Anda di halaman 1dari 74

PENGARUH AIR KELAPA MUDA (Cocos nucifera L.

) TERHADAP
KADAR ERITROSIT DARAH
Studi Eksperimental pada Tikus Jantan Galur Wistar (Rattus norvegicus)
yang diinduksi Plumbum (Pb)

Skripsi
Untuk memenuhi sebagian persyaratan

Mencapai Gelar Sarjana Kedokteran

Oleh :

Aziz Rakha Dinarjo

30101507401

HALAMAN JUDUL

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG

SEMARANG

2019
HALAMAN PENGESAHAN

ii
SURAT PERNYATAAN

iii
PRAKATA

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

Alhamdulillahirrabbilalamin, puji syukur kehadirat Allah SWT atas

anugerah dan rahmat-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan Skripsi dengan

judul: “PENGARUH AIR KELAPA MUDA (Cocos nucifera L.) TERHADAP

KADAR ERITROSIT DARAH Studi Eksperimental pada Tikus Jantan

Galur Wistar (Rattus norvegicus) yang diinduksi Plumbum (Pb)”. Skripsi ini

disusun sebagai persyaratan untuk mencapai gelar Sarjana Kedokteran di

Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

Terselesaikannya penyusunan skripsi ini tidak lepas dari dukungan dan

bantuan berbagai pihak. Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terimakasih

sebesar- besarnya kepada:

1. Dr. dr. H. Setyo Trisnadi Sp.KF, SH., selaku Dekan Fakultas Kedokteran

Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

2. Dr. Siti Thomas Zulaikhah, SKM, M.Kes. dan Dr. dr. Joko Wahyu

Wibowo, M.Kes., selaku dosen pembimbing I dan II yang telah

memberikan ilmu serta meluangkan waktu dan pikiran untuk membimbing

penulis hingga Skripsi ini dapat terselesaikan. Semoga Allah SWT

senantiasa melimpahkan berkah dan rahmat-Nya atas kesabaran dan

ketulusan yang diberikan.

3. dr. Sampurna, M.Kes dan dr.Ratnawati, M.Kes., selaku dosen penguji

yang telah meluangkan waktu untuk menguji, mengarahkan, dan memberi

iv
masukan hingga terselesaikannya Skripsi ini.

4. Bapak Sri Sadono bin Serin Reksoraharjo dan Ibu Kuryati bin KH.

Sirojuddin bin H. Anwar, adik Rahmat Afianto serta seluruh keluarga

besar tercinta di Semarang yang selalu mendukung, memotivasi, dan

memberikan doa sehingga penulis dapat menyelesaikan Skripsi ini.

5. Ahmad Fauzi Noviantara dan Dede Rizky Pramana selaku keluarga baru

dan rekan penulis dalam penelitian ini yang selalu ada untuk memotivasi,

memberikan dukungan, dan doa selama penyusunan Skripsi ini.

6. Sahabat penulis Morphin dan juga Ayatusyifa’ Maghfyrany Sumarno serta

Eiichiro Oda yang selalu membantu memberikan semangat, nasehat, dan

doa dalam penyelesaian Skripsi ini.

7. Rekan-rekan ENDORPHIN (Angkatan 2015) yang telah memberikan

dukungan kepada penulis dari awal hingga akhir penyusunan dan

penyelesaikan Skripsi ini.

8. Semua pihak yang telah ikut membantu dalam menyelesaikan Skripsi ini

yang tidak dapat disebutkan satu persatu.

Penulis menyadari bahwa Skripsi ini masih jauh dari sempurna, oleh
karena itu kritik dan saran yang membangun sangat diharapkan oleh penulis.
Akhir kata, penulis berharap semoga Skripsi ini bermanfaat dan dapat
memberikan wawasan bagi pembaca dan bagi mahasiswa kedokteran.
Wassalamu’alaikum Wr.Wb

Semarang, 30 November 2018

Penulis

v
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL................................................................................................i
HALAMAN PENGESAHAN.................................................................................ii
SURAT PERNYATAAN.......................................................................................iii
PRAKATA..............................................................................................................iv
DAFTAR ISI...........................................................................................................vi
DAFTAR SINGKATAN........................................................................................ix
DAFTAR GAMBAR...............................................................................................x
DAFTAR TABEL...................................................................................................xi
DAFTAR LAMPIRAN..........................................................................................xii
INTISARI.............................................................................................................xiii
BAB I PENDAHULUAN...................................................................................1
1.1. LATAR BELAKANG............................................................................1
1.2. RUMUSAN MASALAH........................................................................3
1.3. TUJUAN PENELITIAN.........................................................................4
1.3.1. Tujuan Umum.........................................................................4
1.3.2. Tujuan Khusus........................................................................4
1.4. MANFAAT PENELITIAN.....................................................................4
1.4.1. Manfaat Teoritis......................................................................4
1.4.2. Manfaat Praktis.......................................................................5
BAB II TINJAUAN PUSTAKA..........................................................................6
2.1. ERITROSIT.........................................................................................6
2.1.1. Definisi....................................................................................6
2.1.2. Proses Pembentukan Eritrosit.................................................6
2.2. KELAPA MUDA...............................................................................13
2.2.1. Definisi..................................................................................13
2.2.2. Taksonomi.............................................................................13
2.2.3. Morfologi..............................................................................14
2.2.4. Efek Farmakologis Air Kelapa Muda...................................16
2.2.5. Kandungan Kimia dan Peranan Air Kelapa Muda...............16

vi
2.3. PLUMBUM.......................................................................................19
2.3.1. Definisi..................................................................................19
2.3.2. Kadar Plumbum Normal pada Tubuh Manusia...................20
2.3.3. Farmakokinetik dan Farmakodinamik Plumbum..................21
2.4. MEKANISME PAPARAN PB TERHADAP ERITROSIT..........................22
2.5. PENGARUH AIR KELAPA MUDA TERHADAP KADAR ERITROSIT....24
2.6. KERANGKA TEORI...........................................................................26
2.7. KERANGKA KONSEP.......................................................................26
2.8. HIPOTESIS.......................................................................................27
BAB III METODE PENELITIAN......................................................................28
3.1. JENIS PENELITIAN DAN RANCANGAN PENELITIAN.........................28
3.2. VARIABEL PENELITIAN DAN DEFINISI OPERASIONAL....................28
3.2.1. Variabel Penelitian................................................................28
3.2.2. Definisi Operasional.............................................................28
3.3. POPULASI DAN SAMPEL..................................................................29
3.3.1. Populasi Penelitian................................................................29
3.3.2. Sampel Penelitian..................................................................30
3.3.3. Besar Sampel........................................................................30
3.4. INSTRUMEN DAN BAHAN PENELITIAN............................................30
3.4.1. Instrumen Penelitian.............................................................30
3.4.2. Bahan Penelitian...................................................................31
3.5. CARA PENELITIAN..........................................................................31
3.6. TEMPAT DAN WAKTU PENELITIAN.................................................34
3.6.1. Tempat Penelitian.................................................................34
3.6.2. Waktu Penelitian...................................................................34
3.7. ALUR PENELITIAN...........................................................................35
3.8. ANALISIS HASIL..............................................................................36
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN.....................................37
4.1. HASIL PENELITIAN..........................................................................37
4.2. PEMBAHASAN.................................................................................40
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN.............................................................44

vii
5.1. KESIMPULAN...................................................................................44
5.2. SARAN.............................................................................................45
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................46
LAMPIRAN...........................................................................................................49

viii
DAFTAR SINGKATAN

BFU-E : burst-forming unit eritroid,


CFU-E : colony-forming unit eritroid,
DNA : deoxyribonucleic acid
IL : Interleukin
IQ : intelligence quotient
Pb : plumbum
ROS : reactive oxygen species
SOD : superoksida dismutase
TCW : Tender Coconut Water
WHO : World Health Organizations

ix
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1. Cocos nucifera L..............................................................................14


Gambar 2. 2. Mekanisme stress oksidatif sel eritrosit.........Error! Bookmark not
defined.Y
Gambar 4. 1. Grafik...............................................................................................38

x
DAFTAR TABEL

YTabel 2. 1.Kandungan Air Kelapa Muda.................................................................


Tabel 2. 2. Dampak Pb Terhadap Kesehatan Manusia 20
Y
Tabel 4.1. Hasil pengukuran kadar eritrosit darah...............................................37
Tabel 4. 2. Hasil uji Normalitas, Homogenitas, dan Analisis Data kadar
eritrosit darah.......................................................................................39
Tabel 4. 3. Hasil uji perbedaan antar kelompok dengan Tamhene........................39

xi
DAFTAR LAMPIRAN

YLampiran 1. Hasil Pengukuran Kadar Eritrosit........................................................


