Anda di halaman 1dari 7

LATIHAN SOAL SKB PRAKOM 2020

DDL, DML, DCL

1. Sekelompok perintah yang berfungsi untuk memanipulasi data dalam database, mulai dari menambah
data, mengubah data, menampilkan data, dan menghapus data adalah…

a. DDL

b. DSL

c. DML

d. DCL

jawaban: C

SQL adalah sintaks – sintaks atau perintah untuk mengakses data dalam database, tetapi SQL juga bisa
digunakan untuk memanipulasi data dalam database seperti menambah data (insert), mengubah data
(update), menampilkan data (select), dan menghapus data (delete). Sintaks – sintaks ini disebut Data
Manipulation Language (DML) yang merupakan bagian dari SQL.

2. ALTER TABLE Adi ADD asal_sekolah VARCHAR(20);

Sintaks diatas berfungsi untuk?

a. Menghapus Primary Key

b. Membuat Primary Key

c. Menambah Field Baru Dalam Suatu Table

d. Membuat Tipe Data Field

jawaban: C

Untuk menambahkan sebuah kolom pada suatu table, anda bisa menggunakan perintah berikut ini:

SQL> ALTER TABLE nama_table

ADD nama_kolom [FIRST | AFTER];

Keterangan sintak :

FIRST bersifat optional, kalau ingin menempatkan kolom yang anda tambahkan di urutan pertama.

AFTER bersifat optional, kalau ingin menempatkan kolom yang anda tambahkan SETELAH kolom yang
diinginkan.
3. Perintah DDL berhubungan dengan struktur basis data dimana pembuatan table menggunakan
perintah ini. Yang termasuk dalam perintah DDL untuk membuat table adalah ….

a. Rename

b. Alter

c. Create

d. Drop

jawaban : C

DDL (Definition Data Language) digunakan untuk kepentingan penciptaan database, tabel, hingga
penghapusan database atau table. Perintah-perintah DDL antara lain:

 CREATE (untuk membentuk basis data, table atau index)


 ALTER (untuk mengubah struktur table)
 DROP (untuk menghapus basis data, table atau index)

4. Perintah update salah satu jenis dari kelompok DML. Bentuk dasar penulisan perintah update yang
benar adalah ….

a. Update nama_tabel set nama_kolom = data_baru where kondisi;

b. Update nama_tabel set nama_tabel = data_baru where kondisi;

c. Update nama_tabel set nama_kolom = data_baru;

d. Update nama_tabel where kondisi;

jawaban : A

Perintah UPDATE digunakan untuk merubah nilai record di database

Cara penulisan perintah UPDATE

UPDATE nama_table

SET field1 = nilai1, field2 = nilai2, ...

WHERE kondisi;

Contoh kita ingin merubah alamat dari salah satu mahasiswa yang mempunyai NIM = 21400200
Arti kode di atas adalah kita melakukan update table mahasiswa. Field yang diubah adalah alamat
mahasiswa yang mempunyai nim “21400200” (pakai petik karena string) menjadi Surabaya.

5. Setelah membuat table menggunakan perintah create, untuk menginputkan data kedalam table
digunkan perintah insert. Perintah insert ini termasuk dalam kelompok ….

a. DCL

b. DDL

c. DML

d. String

jawaban : C

DML (Data Manipulation Language) digunakan untuk memanipulasi data. Perintah-perintah DML antara
lain:

• SELECT – mengambil data


• DELETE – menghapus data
• INSERT – menyisipkan data
• UPDATE – mengubah data

6. Setiap field dalam table harus diikuti tipe data. Tipe data yang sesuai pada field nilai adalah ….

a. Varchar

b. Char

c. Date

d. Integer

jawaban : D

Beberapa jenis tipe data yang umumnya ada pada hampir seluruh bahasa pemrograman. Tipe-tipe data
tersebut antara lain sebagai berikut :

 Tipe data String


 Tipe data Integer (int)
 Tipe data Floating Point Number (float)
 Tipe data Boolean (bool)
 Tipe data Array

Integer adalah tipe data untuk angka bulat (misalnya: 1,6, 59, -533, 1449). Jangkauan nilainya adalah
dari -21474883648 hingga 214783647. Jenis tipe data integer digunakan jika ingin menyimpan informasi
angka (bilangan bulat) dalam variabel, tetapi bukan bilangan pecahan.
7. Nama kolom (field) pada table dapat diubah jika ada kesalahan penulisan awal. Pengubahan ini
dilakukan dengan menggunakan perintah DDL yaitu ….

a. Menggunakan perintah ALTER dengan option DELETE

b. Menggunakan perintah ALTER dengan option ADD

c. Menggunakan perintah ALTER dengan option MODIFY

d. Menggunakan perintah ALTER dengan option CHANGE

jawaban : D

Untuk mengubah nama kolom/field yang sudah ada dapat menggunakan perintah/option ALTER …
CHANGE pada field/kolom yang ingin diubah, dengan format query sebagai berikut:

ALTER TABLE nama_tabel CHANGE nama_kolom nama_kolom_baru tipe_data;

8. Berikut ini perintah yang memungkinkan pemberian hak akses kepada pengguna pada data control
languange (DCL) adalah...

a. REVOKE

b. GRANT

c. INSERT

d. MODIFY

jawaban : B

Perintah GRANT memungkinkan pemberian hak akses kepada pengguna. Tidak harus setiap pengguna
database dapat mengakses seluruh data di database. Ada pengguna yang hanya dapat melakukan
operasi di satu table saja. Bisa juga pengguna hanya dapat melakukan operasi SELECT saja tanpa bisa
melakukan manipulasi data. Maka itulah diperlukan manajemen hak akses dengan perintah GRANT.

