Anda di halaman 1dari 3

SENI RUPA

Seni adalah hasil imajinasi atau pengungkapan ekspresi manusia. Karya seni biasanya
mengandung nilai estetika. Seni rupa adalah salah satu cabang seni yang membentuk karya seni
yang dapat dilihat oleh mata dan dirasakan oleh rabaan. Salah satu cabang seni rupa/ Macam-
macam adalah seni rupa murni dan seni rupa terapan. Berikut adalah pengertian seni
rupa murni dan terapan. Langsung saja kita simak yang pertama:
1. Pengertian Seni Rupa Murni
Seni rupa murni adalah seni yang diciptakan tanpa mempertimbangkan fungsinya tetapi untuk
dinikmati keindahannya. Seni rupa murni lebih bebas dan biasanya memiliki nilai estetika yang
tinggi. Fungsinya hanya sebagai pajangan dan tidak dapat digunakan untuk mempermudah
hidup kita. Contoh seni rupa murni adalah lukisan, kaligrafi, dan patung. Karya seni rupa murni
sering ditemukan di museum seni atau di dalam bangunan sebagai pajangan atau penghias
ruangan.
2. Pengertian Seni Rupa Terapan
Seni rupa terapan adalah seni yang diciptakan untuk digunakan sehari-hari namun tetap
memiliki nilai estetika. Nilai estetika tidak terlalu diperhatikan karena seniman lebih
mementingkan nilai guna sehingga seniman tersebut tidak bisa bebas mengekspresikan dirinya
dalam seni rupa terapan. Seni rupa ini terdapat hampir di semua benda yang kita gunakan
sehari-hari seperti arsitektur, pakaian, peralatan dapur, peralatan keagamaan, dll. Saat
membuat sebuah karya seni rupa terapan, seniman harus memperhatikan beberapa faktor
diantaranya estetika, keamanan, kenyamanan, dan nilai guna

SENI RUPA Jenis; 2 DIMENSI DAN 3 DIMENSI


SENI RUPA 2 DIMENSI
Seni rupa dua dimensi adalah suatu karya seni rupa yang memiliki dua sisi saja, yaitu sisi
panjang dan lebar, sehingga tidak mempunyai ruang karena tidak mempunyai unsur ketebalan.
Contoh :
1. Lukisan
2. Seni Grafis
Adalah cabang seni rupa yang berbentuk 2 Dimensi yang proses pembuatan karyanya dengan
menggunakan teknik cetak

Teknik – teknik dalam seni rupa 2 dimensi

1. Teknik Plakat yaitu melukis dengan menggunakan cat poster, cat minyak cat akrelik,
dengan goresan yang tebal, sehingga menghasilkan warna pekat dan padat.
2. Teknik Transparan yaitu teknik menggambar / melukis dengan menggunakan cat air,
dengan sapuan warna yang tipis sehingga hasilnya nampak transparan.
3. Teknik Kolase yaitu melukis dengan memotong kertas yang kemudian ditempel sehingga
membentuk lukisan yang realis atau abstrak.
4. Teknik 3M (melipat, menggunting, dan merekat) adalah merupakan proses manipulasi
lembaran kertas menjadi suatu bentuk tiga dimensi.

Anda mungkin juga menyukai