Anda di halaman 1dari 13

MAKALAH BIOLOGI

“FUNGSI BIOLOGI DALAM SEGALA BIDANG”

Diajukan makalah ini digunakan untuk tugas biologi

Dosen Pembimbing: Marlina.,Sp,M.Si

Disusun Oleh

PIRMANSYAH

FAKULTAS PERTANIAN JURUSAN AGROTEKNOLOGI

UNIVERSITAS ISLAM INDRAGIRI

T.P 2019/2020
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat allah SWT atas rahmat dan hidayat yang diberikannya

kepada mahasiswa sehingga mahasiswa dapat menyelesaikan Makalah dengan

baik dan lancar.

Adapun maksud dan tujuan dari penyusunan makalah ini adalah untuk

memenuhi salah satu tugas yang diberikan oleh Dosen pada mata Kuliah

BIOLOGI di UNISI . Akhirnya kami dapat menyelesaikan tugas ini dengan cukup

baik, oleh karena itu melalui kesempatan ini kami menyampaikan terimakasih

kepada semua pihak terkait yang telah membantu terselesaikannya tugas ini.

Dengan ini mahasiswa berharap dengan siap nya pembuatan Makalah ini

dapat bermanfaat untuk berbagai pihak. Dari pihak penulis maupun pembaca,

meski begitu tentu tugas ini masih jauh dari kesempurnaan, oleh karena itu segala

saran dan kritik yang membangun dari semua pihak sangat mahasiswa harapkan

demi perbaikan pada tugas selanjutnya. Harapan mahasiswa semoga tugas ini

bermanfaat khususnya bagi mahasiswa dan bagi pembaca lain pada umumnya.

Penyusun

Tembilahan, 12 November 2019

i
PENDAHULUAN

A. Latar belakang

Sains dan teknologi semakin marak berkembang, berawal dari

pemikiran manusia yang senantiasa ingin survive atau bertahan hidup dan

ingin memanfaatkan sumber daya alam yang ada. Namun apabila

pemanfaatannya yang kurang memperhatikan dampak lingkungan tentu dapat

merusak keseimbangan ekologisnya. Disisi lain kemajuan sains dan teknologi

terus berkembang dan menuntut manusia untuk memanfaatkannya disisi lain

perkembangan tersebut dapat merugikan manusia apabila tidak

memperhatikan asas lingkungan. Penerapan ilmu sains khususnya biologi

tentu juga akan menimbulkan manfaat dan masalah bagi kehidupan

manusia.Untuk itu perlu adanya etika yang mengatur penerapan ilmu biologi

dan disiplin ilmu sains yang lainnya. Banyak aspek dari kehidupan yang

dapat dijadikan kajian biologi terapan seperti aspek pertanian, peternakan,

pangan, dan lain sebagainya. Biologi merupakan salah satu cabang ilmu

pengetahuan alam (natural science) yang mempelajari segala sesuatu tentang

makhluk hidup. Ruang lingkup Biologi yang luas, mendorong para ahli

membuat spesifikasi dalam mempelajari objek Biologi. Spesifikasi ini

bertujuan agar objek Biologi dapat dipelajari secara mendalam, bahkan dapat

diaplikasikan dalam keidupan manusia. Spesifikasi ini dibuat dalam bentuk

cabang-cabang Biologi. Persoalan Biologi dapat timbul dari berbagai

tingkatan organisasi kehidupan mulai dari tingkat molekuler, seluler, jaringan,

ii
organ, system organ, individu, populasi, ekositem, bioma hingga biosfer.

Persoalan tersebut dapat dikaji dari berbagai disiplin ilmu cabang Biologi,

bahkan ilmu lain. Oleh karena itu, Biologi memiliki peranan penting dalam

kehidupan dan kelangsungan hidup suatu makhluk hidup. Berbagai peranan

Biologi bagi kehidupan diantaranya seseorang yang memahami Biologi akan

bersikap dan bertindak berbeda dalam mengahadapi suatu permasalahan

kehidupan dibandingkan orang yang tidak memiliki pemahaman Biologi.

Banyak ditemukannya organisme penyebab penyakit seperti diare, TBC, tifus,

demam berdarah, hingga AIDS oleh para ahli Biologi. Penemuan-penemuan

penyakit ini akan memudahkan dalam penanggulangan, pengobatan, dan

pencegahannya. Dari latar belakang diatas penyusun mengangkat judul

“Peranan Penting Ilmu Biologi dalam Kehidupan Makhluk Hidup”

iii
LANDASAN TEORI

A. BIOLOGI

Biologi adalah ilmu yang mempelajari tentang kehidupan dan

interaksinya dengan seluruh faktor yang berpengaruh. “BIOLOGI” berasal

dari dua kata bahasa Yunani, yaitu “Bios” yang berarti kehidupan dan “logos”

yang berarti ilmu. Ruang lingkup dan cakupan ilmu biologi sangatlah luas,

sehingga dapat dikaitkan hampir dengan seluruh ilmu lainnya. Contohnya

biokimia, yaitu ilmu yang mempelajari  dan mengidentifikasi korelasi antara

ilmu biologi dan kimia. Biologi merupakan ilmu dasar yang akan berguna

bagi segala aspek dalam kehidupan kita sebagai manusia juga makhluk hidup

lainnya.

