Anda di halaman 1dari 20

8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Miduk A.
*** Our beloved Ompung, Albert Einstein, said: "Try not to become a man of SUCCESS, but rather try to become
a man of VALUE.." ***

Home Kangen Water About Me

SKPP FLOW CHART SOIL

November PWHT WORK


27, 2015 Monte Engineering & Construction 8 Comments

1 Vote

1. Preliminary

Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 1/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Kebetulan sekali di plant ada dua proyek yang berdekatan schedule-nya yang
mengharuskan melakukan pekerjaan PWHT (post weld heat treatment), yaitu
repair brine surge vessel, Ø 4 m x 13 m, dan instalasi brine pipeline 24” sch.
60. Pekerjaan PWHT untuk repair brine surge vessel telah selesai dieksekusi
oleh rekan-rekan di team lain (dan kebetulan ane ikut nimbrung saat eksekusi
di lokasi kerja) di saat berlangsungnya shut down of plant di bulan Oktober –
November 2014, sedangkan PWHT untuk instalasi brine pipe line 24” sch. 60
(under by E&C team) belum dieksekusi karena sesuatu dan lain hal…

Menarik untuk membahas pekerjaan PWHT karena pekerjaan ini sebenarnya


sarat akan ilmu material, cieee… Kalau mengeksekusi pekerjaannya ya
serahkan saja ke vendor-nya karena pastinya mereka sudah expert di bidang
tersebut, ehehehe..

2. What is PWHT? What is the reason to perform PWHT?

Buat orang yang tidak awam pasti akan bertanya-tanya, binatang apa itu
PWHT??? Atau sejenis makanan apa itu PWHT??? Sebenarnya kalau
diterjemahkan dari bahasa Inggris-nya, yah PWHT adalah perlakuan
(treatment) panas setelah dilakukannya pengelasan pada suatu sambungan.

Terus kenapa harus di PWHT? Emang gunanya buat apa? Klo gak di PWHT
masalah buat lo? Selow bro! Kalem aa!! Sok, ngudut heula jang!!! Nyokk, kita
bahas pelan-pelan…

Pekerjaan PWHT dilakukan setelah pengelasan sambungan pada pipa atau


vessel atau steel structure dengan ketebalan (thickness) yang dipersyaratkan
pada standard yang dipakai oleh perusahaan (company) tersebut, dengan
tujuan untuk mengatur kembali susunan molekul-molekul material secara
homogen sehingga akan mencegah efek kerusakan-kerusakan seperti retak
(crack) dan getas (brittle) yang diakibatkan oleh:

Tingginya tegangan-tegangan sisa (high residual stresses) akibat proses


pemanasan yang tidak seragam di setiap titik di daerah lasan dan HAZ
Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here:(Heat Affected
Cookie Policy Zone).
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 2/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Picture 01: Weld joint area (http://www.superheatfgh.com)

Tingginya kekerasan (high hardness) yang tinggal di daerah lasan.


Semakin tebal material yang di las maka panas yang diserap oleh
material tersebut ke daerah sekitarnya semakin besar sehingga
menyebabkan pendinginan yang cepat yang akan mengakibatkan
terbentuknya fase martensitic yang keras dan getas

Pada pengelasan sambungan untuk pipa atau vessel atau steel structure
dengan ketebalan tertentu, panas dari lasan akan menimbulkan perubahan
struktur mikro yang terlihat pada perubahan pada batas-batas butir (grain
boundaries) sehingga menimbulkan residual stresses, residual stresses ini
dapat berkontribusi dalam meningkatkan kerentanan terhadap corrosion dan
fatigue. Karena residual stresses ini tidak dapat melebihi tegangan luluh (yield
strength), maka dengan PWHT yaitu dengan meningkatkan temperature
(yaitu pada temperature rekristalisasi-nya) dalam periode yang lama maka
akan menurunkan maksimum tegangan sisa (the maximum residual stresses)
disekitar daerah pengelasan dengan cara relaxation-recrystallization yaitu
pengintian dan pertumbuhan butir-butir baru menggantikan butir-butir lama
dan/atau primary creep mechanism.