Lampiran 2. Hasil Analisis Deskriptif Statistik Kadar Eritrosit Darah..................50
Lampiran 3. Hasil Analisis Normalitas Sebaran Data Kadar Eritrosit..................51
Lampiran 5. Hasil Transformasi Analisis Homogenitas Varian Data Kadar
Eritrosit Darah........................................................................................................53
Lampiran 6. Hasil Analisis Perbedaan Rerata Kadar Eritrosit Darah Antar
Kelompok dengan Uji ONE Way Anova................................................................55
Lampiran 7. Hasil Analisis Perbedaan Rerata Kadar Eritrosit Darah Antar Ketiga
Kelompok dengan Uji Post hoc - Tamhane...........................................................56
Lampiran 8. Ethical Clearance..............................................................................57
Lampiran 9. Surat Keterangan Penelitian Laboratorium Gizi dan Pangan, PAU
Universitas Gajah Mada.........................................................................................58
Lampiran 10. Dokumentasi Penelitian...................................................................59

xii
INTISARI

Di Indonesia, pencemaran logam berat cenderung meningkat dengan


meningkatnya proses industrialisasi. Logam berat tersebut adalah plumbum.
Plumbum dapat menyebabkan anemia melalui proses stress oksidatif pada sel
eritrosit. Air Kelapa Muda (Cocos nucifera L.) memiliki kandungan yang
bermanfaat sebagai antioksidan seperti vitamin C, L-Arginine dan Mineral (Cu,
Zn. Mn). Kandungan zat antioksidan yang terdapat dalam air kelapa muda
berkhasiat mencegah meningkatnya radikal bebas. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui pengaruh pemberian air kelapa muda terhadap kadar jumlah eritrosit
yang diinduksi plumbum.
Jenis penelitian eksperimental dengan rancangan post test only control
group design ini menggunakan 18 ekor tikus putih jantan galur wistar dibagi
dalam 3 kelompok secara random. K1 diberikan pakan dan aquadest, K2
diberikan pakan, aquadest, dan plumbum, K3 diberikan pakan, aquadest,
plumbum, air kelapa muda. Total penelitian selama 4 minggu. Setelah itu diambil
sampel darah tikus di vena ophtalmicus, lalu darah dianalisis menggunakan
Hematology Analyzer untuk menentukan kadar jumlah eritrosit darah. Data diolah
menggunakan uji parametrik yaitu One Way Anova dilanjutkan dengan uji Post
Hoc Tamhene.
Hasil rerata kadar jumlah eritrosit darah yaitu K(1) 8,64± 0,23 x 106/mm3;
K(2) 6,27± 0,11 x 106/mm3; K(3) 7,37± 0,08 x 106/mm3. Hasil uji One Way Anova
diperoleh nilai p=0,000 (p<0,05) menunjukkan terdapat minimal dua kelompok
yang mempunyai perbedaan rerata kadar jumlah eritrosit secara bermakna. Hasil
uji Post Hoc Tamhene menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna
antara kelompok 2 dan kelompok 3.
Penelitian ini menunjukkan bahwa diberi air kelapa muda (Cocos nucifera
L.) dosis 8 mL/200gBB/hari berpengaruh terhadap kadar jumlah eritrosit.

Kata kunci : diberi air kelapa muda (Cocos nucifera L.), kadar jumlah eritrosit
darah, plumbum, stress oksidatif, antioksidan, vitamin C, L-
Arginine, Mineral (Cu, Zn, Mn).

xiii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Timbal/plumbum (Pb) merupakan logam yang dapat menyebabkan

keracunan baik akut maupun kronik terhadap manusia (Widowati et al. 2008).

Di Indonesia, pencemaran logam berat cenderung meningkat sejalan dengan

meningkatnya proses industrialisasi. Pencemaran logam berat dalam

lingkungan bisa menimbulkan bahaya bagi kesehatan. Salah satu logam berat

tersebut adalah timbal. Timbal dapat menyebabkan efek negatif terhadap

kesehatan manusia terutama terhadap sistem haemapoitik. (Rompas 2010). Di

dalam tubuh manusia, timbal diketahui mempengaruhi sistem hematologi

dengan cara mengganggu sintesis heme dan menyebabkan anemia. Toksisitas

timbal dapat mengakibatkan dekstruksi eritrosit sehingga memperpendek usia

eritrosit atau dikenal dengan anemia hemolitik. Mekanisme masuknya timbal

ke dalam tubuh manusia dapat melalui beberapa jalur yaitu melalui makanan,

minuman, udara dan perembesan atau penetrasi pada selaput atau lapisan kulit

(Palar 2012). Penyebaran plumbum yang luas mencakup beberapa kota besar

di Indonesia khususnya Pulau Jawa menjadikan potensi keracunan Plumbum

semakin besar (Suherni, 2010).

Anemia merupakan masalah kesehatan yang mempengaruhi

perkembangan sosial dan ekonomi masyarakat di negara maju maupun negara

berkembang (WHO, 2008). Anemia dapat ditegakkan jika ditemukan kadar

hemoglobin dibawah normal. Penyebab tersering anemia karena defisiensi zat

1
2

besi (Wulandari, 2015). WHO dalam World Prevalence of Anaemia

menyebutkan bahwa 1,62 miliar orang menderita anemia dari total penduduk

seluruh dunia (WHO, 2008). Di Indonesia prevalensi anemia mencapai 21,7%

yang terdiri dari 18,4% laki-laki dan 23,9% perempuan (Kemenkes RI, 2014).

Prevalensi anemia di Jawa Tengah mencapai 57,1% di tahun 2013 (Dinkes

Prov. Jateng, 2014).

Plumbum dapat mempengaruhi kesehatan seperti gangguan pada

ginjal, sistem saraf pusat, janin, dan fertilitas. Plumbum juga dapat

menyebabkan perubahan tingkah laku, penurunan IQ, hipertensi, dan

gangguan pembentukan hemoglobin yang berujung pada anemia (Kurniawan,

2008). Destruksi dan pemendekan usia eritrosit terjadi karena plumbum

menyebabkan stress oksidatif pada sel darah merah (Liu et al., 2015).

Penelitian yang dilakukan oleh Malaka & Iryani (2011) tidak ditemukan

pengaruh yang bermakna antara kadar plumbum dengan kadar hemoglobin

dan kadar hematokrit tetapi menurut Muliyadi et al. (2015) kadar plumbum

mempengaruhi gangguan hematologis

Salah satu bahan makanan yang mengandung gizi adalah air kelapa.

Di dalam air kelapa terkandung beberapa vitamin, mineral dan gizi yang

diperlukan dalam pembentukan sel darah dan juga sebagai proteksi untuk

mengurangi efek negatif masuknya radikal bebas terhadap sel eritrosit. Maka

dari itu dengan memanfaatkan sumber daya alami yang terdapat di Indonesia

yaitu air kelapa muda. Beberapa penelitian menyatakan bahwa air kelapa

memiliki peranan penting dalam mengatasi masalah yang berkaitan dengan


3

kesehatan, salah satunya yaitu berhubungan dengan hematologi. Beberapa

kandungan nutrisi dalam air kelapa antara lain zat besi, vitamin C, vitamin

B6, asam folat, dan asam lemak. Kandungan gizi tersebut memiliki peranan

dalam proses pembentukan darah (hematopoesis). Selain itu salah satu

kandungan yang ada di air kepala yaitu L-arginine diketahui berperan sebagai

antioksidan dan dapat mengurangi pembentukan radikal bebas dan vitamin C

juga bisa berperan sebagai antioksidan dengan mengurangi kadar lipid

peroksidase yang merupakan salah satu dari reactive oxygen species (ROS)

(Lima et al., 2015). Menurut Safitri et al. (2015) dalam penelitian yang

dilakukan sebelumnya menyatakan air kelapa yang diberikan pada mencit

tidak berprngaruh terhadap hematologi mencit yang meliputi kadar

hemoglobin, jumlah eritrosit. Air kelapa secara nominal cenderung

meningkatkan kadar hemoglobin dan rerata jumlah eritrosit pada kisaran nilai

normal dengan dosis optimal 0,3 ml/20g.BB. Sedangkan menurut hasil

penelitian yang dilakukan oleh Ketaren et al. (2016) menyebutkan rerata

kadar hemoglobin cenderung mengalami peningkatan pada dosis 6 ml/gBB

mencit yang diberi air kelapa muda.

Berdasarkan uraian diatas, penulis tertarik ingin melakukan penelitian

pengaruh air kelapa terhadap kadar eritrosit pada tikus putih jantan galur

wistar yang diinduksi timbal/plumbum.

1.2. Rumusan Masalah

Apakah pemberian air kelapa muda berpengaruh terhadap kadar

eritrosit darah tikus jantan galur wistar yang diinduksi Plumbum ?


4

1.3. Tujuan Penelitian

1.3.1. Tujuan Umum

Mengetahui pengaruh pemberian air kelapa muda terhadap

kadar eritrosit darah pada tikus jantan galur wistar yang diinduksi

Plumbum.

1.3.2. Tujuan Khusus

1. Mengetahui kadar eritrosit tikus jantan galur wistar yang hanya

diberi pakan standar dan aquadest.

2. Mengetahui kadar eritrosit tikus jantan galur wistar yang

diinduksi plumbum tanpa diberi air kelapa muda (Cocos nucifera

L.).

3. Mengetahui kadar eritrosit tikus jantan galur wistar yang

diinduksi plumbum dan diberi air kelapa muda (Cocos nucifera

L.) dosis 8 mL/200gBB.

4. Mengetahui perbedaan kadar eritrosit darah tikus jantan galur

wistar yang diinduksi plumbum dan diberi air kelapa muda

(Cocos nucifera L.) dosis 8 mL/200gBB dengan tanpa diberi air

kelapa muda (Cocos nucifera L.).

1.4. Manfaat Penelitian

1.4.1. Manfaat Teoritis

Menjelaskan pengaruh pemberian air kelapa muda terhadap


5

kadar eritrosit darah mencit galur wistar yang diinduksi Plumbum.

