Jelajahi eBook
Kategori
Jelajahi Buku audio
Kategori
Jelajahi Majalah
Kategori
Jelajahi Dokumen
Kategori
1
Author: OPD Division (042020-1)
Confidential – Internal use only
SEGMENT 3 : AFTER – PENGAJUAN KERINGANAN ANGSURAN
Q23. Saya sudah ajukan permohonan keringanan angsuran tapi dapat email di tolak pengajuan nya
oleh BAF, kenapa bisa di tolak?
Q24. Setelah dampak wabah covid-19 selesai apakah jatuh tempo, angsuran dan tenor kembali ke
perjanjian awal sebelum proses pengajuan keringanan angsuran?
2
Author: OPD Division (042020-1)
Confidential – Internal use only
BUKU PINTAR KEBIJAKAN KERINGANAN ANGSURAN COVID 19
File ini berisi beberapa pertanyaan konsumen yang sering di tanyakan di social media, lewat cabang
atau media lain. Dibawah di sertakan jawaban dari pertanyaan konsumen tersebut agar personil
frontliner BAF bisa memberikan jawaban yang sesuai dengan ketentuan perusahaan.
Information :
Program ini di design untuk bisa membuat konsumen lebih proaktif terhadap kondisi mereka, apakah
konsumen benar-benar membutuhkan keringanan angsuran karena terdampak covid-19.
3
Author: OPD Division (042020-1)
Confidential – Internal use only
3. Kalau programnya perpanjang masa kredit (tenor) apakah bunganya tetap atau
diperendah?
Keyword : before | bunga | tenor | perpanjang – IG sela_mita29
Untuk bunga/rate yang dikenakan sama dengan rate saat pengajuan awal, tidak ada kenaikan atau
penurunan interest rate.
4. Unit kendaraan saya sudah dialihkan ke saudara, apakah saya bisa mengajukan keringanan
angsuran ini?
Keyword : before | pengalihan | pedagang | keringanan
Salah satu syarat pengajuan keringanan angsuran ini adalah unit masih masih dikuasai oleh
konsumen sendiri yang namanya tercatat di BAF, jadi untuk kasus seperti ini tidak bisa di ajukan
keringanan angsuran. Prosesnya konsumen harus mengajukan proses novasi (oper alih) secara
resmi ke BAF baru dapat diajukan keringanan angsuran-nya.
5. Kenapa tidak sesuai dengan pidato presiden terkait penangguhan cicilan sampai dengan 1
tahun?
Keyword : before | presiden | pidato | penangguhan
Pidato Presiden RI terkait penangguhan cicilan angsuran sampai dengan 1 tahun ditujukan ke
konsumen yang positif covid-19 sehingga kondisi konsumen benar-benar tidak produktif. Silahkan
di cek kembali ke media masa terkait hal ini.
Selain hal itu, program yang di jalankan oleh BAF sudah sesuai dengan kebijakan dari OJK dan
arahan APPI (Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia) terkait kebijakan bagi seluruh konsumen
yang terdampak secara langsung dari penyebaran covid-19 ini.
4
Author: OPD Division (042020-1)
Confidential – Internal use only
6. Untuk perubahan jatuh tempo, apakah perubahan tersebut bisa di lakukan untuk 2, 3 atau
6 bulan kedepan? Atau hanya pada bulan berjalan?
Keyword : before | jatuh tempo | perubahan
Sama seperti regulasi yang sudah berlaku saat ini (sesuai AM OPD 063/AM-OPD/VIII/2018)
perubahan JT tempo hanya bisa dilakukan di bulan yg sama, yang di geser hanya tanggal jatuh
tempo nya,
Contoh : bulan sekarang konsumen JT tanggal 10, dilakukan perubahan menjadi tanggal 25, maka
untuk bulan depan akan efektif berubah jatuh tempo konsumen menjadi tanggal 25. Dengan
catatan, konsumen harus melakukan pembayaran angsuran bulan berjalan nya terlebih dahulu.
8. Apakah total sisa piutang sudah tidak di kenakan bunga? hanya di hitung dari sisa piutang
saat simulasi angsuran baru?
Keyword : before | piutang | bunga | simulasi
Total yang akan dijadikan pokok hutang baru adalah pokok tertunggak (jika ada) + pokok yg belum
JT. Jika konsumen ada tunggakan angsuran maka bunga pada angsuran tertunggak atau total
angsuran tertunggak (bunga+pokok tertunggak) harus dibayarkan (mana yang harus dibayarkan
sesuai dengan analisa dan verifikasi yang dilakukan oleh Team Assessment di HQ). Sedangkan
interest rate tidak berubah akan mengikuti interest rate yang sudah disepakati saat awal perjanjian.
9. Efektif kapan ketika pengajuan ubah jatuh tempo atau restrukturisasi di setujui? apakah
bulan berjalan atau bulan berikutnya?
Keyword : before | Efektif | restrukturisasi
Eketif angsuran baru akan berubah mulai angsuran bulan berikutnya
10. Apakah bisa di proses apabila konsumen tidak menggunakan email pribadi di karenakan
banyaknya konsumen menggunakan email dari keluarga atau email lain?