Selain menimbulkan residual stresses juga menimbulkan high hardness of


microstructures. High hardness ini dapat menimbulkan crack sensitivity di
daerah HAZ dan tentunya akan menimbulkan kerentanan terhadap korosi.
Dengan PWHT, maka akan mengembalikan penambahan fase martensitic
yang
Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to terjadi
use this ke fase
website, ferritic-nya,
you agree dan hasilnya bisa meningkatkan keuletan
to their use.
(ductility)
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie dan
Policyketangguhan (toughness).
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 3/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Untuk baja-baja struktur high strength low alloy (HSLA) bisa dilakukan PWHT
ataupun tidak, tergantung dari komposisi materialnya. Beberapa baja HLSA
mengandung Vanadium lebih dari 0.005 % dan atau mengandung Boron lebih
dari 0.002 % yang bisa menimbulkan penggetasan pada daerah butiran di
daerah HAZ ketika dipanaskan sampai dengan temperatur 1000 – 2000 oF saat
proses PWHT berlangsung. Penggetasan ini dapat menyebabkan retakan yang
disebut dengan “reheat cracking”. Oleh karena itu pada umumnya
direkomendasikan untuk pengelasan-pengelasan baja HSLA tidak dilakukan
PWHT.

3. What the PWHT standards are???

Persyaratan-persyaratan (requirements) untuk melakukan pekerjaan PWHT


banyak diatur dalam berbagai standar internasional, tergantung jenis
pekerjaannya dan standar apa yang dipakai oleh perusahaan tersebut di
plant-nya. Pekerjaan PWHT untuk steel structure menggunakan AWS D1.1,
untuk vessel menggunakan ASME section VIII div. 1 UCS-56, untuk piping
menggunakan ASME B31.1 (power piping), B31.3 (process piping), dll.

Seperti contoh dalam standar AWS D1.1 paragraf 3.14, kondisi-kondisi yang
harus dipenuhi jika melakukan pekerjaan PWHT adalah sebagai berikut:

Material yang di PWHT mempunyai minimum yield strength yang tidak


melebihi 50 ksi (345 mpa)
Material yang di PWHT bukan material dari proses quenching and
tempering (QT), quenching and self tempering (QST), thermo-
mechanical controlled processing (TMCP) atau bukan menggunakan
pekerjaan dingin (cold working) untuk mencapai higher mechanical
properties
Material yang di PWHT yang tidak mensyaratkan notch toughness test
baik pada base metal, HAZ area, maupun weld joints
Material yang di PWHT mempunyai ketersediaan data terhadap strength
and ductility yang cukup
Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
Pekerjaan
To find out more, including how to control cookies, see here: PWHT harus dilakukan sesuai dengan yang di 5.8 (stress-relief
Cookie Policy
Close and accept
heat treatment)
https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 4/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Nah… kebetulan di plant saya bekerja sekarang, pekerjaan PWHT


menggunakan standar ASME B31.3 baik untuk piping maupun pipeline, jadi
pembahasan scope-nya kali ini dibatasi hanya pada standar ASME B31.3.
Kadang juga tidak selalu berpatokan penuh pada requirements dari suatu
standar internasional tapi kadang owner specification bahkan lebih ketat
requirements-nya sesuai dengan tingkat kebutuhan plant tersebut.

Seperti pengalaman ketika persiapan mengerjakan mega proyek oil and gas di
plant X (Cepu, Jawa Timur) dimana fluida-fluidanya lumayan corrosive,
requirements sangatlah ketat melebihi requirements dari standar
internasional yang dipakai yaitu ASME B31.3, requirements untuk pekerjaan
PWHT yaitu seperti berikut:

CS piping system handling sour service fluids as per NACE MR175 / ISO
15156, regardless of wall thickness
CS piping in ammonia and amine services, regardless of thickness wall
thickness.
CS piping in certain caustic services, regardless of wall thickness
CS piping in HF acid service, PWHT is not required if carbon content does
not exceed 0.25 & CE content does not exceed 0.43

Seperti dijelaskan diatas, pekerjaan PWHT benar-benar menggunakan


requirements yang ada di ASME B31.3 standard yaitu pada table 331.1.1 –
requirements for heat treatment, yaitu pekerjaan PWHT untuk base metal P
No. 1 Group No. 1 yaitu pipa CS (carbon steel) dengan ketebalan > 19 mm (¾”)
adalah wajib (mandatory).

(Lihat table 331.1.1 – requirements for heat treatment, as per ASME B31.3 –
2008)

Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 5/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 6/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Sedangkan untuk pre-heat juga sesuai dengan requirement yang di ASME


B31.3 standard

(Lihat table 330.1.1 – requirements for pre-heat, as per ASME B31.3 – 2008)

Pre-heat temperature berfungsi untuk menaikkan temperature material (tapi


Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this
masih website,temperature
dibawah you agree to their use.
rekristalisasi-nya) hingga mendekati panas api
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept
las sebelum di las, dengan tujuan untuk mencegah material yang akan di las

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 7/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

mengalami perubahan temperature secara tiba-tiba yang bisa mengakibatkan


retakan (crack).