Pada dasarnya, dalam setiap ilmu yang kita pelajari pasti ada manfaat

yang dapat kita peroleh, . Termasuk ilmu Biologi ini. Ilmu Biologi punya

banyak manfaat dalam berbagai bidang di kehidupan kita, mulai dari bidang

pertanian, kedokteran, industri, bahkan sampai nuklir.

1. FUNGSI BIOLOGI DI BIDANG PERTANIAN

Biologi sangat bermanfaat dalam bidang pertanian karena dapat

digunakan untuk menghasilkan bibit unggul yang nantinya akan

dibudidayakan dan diproduksi.

Banyak sekali sekarang ini kita temukan penyakit penyakit yang

menyerang tumbuh – tumbuhan ,merusak tanaman dan juga menghambat

1
proses pemanenan tumbuh – tumbuhan . Kita hampir saja frustasi untuk

mengelola lahan yang kita tanaman karena terdapat banyak sekali masalah

mulai dari tanahnya yang tidak subur, hama hama yang dapat merusak

tanaman dan juga waktu yang kurang tepat dalam bercocok tanam.

Untuk itu manfaat biologi disini adalah untuk dapat memberikan

pemahaman pada kita semua yang mengelola / bekerja pada bidang pertanian

untuk mengetahui atau mengembangkan ilmu biologi untuk kelangsungan

sumber daya alam yang dapat kita kelola dengan baik .

Apa sih manfaat dari biologi dalam bidang pertanian ? bagaimana bisa ?

Manfaat biologi di bidang pertanian itu sendiri ialah berupa pemilihan bibit

unggul untuk kelangsungan pertanian, dapat mengedukasi para petani

( sebutan untuk orang yang bercocok tanam atau berladang di bidang

pertanian) sehingga mengetahui bagaimana cara bercocok tanam yang baik

entah itu dari segi waktunya maupun dari segi tanahmya, embuat inovasi

yang terbaru sehingga dapat dengan mudah membunuh hama hama yang

dapat merusak tanaman yang kita tanam, hasil persilangan juga dapat

memberikan suatu tanaman dengan bibit yang unggul.

o Di temukannya obat untuk dapat menanggulangi adanya virus / bakteri /

hama yang dapat merusak tumbuh dan berkembangnya suatu tumbuhan

o Banyak ditemukannya vaksin untuk keberlangsungan hidup suatu

tanaman

o Didapatkannya suatu bibit unggul dari tanaman yang lainnya seperti

contohnya adalah jagung hibrida

2
o Dengan adanya ilmu biologi di dalam bidang pertanian ini bibit unggul

banyak sekali diketemukan sehingga dapat membuat suatu tanaman

berbuah dengan sangat cepat.

o Dengan adanya suatu persilangan yang dilakukan oleh satu tanaman

dengan yang lainnya maka didapatkanlah tanaman yang lebih baik lagi

menggunakan pewarisan sifat dan gen.

o Dengan adanya biologi dalam bidang pertanian membuat petani dapat

menerapkan waktu bercocok tanam yang tepat.

o Mengetahui mengenai sifat dan kebiasaan yang dilakukan oleh serangga

sesuai dengan iklim atau cuacanya hal ini berkat ilmu entimologi

o Mengetahui mengenai sifat dari suatu tanaman berdasarkan analisis sel

yang terdapat dalam ilmu biologi

o Membuat manusia mampu menerapkan system pertanian yang tepat dan

hasilnya yang lebih lanjut lagi.

o Membantu manusia untuk menentukan dan begitu juga untuk

mengembangkan kebutuhan pokok manusia yang paling terpenting

adalah masalah pangan melalui tanaman pertanian.

2. FUNGSI BIOLOGI DI BIDANG PETERNAKAN

Pada bidang peternakan, Biologi digunakan untuk memproduksi bibit

unggul dengan hibridisasi untuk hewan ternak. Hibridisasi sendiri adalah

suatu teknik yang digunakan untuk memperoleh organisme baru yang unggul

dengan cara mengawinkan dua organisme berbeda varietas. Organisasi

3
tersebut memiliki sifat-sifat yang unggul, selain pada hewan, hibridisasi

juga dapat dilakukan pada tanaman.

3. FUNGSI BIOLOGI DI BIDANG PERIKANAN

Manfaat Biologi dalam bidang perikanan adalah untuk pelestarian

sumber daya laut. Dalam hal ini, Ekologi digunakan untuk menemukan

tempat pembudidayaan ikan yang tepat agar diperoleh kualitas hasil

tangkapan ikan yang baik.

4. FUNGSI BIOLOGI DI BIDANG KEDOTERAN

Di bidang kedokteran, ilmu Biologi digunakan untuk proses

transplantasi organ manusia. Tujuannya adalah untuk mengganti organ

yang rusak dengan organ yang masih berfungsi dengan baik. Selain itu,

Biologi juga bermanfaat untuk proses bayi tabung. Tentunya, hal ini akan

sangat membantu bagi para ibu yang sulit untuk mendapatkan keturunan.