1.4.2. Manfaat Praktis

Memberi informasi kepada masyarakat tentang manfaat dan

kegunaan air kelapa muda untuk mencegah anemia akibat paparan

timbal/plumbum.
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Eritrosit

2.1.1. Definisi

Eritrosit atau sel darah merah merupakan salah satu komponen

sel yang terdapat dalam darah, fungsi utamanya adalah sebagai

pengangkut hemoglobin yang akan membawa oksigen dari paru-paru

ke jaringan (Guyton, 2016). Eritrosit merupakan suatu sel yang

kompleks, membrannya terdiri dari lipid dan protein, sedangkan

bagian dalam sel merupakan mekanisme yang mempertahankan sel

selama 120 hari masa hidupnya serta menjaga fungsi hemoglobin

selama masa hidup sel tersebut (Williams, 2007). Eritrosit berbentu

bikonkaf dengan diameter sekitar 7,5 μm, dan tebal 2 μm namun dapat

berubah bentuk sesuai diameter kapiler yang akan dilaluinya, selain

itu setiap eritrosit mengandung kurang lebih 29 pg hemoglobin, maka

pada pria dewasa dengan jumlah eritrosit normal sekitar 5,4jt/ μl

didapati kadar hemoglobin sekitar 15,6 mg/dl (Ganong, 2009).

Hemoglobin merupakan protein yang berperan paling besar dalam

transpor oksigen ke jaringan dan karbondioksida ke paru-paru.

(Harper, 2003).

2.1.2. Proses Pembentukan Eritrosit

Proses Hematopoesis adalah proses pembentukan sel darah

sedangkan eritropoesis lebih spesifik terhdap pembentukan sel darah

6
7

merah. Dalam pemebentukan sel darah merah ini diatur oleh umpan

balik atau feedback positif dan negative yang bias dipicu atau

disensitasi oleh jumlah dari hemoglobin yang meningkat atau keadaan

anemia serta hipoksi. Proses pembentukan sel darah merah ditahap

awal didalam kantung kuning telur pada saat mencapai bulan kedua

kehamilan pindah ke dalam organ hati, kemudian dimana disaat bayi

lahir dilanjutkan proses tadi ke dalam. Disaat memasuki awal janin

proses eritropoesis terjadi di dalam kantung kuning telur, selanjutnya

organ yang aktif sebagai eritropoesis adalah pada bagian liver di bulan

kedua kehamilan. Bone marrow kemudian aktif sebagai pembentukan

eritrosit atau eritropoesis pada saat bayi lahir. (Williams 2007). Dalam

proses hematopoiesis ini sumsum tulang semua bagian tubuh bekerja

pada saat anak-anak, Pada saat menginjak dewasa yang bekerja dalam

proses eritropoesis tidak semua tulang yaitu hanya tulang panjang

semisal tulang panggul dan sternum. Ada yang dinamakan

hematopoiesis ekstramedular yaitu pada saat tubuh melakukan

reinkarnasi pada lien, hati dan bone marrow untuk prduksi sel darah.

(Munker 2006).

Terdapat suatu protein untuk meregulasi eritropoesis protein

ini dinamakan eritropoetin, dan diproduksi di ginjal dan hati. Pada

janin proses ini terpusat hanya pada ginjal (Ganong 2009). Pada

penderita anemia kadar eritropoetin yang bersirkulasi di dalam darah

terjadi peningkatan hal ini berhubungan dengan keaadaan hipoksia


8

yang dialami penderita (Williams 2007). Dalam konteks produksi

hormon eritropoetin ini yang bertanggung jawab adalah di bagian

korteks ginjal sedangkan pada liver merupakan tanggung jawab dari

sel Kupffer dan hepatosit. Zat-zat lain yang memiliki perananan

memicu kadar eritropetin adalah garam kobalt, androgen, adenosin,

dan katekolamin. (Harper 2003). Hormon eritropoetin yang meningkat

tadi akan berjalan dalam sistem sirkulasi hingga menemui

reseptornya, yaitu sel hematopoetik stem cell. Ikatan antara

eritropoietin dengan reseptornya tersebut ini mensensitasi beberapa

efek seperti :

a. Memicu pembelahan sel eritroid (prekursor eritrosit).

b. Merangsang pengeluaran protein spesifik eritroid yang

menginduksi diferensiasi sel-sel eritroid.

c. Menghalangi kematian sel progenitor eritroid.

Tidak hanya eritropoietin saja terdapat pula IL-3, IL-11,

granulocyte-macrophage colony stimulating factor dan trombopoietin

yang memiliki pernanann sama yaitu mempercepat pematangan sel

punca eritroid menjadi eritrsoit. (Hoffman 2005). Proses maturasi

eritosit secara garis besar dijelaskan sebagai berikut :

1. Stem cell : Sel darah seperti eritrosit, limfosit, granulosit,

megakariosit dan monosit berasal dari sel induk yang sama

yaitu sel induk pluripotent.

2. BFU-E : burst-forming unit eritroid, dalam hal sensitifitas


9

dengan eritropoetin masih rendah. BFU-E adalah precursor

imatur eritroid yang masih fleksibel dalam ekspresi genetiknya

3. CFU-E : colony-forming unit eritroid, adalah prekursor eritroid

dimana precursor tersebut lebih matang dan spesifik pada jenis

eritrosit.

4. Proeritroblast, eritroblast dan normoblast : Ciri-cirinya

mempunyai inti dan bertambah banyak melalui pembelahan sel

serta ukuanya lebih kecil sejalan dengan adanya hemoglobin

dalam sel terkait. Hal ini membuat sel ini lebih mudah

dibdakan dari sel prekusornya.

5. Retikulosit : Merupakan eritrosit yang masih imatur memilki

sisa dari enzim, protein, fosfolipid, dan nukleusnya untuk

keperluan dalam sisa kehidupanya

7 . Setelah retikulosit matur, retikulosit lalu masuk ke dalam

system sirkulasi dimana akan menetap selama 24 jam pertama

didalam limpa. Selanjutnya barulah eritrosit mencapai

fungsionalitas optimalnya serta ukuranya. (Munker 2006).

2.1.3. Prinsip dan Pengukuran Kadar Eritrosit

Dalam pemeriksaan jumlah kadar eritrosit yang paling umum

adalah meunggunkan alat Hemositometer. Pemeriksaan ini banyak

dilakukan di laboratorium kecil serta tidak terlalu memilki beban kerja

besar dan karena lebih ekonomis. (Herrera 2015). Pada pemeriksaan

Hemositometer alat yang digunakan dan keterampilan pemeriksa


10

menjadi factor utama. Pada metode ini dibutuhlan pemerikasa yang

terampil menggunkan mikroskop serta membutuhkan waktu yang

lama dan juga rumit. Faktor keterampilan dari pemeriksa itu membuat

metode ini sangat subjektif, dipengaruhi oleh jam terbang pemeriksa

apalagi ketika jumlah sampel nya cukup besar. Oleh karana itu

pemeriksaan dengan metode otomatis menjadi jalan keluar untuk

metode yang lebih efektif fan efisien (Pandit 2015). Prinsip yang

digunakan dalam metode otomatis ini adalah prinsip impedansi.

Dalam metode ini kunci dalam pengukuran kadar eritrosit terdapat

pada ukuran sel, luas sel, luas permukaan, dan granula dalam sel.

(Mindray BC3200 Operator’s Manual 2012; Kakel 2013).

2.1.4. Faktor yang mempengaruhi kadar eritrosit

2.1.4.1. Faktor Invivo

a. Usia

Semakin bertambahnya usia seseorang, produktifitas

sumsum tulang seseorang akan semakin menurun. Sumsum

tulang kuning lama kelamaan akan menggantikan keberadaan

sumsum tulang merah. Sumsum tulang merah tidak hanya

berperan penting dalam produktifitas eritrosit, tetapi juga

produktifitas leukosit dan trombosit.

b. Ketinggian Tempat Tinggal Hidup

Orang yang tinggal di dataran tinggi cenderung

memiliki jumlah eritrosit lebih banyak, dibandingkan orang


11

yang tinggal di dataran rendah. Hal tersebut terjadi karena

orang yang tinggal di dataran tinggi membutuhkan eritrosit

yang lebih banyak untuk menyerap oksigen karena kadar

oksigen di dataran tinggi lebih rendah, dibandingkan di

dataran rendah.

c. Keadaan Tubuh dan Emosi

Keadaan tubuh dan emosi seseorang tidak stabil,

depresi atau stress, membuat eritrosit bekerja lebih keras

untuk membawa oksigen ke otak dan jaringan lain dalam

tubuh. Maka, pada kondisi tubuh yang lemah dan emosi tidak

stabil eritrosit pada tubuh seseorang tidak stabil dan akan

lebih cepat rusak dan mati. Sehingga dibutuhkan cepatnya

proses regenerasi. Tetapi tidak setiap proses regenerasi sel

darah merah dapat berjalan dengan lancar dan proses tersebut

membutuhkan waktu

d. Jenis Kelamin

Pada laki – laki kadar eritrosit lebih tinggi daripada

wanita, hal ini disebabkan masa otot pria relative lebih besar

daripada wanita. Sedangkan wanita akan mengalami

menstruasi, karena banyak darah yang keluar dapat

menyebabkan kadar eritrosit lebih rendah.

e. Kehamilan

Selama kehamilan akan terjadi perubahan kadar besi


12

dan feritin. Penyebab perubahan tersebut dapat disebabkan

karena induksi oleh kehamilan, peningkatan protein transport,

hemodilusi, volume tubuh yang meningkat karena

peningkatan kebutuhan atau peningkatan protein fase akut.

2.1.4.2. Faktor Invitro

1. Suhu

Prinsip utama dalam penyimpanan darah di dalam bahan

tidak alami seperti botol dan plastic tanpa equilibrium adalah

tidak adanya peremajaan sel. Oleh karena itu tujuan “blood

storage” yang baik adalah untuk memperlambat atau menunda

pengdestruksian sel darah. Salah satu caranya adalah dengan

menyimpan darah tersebut dalam suhu optimal yaitu pada suhu 4°

C ± 20 C. (Masri Rustam 1978).

