Anda di halaman 1dari 7

BAB III

BAHAN DAN METODE PENELITIAN

3.1 Rancangan Penelitian


Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah studi literatur.
Data yang diambil berupa data sekunder dari jurnal dan textbook yang
berhubungan dengan penyakit ginjal kronis, hemodialysis, dan depresi.

3.2 Subjek Penelitian


Subjek pada penelitian ini adalah pustaka mengenai penyakit ginjal kronis,
hemodialisis, dan depresi.
3.2.1 Kriteria Inklusi
a. Jurnal yang memberikan gambaran depresi pada pasien gagal ginjal kronis
yang menjalani hemodialisis
3.2.2 Kriteria Eksklusi
a. Jurnal dengan tahun terbit lebih dari 10 tahun yang lalu

3.3 Jumlah Sampel


Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh jurnal mengenai gambaran
depresi pada pasien gagal ginjal kronis yang menjalani hemodialisis. Jumlah
jurnal yang digunakan pada penelitian ini yaitu 10 buah.

3.4 Variabel Penelitian


Variabel yang diukur dalam penelitian ini yaitu karakteristik pasien gagal
ginjal kronik yang menjalani hemodialisis dan derajat depresi berdasarkan beck
depression inventory (BDI) pada pasien gagal ginjal kronik yang menjalani
hemodialisis. Karakteristik yang diukur yaitu, usia, jenis kelamin, pendidikan,
pekerjaan, status ekonomi, jangka waktu menjalani hemodialisis, komplikasi
selama menjalani hemodialisis, dan penyakit penyerta.
3.5 Definisi Operasional
Tabel 3.1 Definisi Operasional
No Skala
Variabel Definisi Indikator Hasil Ukur
. Ukur
1. Usia Usia yang Klasifikasi usia 1. >50 tahun Ordina
dilalui menurut Depkes RI 2. <50 tahun l
pasien (2002)
sejak lahir 1. Masa remaja
sampai akhir : 17-25 tahun
ulang tahun 2. Masa dewasa awal
terakhir : 26-35 tahun
saat 3. Masa dewasa akhir
mengisi : 36-45 tahun
data 4. Masa lansia awal :
46-55 tahun
5. Masa lansia akhir :
56-65 tahun
6. Masa manula : >65
tahun
2. Jenis Karakteristi Dengan cara mengisi 1. Pria Nomin
kelamin k seks kuisioner karakteristik 2. Wanita al
antara pria responden
dan wanita
berdasarka
n ciri-ciri
fisik
biologi.
3 Tingkat Tingkat Tidak sekolah 1. Tidak Sekolah Ordinal
Pendidika pendidikan SD 2. SD
n formal SMP 3. SMP
terakhir SMA 4. SMA
yang Kuliah 5. D3
ditempuh 6. S1
sampai
tamat
4 Pekerjaan sesuatu Bekerja 1. Bekerja Nomin
yang Tidak bekerja 2. Tidak bekerja al
dilakukan
untuk
mencari
nafkah;
mata
pencaharia
n
5 Status Dilihat dari < Rp. 2.900.000 1. < Rp. Nomin
sosial pendapatan > Rp. 2.900.000 2.900.000 al
ekonomi berdasarka 2. > Rp.
n UMR di 2.900.000
jawa barat
6 Depresi Keadaan BDI (Beck 1. Tidak depresi Nomin
mental Deppresion (normal) al
mood yang Inventory) berupa 2. Ada depresi
menurun kuesioner dengan 21 (depresi ringan,
yang di pertanyaan yang akan depresi sedang,
tandai diisi oleh subjek depresi berat)
dengan penelitian
perasaan 0 – 9 : Normal
sedih, 10 – 15: Depresi
putus asa, Ringan
dan tidak 16 – 23: Depresi
bersemang Sedang
at 24 – 63: Depresi
Berat

NO Variabel Definisi Indikator Hasil Ukur Skala


Ukur
7. Lama Waktu Lamanya <1 1. <1tahun Ordinal
Hemodialisis waktu pasien tahun 2. >1tahun
gagal ginjal >1
kronis sudah tahun
menjalani
hemodialisis
dalam
hitungan
tahun
8. Komplikasi Penyakit Komplikasi 1. Hipotensi Nominal
yang timbul akut berupa 2. Kelainan
setelah hipotensi dan jantung
pasien gagal komplikasi 3. Tanpa
ginjal kronis kronis berupa komplikasi
menjalani kelainan
hemodialisis jantung
3.6 Intrumen Penelitian
Instrumen penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu kusioner.
Kusioner ini tediri atas dua bagian, bagian A bertujuan untuk mengetahui identitas
responden berupa usia, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan, komplikasi
hemodialisis, waktu proses hemodialisis, serta penyakit penyerta. Bagian B berisi
kusioner untuk mengetahui tingkat depresi berdasarkan Beck Depression
Inventory (BDI).
BDI mempunyai 21 pertanyaan yang spesifik yang terdiri dari lima
pertanyaan mengenai manifestasi emosional, enam pertanyaan mengenai
menifestasi kognitif, empat pertanyaan mengenai manifestasi motivasional, dan
enam pertanyaan mengenai manifestasi vegetatif. Skor BDI diperoleh dari
menjumlahkan nilai-nilai jawaban dari setiap pertanyaan. Skor BDI:
1. 0 – 9 : Normal
2. 10 – 15 : Depresi Ringan
3. 16 – 23 : Depresi Sedang
4. 24 – 63 : Depresi Berat
BDI telah terbukti valid dan dapat diandalkan dengan hasil yang sesuai lebih
dari 90% kasus.32

