melakukan pemeriksaan pap smear di fasilitas kesehatan
terdekat.

3. MATERI PENYULUHAN
a. Pengertian, fungsi, dan cara pemeriksaan Pap Smear.
b. Pengertian, penyebab, dan tanda gejala Kanker Serviks

B. KEGIATAN PENYULUHAN

Metod
Tahap
Kegiatan penyaji Kegiatan peserta e dan
Kegiatan
Media
Pembukaan • Salam pembuka Memperhatikan Cerama
(1 menit) • Menjelaskan maksud dan mendengarkan h
dan tujuan
penyuluhan.
Penyajian Menyampaikan materi : Memperhatikan Cerama
(7 menit ) • Menjelaskan tentang dan mendengarkan h
pengertian, fungsi, keterangan Leaflet
dan cara pemeriksaan
Pap Smear
• Menjelaskan tentang
pengertian, penyebab,
dan tanda dan gejala
Kanker Serviks
Penutup • Memberikan Bertanya Tanya
( 2 menit ) kesimpulan dan Menjawab jawab
bertanya pada peserta pertanyaan
• Mengevaluasi hasil penyuluhan
penyuluhan dan salam

C. MEDIA DAN ALAT


• Leaflet

D. METODE
Metode yang digunakan oleh penyuluh adalah :
1. Ceramah
2. Tanya jawab

E. EVALUASI
Prosedur : Post Test
Jenis tes : Pertanyaan Secara Lisan
Lampiran
MATERI PENYULUHAN

Definisi Kanker Leher Rahim


adalah keganasan yang terjadi pada leher rahim (serviks) yang
merupakan bagian terendah dari rahim yang menonjol ke puncak liang
senggama (vagina).

Penyebab dari Kanker Leher Rahim


Penyebabnya belum diketahui secara pasti, tetapi 95% kasus
ditemukan HPV (Human Pappiloma Virus) positif.

Tanda dan gejala penyakit kanker leher rahim


· Perdarahan sesudah senggama
· Keputihan/cairan encer berbau
· Perdarahan di luar siklus haid
· Perdarahan sesudah menopause
· Nyeri daerah panggul

Faktor Resiko Tinggi


· Wanita yang sudah menikah / melakukan hubungan seksual pada usia
muda (<17 tahun)
· Sering berganti-ganti pasangan seksual dan berhubungan seksual
dengan pria yang sering berganti-ganti pasangan seksual
· Riwayat infeksi berulang di daerah kelamin atau radang panggul
· Wanita yang sering melahirkan
· Wanita perokok

Pendeteksian dengan:
Papsmear.
Papsmear merupakan pemeriksaan leher rahim (serviks) menggunakan
alat yang dinamakan speculum dan dilakukan oleh bidan, perawat,
ataupun ahli kandungan.

Siapa saja yang memerlukan pemeriksaan Papsmear?


Sangat perlu bagi wanita yang sudah aktif secara seksual. Pada
umumnya seorang wanita disarankan untuk melakukan pap smear
untuk pertama kali kira-kira 3 tahun setelah melakukan hubungan
seksual yang pertama kali.

Yang perlu dipersiapkan sebelum papsmear


· Hindari melakukan hubungan seksual, gurah vagina, penggunaan
kream dan jelly 2 hari sebelum pap smear.
· Tidak sedang haid.
· Tidak sedang hamil.

Papsmear menimbulkan sakit?


TIDAK. Pemeriksaan pap smear tidak menimbulkan sakit. Dan
pemeriksaan hanya berlangsung beberapa menit.

Cara pemeriksaan Papsmear


Dokter akan memasukkan alat bernama cocor bebek ke dalam vagina
untuk membuka vagina sehingga dokter dapat memeriksa kondisi
leher rahim. Kemudian dengan menggunakan beberapa alat lain
(seperti yang ditunjukkan pada gambar) untuk mengambil contoh
lendir yang terdapat dalam rahim.

Waktu pemeriksaan specimen


Setelah 3—7 hari pemeriksaan, apabila ditemukan ketidak normalan,
dokter akan melakukan pemeriksaan tambahan untuk menentukan
tingkat keganasan (stadium) penyakit tersebut dan akan melakukan
terapi sesuai tingkatan yang ditemukan.
Dimanakah tempat yang melayani pemeriksaan Papsmear? Dan
biayanya berapa?
Pap smear bisa dilakukan oleh dokter kandungan dan bidan terlatih,
baik di puskesmas sampai rumah sakit besar. Mengenai harga sangat
bervariasi, jika dilakukan di puskesmas atau rumah sakit yang
mendapatkan subsidi dari pemerintah biaya berkisar Rp50 ribu–Rp75
ribu.
a. Posisi Litotomi

b. Cara Pemeriksaan Papsmear


c. Alat dan bahan yang dibutuhkan dalam pemeriksaan papsmear.

Anda mungkin juga menyukai