2. PH

PH optimal dalam penyimpanan darah adalah pada

suasana alkali. Pada kondisi tersebut eritrosit akan menjadi lebih

awet. (Wagener 1980).

3. Antikoagulan

Penggunaan antikoagulan yang berlebihan dapat

menyebabkan eritrosit mengkerut (Kiswari, 2014).

4. Ketrampilan Pemeriksa

Penguasaan secara materi maupun praktek merupakan

kewajiban yang harus dimiliki para praktisi dibidang analis.


13

Karena dengan itu dapat mengurangi potensi mengalami

kesalahan akibat subyektifitas faktor pemeriksa atau analis. Maka

dari hal tersebut dapat didapatkan gambaran kondisi pasien yang

akurat.

2.2. Kelapa Muda

2.2.1. Definisi

Tanaman Kelapa (Cocos nucifera) merupakan jenis tanaman

palma yang memiliki ukuran buah yang cukup besar. Kelapa

mempunyai banyak manfaat khususnya dibidang medis dan nutrisi.

Kelapa merupakan tanaman yang penting di dunia karena dapat

dijadikan makanan khususnya di daerah tropis dan sub tropis. Kelapa

memiliki nama lain yaitu “tree of life” karena menghasilkan banyak

manfaat. (Debmandal & Mandal, 2011).

2.2.2. Taksonomi

Menurut Warisno (2007) kelapa dapat diklasifikasikan sebagai

berikut :

Kingdom : Plantae

Divisi : Spermatophyta

Subdivisi : Angiospermae

Kelas : Monocotylodonae

Ordo : Palmales

Famili : Palmales

Genus : Cocos
14

Spesies : Cocos nucifera

Gambar 2. 1. Cocos nucifera L.

2.2.3. Morfologi

2.2.3.1. Buah

Buah kelapa terdiri dari kulit luar, sabut, tempurung,

kulit daging (testa), daging buah, air kelapa dan lembaga

(bakal buah).

a. Kulit luar buah kelapa hanya memiliki ketebalan 0,14

mm. Memiliki permukaan yang licin dengan warna

hijau sampai hijau kekuningan.

b. Sabut kelapa merupakan bagian dari buah yang

memiliki persentase 35% dari total berat buah


15

keseluruhan.

c. Tempurung kelapa memiliki berat 15-19% dari total

berat keseluruhan. Tempurung kelapa mengandung

lignin, delulosa, metoksil, serta berbagai mineral.

d. Kulit daging merupakan lapisan terluar daging yang

berwarna kecoklatan.

e. Daging buah merupakan bagian tebal berwarna putih

yang mengandung berbagai zat gizi.

f. Air kelapa mengandung berbagai zat diantaranya

karbohidrat, protein, lemak dan beberapa mineral.

2.2.3.2. Air Kelapa Muda

Air kelapa muda merupakan minuman sehat dan

bernutrisi yang mudah sekali ditemukan dan berperan

sebagai larutan elektrolit yang kandungannya hampir sama

dengan cairan tubuh. Air kelapa muda juga sering disebut

sebagai TCW (Tender Coconut Water) karena tender berarti

lembut seperti jelly (Fife, 2017). Air kelapa muda banyak

mengandung komponen aktif diantaranya vitamin C (32.5

mg/L), polifenol (7.53 mg/mL), selenium (>0.01 µg/Kg), L-

Arginin (43 µg/mL), besi (2.19 mg/Kg), magnesium (225.35

mg/Kg) dan asam folat (0.003 mg/mL) (Yong et al., 2009;

Zulaikhah et al., 2017)


16

2.2.4. Efek Farmakologis Air Kelapa Muda

Air kelapa muda banyak dimanfaat kan oleh masyarakat

sebagai pengobatan atau sekedar dikonsumsi. Air kelapa mempunyai

banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, yaitu: antioksidan, antibakteri,

antijamur, antiviral, antiparasit, antidermatofitik, dan stimulasi sistem

imun. Selain itu juga berperan dalam beberapa penyakit seperti

hiperlipidemia, hipertensi, hiperglikemia, dan anemia (Fonseca et al.,

2009; Bhagya, Prema and Rajamohan, 2012; Preetha, Devi and

Rajamohan, 2013; Agbafor et al., 2015; Zulaikhah et al., 2017).

2.2.5. Kandungan Kimia dan Peranan Air Kelapa Muda

Tabel 2. 1. Kandungan Air Kelapa Muda (Zulaikhah et al., 2017)


17

2.2.5.1. Besi (Fe)

Besi mempunyai peranan penting dalam pembentukan

hemoglobin karena besi merupakan bahan dasar dalam

pembentukan hemoglobin dan juga mempengaruhi dalam

proses eritropoesis. Besi oraganik yang terdapat dalam

makanan sebagian akan diserap sebagai heme dan dipecah

menjadi anorganik di usus halus, kemudian diabsorbsi

(Hoffbrand & Moss 2013). Besi merupakan katalisator dalam

pembentukan hemoglobin. Besi akan bertemu dengan

protoporfirin yang akan membentuk heme. Empat molekul

heme tersebut akan bertemu dengan satu molekul globin

yang akan berubah menjadi hemoglobin (Yusnaini 2014).

2.2.5.2. L-Arginine

L-Arginine merupakan salah satu dari asam amino

yang terkadung di air kelapa muda dengan kadar 43 µg/mL

(Zulaikhah et al., 2017). L-Arginine mempunyai peran

sebagai antioksidan dengan meningkatkan sintesis nitric

oxide yang akan meningkatkan kadar enzim superoksida

dismutase (SOD) yang merupakan antioksidan primer

(endogen) berperan mengubah O2ˉ (anion superoksida)

menjadi H2O2 (hidrogen peroksida) dan O2 (oksigen)

(Abadin et al., 2007).


18

2.2.5.3. Vitamin

Air kelapa mengandung vitamin B1, B2, B3, B5, B6,

B7 B9 , C. Vitamin B merupakan vitamin yang larut air dan

dibutuhkan sebagai koenzim dari berbagai reaski enzimatik

serta mempengaruhi fungsi seluler. Vitamin C atau asam

askorbat merupakan senyawa alami yang berfungsi sebagai

penangkal radikal bebas dan sebagai antioksidan, selain itu

vitamin C juga sangat berperan dalam pembentukan

hemoglobin. Vitamin C membantu meningkatkan absorbsi

zat besi dengan mereduksi besi ferri (Fe3+) menjadi ferro (Fe

2+) dalam usus halus sehingga sistesis hemoglobin bisa

meningkat (Sembiring et al. 2012). Vitamin C menghambat

pembentukan hemosiderin agar besi bisa dibebaskan bila

diperlukan. Vitamin C juga berperan memindahkan besi di

transferin plasma ke ferritin hati (Yusnaini 2014). Ketaren et

al. (2016) juga menambahkan bahwa zat besi dapat

membentuk kompleks senyawa askorbat besi yang mudah

larut sehingga mudah diabsorbsi untuk sintesis hemoglobin

jika berikatan dengan vitamin C. Vitamin C juga dapat

berperan sebagai antioksidan untuk mencegah adanya proses

oksidasi pada sehingga produksi ROS bisa ditekan (Flora et


19

al. 2012).

2.2.5.4. Mineral

Mineral juga terkandung didalam air kelapa muda seperti

mangan (Mn), seng (Zn), dan tembaga (Cu) (Zulaikhah et al.,

2017). Mineral tersebut berperan sebagai antioksidan dengan

meningkatkan kerja dari enzim SOD karena enzim tersebut

mengandung Cu yang berfungsi sebagai katalisator reaksi

dismutasi dari O2ˉ menjadi H2O2 dan O2 dimana enzim ini

dapat memproteksi sel-sel ditubuh apabila terjadi peradangan

karena radikal bebas (Winarsi, 2007).

2.3. Plumbum

Pencemaran lingkungan akibat polusi dari penggunaan plumbum

menyebabkan kerugian pada kehidupan biologis. Sumber plumbum berasal

dari proses pertambangan, hasil limbah industri, asap kendaraan bermotor dan

peleburan dan pemurnian dari plumbum itu sendiri. Aktivitas itu menjadi

awal mula polusi plumbum pada lingkungan (Kurniawan, 2008).

2.3.1. Definisi

Timbal atau biasa dikenal sebagai plumbum pada table

periodic merupakan kelompok logam golongan IV-A. Sifat-sifat yang

dimiliki Pb adalah sangat rapuh dan mengkerut pada pendinginan

sulit Iarut dalam air dingin air panas dan air asarn (Abadin
20

et al., 2007; Ardyanto, 2009). Logam Pb memiliki berbagai

kegunaan diantaranya dalam bidang industri cat elektronik dan

bahan bakar minyak. Campuran Pb dengan logam lain dapat

menjadi bahan tambahan untuk pewama cat. Amerika Serikat

memanfaatkan Pb sebagai bahan tambahan pada bensin untuk

meningkatkan nilai oktan bensin. Pemanfaatan logam Pb paling

banyak pad.a industri baterai mobil atau pada kendaraan

lainnya (Abadin et al.,2007).

2.3.2. Kadar Plumbum Normal pada Tubuh Manusia

Menurut Suherni (2010) rujukan nilai plumbum di dalam darah

adalah 10 µg/dL. Umur, jenis kelamin dan musim mempengaruhi

tingkat toksisitas plumbum terutama pada usia muda. (Muntaha 2011).

