Anda di halaman 1dari 1

TATA TERTIB GURU DALAM MENGAJAR

1. Pakaian seragam / rapi sesuai ketentuannya ditetapkan.


2. Bersikap dan berperilaku sesuai dengan pendidik.
3. Berkewajiban mempersiapkan administrasi pengajar alat-alat bahan pelajaran dan
mengadakan ulangan secara teratur.
4. Diwajibkan hadir di sekolah sepuluh menit sebelum mengajar.
5. Diwajibkan mengikuti upacara bendera bagi seluruh guru dan karyawan.
6. Wajib mengikuti rapat-rapat yang diselenggarakan sekolah, kecuali keperluan dinas
(MGMP).
7. Wajib melapor kepada guru piket bila terlambat bagi guru yang ada jamnya.
8. Memberitahukan kepada kepala sekolah dan guru piket bila berhalangan hadir dan
memberikan tugas atau bahan pelajaran untuk siswa.
9. Diwajibkan menandatangani daftar hadir dan mengisi agenda kelas.
10. Mengkondisikan dan menertibkan siswa saat akan mengajar, dan mempersilahkan siswa
yang terlambat mengikuti pelajaran setelah membawa surat izin dari BK.
11. Diwajibkan melapor kepada Kepala Sekolah / Guru Piket jika akan melaksanakan
kegiatan di luar sekolah.
12. Selain mengajar juga memperhatikan situasi kelas dan membantu menegakan tata tertib
siswa.
13. Tidak diperbolehkan menyuruh siswa menulis daftar nilai.
14. Tidak diperbolehkan mengurangi jam pelajaran sehingga siswa istirahat, ganti pelajaran
atau pulang sebelum waktunya, kecuali jam pelajaran olah raga.
15. Tidak diperbolehkan memulangkan siswa tanpa seizin guru piket atau kepala sekolah.
16. Tidak diperbolehkan menggunakan waktu istirahat untuk ulangan atau kegiatan lain di
dalam kelas kecuali jam 3, 4, dan ulangan separuh-separuh.
17. Memberikan sanksi kepada siswa yang melanggar tata tertib yang bersifat mendidik dan
menghindari hukuman secara fisik yang berlebihan.
18. Tidak diperbolehkan merokok di dalam kelas / tatap muka.
19. Guru agar menggunakan waktu tatap muka (minimal 5 menit) untuk melakukan
pembinaan akhlak terhadap para siswa.
20. Menjaga kerahasiaan jabatan.
21. Wajib menjaga citra guru, sekolah dan citra pendidik pada umumnya.
22. Guru tidak diperbolehkan mengoperasikan HP pada saat mengajar, kecuali berhubungan
dengan materi yang disampaikan.
23. Guru jam pertama wajib mendampingi siswa tadarus, asma’ul husna dan menyanyikan
lagu Indonesia Raya.
24. Apabila ada kepentingan mendadak, guru tidak diperbolehkan meninggalkan kelas tanpa
memberikan tugas kepada siswa.
25. Guru harus mendampingi pada saat pembiasaan dan BTQ sesuai jadwal yang ada.
26. Guru memperbolehkan siswa membawa HP sesuai instruksi guru mata pelajaran, dengan
catatan HP dititipkan ke BK.

Anda mungkin juga menyukai