Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN KAIMANA

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS WAHO
Jln.Sinakoka, RT I, Kampung Waho, Distrik Kambrauw, Kaimana

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS WAHO


NOMOR : /KAPUS-ADMEN/ 2018
TENTANG
KEWAJIBAN ORIENTASI BAGI KEPALA PUSKESMAS, PENANGGUNG JAWAB
DAN PELAKSANA UPAYA YANG BARU
UPTD. PUSKESMAS WAHO
KEPALA UPTD PUSKESMAS WAHO

Menimbang : a. bahwa agar memahami tugas, peran, dan tanggung jawab, pegawai baru
baik yang di posisikan sebagai Pimpinan Puskesmas, Penanggung Jawab
Upaya Puskesmas maupun Pelaksana diwajibkan untuk melakukan
orientasi;
b. bahwa untuk maksud pada huruf a tersebut diatas, maka dipandang perlu
Kepala UPTD Puskesmas Waho menetapkan Keputusan tentang
Kewajiban mengikuti program orientasi bagi Kepala Puskesmas,
Penanggung Jawab Program dan pelaksana kegiatan yang baru;

Mengingat : 1. Undang – Undang Republik Indonesia, Nomor 36 Tahun 2009,


Tentang Kesehatan;

2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Nomor 75 Tahun


2014, Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;

3. Peraturan Menteri Kesehatan, Nomor 46 Tahun 2015, Tentang


Akreditasi Puskesmas;

4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Nomor 44 Tahun


2016, Tentang Pedoman Manajemen Puskesmas;

5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2016, Tentang Standar


Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD. PUSKESMAS WAHO TENTANG


KEWAJIBAN ORIENTASI BAGI KEPALA UPTD PUSKESMAS,
PENANGGUNG JAWAB, DAN PELAKSANA UPAYA YANG
BARU UPTD. PUSKESMAS WAHO;
KEDUA : Kewajiban untuk melakukan orientasi bagi Kepala UPTD Puskesmas,
Penanggung Jawab, dan Pelaksana Upaya yang baru dilakukan selama 14
hari sesuai dengan kompetensinya;

KEDUA : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila
dikemudian hari terjadi perubahan dan atau terdapat kesalahan dalam
Keputusan ini akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya;

Ditetapkan di : Waho
Pada tanggal : Januari 2018
KEPALA
UPTD PUSKESMAS WAHO

L A J O N I.

Anda mungkin juga menyukai