9. DCL merupakan kepanjangan dari...

a. Data Connection Language

b. Data Control Language

c. Data Configuration Language

d. Data Confusion Language

jawaban : B
DCL adalah sub bahasa SQL yang berfungsi untuk melakukan pengontrolan data dan server databasenya,
yang merupakan kepanjangan dari Data Control Language.

10. Atribut (field) yang dipilih untuk menentukan struktur storage pada organisasi file multi key adalah...

a. Alternate key

b. Foreign key

c. Primary key

d. External key

jawaban : C

Primary Key adalah suatu nilai dalam basis data yang digunakan untuk mengidentifikasi suatu baris
dalam tabel. Primary Key merupakan atribut (field) yang dipilih untuk menentukan struktur storage pada
organisasi file multi key, adapun key lainnya disebut dengan secondary key.

11. Berikut ini adalah hal-hal yang harus ditentukan dalam struktur table, kecuali...

a. Nama kolom (field/ atribut)

b. Tipe data (data type)

c. Jumlah baris

d. Lebar (banyaknya karakter/ digit maksimum yang dapat ditampung)

jawaban : C

Secara minimal yang harus ditentukan dalam struktur table adalah, antara lain:

 Nama kolom (field/ atribut)


 Tipe data (data type)
 Lebar (banyaknya karakter/ digit maksimum yang dapat ditampung)
 Pendefinisian kolom (apakah null atau not null)

12. Perintah SQL COMMENT termasuk kategori perintah SQL dengan tipe....

a. Data Definition Language (DDL)

b. Data Manipulation Language (DML)

c. Transaction Control

d. Data Control Language (DCL)

jawaban : A
Data Definition Language (DDL) adalah perintah-perintah SQL untuk mendefinisikan struktur dan skema
database. Perintah-perintah SQL yang masuk klasifikasi ini antara lain:

 CREATE (membuat obyek di database),


 ALTER (merubah struktur database),
 DROP (menghapus obyek database),
 TRUNCATE (menghapus semua record dari sebuah tabel termasuk semua ruang yang
dialokasikan),
 COMMENT (menambahkan komentar ke kamus data | data dictionary),
 RENAME (memberi nama ulang sebuah obyek)

13. Ada berapa level atau tingkatan dalam DBMS?

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

jawaban : C

Arsitektur DBMS (DataBase Management System) ini dikenal dengan nama arsitektur tiga skema (three-
schema architecture) dimana fungsi ini untuk memisahkan antara basis data fisik dengan program
aplikasi user. Tiga tingkatan skema tersebut antara lain:

 Level internal, menerangkan struktur penyimpanan basisdata secara fisik dan organisasi file yang
digunakan
 Level konseptual, menerangkan secara menyeluruh dari basisdata dengan menyembunyikan
penyimpanan data secara fisik
 Level eksternal, menerangkan View basisdata dari sekelompok pemakai.

14. Normalisasi adalah langkah penting dalam menyusun file basis data untuk menghindari…

a. Manipulasi data

b. Kerangkapan data

c. Kosistensi data

d. Pembagian Data

jawaban : B

Normalisasi adalah suatu teknik untuk mengorganisasi data ke dalam tabel-tabel untuk memenuhi
kebutuhan pemakai di dalam suatu organisasi.

Tujuan Normalisasi:
 Untuk menghilangkan kerangkapan data (redudansi).
 Untuk mengurangi kompleksitas (kerumitan).
 untuk mempermudah pemodifikasian data dan menghilangkan anomali data.

15. Hal-hal penting yang berkaitan dengan koneksi database adalah…

a. DSN, Driver, dan DBMS

b. Database Driver dan File DSN

c. DBMS, Database Driver dan File DSN

d. Databse Driver, User DSN, System DSN, dan File DSN

jawaban : B

Pada Open Database Connectivity (ODBC) terdapat 2 hal penting yang berkaitan dengan koneksi
database, yaitu :

• Database Driver

Database Driver adalah software/driver yang berfungsi untuk membuat koneksi ke database yang sesuai
dengan database tersebut.

• Data Source Name (DSN)

Data Source Name (DSN) adalah nama/alias dari database yang digunakan oleh program, yang
koneksinya melalui ODBC. Dalam ODBC terdapat beberapa jenis Data Source Name yang akan
menentukan otoritas pemakai database, yaitu :

User DSN, System DSN, File DSN, ODBC API, Driver basis data ODBC, dan ODBC Driver Manager

Silahkan kunjungi channel ku untuk melihat videonya : https://youtube.com/c/trifuntrik

Anda mungkin juga menyukai