Anda di halaman 1dari 2

NB

- Silahkan di tulis pada bu catatan tema


- Jika tidak menghendaki menulis silahkan cetak/print lalu tempel pada buku
catatan tematik
- Silahkan baca dan fahami lalu TONTON an cermati video yang akan Bu Ifa kirim
- Jangan lupa jaga Kesehatan, berdo dan sholat 5 waktu
CAtatan Tema (IPA) 31-8-20
MANFAAT ENERGI & PERUBAHANNYA
1. Energi adalah kemampuan melakukan kerja atau usaha.
2. Macam-macam energi
a. energi gerak/kinetik
b. energi panas
c. energi kimia
d. energi listrik
e. energi cahaya
f. energi bunyi
3. Perubahan energi
a. Energi listrik menjadi panas: setrika, oven, magiccom, pemanas air.
b. Energi listrik menjadi gerak: kipas angin, bor listrik, blender
c. Energi angin menjadi gerak: layang-layang, perahu layar, kincir angin
d. Energi listrik menjadi cahaya: lampu
e. Energi listrik menjadi cahaya dan suara: televisi, hp komputer
f. Energi listrik menjadi suara: radio, tape recorder, Mp3 player
g. Energi gerak menjadi listrik : Pembangkit listrik tenaga air, pembangkit listrik
tenaga angin.
4. Energi listrik adalah energi yang paling sering kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari.
Energi listrik sangat membantu kita dalam melakukan akativitas. Namun kita perlu hati-hati
karena ada bahaya yang disebabkan oleh energi listrik. Bahaya yang dapat ditimbulkan oleh
energi listrik adalah :
a. kebakaran akibat konsleting
b. sengatan listrik (tersetrum) akibat kabel lepas atau terkena petir. Manusia mudah
terkena aliran listrik karena tubuh manusia banyak mengandung air.
5. Cara menghindari bahaya energi listrik
a. gunakan alat elektronik yang menggunakan listrik sesuai petunjuk
b. jangan menggunakan colokan listrik untuk menyalakan alat elektronik lebih dari 3
c. gunakan alat elektronik yang berdaya besar secara bergantian
d. jauhkan barang-barang elektronik dari air
e. bermain layang-layang di tempat yang jauh dari kabel listrik
f. tidak berteduh atau bermain hujan-hujanan didekat tiang listrik saat hujan
7. Macam Pembangit tenaga listrik :
a. PLTD: Pembangkit Listrik Tenaga Desel
b. PLTA: Pembangkit Listrik tenaga air.
c. PLTU: Pembangkit Listrik Tenaga Uap
d. PLTG: Pembangkit Listrik Tenaga Gas
e. PLTN: pembangkit Listrik Tanaga Nuklir
8. PLTA di Indonesia contohnya Bendungan Sutami, Bendungan Gajah Mungkur,
Bendungan Selorejo, dll.

Anda mungkin juga menyukai