Keyword : before | Email | proses | keluarga
Tidak bisa, semua pengajuan harus menggunakan email personal karena seluruh korespondensi
dan komunikasi antara Team Assessment di HQ dan konsumen hanya akan dilakukan via email
personal konsumen. Oleh sebab itu email personal bersifat mandatory. Selain itu email personal
dibutuhkan karena penting sebagai keperluan legalitas approval addendum setelah proses
restrukturisasi dilakukan
11. Berapa biaya admin yang harus dibayarkan untuk pengajuan keringanan angsuran BAF?
Keyword : before | pengajuan | biaya | admin
BAF tidak mengenakan biaya admin (free) untuk pengajuan keringanan angsuran konsumen
5
Author: OPD Division (042020-1)
Confidential – Internal use only
13. Saya mengajukan program keringanan angsuran di BAF, saya kirim formulir dan semua
dokumen ke pengajuanbaf.id, tapi terblokir/mendapatkan notifikasi email reject, kok bisa?
Keyword : current | email | pengajuan | blokir
Semua pengajuan keringanan angsuran diajukan ke email khusus dengan alamat email
bafcs_pengajuan@baf.id diluar email tersebut, pengajuan tidak bisa di proses. Mohon untuk
dipastikan bahwa ukuran file-nya tidak lebih dari 2MB agar dapat diterima emailnya oleh BAF.
14. Saya coba buka web nya gagal/error terus, apa saya harus datang ke kantor cabang untuk
cari informasinya?
Keyword : current | error | cabang | pengajuan
Untuk proses pengajuan keringanan angsuran ini hanya dijalankan online dan dilakukan secara
sentralisasi oleh Kantor Pusat. Untuk web error silahkan dicoba kembali beberapa saat kemudian.
16. Pada formulir terdapat point terkait kondisi kesehatan dan tempat tinggal debitur, ini harus
diisi apa?
Keyword : current | pengisian | formulir | kesehatan
Point kondisi kesehatan diisi dengan keterangan terkait kondisi kesehatan konsumen saat
pengajuan, apakah konsumen dalam kondisi sehat/ konsumen adalah ODP (Orang Dalam
Pengawasan)/konsumen adalah PDP (Pasien Dalam Pengawasan)/ dll.
6
Author: OPD Division (042020-1)
Confidential – Internal use only
17. Pada formulir terdapat point terkait kondisi pekerjaan/usaha debitur, ini harus diisi apa?
Keyword : current | pengisian | formulir | pekerjaan | usaha
Point kondisi pekerjaan/usaha debitur diisi dengan keterangan apakah konsumen masih
bekerja/usahanya berjalan secara normal atau tidak.
Contoh :
- apabila konsumen adalah karyawan, apakah terjadi pemotongan gaji/gaji tidak dibayarkan/dll.
- apabila konsumen memiliki usaha warung, maka diisi dengan keterangan apakah ada
penurunan jumlah pelanggan yang dating ke warung tsb/adanya penurunan omzet usaha/dll.
18. Pada formulir terdapat point terkait kondisi unit, ini harus diisi apa?
Keyword : current | pengisian | formulir | unit
Point kondisi unit diisi dengan keterangan apakah unit masih dalam kondisi baik serta dikuasai oleh
konsumen pribadi atau tidak (contoh: unit sudah rusak karena baru mengalami kecelakaan
sehingga unit dipindahtangankan kepada tetangga/orang lain/dll)
19. Jika saya sudah mengirimkan email pengajuan dan melengkapi dokumen yang diminta,
kapan pengajuan saya akan di proses?
Keyword : current | pengajuan | proses
BAF akan memberikan respon terhadap pengajuan konsumen dalam waktu max 3 x 24 jam (hari
kerja)
20. Jika saya sudah mengirimkan email pengajuan dan melengkapi dokumen yang diminta,
maka saya bisa tanya status pengajuan saya kemana?
Keyword : current | pengajuan | status
Konsumen dapat menanyakan status pengajuan keringanan angsuran hanya melalu BAF Care
dengan menghubungi nomor telepon 1500 7500. Informasi terkait status pengajuan tidak dapat
ditanyakan ke cabang BAF karena proses dilakukan secara sentralisasi oleh Kantor Pusat
21. Ketika saat proses pengajuan keringanan angsuran dan konsumen masih ada sisa denda
dan atau denda berjalan, apakah denda bisa di hapuskan?
Keyword : current | Denda | dihapuskan
Saat ini kebijakan untuk denda akan dihapuskan untuk konsumen yang memenuhi kriteria yang
telah ditentukan setelah melalui proses analisa dan verifikasi
7
Author: OPD Division (042020-1)
Confidential – Internal use only
24. Setelah dampak wabah covid-19 selesai apakah jatuh tempo, angsuran dan tenor kembali
ke perjanjian awal sebelum proses pengajuan keringanan angsuran?
Keyword : after | wabah | keringanan | kembali
Tidak, semua perubahan yang terjadi akan berlaku sampai masa akhir tenor konsumen
8
Author: OPD Division (042020-1)