Pre-heat temperature biasanya hanya dilakukan pada material-material yang


tebal yang biasanya juga akan dilakukan PWHT.

Berikut kriteria pelaksanaan pre-heat temperature untuk masing-masing


code:

– AWS D1.1 : Recommended

– ASME B31.1 : Mandatory

– ASME B31.3 : Recommended

– ASME BPVC Sect. 8 Div. 1 : Recommended

4. PWHT work sequences

Berikut adalah step-step pekerjaan PWHT:

Pastikan semua tools and equipments of PWHT sudah dikalibrasi dan


diinspeksi, dan siap untuk dipergunakan
Pastikan weld joints sudah di NDT (already accepted both visual check
and radiography test)
Lakukan hardnes test pada beberapa titik yang disepakati

(Hardness test dapat membantu apakah weld joints perlu di PWHT atau tidak)

Instal “ceramic pad element” pada area weld joints, kemudian diikat
Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
dengan steel wires. Kemudian dilapis (covered) dengan insulation Close and accept
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
blanket (fiberglass/rockwool blanket or equivalent material) untuk

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 8/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

menghindari loss temperature saat pekerjaan PWHT, kemudian diikat


dengan steel wires.

Picture 02: PWHT ceramic pad heater (www.asianproducts.com)

Picture 03: Ceramic pad heater’s heating process (www.heatingtreat.com)

Instal thermocouple (indicator temperature) dimana masing-masing


posisinya minimum 25 mm dari weld joints (both of sides), sesuai
dengan posisi pemasangan seperti berikut:
Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 9/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Picture 04: Thermocouples placement on pipe

Sedangkan persyaratan jumlah thermocouple berdasarkan diameter pipa


adalah sebagai berikut:

Jika memungkinkan tutup end pipe untuk mencegah “internal hot air”
mengalir keluar dari terciptanya excessively high thermal gradients
melalui ketebalan pipa.
Proteksi pekerjaan PWHT dari kemungkinan kendala hujan maupun
gangguan lainnya dengan menggunakan tarpaulin atau sejenisnya.
Perform PWHT work
Record hasil pekerjaan PWHT sesuai dengan procedure yang disepakati,
seperti grafik berikut:

Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 10/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Picture 05: PWHT cycle method

Untuk mencari nilai maksimum dari heating/cooling rate untuk pipa carbon
steel 1” (= 25.4 mm) adalah sebagai berikut:

Picture 06: Max. heating/cooling rate

Setelah pekerjaan PWHT selesai, lakukan hardness test baik di daerah


base metal, area HAZ maupun weld joints. Untuk base metal P No. 1
Group No. 1 yaitu pipa CS (carbon steel), final hardness test tidak boleh
melebihi 200 BHN as per ASTM E10.
Setelah final hardness test accepted, lakukan visual check dan
Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website,test
radiography you kembali
agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept
Jika OK, do final reporting

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 11/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Picture 07: Perform PWHT at brine surge vessel

Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 12/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Picture 08: Perform PWHT at brine surge vessel

Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 13/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Picture 09: PWHT programmer

Picture 10: PWHT temperature recorder (Barton chart)

5. PWHT’s tools and equipments

Transformer

Bisa menggunakan trafo 50 kVA dengan 6 channel output dan 6 alat control,
komplit dengan circuit breaker dan fuse control.

Temperature recorder

Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
Untuk
To find out more, including how to control cookies, see here: mengukur
Cookie Policy dan me-record temperatur dengan masing-masing 12 titik,
Close and accept
temperature range bervariasi, bisa sampai dengan 0 – 1200 oC.

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 14/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Sudah harus dikalibrasi sebelum digunakan (by KAN Indonesia)

Programmer

Untuk mengetahui dan mendapatkan kenaikan holding temperature dan


cooling temperatur yang seragam dengan menggunakan sistem program
yang presisi tinggi, dengan setting sistem digital. Programmer menerima
input temperature langsung dari benda kerja dan kemudian unit program
akan bekerja sesuai dengan yang diprogram secara otomatis. Untuk satu unit
transformer bisa memiliki 6 unit program dan disesuaikan dengan kebutuhan

Pad heater element

1 unit pad heater element dengan kapasitas 2.7 kVA, dimana material dari
ceramic dengan range temparutur sampai dengan 1500 oC, yang dirajut
dengan Nickel Chrome Wire.

