Anda di halaman 1dari 3

1.

Penelitian Ayuana Kartika Dewi (2020) EFEKTIFITAS PUPUK


ORGANIK CAIR (POC) dari BATANG PISANG TERHADAP
PERTUMBUHAN BAYAM HIJAU (Amaranthus sp.) dan BAYAM
MERAH (Alternanthera ficoides) secara HIDROPONIK menyimpulkan
bahwa pemberian Pupuk Organik Cair (POC) batang pisang terhadap
pertumbuhan tanaman bayam hijau dan bayam merah menunjukkan pengaruh
yang berbeda-beda Berdasarkan analisis data dan pembahasan penelitian
dapat diambil kesimpulan bahwa perlakuan terbaik adalah perlakuan P0
(100% AB Mix) dan perlakuan P1 (15% POC+85% AB Mix) dan perlakuan
yang kurang baik adalah P3 (65% POC + 35% AB Mix). Faktor-faktor yang
mempengaruhi pertumbuhan tanaman bayam hijau dan byam merah selain
pada nutrisinya yaitu bisa dari factor lingkungan, media tanam, system
hidroponik. Pada penelitian ini menggunakan hidroponik wick system dengan
media tanam cocopeat. Pada saat penelitian box hidroponik diletakkan di
ruang terbuka agar dapat terkena sinar matahari. Jenis penelitian ini adalah
penelitian deskriptif kuantitatif. Subjek penelitian konsentrasi Pupuk Organik
Cair (POC) batanag pisang, objek penelitian pertumbuhan vegetatif tinggi
tanaman, jumlah daun, berat segar tanaman, dan berat kering tanaman bayam
hijau dan bayam merah.

2. Penelitian Rahman Hairuddin, Ni Putu Ariani (2017) PENGARUH


PEMBERIAN PUPUK ORGANIK CAIR (POC) BATANG PISANG
(Musa sp.) TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKTIVITAS
TANAMAN BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.) menyimpulkan
bahwa Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK)
dengan 6 perlakuan dan masingmasing perlakuan diulang sebanyak 4 kali,
sehingga terdapat 24 unit percobaan. pemberian pupuk organik cair batang
pisang tidak dapat meningkatkan pertumbuhan dan produksi tanaman bawang
merah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan P4 dengan konsetrasi
60 ml/200 ml air menberikan hasil tertinggi pada tinggi tanaman, jumlah daun
dan jumlah umbi sedangkan pada berat umbi basah respon terbaik terdapat
pada perlakuan P3 dan pada berat umbi kering pengaruh yang baik terdapat
pada perlakuan P1. Hal ini menunjukkan perlakuan terbaik untuk
pertumbuhan tanaman bawang merah terdapat pada perlakuan P4.

3. Penelitian Muhammad Sunardin (2018) PEMANFAATAN FERMENTASI


BATANG PISANG SEBAGAI PUPUK CAIR ALAMI TERHADAP
PERTUMBUHAN STROBERI (Fragaria virginiana) di KECAMATAN
SEMBALUN menyimpulkan bahwa jenis penelitian yang digunakan dalam
penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan menggunakan pendekatan
kuantitatif. Pengambilan data diperoleh dari parameter penelitian dengan 5
ulangan yaitu jumlah daun, tinggi tanaman, saat berbunga, jumlah bunga dan
buah stroberi. Pengaruh pemberian pupuk cair fermentasi batang pisang
terhadap pertumbuhan stroberi hanya berpengaruh pada parameter jumlah
daun dan tidak berpengaruh terhadap parameter tinggi tanaman, saat
berbunga, jumlah bunga dan buah.

4. Penelitian Yakop S. Laginda dkk (2017) APLIKASI PUPUK ORGANIK


CAIR BERBAHAN DASAR BATANG PISANG TERHADAP
PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN TOMAT
(Lycopersicum esculentum) menyimpulkan bahwa Penelitian ini
menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari empat
perlakuan dan diulang sebanyak empat kali. P0= 0 ml P1= 350 ml L-1 air P2=
500 ml L-1 air P3= 650 ml L-1 air Aplikasi Pemupukan dilakukan sebanyak 4
kali. Pemupukan dilakukan dengan cara penyemprotan ke masingmasing
tanaman. pemberian POC batang pisang berpengaruh signifikan terhadap
pertumbuan tinggi tanaman, jumlah daun, dan berat buah yang dihasilkan
pada umur 3 dan 4 MST.
5. Penelitian Linna Fitriani dkk (2019) PENGARUH PUPUK ORGANIK
CAIR BATANG PISANG KEPOK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN
PRODUKTIVITAS TIGA JENIS TANAMAN SAWI menyimpulkan
bahwa Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksprimen dengan
menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 1 faktor yaitu Pupuk
organik cair batang pisang kepok dengan 3 kelompok perlakuan (tiga jenis
sawi) dan 8 pengulangan. Pembuatan pupuk cair dengan menyiapkan tong
bertutup yang berisi campuran 3 liter air, 200 gram gula pasir dan EM4
(Effective Microorganism 4) sebanyak 1/3 tutup botol yang digunakan untuk
memfermentasikan 1 kg cincangan.
pengaruh pemberian pupuk organik cair batang pisang kepok terhadap
parameter tinggi tiga jenis tanaman sawi. Paramater tinggi tanaman sawi
chaisim, sawi pakcoy secara signifikan berbeda dengan tanaman sawi pahit.
Terdapat perbedaan pengaruh pemberian pupuk organik cair batang pisang
kepok terhadap paramater jumlah daun tiga jenis tanaman sawi. Parameter
Jumlah daun sawi chaisim dan sawi pahit secara signifikan berbeda dengan
sawi pakcoy. Terdapat perbedaan pengaruh pemberian pupuk organik cair
batang pisang Kepok terhadap paramater berat basah tiga jenis tanaman sawi.
Parameter berat basah sawi chaisim dan sawi pahit secara signifikan berbeda
dengan sawi pakcoy

Anda mungkin juga menyukai