Kadar pb yang lebih dari 50 µg/dL dalam darah menyebabkan

gangguan pada ginjal dan anemia. Kadar timbal darah yang melebihi

100 µg/dL dapat menyebabkan kematian. Hasil penelitian didapat

bahwa kadar timbal darah pada anak-anak sekolah di Jakarta berkisar

antara 10-14.9 µg/dL (Suherni 2010).

Dampak Pb terhadap dalam tubuh manusia dijabarkan pada

tabel berikut:

Tabel 2. 2. Dampak Pb Terhadap Tubuh Manusia


(Kurniawan 2008)
21

2.3.3. Farmakokinetik dan Farmakodinamik Plumbum

Sistem saluran pernafasan dan juga saluran pencernaan

merupakan sistem dimana paling sering plumbum masuk kedalam

tubuh dibanding masuk melalui kulit. Plumbum memiliki efek klinis

efek defisit sistem saraf pusat, nefropati dan anemia sedangkan

plumbum organik memiliki efek klinis enselopati.

Proses absorbsi plumbum yang paling cepat adalah melalui

saluran pernafasan. Proses ini sendiri dibagi menjadi tiga. Deposisi

banyak terjadi di saluran nafas bagian atas karena deposit partikel

plumbum yang lebih besar dibanding yang kecil. Pada pembersihan

mukosiliar partikel plumbum kemudian dibawa ke nasofaring dimana

sekitar 10% akan diabsorbsi melalui paru-paru. Pembersihan alveolar

membawa partikel ke lapisan paru kemudian menuju ke kelenjar limfe

dan pembuluh darah. Sekitar 30-40% plumbum yang diabsorbsi oleh

paru-paru akan masuk ke aliran darah dan plumbum yang berada

dialiran darah akan diikat oleh eritrosit sebesar 95%. (Vedy, 2016).
22

Plumbum yang ada di eritrosit dan plasma darah menuju ke hati yang

kemudian akan dimetabolisme melalui proses dealkilasi oksidatif yang

reaksinya dikatalis sitokrom p450 (Scinicariello et al., 2007). Ekskresi

plumbum yang paling utama melalui ginjal dan saluran pencernaan

dimana 75-80% berada di urin dan 15% berada di feses (Vedy, 2016).

2.4. Mekanisme Paparan Pb Terhadap Eritrosit

Salah satu efek toksisitas dari plumbum adalah gangguan sistem

hematologis dan mengarah ke gejala anemia hemolitik yang terjadi

karena umur eritrosit yang memendek oleh karena peningkatan

destruksi eritrosit yang terjadi dalam sirkulasi darah. Plumbum dapat

menyebabkan stress oksidatif pada eritrosit dengan meningkatnya

pembentukan radikal bebas salah satunya adalah reactive oxygen

species (ROS). Peningkatan kadar ROS paling tinggi terjadi di dalam

mitokondria dimana organel tersebut merupakan target utama dari

toksisitas plumbum akan menyebabkan gangguan pada metabolisme

sel. ROS tersebut akan menghambat kerja perbaikan DNA yang

diinisiasi oleh p53 mengakibatkan siklus sel terhenti sehingga terjadi

penuaan (Liu et al., 2015).

Meningkatnya pemecahan eritrosit oleh karena stress oksidatif dari

plumbum terdapat tiga mekanisme, yaitu :


23

1. Hemolitik ekstravaskuler. Terjadi di dalam sel makrofag

dari sistem retikuloendotelial, terutama di lien, hepar dan

sumsum tulang karena sel ini mengandung enzim heme

oxygenase. Lisis terjadi jika eritrosit mengalamai

kerusakan, baik di membrannya, hemoglobinnya maupun

fleksibilitasnya. Jika sel eritrosit dilisis oleh makrofag, ia

akan pecah menjadi globin dan heme. Globin ini akan

kembali disimpan sebagai cadangan, sedangkan heme nanti

akan pecah lagi menjadi besi dan protoporfirin. Besi

diangkut lagi untuk disimpan sebagai cadangan, akan tetapi

protoforfirin tidak, ia akan terurai menjadi gas CO dan

Bilirubin. Bilirubin jika di dalam darah akan berikatan

dengan albumin membentuk bilirubin indirect (Bilirubin I),

mengalami konjugasi di hepar menjadi bilirubin direct

(bilirubin II), dieksresikan ke empedu sehingga

meningkatkan sterkobilinogen di feses dan urobilinogen di

urin.

2. Hemolitik intravaskuler. Terjadi di dalam sirkulasi. Jika

eritrosit mengalami lisis, ia akan melepaskan hemoglobin

bebas ke plasma, namun haptoglobin dan hemopektin akan

mengikatnya dan menggiringnya ke sistem

retikuloendotelial untuk dibersihkan. Namun jika

hemolisisnya berat, jumlah haptoglobin maupun


24

hemopektin tentunya akan menurun. Akibatnya, beredarlah

hemoglobin bebas dalam darah (hemoglobinemia). Jika hal

ini terjadi, Hb tsb akan teroksidasi menjadi methemoglobin,

sehingga terjadi methemoglobinemia. Hemoglobin juga

bisa lewat di glomerulus ginjal, hingga terjadi

hemoglobinuria. Namun beberapa hemoglobin di tubulus

ginjal nantinya juga akan diserap oleh sel-sel epitel, dan

besinya akan disimpan dalam bentuk hemosiderin. Jika

suatu saat epitel ini mengalami deskuamasi, maka

hanyutlah hemosiderin tersebut ke urin sehingga terjadi

hemosiderinuria, yg merupakan tanda hemolisis

intravaskuler kronis.

3. Peningkatan hematopoiesis. Berkurangnya jumlah eritrosit

di perifer akan memicu ginjal mengeluarkan eritropoietin

untuk merangsang eritropoiesis di sumsum tulang. Sel-sel

muda yang ada akan ‘dipaksa’ untuk dimatangkan sehingga

terjadi peningkatan retikulosit (sel eritrosit muda) dalam

darah.

Hemoglobin bebas oleh karena kerusakan eritosit akan

dikonversikan menjadi bilirubin. Sehingga manifestasi klinis

umumnya akan terlihat pada penderita, mulai dari asimtomatik

yang terkompensasi dengan retikulositosis dengan

hiperbilirubinemia ringan, hemoglobinuria hingga hemolisis


25

fulminan dengan jaundice, sampai hepatosplenomegaly. (Oktafany,

2017)

2.5. Pengaruh Air Kelapa Muda terhadap Kadar Eritrosit

Diketahui bahwa air kelapa banyak mengandung komponen-

komponen yang bermanfaat bagi tubuh khususnya dalam bidang hematologi.

Vitamin C juga dapat berperan sebagai antioksidan dengan memutus rantai

reaksi radikal bebas dan menetralkan ion-ion tak berpasangan sehingga

pembentukan salah satu dari ROS yaitu lipid peroksidase dimana lipid

peroksidase dapat menyebabkan kerusakan pada DNA. Jika pembentukan

ROS bisa dihambat maka proses oksidasi pada eritrosit bisa dicegah (Flora et

al., 2012).

Kandungan di air kelapa muda yang juga berperan sebagai antioksidan

adalah L-Arginine dan Mineral (Mn, Zn, Cu). Kedua zat tersebut membantu

menghambat terjadinya proses oksidasi dengan meningkatkan jumlah dan

kerja dari salah satu antioksidan primer yaitu superoksida dismutase (SOD)

(Winarsi, 2007).
26

2.6. Kerangka Teori

Keterangan:

Memicu:

Menghambat:
27

2.7. Kerangka Konsep

Pemberian air
Kadar Eritrosit
kelapa muda

2.8. Hipotesis

Pemberian air kelapa muda berpengaruh terhadap kadar eritrosit darah

pada tikus jantan galur wistar yang diinduksi plumbum.


BAB III

METODE PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian dan Rancangan Penelitian

Jenis penelitian yang akan dilakukan adalah eksperimental murni yang

akan dilakukan dengan rancangan post test only control group design. yaitu

suatu rancangan percobaan yang terdiri dari kelompok kontrol dan

kelompok perlakuan

3.2. Variabel Penelitian dan Definisi Operasional

3.2.1. Variabel Penelitian

3.2.1.1. Variabel Bebas

Variabel bebas dalam penelitian ini adalah pemberian

air kelapa muda.

3.2.1.2. Variabel Tergantung

Variabel tergantung dalam penelitian ini adalah kadar

eritrosit.

3.2.2. Definisi Operasional

3.2.2.1. Air Kelapa Muda

Air kelapa muda adalah air yang diambil dari buah

kelapa hijau (lapisan endosperma) yang didapat dari daerah

sekitar Jogja yang berumur ±5-6 bulan. Pemberian air kelapa

muda kepada tikus galur wistar menggunakan sonde dengan

dosis 8 ml/200gBB (Zulaikhah et al., 2017).

28
29

Skala : Nominal

3.2.2.2. Kadar Eritrosit

Hitung jumlah eritrosit cara manual adalah hitung

jumlah sel darah merah yaitu eritrosit menggunakan alat

hemositometer. Hasil didapat dari perhitungan banyaknya sel

eritrosit yang dihitung dikalikan volume (luas x tinggi) kotak

yang dihitung dan dikalikan dengan penenceran. Jumlah

eritrosit per mm3 adalah 0,01 x N x 1012/L. Hitung jumlah

eritrosit cara automatik adalah hitung jumlah eritrosit

menggunakan suatu alat automatik yaitu BC-2600 Auto

Analyzer Hematology. Hasil yang dikeluarkan sudah

otomatis dilakukan perhitungan. Hasil dalam satuan /μl,

dengan nilai normal 3,50x106/μl – 5,50x106/μl.Pengukuran

kadar eritrosit secara otomatis menggunakan alat hematology

analyzer yang dilakukan analisa di Penelitian Antar

Universitas (PAU) Universitas Gajah Mada.

