Anda di halaman 1dari 4

PENJELASAN SLIDE 1

1. Merupakan judul sub pokok bahasan mengenai Metabolisme Mikroba

PENJELASAN SLIDE 2

Anda membayangkan sebuah pembangkit tenaga/energi (misalnya tenaga listrik). Apa yang
anda bayangkan jika sekiranya tidak ada listrik? Tentu kehidupan sangat sulit. Hal yang sama
anda bayangkan jika sekiranya tidak memiliki energi atau tenaga. Gambar tersebut menukilkan
bahwa dalam sebuah kehidupan mahluk hidup pasti memerlukan energi untuk berbagai proses
dalam tubuhnya. Seperti yang mungkin anda sudah tahu bahwa organel yang sangat penting
dalam mahluk hidup untuk memperoleh ENERGI sel adalah Mitokondria. Mitokondria
merupakan ciri dari organisme Eukariotik misalnya: Fungi atau Protista. Tapi tahukah anda
bahwa tidak semua mikroba memiliki mitokondria, misalnya bakteri. Kenapa bakteri tidak
memiliki mitokondria? Lalu bagaimana caranya memperoleh energi? Silakan mengirim jawaban
anda ke saya bagi yang tahu jawabannya!

PENJELASAN SLIDE 3.

Gambar tersebut merupakan DNA mitokondria (mtDNA) yang menunjukkan bahwa mitokondria
merupakan salah satu organel yang mampu membuat sendiri beberapa protein untuk
kebutuhan dirinya (?) dalam proses menghasilkan energi untuk sel. Tanda tanya tersebut
memiliki makna, silakan dipikirkan. Itulah sebabnya mitokondria disebut sebagai organel Semi-
Otonom dalam hal fungsinya sebagai organel. Slide 3 ini mencoba membuka sedikit jawaban
pada pertanyaan Slide 2. Perhatikan dalam lingkaran terdapat kotak segi empat, anda temukan
dimana barang tersebut dalam sel? Jika sudah dapat maka dengan sendirinya bisa anda
menjelaskan kenapa bakteri bisa menghasilkan energi tanpa mitokondria.

PENJELASAN SLIDE 4

Ada 2 energi yaitu energi potensial dan kinetik. Kata potensi bermakna’ ada tapi tidak terpakai.
Sebagai contoh: Takalar memiliki potensi batu bara yang sangat besar jumlahnya, maknanya
bahwa di dalam perut bumi Takalar ada banyak batu bara tapi belum terpakai karena belum
diambil untuk digunakan. Hal yang sama jika anda lihat sebuah gelas dihadapan anda yang
hanya diam, artinya gelas tersebut hanya memiliki energi potensial. Jika sewaktu-waktu gelas
itu bergerak (entah dengan cara apa) misalnya jatuh, dilempar atau tiba-tiba terbang ke wajah
anda, maka energi potensialnya berubah menjadi energi kinetik. Yang punya gelas didekatnya
singkirkan dulu, siapatahu tiba-tiba terbang ke wajahmu.

PENJELASAN SLIDE 5

Apa sih itu metabolisme? Kata ini berasal dari bahasa Yunani yang berarti mengubah, mungkin
dikaitkan dengan proses mengubah suatu senyawa menjadi senyawa lain yang mengubah
struktur dan sifatnya. Secara keseluruhan bermakna juga melempar, baca cerita gelas terbang
diatas!

PENJELASAN SLIDE 6

Semua mahluk mulai dari bakteri sampai manusia melakukan proses metabolisme, sekaligus
menjadi penciri syarat sebuah mahkluk hidup. Dalam proses ini ada 2 secara garis besarnya,
yaitu Katabolisme dan Anabolisme. Katabolisme bermakna memecah atau mendegradasi
sebuah senyawa bermolekul besar (misalnya: tepung menjadi gula) tapi tidak bermakna bahwa
gula bukan molekul besar karena gula masih bisa dipecah menjadi molekul yang lebih kecil lagi
misalnya: asam piruvat, apakah asam piruvat masih bisa diubah, jawabannya masih bisa.
Bagaimana dengan Anabolisme? Ya, merupakan kebalikan dari katabolisme. Nah proses
penguraian yang disertai pembentukan tersebut, dinamakan couple. Anda membayangkan jika
masuk pasar swalayan yang memiliki penghalan segi empat, jika anda mau masuk, maka disisi
lain orang lain keluar.