5. FUNGSI BIOLOGI DI BIDANG KESEHATAN

Manfaat ilmu Biologi di bidang kesehatan. Contohnya yaitu ilmu

Anatomi yang mempelajari tentang struktur tubuh kita, Fisiologi yang

mempelajari tentang bentuk dan fungsi tubuh kita, Histologi yang

mempelajari tentang jaringan tubuh kita, dan masih banyak lagi. Semua itu

akan membantu kita untuk memahami cara untuk menjaga kesehatan

tubuh.

4
6. FUNGSI BIOLOGI DI BIDANG FORMASI

Manfaat Biologi di bidang ini adalah untuk membantu proses

pembuatan obat, vaksin, antibiotik yang berguna untuk meningkatkan

kesehatan masyarakat.

7. FUNGSI BIOLOGI DI BIDANG ENERGI

Pemanfaatan Biologi dalam bidang ini adalah untuk mencari energi

alternatif, seperti biogas dan biodiesel. Biogas dihasilkan dari kotoran ternak

yang hasilnya berupa gas alami. Sedangkan biodiesel dihasilkan dari

tanaman, seperti pohon jarak atau pohon singkong yang hasilnya berupa

alkohol atau etanol. Biogas dan biodiesel ini sedang banyak dikembangkan

karena selain sebagai pengganti bahan bakar fosil, biogas dan biodiesel juga

ramah akan lingkungan.

8. FUNGSI BIOLOGI DI BIDANG LINGKUNGAN

Di bidang ini, Biologi sangat bermanfaat untuk memberi pemahaman

kepada kita akan pentingnya menjaga lingkungan sekitar. Gambar di

bawah ini merupakan contoh dampak negatif dari pembuangan sampah

anorganik yang mencemari lingkungan dan pastinya akan mempengaruhi

habitat di sekitarnya.

5
9. FUNGSI BIOLOGI DI BIDANG BIOTEKNOLOGI

Manfaat Biologi dalam bidang ini adalah untuk membantu proses

rekayasa genetika dan kultur jaringan. Pada rekayasa genetika akan

dilakukan proses modifikasi atau manipulasi gen untuk menghasilkan

organisme baru yang lebih unggul dari organisme sebelumnya. Sedangkan,

pada kultur jaringan akan dilakukan pengisolasian (pemisahan) bagian

dari suatu tanaman, bisa berupa sekelompok sel atau jaringan ke tempat

yang bebas dari penyakit. Sehingga, bagian tanaman tersebut dapat tumbuh

dan memperbanyak diri.

10. FUNGSI BIOLOGI DI BIDANG INDUSTRI

Pada bidang industri, ilmu Biologi banyak sekali digunakan terutama

dalam bidang industri makanan dan obat. Pada industri makanan, Biologi

digunakan dalam pemanfaatan bakteri baik untuk menghasilkan makanan

fermentasi agar tubuh lebih mudah menyerap nutrisi, seperti roti, yoghurt,

nata de coco, dan masih banyak lagi. Sedangkan pada industri obat, Biologi

digunakan dalam pemanfaatan virus yang nantinya akan diolah menjadi

vaksin dan antibiotik untuk menyembuhkan penyakit yang disebabkan oleh

bakteri.

6
11. FUNGSI BIOLOGI DI BIDANG NUKLIR

Biologi juga bermanfaat dalam bidang nuklir, nuklir yang dimaksud

adalah radiasi nuklirnya. Radiasi ini dapat digunakan untuk mengobati

penyakit kanker yang dikenal dengan nama terapi radiasi (radioterapi).

Selain itu, radiasi ini juga dapat digunakan untuk rontgen dan sterilisasi alat-

alat keperluan operasi.

7
PENUTUP

A. KESIMPULAN

Biologi adalah ilmu yang mempelajari tentang kehidupan dan

interaksinya dengan seluruh faktor yang berpengaruh. Dalam ilmu sains

khususnya ilmu dalam bidang biologi memiliki manfaat bagi kehidupan

manusia dalam segala bidang. (1) Di bidang pertanian bermanfaat untuk

menghasilkan bibit unggul yang nantinya akan dibudidayakan dan

diproduksi. (2) Dalam peternakan biologi bermanfaat untuk memproduksi

bibit unggul dengan hibridisasi untuk hewan ternak. (3) Dalam perikanan

bermanfaat untuk pelestarian sumber daya laut. Dan dalam berbagai bidang

lain nya. Ilmu biologi seperti pedang bermata dua, jika digunakan dengan

baik dapat bermanfaat untuk kehidupan dimasa depan apabila digunakan

tanpa memikirkan konsekuensi dapat merusak kehidupan mahluk hidup baik

yang mati(lingungan,alam) maupun mahluk hidup.

8
DAFTAR PUSTAKA

https://www.biology.co.id/bunga-dan-fungsinya-2/

https://blog.ruangguru.com/manfaat-biologi-dalam-berbagai-bidang-kehidupan-

manusia

Anda mungkin juga menyukai