Skala : Rasio

3.3. Populasi dan Sampel

3.3.1. Populasi Penelitian

Populasi penelitian ini adalah tikus jantan galur wistar yang

dipelihara di Penelitian Antar Universitas (PAU) Universitas Gajah

Mada, Yogyakarta.
30

3.3.2. Sampel Penelitian

Sampel menggunakan tikus jantan galur wistar yang

memenuhi kriteria sebagai berikut:

3.3.2.1. Kriteria Inklusi:

1. Belum pernah digunakan untuk penelitian

2. Sehat pada penampilan luar, gerak aktif, makan dan

minum normal, tidak ada luka dan tidak cacat

3. Umur tikus 2-3 bulan

4. Berat badan 150-200 gram

3.3.2.2. Kriteria Drop Out:

1. Tikus yang sakit dalam masa penelitian, dengan cacat

ditandai bulu tampak kusut, kulit kaki luka, gerakan

lambat, feses lembek atau diare

2. Tikus yang mati dalam masa penelitian

3.3.3. Besar Sampel

Berdasarkan WHO, sampel dalam penelitian ini adalah 18 ekor

tikus jantan galur wistar yang akan dibagi menjadi 3 kelompok,

masing-masing 6 ekor sampel yang dibagi secara random kemudian

masing-masing kelompok ditambahkan 1 ekor tikus untuk mencegah

adanya drop out.

3.4. Instrumen dan Bahan Penelitian

3.4.1. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian yang digunakan adalah sebagai berikut :


31

1. Kandang tikus lengkap dengan tempat pakan dan minumnya

2. Timbangan digital untuk menimbang telur puyuh, pakan tikus dan

berat tikus

3. Sonde oral

4. Spuit

5. Mikropipet

6. Alat-alat gelas (beker glass, gelas ukut, batang pengaduk, tabung

reaksi, pipet tetes)

7. Rak dan tabung reaksi

8. Kapas steril

9. Hematology Analyzer

3.4.2. Bahan Penelitian

Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah :

1. Air kelapa muda

2. Pakan standar BR-12

3. Serbuk plumbum

4. Aquadest

3.5. Cara Penelitian

3.5.1. Cara Pembuatan Air Kelapa Muda

Air kelapa langsung diambil dari buah kelapa muda

3.5.2. Dosis Penelitian

3.5.2.1. Penetapan Dosis Air Kelapa Muda

Menentukan dosis air kelapa muda yang digunakan pada


32

kelompok perlakuan. Pemberian dosis air kelapa muda

berdasarkan Zulaikhah et al. (2017) yaitu 8 ml/200gBB.

3.5.3. Prosedur Penelitian

Pilih secara acak (randomize) 27 ekor tikus putih jantan galur

wistar yang memenuhi kriteria, kemudian dibagi dalam 3 kelompok,

setiap kelompok terdiri dari 6 tikus jantan galur wistar. Hewan coba

diadaptasikan terlebih dahulu selama 7 hari dengan lingkungannya

agar terbiasa dan tidak mengalami stress yang dapat mempengaruhi

hasil penelitian.

3.5.4. Menyiapkan kandang tikus beserta tempat pakan dan minumnya

3.5.5. Menyiapkan plumbum untuk diinduksi

Dosis plumbum yang diberikan adalah 10 mg/hari dengan cara

inhalasi. 10 mg serbuk plumbum dilarutkan bersama 1 mL aquadest

dituangkan ke dalam wadah terbuka, kemudian wadah tersebut

diletakkan dikandang. Pada penelitian ini satu kelompok terdiri dari 6

tikus maka satu kandang diberi wadah berisi 60 mg plumbum yang

dilarutkan bersama 6 mL aquadest (Suprijono et al., 2012).

3.5.6. Pemberian plumbum dilakukan bersamaan dengan diberikannya air

kelapa muda pada K3 sebagai kelompok perlakuan dan K2 sebagai

kontrol positif hanya diinduksi plumbum.

3.5.7. Pemberian Perlakuan


33

 Kelompok I (K1) : Kelompok kontrol negatif. Tikus hanya

diberikan pakan standar BR12 + 1 mL aquadest selama 4

minggu.

 Kelompok II (K2) : Kelompok kontrol positif. Tikus diberikan

pakan standar BR12 + 10 mg/hari plumbum inhalasi + 1 mL

aquadest selama 4 minggu.

 Kelompok III (K3) : Kelompok perlakuan. Tikus diberikan

pakan standar BR12 + 10 mg/hari plumbum inhalasi + 8

mL/200gBB/hari air kelapa muda + 1 mL aquadest selama 4

minggu.

3.5.8. Setelah 4 minggu dilakukan pengambilan darah untuk diukur kadar

eritrositnya.

3.5.9. Cara Pengambilan Darah

Peralatan yang digunakan adalah mikrohematokrit tubes steril,

ependrof penampung darah dan kapas steril. Darah diambil dengan

menusukkan mikrohematokrit tube pada vena opthalmicus di sudut

bola mata tikus secara periorbital kemudian diputar perlahan-lahan

sampai darah keluar. Darah yang keluar ditampung dalam ependrof

sebanyak 2cc. Cabut mikrohematokrit tube apabila darah yang

diperlukan telah mencukupi, bersihkan sisa darah disudut bola mata

tikus dengan kapas steril.

3.5.10. Cara Pemeriksaan Kadar Eritrosit

1. Sampel darah harus dipastikan sudah homogen dengan


34

antikoagulan.

2. Tekan tombol Whole Blood “WB” pada layer.

3. Tekan tombol ID dan masukan no sampel, tekan enter.

4. Tekan bagian atas dari tempat sampel yang berwarna ungu

untuk membuka dan meletakan sampel dalam adaptor.

5. Tutup tempat sampel dan tekan “RUN”.

6. Hasil akan muncul pada layer secara otomatis.

7. Mencatat hasil pemeriksaan.

3.6. Tempat dan Waktu Penelitian

3.6.1. Tempat Penelitian

Penelitian dan penghitungan kadar eritrosit dilakukan di

Penelitian Antar Universitas (PAU) Universitas Gajah Mada.

3.6.2. Waktu Penelitian

Waktu yang diperlukan untuk penelitian adalah 4 minggu,

penelitian dilakukan pada bulan Januari-Febuari 2019 dan

pemeriksaan kadar eritrosit dilakukan setelah perlakuan percobaan

pada masing-masing kelompok.


35

3.7. Alur Penelitian

27 tikus jantan galur wistar

Adaptasi

7 hari

Randomisasi

Kelompok 1 Kelompok 2 Kelompok 3


(K1) (K2) (K3)

Tikus jantan galur Tikus jantan galur Tikus jantan galur


wistar diberi pakan wistar diberi wistar diberi
standar BR12 + 1 pakan standar pakan standar
mL aquadest BR12 + 10 BR12 + 10
mg/hari pumbum mg/hari plumbum
+ 1 mL aquadest +8
mL/200gBB/hari
air kelapa muda +
1 mL aquadest

4 minggu

Pengambilan darah untuk pengukuran posttest


kadar eritrosit

ANALISIS
36

3.8. Analisis Hasil

Data diuji normalitas dengan Shapiro-Wilk dan uji homogenitas

dengan Leuvene’s Test. Didapatkan data normal dan tidak homogen maka

dilakukan transformasi terlebih dahulu. Pada hasil transformasi didapatkan

data tidak homogen. Selanjutnya dilakukan uji statistik parametric yaitu One

Way Anova dan dilanjutkan ke uji Post Hoc Tamhene, untuk mengetahui

perbedaan antar kelompok. Keputusan menerima hipotesis berdasarkan nilai

P kurang dari 0,05.


BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1. Hasil Penelitian

Penelitian tentang pengaruh pemberian air kelapa muda (Cocos

Nucifera) terhadap kadar eritrosit yang diinduksi timbal ini telah mendapat

persetujuan dari Komisi Bioetika Penelitian Kesehatan dan Kedokteran FK

Unissula Semarang. Subjek penelitian adalah 18 ekor tikus putih Wistar

yang dibagi secara random dalam 3 kelompok. Kelompok terdiri dari

kontrol negatif dan positif serta kelompok perlakuan. Tikus pada ketiga

kelompok dilakukan adaptasi terlebih dahulu selama 7 hari dengan

lingkungannya agar terbiasa dan tidak mengalami stress. Untuk kelompok

kontrol negatif (K1) hanya diberikan pakan standar BR12 + 1 mL aquadest,

untuk kelompok kontrol positif (K2) diberikan pakan standar BR12 +

inhalasi plumbum + 1 mL aquadest, sedangkan untuk kelompok perlakuan

(K3) diberikan pakan standar BR12 + 1 mL aquadest + inhalasi plumbum +

8 ml/200gBB air kelapa muda. Pengukuran kadar eritrosit darah dilakukan

dengan alat Hematology Analyzer dari hasil pengambilan darah tikus di

vena ophtalmicus. Deskripsi hasil pengukuran kadar eritrosit darah

ditunjukkan pada tabel 4.1.