PENJELASAN SLIDE 7

Gambar ini menjelaskan secara sederhana proses couple seperti pada Slide 6 di atas.

PENJELASAN SLIDE 8

Selayang pandang Energi dan Metabolisme: anda membayangkan ketika lapar, maka perasaan
menjadi lemas dan tidak punya kekuatan (beda kalau anda mau ditraktir, langsung anda
bereaksi cepat), tapi kenapa semangatnya besar padahal tadi lemas, jawabannya anda bukan
tidak punya sama sekali energi tapi persediaan atau cadangan energi mulai menipis.

Bayangkan di depan anda ada sepiring nasi lengkap dengan lauknya (tempe dan sayur bayam,
ndak usah bayangkan lauknya ayam panggang, nanti kamu sulit sendiri). Porsi makanan
tersebut sudah mengandung nutrien yang dibutuhkan tubuh misalnya: KH, lemak, protein,
vitamin, mineral dan asam-asam nukleat (DNA, RNA). Apakah senyawa tersebut langsung
digunakan oleh tubuh (sel), tentu tidak….kenapa? karena senyawa itu tidak cocok ketika
langsung digunakan karena tidak match (sesuai struktur) dengan kebutuhan sel kita (sengaja
saya beri contoh tubuh anda, karena prosesnya mirip dengan kebutuhan mikroba terutama
pada tataran sel. Senyawa itu perlu dirombak dulu oleh mekanisme dalam tubuh mahluk hidup,
misalnya: Karbohidrat (nasi), saat dikunya dalam mulut sudah mengalami proses perombakan
menjadi bentuk yang kecil/partikel, atau bisa juga sudah ada yang menjadi molekul sederhana
seperti glukosa. Demikian pula dengan protein akan dipecah menjadi asam-asam amino (bahan
baku proses sintesis protein), begitu pula dengan DNA dan RNA akan dipecah menjadi basa-
basa nitrogen (bahan baku dalam proses sintesa DNA dan RNA sel, ingat susunan DNA, RNA
pada bahan makanan yang kita makan beda dengan DNA/RNA sel kita), maka dari itu perlu
dirombak dulu lalu dipasang ulang sesuai kebutuhan sel. Siapa yang bertanggungjawab dalam
proses ini? Ya….enzim, lihat slide berikutnya!
PENJELASAN SLIDE 9

Perhatikan kotak paling atas: untuk membentuk senyawa B, maka senyawa A diubah oleh
mekanisme yang kita kenal dengan katalisis yang dilakukan oleh enzim. Demikian pula dengan
senyawa D merupakan hasil dari proses penguraian dari senyawa sebelumnya yaitu C, dst.
Pertinyiiin, apakah senyawa A bisa langsung berubah menjadi senyawa D? Jawab dulu dalam
hati (yang tidak punya hati ndak apa-apa, pakai saja akalnya). Untuk menjawab pertanyaan
tersebut lihat Slide 10 dan 11 berikut

PENJELASAN SLIDE 10

Gambar ini paling dibenci karena terlalu sering dilihat dan tidak dipahami. Gambar ini mencoba
menjelaskan bagaimana sebuah molekul berubah menjadi molekul lain melalui mekanisme
perubahan kimiawi. Perhatikan kurva berwarna MERAH dan BIRU, warna merah menjelaskan
bahwa suatu senyawa yang akan berubah menjadi senyawa lain (tanpa katalisis oleh enzim)
maka harus mengatasi rintangan besar untuk bisa berubah, sebaliknya jika dikatalisis oleh
enzim, maka rintangannya lebih kecil. Rintangan apa itu? Perhatikan ada tertulis energi aktivasi,
kira-kira makna sederhananya adalah energi yang harus dilewati untuk mencapai sebuah
perubahan kimiawi. Enzim sebagai katalisator mampu menurunkan energi aktivasi tersebut
sehingga mempercepat proses reaksi kimiawi. Analoginya seperti Gambar pada slide 11 dan 12,
untuk lebih memahami proses tersebut saya kasih sebuah analogi sederhana begini:

Sebuah pintu yang dikunci rapat seperti pada gambar dibawah ini: apakah pintu tersebut
bisa dibuka (tentu tanpa dikasih kuncinya)? Mungkin ADA yang menjawab tidak bisa, tapi
jangan risau kalau jawaban anda itu salah karena anda tidak sendirian.

