Anda di halaman 1dari 1

PENDAHULUAN

Gingiva adalah jaringan lunak yang menutupi gigi. Warna gingiva yang normal adalah

coral pink tetapi warna gingiva berbeda antar individu tergantung dengan pigmentasi kulit.

Konsistensi gingiva gingiva normal yaitu kaku dan lenting dengan adanya stippling.

Pertambahan ukuran gingiva adalah hal yang umum pada penyakit gingiva. Kondisi tersebut

disebut juga dengan gingiva enlargement.1

Pembesaran gingiva (gingival enlargement) adalah keadaan dimana ukuran gingiva

bertambah dari keadaan normal. Banyak sekali pembesaran gingiva yang bervariasi berdasarkan

faktor-faktor etiologi dan proses patologis yang membentuknya. Berdasarkan klasifikasi tersebut,

pembesaran gingiva dibedakan atas lima tipe yaitu: pembesaran gingiva inflamatori, pembesaran

gigingiva diinduksi obat obatan, pembesaran gingiva yang berkaitan dengan penyakit sistemik,

pembesaran neoplastik/tumor gingiva, dan pembesaran semu.2

Pembesaran pada gingiva yang disebabkan oleh banyak faktor baik faktor lokal maupun

sistemik, yang paling utama adalah faktor lokal yaitu plak bakteri. Tanda klinis yang muncul

yaitu gingiva membesar, halus, mengkilat, konsistensi lunak, warna merah dan pinggirannya

tampak membulat. Hal ini menimbulkan estetik yang kurang baik, sehingga memerlukan

perawatan yaitu gingivektomi.3

Definisi gingivektomi adalah pemotongan jaringan gingiva dengan membuang dinding

lateral poket yang bertujuan untuk menghilangkan poket dan keradangan gingiva sehingga

didapat gingiva yang fisiologis, fungsional dan estetik baik. Keuntungan gingivektomi adalah

teknik sederhana, dapat mengeliminasi poket secara sempurna, lapangan penglihatan baik.3

LAPORAN KASUS

Anda mungkin juga menyukai