Tabel 4.1. Hasil pengukuran kadar eritrosit darah

37
38

Rerata kadar eritrosit darah


Kelompok
Grafik RerataNKadar Eritrosit Darah
(x106/mm3)
K1 6 8,64± 0,23
K2 6 6,27± 0,11
K3 6 7,37± 0,08
10
9
8
7
6
5
4 8.64
6.27
7.37
3
2
1
0
K1 K2 K3

Berdasarkan nilai rerata kadar eritrosit pada Tabel 4.1 bahwa

kelompok K(2) memiliki rerata kadar eitrosit terendah yaitu 6.27 x 106/mm3

sedangkan kelompok K(1) memiliki rerata kadar eritrosit tertinggi yaitu

8,64 x 106/mm3.
(106/mm3)
Kadar Eritrosit Darah

4. 1. Grafik Rerata Kadar Eritrosit Darah

Rerata kadar eritrosit darah tiap kelompok dapat dilihat dari grafik
39

batang berikut. Kadar eritrosit tiap kelompok selanjutnya dianalisis

normalitas sebaran datanya dan homogenitas varianya. Dengan uji Shapiro

Wilk diperoleh distribusi data yang normal (p>0,05). (Tabel 4.2). Uji

Levene untuk menganalisa homogenitas varian diperoleh nilai p sebesar

0,005 (p>0,05) menunjukkan bahwa varian data kadar eritrosit dari ketiga

kelompok adalah tidak homogen.(Tabel 4.2). Kemudian dilakukan

transformasi data dengan menggunakan log10 untuk mengupayakan agar

varian data dapat homogen. Hasil transformasi diperoleh nilai 0,035

(p>0,05) untuk ketiga kelompok. Kadar eritrosit ketiga kelompok memenuhi

syarat untuk diuji secara parametrik dengan uji one way anova. Hasil uji one

way anova ditunjukkan pada table 4.2. Hasil uji one way anova diperoleh

nilai p sebesar 0,000 (p<0,05), sehingga H1 diterima dan H0 ditolak, dengan

demikian menunjukkan bahwa minimal 2 kelompok mempunyai peerbedaan

rerata kadar eritrosit secara bermakna.

Tabel 4. 2. Hasil uji Normalitas, Homogenitas, dan Analisis Data kadar


eritrosit darah

Shapiro-Wilk Levene
Kelompok
N Sig. Keterangan Sig. Keterangan P value
K1 6 0.493 Normal
K2 6 0.073 Normal 0.035 Tidak 0,000
K3 6 0.334 Normal Homogen

Data dilanjutkan dengan uji post hoc Tamhene untuk mengetahui

perbedaan pasangan kelompok yang bermakna yang ditunjukkan pada tabel

4.3.

Tabel 4. 3. Hasil uji perbedaan antar kelompok dengan Tamhene.


40

Mean
Kelompok (I) Kelompok (II) P Keterangan
Difference (I-II)
Kelompok 1 Kelompok 2 2.36833* 0,000 Bermakna
Kelompok 3 1.27333* 0,000 Bermakna
Kelompok 2 Kelompok 1 -2.36833* 0,000 Bermakna
Kelompok 3 -1.09500* 0,000 Bermakna
Kelompok 3 Kelompok 1 -1.27333* 0,000 Bermakna
Kelompok 2 1.09500* 0,000 Bermakna

Berdasarkan Tabel 4.3 dapat diketahui bahwa terdapat perbedaan

bermakna rerata kadar eritrosit antara kelompok K(2) dengan kelompok

K(1), kelompok K(2) dengan kelompok K(3), kelompok K(1) dengan

kelompok K(3). Rerata kadar eritrosit kelompok K(1) secara bermakna lebih

tinggi daripada kelompok K(2) menunjukkan efek stress oksidatif dari

plumbum. Rerata kadar eritrosit kelompok K(3) secara bermakna juga lebih

tinggi daripada kelompok K(2) menunjukkan bahwa pemberian air kelapa

muda 8 ml/200gBB memiliki sifat antioksidan karena mampu meningkatkan

kadar eritrosit. Rerata kadar eritrosit darah antara kelompok K(3) dengan

K(1) bermakna, dimana kadar eritrosit darah kelompok perlakuan K(3)

secara bermakna lebih rendah daripada kelompok K(1) menunjukkan efek

stress oksidatif dari plumbum dan juga efek antioksidan dari air kelapa

muda dalam penelitian ini masih belum dapat meningkat sampai mencapai

kadar sebelum terpapar plumbum.

4.2. Pembahasan

Dari hasil penelitian ini terdapat bukti bahwa pemberian air kelapa

muda (Cocos nucifera L.) terbukti berpengaruh terhadap kadar eritrosit

darah pada tikus jantan galur wistar yang diinduksi plumbum. Penelitian ini
41

membuktikan bahwa rerata kadar eritrosit darah pada kelompok perlakuan

(K3) lebih tinggi dibanding rerata kadar eritrosit darah pada kelompok

kontrol positif (K2).

Rerata kadar eritrosit terendah didapatkan pada kelompok kontrol

positif K2 yang hanya diinduksi plumbum tanpa diberi air kelapa muda

(Cocos nucifera L.). Stres oksidatif yang ditimbulkan oleh plumbum pada

Eritrosit menyebabkan proses hematopoiesis terganggu (Sun et al., 2012).

Penurunan rerata kadar eritrosit darah akibat induksi plumbum ini

sesuai dengan penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Santosa et al.

(2014) telah terbukti signifikan. Proses kerusakan karena plumbum dalam

Sel eritrosit ini diakibatkan oleh stress oksidatif dan peningkatan ROS

sebagai hasil stress oksidatif tersebut. Kerusakan pada sel eritrosit akan

menyebabkan destruksi pada sel eritrosit serta pemendekan umur eritrosit.

Peningkatan kadar ROS akan menyebabkan kerusakan pada DNA dan

mitokondria sehingga terjadi apoptosis pada eritrosit. Kerusakan DNA sel

memunculkan respon untuk memperbaiki diri melalui p53 dan penghentian

siklus sel, tetapi peningkatan ROS di eritrosit akan menahan respon tersebut

sehingga mitokondria rusak dan eritrosit mengalami apoptosis. Hemoglobin

bebas oleh karena kerusakan eritosit akan dikonversikan menjadi bilirubin.

Sehingga manifestasi klinis umumnya akan terlihat pada penderita, mulai

dari asimtomatik yang terkompensasi dengan retikulositosis dengan

hiperbilirubinemia ringan, hemoglobinuria hingga hemolisis fulminan

dengan jaundice, sampai hepatosplenomegaly. (Oktafany, 2017)


42

Hasil penelitian menunjukkan air kelapa muda (Cocos nucifera L.)

dengan dosis 8 ml/200gBB secara signifikan mempunyai rerata kadar

eritrosit darah lebih tinggi dibanding kelompok 2 yang hanya diinduksi

plumbum. Hal ini memperkuat hasil penelitian sebelumnya yang dilakukan

oleh Jesuorsemwen et al. (2016) bahwa rerata kadar eritrosit meningkat

pada pemberian air kelapa muda (Cocos nucifera L.). Kandungan senyawa

antioksidan dalam air kelapa muda seperti mineral-mineral (Cu, Zn, Mn),

Vitamin C, dan L-Arginine menjadi alasan dibalik peningkatan rerata kadar

eritrosit darah pada pemberian air kelapa muda (Cocos nucifera L.) tikus

jantan galur wistar yang diinduksi plumbum (Zulaikhah et al., 2017).

L-Arginine yang juga merupakan salah satu kandungan dari air

kelapa muda diduga berperan dalam efek proteksi untuk kerusakan eritrosit.

Mekanisme kerja dari L-Arginine dengan meningkatkan jumlah dan

memperkuat kerja dari enzim superoksida dismutase (SOD) sehingga proses

oksidasi terhambat menjadi alasan. Kandungan air kelapa muda yang lain

seperti mineral yaitu seng dan mangan juga mempunyai kemampuan yang

sama dan saling bersinergis dengan L-Arginine (Winarsi, 2007). Vitamin C

yang juga merupakan kandungan dari air kelapa muda bekerja dengan

mencegah pembentukan lipid peroksidase yang merupakan komponen dari

ROS dengan memutus rantai reaksi dan menetralkan ion-ion tak

berpasangan (Flora et al., 2012).

Pada penelitian ini dapat dilihat bahwa rerata kadar eritrosit darah

pada kelompok 3 lebih tinggi dari kelompok 2 dan hampir mendekati


43

kelompok 1. Hal ini dapat ditarik kesimpulan bahwa air kelapa muda

(Cocos nucifera L.) memiliki efek protektif terhadap eritrosit yang cukup

baik. Penelitian ini memberikan rekomendasi untuk penggunaan air kelapa

muda sebagai obat alternatif sebagai anti-anemia, walaupun masih perlu

diuji ke tahap lebih lanjut yaitu pengaruhnya ke manusia dengan uji klinik.

Penelitian ini memiliki keterbatasan yaitu belum adanya kelompok

perlakuan dengan dosis air kelapa muda yang berbeda untuk mengetahui

dosis manakah yang paling efektif. Selain itu penelitian ini belum ada

pembanding yaitu obat anti-anemia untuk mengetahui apakah pengaruh

yang diberikan oleh air kelapa muda sama efektifnya dengan obat anti-

anemia konvensional. Kemudian, perlu dilakukan penelitian untuk

menambahkan variabel yang lain pada kelompok perlakuan seperti

hemoglobin, hematokrit, retikulosit, dan juga kadar bilirubin darah sebagai

parameter anemia hemolitik.


BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan

5.1.1. Terdapat pengaruh pemberian air kelapa muda terhadap kadar

eritrosit pada tikus jantan galur wistar yang diinduksi plumbum.

5.1.2. Rerata kadar eritrosit pada kelompok 1 (tikus jantan galur wistar

yang hanya diberi pakan dan aquadest) adalah 8,64± 0,23 x 106/mm3.