Pintu ini bisa dibuka meski tidak mudah, caranya? Ramai-ramai anda dorong atau dobrak
secara paksa. Sudah tahu jawabannya? Okay….Jika begitu anda kembali melihat gambar kurva
pada Slide 10 dan 11 diatas. Jika sudah lihat gambar tersebut, perhatikan apa yang membuat
pintu yang terkunci sangat sulit dibuka,,,,anda coba buka engsel pintu rumah anda (yang kos-
kosan anda perlu mengurung niat itu). Ada balok kecil yang mungkin berukuran 5x5 cm yang
mengikat antara pintu dan kuseng. Anda boleh menganalogikan sebagai ikatan kimia yang
cukup kuat untuk dilepaskan oleh senyawa asal untuk berubah menjadi senyawa lain. Artinya
suatu cara yang harus dilakukan untuk menurunkan energi aktivasi tadi supaya rintangan makin
diperkecil tapi dengan tenaga/energi yang sangat besar (energi untuk mendobrak pintu atau
balok penghalang pada kurva Slide 11 tadi khan besar sekali).
Lalu apakah ada cara membuka pintu tanpa didobrak oleh banyak orang? Jawabannya adalah
minta kuncinya sama yang punya kamar. Anda tidak butuh tenaga berlebih untuk membuka
pintunya. Apa yang membuat pintu dengan mudah terbuka dengan kunci dan hanya butuh
tenaga kecil? Baca penjelasan dibawah ini!

Analogi kedua adalah: ambil sehelai kertas lalu pandang kertas itu (jangan terlalu lama, nanti
dikira kamu kurang waras). Jika kertas itu terbuat dari serat atau selulosa alami atau apa saja,
apakah kertas itu bisa berubah menjadi senyawa sederhana dalam waktu singkat? Lanjutkan
memandang kertas itu….jika belum ketemu jawabannya, maka minta tolong ambilkan korek
(bukan alat untuk korek telinga). Nyalakan korek lalu bakar kertas tersebut, biarkan sampai
semua berubah menjadi hitam. Apa yang anda bisa komentari dari proses tersebut? Lihat kertas
itu secara spontan terbakar, kenapa? Karena api dengan cepat memfasilitasi oksigen untuk
mencuri ikatan C-C-C pada kertas tadi untuk dioksidasi (di API KAN, bahasa desanya) sehingga
carbon mengikat oksigen menjadi CO 2. Ingat C-C-C pada kertas tadi sangat mudah dilepas tapi
dengan kekuatan besar (tapi reaksi ini butuh energi besar) dan tidak mungkin terjadi dalam sel
kita yang suhunya relatif kecil. Nah….apakah ikatan C-C-C dalam kertas tadi bisa diubah dalam
tubuh kita meski dengan suhu yang rendah? Jawabannya bisa…itulah ajaibnya ENZIM.

Analogi ini sama jika anda dilantai 5 suatu bangunan, untuk sampai ke lantai 1, maka anda
harus turun melalui tangga lantai 4, 3, 2 lalu 1. Jika ingin membuktikan bahwa anda bisa
dengan cepat sampai lantai 1 tanpa melewati lantai 4, 3 dan 2. Silakan tapi jangan panggil
dokter setelah aksi itu dilakukan.

Perhatikan: lantai 5 ke lantai 4 dst adalah proses yang butuh tahapan dengan mengeluarkan
energi yang rendah….analogi ini sama dengan kerja sebuah enzim yang sudah dijelaskan pada
slide sebelumnya.

PENJELASAN SLIDE 12

Ini adalah analogi kerja enzim seperti yang sudah dipaparkan di atas. Batu yang akan
diseberangkan ke sebelah bukit memerlukan energi besar untuk melewati puncak bukit
tersebut, namun sebaliknya jika bukitnya lebih rendah.

PENJELASAN SLIDE 13

Gambar analogi kerja enzim pada penjelasan sebelumnya. Saya tidak menjelaskan secara detail
kerja enzim karena materi ini sudah disampaikan di mata kuliah lainnya.

NAMUN JIKA ADA YANG INGIN BERTANYA SEPUTAR ENZIM BISA DITANYAKAN SAAT KULIAH
ONLINE

Anda mungkin juga menyukai