Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH PRAKARYA WIRAUSAHA

Disusun Oleh :

NAMA : MARCELINA HUIK

KELAS : XI IPA 8

SEKOLAH : SMA NEGERI 1 MANOKWARI


BAB. 1.

PENDAHULUAN
A. Latar belakang
Sampai saat ini sampah merupakan masalah serius di negeri ini, terutama di
kota-kota besar dengan jumlah penduduk yang melebihi batas. Dengan
teknologi yang tepat, sampah yang tadinya menjadi masalah sebagai
barang buangan, kotor, berbau, menimbulkan penyakit dan mencemari
lingkungan dapat menjadi barang yang bisa dimanfaatkan dan memiliki nilai
ekonomi tinggi.
Sampah anorganik bisa membantu mengembangkan industri daur ulang
(recycling). Kertas bekas akan di daur ulang oleh industri kertas, sampah
plastik dan kaca akan di daur ulang menjadi bahan baku industri, sedangkan
sampah organik dapat mengembangkan industri pengolah kompos menjadi
pupuk organik dan juga dapat diolah menjadi industri energi/industri bahan
bangunan.
Daur ulang adalah salah satu cara yang digunakan untuk meminimalkan
jumlah sampah yang ada untuk meningkatkan nilai ekonomisnya menjadi
barang-barang yang berguna. Daur ulang merupakan proses untuk
mengurangi penggunaan bahan baku yang baru, mengurangi penggunaan
energi, mengurangi polusi, kerusakan lahan, dan emisi gas rumah kaca jika
dibandingkan dengan proses pembuatan barang baru.
Material yang bisa didaur ulang terdiri dari sampah kaca, plastik, kertas,
logam, tekstil, dan barang elektronik. Meskipun mirip, proses pembuatan
kompos yang umumnya menggunakan sampah biomassa yang bisa
didegradasi oleh alam, tidak dikategorikan sebagai proses daur ulang. Daur
ulang lebih difokuskan kepada sampah yang tidak bisa didegradasi oleh
alam secara alami demi pengurangan kerusakan lahan. Secara garis besar,
daur ulang adalah proses pengumpulan sampah, penyortiran, pembersihan,
dan pemrosesan material baru untuk proses produksi.
B. Rumusan masalah
Masalah yang akan dibahas dalam laporan ini adalah bagaimana cara agar
dapat diperoleh kerajinan plastik daur ulang berupa bunga dengan warna
yang menarik namun ramah lingkungan.

C.Tujuan
Penelitian ini bertujuan untuk melakukan proses daur ulang plastik bekas
minuman dengan menggunakan metode sederhana dan menggunakan
bahan–bahan ramah lingkungan seperti Limbah plastik dan memprosesnya
menjadi kerajinan tangan berupa bunga yang dapat digunakan untuk
memperindah suatu ruangan.

BAB. 2.
CARA KERJA

A. Alat dan bahan


~ Lem lilin ( Lem tembak )
~ Gunting
~ korek api
~ benang
~ botol – botol bekas
~ kabel bekas sebagai tangkai
~ Plastik bekas

B. Cara kerja
1. Setelah semua bahan siap, gunting botol membentuk seperti daun
dan bagian bawah botol seperti botol sprite dapat menjadi
bunganya.
2. Lalu bakar pinggir – pinggir botol yang telah digunting tadi agar
terlihat rapi.
3. Pasangkan potongan – potongan daun dan bunga tersebut pada
tangkai yang telah disiapkan menggunakan lem lilin.
4. Diamkan sebentar agar lem nya menempel dengan kuat.
5. Lalu gulung – gulung plastik bekas untuk bagian tengah bunga
6. Maka jadilah sebuah bunga cantik hasil tangamu sendiri

BAB. 3.

PENUTUP

A. Kesimpulan
1. Limbah plastik dapat dimanfaatkan kembali setelah melalui proses daur
ulang
2. Menambah nilai tambah pada benda tersebut agar bernilai ekonomi
tinggi dan dapat menjadi sebuah peluang bisnis.
3. Dengan memanfaatkan limbah plastik dapat mendukung program
pemerintah “go green” yang saat ini sedang gencar digalakan oleh
berbagai kalangan.

B. Saran
Sebaiknya dalam pembuatan kerajian tangan dari limbah seperti ini, sisa
bahan yang tidak terpakai dapat dimanfaatkan kembali untuk dibuat
kerajinan tangan lainnya, seperti yang saya cantumkan di kesimpulan. Dan
sebelum menggunakan bahan dari limbah, sebaiknya dicuci hingga bersih
terlebih dahulu mengingat bahan yang kita gunakan adalah limbah atau
sampah yang tentunya mengandung banyak bakteri.
DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar belakang
B. Rumusan Masalah
C. Tujuan

BAB II CARA KERJA


A. Alat dan bahan
B. Cara kerja

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan
B. Saran

Anda mungkin juga menyukai