5.1.3. Rerata kadar eritrosit pada kelompok 2 (tikus jantan galur wistar

yang diberi pakan, aquadest, dan plumbum) adalah 6,27± 0,11 x

106/mm3.

5.1.4. Rerata kadar eritrosit pada kelompok 3 (tikus jantan galur wistar

yang diberi pakan, aquadest, plumbum, dan air kelapa muda) adalah

7,37± 0,08 x 106/mm3.

44
45

5.2. Saran

Berdasarkan keterbatasan penelitian ini maka saran untuk penelitian

mendatang adalah:

5.2.1. Pada penelitian selanjutnya disarankan untuk meneliti perbedaan

pengaruh pemberian air kelapa muda (Cocos nucifera L.) terhadap

kadar eritrosit darah dengan menambahkan kelompok dosis air

kelapa muda berbeda

5.2.2. Pada penelitian selanjutnya disarankan untuk meneliti perbedaan

pengaruh pemberian air kelapa muda (Cocos nucifera L.) terhadap

kadar eritrosit darah dengan menambahkan kelompok obat-obat anti

anemia

5.2.3. Pada penelitian selanjutnya disarankan untuk melihat kadar

hemoglobin, hematokrit, retikulosit, dan juga kadar bilirubin darah

sebagai parameter anemia hemolitik.


DAFTAR PUSTAKA

Abadin, H., Ashizawa, A. and Stevens, Y. (2007) Toxicology Profile for Lead.
Atlanta: Agency for Toxic Substances and Diseases Registry.
Agbafor, K. N. et al. (2015) ‘Antioxidant Property and Cardiovascular Effects of
Coconut (Cocos nucifera) Water’, International Journal of Biochemistry
Research & Review, 5(4), pp. 259–263. doi: 10.9734/IJBcRR/2015/9805.
Bhagya, D., Prema, L. and Rajamohan, T. (2012) ‘Therapeutic effects of tender
coconut water on oxidative stress in fructose fed insulin resistant hypertensive
rats’, Asian Pacific Journal of Tropical Medicine. Hainan Medical College, 5(4),
pp. 270–276. doi: 10.1016/S1995-7645(12)60038-8.
Debmandal, M. and Mandal, S. (2011) ‘Coconut (Cocos nucifera L.: Arecaceae):
in health promotion and disease prevention’, Asian Pacific Journal of Tropical
Medicine. Hainan Medical College, 4(3), pp. 241–247. doi: 10.1016/S1995-
7645(11)60078-3.
Dinkes Prov. Jateng (2014) ‘Profil Kesehatan Provinsi Jawa Tengah tahun 2013’.
Fife, B. N. D. (2017) ‘Coconut Water for Health and Healing’, in Piccadilly
Books.
Flora, G., Gupta, D. and Tiwari, A. (2012) ‘Toxicity of lead : A review with
recent updates’, Interdisciplinary toxicology, 5(2), pp. 47–58. doi:
10.2478/v10102-012-0009-2.
Fonseca, A. M. et al. (2009) ‘Constituents and antioxiant activity of two varieties
of coconut water (Cocos nucifera L.)’, Brazilian Journal of Pharmacognosy,
19(October 2008), pp. 193–198.
Jesuorsemwen, E. Ben et al. (2016) ‘Hematobiochemical changes of lead
Poisoning and amelioration with Coconut (Cocos nucifera L .) Water in wistar
albino rats’, J. Appl. Sci. Environ. Manage, 20(1), pp. 89–94.
Kemenkes RI (2014) ‘Riset Kesehatan Dasar 2013’.
Ketaren, K. S., Novianry, V. and Hadi, D. P. (2016) ‘UJI EFEKTIVITAS AIR
KELAPA MUDA (Cocos nucifera L.) TERHADAP HEMOGLOBIN PADA
TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus) SEBAGAI ANTI ANEMIA SETELAH
DIINDUKSI SIKLOFOSFAMID’, Skripsi Pendidikan Dokter-Fakultas
Kedokteran Universitas Tanjungpura.
Kurniawan, W. (2008) ‘Hubungan Kadar Pb dalam Darah dengan Profil Darah
pada Mekanik Kendaraan Bermotor di Kota Pontianak’, Tesis Pascasarjana
Universitas Diponegoro.
Lima, E. B. C. et al. (2015) ‘Cocos nucifera (L.) (Arecaceae): A phytochemical
and pharmacological review’, Brazilian Journal of Medical and Biological
Research, 48(11), pp. 953–964.
Liu, J. et al. (2015) ‘Mitochondria defects are involved in lead-acetate-induced

46
47

adult hematopoietic stem cell decline’, Toxicology Letters. Elsevier Ireland Ltd,
pp. 1–8. doi: 10.1016/j.toxlet.2015.03.007.
Malaka, T. and Iryani, M. (2011) ‘Hubungan kadar timbel dalam darah dengan
kadar hemoglobin dan hematokrit pada petugas pintu Tol Jagorawi’, IKM-KK FK
Universitas Sriwijaya, pp. 35–41.
Muliyadi, Mukono, H. J. and Notopuro, H. (2015) ‘Paparan Timbal Udara
Terhadap Timbal Darah, Hemoglobin, Cystatin C Serum Pekerja Pengecatan
Mobil’, Jurnal Kesehatan Masyarakat, 11(1), pp. 87–95.
Oktafany, D. N. (2017) ‘Seorang Perempuan 21 Tahun dengan Autoimmune
Hemolytic Anemia ( AIHA ) dan Systemic Lupus Erythematosus ( SLE ) A 21-
Year-old Female with Autoimmune Hemolytic Anemia ( AIHA ) and Systemic
Lupus Erythematosus ( SLE )’, Seorang Perempuan 21 Tahun dengan
Autoimmune Hemolytic Anemia ( AIHA ) dan Systemic Lupus Erythematosus
( SLE ), 4, pp. 43–48. Available at:
http://juke.kedokteran.unila.ac.id/index.php/agro/article/download/1548/pdf.
Preetha, P. P., Devi, V. G. and Rajamohan, T. (2013) ‘Comparative effects of
mature coconut water ( Cocos nucifera ) and glibenclamide on some biochemical
parameters in alloxan induced diabetic rats’, Brazilian Journal of Pharmacognosy,
23(3), pp. 481–487. doi: 10.1590/S0102-695X2013005000027.
Santosa, B. et al. (2014) ‘Zinc supplementation decreases basophilic stippling in
rats exposed to lead’, Universa Medicina, 33(1), pp. 11–18.
Sun, X. et al. (2012) ‘Lead acetate reduces the ability of human umbilical cord
mesenchymal stem cells to support hematopoiesis in vitro’, Molecular Medicine
Reports, (6), pp. 827–832. doi: 10.3892/mmr.2012.1014.
Suprijono, A., Chodidjah and Banun, S. (2012) ‘Pengaruh Pemberian Timbal (Pb)
Per Oral terhadap Gambaran Histopatologi Hepar’, Majalah Ilmiah Sultan Agung,
50(126), pp. 1–12.
WHO (2008) ‘Worldwide Prevalence of Anaemia 1993-2005’.
Winarsi, H. (2007) Antioksidan Alami & Radikal Bebas. Potensi dan aplikasinya
dalam kesehatan. Yogyakarta: Kanisius.
Wulandari, P. (2015) ‘Honey to prevent iron deficiency anemia in pregnancy’, 4,
pp. 90–95.
Yong, J. W. H. et al. (2009) ‘The Chemical Composition and Biological
Properties of Coconut (Cocos nucifera L.) Water’, Molecules, 14(Figure 1), pp.
5144–5164. doi: 10.3390/molecules14125144.
Zulaikhah, S. T. et al. (2017) ‘Effect of Tender Coconut Water on Blood Lipid
Levels in Hight Fat Diet Fed Male Rats’, Journal of Krishna Institute of Medical
Sciences University, 6(2), pp. 63–68.
48
LAMPIRAN

Lampiran 1. Hasil Pengukuran Kadar Eritrosit

Keterangan
:
N : Kontrol negatif (K 1)
Inhal : Plumbum 10 mg (K 2)

49
50

P : Air Kelapa Muda 8 mL/200gBB (K 3)

Lampiran 2. Hasil Analisis Deskriptif Statistik Kadar Eritrosit Darah


51

Lampiran 3. Hasil Analisis Normalitas Sebaran Data Kadar Eritrosit


52

Lampiran 4. Hasil Analisis Homogenitas Varian Data Kadar Eritrosit Darah


Sebelum di Transformasi
53

Lampiran 4. Hasil Transformasi Analisis Homogenitas Varian Data Kadar


Eritrosit Darah
54
55

Lampiran 5. Hasil Analisis Perbedaan Rerata Kadar Eritrosit Darah Antar


Kelompok dengan Uji ONE Way Anova
56

Lampiran 6. Hasil Analisis Perbedaan Rerata Kadar Eritrosit Darah Antar


Ketiga Kelompok dengan Uji Post hoc - Tamhane
57

Lampiran 7. Ethical Clearance


58

Lampiran 8. Surat Keterangan Penelitian Laboratorium Gizi dan Pangan, PAU


Universitas Gajah Mada
59

Lampiran 9. Dokumentasi Penelitian

(a)

(b) (c)
60

(d)

(e)
61

Keterangan:
(a) Kandang perlakuan berisi 6 tikus
(b) Proses pengukuran berat badan tikus
(c) Proses sonde lambung air kelapa muda
(d) Proses pengambilan sampel darah tikus menggunakan mikrohematokrit di
vena ophtalmicus
(e) Nova Biomedical Celltrak 11 Hematology Analyzer

Anda mungkin juga menyukai