Pada pad heater, pada ujung connector disambung dengan cool tail dimana
agar ujung connecting-nya tidak mengalami rambatan panas, sehingga tidak
merusak connecting cable electric yang akan disambungkan ke power cable

Burner

Alat pembakaran unutk pre-heater dengn menggunakan blower dengan


kapasitas beragam sesuai dengan kebutuhan

6. To be prepared for PWHT works

Documents:

MoC of project, dimana pekerjaan PWHT ini sudah masuk di dalamnya


PEP and HES Plan of project, dimana pekerjaan PWHT ini sudah masuk di
Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
dalamnya
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept
Work permit (PTW) & JHA/JSA, hot work permit
https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 15/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

SOP of PWHT work


QA/QC documents
Temperature records (Barton charts)
Final reporting

Tools and equipments:

Transformer
Temperature recorder
Programmer
Ceramic pad heater
Burner

Man powers:

PWHT Operator/Technician (by vendor)


Helpers (by vendor)
Supervisor (owner/contractor)
QC Inspector (owner/contractor)
Safety Officer (owner/contractor)

Safety equipping:

PPE and safety body harness


Scaffold materials, untuk pekerjaan PWHT di ketinggian
Multi gas detector dan SCBA, untuk mendeteksi apabila ada gas-gas liar
(H2S, CO, etc) disepanjang jalur pipeline yang di PWHT.
Portable shelter, bulletin board, and portable eye wash
Portable lighting, untuk waktu pekerjaan night shift
Safety signs

Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 16/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

7. References

AWS D1.1/D1.1M – 2004


ASME B31.3 (Process Piping) – 2008
ASME BPVC Section VIII Division 1 – 2010
Piping Handbook, Mohinder L. Nayyar, P.E., 7th edition – 2000
Carbon Steel Handbook – 2007
LANL Engineering Standards Manual, Chapter 13: Welding and Joining –
2006
Internet

Share this:

Tweet Share 0  Print Share  WhatsApp

 Email

Like

Be the first to like this.

Related

INSULATION WORK RUPTURE DISK ROLE DOUBLE GIRDER EOT


In "Engineering & In "Engineering & CRANE 8 TON
Construction" Construction" IMPROVEMENT
In "Engineering &
Construction"

8 Comments (+add yours?)


Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 17/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Wuri
Feb 26, 2016 @ 15:47:07

0 0 Rate This
Superb ! good article and explanations..
Its very handy to read and understand about what is and why PWHT is
requires for metal.
Actually i am the owner of PWHT Company in Indonesia since 1999, and i love
to read your words !

 Like
REPLY

MONTE
Apr 08, 2016 @ 17:08:36

0 0 Rate This
Thank you pak already visited my blog..
I just shared of my little bit experiences regarding PWHT works..
Hopefully useful for us..

 Like
REPLY

Ruri
Nov 08, 2018 @ 14:26:28

0 0 Rate This
Bagus banget blok nya banyak memberi pengetahuan tentang dasar2 PWHT,
bahas yang lain juga dong Bang… NDT misalnya UT MT PT RT Dll

 Like
REPLY

MONTE
Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you2018
Nov 29, agree
@ to their use.
09:52:30
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept
0 0 Rate This

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 18/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

Terimakasih dek, sudah berkunjung ke blog saya..

 Like
REPLY

Andre Kurniawan
Mar 11, 2020 @ 11:17:58

0 0 Rate This
Keren banget artikel nya, kalau untuk vendor PWHT sendiri di Indonesia ada
apa aja ya?

 Like
REPLY

Budi sutisna
May 04, 2020 @ 12:43:04

0 0 Rate This
Bagus aa..sangat enak di baca dan mudah di pahami..good job. Lanjut aa..

 Like
REPLY

Yulia
Aug 12, 2020 @ 22:05:35

0 0 Rate This
Mantap bgt nich, thanks

 Like
REPLY

Monte
Aug 21, 2020 @ 01:18:25
Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie
Close and accept
0 Policy
0 Rate This
Terimakasih banyak atas kunjungannya..
https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 19/20
8/26/2020 PWHT WORK | Miduk A.

 Like
REPLY

Leave a Reply

Enter your comment here...

SKPP FLOW CHART SOIL

Blog at WordPress.com.

Privacy & Cookies: This site uses cookies. By continuing to use this website, you agree to their use.
To find out more, including how to control cookies, see here: Cookie Policy
Close and accept

https://midukaritonang.wordpress.com/2015/11/27/pwht-work/ 20/20

Anda mungkin juga menyukai