Anda di halaman 1dari 2

34

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. KESIMPULAN
Dari hasil penelitian yang telah dilakukan tentang Perbandingan Efek
Penggunaan Anestesi Umum dan Spinal Terhadap Nilai APGAR Bayi yang Lahir
Melalui Seksio Sesarea di RSUP Haji Adam Malik Medan Periode Tahun 2018-
2019 didapatkan sebanyak 104 orang, sebagai berikut :
1. Terdapat perbedaan yang signifikan antara skor APGAR 1 menit bayi
yang lahir melalui seksio sesarea terhadap penggunaan anestesi umum dan
anestesi spinal di RSUP Haji Adam Malik Medan periode tahun 2018-
2019.
2. Tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara skor APGAR 60 detik, 5
menit dan 10 menit pada bayi yang lahir melalui seksio sesarea terhadap
penggunaan anestesi umum dan anestesi spinal di RSUP Haji Adam Malik
Medan periode tahun 2018-2019.

5.2. SARAN
Berdasarkan hasil yang didapat pada penelitian tersebut, maka dikemukakan
beberapa saran sebagai berikut :
1. Bagi peneliti di bidang yang sama, disarankan untuk melakukan penelitian
dengan metode cohort agar hasil penelitian lebih akurat.
2. Bagi peneliti di bidang yang sama, disarankan untuk melakukan penelitian
yang lebih mendalam mengenai obat dan dosis anestesi umum dan anestesi
spinal agar hasil penelitian lebih pasti.
3. Bagi petugas kesehatan, disarankan untuk memberikan edukasi kepada ibu
hamil seputar anestesi umum dan anestesi spinal yang digunakan dalam
seksio sesarea.
34

Anda mungkin juga menyukai