Anda di halaman 1dari 3

Nama : Ahmad Saifullah

NIM : 23010170213
Kelas : PAI F

1. Apa manfaat PTK bagi guru dan peserta didik ? Sebutkan masing-masing 3 indikator!
Manfaat bagi peserta didik :
a. Peningkatan atau perbaikan kinerja siswa di sekolah.
b. Peningkatan atau perbaikan masalah-masalah pendidikan anak di sekolah.
c. Memberikan bekal kecakapan berfikir ilmiah melalui keterlibatan siswa dalam
kegiatan penelitian tindakan kelas yang dilakukan oleh guru.
Manfaat bagi Guru:
a. Guru memiliki kemampuan memperbaiki proses pembelajaran melalui suatu
kajian yang mendalam terhadap apa yang terjadi dikelasnya.
b. Dengan melakukan PTK, guru dapat berkembang dan meningkatkan kinerjanya
secara profesional, karena guru mampu menilai, merefleksi diri, dan mampu
memperbaiki pembelajaran yang dikelolanya.
c. Memungkinkan guru secara aktif mengembangkan pengetahuan dan
keterampilannya.

2. Apa masalah yang melatarbelakangi judul PTK dalam proposal anda?


Masalah yang melatarbelakangi judul PTK saya adalah terlihat bahwa peserta didik sangat

menikmati dan mengamati pelajaran Aqidah Akhlak materi Akhlak Terpuji. Tapi ada satu hal yang

biasanya dilupakan oleh guru adalah memberi contoh atau mempraktikan materi tersebut.

Karena terlihat dalam sekolah tersebut. Peserta didik belum mengerti apa saja yang termasuk

akhlak terpuji atau akhlak tercela. Oleh karena itu banyak peserta didik melakukan kesalahan.

Dan itulah tugas guru untuk meluruskannya.

3. Apa kelebihan tehnik yang akan anda gunakan dalam penelitian tersebut? Adakah

kelemahannya, coba jelaskan!


Kelebihan :
a. Guru dapat mengevaluasi pengalaman siswa melalui pengamatan pada waktu
melakukan permainan.
b. Dapat berkesan dengan kuat dan tahan lama dalam ingatan siswa. Disamping
merupakan pengaman yang menyenangkan yang saling untuk dilupakan.
c. Sangat menarik bagi siswa, sehingga memungkinkan kelas menjadi dinamis dan
penuh antusias.
d. Dapat menghayati peristiwa yang berlangsung dengan mudah, dan dapat memetik
butir-butir hikmah yang terkandung di dalamnya dengan penghayatan siswa sendiri.
Kelemahan :
a. Metode bermain peranan memelrukan waktu yang relatif panjang/banyak.
b. Memerlukan kreativitas dan daya kreasi yang tinggi dari pihak guru maupun murid.
Dan ini tidak semua guru memilikinya.
c. Kebanyakan siswa yang ditunjuk sebagai pemeran merasa malu untuk memerlukan
suatu adegan tertentu.

4. Mengapa dalam PTK dibutuhkan landasan teori? Apa fungsi kajian teorinya?
Penelitian merupakan suatu kegiatan dimana dilakukan proses penyelidikan yang dilakukan

secara sistematis. Tujuannya yaitu menemukan sesuatu hal yang baru atau menambahkan

sesuatu hal dan menyempurnakan penemuan sebelumnya, Dan landasan teori berguna sebagai

dasar yang kuat dalam sebuah penelitian tindakan kelas sehingga tidak terjadi penyimpangan.
Dengan kajian pustaka, peneliti dapat menjustifikasi adanya masalah penelitian dan

mengidentifikasikan arah penelitian. Justifikasi masalah penelitian berarti peneliti menggunakan

kepustakaan untuk menunjukkan pentingnya permasalahan penelitian untuk diteliti.

5. Coba anda paparkan 3 hasil penelitian terdahulu yang erat kaitannya dengan rencana PTK

anda! Jelaskan apa persamaan dan perbedaan dari masing-masing penelitian tersebut dengan

penelitian anda?
a. Upaya Peningkatan Hasil Belajar Aqidah Akhlak pada Materi Membiasakan Akhlak Terpuji

Melalui Metode Sosiodrama pada Siswa Kelas V di MI An Nur Deyangan Kecamatan Mertoyudan

Kabupaten Magelang
b. Peningkatan Hasil Belajar Akidah Akhlak Materi Akhlak Terpuji dengan Metode Role Playing

pada Siswa Kelas X MIA Semester II Madrasah Aliyah Darul Falah Pringsurat Temanggung Tahun

Pelajaran 2017-2018
c. Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Aqidah Akhlak Materi Akhlak Terpuji Melalui Model

Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation Pada Siswa Kelas IV MI Al-Huda Pasuruhan

Mertoyudan magelang tahun ajaran 2013/2014

Persamaan :
a. Sama-sama mata pelajaran Aqidah Akhlak materi akhlak terpuji.
b. Menggunakan metode yang menarik.
c. Diteliti oleh Mahasiswa.
d. Sama-sama ingin memecahkan masalah.
Perbedaan :
a. Setiap PTK berbeda-beda metode pembelajarannya. Walaupun ada yang sedikit
mirip metodenya.
b. Dengan metode yang berbeda-beda, kemungkinan besar hasilnya pun juga cukup
berbeda
c. Dengan metode berbeda-beda, keadaan kelas alan bermacam-macam suasananya.
d. Berbeda jenjang kelas setiap PTK.

Anda mungkin juga menyukai