3.7 Prosedur Penelitian


Peneliti mengambil data primer yaitu berupa wawancara kuisioner yang akan
digunakan sebagai bahan penelitian yang memenuhi kriteria inklusi, kemudian
data dikumpulkan, dianalisis, dan disajikan dalam bentuk tabel dan grafik.
3.8 Alur Penelitian

Subjek yang diteliti Kriteria ekslusi

Kriteria inklusi

Telaah Pustaka

Menarik setiap kesimpulan dari


pustaka yang di tinjau

Pegolahan data hasil pemeriksaan fungsi kognitif

Gambar 3.1

Bagan alur penelitian

3.9 Pengolahan dan Analisis Data


3.9.1 Pengolahan Data
Data yang terkumpul diolah secara komputerisasi untuk mengubah data
menjadi informasi. Langkah-langkah dalam pengolahan data dimulai dari editing,
coding, data entry, dan cleaning. Editing yaitu memeriksa kebenaran data yang
diperlukan. Hal ini dilakukan dengan mengecek kembali lembar data hasil
pemeriksaan dengan data yang tersimpan. Coding dilakukan dengan mengubah
data berbentuk kalimat atau huruf menjadi data angka atau bilangan seperti
memberikan kode angka “1” untuk yang menjalani hemodialisis < 1 tahun, “2”
untuk yang menjalani hemodialisis 1-2 tahun, “3” untuk yang menjalani
hemodialisis 2-3 tahun, “4” untuk yang menjalani hemodialisis > 3 tahun. Data
entry yaitu memasukkan data hasil pemeriksaan dan pengukuran subjek penelitian
ke dalam program Microsoft Excel dan Statistical Product and Service Solution
(SPSS). Cleaning dilakukan apabila semua data dari subjek penelitian telah selesai
dimasukkan, maka perlu dicek kembali untuk melihat kemungkinan-kemungkinan
adanya kesalahan-kesalahan kode, ketidaklengkapan dan sebagainya, kemudian
dilakukan koreksi.

3.9.2 Analisis Data


Analisis univariabel bertujuan untuk menggambarkan karakteristik subjek
penelitian yang meliputi usia, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan, komplikasi
hemodialisis, waktu proses hemodialisis, penyakit penyerta dan tingkat depresi
pada pasien penyakit ginjal kronik di RS Dustira.
Analisis data dilakukan dengan menggunakan program Statistical Product and
Service Solution (SPSS) for Windows versi 18.0 pada derajat kepercayaan 95%
dan nilai p ≤ 0,05.

3.10 Tempat dan Waktu Penelitian


Penelitian ini dilakukan di RS Dustira pada bulan Februari 2020-Maret 2020.

3.11 Jadwal Penelitian


Jadwal penelitian tersaji dalam Tabel 3.1 di bawah ini :
Tabel 3.2 Jadwal Penelitian.
2019 2020
No Kegiatan
8 9 10 11 12 1 2 3 4 5 6
1. Penentuan tema dan
judul penelitian.
2. Bimbingan untuk
menyusun penelitian
3. Sidang usulan
penelitian.
4. Perizinan di RS Dustira
5. Pengambilan sampel.
6. Pengolahan data.
7. Sidang skripsi.
3.12 Aspek Etika Penelitian
Penelitian ini dilakukan setelah mendapatkan Surat Persetujuan Etik (Ethical
Clearance) dari Komite Riset dan Etika Universitas Jendral Achmad Yani.
Sebelum dilakukan penelitian, subjek penelitian mengisi lembar persetujuan
penelitian (informed consent) yang sebelumnya sudah dijelaskan maksud dan
tujuan penelitian kepada subjek penelitian. Pada penelitian ini peneliti tidak
menampilkan informasi mengenai identitas subjek penelitian untuk menghormati
privasi dan kerahasiaan dalam penelitian. Peneliti menggunakan koding berupa
nomor urut lembar persetujuan penelitian sebagai pengganti identitas subjek
penelitian.21

Anda mungkin juga menyukai